LAPORAN KEGIATAN PEMBINAAN PARTISIPATIF MAHASISWA FARMASI 2018 NAMA : SHERINA VANESHA SOPUTRI NIM : G 701 17 004 KELAS : D FARMASI I. KEGIATAN DAN PENGAMATAN 1. Kerja bakti pembersihan lingkungan jurusan farmasi 2. Latihan fisik Tabel 1. Hasil Pengukuran Denyut Nadi Pengukuran Denyut Nadi/Menit No Hari/Tanggal Tempat Kerja Sebelum Istirahat Setelah Pemanasan (Rileks) Aktivitas 1. 2.
Sabtu, 31/08/2018 Sabtu, 01/09/2018
Keterangan
-
-
-
FM 40
Membersihkan Kursi
72/menit
74/menit
90/menit
Lapangan Apotek pendidikan Untad
Membersihkan lokasi 1X1m Membersihkan lokasi 1 X 1 m serta bonus 2x pembinaan untuk membersihkan keseluruhan apotek
3.
Sabtu, 08/09/2018
99/menit
110/menit
104/menit
Lapangan Apotek pendidikan Untad
4.
Sabtu, 15/09/2018
99/menit
92/menit
105/menit
Lapangan Farmasi
Mengangkat sampah
Tabel 2. Lampiran Foto Sabtu, 31/08/2018
Sabtu, 01/09/2018
Sabtu, 08/09/2018
Sabtu, 15/09/2018
Sebelum
Sebelum
Sebelum
Sebelum
Setelah
Setelah
Setelah
Setelah
Grafik Pengukuran Denyut Nadi Per-Minggu 100 90 80
Denyut Nadi/menit
70 60 Sebelum pemanasan
50 40
Istirahat (rileks)
30
Setelah beraktivitas
20
10 0 Sabtu, 31/08/18
Sabtu, 01/09/18
Sabtu, 08/09/18
Sabtu, 15/09/18
Gambar 1. Grafik Pengukuran Denyut Nadi Per-Minggu
II.
PEMBAHASAN Pengembangan diri mahasiswa dapat dilakukan melalui beberapa kegiatan. Tujuan dari kegiatan ini adalah sebagai bentuk pembelajaran terhadap mahasiswa yang belum memiliki kesadaran membuang sampah pada tempatnya dan kesehatan jantung. Kegiatan pembinaan ini dirangkaikan dengan 2 kegiatan yaitu jalan pagi setiap hari sabtu pada jam 07.00 dan melanjutkannya dengan membersihkan lingkungan sekitar apotek Pendidikan Untad .Pada minggu pertama pembinaan, dilakukan pembersihan meja di lingkungan farmasi bersama dengan mahasiswa baru farmasi dan dilaporkan kepada dosen pembimbing dengan menyertakan foto sebelum dan sesudah meja dibersihkan. Adapun ketika membersihkan meja, saya menggunakan kapas yang telah dibasihi dengan alcohol 70% agar lebih mudah untuk membersihkan tinta pulpen dan noda lem di meja tersebut dan dibantu oleh mahasiswa baru farmasi dan didokumentasikan. Setelah itu melaporkan hasil kerja kepada dosen pembimbing dengan menuliskan nama dan stambuk saya beserta nama dan stambuk mahasiswa baru yang disertai dengan menunjukkan dokumentasi hasil sebelum dan sesudah membersihkan meja tersebut. Pada minggu kedua jalan dengan jarak tertentu sesuai yang di instruksikan oleh dosen pembimbing dan kemudian di ukur denyut nadi sebelum kegiatan, saat rileks, dan setelah kegiatan latihan fisik tersebut dilakukan. Dilanjutkan pembersihan lingkungan apotek pendidikan Untad yang masing-masing mahasiswa mendapatkan bagian 1x1 meter serta melakukan dokumentasi sebelum dan sesudah dibersihkan. Pada minggu ketiga pembinaan setiap mahasiswa mendapat bagian 1x1 meter namun agak berbeda dengan minggu sebelumnya, karena pada minggu ketiga dosen pembimbing memberikan bonus dengan mengurangi pembinaan sebanyak 2x jika membersihkan seluruh lingkungan