RISET PUSTAKA KE-2
SISTEM INFORMASI AKADEMIK BERBASIS ANDROID PADA STMIK GLOBAL INFORMATIKA MULTI DATA PALEMBANG
Diajukan untuk Memenuhi Tugas Mata Kuliah Riset Pustaka Program Studi Teknik Informatika Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer (STMIK) CIC Cirebon
Oleh : Reza Putra Amaludin (2011102074)
PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA SEKOLAH TINGGI MANAJEMEN INFORMATIKA DAN KOMPUTER (STMIK) CIC CIREBON 2014
Android awalnya dikembangkan oleh Android Inc, pada tahun 2005 Android dibeli oleh Google. Android adalah sistem operasi berbasis Linux untuk telepon seluler seperti smartphone dan komputer tablet. Android menyediakan platform terbuka bagi para pengembang untuk menciptakan aplikasi mereka sendiri untuk digunakan oleh bermacam peranti bergerak. Aplikasi Android ditulis dengan menggunakan bahasa Java, menggunakan Java Core Libraries. Aplikasi Android di jalankan di atas virtual machine bernama Dalvik Virtual Machine. Pada STMIK Global Informatika Multi Data Palembang terdapat website sistem informasi akademik yang memanfaatkan teknologi internet yang diberi nama simponi. Sistem informasi akademik merupakan sistem yang berhubungan dengan proses penunjang kegiatan sekolah atau lembaga pendidikan beserta pelaku didalamnya. Dalam era globalisasi ini, dunia teknologi mengalami perkembangan yang sangat pesat, contohnya dalam teknologi smartphone Android yang memudahkan user untuk mengakses sebuah sistem informasi dimana pun dan kapan saja. Jadi sistem informasi akademik pada STMIK Global Informatika Multi Data Palembang akan di kembangkan dari teknologi internet (Website) menjadi teknologi smartphone Android untuk memudahkan pengguna untuk mengakses informasi akademik dengan akses yang lebih cepat. Metode yang digunakan dalam pengembangan sistem informasi akademik berbasis Android adalah Waterfall. Menurut Ian Sommerville dalam kutipan Royce (1970, halaman 43) tahap-tahap utama dalam model ini memetakan kegiatan-kegiatan pengembangan dasar yaitu: 1.
Analisis dan Definisi Persyaratan
2.
Perancangan Sistem dan Perangkat Lunak
3.
Implementasi dan Pengujian Unit
4.
Integrasi dan Pengujian Sistem
5.
Operasi dan Pemeliharaan
Untuk pembuatan database digunakan MySQL. MySQL adalah sistem manajemen database SQL yang bersifat Open Source dan paling populer saat ini. Sedangkan Aplikasi yang digunakan untuk pengembangan atau pengcodingan Java/Android menggunakan Eclipse. Eclipse adalah IDE (Integrated development Environment) merupakan aplikasi pengembangan Java/Android, Eclipse memiliki plugin yang dapat membuat project yang berbasis Android. ADT (Android Development Tools). Dalam merancang sistem informasi akademik berbasis Android diperlukan beberapa tahapan yaitu: a.
Analisa Permasalahan
b.
Analisa kebutuhan
c.
Analisa Kelayakan Dari hasil implementasi sistem informasi akademik berbasis Android akan memudahkan
penggunanya dalam mengakses secara langsung informasi akademik dengan adanya fitur pemberitahuan atau notifikasi seperti materi perkuliahan, tugas, informasi pengumuman dan forum diskusi antara dosen dengan mahasiswa.