Paper Kinerja Perusahaan

  • Uploaded by: Alin Veronika
  • 0
  • 0
  • November 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Paper Kinerja Perusahaan as PDF for free.

More details

  • Words: 2,839
  • Pages: 6
KINERJA PERUSAHAAN JASA KONSTRUKSI DI INDONESIA Sudarto1, Leni S Riantini2, Alin Veronika3, Sulhaemi4

ABSTRAK Industri konstruksi dapat dikategorikan sebagai salah satu industri yang berperan penting pada proses pembangunan ekonomi suatu negara, dimana kontribusi industri konstruksi terhadap total GDP suatu negara maju ±7%-10%, sedangkan di negara yang sedang berkembang industri konstruksi menghasilkan 3%-6% dari total GDP. Industri konstruksi juga memberikan kontribusi kepada pembukaan lapangan kerja serta distribusi pendapatan bagi masyarakat lapisan bawah. Peranan jasa konstruksi makin meningkat tetapi belum optimal sebagaimana terlihat pada kenyataan bahwa pertumbuhan perusahaan jasa konstruksi yang terus meningkat namun tidak diimbangi dengan peningkatan kualitas dan kinerja perusahaan jasa konstruksi. Kinerja perusahaan merupakan alat ukur untuk mengetahui tingkat kesuksesan dan mempunyai 4 (empat) indikator kinerja, yaitu: profitability, growth, sustainability dan competitivenes. Tujuan penelitian yang akan dibahas pada makalah ini adalah mengidentifikasi indikatorindikator apa saja yang digunakan sebagai alat ukur kesuksesan perusahaan dan kinerja apa yang paling berpengaruh pada perusahaan jasa konstruksi di Indonesia. Pendekatan yang dilakukan untuk mencapai tujuan tersebut adalah dengan melakukan studi literatur dan survai untuk mengidentifikasi variabel indikator kinerja perusahaan jasa konstruksi. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis non statistik dan cluster. Hasil penelitian menunjukkan ada 12 indikator kinerja perusahaan yang mewakili kinerja profitability, growth, sustainability, competitivenes. dan indikator kinerja yang paling berpengaruh pada perusahaan jasa konstruksi di Indonesia adalah profitability dan yang paling kecil pengaruhnya adalah indikator kinerja sustainability. KATA KUNCI: indikator kinerja, perusahaan jasa konstruksi 1. PENDAHULUAN Peranan jasa konstruksi semakin meningkat tetapi belum optimal sebagaimana terlihat pada kenyataan bahwa pangsa jasa konstruksi asing di Indonesia masih cukup besar, juga proses pembangunan yang belum efektif dan efisien. Peran industri konstruksi dalam ekonomi juga dapat dilihat dari segi potensi lapangan kerja, kebutuhan material dan dampaknya, peraturan publik yang mendukung ekonomi, dan termasuk dampak perluasan industri konstruksi terhadap ekonomi, distribusi pendapatan bagi masyarakat lapisan bawah [1] [2]. Hasil penelitian yang dilakukan oleh World Bank pada Tahun 1984 terhadap negara-negara berkembang juga menunjukkan bahwa sektor konstruksi mempunyai kontribusi dan pengaruh yang cukup penting terhadap pembangunan. Sektor ini mempengaruhi hampir seluruh sektor di bidang perekonomian [3]. Jalan, bendungan, pekerjaan irigasi, perumahan, sekolah, dan pekerjaan konstruksi lain adalah landasan fisik dimana usaha pengembangan dan peningkatan standar hidup dibentuk. Dimana pada sebagian besar negara berkembang, meningkatkan kapasitas dan kapabilitas konstruksi adalah penting, termasuk meningkatkan efisiensi biaya, waktu, dan kualitas pekerjaan konstruksi. Berdasarkan gambaran diatas, sebagai usaha yang menghasilkan produk berupa prasarana dan sarana fisik, industri konstruksi mempunyai peran yang sangat penting bagi pertumbuhan perekonomian nasional sehingga perlu diperhatikan berbagai permasalahan yang sering terjadi yang dapat mengakibatkan penurunan kinerja perusahaan jasa kosntruksi. Tolak ukur kesuksesan perusahaan dapat dilihat dari kinerja perusahaan yang dihasilkannya. Semakin tinggi kinerja perusahaan tersebut maka akan semakin sukses juga perusahaannya. Indikator inerja perusahaan itu dapat dilihat dari kinerja profitability, growth, sustainability dan competitivenes. 1

