Penjelasan Silabus_tak_2018_gasal.docx

  • Uploaded by: elsa
  • 0
  • 0
  • April 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Penjelasan Silabus_tak_2018_gasal.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 1,827
  • Pages: 7
UNIVERSITAS JEMBER FAKULTAS EKONOMI & BISNIS SILABUS TEORI AKUNTANSI (3 SKS) Semester Gasal 2018/2019 Pengajar: Yosefa Sayekti email: [email protected] DESKRIPSI Mata kuliah ini membekali mahasiswa dengan teori akuntansi sebagai suatu penalaran logis dalam bentuk seperangkat azas atau prinsip yang merupakan kerangka acuan umum untuk menilai praktek akuntansi dan pedoman bagi pengembangan praktek dan prosedur yang baru. TUJUAN 1. Agar mahasiswa memiliki pengetahuan teori akuntansi yang kuat untuk mendukung kemampuan teknis. 2. Agar mahasiswa mampu menganalisis bagaimana laporan keuangan mencerminkan berbagai fenomena ekonomis di suatu perusahaan berdasarkan berbagai kerangka acuan. 3. Agar mahasiswa mampu memecahkan berbagai masalah akuntansi dengan cara yang rasional dan dengan penalaran yang jelas. 4. Agar mahasiswa mempunyai bekal teoritis bagi pengembangan atas praktek-praktek dan prosedur akuntansi yang ada saat ini maupun yang akan datang. REFERENSI 1. Godfrey, Jayne, Allan Hodgson, Ann Tarca, Jane Hamilton, Scott Holmes (2010), Accounting Theory, 7th ed., John Wiley & Sons, Inc. (GHT) 2. Belkaoui, Ahmed Riahi (2004), Accounting Theory: Teori Akuntansi, Edisi 5, Buku Satu dan Buku Dua, Cencage Learning, Penerbit Salemba Empat. (BEL) 3. Suwardjono (2010), Teori Akuntansi Perekayasaan Pelaporan Keuangan, Edisi ketiga, BPFE. (SWD) 4. Ikatan Akuntan Indonesia (2016), Standar Akuntansi Keuangan, Jakarta: Salemba Empat (SAK)

PENILAIAN Penilaian dilakukan dengan bobot sebagai berikut: Studi Kasus & Presentasi Kelompok Partisipasi Ringkasan Individu & Kuis Tugas Individu Ujian Tengah Semester Ujian Akhir Semester

20% 15% 15% 10% 20% 20%

KEHADIRAN Untuk dapat mengikuti ujian akhir, maka mahasiswa diharuskan memenuhi minimum jumlah kehadiran di kelas seperti yang ditetapkan oleh fakultas. Silabus Teori Akuntansi FEB UNEJ – Gasal 2018/2019

