Tugas Filsafat Agama Doni.docx

  • Uploaded by: doni chandra
  • 0
  • 0
  • May 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Tugas Filsafat Agama Doni.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 1,627
  • Pages: 7
TUGAS FILSAFAT AGAMA WAWANCARA DENGAN NARASUMBER BERBEDA AGAMA

DONI CHANDRA B12180170 FAKULTAS TEKNIK SIPIL DAN PERENCANAAN JURUSAN TEKNIK ARSITEKTUR

A : Penjawab Q : Penanya

Q : Halo nez, aku mau wawancarai tentang agama dan keimananmu kamu bisa gak? A : Oh boleh kok Q : Ok, langsung mulai aja ya, pertanyaan pertamaku itu agamamu itu kamu percaya karena dari orangtua kamu atau diri sendiri, bagaimana ceritanya? A : Aku percaya karena orangtua dan juga diri sendiri soalnya dari kecil ya emang digiring ke gereja sama orangtua and aku tuh percaya juga sama agamaku Q : Mengapa kau percaya terhadap agamamu secara pribadi? A: Karena memang sejak kecil aku mengalami banyak hal yang aku percaya itu bahwa Tuhan Yesus yang melakukannya sebagai Tuhan dan juru selamat, banyak hal dari hal kecil sampai hal besar, bahkan itu nggak pernah terpikir bahwa solusinya seperti itu, contohnya aku ceritain waktu aku ulangtahun ke-11, keluargaku itu lagi ada masalah dan aku itu gak ada yang ucapin, trus aku sedih pol, hidupku itu terasa susah dipersulit lagi sama orang tentang rumah Q : Maksudnya orangtuamu lagi bertengkar gitu? A : Bukan, jadi itu rumah yang aku tinggali itu sering digangguin seperti airnya dimatiin, listrik dan lain-lain, kita itu gak pernah terpikir kalau misalnya kita dapat rumah yang lebih bagus dari itu, bapakku masuk Kristen karena mamaku tapi juga karena bapakku itu percaya kepada Tuhan Yesus, tapi pada saat sebelum pindah rumah itu keluargaku merasa kayak Tuhan itu meninggalkan kita, terus setelah itu kami doa puasa meski aku masih kecil umur 11 tahun dan bahkan adikku yang berumur 6 tahun tetap ikut tiap hari dan rajin, habis pergumulan tersebut akhirnya dalam waktu 1 bulan, seminggu sebelum masa kontrak rumah habis, mama papaku itu akhirnya dapat rumah yang sangat jauh lebih baik dari ini, bahkan ad taman pribadi dan terasan dan masalah air dan lain-lain udah beres, sejak saat itu kita lebih percaya Tuhan tidak akan pernah meninggalkan kita dalam keadaan apapun, Dia punya rencana yang lebih baik Q : Wow, lanjut lagi yo, menurut ajaran agamamu dan diri sendiri Tuhan itu seperti apa sih wujudnya? A : Tuhan tidak berwujud, Dia itu cahaya yang bersinar sangat terang, saking sempurnanya gak ada baunya, gak ada wujudnya hanya saja Dia berfirman dan menurunkannya itu sebagai wujud anak manusia untuk menyelamatkan umat-umat manusia Q : Menurutmu sendiri Tuhan itu seperti apa dan mengapa kamu beranggapan seperti itu? apakah ada alas an spesifik kamu mengatakan Tuhan seperti itu?