Mahasiswa Program Doktor Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Indonesia, [email protected] Asisten Dosen Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Indonesia, [email protected] 3 Lulusan Pascasarjana Manajemen Konstruksi, Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Indonesia 4 Pascasarjana Manajemen Proyek, Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Indonesia 2

1

Makalah ini membahas variabel-variabel indikator kinerja apa saja yang akan digunakan sebagai alat ukur kesuksesan perusahaan dan ranking kinerja yang paling berpengaruh terhadap perusahaan jasa konstruksi di Indonesia. Topik bahasan dalam makalah ini merupakan bagian penelitian yang bertujuan untuk menyusun dan membuat suatu sistem komputer yang berbasis knowledge base management system yang memiliki kemampuan dalam memberikan alternatif penyelesaian dan saran seperti tindakan koreksi terhadap permasalahan yang terjadi pada perusahaan jasa konstruksi di Indonesia. 2. INDUSTRI JASA KONSTRUKSI DI INDONESIA Industri jasa konstruksi adalah industri yang mencakup semua pihak yang terkait dengan proses konstruksi termasuk tenaga profesi, pelaksana konstruksi dan juga para pemasok yang bersama-sama memenuhi kebutuhan pelaku dalam industri [4]. Jasa konstruksi adalah jasa yang menghasilkan prasarana dan sarana fisik. Jasa tersebut meliputi kegiatan studi, penyusunan rencana teknis/rancang bangun, pelaksanaan dan pengawasan serta pemeliharaannya. Mengingat bahwa prasarana dan sarana fisik merupakan landasan pertumbuhan sektor-sektor dalam pembangunan nasional serta kenyataan bahwa jasa konstruksi berperan pula sebagai penyedia lapangan kerja, maka jasa konstruksi penting dalam pembangunan nasional [5]. Sebelum terjadi krisis moneter, sektor jasa konstruksi mengalami pertumbuhan yang cukup fantastik. Sehingga tak heran apabila sektor itu disebut sebagai motor penggerak sektor perekonomian yang utama [6]. Namun berdasarkan data dari World Bank, Averthing Infrastructure Crisis : A Frame Work Policy and Action, setelah terjadinya krisis moneter, kontribusi sektor konstruksi khususnya infrastruktur terhadap Produk Domestik Bruto (PDB) cenderung menurun seperti yang terlihat pada Gambar 1. 35 30 25 20

% PDB

15 10 5 0 -5

1984 1985 1986 1987 1988 1989 1990 1991 1992 1993 1994 1995 1996 1997 1998 1999 2000 2001 2002

-10 -15 Tahun Fixed capital

Infrastruktur

Tingkat pertumbuhan

Gambar 1. Kontribusi Sektor Konstruksi (Infrastruktur) terhadap PDB Indonesia (World Bank 2004)

