Pancasila 8-15.docx

  • Uploaded by: Andhika Prahasta Djaya
  • 0
  • 0
  • December 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Pancasila 8-15.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 966
  • Pages: 4
8. Pengertian negara : Negara merupakan suatu badan atau organisasi hasil dari perjanjian masyarakat, syarat primer sebuah negara memiliki rakyat, memiliki wilayah, dan memiliki pemerintahan yang berdaulat, sedangkan syarat sekundernya mendapat pengakuan dari negara lain.

9. Ciri – ciri sistem pemerintahan parlementer : Kepala negara = Presiden/Raja Kepala pemerintahan = Perdana menteri Menteri² = Berasal dari parlemen dan disetujui oleh perdana menteri Parlemen bisa membubarkan kabinet = bisa Kabinet bisa membubarkan parlemen = tidak bisa Masa jabatan kabinet tertentu = tidak Parlemen menguasai eksekutif = bisa Pusat kekuasaan = parlemen

10. Sebutkan ciri khas demokrasi pancasila : a) BerkeTuhanan Yang Maha Esa, artinya demokrasi selalu dijiwai dan diliputi oleh nilai-nilai Ketuhanan Yang Maha Esa. b) Menjunjung tinggi hak asasi manusia, artinya negara menghargai dan melindungi manusia.

hak-hak asasi

c) Berkedaulatan rakyat, artinya kekuasaan tertinggi ada pada kehendak rakyat dan kepentingan rakyat harus diutamakan daripada kepentingan pribadi. d) Cara pengambilan keputusan melalui musyawarah untuk mencapai mufakat, dimana mengambil atau memperoleh keputusan selalu melalui jalan musyawarah bersama bukan dengan memaksakan kehendak golongan saja. e) Menerapkan prinsip pemisahan kekuasaan, artinya, negara menganut sistem pemisahan kekuasaan, dimana masing-masing lembaga negara memiliki fungsi dan wewenang masing-masing. f) Menjamin berkembangnya otonomi daerah, artinya negara menjamin setiap daerah memajukan potensi daerahnya masing-masing. g) Menerapkan konsep negara hukum, artinya negara Indonesia berdasarkan hukum, sehingga segala kebijakan maupun tindakan pemerintah berdasarkan hukum. h) Menjamin peradilan bebas, merdeka dan tidak memihak, artinya badan peradilan tidak dipengaruhi oleh pihak lain. i) Menumbuhkan kesejahteraan rakyat, artinya demokrasi bertujuan menjamin dan mewujudkan kesejahteraan rakyat.

j) Berkeadilan sosial, artinya tujuan akhir demokrasi Pancasila ini tercapainya keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. k) Diakui adanya keselarasan antara hak dan kewajiban, demokrasi mengakui persamaan hak serta kewajiban bukan hanya kewajiban saja namun melupakan hak atau sebaiknya tapi berjalan beriringan demi mencapai masyarakat madani. l) Tidak menganut sistem monopartai, atau partai tunggal.

11. Jelaskan mengapa pancasila menjadi ideologi terbuka dan sebutkan ciri² ideologi terbuka itu : Ideologi Pancasila memenuhi syarat sebagai ideologi terbuka oleh karena : - Bahwa nilai-nilai dan cita-citanya tidak berasal dari luar melainkan digali dan diambil dari moral , budaya masyarakat itu sendiri. - Dasarnya bukan keyakinan ideologis sekelompok orang melainkan hasil musyawarah dari konsensus masyarakat tersebut. - Terbuka kepada perubahan-perubahan yang datang dari luar. Pancasila mampu menyesuaikan diri dengan perkembangan zaman dan tuntutan kebutuhan masyarakat tanpa merubah nilai-nilai dasar yang terkandung di dalamnya. Ideologi terbuka mempunyai ciri-ciri : – Bahwa nilai-nilai dan cita-citanya tidak dapat dipaksakan dari luar melainkan digali dan diambil dari moral , budaya masyarakat itu sendiri. – Dasarnya bukan keyakinan ideologis sekelompok orang melainkan hasil musyawarah dari konsensus masyarakat tersebut. – Ideologi terbuka tidak diciptakan oleh negara melainkan digali dan ditemukan dalam masyarakat itu sendiri.

12. Tujuan pelajaran pancasila untuk mahasiswa : 

 

Secara kurikuler, Pendidikan PPkn adalah pembelajaran untuk mengembangkan potensi individu yang nantinya diharapkan menjadi seseorang dengan akhlak mulia, cerdas, partisipatif, serta bertanggung jawab. Secara teoretik, Pendidikan PPKn mempunyai matra kognitif, afektif dan psikomotor Secara pragmatik, Pendidikan PPKn berisi tentang perilaku sehari-hari dalam hidup berbangsa, bermasyarakat dan bernegara.

