Fonologi.docx

  • Uploaded by: Suhartini Lestari
  • 0
  • 0
  • May 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Fonologi.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 187
  • Pages: 1
2) Fonologi Fonetik dan fonologi memiliki tekanan ilmu yang berbeda, meskipun sama-sama mempelajari bunyi. Fonetik lebih menekankan pada aspek fisik bunyi, sedangkan fonologi menekankan pada aspek non-fisik atau aspek mental dari bunyi itu yang sering disebut dengan “fonem”. Fonem dilambangkan dengan dua garis miring (//). Secara teoritis, fonem membedakan arti dan menjadi wakil bunyi. Fonem tidak berkaitan dengan sebaran dalam silabe, kata, dan frase. Fonologi menguraikan pola-pola bunyi dan jenis bunyi yang dihasilkan oleh penutur bahasa, selain itu fonologi menelaah urutan-urutan fonem suatu bahasa. Karena secara tidak langsung ilmu ini terkait dengan proses pembuatan kata. Kaidah fonotatik mengatur susunan fonem dalam pembuatan kata. Sehingga, kata-kata aga sulit untuk disatukan dan pembuatannya pun menjadi tersendat-sendat. Chair (2009:1) menguraikan bahwa fonologi adalah cabang linguistik yang mempelajari, membahas, membicarakan, dan menganalisis bunyi-bunyi bahasa yang diproduksi oleh alat-alat ucap manusia. Bunyi-bunyi yang dihasilkan oleh alat ujar manusia menjadi satuan penelitian fonologi. Oleh karea itu tuturan menjadi objek kajian fonologi secara kualitatif. Fonologi terbagi menjadi dua, yaitu fonetik yang terkait dengan kajian bunyi bahasa tanpa melihat fungsi bunyi sebagai pembeda makna. Sedangkan fonemik mengkaji bunyi dengan memerhatikan fungsi bunyi sebagai pembeda makna.

More Documents from "Suhartini Lestari"