Sebagai salah satu sektor penting yang berperan dalam perekonomian, perlu diperhatikan berbagai permasalahan yang sering terjadi sehingga mengakibatkan penurunan kinerja. Sebagai gambaran, pada umumnya permasalahan di bidang konstruksi di negara berkembang antara lain [7]: Tingginya impor kapital, tenaga kerja, dan material yang dapat memperburuk neraca pembayaran; Nilai tukar mata uang yang tinggi, kecuali dari pajak impor dan rendahnya tingkat suku bunga yang mencakup capital import dan capital-intensive production; Kurangnya skills (kemampuan) dan material, termasuk kemampuan manajerial dan enterpreneurial; Ketidakcukupan finansial dan keterlambatan dalam pembayaran; Lemahnya perencanaan dan sistem administrasi; Dominansi kontraktor luar negeri dan kurangnya kapasitas kontraktor lokal; Ketidaksesuaian target yang ingin dicapai melalui perencanaan di bidang sosial-ekonomi yang berakibat pada arus pekerjaan yang tidak teratur, kurang efisiensi, dan hasil dengan kualitas yang rendah. Indonesia yang merupakan salah satu negara berkembang juga mengalami beberapa permasalahan yang dijelaskan di atas, permasalahan-permasalahan industri jasa konstruksi di Indonesia antara lain: Buruknya sikap mental dan perilaku oknum [8]; Kurangnya daya saing dengan kontraktor asing akibat keterbasan dana dan teknologi [9]; Kesadaran masyarakat

2

akan manfaat dan pentingnya peran jasa konstruksi bagi kepentingannya masih perlu ditumbuhkembangkan [10]. Untuk mencapai industri jasa konstruksi yang kuat, kondisi yang diperlukan untuk pertumbuhan yang baik, dalam beberapa hal masih belum dipenuhi. Kondisi-kondisi yang diperlukan bagi tumbuhnya industri jasa konstruksi yang tangguh [11] adalah: Tersedianya tenaga manajemen maupun tenaga ahli yang profesional dalam jumlah yang cukup; Bahan baku/material yang distandardisasi secara nasional dan diproduksi sesuai dengan kebutuhan; Peralatan konstruksi harus diperoleh dengan mudah dan kompetitif; Sistem informasi industri jasa konstruksi yang tepat dan terbuka mulai dari konsepsi proyek sampai saat-saat pelelangan; Pengenalan terhadap metode-metode konstruksi yang mutakhir dan efisien sehingga dapat unggul dalam pelelangan internasional. 3. KONDISI PERUSAHAAN JASA KONSTRUKSI DI INDONESIA Saat ini kontraktor nasional masih sangat kesulitan untuk bersaing dengan kontraktor asing yang mampu memperoleh finansial dengan bunga rendah di negaranya. Sementara kontraktor Indonesia, fasilitas jaminan bank-nya saja masih sering ditolak oleh pemilik proyek di luar negeri. Pemberian fasilitas khusus bagi kontraktor yang berupaya mendapatkan tender diluar negeri sudah banyak dilakukan di negara-negara lain seperti Singapura, Malaysia, Cina dan Korea, dengan harapan usaha jasa konstruksinya dapat menghasilkan devisa bagi negara. Fasilitas tersebut disebabkan kontraktor di Korea atau Jepang digandeng investor swasta maupun pemerintah dari negaranya sendiri. Selain itu ada beberapa kelemahan kontraktor nasional, antara lain dalam hal manajemen organisasi. Kelemahan lainnya adalah minimnya pengalaman terjun ke luar negeri, sehingga bisa dikatakan bahwa “lapangan” di mancanegara itu masih asing bagi kontraktor nasional. Namun kelemahan ini bisa diatasi dengan beberapa cara, misalnya dengan menjalin kerja sama kemitraan dengan perusahaan kontraktor asing, memperbaiki profesionalitas dan manajemen usaha, serta terus menerus mempelajari karakteristik bisnis konstruksi di berbagai negara. Untuk lebih mencermati kondisi jasa konstruksi Indonesia dalam era globalisasi tersebut maka dilakukan proses analisis SWOT. Dimana era globalisasi akan membuka selebarlebarnya kesempatan kepada kontraktor lain untuk berusaha di Indonesia, SWOT perusahaan jasa konstruksi Indonesia dapat dilihat pada Tabel 1 Tabel 1. SWOT Perusahaan/Industri Jasa Konstruksi Indonesia STRENGTH (KEKUATAN) • •



