Panduan Ampli.pdf

  • Uploaded by: Ade Sidqi
  • 0
  • 0
  • April 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Panduan Ampli.pdf as PDF for free.

More details

  • Words: 14,339
  • Pages: 86
BUKU PANDUAN

AMPLI

PENCETAK CENDIKIAWAN MUDA ISLAMI

1 |BUKU PANDUAN AMPLI

Judul : Panduan AMPLI Desain Cover: AS Muda Layout : AS Muda Cetakan : Satu

Diterbitkan oleh : Penerbit Pustaka Al-Kasyaf Jl. Komplek Vijaya Kusuma Blok A No. 21, 23 Cipadung-Cibiru Kota Bandung Jawa Barat Indonesia

Dilarang mengutip sebagian atau seluruh buku ini dengan cara apapun, termasuk dengan penggunaan mesin foto copy, tanpa izin sah dari penerbit.

Pustaka Al-Kasyaf

2 |BUKU PANDUAN AMPLI

KATA PENGANTAR Atas nama Allah, alhamdulillah buku ini bisa terselesaikan dengan lancar dan mudah. Semoga siapapun yang membaca tulisan ini oleh Allah diampuni dosa dosanya. Karena tidak ada lagi kemenangan ketika kita mampu diampuni dosanya oleh Allah swt. Semoga siapapun yang membaca tulisan ini oleh Allah swt diberiakan hidayah supaya mampu menggiring manusia menuju mardhotillah. Semoga siapapun sahabat AMPLI yang membaca tulisan ini oleh Allah diberikan rizki faham dan rizki sadar supaya menjadi sebuah kebaikan dan amal jariyyah di akhirat kelak di yaumul jaza wal hisab. Semoga siapapun yang membaca tulisan ini mudah mudahan Allah swt memberikan sebuah pemahaman pemahaman baru sehingga nantinya bisa berkontribusi dalam pembangunan islam. Tiada kata yang lebih indah kecuali rasa syukur yang tidak pernah terbendung dari lubuk sanubari ini. Dialah yang mencipptakan bumi tanpa pondasi, langit tanpa tiang, lautan tanpa bendungan dan planet planet tanpa gantungan. Semogalah siapapun yang membawa risalah tuhan bisa mejadi manusia yang akan menyampaikan risalah tersebut ke seluruh alam semesta ini.

3 |BUKU PANDUAN AMPLI

Beliau rasulullah saw, yang pertama kali membawa literasi islam, yang pertama kali meliterasikan masyarakat di dunia ini sampai islam bisa tercium harum hingga saat ini. Literasi islam yang dibawa oleh Rasulullah saw adalah literasi yang membawa sejuta solusi bagi kehidupan manusia. Sehingga masyarakat yang ada di dunia ini tidak merasa tersesat dan merasa disesatkan. Literasi islami yang dibawa oleh Rasulullah saw adalah literasi yang akan merubah peradaban jahilyyah menuju peradban yang islami. Kita tahu bahwa keadaan mekah pada saat itu dalam keadaan jahiliyyah. Bodoh dalam arti kebodohan secara ilmu agama. semua penduduk mekah pada waktu itu berada pada keadaan dimana keadaan tersebut membuat masyarakat menjadi kacau balau, hitam kelam kehidupan yang dialami pada waktu itu. Penduduk mekah sebelum turunnya Al qur’an ada dalam kesesatan yang luar biasa. Penduduk mekah benar benar ada dalam kegelapan. Tapi setelah Rosulullah saw membawa literasi islam semuanya menjadi berubah. Orang orang yang tersentuh oleh ketajaman Al qur’an bisa menjadi ulama, cendikiawan dan juga orang cerdas. Bagaimana tidak, banyak sekali ulama ulama yang lahir setelah tersentuh oleh Al qur’an. Karena kita tahu bahwa orang mekah dikenal sebagai orang yang sangat tajam pemikirannnya, akurat dan sangat cerdas. Sehingga ketika Al qur’an samapai di kepalanya tidak sedikit orang yang menjadi orang yang berpengetahuan seperti halnya banyak kaum intelektual, cendikiwan dan ulama jumhur. Sahabat AMPLI yang dirahmati Allah swt, semogalah apa yang sudah saya tulis ini menjadi seuah pemahaman baru yang akan 4 |BUKU PANDUAN AMPLI

merubah peradaban Indonesia ini menuju peradaban yang islami. Siapapun anda yang membacanya mudah mudahan Allah ampuni dosanya dan menjadi sebuah amall kebaikan yang menjadi amal jariyyah untuk di akhirat kelak. Mudah mudahan masyarakat Indonesia bisa ikut tergerak hatinya dalam pembangunan negara ini sehingga negara ini menjadi negara yang diampuni oleh Allah swt.

Bandung, 7 Agustus 2018

Penulis

5 |BUKU PANDUAN AMPLI

DAFTAR ISI -

Kata Pengantar – 3 Daftar Isi – 6 Visi dan Misi – 7 Selayang Pandang Ampli – 9 Di Pundak Generasi Berkualitaslah Negara Ini Akan Pesat Dan Maju – 12 Ampli Sebagai Pencetak Kader Peminpin – 15 Ampli Sebagai Bagian Dari Agen Perubahan – 18 Arah Kedepan AMPLI – 20 Kenapa Mahasiswa Harus Berliterasi ? – 23 Berliterasi Atau Terjajah Selamanya – 28 Membacalah Untuk Mengenal Dunia Dan Menulislah Untuk Dikenal Dunia – 31 Aku Menulis Maka Aku Ada – 35 Tak Ada Alasan untuk Tidak Menulis - 39 Tahapan Pemahaman Kondisi (Qiro'ah) – 42 Tahapan Penorehan Sejarah (Qolam) – 45 Tahapan Pentingnya Komitmen (Tazkiyah) – 49 Tahapan Menjemput Kemenangan (Dakwah) – 55 Tahapan Membuka Tabir Kemenangan (Fatihah) – 61 Desain Pengembangan Pribadi Di Era Distruption - 64 Secret Of The Success Of Civilization – 69 Strategi Perekrutan AMPLI – 72 Iman Sebagai Landasan Aktivitas Program AMPLI – 74 Konsekuensi Iman Yang Harus Tertunaikan – 78 Hidup Cuma Sekali Maka Berilah Arti - 82 Tentang Penulis – 86

6 |BUKU PANDUAN AMPLI

ASOSIASI MAHASISWA PECINTA LITERASI ISLAMI (AMPLI) VISI AMPLI : Menjadi wadah silaturahim dan pembinaan yang akan melahirkan kader peminpin tangguh menuju indonesia yang islamis. MISI AMPLI : 1. Membina, mencerahkan, memantapkan, mengkualitaskan potensi keimanan, intelektual, skill, sosial, kesadaran dakwah, dan entrepreneur pada mahasiswa. 2. Membina kesadaran epistimologis dalam memadukan islam dan sains termasuk memadukan literasi siroh nabawiyah dengan kontek keindonesiaan. 3. Membuat kerja sama dengan berbagai unit mahasiswa untuk saling berbagi dan bertausyiah dalam kebaikan dan taqwa.

