Surat Untuk Guru 12 Bertanya

  • Uploaded by: Leo Sutrisno
  • 0
  • 0
  • May 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Surat Untuk Guru 12 Bertanya as PDF for free.

More details

  • Words: 510
  • Pages: 3
Surat untuk para guru 11; Bertanya yang efektif Leo Sutrisno

Anakku, Setia Nugraha, Engkau, ketika pulang dulu, pernah bercerita bahwa para murid sangat susah menjawab pertanyaan yang engkau ajukan. Lain yang ditanyakan lain pula yang dijawabnya. Memang sering terjadi semacam itu. Ada banyak penjelasan yang dapat diajukan. Sebelum ke hal-hal yang lain, ada baiknya kita meriviu kembali sejumlah pertanyaan yang pernah engkau ajukan kepada mereka. Socrates, seorang filsuf juga dikenal sebagai guru. Ketika ia mengajar, selalu mengajukan berbagai pertanyaan kepada para muridnya. Sehingga, secara internasional kita mengenal ’Pertanyaan-pertanyaan ala Socrates’. Berikut disajikan sejumlah contohnya. Jika ingin menggali agar siswa bersedia memperjelas tentang apa yang disampaikan, engkau dapat menggunakan pertanyaan-pertanyaan berikut ini. • Mengapa engkau mengatakan seperti itu? • Dapatkah engkau memberikan contohnya? • Daatkah engkau mengulanginya dengan kata-kata yang berbeda? • Apa persisnya tentang penjelasan yang engkau sampaikan tadi? Pertanyaan-pertanyaan ini bertujuan untuk mendorong siswa agar memberi argumen tentang gagasannya lebih jelas dan mungkin juga lebih mendalam.

Jika ingin mendorong siswa agar mengungkapkan asumsi-asumsi yang mendasari pemikirannya, engkau dapat mencobakan pertanyaan-pertanyaan berikut ini. • Adakah asmsi yang lain? • Tampaknya engkau memiliki asumsi ….? • Coba, engkau jelaskan mengapa…? • Apa yang akan terjadi kika ….? • Apakah engkau setuju/tidak setuju dengan ....? Sering siswa ‘hanya’ menyampailan apa yang ‘dirasa’ bukan sebagai hasil penalaran yang mendalam. Karena itu, perlu juga mendorong siswa agar menyampaikan hasil penalarannya. Engkau juga perlu mencoba pertanyaanpertanyaan ini.

• • • • • •

Mengapa ini terjadi? Bagamana negkau mengetahuinya? Tunjukkan …..? Dapatkah engkau memberikan contohnya? Apa yang menjadi penyebabnya? Apakah alasan seperti ini sudah memadai?

Sering juga penjelsan siswa itu berdasarkan pada sudut pandang tertentu yang sering tidak disadarinya. Engkau perlu ’menembak’ agar mereka menunjukkan sudut pandang yang digunakannya. Coba gunakan pertanyaanpertanyaan berikut ini. • • • • •

Mengapa …. Dan …. Sama/tidak sama/ mirip satu sama lain? Coba lihat dari sudut pandang yang lain? Coba engkau bandingkan antara ... dan ....? Mengapa yang ini lebih baik dari ....? Mengapa yang .... diperlukan?

Pada waktu yang lain engkau juga perlu membantu siswa melihat implikasi atau konsekuensi dari suatu hal. Engkau juga dapat mencoba pertanyaanpertanyaan berikut. • • • • • • •

Selanjutnya, apa yang mungkin akan terjadi? Bagaimana yang ... dapat digunakan untuk ....? Apa implikasi dari .... ini? Apa akibat yang akan terjadi jika….? Bagaimana ini mempengaruji ....? Mengapa hal ini sesuai dengan yang baru saja kita pelajarai? Mengapa yang .... cukup penting?

Kadang-kadang kita perlu sedikit ‘nakal’ kepada para siswa. Misalnya, ’menggoda’ pertanyaan-pertanyaan yang mereka ajukan dengan tujuan lebih fokus, lebis jelas akatu lebih dalam. Cobalah pertanyaan-pertanyaan ini. • Apa yang menjadi inti dari pertanyaanmu ini? • Apa yang engkau pikirkan kenapa saya bertanya seperti ini? • Coba ulangi pertanyaanmu dengan kata-kata yang lebih jelas! Pertanyaan spontan itu baik, tetapi dalam proses mengajar-belajar pertanyaan-pertanyaan yang telah dirancang dengan seksama dapat membantu siswa mengkonstruksi

pengetahuannya. Karena itu, lebih baik membiasakan diri membuat pertanyaan yang lebih efektif dan terfokus, dan lebih bevariasi. Akhirnya, sampai di sini surat bapak. Ibumu titip doa agar engkau tetap memiliki ketekunan dalam melaksanakan tugas mulia ini. Dari Bapak.

Related Documents


More Documents from ""