Hal. 1

STUDI KASUS dan PRESENTASI KELOMPOK (20%) Jumlah mahasiswa di kelas dibagi menjadi 14 kelompok. Setiap kelompok diharuskan membahas studi kasus yang sudah ditentukan dan mempresentasikannya di kelas sesuai dengan giliran masing-masing. Studi kasus diambil dari buku referensi Accounting Theory, 7th ed karangan Godfrey, Jayne, Allan Hodgson, Ann Tarca, Jane Hamilton, Scott Holmes (2010) sesuai dengan pembahasan materi pada hari yang bersangkutan. Hasil pembahasan studi kasus harus disusun dalam format standar dengan huruf Times New Roman, font 12, spasi 1,5, kertas A4. Jumlah halaman 15 - 20 halaman. Tugas ini dikumpulkan pada hari presentasi dilakukan. Dalam penyusunan tugas ini harap memperhatikan aturan dan sanksi mengenai plagiarisme seperti yang dijelaskan dalam silabus ini. Setiap kelompok mempunyai waktu 30 menit untuk mempresentasikan papernya dan 30 menit selanjutnya untuk diskusi tanya jawab. PARTISIPASI (15%) Setiap mahasiswa diharapkan membaca materi perkuliahan yang akan dan yang sudah diberikan. Mahasiswa yang tidak bertugas giliran presentasi diharapkan untuk berpartisipasi dalam diskusi di kelas. Mahasiswa yang tidak pernah berpartisipasi di kelas otomatis akan kehilangan 15% dari total bobot penilaian akhir. RINGKASAN INDIVIDU dan KUIS (15%) Setiap mahasiswa diharuskan membuat dan mengumpulkan ringkasan pada setiap pertemuan sesuai dengan materi kuliah hari yang bersangkutan berdasarkan silabus, kecuali mereka yang bertugas presentasi pada hari tersebut. Ringkasan harus ditulis tangan, tidak boleh diketik. Ringkasan dibuat berdasarkan salah satu buku referensi sesuai silabus. Panjang ringkasan maksimum 4 halaman folio. Kuis diberikan sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan lebih dahulu. TUGAS INDIVIDU (10%) Setiap mahasiswa diberi tugas untuk mencari laporan keuangan akhir tahun perusahaan yang sudah terdaftar di Bursa Efek Indonesia untuk tahun 2016. Perusahaan yang dipilih oleh masing-masing mahasiswa tidak boleh sama satu sama lain, baik dalam kelas yang sama maupun dengan kelas yang lain. Mahasiswa diminta untuk menjelaskan perlakuan akuntansi atas aset, liabilitas, ekuitas, pendapatan, dan beban dari perusahaan yang bersangkutan. Tugas individu ini diketik dengan huruf Times New Roman, font 12, spasi 1,5, kertas A4. Jumlah halaman maksimum 10 halaman. Dalam penyusunan tugas ini harap memperhatikan aturan dan sanksi mengenai plagiarisme seperti yang dijelaskan dalam silabus ini. Tugas individu dikumpulkan pada pertemuan ke-13 (setelah pertemuan tentang materi Expenses).

Silabus Teori Akuntansi FEB UNEJ – Gasal 2018/2019

Hal. 2

UJIAN TENGAH SEMESTER (20%) Materi UTS mencakup pembahasan pada pertemuan 1 – 7. Jadual UTS mengkuti ketentuan yang ditetapkan oleh fakultas. UJIAN AKHIR SEMESTER (20%) Materi UAS mencakup pembahasan pada pertemuan 9 – 14. ketentuan yang ditetapkan oleh fakultas.

Jadual UAS mengikuti

PLAGIARISME Plagiarisme adalah memasukkan kata-kata/kalimat/ide orang lain sebagian atau seluruhnya tanpa menyebutkan sumber referensinya. Plagiarisme termasuk menyalin sebagian/seluruh pekerjaan mahasiswa lain; atau menyalin dari buku, jurnal, web, dan/atau bentuk sumber referensi lainnya. Plagiarisme termasuk juga oto-plagiarisme, yaitu memasukkan katakata/kalimat/ide sendiri yang berasal dari tugas yang telah dikumpulkan untuk penilaian dengan tanpa menyebutkan sumbernya. Jika mahasiwa melakukan plagiarsime, maka makalah akan diberi nilai maksimum D. Demikian juga untuk tugas dan ringkasan. Mahasiswa harus menyertakan Statement of Authorship di halaman depan makalah, baik makalah kelompok maupun makalah individu. Berikut adalah format Statement of Authorship:

Statement of Authorship “Saya/kami yang bertandatangan di bawah ini menyatakan bahwa makalah/tugas terlampir adalah murni hasil pekerjaan saya/kami sendiri. Tidak ada pekerjaan orang lain yang saya/kami gunakan tanpa menyebutkan sumbernya. Materi ini tidak/belum pernah disajikan/digunakan sebagai bahan untuk makalah/tugas pada mata ajaran lain kecuali saya/kami menyatakan dengan jelas bahwa saya/kami menggunakannya. Saya/kami memahami bahwa tugas yang saya/kami kumpulkan ini dapat diperbanyak dan atau dikomunikasikan untuk tujuan mendeteksi adanya plagiarisme” Nama

