Kliping K3.docx

  • Uploaded by: Bagus Mahardika
  • 0
  • 0
  • April 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Kliping K3.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 607
  • Pages: 5
Nama : Rinaldi Pratama Nim

: 161910301020 KECELAKAAN KERJA DI INDONESIA

Kesehatan dan keselamatan kerja telah menjadi salah satu pilar penting ekonomi makro maupun mikro, karena keselamatan dan kesehatan kerja tidak bisa dipisahkan dari produksi barang dan jasa. Untuk itu perusahaan harus menekan resiko kecelakaan dan penyakit akibat kerja, karena kecelakaan akan menyebabkan kelambatan produksi, padahal ketepatan waktu dapat menghemat biaya yang besar, sebaliknya ketidaktepatan dalam memenuhi jadwal dapat berakibat kerugian yang besar pada perusahaan dan pelanggan. Dalam setiap bidang kegiatan manusia selalu terdapat kemungkinan terjadinya kecelakaan, tidak ada satu bidang kerjapun yang dapat memperoleh pengecualian. Kecelakaan dalam konstruksi sesungguhnya merupakan hasil akhir dari suatu aturan dan kondisi kerja yang tidak aman. Kecelakaan tidak terjadi kebetulan melainkan ada sebabnya, oleh karena itu kecelakaan dapat dicegah asal kita cukup kemauan untuk mencegahnya (Suma’mur PK., 1996:212). Kecelakaan juga timbul sebagai hasil gabungan dari beberapa faktor. Faktor yang paling utama adalah faktor perlatan teknis, lingkungan kerja, dan pekerja itu sendiri. Misalnya dalam suatu pabrik mungkin saja kekurangan peralatan yang aman, atau dengan perkataan lain mesinmesin tidak dirancang baik untuk dilengkapi dengan alat pengamanan secukupnya. Dibawah ini ada beberapa kasus kecelakaan kerja dalam selang beberapa tahun kebelakang 1.Tiang Penyangga Light Rail Transit (LRT) Palembang Jatuh

Dua pekerja pembangunan Light Rail Transit (LRT) Palembang dinyatakan tewas akibat jatuh dari tiang penyangga proyek tepatnya pada tanggal 4 agustus 2017 . Berdasarkan informasi yang didapat diketahui bahwa kedua pekerja ini sedang menyambut dinding parapet dari bawah dengan menggunakan alat crane . Namun ketika kedua pekerja memegang dinding parapet , tibatiba dinding parapet jatuh dan kedua korban ikut jatuh. 2.Crane Proyek DDT Jatuh

Pada proyek jalur kereta api double-double track (DDT) di Matraman, Jakarta Timur, jatuh pada tangga 4 februari 2018 jatuh . Penyebab tersebut dikarenakan adanya crane jatuh karena dudukan besi tidak tepat saat mengangkat bantalan rel. Pada saat itu lima pekerja sedang menaikkan beton (girder) untuk bantalan rel menggunakan crane. Bantalan rel saat itu sudah berada di atas dan dalam proses pemasangan. Namun dudukannya tidak pas sehingga bantalan rel jatuh menimpa pekerja . Akibat peristiwa ini, empat orang pekerja tewas.

3.Crane Tol Borr Jatuh

Sebuah portable tower crane atau alat pengangkut beban portabel yang digunakan dalam proyek Tol Bogor Outer Ring Road (BORR) seksi II B ruas Kedung Badak - Simpang Yasmin mendadak jatuh di Jalan Raya Sholeh Iskandar, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, Kamis 26 Oktober 2017 sore. Insiden itu terjadi ketika sejumlah pekerja proyek sedang mengerjakan pemasangan bekisting parapet atau barrier pembatas jembatan. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun akibat kejadian itu kondisi arus lalu lintas di sekitar lokasi sempat mengalamikemacetan.

4.Girde Proyek Tol Paspro Jatuh

Peristiwa itu terjadi pada 29 Oktober 2017 dan mengakibatkan satu orang meninggal dunia dan dua orang luka-luka. Awalnya, pekerjaan erection tiga girder sepanjang 50,8 meter, telah dilakukan pada sehari sebelumnya. Pekerjaan juga mencakup pemasangan bracing dengan menggunakan dua crane masing-masing berkapasitas 250 ton dan 150 ton. Ketika girder keempat dipasang dan sudah pada posisi bearing pad, secara tiba-tiba goyang ketika dilakukan pemasangan bracing. Akibatnya, girder itu menyentuh girder lain sehingga menyebabkan keruntuhan.

5.Tiang Beton Light Rail Transit Jatuh

Konstruksi tiang beton Light Rail Transit atau kereta api ringan di kawasan Kayu Putih, Jakarta Timur jatuh tepatnya pada tanggal 22 januari 2018 . terdapat 5 pekerja mengalami luka – luka namun tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini . Kejadian bermula pada saat dilakukan pemasangan boxgilder pada dua tiang yakni P28 dan P29. Ketika pemasangan tersebut sedang berlangsung dan sudah hampir 100 persen justru boxgilder tersebut lepas. Pada saat itu terdapat beberapa pekerja yang berada diatas , pada saa itu juga pekerja terjatuh . Penyebab kecelakaan ini karena pekerjaan proyek yang dikejar target .

Related Documents

Kliping
June 2020 23
Kliping Yogi
June 2020 15
Kliping Ips.docx
October 2019 31
Kliping Olahraga
October 2019 24
Kliping Jawa.docx
April 2020 23
Kliping Penjas.docx
November 2019 25

More Documents from "Brando Sihombing"

Kliping K3.docx
April 2020 2
Jurnal Fisio.pdf
December 2019 42
Tesis Baharudin-fu.pdf
November 2019 39
Dosis Obat.docx
May 2020 32