7 |BUKU PANDUAN AMPLI

ASOSIASI MAHASISWA PECINTA LITERASI ISLAMI

8 |BUKU PANDUAN AMPLI

SELAYANG PANDANG ASOSIASI MAHASISWA PECINTA LITERASI ISLAMI “Jika ingin menjadi peminpin besar, menulislah seperti jurnalis dan bicaralah seperti orator” HOS Tjokroaminoto Tidak akan ada sebuah gerakan tanpa adanya sebuah lembaga yang menggerakan. Ini filosofi awal didirikannya Asosiasi Mahasiswa Pecinta Literasi Islam. Sebuah komunitas yang menggerakan mahasiswa dalam penyadaran dari pembebasan ketertindasan masyarakat. Kita membutuhkan metoda dalam menyelesaikan permasalahan yang kerap terjadi di berbagai generasi. Dengan berbagai permasalahan yang kerap terjadi di kalangan Mahasiswa terutama rendahnya minat mahasiswa dalam berliterasi. Ini sangat memperburuk keadaan generasi yang nantinya akan menggantikan para peminpin di negeri ini. Seorang peminpin mestinya punya sosok yang cerdas dan berintelektual tinggi, mempunyai manuver-manuver yang briliant dalam mengatasi dinamika kehidupan. Dibentuklah Asosiasi Mahasiswa Pecinta Literasi Islami adalah sebuah wadah gerakan literasi mahasiswa menuju indonesia yang berperdaban islami. Disingkat AMPLI. AMPLI dibentuk karena antusiasnya mahasiswa yang ingin belajar memahami hakikat literasi begitu besar sehingga dibentuklah sebuah wadah yang akan mewadahi gerakan literasi mahasiswa tersebut.

9 |BUKU PANDUAN AMPLI

Perkumpulan pemuda di sebuah Caffe Literasi merumuskan tentang nama sebuah gerakan literasi dan program program kedepannnya seperti apa. Mang Geo (seorang tokoh literasi nasional), Mang Yayat yang juga seorang tokoh literasi nasional dan Mang AS Muda juga ikut merumuskan nama AMPLI yang akan menjadi wadah gerakan mahasiswa tersebut. Dengan segala kesederhanaan dibentuklah sebuah komunitas AMPLI pada tanggal 25 Desember 2017 yang diketuk palu oleh ketua Asosiasi Studi Literasi Islami yaitu Mang Geo. Kita tahu bahwa ASLI mempunyai 12 cabang atau bagian ada ASL, ADIL, APEL, ALIF, AMPLI, APMI, KPLA, KPLI dan lain sebagainya. Itu semua berada dibawah naungan ASLI. AMPLI sudah menghasilkan beberapa penulis hebat yang hari ini sudah menerbitkan bukunya. Salah satu bentuk kontribusi dalam pembangunan peradaban Indonesia yang kami menorehkan sebuah sejarah baru yang akan mengabadikan bagi siapa saja yang menulis dan beriqro. Mencerdaskan dan berintelektual. Tujuan yang mesti tercapai untuk merobek keterjajahan hari ini. Jangan pernah merasa aman karena rasa aman adalah racun. Kebodohan, kemiskinan, kehancuran moral, itu dikarenakan orang Indonesia yang tidak mau berliterasi. Maka inshaa Allah dengan adanya ASLI mudah mudahan mampu merubah paradigma berfikir masyarakat untuk meng-Indonesia dan mampu menggiring segenap elemen masyarakat menuju mardhotillah. Tugas seorang kaum intelektual adalah mencerdaskan generasi bangsa yang akan melanjutkan kiprah penerus yang akan mengharumkan bangsa dan agama. Tugas mahasiswa yang kita 10 |BUKU PANDUAN AMPLI

kenal sebagai Agent Of Change, kemudian sebagai Iron Stock, dan sebagai Control Social harus mempunyai misi dan visi besar yang akan mencerdaskan dari kebodohan masyarakat Indonesia. Negeri ini butuh pembebasan dari keterjajahan. Negeri ini butuh penyadaran dari ketertindasan. Maka aktivitas aktivitas masyarakat ini perlu terkontrol sehingga terealisasi dan mampu mengangkat kualitas dan level sebuah integritas negara. Konsep berfikir mahasiswa harus berdasarkan konsep bismirobbik jika ingin negeri ini termasuk kategori “baldatun toyyibatun wa robbun ghofur”. Karena sudah terkonsep dan kita tinggal menerapkan saja. Tidak harus memikirkan sistem lagi karena hakikat penciptaan manusia itu pasti dengan sebuah sistem yang sepaket dari tuhan. Adanya tahapan-tahapan dalam konsep bismirobbik ini mempermudah kita dalam mewujudkan visi sebuah negara. Diantaranya tahapan qiroah, tahapan qolam, tahapan tazkiyah, tahapan dakwah dan tahapan fatihah. Semua tahapan ini akan mencetak kader militan yang siap berjuang membebaskan integritas yang sedang terjajah.

