Kecepatan access (bandwidth) internet itu dihitung dari jumlah bit data yang dikirim dalam satuan waktu.Jadi kalau kamu kirim 1kB file ... cuma file umumnya dalam satuan Byte dimana 1 Byte = 8 bit. dalam satu detik maka akan disebut 1x8 bit / 1 detik(second) = 8bit/detik atau ditulis 8bps. satuan berikutnya untuk 1000bit/s disebut 1 kbps (kilo). 1000kbps disebut 1Mbps (mega) Ingat b-nya kecil kalau B artinya Byte Kapasitas yang disediakan oleh ISP atau penyedia Internet dengan bps ini dan itu artinya kecepatan pemindahan data secara ideal. Kenyataan tidak secepat itu karena ada overhead yang lain, nah kecepatan pemindahan ini sering disebut throughput dan goodput. throughput adalah kecepatan pengiriman bit nyata antara pengirim dan penerima. Goodput adalah kenyataan antara aplikasi di pengirim ke aplikasi dipenerima. Ini yang bisa kamu lihat kalau kamu sedang download pakai browser atau accelerator. Walaupun disana dinyatakan dalam kB (Byte). Kalau kamu download 8kB artinya paling tidak kecepatan pengiriman data antar aplikasi tersebut 8x8x1024B atau 64x1024bps