A : Tuhan itu murah hati dan penuh kasih karunia karena setiap apa yang dia lakukan termasuk dengan menurunkan Yesus ke dunia ini, Tuhan sudah menunjukkan cinta kasihnya yang sangat besar kepada umat manusia, dan untuk aku Dia itu menurutku hal-hal yang mustahil buat aku itu selalu mungkin terjadi dan beberapa kali terjadi dalam hisupku dan mengarahkan ke hal-hal baik kepadaku meski aku terkadang merasa tidak sesuai dengan keinginanku tetapi Tuhan itu selalu memiliki hal yang terbaik bagi diriku Q : Mengapa kamu kok bisa percaya bahwa Tuhan itu ada, padahal kamu gak pernah melihat atau mungki saja gak pernah alami hal-hal supranatural? A : Aku pernah alami merasakan kehadiran-Nya, dulu aku pernah terima bahasa roh pertama kali pada saat penyembahan Q : O iya bahasa roh itu apa sih? A : Bahasa roh itu kamu merasakan bahwa roh kudus itu bekerja dan membimbing kamu sampai kamu tiba-tiba bisa berbicara sesuatu yang hanya umat kristiani yang terhubung gitu, pada saat itu aku pertama kali didoakan khusus untuk menerima bahasa roh, orang yang menerima bahasa roh itu sadar tapi gak bisa ngucapin lagi setelah selesai, disitu saya merasakan bahwa Tuhan itu benar-benar ada di sampingku dan setiap worship aku selalu merasa ada yang peluk atau temani aku dan aku itu benar-benar merasakan-Nya Q : Aku lanjut tanya ya, agamamu itu percaya 1 Tuhan saja atau lebih dari 1? Mengapa demikian? A : Percaya 1 Tuhan, yah karena memang begitu dalam agama Kristen Q : Terus bagaimana kamu menjelaskan konsep Allah Tritunggal? A : Konsep Tritunggal itu maksudnya Allah itu menunjukkan cinta kasihnya secara real kepada umat manusia karena Tuhan itu butuh perantara seperti Yesus yang turun ke bumi sebagai anak manusia karena manusia itu butuh bukti konkrit agar bisa melihat dan merasakan bahwa Tuhan itu ada sedangkan roh kudus itu yang menuntun dan juga berasal dari Tuhan yaitu dari firman-Nya sendiri, Yesus merupakan firman-Nya yang hidup untuk menebus dosa manusia Q : Menurutmu bagaimana tanggapanmu mengenai apa yang membedakan Tuhanmu dengan Tuhan agam lain? Mengapa kamu mengatakan demikian? A : Tidak ada karena Tuhan itu Maha Esa, Tuhan itu sebenarnya hanya 1 tetapi cara manusia memandang Dia itu berbeda sesuai dengan keyakinan mereka masing-masing Q : Menurutmu sendiri dan ajaran agamamu asal mula dosa itu berawal darimana sih? A : Keangkuhan manusia dan hasutan iblis Q : Menurut agamamu mengapa banyak sekali dosa di dunia ini, penyebabnya apa?

A : Menurutku karena kelalaian dan manusia yang tidak mau dating ke Tuhan meskipun caranya sederhana Q : Apa sih konsekuensi jika kita melakukan dosa/ masalah tersebut? A : Tuhan mengajarkan bahwa ada konsekuensi jika kita berbuat dosa tetapi Tuhan sudah menebus dosa manusia maka manusia itu selamat dan tidak menerima hukuman kekal Q : Menurutmu apakah Tuhan sudah tahu kita akan berbuat dosa? Kana ada dikatakan bahwa Tuhan itu mengatur rencana hidup kita dan masa depan kita ada di tangan Tuhan itu sendiri A : Menurutku bukan Tuhan yang merencanakan dosa, tapi manusia diberi kehendak bebas dan akal budi, kalau misalnya manusia sepenuhnya baik gak pernah berbuat dosa sama sekali apa bedanya sama Tuhan dan dosa sendiri itu ada karena untuk manusianya sendiri agar manusia mampu mengatasi dosa yang ada sehingga tidak terjerumus dalam dosa yang sama Q : Menurutmu kalau memang Tuhan tahu kita akan berbuat dosa dan menyakiti-Nya, mengapa Tuhan menciptakan manusia? A : Menurutku, Tuhan kan menciptakan manusia dengan kehendak bebas. Kalau Tuhan ciptakan kita dan paksa kita berbuat baik, itu kan tidak baik. Kita diciptakan bukan sebagai robot. Lalu, Tuhan sudah menunjukkan jalan untuk menuju kepada-Nya yaitu dengan melakukan perintah-Nya dan melakukan Firman-Nya, sekarang tergantung manusia mau ikuti atau tidak. Q : Mengapa Tuhan membiarkan masalah tersebut? Apakah Tuhan sengaja? A : Ya karena Tuhan ingin manusia hidup di dunia ini penuh dengan keyakinan dan kekuatan karena menurutku hidup di dunia ini tidak mudah, kita ini hidup bagaikan di ladang gandum yang hidup di antara lalang kita harus menjaga hidup kita ini biar tidak terpengaruh dengan sifat duniawi yang penuh dosa Q : Menurutmu mengapa Tuhan tidak memusnahkan iblis atau setan-setan? Jika setan memang membawa masalah, Mengapa Tuhan tidak memusnahkannya saja? A : Karena kalau tidak ada setan di dunia ini manusia akan menjadi sama dengan Tuhan dong dan buat apa hidup di dunia ini, dalam arti manusia bersih tanpa dosa tanpa gangguan dari iblis Q : Bagaimana kita manusia bisa keluar dari dosa? Misalnya kita pendosa berat dan ingin bertobat, bagaimana caranya? A : Kalau menurut agama Kristen kalau mau bertobat kamu harus membuat komitmen dalam hidup, percaya 100% sama Tuhan, tidak lagi mengejar tujuan kesenangan duniawi dan gak pernah liat ke masa lalu lagi, dan juga dibaptis dan menerima Tuhan sebagai juru selamat

