BAB VII PENUTUP
Demikian Profil Desa Siaga Kendalrejo Kecamatan Durenan Kabupaten Trenggalek Provinsi Jawa Timur Tahun 2017 yang diajukan dalam rangka lomba Pelaksana Desa Siaga Aktif Tingkat Provinsi Jawa Timur Tahun 2017. Semoga profil ini bisa memberikan inspirasi dan motivasi serta inovasi baru kedepannya untuk perkembangan desa siaga di Kabupaten Trenggalek maupun di Provinsi Jawa Timur. Harapan kami semoga dapat bermanfaat dan dapat digunakan sebagai referensi perkembangan desa siaga aktif yang lebih baik.
7.1. Kesimpulan Dari uraian diatas dan hasil kegiatan dari Desa Siaga Kendalrejo selama ini dapat diambil kesimpulan yaitu : a.
Seluruh kegiatan UKBM yang ada dalam Desa Siaga sangat bermanfaat bagi masyarakat Desa Kendalrejo dan memberikan dampak yang positif.
b.
Kondisi lingkungan dan status kesehatan di Desa Kendalrejo secara perlahan menunjukkan kemajuan semenjak adanya Desa Siaga
c.
Pelaksanaan Desa Siaga tidak akan pernah berhasil tanpa adanya peran aktif masyarakat Desa Kendalrejo dan dukungan dari pihak pemerintahan desa dan petugas kesehatan
d.
Desa yang sehat dan lestari akan terwujud jika pelaksanaan kegiatan desa siaga aktif berjalan dengan rutin dan berkelanjutan.
7.2. Saran a.
Perlu adanya inovasi baru dalam pelaksanaan Desa Siaga agar masyarakat bersemangat dalam melaksanakan seluruh kegiatan yang ada di Desa Siaga Aktif.
b.
Perlu adanya dukungan dana yang lebih dari pemerintah Desa Kendalrejo mengingat mulai tahun 2015 alokasi dana untuk desa dari pemerintah pusat sangat banyak sekali.
Profil Desa Kendalrejo
Page 75