Spo Gelang Identifikasi Pasien.docx

  • Uploaded by: Cia
  • 0
  • 0
  • October 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Spo Gelang Identifikasi Pasien.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 451
  • Pages: 2
PROSEDUR PENGGUNAAN GELANG IDENTIFIKASI PASIEN PADA PEMERIKSAAN DARAH, RADIOLOGI, PROSEDUR TRANSFUSI DARAH DAN PEMBERIAN OBAT PASIEN RAWAT INAP RSUD PULANG PISAU

No. Dokumen ----/--/RSUD-PP/--/2019 Tanggal terbit

No Revisi

Halaman 1 dari 2 Ditetapkan Direktur

Standar Prosedur Operasional dr. MULIYANTO BUDIHARDJO, M,Hlth, Sc NIP. 19610826 199703 1 002

Pengertian

Tujuan

Kebijakan

Prosedur

Proses kegiatan identifikasi pasien menggunakan gelang identitas pasien dalam pelayanan pemberian obat, pengambilan darah dan produk darah, Pemeriksaan Radiologi dan tranfusi darah pasien rawat inap Untuk mencegah terjadinya kesalahan identifikasi pasien, kesalahan pemeriksaan tranfusi, kesalahan medikasi, kesalahan transfusi, di RSUD kab.Pulang Pisau 1. Keputusan Direktur RSUD Pulang Pisau No. ----/RSUD-PP/--/2019 tetntang Kebijakan Pelayanan di RSUD Pulang Pisau 2. Kebijakan Direktur RSUD Pulang Pisau No. ----/RSUD-PP/--/2019 tentang Program Keselamatan Pasien Rumah sakit 3. Kebijakan Direktur RSUD Pulang Pisau No. ----/RSUD-PP/--/2019 tentang Pedoman Identifikasi Pasien A. Untuk Pemeriksaan Darah/Spesimen dan Pemeriksaan Radiologi 1. Meminta pasien untuk menyebutkan nama lengkap dan tanggal lahirnya “ Selamat pagi/siang/sore, bapak/ibu siapa namanya? ” 2. Periksa dan bandingkan data pada gelang pengenal dengan rekam medis. Jika data yang diperoleh sama, lakukan prosedur. 3. Jika terdapat ≥ 2 pasien dengan nama yang sama, periksa ulang identitas dengan mengkonfirmasi data dalam rekap medis pasien (tanggal lahir dan alamat pasien) B. Untuk Pelayanan Transfusi Darah 1. Meminta pasien untuk menyebutkan nama lengkap dan tanggal lahirnya “ Selamat pagi/siang/sore, bapak/ibu siapa namanya? ” 2. Periksa dan bandingkan data pada gelang pengenal dengan rekam medis. Jika data yang diperoleh sama, lakukan prosedur 3. Petugas memastikan kebenaran : data demografik pada kantong darah, jenis darah, golongan darah yang tertera pada kantong darah, waktu kadaluarsanya, dan identitas pasien pada gelang pengenal

PROSEDUR PENGGUNAAN GELANG IDENTIFIKASI PASIEN PADA PEMERIKSAAN DARAH, RADIOLOGI, PROSEDUR TRANSFUSI DARAH DAN PEMBERIAN OBAT PASIEN RAWAT INAP RSUD PULANG PISAU

No. Dokumen ----/--/RSUD-PP/--/2019 Tanggal terbit

No Revisi

Halaman 2 dari 2 Ditetapkan Direktur

Standar Prosedur Operasional dr. MULIYANTO BUDIHARDJO, M,Hlth, Sc NIP. 19610826 199703 1 002

4. Pada pelaksanaan permintaan tranfusi di Unit Transfusi Darah, petugas meminta keluarga untuk menyebutkan nama pasien, tanggal lahir dan no rekam medik pasien. 5. Lakukan konfirmasi dengan formulir permintaan produk darah yang telah diisi lengkap oleh dokter yang meminta 6. Jika staf RS tidak yakin/ ragu akan kebenaran identitas pasien, jangan lakukan prosedur transfusi darah sampai diperoleh kepastian identitas pasien dengan benar. C. Untuk Pelayanan Pemberian obat 1. Ucapkan salam, sapa pasien dan sebutkan identitas dengan jelas “ Selamat pagi/ siang/ sore/ malam. Saya perawat (nama) akan memberikan obat kepada bapak/ibu. ” 2. Minta Pasien untuk menyebutkan namanya “ bapak/ibu, siapa namanya ” 3. Konfirmasi dengan identitas yang tertera digelang identitas pasien 4. Lakukan pemberian obat sesuai ketentuan Unit / Instalasi Terkait

1. 2. 3. 4.

Instalasi Laboratorium Instalasi Radiologi Instalasi Rawat Inap Unit Transfusi Darah

Related Documents


More Documents from "puspasarioktavia"