2.1 Arus, Kecepatan, Kerapatan.docx

  • Uploaded by: Maudy
  • 0
  • 0
  • May 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View 2.1 Arus, Kecepatan, Kerapatan.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 336
  • Pages: 3
BAB II TEORI DASAR

2.1 Arus, Kecepatan dan Kerapatan 2.1.1

Arus Arus dalam bidang transportasi dapat didefinisikan sebagai jumlah kendaraan yang melewati suatu titik tertentu pada suatu ruas jalan dalam satuan waktu tertetu (kendaraan/jam atau smp/jam)

2.1.2

Kecepatan Menurut Peraturan Pemerintah No. 32 Tahun 2011, kecepatan dapat diartikan sebagai kemampuan untuk menempuh jarak tertentu dalam satuan waktu, dinyatakan dalam kilometer per jam. Kecepatan dibagi menjadi beberapa jenis yaitu:

2.1.2.1 Kecepatan Sesaat (Spot Speed) Spot Speed adalah kecepatan yang diukur pada saat kendaraan melintasi suatu titik di jalan. 2.1.2.2 Kecepatan Berjalan (Running Speed) Kecepatan berjalan adalah kecepatan yang dilakukan dan dipertahankan sepanjang rute perjalanan saat kendaraan bergerak. Kecepatan berjalan rata-rata dari seluruh kendaraan merupakan ukuran yang paling sesuai untuk evaluasi tingkat pelayanan dan biaya pengguna jalan. 2.1.2.3 Kecepatan Desain atau Kecepatan Perancangan (Design Speed) Kecepatan perancangan adalah kecepatan yang dipilih sebagai dasar yang aman untuk digunakan dalam merancang geometrik jalan yang sesuai dengan elemen desain untuk bagian tertentu. Kecepatan ini juga harus logis dan sesuai dengan topografi jalan, kecepatan operasi yang diantisipasi, lingkungan jalan dan klasifikasi fungsional dari jalan.

2.1.2.4 Kecepatan Pengoperasian (Operating Speed) Operating Speed adalah kecepatan yang diamati selama kondisi arus bebas. 2.1.2.5 Time Mean Speed Arti dari Time Mean Speed adalah kecepatan rata-rata dari semua kendaraan yang melintas pada suatu titik di jalan selama periode waktu tertentu.

2.1.2.6 Space Mean Speed Arti dari Space Mean Speed adalah kecepatan rata-rata dari semua kendaraan yang menempati suatu potongan jalan selama periode waktu tertentu.

2.1.3

Kerapatan Kerapatan lalu lintas dapat didefinisikan sebagai jumlah kendaraan yang menempati suatu panjang jalan. Panjang jalan yang digunakan sebagai acuan biasanya sepanjang 1 km dan berupa satu lajur. Kerapatan lalu lintas bervariasi dari 0 (tidak ada kendaraan dalam satu lajur sepanjang 1 km) hingga nilai yang mewakili jarak antar bemper kendaraan ke bemper saat dalam keadaan berhenti.

2.1.4

Hubungan Antara Arus, Kecepatan, dan Kerapatan Hubungan antara ketiga karakteristik lalu lintas ini dapat digambarkan dengan tiga model yaitu a. Model Greenshield (Fungsi Linear)

b. Model Greenberg (Fungsii Logaritmik) c. Model Underwood (Fungsi Eksponensial)

Related Documents


More Documents from "Dr.H.Syafrial Evi MS,S.Sos,MM"

Rectifier.pdf
June 2020 2
Penguat.pdf
November 2019 5
Foto Radiologi.doc
November 2019 7
Aqidah Akhlak
November 2019 23