Makalah Observasi Analisis Dan Riset Pasar.docx

  • Uploaded by: Ongki Djami
  • 0
  • 0
  • November 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Makalah Observasi Analisis Dan Riset Pasar.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 1,043
  • Pages: 7
BAB 1 PENDAHULUAN A. Latar Belakang Pasar adalah salah satu dari berbagai sistem, institusi, prosedur, hubungan sosial dan infrastruktur dimana usaha menjual barang, jasa dan tenaga kerja untuk orang-orang dengan imbalan uang. Dalam ilmu ekonomi mainstream, konsep pasar adalah setiap struktur yang memungkinkan pembeli dan penjual untuk menukar jenis barang, jasa dan informasi. Pertukaran barang atau jasa untuk uang adalah transaksi. Barang dan jasa yang dijual menggunakan alat pembayaran yang sah seperti uang. Kegiatan ini merupakan bagian dari perekonomian. Ini adalah pengaturan yang memungkinkan pembeli dan penjual untuk item pertukaran. Persaingan sangat penting dalam pasar, dan memisahkan pasar dari perdagangan. Dua orang mungkin melakukan perdagangan, tetapi dibutuhkan setidaknya tiga orang untuk memiliki pasar, sehingga ada persaingan pada satu dari dua belah pihak. Khususnya daerah kota kupang terdapat lokasi-lokasi pasar yang strategis untuk memenuhi kebutuhan warga kota kupang,setiap harinya antara lain pasar oesapa , pasar oeba, pasar impress, pasar kuanino, dan lain-lain. Oleh karena itu, pada kesempatan kali ini, saya akan melakukan observasi langsung di lapangan ke pasar oeba, untuk mengetahui lebih lanjut bagaimana peranan pasar tersebut bagi para pedagang itu sendiri dan masyarakat sekitar. Pasar selama ini sudah menyatu dan memiliki tempat paling penting dalam kehidupan masyarakat sehari–hari. Bagi masyarakat,pasar bukan hanya tempat bertemunya antara penjual dan pembeli, tetapi juga sebagai wadah untuk berinteraksi sosial. Para ahli ekonomi mendeskripsikan sebuah pasar sebagai sekumpulan penjual dan pembeli yang melakukan transaksi atas suatu produk tertentu.Pasar merupakan area tempat jual beli barang dengan jumlah penjual lebih dari satu baik yang disebut sebagai pusat perbelanjaan, pasar tradisional, pertokoan,mall,plaza, pusat perdagangan ataupun sebutan lainnya.Perdagangan mempunyai peran yang penting dalam menggerakkan roda perekonomian, salah satu alasannya ialah karena tidak seorangpun dapat emenuhi kebutuhannya tanpa bantuan orang lain. Dalam berdagang seseorang bisa menutupi kebutuhan dan saling tolong menolong diantara mereka. Dalam Islam profesi sebagai pedagang sangat dianjurkan. Berdagang merupakan profesi yang mulia, karena berdagang merupakan salah satu bentukibadah dimana kegiatan yang dilakukan tidak hanya untuk kepentingan sendiri melainkan kepentingan orang banyak.

1

B. Rumusan masalah  Bagaimana perilaku pedagang di linkungan pasar oeba?  Bagaimana kondisi lingkungan di pasar oeba? C. Tujuan pengamatan  Untuk mengetahui perilaku masyarakat pasar oeba.  Mengetahui keadaan lingkungan pasar oeba. D. Manfaat pengamatan 1. Pengamatan ini bermanfaat untuk menambah pengetahuan dan wawasan bagi penulis khususnya dan pembaca pada umumnya, bagi pemerintah dinas pengelola pasar (DPP) kota kupang dalam pengelolaan pasar oeba di kota kupang yang lebih baik. 2. Pengamatan ini bermanfaat untuk meningkatkan perhatian dinas pengelola

pasar untuk lebih memperhatikan pasar dan memberdayakan pasar khususnya pada kebersihan pasar.