11 |BUKU PANDUAN AMPLI

DI PUNDAK GENERASI BERKUALITASLAH NEGARA INI AKAN PESAT DAN MAJU "(Allah berfirman), Wahai Zakaria! Kami memberi kabar gembira kepadamu dengan seorang anak laki-laki namanya Yahya, yang Kami belum pernah memberikan nama seperti itu sebelumnya." (QS. Maryam : 7) Sahabat AMPLI, jikalau di masa Nabi Zakaria agama islam padam tak ada yang menyalakan keagungannya, maka pada generasi Nabi Yahyalah Islam akan maju dan pesat. Masa yang dialami Nabi Zakaria adalah masa yang aneh di mana banyak hal yang berlawanan yang berhadap-hadapan dan saling bertentangan serta terlibat pertarungan yang tidak pernah padam. Keimanan kepada Allah SWT bercahaya di mesjid yang besar di Baitul Maqdis, sedangkan kebohongan memenuhi pasar-pasar Yahudi yang bersebelahan dengan mesjid itu. Sudah menjadi tradisi dunia bahwa segala sesuatu yang bertentangan mesti saling berhadapan pada: kebaikan dengan kejahatan, cahaya dengan kegelapan, kebenaran dengan kebohongan, para nabi dengan para pembangkang. Secara manusiawi, orang yang selamanya tidak pernah memiliki keturunan kemudian Allah berikan keturunan yang akan melanjutkan tugas ayahnya sebagai penyampai risalah tuhan. Yang akan mendamaikan keadaan bumi yang sedang carut marut pada kala itu.

12 |BUKU PANDUAN AMPLI

Sahabat AMPLI, ketahuilah bahwa kenapa Allah memberi nama Nabi Yahya kepada anak dari pada Nabi Zakaria AS, karena Nabi Yahya artinya yang menghidupkan kembali agama, yang akan menerangi dunia dengan cahaya cahaya iman dan islam. Maka sahabat semuanya, marilah kita sama sama menjadi generasi Nabi Yahya yang akan memperjuangkan agama Allah. Menyampaikan risalah kebenaran Al-Qur'an kepada seluruh masyarakat yang masih dikatakan jahiliyyah terhadap pemahaman-pemahaman Islam. Jadilah generasi yang berkualitas layakanya generasi Yahya AS. Beberapa ciri genrasi yang berkualitas di sisi Allah adalah sebagai berikut ; Pertama, generasi yang berkepribadian Islam Yaitu generasi yang memiliki keimanan kuat terhadap Islam (Aqidah Islamiyah), dan bertekad menjadikan aqidah Islam tersebut sebagai standar satu-satunya dalam pola berpikir (aqliyah) dan pola sikapnya (nafisyah). Pola pikir Islami (aqliyah Islamiyah) akan terbentuk bila pemahaman terhadap suatu fakta senantiasa dikaitkan dengan pemikiran dan pandangan Islam. Begitu pula dengan pola sikap Islami (nafsiyah Islamiyah), akan terbentuk bila motivasi dalam generasi didasarkan pada keimanannya kepada Islam. Kedua, generasi yang berjiwa pemimpin. Islam datang dengan membawa seperangkat aturan yang sempurna yang terselesaikannya seluruh promblematika kehidupan manusia sampai akhir zaman. Pemikiran-pemikiran yang bersifat mendasar dan menyeluruh menjadikan Islam bersifat universal. 13 |BUKU PANDUAN AMPLI

Penerapan Syari’at Islam tidak hanya dikhususkan untuk umat Islam saja, tetapi juga merupakan rahmat bagi seluruh manusia dan mensejahterakan kehidupan manusia. “Dan tiadalah Kami mengutus kamu (Muhammad), melainkan untuk (menjadi) rahmat bagi semesta alam.” (Q.S. Al-Anbiya: 107) Ketiga, mampu mengarungi hidup berdasarkan aqidah Islam. Aqidah Islam menjawab semua pertanyaan mendasar dalam kehidupan manusia, yaitu dari mana asalnya manusia? Untuk apa manusia hidup di dunia? Dan akan kemana manusia sesudah meninggalkan dunia ini?, Islam telah mengajarkan tuntunan yang sempurna, yang mampu menyelesaikan seluruh problematika hidup manusia di dunia ini. Seseorang yang memahami islam secara jernih dan mendalam kan menemukan jawaban, bahwa hanya dengan aqidah Islam semua persoalan baik persoalan pribadi, keluarga maupun masyarakat dan dunia seluruhnya akan dapat diselesaikan dengan baik. Pesan saya untuk para pembaca semuanya, jangan pernah tinggalkan perjuangan islam. Jangan pernah tinggalkan cahaya islam. Jangan pernah beranjak dari tempat tidurmu kecuali untuk perjuangan islam. Kalian tidak akan pernah menang. Saya tekankan sekali lagi, "tidak ada kemenangan kecuali kemenangan dalam islam" maka siapapun yang menginginkan kemenangan itu maka beranilah untuk menempelkan perjuangan hidup ini hanya untuk islam.

14 |BUKU PANDUAN AMPLI

AMPLI SEBAGAI PENCETAK KADER PEMINPIN Tidak akan ada sebuah gerakan tanpa adanya sebuah lembaga yang menggerakan. Ini filosofi awal didirikannya Asosiasi Mahasiswa Pecinta Literasi Islam. Sebuah komunitas yang menggerakan mahasiswa dalam penyadaran dari pembebasan ketertindasan masyarakat. Kita membutuhkan metoda dalam menyelesaikan permasalahan yang kerap terjadi di berbagai generasi. Generasi milennial ini kita kenal istilahnya di jaman now atau jaman kekinian. Mungkin orang yang sudah berumur 40 tahun keatas bukan lagi disebut generasi milennium lagi. Sebab yang termasuk generasi milennium adalah geneasi yang lahir sekitar 1980-an. Mungkin maksimalnya kira-kira sekarang berumur 37 tahun. Dengan berbagai permasalahan yang kerap terjadi di kalangan Mahasiswa terutama rendahnya minat mahasiswa dalam berliterasi. Ini sangat memperburuk keadaan generasi yang nantinya akan menggantikan para peminpin di negeri ini. Seorang peminpin mestinya punya sosok yang cerdas dan berintelektual tinggi, mempunyai manuver-manuver yang briliant dalam mengatasi dinamika kehidupan. Bagaimana bisa negeri ini dipimpin oleh orang-orang yang tidak mengenal literasi. Bagaimana nantinya keadaan negera ini. Indonesia adalah negara terkaya yang memiliki SDM dan SDA yang memadai. Tinggal bagaimana kita bisa mengelolanya. 15 |BUKU PANDUAN AMPLI

