Kerangka Acuan Mmd.docx

  • Uploaded by: Raudatul janah
  • 0
  • 0
  • December 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Kerangka Acuan Mmd.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 578
  • Pages: 4
KERANGKA ACUAN KEGIATAN MUSYAWARAH MASYARAKAT DESA (MMD)

I.

PENDAHULUAN Pusat kesehatan masyarakat yang selanjutnya disebut Puskesmas adalah fasilitas pelayanan kesehatan tingkat pertama yang menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat, dengan lebih mengutamakan upaya promotif dan preventif untuk mencapai derajat kesehatan masyarakat yang setinggi-tingginya di wilayah kerjanya. Kegiatan Musyawarah Masyarakat Desa merupakan upaya menjaring aspirasi masyarakat berdasarkan survey masyarakat desa untuk menentukan dan mengevaluasi kegiatan kesehatan puskesmas yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat, risiko maupun masalah kesehatan utama di wilayah kerja puskesmas, termasuk uapaya promotif dan preventif.

II.

LATAR BELAKANG MMD adalah pertemuan perwakilan warga desa untuk membahas hasil Survey Mawas Diri (SMD) dan merencanakan penaggulangan masalah kesehatan yang diperoleh dari hasil SMD. Musyawarah masyarakat desa di Puskesmas Puruk Cahu Seberang merupakan kegiatan yang sangat penting untuk dilaksanakan guna mengatasi berbagai kendala yang timbul dalam pelaksanaan kegiatan puskesmas, demi tercapainya target SPM Bidang Kesehatan. Puskesmas merupakan Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FTKP) yang bertanggung jawab atas kesehatan masyarakat di wilayah kerjanya yang berperan menyelenggarakan upaya kesehatan untuk meningkatkan kesadaran, kemauan dan kemampuan hidup sehat bagi setiap penduduk agar memperoleh derajat kesehatan yang optimal. Penyelenggaraan kegiatan Puskesmas di pandu olehVisi, Misi, dan Tata Nilai Puskesmas. Adapun Visi Puskesmas Puruk Cahu seberang adalah “ Mewujudkan masyarakat yang sehat dan mandiri untuk mendukung murung raya yang sejahtera

dan bermartabat ”. Misi Puskesmas Puruk Cahu seberang adalah : 1). Memberikan pelayanan kesehatan dengan prima, bermutu, aman, adil dan memuaskan, 2). Mengembangkan keterampilan dan profesionalisme tenaga kesehatan, 3). Meningkatkan

kualitas

manajemen

pelayanan

kesehatan.

4).

Mendorong

kemandirian masyarakat untuk membangun keluarga sehat. Tata nilai Puskesmas Puruk Cahu Seberang

PRIMA (Profesional, Ramah, Inovatif, Mengutamakan

pasien, Akuntabel).

III.

TUJUAN A. Tujuan umum 1. Merumuskan persepsi yang sama antara masyarakat, lintas sektor dan puskesmas. 2. Memberikan informasi tentang kebutuhan masyarakat berdasarkan survey mawas diri. B. Tujuan khusus 1. Masyarakat mengenal masalah kesehatan diwilayahnya. 2. Masyarakat bersepakat untuk menanggulangi masalah kesehatan melalui

pelaksanaan desa siaga dan poskesdes. 3. Masyarakat menyusun rencana kerja untuk menanggulangi masalah

kesehatan. IV.

KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN No

Kegiatan Pokok

1.

Musyawarah

Masyarakat

Rincian Kegiatan Desa

(MMD)

a. Persiapan b. Pelaksanaan c.

V.

Pemeriksaan

CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN DAN SASARAN A. Cara Melaksanakan Kegiatan 1. Merekap hasil permasalahan prioritas dalam SMD 2. Membuat jadwal pertemuan 3. Melaksanakan pertemuan berupa musyawarah masyarakat desa

4. Merumuskan hasil pertemuan 5. Penyusunan rencana kerja penanggulangan masalah 6. Membuat laporan MMD untuk disampaikan dalam musrenbangdes B. Sasaran Desa yang sudah melaksanakan SMD. No

Kegiatan Pokok

Sasaran Umum

Rincian Kegiatan

Sasaran

Cara Melaksanakan Kegiatan

1.

Musyawarah

Desa yang

Masyarakat

sudah

Desa ( MMD)

a.

Persiapan

Masyarakat

1.

Merekap hasil permasalahan prioritas dalam SMD

melaksanakan 2.

SMD

Membuat rencana kegiatan

3.

Membuat jadwal kegiatan

4.

Menentukan tempat pelaksanaan kegiatan

5.

Menyiapkan undangan dan absen

Desa yang

b.

Pelaksanaan

Masyarakat

1.

Melaksanakan pertemuan berupa

sudah

musyawarah

melaksanakan

masyarakat desa.

SMD 2.

Merumuskan hasil pertemuan.

3.

Penyusunan rencana kerja penanggulangan masalah .

4.

Membuat laporan MMD untuk disampaikan dalam musrenbangdes.

VI.

JADWAL KEGIATAN No

Kegiatan

2019 Jan

1.

Persiapan Musyawarah Masyarakat Desa ( MMD)

Feb

Mar

Apr

Mei

Jun

Jul

Ags

sep

Okt

Nov

Des

2.

Pelaksanaan Musyawarah Masyarakat Desa ( MMD)

VII. EVALUASI PELAKSANAAN DAN PELAPORANNYA Evaluasi terhadap pelaksanaan kegiatan dilakukan tiap 3 bulan sekali sesuai dengan jadwal kegiatan, dengan pelaporan hasill pelaksanaan kegiatan dilakukan setelah selesai kegiatan bulan berjalan.

VIII. PENCATATAN, PELAPORAN, DAN EVALUASI KEGIATAN Dilakukan pencatatan dan pelaporan hasil kegiatan oleh pengelola program setelah selesai kegiatan dan dilaporkan kepada Kepala Puskesmas. Evaluasi kegiatan dilakukan 3 bulan sekali oleh pengelola program dan dilaporkan kepada Kepala Puskesmas.

Related Documents


More Documents from "Ali Ahad"

Sop Smd.docx
December 2019 30
Abstrak.docx
December 2019 22
Kerangka Acuan Mmd.docx
December 2019 21
Sk Kpm 2018.docx
December 2019 21
4.1.1.1 Baru.docx
December 2019 15