2

BAB II HASIL DAN PEMBAHASAN

Hasil observasi pasar oeba yang kami lakukan pada tanggal 11 Juni 2018,yaitu dengan mengumpulkan berbagai data. Selain itu, kami mengamati kondisi pasar yang sedang melakukan situasi keramaian pengunjung saat ini. Disana kami melakukan pemgamatan mengenai perilaku masyarakat pasar dan keadaan lingkungan pasar tersebut. A.Perilaku masyarakat di pasar  Perilaku secara umum adalah segala tindakan atau perbuatan manusia yang kelihatan atau tidak kelihatan yang didasari maupun tidak didasari termasuk didalamnya cara berbicara, cara melakukan sesuatu dan bereaksi terhadap segala sesuatu yang datangnya dari luar maupun dari dalam dirinya.  Perilaku pedagang Para pedagang yang ada di pasar oeba bersikap ramah dan sopan kepada konsumen ataupun pengunjung yang datang di pasar, mereka sangat antosias untuk mendapatkan perhatian dan minat pembeli atau konsumen. Manusia merupakan makhluk yang begitu terikat pada moral–moral yang berlaku dalam masyarakat, termasuk moral ekonomi.Semua perilaku individu, termasuk perilaku ekonomi, harus merujuk kepada norma–norma moral yang terdapat pada masyarakat. Perilaku dipengaruhi oleh sikap.Sikap sendiri dibentuk oleh sistem nilai dan pengetahuan ang dimiliki manusia.Maka kegiatan apapun yang dilakukan manusia hampir selalu dilatarbelakangi oleh pengetahuan pikiran dan kepercayaannya.Perilaku ekonomi yang bersifat subyektif tidak hanya dapat dilihat pada perilaku konsumen, tetapi juga perilaku pedagang.Sama halnya dengan perilaku konsumen, perilaku pedagang tidak semata–mata dipengaruhi oleh pengetahuannya yang bersifat rasional tetapi juga oleh sistem nilai yang diyakini.. Dalam membuat keputusan yang berkaitan dengan ekonomi, nilai etika sepatutnya dijadikan sebagai norma, dan selanjutnya yang berkaitan dengan ekonomi haruslah dianggap sebagai hubungan moral. B.Kondisi lingkungan (fisik) pasar oeba Keadaan Pasar Oeba Kelurahan Fatubesi Kota Kupang, pada pagi hari terlihat sampah dari pedagang berserahkan dimana-dimana, pantaun RRI, Senin pagi sejumlah sampah organik maupun anorganik ada yang ditumpuk di pinggir jalan, maupun ada yang dibiarkan beterbangan tidak saja hanya itu

3

terlihat sejumlah sampah yang telah tercampur dengan genangan air. “ kalau ingin lihat pasar dalam keadaan bersih pada saat sore hari ketika, selesai aktivitas belanja, tapi kalau kembali pagi kotor lagi, dan tidak ada tempat sampah di tengah pasar, sehingga para pedagang membuang sampah sembarangan. Para pedagang ada juga yang berjualan di bahu jalan adalah penjual sayur, bawang, tomat serta kayu bakar. Mereka menempati bahu Jalan Alor dan Jalan Sabu karena tempat yang di sediakan tidak cukup maka banyak penjual yang berjualan di pinggir jalan sehingga mengganggu arus kendaraandi dalam pasar. Kondisi yang sama dijumpai di lokasi reklamasi pantai. Di sini, pedagang membangun lapak secara permanen., kondisi Pasar Oeba saat ini tidak tertib karena sebagian pedagang memanfaatkan bahu jalan dan lokasi reklamasi pantai untuk berjualan.karena sampah-sampah bekas atau sisa jualan dibuang begitu saja pada lokasi tersebut, sehingga terkesan daerah itu kotor dan kumuh. Apalagi Kelurahan Fatubesi kekurangan tempat penampungan sampah (TPS).

4

BAB IV PENUTUP

A. Kesimpulan Setelah kami melakukan observasi pedagang di pasar oeba tentang perilaku masyarakat pasar dan kondisi lingkungan pasar(fisik). pasar sangatlah ramai dengan pengunjung dan sambutan pedagang yang ramah untuk menarik perhatian dan minat pembeli atau konsumen, namun kondisi lingkungan pasar sangatlah miris di karenakan sampah para pedagang berserakan dimana-mana B. Solusi  untuk mengatasi masalah sampah di Pasar Oeba dan sekitarnya, pihak

kelurahan harus berkoordinasi dengan dinas kebersihan untuk membangun sebuah TPS di samping Rumah Potong Hewan (RPH) Oeba. Maksudnya agar semua sampah pedagang dan masyarakat sekitar bisa ditampung, sebelum diangkut oleh mobil sampah. "Saat ini sampah dibuang begitu saja di atas tanah kosong milik warga,"  Sosialisasikan aturan-aturan mengenai pasar tradisional, larangan-larangan dan perintah serta hak dan kewajiban pedagang, serta penegasan sangsi bagi yang melanggarnya.  Pemerintah harus berani menertibkan pedagang kaki lima yang menempati tempat yang tidak seharusnya ditempati.  Hendaknya pembangunan pasar tradisional terdiri dari pembangunan fisik dan pembangunan non fisik. Pembangunan fisik menurut permendagri antara lain: a.penentuan lokasi; b.penyediaan fasilitas bangunan dan tata letak pasar c. sarana pendukung; dan d.tempat pembuangan sampah sementara/sarana pengelolaan sampah;

5

C.lampiran

6

7

Related Documents


More Documents from "Al"