6. Contoh Tor Kegiatan Pemenuhan Mutu.docx

  • Uploaded by: Iwan Siajabo
  • 0
  • 0
  • December 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View 6. Contoh Tor Kegiatan Pemenuhan Mutu.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 1,059
  • Pages: 10
PELATIHAN MODEL-MODEL PEMBELAJRAN

SMP NEGERI 143 Jl. Cilincing Bhakti IX No.1 Jakarta Utara

KATA PENGANTAR

Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan Dasar dan Menengah bertujuan memastikan upaya pemenuhan standar mutu pada satuan pendidikan dasar dan menengah berlangsung secara sistemik, holistik dan berkelanjutan, sehingga tumbuh dan berkembang budaya mutu pada satuan pendidikan secara mandiri. Penjaminan mutu pendidikan dapat dilihat sebagai sebuah siklus yang dimulai dari pemetaan mutu, penyusunan rencana peningkatan mutu, pelaksanaan rencana, dan monitoring/evaluasi pelaksanaan rencana yang bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh proses penyelenggaraan pendidikan telah sesuai dengan standar mutu dan aturan yang ditetapkan. Penggunaan teknologi akhir-akhir ini merupakan hal yang tak dapat dihindari, termasuk dalam pembelajaran. Sebagai salah satu upaya pemenuhan mutu di SMPN 143, dipandang perlu melaksanakan M odel-model Pembelajaran bagi guru. Semoga Kerangka Acuan Kegiatan (KAK/TOR) ini dapat digunakan sebagai acuan dalam pelaksanaan pelatihan sehingga seluruh rangkaian kegiatan dapat terlaksana dengan baik.

Jakarta, Juli 2018 Kepala SMP N 143,

………………………………………… NIP. ………………………………

DAFTAR ISI

Kata Pengantar Daftar Isi BAB I

PENDAHULUAN A. Latar Belakang B. Tujuan Kegiatan C. Dasar Hukum

BAB II

PELAKSANAAN KEGIATAN A. Sasaran Peserta B. Waktu dan Tempat Pelaksanaan C. Narasumber/Fasilitator D. Panitia E. Skenario Kegiatan F. Struktur Program G. Hasil yang Diharapkan H. Metode/Teknik Pelaksanaan I. Pendanaan

BAB III

PENUTUP

Lampiran 1 Lampiran 2

BAB I PENDAHULUAN

A.

LATAR BELAKANG Sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional dan Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 Tentang Standar Nasional Pendidikan, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan menerapkan penjaminan mutu pendidikan di satuan pendidikan dasar dan menengah. Tujuan penjaminan mutu pendidikan dasar dan menengah oleh satuan pendidikan di Indonesia adalah agar proses pendidikan di seluruh satuan pendidikan berjalan sesuai dengan Standar Nasional Pendidikan. Dalam upaya mewujudkan mutu pendidikan sebagaimana menjadi harapan dan tuntutan orang tua dan masyarakat, maka sekolah perlu memberdayakan masyarakat sekolah untuk berpartisipasi aktif dalam mewujudkan visi, misi dan tujuan sekolah. Di sisi lain, masyakarat sekolah memerlukan jasa sekolah untuk mendapatkan programprogram pendidikan yang sesuai dengan kebutuhan dan harapan masyarakat. Perkembangan teknologi informasi komputer di segala bidang tumbuh begitu pesat merambah dunia pendidikan kita dengan segala aspeknya menyangkut kebutuhan administrasi manajemen guru dan siswanya, sehingga hampir seluruh kegiatan kita tidak terlepas dari teknologi informasi yang semakin canggih ini. Maka untuk meningkatkan diri/profesionalisme dalam kegiatan pembelajaran dalam rangka memberi layanan yang terbaik bagi siswanya dan peningkatan kualitas pendidikan dan rencana pengembangan sekolah untuk mencapai visi dan misi sekolah. Raport mutu pendidikan SMP N 143 memperlihatkan bahwa dalam pembelajaran masih perlu ditingkatkan. Oleh karena itu perlu dilakukan Pelatihan Model-model Pembelajaran kepada guru untuk menambah ilmu dan wawasan tentang model-model pembelajaran. Adapun materi pendidikan dan pelatihan model-model pembelajaran yang akan diberikan adalah yang menyangkut kepentingan agar semua guru memahami medelmodel pembelajaran. Materi pelatihan yang akan diberikan sesuai dengan kebutuhan di sekolah adalah, model pembelajaran abad 21 yang HOTS.

B.

TUJUAN Tujuan yang akan dicapai dalam pelatihan ini adalah: 1. Meningkatkan pengetahuan guru tentang model-model pembelajaran. 2. Meningkatkan kemampuan guru tentang model-model pembelajaran 3. Mewujudkan pembelajaran berdasarkan pada model-model pembelajaran yang memenuhi Standar Nasional Pendidikan.

C.

