Praktikum Compounding Dan Dispensing.docx

  • Uploaded by: Wahyu Ariawan
  • 0
  • 0
  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Praktikum Compounding Dan Dispensing.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 2,300
  • Pages: 13
PRAKTIKUM COMPOUNDING DAN DISPENSING “SWAMEDIKASI RADANG TENGGOROKAN”

DISUSUN OLEH a. Lilianto Apriadi

1920374138

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN APOTEKER FAKULTAS FARMASI UNIVERSITAS SETIA BUDI SURAKARTA 2019

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Definisi Faringitis adalah inflamasi atau infeksi dari membran mukosa faring atau dapat juga tonsilopalatina. Faringitis akut biasanya merupakan bagian dari infeksi akut orofaring yaitu tonsilofaringitis akut atau bagian dari influenza (rinofaringitis) (Departemen Kesehatan, 2007). Faringitis akut adalah infeksi pada faring yang disebabkan oleh virus atau bakteri, yang ditandai oleh adanya nyeri tenggorokan, faring eksudat dan hiperemis, demam, pembesaran kelenjar getah bening leher dan malaise.

1.2 Etiologi dan Patofisiologi Faringitis merupakan peradangan dinding faring yang disebabkan oleh virus (40−60%), bakteri (5−40%), alergi, trauma, iritan, dan lain-lain (Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, 2014). Faringitis bisa disebabkan oleh virus maupun bakteri. a. Virus yaitu Rhinovirus, Adenovirus, Parainfluenza, Coxsackievirus, Epstein –Barr virus, Herpes virus. b. Bakteri yaitu, Streptococcus ß hemolyticus group A, Chlamydia, Corynebacterium diphtheriae, Hemophilus influenzae, Neisseria gonorrhoeae. c. Jamur yaitu Candida jarang terjadi kecuali pada penderita imunokompromis yaitu mereka dengan HIV dan AIDS, Iritasi makanan yang merangsang sering merupakan faktor pencetus atau yang memperberat (Departemen Kesehatan Republik Indonesia, 2014).

1.3 Faktor Risiko Faktor risiko lain penyebab faringitis akut yaitu udara yang dingin, turunnya daya tahan tubuh yang disebabkan infeksi virus influenza, konsumsi makanan yang kurang gizi, konsumsi alkohol yang berlebihan, merokok dan seseorang yang tinggal di lingkungan kita yang menderita sakit tenggorokan atau demam.

1.4 Klasifikasi Faringitis 1.4.1 Faringitis Akut a. Faringitis viral Dapat disebabkan oleh Rinovirus, Adenovirus, Epstein Barr Virus (EBV), Virus influenza, Coxsachievirus, Cytomegalovirus dan lain-lain. Gejala dan tanda biasanya terdapat demam disertai rinorea, mual, nyeri tenggorok, sulit menelan. Pada pemeriksaan tampak faring dan tonsil hiperemis. Virus influenza, Coxsachievirus dan Cytomegalovirus tidak menghasilkan eksudat. Coxsachievirus dapat menimbulkan lesi vesikular di orofaring dan lesi kulit berupa maculopapular rash. Pada adenovirus juga menimbulkan gejala konjungtivitis terutama pada anak. Epstein bar virus menyebabkan faringitis yang disertai produksi eksudat pada faring yang banyak. Terdapat pembesaran kelenjar limfa di seluruh tubuh terutama retroservikal dan hepatosplenomegali. Faringitis yang disebabkan HIV-1 menimbulkan keluhan nyeri tenggorok, nyeri menelan, mual dan demam. Pada pemeriksaan tampak faring hiperemis, terdapat eksudat, limfadenopati akut di leher dan pasien tampak lemah. b. Faringitis bakterial Infeksi Streptococcus ß hemolyticus group A merupakan penyebab faringitis akut pada orang dewasa (15%) dan pada anak (30%). Gejala dan tanda biasanya penderita mengeluhkan nyeri kepala yang hebat, muntah, kadang-kadang disertai demam dengan suhu yang tinggi, jarang disertai batuk. Pada pemeriksaan tampak tonsil membesar, faring dan tonsil hiperemis dan terdapat eksudat dipermukaannya. Beberapa hari kemudian timbul bercak petechiae pada palatum dan faring. Kelenjar limfa leher anterior membesar, kenyal dan nyeri apabila ada penekanan. Faringitis akibat infeksi bakteri Streptococcus ß hemolyticus group A dapat diperkirakan dengan menggunakan Centor criteria, yaitu : -