Mencetak kader peminpin yang benar-benar militan sangatlah sulit. Semua itu perlu waktu yang panjang dan perlu proses dalam penanaman dan perawawatan dalam hal pemupukan dan lain sebagainya. Mencetak kader peminpin itu bisa kita lakukan dengan cara berliterasi. Literasi adalah sebuah model baru untuk membina para kader intelektual islam menuju indonesia yang berperadaban islami. Generasi milennial adalah generasi yang sedang diterpa ketejajahan dengan munculnya berbagai teknologi yang merusak. Kenapa merusak ? karena kebanyakan hal negatifnya yang menjadi pembelajaran. Hal-hal buruk yang menimpa akan sangat mudah menyebar dan mudah dipraktekan dalam keseharian anak muda. Sebab masa muda adalah masa yang berapi-api. Maka AMPLI dibuat untuk mengimbangi atau bahkan mampu mengendalikan permasalahan tersebut sehingga tidak sampai terjadi di negeri ini. Dengan cara literasi kita akan lebih mudah membina para kader dalam mewujudkan cita-cita bangsa menuju indonesia yang berperadaban islami. Negeri ini butuh pembebasan dari keterjajahan. Negeri ini butuh penyadaran dari ketertindasan. Maka aktivitas aktivitas masyarakat ini perlu terkontrol sehingga terealisasi dan mampu mengangkat kualitas dan level sebuah integritas negara. Konsep berfikir mahasiswa harus berdasarkan konsep bismirobbik jika ingin negeri ini termasuk kategori “baldatun toyyibatun wa robbun ghofur”. Karena sudah terkonsep dan kita tinggal menerapkan saja. Tidak harus memikirkan sistem lagi karena hakikat penciptaan manusia itu pasti dengan sebuah sistem yang sepaket dari tuhan. 16 |BUKU PANDUAN AMPLI

Adanya tahapan-tahapan dalam konsep bismirobbik ini mempermudah kita dalam mewujudkan visi sebuah negara. Diantaranya tahapan qiroah, tahapan qolam, tahapan tazkiyah, tahapan dakwah dan tahapan fatihah. Semua tahapan ini akan mencetak kader militan yang siap berjuang membebaskan integritas yang sedang terjajah.

17 |BUKU PANDUAN AMPLI

AMPLI SEBAGAI BAGIAN DARI AGEN PERUBAHAN Asosiasi Mahasiwa Pecinta Literasi Islami adalah wadah mahasiswa dalam berkiprah di dunia literasi. Mahasiswa adalah sebagai bagian Agent of Change. Kondisi bangsa saat ini jauh dari kondisi ideal, dimana banyak penyakit-penyakit masyarakat yang menghinggapi tubuh bangsa ini, mulai dari pejabat-pejabat atas hingga bawah, dan tentunya tertular pula kepada banyak rakyatnya. Sudah seharusnya kita melakukan perubahan terhadap hal ini. Alasan selanjutnya mengapa kita harus melakukan perubahan adalah karena perubahan itu sendiri merupakan harga mutlak dan pasti akan terjadi. Sudah jelas kenapa perubahan itu perlu dilakukan dan kenapa mahasiswa harus menjadi garda terdepan dalam perubahan tersebut, lantas dalam melakukan perubahan tersebut haruslah dibuat metode yang tidak tergesa-gesa, dimulai dari ruang lingkup terkecil yaitu diri sendiri, lalu menyebar terus hingga akhirnya sampai ke ruang lingkup yang kita harapkan, yaitu bangsa ini. Sebagai agen perubahan, mahasiswa bertindak bukan ibarat pahlawan yang datang ke sebuah negeri lalu dengan gagahnya mengusir penjahat-penjahat dan dengan gagah pula sang pahlawan pergi dari daerah tersebut diiringi tepuk tangan penduduk setempat. Dalam artian kita tidak hanya menjadi penggagas perubahan, melainkan menjadi objek atau pelaku dari perubahan tersebut. Sikap kritis mahasiswa sering membuat sebuah perubahan besar dan membuat para pemimpin yang tidak berkompeten menjadi gerah dan cemas. 18 |BUKU PANDUAN AMPLI

Sadar atau tidak, telah banyak pembodohan dan ketidakadilan yang dilakukan oleh pemimpin bangsa ini. Kita sebagai mahasiswa seharusnya berpikir untuk mengembalikan dan mengubah semua ini. Perubahan yang dimaksud tentu perubahan kearah yang positif dan tidak menghilangkan jati diri kita sebagai mahasiswa dan Bangsa Indonesia. Namun untuk mengubah sebuah negara, hal utama yang harus dirubah terlebih dahulu adalah diri sendiri. Literasi adalah jawaban. Literasi adalah solusi. Litersi adalah gerakan pembebasan Indonesia menuju indonesia yang berperadaban madani. Jika mahasiswa hari ini tidak berliterasi, maka negeri ini akan seperti memakan darah dan dagingnya sendiri. Digerogoti karena hausnya kekuasaan para penguasa kapitalis dalam meraup semua kekayaan negeri ini.

19 |BUKU PANDUAN AMPLI

ARAH KEDEPAN AMPLI (ASOSIASI MAHASISWA PECINTA LITERASI ISLAMI) Sebagai seorang mahasiswa tentunya bukan hal yang wajar lagi jika mahasiswa meninggalkan literasi sebagai sumber kemajuan peradaban. Kita tahu bahwa peradaban dibangun atas dasar literasi. Bagaimana islam dibangun oleh Rosulullah melalui perintah Tuhan dengan konsep literasi islam. Paradigma yang jahiliyah pada waktu itu, dirubah dengan cepatnya oleh Sang Utusan Allah. Bagaimana tidak, dengan kepiawaian dan kecerdasan Nabi Muhammad SAW mampu menguasai madinah dan mekkah hingga dunia saat ini mengenal Islam sampai ke penjuru seantero. Keterjajahan hari ini serasa tidak dijajah. Padahal dibalik kenyamanan itu, Indonesia dinobatkan akan mengalami kehancuran. Ada yang menyebutkan 10 tahun, 15 tahun bahkan 5 tahun yang akan datang. Yang kini menjadi hal yang ironi di mata masyarakat adalah ketika Mahasiswa yang diberi predikat "kaum elite muda terdidik" atau "kaum intelektual" ada juga sebagai "agent of change" sudah tidak lagi memikirkan negaranya sendiri. Mereka lebih asyik dengan kenyamanan yang mereka alami sekarang ini. Mereka lebih banyak menghabiskan waktunya untuk kepuasan dunianya saja tanpa memiliki keinginan untuk memajukan negaranya.

