-CerpenKarya : Armytha Budi Tadjudin Tema : menghargai jasa orang lain Judul : seorang penjual tembikar Disebuah desa hidup seorang saudagar kaya raya,yang bernama pak Takur.Pak Takur memiliki banyak lahan persawahan dan masih banyak lagi.akhirnya pak Takur sering disebut kepala desa karna dia yang paling kaya raya dikampung tersebut. Tak sampai disitu, pak Takur juga mempunyai watak yang kurang baik,ya pasti setiap manusia punya kekurangan dan kelebihan.Dari kekurangannya tersebut pak Takur semakin dibenci warga di kampung tersebut.ya dari sifat serakahnya dan arogannya pak Takur menjadi lebih di musuhi oleh para warga dikampung tersebut. Pada suatu hari ada seorang penjual tembikar yang merasa kelelahan karna tembikar dia belum terjual juga sedari pagi tadi.akhirnya dia berhenti di rumah mewah pemilik seorang saudagar kaya di kampung tersebut.akhirnya sang pemilik rumah mewah itu keluar dari rumahnya dan terkejut melihat sang kakek tua yang terlihat kelelahan membawa dua buah tembikar yang sangat besar.akhirnya sang saudagar kaya tersebut keluar dan bertanya kepada sang kakek tua tersebut.” Hai kek berapa harga semua tembikar ini ?” Sang kakek pun terkejut ketika melihat sang saudagar yang ingin membeli semua tembikarnya.”semuanya jadi 200.000 tuan”ujar sang kakek tua tersebut.” Ohh segitu doang, nih kek ambil semua uangnya ngak usah kembali, saya tau pasti kakek ngak ada kembaliannya kan?” ujar sang saudagar dengan keangkuhannya.”memangnya tembikar ini akan tuan apakan?” tanya sang kekek tua tersebut dengan penasarannya.”Hahhhh, tembikar ini akan saya hancurkan dan saya membeli tembikar ini tidak untuk apa apa”jawab sang saudagar dengan angkuhnya.” ”Ternyata tuan membeli tembikar saya hanya untuk dihancurkan ? tuan ingat baik baik, saya menjual tembikar ini dengan susah payah dan membuatnya perlu keahlian khusus, tapi tuan hanya ingin menghancurkan tembikar saya jawab sang kakek dengan marahnya.” Saya tau Tuan adalah orang yang paling kaya didesa ini kan?. Tuan tidak bisa seenaknya seperti itu. Bagi saya tuan adalah orang yang paling angkuh dimuka bumi ini. Ingat baik baik tuan, suatu hari nanti tuan akan dijauhi oleh semua orang yang ada didesa ini,tuan akan bangkrut dan tuan akan dipermalukan oleh semua orang. Akhirnya sang penjual tembikar tersebut pergi meninggalkan saudagar kaya raya tersebut.
10 tahun kemudian keadaan sang saudagar sangat kerisis ekonomi, semua orang telah menjauhi sang saudagar.hingga akhirnya saudagar pun hidup dengan penuh kegelapan. TAMAT