Demam

-

Anterior Cervical lymphadenopathy

-

Eksudat tonsil

-

Tidak adanya batuk Tiap kriteria ini bila dijumpai di beri skor satu. Bila skor 0−1 maka pasien

tidak mengalami faringitis akibat infeksi Streptococcus ß hemolyticus group A, bila skor 1−3 maka pasien memiliki kemungkian 40% terinfeksi Streptococcus ß hemolyticus group A dan bila skor empat pasien memiliki kemungkinan 50%

terinfeksi Streptococcus ß hemolyticus group A (Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, 2014). c. Faringitis fungal Candida dapat tumbuh di mukosa rongga mulut dan faring. Gejala dan tanda biasanya terdapat keluhan nyeri tenggorok dan nyeri menelan. Pada pemeriksaan tampak plak putih di orofaring dan mukosa faring lainnya hiperemis. Pembiakan jamur ini dilakukan dalam agar sabouroud dextrosa. d. Faringitis gonorea Hanya terdapat pada pasien yang melakukan kontak orogenital. 1.4.2 Faringitis Kronik a. Faringitis kronik hiperplastik Pada faringitis kronik hiperplastik terjadi perubahan mukosa dinding posterior faring. Tampak kelenjar limfa di bawah mukosa faring dan lateral hiperplasi. Pada pemeriksaan tampak mukosa dinding posterior tidak rata, bergranular. Gejala dan tanda biasanya pasien mengeluhkan tenggorokan kering dan tebal serta mulut berbau. Pada pemeriksaan tampak mukosa faring ditutupi oleh lendir yang kental dan bila diangkat tampak mukosa kering. 1.4.3 Faringitis Spesifik a. Faringitis tuberkulosis Merupakan proses sekunder dari tuberkulosis paru. Pada infeksi kuman tahan asam jenis bovinum dapat timbul tuberkulosis faring primer. Cara infeksi eksogen yaitu kontak dengan sputum yang mengandung kuman atau inhalasi kuman melalui udara. Cara infeksi endogen yaitu penyebaran melalui darah pada tuberkulosis miliaris. Bila infeksi timbul secara hematogen maka tonsil dapat terkena pada kedua sisi dan lesi sering ditemukan pada dinding posterior faring, arkus faring anterior, dinding lateral hipofaring, palatum mole dan 16 palatum durum. Kelenjar regional leher membengkak, saat ini penyebaraan secara limfogen. Gejala dan tanda biasanya pasien dalam keadaan umum yang buruk karena anoreksi dan odinofagia. Pasien mengeluh nyeri yang hebat di tenggorok, nyeri di telinga atau otalgia serta pembesaran kelenjar limfa servikal. b. Faringitis luetika Treponema pallidum (Syphilis) dapat menimbulkan infeksi di daerah faring, seperti juga penyakit lues di organ lain. Gambaran klinik tergantung stadium penyakitnya. Kelainan stadium primer terdapat pada lidah, palatum mole, tonsil dan

dinding posterior faring berbentuk bercak keputihan. Apabila infeksi terus berlangsung akan timbul ulkus pada daerah faring seperti ulkus pada genitalia yaitu tidak nyeri dan didapatkan pula pembesaran kelenjar mandibula yang tidak nyeri tekan. Kelainan stadium sekunder jarang ditemukan, namun dapat terjadi eritema pada dinding faring yang menjalar ke arah laring. Kelainan stadium tersier terdapat pada tonsil dan palatum, jarang ditemukan pada dinding posterior faring. Pada stadium tersier biasanya terdapat guma, guma pada dinding posterior faring dapat meluas ke vertebra servikal dan apabila pecah akan menyebabkan kematian. Guma yang terdapat di palatum mole, apabila sembuh akan membentuk jaringan parut yang dapat menimbulkan gangguan fungsi palatum secara permanen. Diagnosis dilakukan dengan pemeriksaan serologik, terapi penisilin dengan dosis tinggi merupakan pilihan utama untuk menyembuhkan nya (Rusmarjonno dan hermani, 2007).

