Definisi Akuntansi Manajemen

  • Uploaded by: Myranda Aprillia
  • 0
  • 0
  • August 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Definisi Akuntansi Manajemen as PDF for free.

More details

  • Words: 627
  • Pages: 3
Nama

: Myranda Aprillia Nursanti

NIM

: 160422608343

Prodi

: S1 Akuntansi

Definisi Akuntansi Manajemen 1. Menurut pendapat Halim dan Supomo, akuntansi manajemen merupakan kegiatan yang menghasilkan informasi keuangan untuk manajemen sebagai dasar pengambilan keputusan dalam menjalankan fungsi manajemen. 2. Menurut pendapat Mulyadi, akuntansi manajemen merupakan informasi keuangan dihasilkan oleh tipe akuntansi manajemen, yang dimanfaatkan oleh pemakai intern entitas. 3. Menurut pendapat Sucipto, akuntansi manajemen merupakan akuntansi yang memberikan informasi guna membantu manajer untuk menjalankan tiga fungsi pokoknya, yaitu perencanaan, pengendalian, dan pengambilan keputusan. Informasi yang diberikan tersebut berupa informasi operasi, informasi keuangan, dan informasi manajemen. (Sucipto. 2004. Penerapan Akuntansi Manajemen Dalam Pengambilan Keputusan.) 4. Menurut pendapat Rudianto, pengertian akuntansi manajemen adalah sistem akuntansi dimana informasi yang dihasilkannya ditujukan kepada pihak-pihak internal organisasi, seperti manajer keuangan, manajer produksi, manajer pemasaran, dan sebagainya guna pengembalian keputusan internal organisasi. 5. Menurut pendapat Hansen dan Mowen, akuntansi manajemen merupakan alat untuk mengidentifikasi, mengumpulkan, mengukur, mengklasifikasi, dan melaporkan informasi yang bermanfaat bagi pengguna internal dalam merencanakan, mengendalikan, dan mengambil keputusan. 6. Menurut pendapat Siregar, akuntansi manajemen, (management accounting) adalah proses mengidentifikasi, mengukur, mengakumulasi, menyiapkan, menganalisis, menginterpretasikan, dan mengkomunikasikan kejadian ekonomi yang digunakan oleh manajemen untuk melakukan perencanaan, pengendalian, pengambilan keputusan, dan penilaian kinerja dalam organisasi. 7. Menurut pendapat Horngren, akuntansi manajemen adalah akuntansi manajemen yang mengukur, menganalisis dan melaporkan informasi keuangan dan non keuangan yang membantu manajer membuat keputusan guna mencapai tujuan organisasi. Manajer akan menggunakan informasi akuntansi manajemen ini untuk memilih, mengkomunikasikan dan mengimplementasikan strategi. Mereka juga menggunakan informasi akuntansi manajemen untuk mengkoordinasi keputusan-keputusan desain produk, produksi serta pemasaran.

8. Menurut pendapat Institute of Management Accountants (IMA), akuntansi manajemen, (management accounting) adalah profesi yang melibatkan kemitraan dalam pengambilan keputusan manajemen, merancang perencanaan dan menyediakan keahlian dalam pelaporan keuangan dan kontrol untuk membantu manajemen dalam perumusan dan implementasi dari strategi organisasi. 9. Menurut pendapat Foster, akuntansi manajemen, (management accounting) adalah akuntansi yang berfokus pada pelaporan kepada pihak internal yang mengukur dan melaporkan informasi keuangan dan non keuangan dalam format yang paling berguna bagi manajer untuk membuat keputusan demi mencapai tujuan suatu organisasi. 10. Menurut Chartered Institute of Management Accountant (1994:30). Akuntansi manajemen adalah Penyatuan bagian manajemen yang mencakup penyajian dan penafsiran informasi yang digunakan untuk perumusan strategi, aktivitas perencanaan dan pengendalian, pembuatan keputusan, optimalisasi penggunaan sumber daya, pengungkapan kepada pemilik dan pihak luar, pengungkapan kepada pekerja, dan pengamanan aset. 11. Definisi akuntansi manajemen yang mempunyai lingkup luas diberikan oleh Management Accounting Practices (MAP) Comite yang dibentuk oleh National Association of Accountants (NAA) seperti yang dikutip RA Supriyono (1993, hal.8) yang berbunyi, ” Akuntansi manajemen adalah proses identifikasi, pengukuran, pengumpulan, analisis, penyiapan, dan komunikasi informasi finansial yang digunakan oleh manajemen untuk perencanaan, evaluasi, pengendalian dalam suatu organisasi, serta untuk menjamin ketepatan penggunaan sumber-sumber dan pertanggungjawaban atas sumber-sumber tersebut. Akuntansi manajemen juga meliputi penyiapan laporan finansial untuk kelompok-kelompok non manajemen seperti misalnya para pemegang saham, para kreditur, lembaga-lembaga pengaturan, dan penguasa perpajakan”. 12. Definisi akuntansi manajemen dituangkan dalam bentuk suatu pernyataan dalam American Statement of Basic Accounting Theory (ASOBAT), seperti yang dikutip oleh RA Supriono (1987, hal.20) berbunyi, “Akuntansi Manajemen adalah penerapan teknik-teknik dan konsep-konsep yang tepat dalam pengolahan data ekonomi historikal dan yang diproyeksikan dari suatu satuan usaha untuk membantu manajemen dalam menyusun rencana untuk tujuan-tujuan ekonomi yang rasional dan dalam membuat keputusan-keputusan rasional dengan suatu pandangan ke arab pencapaian tujuan tersebut”. 13. Menurut Pendapat Henry Simamora (1999), akuntansi manajemen adalah proses pengidentifikasian, pengukuran, penghimpunan, penganalisisan, penyusunan, penafsiran & penyampaian informasi yang membantu para manajer dalam mencapai tujuan – tujuan organisasi. Dari keseluruhan definisi-definisi di atas, dapat disimpulkan definisi Akuntansi Manajemen menurut pendapat saya ialah Akuntansi Manajemen adalah

laporan yang berisi informasi keuangan dan non-keuangan kepada pihak-pihak internal seperti manajer keuangan, manajer produksi, manajer pemasaran, dan sebagainya yang digunakan oleh manajemen untuk melakukan perencanaan, pengendalian, pengambilan keputusan, dan penilaian kinerja dalam organisasi.

Related Documents


More Documents from ""