13. Apa yang anda ketehui tentang sistem pemerintahan presidensial : Untuk disebut sebagai sistem presidensial, bentuk pemerintahan ini harus memiliki tiga unsur yaitu : 1) Presiden yang dipilih rakyat

2) Presiden secara bersamaan menjabat sebagai kepala negara dan kepala pemerintahan dan dalam jabatannya ini mengangkat pejabat-pejabat pemerintahan yang terkait. 3) Presiden harus dijamin memiliki kewenangan legislatif oleh UUD atau konstitusi. Dalam sistem presidensial, presiden memiliki posisi yang relatif kuat dan tidak dapat dijatuhkan karena rendah subjektif seperti rendahnya dukungan politik. Namun masih ada mekanisme untuk mengontrol presiden. Jika presiden melakukan pelanggaran konstitusi, pengkhianatan terhadap negara, dan terlibat masalah kriminal, posisi presiden bisa dijatuhkan. Bila ia diberhentikan karena pelanggaran-pelanggaran tertentu, biasanya seorang wakil presiden akan menggantikan posisinya.

14. Kenapa setiap bangsa harus memiliki identitas nasional, jelaskan? identitas nasional merupakan manifestasi nilai budaya bangsa dengan ciri khas. Identitas nasional Indonesia juga merupakan manifestasi nilai budaya berbagai suku dalam ‘kesatuan Indonesia´ menjadi ciri khas yang tercermin dalam pandangan hidup bangsa, Pancasila juga sebagai kesepakatan bangsa. Identitas nasional bersifat terbuka, sesuai dengan budaya yang menjadi ‘akar’ yang selalu terbuka untuk diberi tafsir baru. Pancasila sebagai dasar filsafat bangsa dan Negara Indonesia pada hakikatnya bersumber kepada nilai-nilai budaya dan keagamaan yang dimiliki oleh bangsa Indonesia sebagai kepribadian bangsa. Karenanya dalam menjaga Pancasila sebagai Identitas Nasional agar tetap utuh, maka bangsa Indonesia perlu mengamalkan Pancasila dalam kehidupan sehari-hari. Begitu pula bangsa Indonesia dalam menghadapi globalisasi maka harus tetap meletakkan jati diri dan identitas nasional yang merupakan kepribadian bangsa Indonesia sebagai dasar pengembangan kreatifitas budaya.

15. Pancasila sebagai ideologi terbuka memiliki 3 nilai sebutkan dan jelaskan! 

Nilai dasar, yaitu nilai yang bersifat universal dan tetap. Nilai-nilai dasar ini terkandung dalam sila-sila Pancasila yang merupakan satu kesatuan yang utuh dan bulat. Nilai-nilai itu berasal dari kelima sila dari Pancasila, yaitu :

1. Nilai Ketuhanan 2. Nilai Kemanusiaan 3. Nilai Ketuhanan 4. Nilai Kerakyatan 5. Nilai Keadilan

Nilai ini mendasari nilai lainnya yaitu nilai instrumental dan semua aktifitas kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Dengan kata lain Pancasila merupakan sumber nilai.



Nilai instrumental, yaitu penjabaran lebih lanjut dari nilai dasar. Pancasila sebagai norma dasar tertib hukum Indonesia artinya Pancasila mendasari dan menjadi sumber bagi pembentukan hukum serta peraturan perundang-undangan di Indonesia.

Nilai-nilai instrumental dapat ditemukan dalam pasal-pasal Undang-Undang Dasar yang merupakan penjabaran dari Pancasila, GBHN yang lima tahun senantiasa disesuaikan dengan perkembangan zaman serta aspirasi masyarakat, Undang-Undang, departemen-departemen sebagai lembaga pelaksanaan dan lain sebagainya.



Nilai praksis, yaitu penjabaran lebih lanjut dari nilai instrumental dan nilai ideal dalam kehidupan nyata sehari-hari baik dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Pancasila sebagai Sumber etika dalam bersikap dan bertingkah laku setiap warga negara dan penyelenggara negara.

Dalam realisasi nilai praktis inilah penjabaran nilai-nilai Pacasila senantiasa berkembang dan selalu dapat dilakukan perubahan dan perbaikan (reformasi) sesuai dengan perkembangan zaman, ilmu pengetahuan dan teknologi serta aspirasi masyarakat.

Related Documents

Pancasila
June 2020 30
Pancasila
October 2019 55
Pancasila
May 2020 39
Pancasila
June 2020 24
Pancasila
December 2019 51
Pancasila
May 2020 43

More Documents from ""