1.5 Patofisiologi Pada faringitis yang disebabkan infeksi, bakteri ataupun virus dapat secara langsung menginvasi mukosa faring dan akan menyebabkan respon inflamasi lokal. Kuman akan menginfiltrasi lapisan epitel, lalu akan mengikis epitel sehingga jaringan limfoid superfisial bereaksi dan akan terjadi pembendungan radang dengan infiltrasi leukosit polimorfonuklear. Pada stadium awal terdapat hiperemis, kemudian edema dan sekresi yang meningkat. Pada awalnya eksudat bersifat serosa tapi menjadi menebal dan kemudian cenderung menjadi kering dan dapat melekat pada dinding faring. Dengan keadaan hiperemis, pembuluh darah dinding faring akan melebar. Bentuk sumbatan yang berwarna kuning, putih atau abu-abu akan didapatkan di dalam folikel atau jaringan limfoid. Tampak bahwa folikel limfoid dan bercak-bercak pada dinding faring posterior atau yang terletak lebih ke lateral akan menjadi meradang dan membengkak Virus-virus seperti Rhinovirus dan Coronavirus dapat menyebabkan iritasi sekunder pada mukosa faring akibat sekresi nasal. Infeksi streptococcal memiliki karakteristik khusus yaitu invasi lokal dan pelepasan extracelullar toxins dan protease yang dapat menyebabkan kerusakan jaringan yang hebat karena fragmen M protein dari Streptococcus ß hemolyticus group A memiliki struktur yang sama dengan sarkolema pada miokard dan dihubungkan dengan demam reumatik dan kerusakan katub jantung. Selain itu juga dapat menyebabkan glomerulonefritis akut karena fungsi glomerulus terganggu akibat terbentuknya kompleks antigen-antibodi.

Gambar 1.1 Patofisiologi Faringitis Akut

1.6 Tanda dan Gejala Tanda dan gejala yang ditimbulkan faringitis tergantung pada mikroorganisme yang menginfeksi. Secara garis besar faringitis menunjukkan tanda dan gejala umum seperti lemas, anorexia, demam, suara serak, kaku dan sakit pada otot leher. Gejala khas berdasarkan jenisnya, yaitu: a. Faringitis viral (umumnya oleh rhinovirus): diawali dengan gejala rhinitis dan beberapa hari kemudian timbul faringitis. Gejala lain demam disertai rinorea dan mual. b. Faringitis bakterial: nyeri kepala hebat, muntah, kadang disertai demam dengan suhu yang tinggi, jarang disertai batuk. c. Faringitis fungal: terutama nyeri tenggorok dan nyeri menelan. d. Faringitis kronik hiperplastik: mula-mula tenggorok kering, gatal dan akhirnya batuk yang berdahak. e. Faringitis atrofi: umumnya tenggorokan kering dan tebal serta mulut berbau. f. Faringitis tuberkulosis: nyeri hebat pada faring dan tidak berespon dengan pengobatan bakterial non spesifik. g. Bila dicurigai faringitis gonorea atau faringitis luetika, ditanyakan riwayat hubungan seksual (Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, 2014). 1.7 Penatalaksanaan Penatalaksanaan dari penyakit faringitis harus sesuai dengan penyebabnya. 1.7.1 Tujuan Penatalaksanaan Mengatasi kejala secepat mungkin, membatasi penyebaran infeksi serta membatasi komplikasi. 1.7.2 Terapi Pokok

Penatalaksanaan komprehensif penyakit faringitis akut yaitu: a. Istirahat cukup b. Banyak minum air putih c. Berkumur dengan air hangat d. Pemberian farmakoterapi 1) Topikal Obat kumur antiseptik -

Menjaga kebersihan mulut

-

Pada faringitis fungal diberikan nystatin 100.000-400.000 2 kali/hari.

