Bab I Kwn.docx

  • Uploaded by: Baiq Nurul Hidayati Azmi
  • 0
  • 0
  • May 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Bab I Kwn.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 851
  • Pages: 4
BAB I PENDAHULUAN A. LATAR BELAKANG Saat ini, kata “Peluang Usaha” cukup populer di Indonesia dan sering kita dengar setiap hari. Peluang usaha merupakan kesempatan yang dimiliki seseorang untuk mencapai tujuan (keuntungan, uang, kekayaan) dengan melakukan usaha yang memanfaatkan berbagai sumber daya yang dimiliki. Ada banyak sekali contoh peluang usaha yang bisa ditemukan saat ini terutama di bidang kesehatan. Peluang usaha yang sangat populer saat ini di bidang kesehatan yaitu home care (perawatan di rumah). Home care adalah pelayanan kesehatan yang berkesinambungan dan komprehensif yang diberikan kepada individu dan keluarga di tempat tinggal mereka (Depkes 2002). Home care yang biasa diberikan berupa perawatan rumah pasca opname, perawatan luka operasi, luka bakar ataupun luka diabetes. Dan sudah banyak pasien menggunakan jasa home care terutama untuk perawatan luka jangka panjang seperti perawatan luka gangren diabetes. Banyaknya manfaat dari peluang usaha home care ini membuat sebagian perawat memilih untuk memulai usaha dengan membuka home care. B. RUMUSAN MASALAH 1. Apa yang dimaksud dengan home care luka gangren diabetes ? 2. Apa saja tujuan home care luka gangren diabetes ? 3. Apa saja 5 W + 1 H peluang usaha berdasarkan manfaat dari perawatan luka gangren diabetes ? 4. Apa saja yang keuntungan usaha dari perawatan luka gangren diabetes ? C. TUJUAN 1.

Untuk mengetahui pengertian home care luka gangren diabetes.

2.

Untuk mengetahui tujuan home care luka gangren diabetes.

3.

Untuk mengetahui 5 W + 1 H peluang usaha berdasarkan manfaat dari perawatan luka gangren diabetes.

4.

Untuk mengetahui keuntungan usaha dari perawatan luka gangren diabetes.

BAB II PEMBAHASAN A. DEFINISI Gangren adalah kondisi jaringan tubuh yang mati akibat tidak mendapat pasokan darah yang cukup atau akibat infeksi bakteri yang berat. Kondisi serius ini umumnya terjadi di tungkai, jari kaki, atau jari tangan, namun juga bisa terjadi pada otot serta organ dalam. Gangren adalah kondisi serius yang bisa mengarah ke amputasi hingga kematian. Perawat yang membuka jasa perawatan luka gangren diabetes home visit ( panggilan / datang kerumah) di peruntukkan untuk klien yang membutuhkan jasa perawatan luka gangren kering, jasa perawatan luka gangren basah, jasa perawatan luka gangren gas, jasa perawatan luka gangren dalam, dan jasa perawatan luka necrotising fasciitis untuk menghindari terjadinya amputasi.

B. TUJUAN 1.

Untuk menghemat waktu dan tenaga bagi keluarga dalam merawat keluarganya yang menderita luka diabetes.

2.

Untuk dapat memberikan rasa nyaman bagi pasien karena berada di rumah sendiri.

3.

Untuk dapat memberikan rasa tenang bagi keluarga karena keluarga akan lebih intensif dalam melihat kondisi keadaan pasien dan kebutuhan pasien dengan luka gangren.

4.

Untuk membuat pasien dan keluarga pasien mandiri dalam menyelesaikan masalah kesehatan yang dihadapi.

C. 5W+1H Peluang Berdasarkan Manfaat Dari Perawatan Luka Gangren Diabetes.

1. What (apa) Apa yang sedang terjadi ? Perawat yang membuka jasa perawatan luka gangren diabetes home visit ( panggilan / datang kerumah) di peruntukkan untuk klien yang membutuhkan jasa perawatan luka gangren yang bermanfaat untuk menghindari terjadinya amputasi. 2. Who (siapa) Siapa yang menjadi produsen jasa dan konsumen jasa ? Produsen jasa dalam kewirausahan ini adalah perawat dan konsumen jasa yaitu klien yang membutuhkan jasa perawatan luka gangren diabetes. 3. When (kapan) Kapan kewirausahaan dilakukan ? Ketika ada klien yang membutuhkan jasa perawatan luka gangren diabetes maka perawat akan melakukan perawatan luka gangren diabetes secara home visit ( panggilan / datang kerumah) klien. 4. Where (dimana) Dimana kewirausahan dilakukan ? Perawatan luka gangren diabetes akan dilakukan di rumah klien yang memerukan jasa perawatan luka gangren diabetes. 5. Why (kenapa) Kenapa perawatan gangrene diperlukan ? Perawatan luka gangren dilakukan karena bermanfaat untuk menghindari terjadinya amputasi. 6. How (bagaimana) Bagaimana cara perawatan luka gangren yang dilakukan perawat pada pasien ?

Lihat kondisi luka pasien, apakah luka yang dialami pasien dalam keadaan kotor atau tidak, ada apus atau ada jaringan nekrotik (mati) atau tidak. Setelah dikaji, barulah dilakukan perawatan luka. Untuk perawatan luka biasanya menggunakan antiseptik ( NaCl) dan kassa steril. Jika ada jaringan nekrotik, sebaiknya dibuang dengan cara digunting sedikit demi sedikit sampai kondisi luka mengalami granulasi (jaringan baru yang mulai tumbuh). Lihat kedalaman luka, pada pasien diabetes dilihat apakah terdapat sinus ( luka dalam yang sampai berlubang) atau tidak. Bila terdapat sinus, ada baiknya disemprot ( irigasi) dengan NaCl sampai pada kedalaman luka, sebab pada sinus terdapat banyak kuman. Lakukan pembersihan luka sehari minimal dua kali ( pagi dan sore), setelah dilakukan perawatan lakukan pengkajian apakah sudah tumbuh granulasi, (pembersihan dilakukan dengan kassa steril yang dibasahi larutan NaCl). Setelah luka dibersihkan, lalu ditutup dengan kassa basah yang diberi larutan NaCl lalu dibalut disekitar luas luka, dalam penutupan dengan kassa, jaga agar jaringan luar luka tidak tertutup. Sebab jika jaringan luar luka ikut tertutup akan menimbulkan masrasi (pembengkakan). Setelah luka ditutup dengan kassa basah bercampur NaCl, lalu ditutup kembali dengan kassa steril yang kering untuk selanjutnya dibalut. Jika luka sudah mengalami penumbuhan granulasi ( pertumbuhan jaringan kulit yang baik/ bagus yang membuat luka rata), selanjutnya akan ada penutupan luka tahap kedua ( skin draw), biasanya diambil dari kulit paha. Penanganan luka diabet, harus ekstra agresif sebab pada luka diabet kuman akan terus menyebar dan memperparah luka. ( Nara sumber : Zuster Dedeh Hermawati, 2010). D. Keuntungan Usaha dari Perawatan Luka Gangren Diabetes.

?

Related Documents

Bab I - Bab Iii.docx
December 2019 87
Bab I - Bab Ii.docx
April 2020 72
Bab-i-bab-v.doc
May 2020 71
Bab I & Bab Ii.docx
June 2020 67
Bab I & Bab Ii.docx
June 2020 65
Bab I-bab Iii.docx
November 2019 88

More Documents from "Nara Nur Gazerock"