Jumlah tenaga kerja khususnya tingkat proyek banyak Tingkat pendidikan perusahaan jasa konstruksi sampai level sarjana sudah banyak Banyak perusahaan yang sudah GO PUBLIC

WEAKNESS (KELEMAHAN) • • • • • •

Manajemen yang tidak efisien Keterbatasan dana Keterbatasan teknologi SDM yang belum memadai Tingginya bunga pinjaman Daya saing industri konstruksi nasional

OPPORTUNITY (KESEMPATAN) •

• •

Kesempatan kerja untuk peningkatan taraf hidup masyarakat Arena pengembangan usaha Menjalin kerja sama dengan negara lain

THREAT (ANCAMAN) • • • • • •

Kompetensi tenaga ahli Sistem riset dan pengembangan Sistem regulasi Kapasitas perusahaan jasa konstruksi Sertifikasi Dukungan sektor lain

Sumber: [5]

4. INDIKATOR KINERJ A PERUSAHAAN JASA KONSTRUKSI Tolak ukur kesuksesan perusahaan khususnya perusahaan jasa konstruksi dapat dilihat dari kinerja perusahaan yang dihasilkannya. Semakin tinggi kinerja perusahaan tersebut maka akan semakin sukses juga perusahaannya. Adapun indikator perusahaan tersebut dapat dikatakan sukses dilihat dari kemampuan perusahaan tersebut untuk mendapatkan laba (profitable) [12], kemampuannya untuk terus tumbuh dan berkembang (growth) [13] [14], kemampuannya untuk mendapatkan proyek yang berkelanjutan (sustainable) [15] serta yang tidak kalah penting adalah kemampuan perusahaan tersebut untuk bersaing (competitive) dengan perusahaan lain baik dari dalam maupun luar negeri [16] . Profitability adalah kemampuan perusahaan untuk mendapatkan profit. Ram Charan (2004) memaparkan bahwa profit dapat dilihat dari ROI (return on investment) perusahaan, yaitu 3