20 |BUKU PANDUAN AMPLI

Berfikir menegara sudah tak lagi diajarkan oleh para dosen di kampusnya. Kebanyakan mereka mengajarkan hal hal yang sekupnya kecil artinya tidak mengindonesia lagi. Di era distruption, harusnya mahasiswa diajarkan bagaimana mereka bisa membangun sebuah peradaban yang gemilang. Bagaimana mereka berinovasi untuk bangsanya. Mungkin nasib bangsa tidak akan semiskin ini. Miskin literasi adalah tugas mahasiswa bagaimana bisa mengembalikan budaya literasi kepada masyarakat Indonesia. Dunia seakan melemah tak berdaya tanpa sebuah gerakan literasi. Baru baru ini mahasiswa banyak dicibir di berbagai tulisan tulisan yang dimuat di media cetak koran dan media sosial. Kebobrokan moral atau "immoral action" sudah menjadi hal yang lumrah dimata mereka. Saya menyadari sebagai mahasiswa belum bisa menjadi motor atau penggerak menuju Indonesia yang berperadaban. Namun dengan tulisan ini mudah mudahan bisa mengajak bergerak dan bertindak untuk menjaga eksistensi sebuah negara. Solusi hari ini tiada lain adalah kita harus berliterasi. Jika literasi islam masuk kedalam hati sanubari mahasiswa, maka inshaa Allah semua akan tertata, namun jika literasi pembodohan ala penjajahan masuk di kepala mereka, kemudian mereka sudah merasa nyaman dengan keadaan itu, mungkin tunggulah kehancuran negeri ini.

21 |BUKU PANDUAN AMPLI

MOTIVASI LITRASI

“Jika kalian ingin menghancurkan suatu bangsa, jauhkanlah masyarakatnya dari buku. Niscaya negara itu akan musnah.” (Milan Kundera)

22 |BUKU PANDUAN AMPLI

MENGAPA MAHASISWA HARUS BERLITERASI ? "Siapapun yang hidup di era ini, haruslah ia berliterasi. Jika tidak, maka akan tergilas." Saya sebagai seorang yang kekurangan ilmu, saya termasuk orang yang bodoh tapi setidaknya dari kebodohan itu ada kemauan untuk menggerakkan Indonesia. Indonesia hari ini saya rasa sedang kehilangan arah tujuan hidupnya. Jika bukan kita yang menjadi pembaharu atau yang merubahnya maka siapa lagi ? Setelah berbagai studi telah dilakukan bahwa tetap itu itu saja hasilnya. Indonesia masih tetap berada pada level paling bawah. Pendidikan di Indonesia tidak pernah mengalami kemajuan. Malah tingkat negatifnya semakin melonjak. Jauh diatas tingkat kewajarannya. Ketahuilah bahwa mengapa Indonesia saat ini masih berada pada urutan paling bawah dalam hal Literasinya. Mengapa Indonesia masih saja menjadi negara yang termasuk negara berkembang. Kapan majunya ? Mungkin menurut saya pribadi adalah ketika masyarakat seluruh Indonesia berliterasi dengan segala potensi yang ada, kaum muda dan intelektual memberikan virus membaca dan menulis, kaum guru memberikan contoh yang baik, mengajak dan merangkul generasi muda yang selama ini tersisihkan, mungkin ketika itu sudah terjadi secara seksama Indonesia bukan hanya menjadi negara maju tapi Indonesia akan menjadi peringkat pertama dalam hal taraf pendidikannya.

23 |BUKU PANDUAN AMPLI

Keluh kesah, jeritan manusia, kemelaratan masyarakat yang tergolong rendahan seperti halnya pengamen, anak kecil meminta minta, seolah generasi Indonesia tak lagi diajarkan tentang bagaimana cara mendapatkan materi yang layak. Negara ini harusnya malu oleh negara-negara kecil di Asia sana. Indonesia mempunyai wilayah dan toritorial yang besar dibanding dengan negara negara yang berada di sekitarnya. Namun Indonesia kerap kali terjajah, sumber daya alam yang kaya diambil secara halus hingga tak sadar. Sumber daya manusia sudah terkuasai, hanya menjadi tamu di bumi sendiri. Nasib bangsa yang kini menjadi ratapan belaka. Siapakah diantara kalian yang akan membawa Indonesia menuju kejayaan. Sehingga tak ada lagi orang yang bersahabat selamanya dengan kebodohan. Begitu ironi ketika saya menjajaki kota-kota yang ada di jawa barat. Melihat keadaan masyarakat yang masih saja seperti itu dimana mana. Saya menyadari betul bahwa ini penyebabnya karena saya sendiri. Saya tidak bervisi untuk menggerakkan Indonesia. Generasi muda kebanyakan menghabiskan waktunya bersama gadgetnya, gamenya, dan hal hal yang semestinya harus dihilangkan. Karena sejatinya, masalah masalah seperti itulah yang sebenarnya dengan mudah menenggelamkan genarasi muda kita ini. Umat islam bangsa Indonesia sudah tak lagi menggunakan qur'an sebagai pijakan. Sedangkan literasi islam atau Al-qur'an sudah sepantasnya menjadi tempat pengembalian. Karena solusi yang paling dekat adalah bagaimana kita dekat dengan sebuah kemenangan ialah aturan yang benar. Saya lihat hari ini memang orang masih saja tidak mau dan tidak percaya tentang keajaiban jika kita mengamalkan al-qur'an menjadi aturan yang benar benar tidak ada keraguan di dalamnya. 24 |BUKU PANDUAN AMPLI