-

Faringitis kronik hiperplastik terapi lokal dengan melakukan kaustik faring dengan memakai zat kimia larutan nitras argentin 25%

2) Oral sistemik -

Antivirus metisoprinol (isoprenosine) diberikan pada infeksi virus dengan

dosis

60-100

mg/kgBB

dibagi

dalam

4-6

kali

pemberian/hari pada orang dewasa dan anak kurang dari 5 tahun di berikan 50 mg/kgBB dibagi dalam 4-6 kali pemberian/hari. 1.8 Konseling dan edukasi : 1. Memberitahukan keluarga untuk menjaga daya tahan tubuh dengan mengkonsumsi makanan bergizi dan olahraga teratur. 2. Memberitau kluarga untuk berhenti ngerokok. 3. Memberitau keluarga untuk menghindari makanan yang dapat memicu terjadinya iritasi tenggorokan 4. Memberitau keluarga untuk rajin mencuci tangan secara teratur (kementrian kesehatan republik indonesia, 2014). 1.9 Terapi pendukung a. Analgesik seperti ibuprofen b. Antipiretik c. Kumur dengan larutan garam, gargarisma d. Lozenges/ tablet hisap untuk nyeri tenggorokan.

BAB II KASUS Kasus Seorang ibu membawa putranya yang berusia 4 tahun dengan keluhan billa menelan tenggorokannya terasa sakit, badan panas kepala pusing dengan tenggorokan bagian dalam ada luka dan berwarna merah. Dan sudah sakit selama 2 hari. Sehingga ibu ini ke apotik untuk membeli obat di apotik tanpa resep dokter dan bisa konsultasi sama apoteker.  PENYELESAIAN a. Biodata Data diri pasien Tanggal dating ke apotek Nama Pasien Usia

Keterangan 18 Maret 2019 ………. 4 tahun

a. Keluhan utama Demam, pusing, dan tenggorokan nyeri. b. Riwayat Kesehatan Sekarang Nyeri tenggorokan, demam, pusing selama 2 hari. c.

Tatalaksana terapi

a. Parasetamol (Panadol anak) sirup Komposisi

: Per-5 mL : Paracetamol 160 mg

Indikasi

: rasa sakit termasuk sakit kepala, sakit gigi, demam.

Kontraindikasi: hipersensitif Efek Samping : Dosis besar dapat menyebabkan kerusakan hati.

Dosis

: Anak 11-12 tahun : 3 sendok takar 5 mL ; Anak 9-10 tahun : 2.5

sendok takar 5 mL ; Anak 6-8 tahun : 2 sendok takar 5 mL ; Anak 4-5 tahun : 1.5 sendok takar 5 mL ; Anak 2-3 tahun : 1 sendok takar 5 mL. b.

Imboos syrup Komposisi

: Tiap 5 ml sirup mengandung: Echinacea Purpurea extract 250 mg,

Black Elderberry extract 400 mg, Zn Picolinate 5 mg Indikasi

: rasa sakit termasuk sakit kepala, sakit gigi, demam.

Kontraindikasi: hipersensitif Efek Samping : nyeri perut, mual-muntah. Dosis : Dewasa dan anak umur diatas 12 tahun: 10 ml, 2 sampai 3 kali per hari. Anak umur 7 - 12 tahun: 5 ml, 2 sampai 3 kali per hari. Anak umur 2 - 6 tahun: 2.5 ml, 2 sampai 3 kali per hari. Anak umur 1 -2 tahun: Dosis sesuai dengan anjuran dokter.

BAB III PENUTUP

3.1 Kesimpulan Pasien diberikan multivitamin imboos syrup untuk meningkatkan daya tahan tubuh anak dan dan pemberian parasetamol sirup untuk mengatasi demam dan nyeri pada anak.

DAFTAR PUSTAKA

Anonim, 2007, ISO Indonesia, Volume 43, PT. Isfi Penerbitan, Jakarta. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia Nomor 5. 2014. Panduan Praktik Klinis Bagi Dokter di Fasilitas Pelayanan Kesehatan Primer. Jakarta. Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Sukandar, E.Y dkk, 2008, Iso Farmakoterapi. Jakarta: PT. ISFI Penerbitan. Rusmarjono dan Bambang, H. 2007. Bab IX Nyeri Tenggorok. Dalam: Efiaty A.S., Nurbaiti I., Jenny B. dan Ratna D.R.. Buku Ajar Ilmu Kesehatan Telinga Hidung Tenggorok Kepala & Leher. Jakarta. Edisi ke-6. pp. 212-215; 217-218.