perbandingan antara pendapatan dengan investasi/pengeluaran. Sedangkan menurut Fred R. David (2002) kondisi keuangan dan kinerja perusahaan dapat dilihat dari rasio keuangan yang terdiri dari: rasio likuiditas, rasio solvabilitas, rasio profitabilitas serta rasio pertumbuhan [17]. Menurut [13], definisi corporate growth (pertumbuhan perusahaan) adalah peningkatan (dalam bentuk perubahan yang positif) dalam ukuran perusahaan melalui waktu yang panjang. Sedangkan menurut Drucker (1994) pertumbuhan adalah hasil yang sukses, yang menawarkan apa yang diinginkan pasar, menggunakan sumber daya secara ekonomis dan efektif, dan membentuk profit untuk ekspansi dan penganan resiko di masa yang akan datang [18]. Pertumbuhan perusahaan tidak terlepas dari kelangsungan hidup dan profitabilitasnya. Pertumbuhan dapat dicapai apabila ada laba yang memadai yang diperoleh secara berkesinambungan. Pertumbuhan dalam pengertian yang luas, meliputi pertumbuhan pasar, pertumbuhan ragam produk/jasa yang ditawarkan, serta pertumbuhan teknologi yang digunakan untuk penyediaan produk atau jasa. Pertumbuhan semacam ini seringkali menghasilkan peningkatan daya saing perusahaan yang pada akhirnya juga dapat meningkatkan profitabilitas [10]. Sustainability disebut juga sebagai triple bottom line yang melibatkan perusahaan untuk selalu memiliki komitmen terhadap tujuan ekonomi, lingkungan dan sosial. Economic sustainability berarti meningkatkan kemampuan profit dengan menggunakan sumber daya yang lebih efisien, termasuk tenaga kerja, material, energi, dan air. Environmental sustainability berarti melindungi lingkungan dari dampak emisi dan limbah bila mungkin memanfaatkan sumber daya alam secara hati-hati. Social sustainability berarti memperhatikan kebutuhan semua pihak yang terlibat (stakeholder) [15]. Sustainability merupakan sebuah konsep yang dinamis, bukan statis. Konsep ini dibangun melalui berbagai interaksi yang intensif antara perusahaan dengan lingkungan bisnisnya yang dinamis. Sustainability merupakan hasil dari serangkaian perubahan incremental serta usaha-usaha setapak demi setapak yang secara bersama-sama menjadi sebuah hasil kumulatif yang besar [19]. Daya saing atau kompetisi adalah inti dari sukses atau gagalnya perusahaan. Kompetisi menentukan layaknya kegiatan dalam perusahaan yang dapat memberikan sumbangan terhadap kinerjanya, seperti inovasi, budaya yang kohesif, atau pelaksanaan yang baik. Strategi kompetitif adalah upaya pencarian untuk posisi yang kompetitif di dalam industri, yang merupakan dasar untuk bersaing yang bertujuan untuk membentuk posisi yang menguntungkan dan berkelanjutan [20]. Definisi lengkap dari daya saing adalah sektor bisnis yang mampu memuaskan kebutuhan pelanggan dari kombinasi karakteristik produk dan pelayanan, mampu memuaskan kebutuhan pekerjanya dan menawarkan ROI yang menarik serta berpotensi untuk tumbuh [21]. 5. METODE PENELITIAN Penelitian ini dilakukan dengan pendekatan survai terhadap para pakar di perusahaan jasa konstruksi Kelas A di Indonesia untuk mengidentifikasi indikator-indikator kinerja apa saja yang digunakan sebagai alat ukur kesuksesan perusahaan jasa konstruksi dan kinerja apa saja yang paling berpengaruh. Variabel indikator yang digunakan pada penelitian ini dapat dilihat pada Tabel 2. Dengan melihat sampel data yang dikumpulkan tidak terlalu banyak sehingga metode analisis yang digunakan cukup dengan distribusi frekuensi pada metode analisis nonstatistik. Selain menggunakan analisis non statistik juga digunakan analisis cluster untuk mengidentifikasi pengelompokkan (agglomeration) dari masing-masing indikator kinerja perusahaan jasa konstruksi. Tabel 2. Variabel Indikator Kinerja Perusahaan Jasa Konstruksi PROFITABILITY Likuiditas (Y1) Solvabilitas (Y2) Profitabilitas (Y3) Pertumbuhan (Y4)

GROWTH Profit (Y1) Peningkatan Jumlah Klien Baru (Y2) Jumlah Perolehan Proyek (Y3) Peningkatan Teknologi dan Sistem Informasi (Y4) Peningkatan Jumlah Peralatan Konstruksi (Y5) Peningkatan Kompetensi

SUSTAINABILITY Hubungan Kerjasama Jangka Panjang dengan Klien (Y1) Hubungan Kerjasama Jangka Panjang dengan Supplier (Y2)

COMPETITIVENESS Kualitas (Y1) Penerapan Teknologi (Y2)

Peningkatan Produktivitas (Y3)

Inovasi (Y3)

Pertumbuhan Profit yang Konsisten (Y4)

Waktu (Y4)

Kepuasan Klien (Y5)

Biaya (Y5)

Tingkat Kerugian yg Rendah (Y6)

Produktivitas (Y6)

4

PROFITABILITY

GROWTH

SUSTAINABILITY

COMPETITIVENESS

SDM (Y6) Efisiensi Biaya (Y7)

Kompetensi SDM (Y7)

Turnover Karyawan (Y8)

Market Share (Y8)

Jumlah Kecelakaan Kerja (Y9)