Sahabat, ketahuilah tentang trilogi kehidupan semesta yang selamanya tidak akan pernah bisa terlepaskan; ia adalah manusia - alam - Al-qur'an. Manusia akan tersesat, sumberdaya manusia akan bodoh dan amat ketinggalan jika tidak diatur oleh aturan yang benar. Alam akan hancur, dunia akan hancur bila diatur oleh aturan yang bathil. Artinya kita sebagai manusia yang peka terhadap keadaan negeri ini, kita harus berani membuang kaki-kaki brengsek yang selama ini menjadi penguasa negeri ini. Selama hidung belang mereka masih ada di negara ini, mereka akan senantiasa melumpuhkan SDM dan SDA yang ada. Aturan yang benarpun akan teralienasi. Sehingga tak sadar bahwa aturan yang salah sudah menjadi seolah kebenaran yang membudaya. Tingkat korupsi, perpolitikan, dan perpeloncoan antar masyarakat sedang panas-panasnya terjadi. Itu dilakuakan oleh mereka mereka yang menguasai negeri tercinta ini. Yang katanya ingin menegakkan keadilan dan kesejahteraan, bibir bibir mereka basah dengan ucapan ucapan manisnya, tapi kebanyakan setelah jadi peminpin, mereka malah 180 derajat terbalik dengan visi misi awalnya. Mereka seolah lupa dan tidak punya salah sedikitpun. Coba bayangkan oleh anda semuanya, coba berfikir sejenak, kita mati-matian membela mereka tapi akhir-akhirnya kita sendiri yang dikhianati. Memang sudah saatnya literasi islam sebagai solusi kehidupan. Tatanan tatanan yang tertib sudah seharusnya ditanamkan pada jiwa masyarakat seluruhnya. Supaya mereka mengenal bagaimana caranya menjalani kehidupan yang semestinya. Hidup yang bukan hanya sekedar hidup tapi hidup harus menghidupkan aturan yang maha hidup supaya hidup kita menjadi aman, tentram dan damai. Sebagaimana Rosulullah saw sudah mencontohkan bagaimana sebuah negara dipimpin 25 |BUKU PANDUAN AMPLI

dan diatur oleh aturan yang sifatnya tidak ada keraguan lagi. Kebenarannya sudah teruji oleh beberapa raja yang tumbang karena melawan kebenaran itu. Ini adalah sebuah neraka bagi saya jika selamanya anda dan seluruh pembaca masih saja nyaman dengan keterjajahan ini. Sebuah jeritan hati yang meronta ronta ingin sekali menggerakkan generasi muda. Walaupun dengan kapasitas kemampuan yang ada semoga anda adalah orang yang pertama kali berfikir mengindonesia. Berfikirlah menegara dengan cara meliterasikan masyarakat supaya mereka memahami betul akan pentingnya sebuah literasi untuk kemajuan bangsanya. Mahasiswa yang seharusnya berperan besar menggerakkan kaum kaum lemah. Mahasiswa yang diberi gelar "kaum elite muda terdidik" yang seharusnya peka dengan sebuah pergerakkan-pergerakkan mereka yang ingin menguasai negeri tercinta ini. Maka sadarilah wahai mahasiswa bahwa sebenarnya ini adalah tugas kita. Siapa lagi yang akan mencerdaskan bangsa ini jika bukan kita sendiri yang menggerakkannya. Beberapa minggu yang lalu saya mengunjungi sebuah kampus dimana kampus itu terbilang elite dan mahal. Ketika saya mengisi sebuah literasi, saya sangat tertuju pada jumlah peminat yang hadir pada acara literasi itu. Hanya sekian orang yang mau menggerakkan Indonesia ini. Yang lainya kemana ? Mereka lebih suka nongkrong-nongkrong yang gak jelas tujuannya. Saya sadari betul bahwa bagaimana saya bisa menggali pemahaman-pemahaman yang sudah lebih dulu tertimbun oleh penguasaan kaum kaum kapitalis. Pemuda dan mahasiswa lebih asyik belajar sama gadgetnya daripada belajar hal positif kepada tutor dan gurunya. Ini semua 26 |BUKU PANDUAN AMPLI

butuh proses panjang bagaimana Indonesia menyadari sepenuhnya tentang keterjajahan ini. Ketahuilah sahabat semuanya, literasi islamlah yang selama ini kita timbun, kita cuekin, kita terlantarkan itu ternyata adalah sebuah solusi hebat, solusi jitu untuk mengembalikan kejayaan negara ini. Salah satu bentuk cinta saya kepada agama dan bangsa saya ini, adalah saya mengajak kepada anda semuanya untuk terus membaca dan menulis dengan potensi yang ada. Jangan takut ketika tidak bisa menulis tapi takutlah bila nama anda tidak tertulis dalam sejarah peradaban. Apakah anda selamanya akan menjadi patung-patung ? Apakah selamanya anda hanya akan terdiam saja melihat kecongkakan kecongkakan kaum imprealis ? Oh sungguh anda hanyalah seperti mayat hidup yang tidak ada gunanya sedikit pun. Maka saya akhiri dengan salah satu ajakan menarik, "berliterasi atau jadi mayat hidup selamanya ?". Jika selama anda menjadi mahasiswa tidak pernah beropini sedikitpun untuk membangun peradaban Indonesia yang islami, maka anda seolah menjadi mumi yang dikeringkan yang tak ada gunanya sedikitpun.

27 |BUKU PANDUAN AMPLI

BERLITERASI ATAU TERJAJAH SELAMANYA “Literasi yang menjajah kaum muda sekarang ini adalah literasi iblis yang menjelma sebagai mainan yang melelapkan generasi pelanjut peradaban. Cerdas dengan literasi atau terjajah dengan mobile legend.” (AS Muda) Saya ucapkan selamat kepada anda semua yang belum pernah mencoba game yang sedang tranding topic di kalangan anakanak dan remaja bahkan dewasa. Sebelumnya ada game Pokemon go, Clan of clash, Clash royale, Fifa mobile dan lain sebagainya. Kenapa saya ingin sekali membahas masalah game ini yang kerap meresahkan masyarakat. Ya saya bisa bilang bisa meresahkan masyarakat. Karena game ini akan membodohkan nantinya. Tanpa disadari mereka yang sudah menjadi penggemar seolah menjadi pecandu yang sukar diberhentikan. Ketika satu eksebisi saya mengisi sebuah acara literasi di salah satu kampus Bandung. Saya masuk ke salah satu kantin di kampus itu dan kemudian saya merasakan ada yang aneh dengan fenomena yang terjadi. Semua mahasiswa asyik dengan handphone yang dipegangnya. Dunia terasa senyap, seolah mereka hidup sendiri-sendiri. Mereka terfokus pada sebuah game yang setelah saya selidiki ternyata mayoritas mahasiswa memainkan game ML atau kepanjangannya Mobile Legend. Saya ingin bahas sedikit kenapa itu bisa terjadi dan kenapa yang jadi sasaran adalah kaum muda khususnya siswa dan mahasiswa. Saya sempat berdialog menyampaikan argumen saya sendiri terkait game yang dapat merusak mental dan 28 |BUKU PANDUAN AMPLI