Q : Apakah ada pengampunan dosa? Jika iya, sampai batas apa sih dosa kita akan diampuni? A : Iya menurut saya sih sebesar apapun dosa, Tuhan pasti mengampuni asalkan kita mau menerima dan mau berubah dan mengampuni kita sesame yang lain dan juga seperti dosa berat dalam contoh membunuh dan lain-lain itu asalkan kita mau menerima Tuhan dan konsekuensi perbuatan tersebut di dunia ini Q : Mengapa dahulu orang menggunakan korban bakaran untuk penebusan dosa? Bukannya membunuh hewan secara paksa itu juga dosa? A : Karena dulu darah adalah simbol untuk menghapus dosa. Korban diberikan sebagai tanda untuk meminta pengampunan. Lalu, nabi akan masuk ke ruang maha kudus untuk berdoa meminta pengampunan bagi pemberi korban Q : Bagaimana cara kita meraih hidup yang berkemenangan dalam Tuhan? Seperti yang kita ketahui aturan taurat dan alkitab sangat berat sehingga kita harus suci untuk masuk ke surga. Apa upaya yang harus kita perbuat? A : Itu merupakan di perjanjian lama, di perjanjian baru tetap ada tetapi hokum taurat sudah disempurnakan oleh hokum kasih karunia karena kalau manusia mau mengikuti aturan taurat manusia sulit/ tidak akan bisa masuk surga Q : Pertanyaan terakhir dari saya, bagaimana anda bisa tahu ada kehidupan setelah kematian jika anda sendiri belum pernah kesana dan merasakannya? A : Saya percaya dan karena sudah tertulis di alkitab bahwa adanya kehidupan setelah kematian, karena ada tertulis di alkitab bahwa ada Firman Tuhan yang menyatakan bahwa manusia akan beroleh hidup yang kekal bersama-sama dengan Tuhan jika kita melakukan segala Firman-Nya Q : Oke sekian pertanyaan saya, terima kasih atas waktunya. Oh iya sebelum itu apakah anda ingin menanyakan sesuatu tentang keimanan saya? Mungkin ada hal yang mau ketahui bisa anda tanyakan pada saya A : Oh tidak perlu, saya buru-buru. Terima kasih Q : Terima kasih nez A : Iya sama sama.

REFLEKSI Melalui wawancara ini, saya cukup mengerti soal agama yang dianut teman saya. Jawaban yang dia jawab sudah sesuai dengan apa yang telah saya pelajari dalam kelas Filsafat Agama. Saya juga merasa dia cukup paham dalam agama yang ia anut sehingga dia bukan hanya sembarang menganut agama. Ia percaya sesuai keyakinan yang ia rasa benar dan alami. Saya merasa jawaban-jawaban yang saya dapatkan dari teman saya cukup menarik dan membuat saya mendapat pengetahuan baru tentang pandangan Tuhan dalam umat Kristen yang vukup berbeda dengan pemahaman agama saya, menurut saya sendiri secara pribadi Tuhan itu sungguh ada tetapi tergantung dari kita sendiri memandang Ia seperti apa, kadang orang keliru melalui pandangan mereka masingmasing yang membuat mereka salah arah.

CV Penjawab

Nama

: Nathania Nesya Aryasaputri

Agama

: Kristen

Umur

: 19 Tahun

TTL

: Bondowoso, 29 Mei 1999

Pekerjaan

: Mahasiswa Teknik Arsitek

Related Documents

Tugas Agama
June 2020 23
Tugas Agama
July 2020 34
Tugas Agama
May 2020 24
Tugas Agama
June 2020 25
Tugas Agama
June 2020 26

More Documents from ""