6. HASIL PENELITIAN Berdasarkan hasil analisis cluster dengan menggunakan pendekatan localized cluster, dimana variabel-variabel yang memiliki kesamaan karakteristik maupun aktivitasnya akan dikelompokkan menjadi beberapa kelompok menunjukkan bahwa masing-masing kinerja tersebut diwakili oleh 3 (tiga) indikator kinerja. Pada Tabel 3 dapat dilihat hasil analisis cluster untuk masing-masing indikator kinerja perusahaan tersebut. Tabel 3. Hasil Analisis Cluster Indikator Kinerja Perusahaan Profitability

Growth

Sustainability

Competitiveness

Cluster 1 Cluster 2 Cluster 3

Y1 Y2, Y4 Y3 Y1, Y3, Y4

Y1, Y3 Y2, Y5, Y6 Y4 Y1, Y4, Y6

Y1, Y3, Y6, Y8, Y9 Y2, Y4, Y7 Y5 Y3, Y5,Y7

Y1, Y4, Y5, Y8 Y2 Y3, Y6, Y7 Y2, Y5, Y7

Indikator Terpilih

Likuiditas Profitabilitas Pertumbuhan

Profit, Teknologi Informasi Kompetensi SDM

Produktivitas Kepuasan Klien Efisiensi Biaya

Teknologi Biaya Kompetensi SDM

Berdasarkan Tabel 3, dapat dilihat bahwa kinerja profitability mempunyai indikator likuiditas, profitabilitas dan pertumbuhan dimana indikator solvabilitas dapat diukur dari indikator pertumbuhan. Sedangkan untuk kinerja growth, indikatornya terdiri dari profit, peningkatan teknologi informasi dan peningkatan kompetensi SDM, dimana jumlah perolehan proyek dapat diukur dari indikator profit sedangkan indikator peningkatan jumlah klien baru dan peningkatan jumlah peralatan konstruksi dapat diukur dari indikator peningkatan kompetensi SDM. Kinerja sustainability mempunyai indikator produkvitas, kepuasan klien dan efisiensi biaya. Dimana hubungan kerjasama jangka panjang dengan klien, tingkat kerugian yang rendah, turnover karyawan dan jumlah kecelakaan kerja dapat diukur dari indikator peningkatan produktivitas; indikator hubungan kerjasama jangka panjang dengan supplier dan pertumbuhan profit yang konsisten dapat diukur dari indikator efisiensi biaya. Sedangkan kinerja competitiveness mempunyai indikator penerapan teknologi, biaya dan kompetensi SDM. Dimana indikator kualitas, waktu dan market share dapat diukur dari indikator biaya; dan indikator inovasi dan produktivitas dapat diukur dari indikator kompetensi SDM. Dari hasil analisis non statistik diperoleh bahwa indikator kinerja yang paling berpengaruh terhadap kinerja perusahaan adalah indikator profitabilitas (profitability) sebesar 29,82%, diikuti oleh indikator pertumbuhan (growth) sebesar 28,07%, indikator daya saing (competitiveness) 22,81% dan indikator berkelanjutan (sustainability) sebesar 19,30%. Hal ini menunjukkan bahwa kondisi perusahaan jasa konstruksi di Indonesia saat ini hanya berdasarkan keuntungan jangka pendek saja tetapi belum mempertimbangkan keberlajutan dan pertumbuhan dari proyek dan perusahaan tersebut. 7. KESIMPULAN Dari hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa kinerja perusahaan jasa konstruksi di Indonesia terdiri dari:

-

Kinerja profitability pertuumbuhan.

-

Kinerja growth yang mempunyai indikator profit, peningkatan teknologi informasi dan peningkatan kompetensi SDM.

-

Kinerja sustainability yang mempunyai indikator produkvitas, kepuasan klien dan efisiensi biaya.

yang

mempunyai

indikator

likuiditas,

profitabilitas

dan

5

-

Kinerja competitiveness yang mempunyai indikator penerapan teknologi, biaya dan kompetensi SDM.