psikologi anak walaupun memang saya bukan mahasiswa yang ahli di bidang itu. Saya hanya mahasiswa fakultas pendidikan saja. Tapi saya ingin sekali berdiskusi mengenai hal ini. 70% orang yang sudah mencoba memainkan game ini saya yakin akan ketagihan. Walaupun ketika mereka sudah merasa bosan dengan game ini mereka akan mencari game baru lagi untuk melanjutkan hobinya. Mereka berpendapat bahwa dengan game ML ini mereka bisa senang dan nyaman terutama mengurangi beban stress tugas dan masalah yang dihadapi. Maka pelariannya adalah game ini. Saya setuju apabila tidak berkelanjutan, tapi mau sampai kapan generasi anak bangsa dijajah dibodohi oleh mereka? Mau sampai kapan?. Saya kira bukan malah mengurangi masalah tapi malah menambah beban. Tidak cuma uang yang mereka keluarkan tapi waktu dan kesempatan yang terbuang percuma. Saya kira psikologi dan mental anak akan rentan terpengaruhi oleh game ini. Biasanya yang paling rentan itu adalah anak yang orang tuanya super sibuk jadi lupa ngurusin anak sendiri. Hilanglah pengawasan dan pencegahan yang akan menjadi nilai pendidikan karakter anak. Apalagi orang tua yang broken home, anaknya akan mudah terpengaruhi oleh budaya dan zaman yang angker ini. Dari segi mental saja anak akan mempunyai mental penakut selolah menutup diri dan selalu ingin sendiri. Nilai sosialisasinya akan berkurang. Nah, saya hantarkan sebuah solusi untuk mencegah game yang semakin membabi buta ini. Sederhananya untuk yang belum mencoba, jangan sesekali anda mencoba karena ini akan menjadi candu seperti halnya rokok. Kemudian ajarkan anak dari sejak dini tentang berliterasi. Pendidikan literasi ini harus mampu tertanam dari mulai kecil. Anak diajarkan bagaimana 29 |BUKU PANDUAN AMPLI

supaya tidak mudah terbodohi dan terjajah. Ya caranya ajarkan mereka membaca dan menulis. Jika sebagai orang tua terlambat mengajarkan tentang pendidikan ini mungkin apalah daya ketika pohon sudah tumbuh dewasa akan sukar diluruskan. Kalau melihat untung ruginya. Mana yang akan anda pilih Mobile legend yang merusak tidak ada manfaatnya ataukah literasi yang sudah jelas akan mencerdaskan umat di seluruh dunia. Itu semua kembali pada anda. Karena disini yang jadi aktor sesungguhnya adalah diri anda sendiri. Makanya mari kita tingkatkan literasi. Mari kita buat peradaban baru untuk mengubah mindset berfikir masyarakat menuju mardhotillah. Karena jalan satu satunya untuk menyelamatkan kita di dunia ini adalah dengan cara menggapai ridho Allah.

30 |BUKU PANDUAN AMPLI

MEMBACALAH UNTUK MENGENAL DUNIA DAN MENULISLAH UNTUK DIKENAL DUNIA Dari ke sekian tulisan saya ini, apakah anda salah satu orang yang suka membaca? Jika iya, anda pasti memiliki jauh lebih banyak pengetahuan dibandingkan orang lain. Karena hampir semua jenis ilmu pengetahuan bisa anda dapatkan dengan membaca. Bukan hanya untuk ilmu pengetahuan yang berat, anda juga bisa membaca untuk mengetahui ilmu pengetahuan yang sederhana. Karena sejatinya membaca adalah awal dimana anda bisa mengenal dunia, terdapat berbagai hal yang akan kamu ketahui hanya dengan membaca. Sebenarnya kegiatan membaca pasti kamu lakukan setiap hari, yang paling sederhana adalah membaca pesan di handphone, itu adalah salah satu kegiatan membaca, meskipun tidak ada makna khusus dari apa yang anda baca. Membacalah untuk mengenal dunia dan menulislah untuk dikenal dunia. Karena dengan membaca anda akan mengetahui banyak hal dan mengenal banyak orang. Kemudian selain untuk mengenal dunia, manusia juga terlahir untuk mempertahankan dan mengangkat eksistensinya. Untuk bisa dikenal dan diketahui dunia, salah satu yang bisa anda lakukan adalah dengan menulis. Penjabaran lebih luas dari menulis dalam hal ini adalah dengan berkarya. Meninggalkan sebuah karya yang bisa dikenal banyak orang bahkan saat anda tidak lagi ada di dunia ini. Membaca dan 31 |BUKU PANDUAN AMPLI

menulis adalah salah satu tindakan yang akan membuat anda menjadi pribadi yang lebih berpengetahuan dan lebih di kenal dunia. Saat anda membaca sesuatu, itu berarti anda sedang membaca karya orang, anda sedang mengenal satu orang yang berkarya dengan tulisan. Posisi itu bisa anda balik, dimana anda yang menjadi orang yang berkarya dan orang lain yang membaca dan mengenal anda. Seperti pepatah klasik yang mengatakan membacalah untuk mengenal dunia dan menulislah untuk dikenal dunia. Pepatah ini memang benar adanya, jika anda memiliki sebuah buku di rumah anda, pasti ada nama penulisnya yang tercantum di salah satu bagian buku tersebut. Itu adalah salah satu bukti bahwa seseorang bisa dikenal melalui tulisan, dibandingkan dengan pengenalan secara verbal, melalui tulisan akan lebih efektif dan lebih bertahan lama. Itulah alasan kenapa kartu nama sangat dibutuhkan, kenapa KTP diwajibkan dan kenapa Paspor sangat diharuskan jika anda bepergian ke Negara lain. Hanya dengan membaca, anda bisa mengenal seisi dunia. Bahkan saat ini di tengah perkembangan dunia teknologi yang luar biasa, anda bisa mengetahui banyak hal dengan mudah. Hanya melalui gadget anda dan membacanya. Meskipun tidak jarang juga orang yang lebih menyukai membaca langsung dengan bentuk bukunya. Memang buku seperti ada kekuatan magisnya sendiri, tulisan yang sama yang dibaca melalui soft copy akan memiliki rasa yang berbeda saat dibaca dalam bentuk buku.

