Vaksin Japanese Encephalitis.docx

  • Uploaded by: Sari Saryono
  • 0
  • 0
  • May 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Vaksin Japanese Encephalitis.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 399
  • Pages: 3
Vaksin Japanese Encephalitis (JE) Indikasi Vaksin JE diberikan pada siapa saja yang berisiko terinfeksi JE. Virus JE akan memengaruhi otak manusia yang didapat dari transmisi gigitan nyamuk Culex tritaeniorthynchus yang berendemis di Asia Tenggara dan Asia Pasifik. Jadi, untuk orang yang tinggal di daerah endemis dan para pelancong atau wisatawan yang akan bepergian dan tinggal lebih dari sebulan di daerah endemis. Hal ini berarti pemberian vaksin dipertimbangkan untuk pelancong atau wisatawan jangka pendek (kurang dari satu bulan) ke daerah endemis selama musim transmisi, jika mereka berencana untuk bepergian ke luar daerah perkotaan endemis maka mereka akan meningkatkan risiko paparan virus JE. Contoh kegiatan atau rencana perjalanan berisiko tinggi meliputi menghabiskan waktu di luar ruangan di daerah pedesaan atau pertanian, terutama pada sore atau malam hari, berpartisipasi dalam kegiatan luar ruang yang intensif (seperti berkemah, memanjat gunung, bersepeda, memancing, berburu, atau bertani), dan tinggal di daerah tanpa AC, layar, atau kelambu. Rekomendasi juga diberikan terhadap petugas laboratorium yang dapat terinfeksi virus JE. Kontraindikasi Reaksi hipersensitivitas terhadap dosis sebelumnya merupakan kontraindikasi. Vaksin hidup yang dilemahkan harus dihindari pada kehamilan kecuali jika ada risiko tinggi terkena infeksi. Kejadian buruk neurologis yang jarang dan serius yang dikaitkan

dengan vaksin IMB (inactivated mouse brain-derived) atau vaksin formalininactivated yang ditumbuhkan dalam otak tikus telah dilaporkan, tetapi tidak ada hubungan kausal yang dikonfirmasi. Karena reaksi alergi sesekali terhadap komponen vaksin dapat terjadi hingga 2 minggu setelah pemberian, disarankan untuk memastikan bahwa program vaksinasi lengkap dilakukan dengan baik sebelum keberangkatan. Jadwal pemberian vaksin -

Indikasi anak usia >12 bulan menggunakan JE-MB Pada dosis pertama, 96% anak usia 12-24 bulan mendapatkan seroproteksi 28 hari setelah vaksinasi primer satu dosis. Booster 1 kali utnuk di bawah 18 tahun pada anak yang telah divaksinasi JE sebelumnya memberikan proteksi 100% setelah 28 hari dan peningkatan antibodi secara signifikan (57 kali). Memori respon imun tampak nyata 7 hari setelah pemberian booster. Kejadian Ikut Pasca Imunisasi (KIPI) berupa reaksi lokal seperti merah, bengkak dan nyeri atau sistemik bersifat ringan terjadi sekitar 1% 1,2% Berlangsung < 3 hari.

-

Vaksin lain adalah vaksin mati berasal dari kultur sel vero bernama IXIARO (JE-VC = JE vero cell) diberikan 2 kali dengan interval 28 hari intramuskular. Kekebalan terbentuk 7 hari setelah dosis kedua dan bertahan sampai 6-12 bulan. Harga vaksin JE-VC adalah $390 untuk 2 dosis. Vaksin telah diuji pada anak di India, namun di Amerika belum mendapat persetujuan untuk orang berumur kurang dari 17 tahun.

Related Documents

Vaksin
June 2020 17
Vaksin Meningitis
August 2019 33
Bahaya Vaksin
November 2019 32
Japanese
May 2020 28
Vaksin Influenza
May 2020 26

More Documents from ""