Kak Kelas Ibu Balita.docx

  • Uploaded by: murlina muhayyar
  • 0
  • 0
  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Kak Kelas Ibu Balita.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 435
  • Pages: 2
KERANGKA ACUAN KEGIATAN KELAS IBU BALITA UPAYA KESEHATAN MASYARAKAT PUSKESMAS SUSUNAN BARU A. PENDAHULUAN Anak balita merupakan salah satu populasi paling beresiko terkena bermacam gangguan kesehatan (kesakitan dan kematian). Menurut Survei Demografi dan Kesehatan Indonesia (SDKI) tahun 2012, Angka Kematian Balita di Indonesia sebesar 40/10.000 Kelahiran Hidup. Bila dihitung secara matematis, berarti dalam setiap jamnya terjadi 22 kematian balita di Indonesia, suatu jumlah yang tergolong fantastis untuk ukuran di era globalisasi. Oleh karena itu Depkes telah meluncurkan berbagai program kesehatan untuk menanggulangi hal ini. Ada banyak program kesehatan yang telah diimplementasikan Departemen Kesehatan mulai dari pusat, provinsi hingga kabupaten, misalnya buku KIA, Manajemen Terpadu Balita Sakit (MTBS), pengendalian penyakit menular maupun tidak menular, dsb. Salah satu program kesehatan yang diharapkan dapat turut berperan aktif dalam menurunkan angka kesakitan dan kematian pada anak balita adalah buku Kesehatan Ibu dan Anak (buku KIA), yaitu suatu buku yang berisi catatan kesehatan Ibu mulai kehamilan hingga anak berusia 5 tahun yang berisi informasi cara menjaga kesehatan. Namun tidak semua ibu mau/dapat membaca buku KIA karena berbagai sebab atau alasan, misalnya malas membaca, tidak punya waktu membaca, sulit mengerti atau memang mengalami buta aksara. Berdasarkan pertimbangan ini, maka sangat perlu mengajari ibu-ibu tentang isi buku KIA dan cara menggunakan buku KIA, salah satu solusinya yaitu melalui penyelenggaraan Kelas Ibu Balita. Kelas ibu Balita ditujukan bagi ibu yang mempunyai anak balita (0-59 bulan) B. LATAR BELAKANG Kesehatan balita tidak terlepas dari pola asuh dan perawatan orang tua dirumah, karena ibu sangat berperan dalam mengasuh dan merawat anak balita. Maka sangatlah tepat pembentukan dan pelaksanaan kelas ibu balita yang bertujuan meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan ibu

C. TUJUAN Meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan, merubah sikap dan perilaku ibu hamil tentang kesehatan balita, gizi dan stimulasi pertumbuhan & perkembangan anak. D. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN Pembentukan dan pelaksanaan kelas ibu balita E. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN 1. Memakai buku KIA sebagai acuan pembelajaran 2. Metode belajar memakai pendekatan cara belajar orang dewasa, 3. Materi: buku KIA, modul yang berkaitan 4. Kurikulum: disesuaikan dengan kebutuhan dan kondisi/masalah kesehatan di tempat tersebut. 5. Dari, oleh dan untuk masyarakat: seluruh masyarakat 5. Peserta: Ibu-ibu yang mempunyai anak berusia antara 0-5 tahun. 6. Fasilitator/pengajar: Bidan 7. Narasumber: Narasumber diperlukan untuk memberi input tentang topik tertentu. 8. Waktu: dijadwalkan 9. Tempat fleksibel: F. SASARAN a. Ibu yang mempunyai balita usia 0 -5 thn . G. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN Jadwal kegiatan Kelas ibu balita adalah setiap bulan minggu ke 3 H. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORAN Evaluasi pelaksanaan yaitu pada setiap 3 bulan sekali I. PENCATATAN, PELAPORAN Dilakukan pencatatan dan pelaporan setelah kegiatan selesai dilaksanakan. Pelaporan kepada Kepala Puskesmas Susunan Baru

Related Documents

Kak Kelas Ibu Hamil
August 2019 70
2. Kak Kelas Ibu Hamil 2018
October 2019 25
Kak Kelas Ibu.docx
December 2019 12
1. Kak Kelas Pmba.docx
December 2019 29

More Documents from "Hernita Ferliyani"