4. Abstrak.docx

  • Uploaded by: Ard To Yudi
  • 0
  • 0
  • May 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View 4. Abstrak.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 394
  • Pages: 1
ABSTRAK YUDI ARDIANTO (411.046) : Penerapan Strategi Inkuiri Berbasis Fenomena Alam pada Pembelajaran Fisika Siswa Kelas XI SMA Negeri 1 Padang. Penelitian ini dilatar belakangi oleh strategi pembelajaran yang kurang bervariasi, masih ada beberapa siswa yang mendapatkan nilai di bawah Kriteria Ketuntasan Minimum (KKM) dengan rata-rata nilai 70,27, kurangnya pemahaman siswa tentang keterkaitan materi pelajaran dengan fenomena alam dalam kehidupan sehari-hari, serta adanya tuntutan kurikulum 2013 tentang pelaksanaan pembelajaran dengan cara siswa menemukan sendiri konsep yang dipelajari dengan menggunakan pendekatan ilmiah (saintific approach). Penerapan strategi inkuiri berbasis fenomena alam merupakan salah satu usaha yang dapat dilakukan untuk memenuhi tuntutan kurikulum 2013 tersebut. Strategi inkuiri berbasis fenomena alam ini dipandang efektif untuk meningkatkan hasil belajar fisika siswa. Berdasarkan hal tersebut, dilakukanlah penelitian yang bertujuan untuk mengetahui perbandingan hasil belajar fisika siswa yang diajarkan dengan menggunakan strategi inkuiri berbasis fenomena dengan hasil belajar fisika siswa yang diajarkan secara konvensional di kelas XI SMA Negeri 1 Padang. Jenis penelitian ini adalah penelitian quasy eksperimen, dengan rancangan penelitian randomized control group only design. Populasi dalam penelitian ini adalah kelas XI MIA SMA Negeri 1 Padang Tahun Ajaran 2014/2015 yang terdiri dari 7 kelas. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik cluster random sampling. Diperoleh kelas XI MIA1 sebagai kelas eksperimen dan kelas XI MIA3 sebagai kelas kontrol. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes objektif sebanyak 25 buah untuk penilaian kompetensi pengetahuan, lembar observasi untuk penilaian kompetensi sikap (spiritual dan sosial) serta kompetensi psikomotor. Teknik yang digunakan untuk menguji hipotesis pada penelitian ini adalah uji kesamaan satu arah dengan menggunakan uji-t, karena data terdistribusi normal dan kelompok data mempunyai varians yang homogen. Dari penelitian diperoleh rata-rata hasil belajar fisika siswa pada ranah kognitif untuk kelas ekperimen 80,52 dan untuk kelas kontrol 77,50. Rata-rata kompetensi sikap spiritual untuk kelas eksperimen 85,12 dan untuk kelas kontrol 82,38. Rata-rata kompetensi sikap sosial untuk kelas eksperimen 85,38 dan untuk kelas kontrol 83,91. Rata-rata kompentensi keterampilan untuk kelas eksperimen 86,22 dan untuk kelas kontrol 84,12. Berdasarkan analisis data diperoleh, thitung = 2,22 dan ttabel = 1,65 pada taraf nyata 0,05. Hasil perhitungan tersebut menunjukkan bahwa thitung > ttabel , sehingga H0 ditolak dan H1 diterima. Kesimpulan yang didapatkan bahwa hasil belajar Fisika siswa yang diajarkan dengan menggunakan strategi pembelajaran Inkuiri Berbasis Fenomena Alam lebih tinggi dibandingkan dengan hasil belajar Fisika siswa yang diajarkan secara konvensional pada kelas XI MIA SMA Negeri 1 Padang. i

Related Documents

4:4
June 2020 76
4-4
December 2019 120
4
December 2019 37
4
November 2019 31
4
November 2019 44
4
November 2019 47

More Documents from ""

11. Bab Iii.docx
May 2020 7
4. Abstrak.docx
May 2020 3
6. Daftar Isi.docx
May 2020 4
Materi.docx
October 2019 40
Critical Book Report
May 2020 26
Silabus Fitokimia.docx
November 2019 38