KERANGKA ACUAN PELAKSANAAN KELAS IBU HAMIL I. PENDAHULUAN Program pembangunan kesehatan di Indonesia saat ini masih diprioritaskan pada peningkatan derajat kesehatan Ibu dan Anak, terutama pada kelompok yang paling rentan kesehatan yaitu ibu hamil, bersalin dan bayi pada masa perinatal. Hal ini ditandai dengan tingginya angka kematian ibu (AKI), angka kematian bayi (AKB). II. LATAR BELAKANG Kelas ibu hamil merupakan sarana untuk belajar bersama tentang kesehatan bagi ibu hamil, dalam bentuk tatap muka dalam kelompok. Kelas ibu hamil adalah kelompok belajar ibu-ibu hamil dengan umur kehamilan antara 20 minggu s/d 32 minggu dengan jumlah peserta maksimal 10 orang. Di kelas ini ibu-ibu akan belajar bersama, diskusi dan tukar pengalaman tentang kesehatan ibu dan anak (KIA) secara menyeluruh dan sistematis.
III. TUJUAN 1. Tujuan Umum Meningkatkan pengetahuan, merubah sikap dan perilaku ibu agar memahami tentang kehamilan, perubahan tubuh serta keluhan selama kehamilan, perawatan kehamilan, persalinan, perawatan nifas, KB pasca persalinan, perawatan bayi baru lahir, mitos/kepercayaan/adat istiadat setempat, penyakit menular dan akte kelahiran. 2. Tujuan Khusus. a.
Terjadi interaksi dan berbagi pengalaman antara sesama ibu hamil, antara ibu hamil dengan petugas.
b.
Meningkatkan pemahaman, sikap dan perilaku ibu hamil.
IV. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN Pelaksanaan kelas ibu kegiatannya tiap kelompok 5 kali dengan rincian sebagai berikut : 1. Pertemuan I. Kegiatan pada pertemuan pertama sebagai berikut : a. Penjelasan kelas ibu hamil dan perkenalan peserta. b. Evaluasi awal (pra test) materi pertemuan pertama. c. Materi pertemuan pertama - Kehamilan, perubahan tubuh dan keluhan. - Perawatan kehamilan d. Evaluasi (post test) materi pertemuan pertama. e. Kesimpulan. f. Senam ibu hamil.
2. Pertemuan II. Kegiatan pada pertemuan kedua sebagai berikut : a. Review materi pertemuan pertama. b. Pre test materi pertemuan kedua. c. Materi pertemuan kedua - Persalinan - Inisiasi Menyusui Dini d. Post test pertemuan kedua e. Kesimpulan f. Senam ibu hamil. 3. Pertemuan III a. Review materi pertemuan kedua b. Pre test pertemuan ketiga c. Materi pertemuan ketiga: - Perawatan Nifas. - KB. d. Post test pertemuan ketiga e. Kesimpulan f. Senam ibu hamil 4. Pertemuan IV. a. Review materi pertemuan ketiga b. Pre test pertemuan keempat c. Materi pertemuan keempat: - Perawatan Bayi. - Mitos. d. Post test pertemuan keempat. e. Kesimpulan f. Senam ibu hamil 5. Pertemuan V. a. Review materi pertemuan keempat b. Pre test pertemuan kelima c. Materi pertemuan kelima : - Penyakit menular. - Akte kelahiran. d. Kesimpulan e. Senam ibu hamil V.
CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN 1. Fasilitator yang akan memberikan materi ditentukan 1 minggu sebelum pelaksanaan kegiatan , disesuaikan dengan jadwal yang ada di Puskesmas 2. Metode penyampaian materi : Ceramah, tanya jawab, curah pendapat, demonstrasi dan praktik
VI. SASARAN. 1. Ibu hamil maximal 10 orang dengan usia kehamilan 20 mg s/d 32 mg. 2. Suami/ keluarga, ikut serta minimal 1 kali pertemuan.
VII. ANGGARAN. Kegiatan kelas ibu didanai dari anggaran BOK Tahun 2017. VIII. JADWAL PELAKSANAAN. NO 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11
LOKASI Jrg.Sungai Kalang I Jrg.Sungai Kalang II / Sipangkur Jrg.Tiumang / Koto Beringin Jrg.Koto Hilalang II / Karya Harapan Jrg.Harapan Mulya II Jrg.Harapan Mulya I Jrg.Koto Hilalang I / Sungai Langkok Jrg.Banjar Makmur Jrg.Bukit Harapan Jrg.Lagan Jaya I Jrg.Lagan Jaya II
JADWAL Sabtu Minggu ke 3 Sabtu Minggu ke 3 Jum’at Minggu ke 3
KET
IX. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN Evaluasi pelaksanaan kegiatan dilakukan tiap 6 bulan sekali oleh Tim Kendali mutu Puskesmas dan Pelaksana KIA, selanjutnya dilaporkan ke Kepala Puskesmas. X. PENCATATAN, PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN. 1. Pencatatan atau pendokumentasian kegiatan dilakukan setiap kegiatan kelas ibu. 2. Pelaporan dilakukan setiap bulan ditujukan ke Seksi KIA Dinas Kesehatan Kabupaten Dharmasraya. 3. Evaluasi kegiatan secara menyeluruh kelas ibu dilakukan setiap akhir tahun ditujukan ke Seksi KIA Dinas Kesehatan Kabupaten Dharmasraya.
Kepala Unit Layanan Puskesmas Tiumang
Tiumang, 07 Januari 2017 Pengelola KIA Puskesmas
Dr.Rufaldi Fernando NIP. 19860903 20101 1 013
( Neti Ramayuli, S.ST ) NIP.19720705 199302 2 001