DASAR HUKUM Dasar hukum pelaksanaan kegiatan ini adalah sebagai berikut. 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional; 2. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan; 3. Peraturan Pemerintah Nomor 32 Tahun 2013 tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Standar Nasional Pendidikan; 4. Peraturan Pemerintah Nomor 13 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua atas Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2015 tentang Standar Nasional Pendidikan; 5. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 28 Tahun 2016 tentang Sistem Penjaminan Mutu Pendidikan Dasar dan Menengah 6. SK Kepala Dinas Penunjukkan Sekolah Model –Model Pembelajaran 7. SK Kepala Suku Dinas tentang TPMPS SMP N 143

BAB II PELAKSANAAN KEGIATAN

A. SASARAN PESERTA Sasaran peserta Pelatihan Pemanfaatan IT dalam Pembelajaran adalah guru-guru SD Karakter Mulia Jakarta sebanyak 15 orang . B. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN Pelatihan Pemanfaatan IT dalam Pembelajaran ini dilaksanakan pada hari Sabtu, tanggal 25 Agustus 2018 di SD Karakter Mulia, Jl. Bumi Indah No. 7, Jakarta Raya. C. NARASUMBER/FASILITATOR Narasumber/Fasilitator pada kegiatan Pelatihan Pemanfaatan IT dalam Pembelajaran adalah sebagai berikut: No

Nama

Jabatan / Unit Kerja

1 2

D. PANITIA Panitia pada kegiatan Pelatihan Pemanfaatan IT dalam Pembelajaran ini adalah sebagai berikut: No 1 2 3

Nama

Jabatan Kepanitiaan

E. SKENARIO KEGIATAN Skenario pelaksanaan kegiatan Pelatihan Pemanfaatan IT dalam Pembelajaran ini adalah sebagai berikut: PEMBUKAAN

Konsep Pemanfaatan IT dalam pembelajaran

 Microsoft Office  Internet Dasar

Simulasi/Praktek Pemanfaatan IT dalam Pembelajaran

PENUTUPAN

F. STRUKTUR PROGRAM Struktur program kegiatan pelatihan ini adalah sebagai berikut: NO.

MATERI

1. Konsep Pemanfaatan IT dalam Pembelajaran 2. Microsoft Office Dasar 3. Internet Dasar 4. Simulasi/Praktek JUMLAH

ALOKASI WAKTU 1 2 1 3

FASILITATOR

7 JP

G. HASIL YANG DIHARAPKAN Hasil yang diharapkan dari Pelatihan Pemanfaatan IT dalam Pembelajaran ini adalah: 1. Peserta mengetahui dan memahami tentang Microsoft Office dan Internet Dasar 2. Peserta mengetahui dan memahami tentang pemanfaatan Microsoft Office dan Internet Dasar dalam pembelajaran. 3. Peserta memanfaatkan penggunaan IT dalam pembelajaran H. METODE/TEKNIK PELAKSANAAN Metode dan teknik yang digunakan dalam pelaksanaan kegiatan pelatihan ini antara lain meliputi: 1. ceramah interaktif, 2. simulasi/praktek, 3. metode atau teknik lain yang relevan. I.

PENDANAAN Pelaksanaan Pelatihan Pemanfaatan IT dalam Pembelajaran ini didukung dana dari Bantuan Pemerintah Sekolah Model.

BAB III PENUTUP

Kerangka Acuan Kegiatan (KAK/TOR) pelaksanaan Pelatihan Pemanfaatan IT dalam Pembelajaran ini disusun untuk dijadikan acuan dan petunjuk bagi para pelaksana dan peserta kegiatan agar pelaksanaan dan hasil kegiatan ini sesuai dengan yang diharapkan. Dengan melaksanakan Pelatihan Pemanfaatan IT dalam Pembelajaran yang sesuai dengan KAK/TOR yang diberikan, diharapkan peserta mengetahui dan memahami tentang pemanfaatan IT dalam pembelajaran, sehingga akan meningkatkan capaian mutu sekolah. Kami berharap seluruh peserta dapat berperan secara aktif dan mengikuti seluruh rangkaian kegiatan sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

Lampiran 1 DAFTAR PESERTA PELATIHAN PEMANFAATAN IT DALAM PEMBELAJARAN SD KARAKTER MULIA TAHUN 2018 No 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12 13 14 15

Nama

Jabatan / Unit Kerja

Lampiran 2 JADWAL KEGIATAN PELATIHAN PEMANFAATAN IT DALAM PEMBELAJARAN SD KARAKTER MULIA TAHUN 2018

No

Waktu

Materi

1

09.00 - 09.45

2

09.45 - 10.30

Konsep Pemanfaatan IT dalam Pembelajaran Microsoft Office Dasar

10.30 - 10.45

Istirahat

3

10.45 - 11.30

Microsoft Office Dasar

4

11.30 - 12.15

Internet Dasar

12.15 - 13.30

Istirahat

5

13.30 - 14.15

Simulasi/Praktek

6

14.15 - 15.00

Simulasi/Praktek

7

15.00 - 15.45

Simulasi/Praktek

Fasilitator

Related Documents


More Documents from "Adri"