apotek Pendidikan Untad. Disinilah kerjasama begitu dibutuhkan sebab kami hanya diberikan waktu yang terbilang sebentar untuk membersihkan lingkungan pendidikan apotek Untad secara keseluruhan. Pada minggu keempat terdapat pembagian tempat kerja, adapun kelas A, B, dan C membersihkan di lingkungan pendidikan apotek Untad. Kegiatan pembinaan inilah yang mengajarkan pembentukan karakter dalam hal kedisiplinan, kerja sama, kesabaran dan rajin. Kelas pembinaan ini saya dapatkan akibat ketidakpedulian kami terhadap lingkungan khususnya dalam memperhatikan lingkungan sekitar yang ternyata usai ujian praktikum ilmu resep berserakan sampah dan saya tidak memperhatikan lingkungan sekitar. Adapun kesan saya setelah mendapatkan dan menjalani pembinaan ini yaitu dalam segala hal terapkan berpikir sebelum bertindak, apalagi yang menyebabkan kerugian bagi semua orang oleh karen ulah segelintir orang dan saya juga menjadi lebih menyadari betapa pentingnya saling memperhatikan dan mengingatkan menjaga kebersihan dilingkungan kampus bersama karena semenjak banyak mahasiwa mengikuti kegiatan ini, mahasiswa akan lebih peka dengan lingkungan agar terlihat lebih bersih dan asri serta nyaman, disamping karena mahasiswa takut akan diberi pembinaan tapi semua yang dilakukan memiliki dampak positif yang jauh lebih banyak dan dengan kita melakukan pekerjaan yang diamanatkan untuk kita yaitu bersih-bersih di lingkungan kampus dengan perasaan yang ikhlas, sabar dan selalu mengambil postifnya maka hal tersebut juga dapat berdampak positif kepada kita. Dan kita dapat lebih memaknai bahwa kedisplinan itu sangat penting, baik untuk diri kita sendiri maupun lingkungan disekitar kita sehingga hal-hal yang tidak menyenangkan tidak akan terjadi. Kemudian saya dapat melatih diri saya dapat memanajemen waktu saya untuk menjadi orang yang tepat waktu. Dalam pembinaan ini kehadiran tepat waktu sangat penting sebab bila lewat 1 detik saja akan bertambah pembinaan Harapan saya semoga kesadaran kita untuk menjaga kebersihan serta selalu disiplin tidak selesai sampai disini tapi terusnya berlanjut, karena hal tersebut juga berimbas sangat baik untuk kita semua dan dapat menjadi contoh nyata kesadaran kebersihan lingkungan di manapun kita berada harus selalu dijaga dan mahasiswa Farmasi saling mengingatkan untuk selalu menjaga kebersihan di kampus atau di manapun. III. KESIMPULAN DAN SARAN a. Kesimpulan Kesimpulan yang saya dapatkan dari pembinaan ini yaitu mengontrol diri dalam melakukan sesuatu, bertanggung jawab atas apapun yang diperbuat dan lebih memperhatikan lingkungan disekitar. b. Saran Setiap mahasiswa yang mengikuti pembinaan ini agar menerapkan sisi positif yang dapat diambil dari kegiatan ini agar dapat membentuk karakter yang lebih baik lagi. IV. PENGESAHAN PENGESAHAN Palu, Kamis 20 September 2018 Mengetahui, Sekretaris Jurusan Farmasi FMIPA,
Dosen Pendamping/pembimbing
Akhmad Khumaidi, S.Si., M.Sc., Apt NIP. 198307052008011008
Yusriadi, S.Si., M.Si., Apt NIP.198007242005011003