:

NIM

:

Tandatangan

:

Mata Kuliah

:

Judul Makalah/Tugas : Tanggal

:

Dosen

:

Silabus Teori Akuntansi FEB UNEJ – Gasal 2018/2019

Hal. 3

RENCANA KULIAH Pertemuan

Pokok/Sub Pokok Bahasan

Referensi

1

 

2

(1) Introduction  Overview of Accounting Theory  Pragmatic Accounting  Normative Accounting  Positive Accounting  Recent Development

 GHT Bab 1  BEL Bab 1

Studi kasus: “A depression shcolar knows what it takes”

GHT, Bab 1 1.1. Theory in Action. Hal. 8-9  GHT Bab 2  BEL Bab 3  SWD Bab 1

Penjelasan silabus Pembagian kelompok

(2) Accounting Theory Construction  Pragmatic Theories  Syntactic and Semantic Theories  Normative Theories  Positive Theories  Different Perspecitves Scientific Approach Applied to Accounting  Issues for Auditing Theory Construction Studi kasus: “New accounting rules ‘don’t add up’” 3

4

5

Applying Theory to Accounting Regulation  Theory of Efficient Market  Agency Theory  Theories of Regulation  How Theories of Regulation Apply to Accounting and Auditing Practice  The Regulatory Framework for Financial Reporting  The Institutional Structure for Setting Accounting and Auditing Standards

GHT Bab 2 2.1. Case Study Hal. 45-46  GHT Bab 3  BEL Bab 5

Studi kasus: “Accountants draw the line at regulating”

GHT Bab 3 3.2. Theory in Action Hal. 68-69

A Conceptual Framework  The Role of A Conceptual Framework  Objectives of Conceptual Framework  Developing A Concpetual Framework  A Critique of Conceptual Framework Projects  Conceptual Framework for Auditing Standards

   

Studi kasus: “IFRS for Private Entities: a practical guide”

GHT Bab 4 4.1. Case Study Hal. 125-127

Measurement Theory  Importance of Measurement  Scales  Types of Measurement

 GHT Bab 5

Silabus Teori Akuntansi FEB UNEJ – Gasal 2018/2019

GHT Bab 4 BEL Bab 6 SWD Bab 4 SAK

Hal. 4

  

Reliability and Accuracy Measurement in Accounting Measurement Issues for Auditors

Studi kasus: “The trend toward fair value accounting”

GHT Bab 5 5.1 Case Studi Hal. 156-157

Accounting Measurement Systems  Historical Cost Accounting  Current Cost Accounting  Financial Capital vs Physical Capital  Exit Price Accounting  Issues for Auditors

 GHT Bab 6  BEL Bab 14, 15  SWD Bab 13

Studi kasus: “Rising dough: Domino’s sales climb and costs fall”

GHT Bab 6 6.2. Case Study Hal. 213

Assets  Assets Defined  Assets Recognition  Assets Measurement  Challenges for Standard Setters  Issues for Auditors

 GHT Bab 7  SWD Bab 6  SAK

Studi kasus: “Heritage assets”

GHT bab 7 7.1 Case Study Hal. 252

8

Ujian Tengah Semester (UTS)

9

Liabilites and Owners’ Equity  Proprietary and Entity Theory  Liabilities Defined  Liability Measurement  Challenges for Standard Setters  Issues for Auditors

Materi pertemuan 1 s.d. 7  GHT Bab 8  SWD Bab 7 & 11  SAK

6

7

10

11

Studi kasus: “Disclosure of environmental liability”

GHT Bab 8 8.1 Case Study Hal. 287-288

Revenue  Revenue Defined  Revenue Recognition  Revenue Measurement  Challenges for Standard Setters  Issues for Auditors

 GHT Bab 9  SWD Bab 8  SAK

Studi kasus: “Property development companies: When to recognise revenue?”