(Pasien masuk ke dalam apotek) Pasien

:”Selamat siang mas”

Apoteker : ‘’Selamat siang, Saya lilianto Apriadi apoteker di apotek ini,ada yang bisa saya bantu mbak?’’ Pasien

: ‘’Oh iya mas, saya ingin membeli obat sakit tenggorokan mas.

Apoteker

: ‘’maaf sebelumnya dengan ibu siapa?’’

Pasien

: ‘’cantik.’’

Apoteker hal

: ‘’maaf sebelum saya merekomendasikan obat saya ingin tanyakan beberapa

dulu ya buk.’’(mencatat data) Pasien

: ‘’silahkan mas.’’

Apoteker

: ‘’ibu cantik keberatan atau tidak jika konseling diruangan saya?

Pasien

: ‘’tidak mas.’’

Apoteker : ‘’baik silahkan masuk, dan silahkan duduk bu cantik saya catat dulu ia buk tentang identitas ibuk ?’’ Pasien

: ‘’iya mas.”

Apoteker ia buk?’’

: “saya minta nama lengkap ibu alamat serta no telfon yang bisa di hubungin

Pasien : ‘’oh ia mas nama saya ibu cantik sekali, alamat jl.cinta mojosongo, telfon saya 082148....’’ Apoteker

: “ baik ibuk apakah sebelumnya bu canti sudah minum obat?’’

Pasien

: ‘’belum mas.’’

Apoteker

: ‘’apakah ada riwayat penyakit lain atau alergi obat?.’’

Pasien

: ‘’tidak ada mas.”

Apoteker

: ‘’ Baik bu cantik, tunggu sebentar ya,saya ambikan obatnya dulu.’’

Pasien

: ‘’iya.’’

Apoteker : ‘’Ini ya, buk berdasarkan informasi yang ibu cantik berikan tadi, untuk saya memberikan obat’’ Pasien

: ‘’Iya mas.’’

Apoteker : ‘’baik buk ini obatnya akan saya jelaskan sesuai keluhan ibu cantik. Jadi ini obatnya efisol dan degirol untuk radangnya dan juga buat pusing dan nyerinya sanmol tablet. Pasien

: ‘’Oh begitu,iya mas baik. Bedanya apa ia mas degirol sama efisol itu’’

Apoteker : ‘’sebenarnya sama saja buk antara degirol dan efisol untuk kegunaannya cuman yang efisol ada vitamin C nya bisa unuk membantu daya tahan tubuh ibuk. Pasien

: ‘’iya baik mas kalo begitu saya ambil yang efisol aja.’’

Apoteker : ‘’baik kalo begitu dan untuk cara penggunaan obatnya nanti silahkan yang sanmolnya cukup di minum 3X1 pagi, siang, malam ia buk dan obat hisapnya nanti 4 kali sehari setiap 6 jam ia buk dihisab seperti permen,untuk obat sanmolnya kalo ibu sudah tidak ada keluhan nyeri atau demam boleh di hentikan penggunaannya.?’’ Pasien

: oh iya mas terimakasih penjelasannya.

Apoteker obatnya.

: ‘’baik apa boleh tolong di ulang ibu penjelasan saya tentang penggunaan

Pasien : ‘’Baik mas sanmolnya 3X1 pagi, siang, malam dan d hentikan apabila sudah tidak nyeri dan demam untuk tablet hisabnya 4X1 setiap 6 jam” Apoteker

: ‘’baik ibu karna telah paham dengan penjelasan saya’’

Pasien

: ‘’ia mas”

Apoteker

: ‘’Oh ya untuk tambahan, banyak diberi air putih ia buk cantik anaknya’’

Pasien

: ‘’Baik mas”

Apoteker

: ‘’Baik kalau begitu, ini obatnya. Silahkan bayar dikasir ya bu cantik.’’

Pasien

: ‘’Terimakasih mas Lili.’’

Apoteker : ‘’Iya bu cantik sama-sama, semoga cepat sembuh anaknya. (senyum manis kepada pasien)”

Related Documents


More Documents from "Rosy Ashariantina Risdy"

Kasus Asma.docx
June 2020 28
Klasifikasi
August 2019 82
Klasifikasi.docx
August 2019 34
Pcd_anemia.docx
June 2020 19
Pcd 1_paristasia.docx
June 2020 20