Dari keempat kinerja perusahaan tersebut, kinerja profitability merupakan kinerja yang paling penting atau berpengaruh pada perusahaan jasa konstruksi di Indonesia. Sedangkan kinerja sustainability merupakan kinerja yang paling kecil pengaruh dan peranannya. 8. REFERENSI 1. Lopes, J. (1997). "The Construction Industry and Macro-Economy in Sub Saharan Africa Post 1970." Construction Management and Economics 16 (6): 634-649. 2. Ofori, G. (1990). "The Construction Industry – Aspects of Its Economics and Management " Singapore University Press - NUS, Singapore. 3. World_Bank (1984). The Construction Industry: Issues and Strategies in Developing Countries. Washington, DC, The World Bank. 4. Hillebrandt, P. N. (1985). Economic Theory and The Construction Industry, Second Edition, Macmillan Press. London 5. Suraji, A. (2003). Peta Kesiapan Industri Jasa Konstruksi Menuju Liberalisasi Perdagangan Jasa Konstruksi. Proceeding Seminar Nasional Peran Jasa Industri Era Otonomi Daerah dan AFTA/AFAS, Aryaduta Hotel, Jakarta, Fakultas Teknik Universitas Indonesia. 6. Bisnis Indonesia (2002). Majalah Bulanan, Jakarta. 7. Ofori, G. (1998). "Sustainable Construction: Principles and A Framework for Attainment-Comment." Construction Management and Economics. 8. Pranoto (2005). Menyiasati KKN Sektor Konstruksi, LPJK Indonesia 9. Sutjipto (1991). Strategi Industri Jasa Konstruksi Nasional dalam Era Globalisasi. Jakarta. 10. Trisnowardono, N., Drs.B.E (2002). Menuju Usaha Jasa Konstruksi yang Handal, Abdi TANDUR. Jakarta 11. Kadin (2002). Industri Jasa Konstruksi di Indonesia. Kompartemen Jasa Konstruksi, Konsultasi, Real Estate dan Teknologi Tinggi, Kadin Indonesia, Jakarta. 12. Team, C. E. (2004b). Sustainable Construction: Constructors, Constructing Excellence 13. Albach, H. (1965). Zur Theorie des Wachsenden Unternehmens, in Theorien des eizelwirtschftlichen und des Gesamtwirtschftlichen Wachstums. W. Krelle. Duncker & Humblot, Berlin. 14. Drucker, P. (1994a). The Practice of Management. Butterworth-Heinemann, Oxford. 15. Team, C. E. (2004a). Sustainable Construction: An Introduction, Constructing Excellence. 16. Porter, M. E. (2004). Global Competitiveness Report 2004-2005: Findings from the Business Competitiveness Index. New York, Institute for Strategy and Competitiveness Harvard Business School. 17. David, F. R. (2002). Strategic Management: Concepts and Cases, Prentice Hall. 18. Drucker, P. F. (1994b). Managing for Result. Butterworth-Heinemann, Oxford. 19. Kotler, P. (2003). Marketing Insights from A to Z. Jakarta, Erlangga. 20. Porter, M. E. (2004). Global Competitiveness Report 2004-2005: Findings from the Business Competitiveness Index. New York, Institute for Strategy and Competitiveness Harvard Business School. 21. Momaya, K. and K. Selby (1998). "International Competitiveness of the Canadian Construction Industry: A Comparison with Japan and the United States." Canadian Journal Civil Engineering 25: 640-652.

6

Related Documents

Paper Kinerja Perusahaan
November 2019 23
Daftar Perusahaan
September 2019 37
Perusahaan Toto.docx
December 2019 32

More Documents from "Muhammad Ridwan Ardiansyah"

Contoh Studi Kelayakan
November 2019 29
Paper Kelayakan Investasi
November 2019 23
Paper_corrective Action
November 2019 30
Studi Kelayakan Rsia Healthy
November 2019 45
Paper Manajemen Sdm
November 2019 33
Risk Analysis
November 2019 37