GHT Bab 9 9.1 Case Study Hal. 321 - 323

Expenses  Expenses Defined  Expense Recognition  Expense Measurement  Challenges for Standard Setters

 GHT Bab 10  SWD Bab 9  SAK

Silabus Teori Akuntansi FEB UNEJ – Gasal 2018/2019

Hal. 5



12

Issues for Auditors

Studi kasus: “Accounting for frequent flyer points: fact or fiction?”

GHT Bab 10 10.2 Case Study Hal. 354-355

Positive Theory of Accounting Policy and Disclosure  Contracting Theory  Agency Theory  Price Protection and Shareholder/Manager Agency Problems  Shareholder-Debtholder Agency Problems  Signalling Theory  Conservatism, Accounting Standards and Agency Costs  Evaluating the Theory

 GHT Bab 11  BEL Bab 13

Studi kasus: “Results blamed on accounting” 13

Capital Market Research  Philosophy of Positive Accounting Theory (PAT)  Strengths of Positive Theory  Scope of PAT  Impact of Accounting Profits Announcement on Share Prices Studi kasus: “DJ sales pick up but shares dive?”

14

Behavioural Research in Accounting  Behavioural Accounting Research (BAR): Definition & Scope  Why is BAR Important?  Accounting and Behaviour  Limitation of BAR  Issues for Auditors Studi kasus: “Telstra opts for David Thodey as replacement for Sol Trujillo”

15

Emerging Issues in Accounting and Auditing  Current Factors Influencing Accounting and Auditing Research, Regulation and Practice  Issues Surrounding The Application of Fair Value Accounting during the Global Financial Crisis  Possible Directions in Future International Accountin Standard Setting Arrangements  Sustainability Accounting, Reporting and Assurance Studi kasus: “Asthon Kutcher is fair value’s newest foe”

16

Ujian Akhir Semester (UAS)

GHT Bab 11 11.2 Case Study Hal. 399-400  GHT Bab 12  BEL Bab 12

GHT Bab 11 12.1 Case Study Hal. 437-438  GHT Bab 13  BEL Bab 11

GHT Bab 13 13.1 Case Study Hal. 471  GHT Bab 14  BEL Bab 9

GHT Bab 14 14.2 Case Study Hal. 480 Materi pertemuan 9 s.d.14

Penilaian Tugas Studi Kasus Silabus Teori Akuntansi FEB UNEJ – Gasal 2018/2019

Hal. 6

Butir penilaian 1. Kesesuaian literature/referensi yang digunakan dengan topik studi kasus 2. Kejelasan penyampaian studi kasus 3. Kecukupan dan kekayaan pembahasan 4. Organisasi pembahasan studi kasus dan penggunaan bahasa 5. Penulisan referensi 6. Penyajian tabel, gambar dan grafik

Penilaian Presentasi Butir Penilaian 1. Sistematika presentasi (runtut, membingungkan, ada daftar isi presentasi) 2. Cara penyampaian materi (suara jelas/keras, tidak membaca dsb) 3. Kualitas grafis file presentasi (word saja, gambar saja, word & gambar seimbang) 4. Waktu presentasi (terlalu lama, tepat waktu, bertele-tele) 5. Cara menjawab pertanyaan (sikap terhadap penanya, kesantunan, penampilan) 6. Keakuratan jawaban yang diberikan (tidak jelas, membingungkan, runtut, logis) 7. Detail jawaban yang diberikan (pendek, langsung pd masalah, dgn contoh & detail, panjang) 8. Kemampuan/pemahaman untuk menyampaikan topik yang dipresentasikan 9. Penampilan saat presentasi (kerapian), kekompakan group, gaya penyampaian

Silabus Teori Akuntansi FEB UNEJ – Gasal 2018/2019

Hal. 7

Related Documents


More Documents from "mimin indah"