32 |BUKU PANDUAN AMPLI

Anda akan mengenal dunia dan mengetahui apa saja yang di dalamnya, hanya dengan membaca. Membaca sebenarnya adalah sesuatu yang menyenangkan, selalu ada pengetahuan baru jika anda mau membaca, pengetahuan yang terkadang tidak anda dapatkan selain hanya dengan membaca. Saat ini jenis bacaan sudah sangat beragam, dengan isi bacaan yang sama banyak penulis yang kemudian menyesuaikan gaya bahasanya sesuai dengan kalangan yang ditargetkan. Hal ini tentu saja membuat kegiatan membaca menjadi lebih menyenangkan. Jika sampai detik ini anda bukan orang yang suka membaca, cobalah untuk membaca sebuah buku yang memang menjadi passion anda. Misalnya saja jika passion anda ada di dunia politik, cobalah membaca buku-buku politik, maka sejak dimulai dari saat itu, anda pasti akan suka membaca. Selain membaca dan mengenal dunia, anda juga bisa menulis untuk dikenal dunia. Entah kenapa tidak banyak orang yang suka menulis, padahal menulis adalah salah satu cara yang efektif untuk berbagi. Mulai dari berbagi perasaan hingga berbagi pengetahuan. Jika anda mampu membuat karya dengan menulis, maka anda bisa benar-benar dikenal dunia. Dunia akan mengenal anda melalui karya anda. Meskipun tentu saja hal itu memerlukan proses yang panjang, akan tetapi jika anda menulis dan berkarya, setidaknya orang-orang di sekitar anda tidak akan melupakan anda begitu saja. Meskipun saat anda sudah tidak ada, karya anda akan tetap menjadi cerita. Membaca dan menulis bisa menjadi hobi baru untuk anda. Hobi yang bisa membuat anda jauh lebih mengenal dunia, sekaligus hobi yang bisa membuat anda dikenal banyak orang. segala 33 |BUKU PANDUAN AMPLI

sesuatunya untuk mencapai puncak tentu saja membutuhkan usaha dan juga waktu yang mungkin tidak sedikit. Akan tetap jika anda melakukannya secara konsisten, anda akan sampai pada titik dimana anda menyebutnya sebagai titik puncak. Saat anda menulis dan tulisan anda dinikmati banyak orang adalah sebuah kebanggaan yang tidak bisa tergantikan. Apalagi jika buku anda sampai beredar di berbagai Negara, anda pasti akan sangat bangga dengan diri anda sendiri. Sejak kecil, dimulai saat masuk Taman Kanak-kanak, anda sudah mulai diajari bagaimana cara membaca dan menulis, bahkan sebelum anda diajarkan bagaimana caranya berhitung. Itu menandakan bahwa membaca dan menulis adalah dua hal yang sangat penting dalam kehidupan manusia. Kedua hal itu akan terus dilakukan hingga anda meninggal. Hampir semua aspek kehidupan di dunia ini adalah tentang membaca dan menulis. Baik anda suka membaca atau tidak, pasti dalam rutinitas harian anda, anda akan membaca banyak hal. Demikian juga dengan menulis, anda boleh saja berkata tidak suka menulis, namun anda pasti akan menulis untuk sesuatu hal, dan mungkin dalam intensitas waktu yang cukup sering. Jadi membacalah untuk mengenal dunia dan menulislah untuk dikenal dunia.

34 |BUKU PANDUAN AMPLI

AKU MENULIS MAKA AKU ADA Mang Geo pernah bilang bahwa ketika kita menulis maka kita akan tetap ada walaupun jasad kita sudah hilang ditelan tanah. “Orang boleh pandai setinggi langit, tapi selama ia tak menulis, ia akan hilang di dalam masyarakat dan dari sejarah” (Pramoedya Ananta Toer)”. Inilah salah satu quote yang memotivasi saya untuk selalu menulis. Quote dari penulis buku-buku fenomenal tersebut telah melecut saya untuk selalu berkarya melalui tulisan. Quote ini sekaligus menjawab “misteri” atas ucapan Kiai saya di pesantren dulu. Ketika saya pamitan hendak merantau ke Ibu Kota, salah satu ucapan yang ia sampaikan adalah, “Kalau kamu bukan anak raja, bukan pula anak ulama besar, maka menulislah.” Belakangan, baru saya ketahui bahwa ucapan kiai saya tersebut merupakan ucapan yang pernah disampaikan oleh Imam AlGhazali, penulis buku Ihya’ Ulum al-Dien yang hingga saat ini masih menjadi bacaan penting bagi umat Islam. Ucapan sang filosof dan sufi besar dalam sejarah peradaban Islam itulah yang dapat saya pahami melalui ucapan Pram di atas. Al-Ghazali menyuruh kita menulis jika kita bukan anak raja atau bukan pula anak ulama besar. Mungkin maksudnya adalah bahwa jika kita anak seorang raja, maka peluang untuk dikenal oleh banyak orang sangat tinggi. Raja di sini dapat dipahami sebagai pejabat tinggi Negara. Siapa yang tak kenal kita jika orang tua kita adalah presiden, menteri atau walikota? Jadi, kita mendapat ketenaran nama dari orang tua kita. 35 |BUKU PANDUAN AMPLI

Pun jika kita anak ulama besar, maka kita juga ada kemungkinan akan dikenal oleh banyak orang. Bahkan pula ilmu-ilmu yang dimiliki orang tua kita bukan tidak mungkin terserap oleh kita yang kemudian membuat kita tumbuh pula menjadi seorang cendikiawan. Kecendekiawanan inilah yang kelak akan menghantarkan kita “terkenal” dan membawa kita menjelajah ke mana-mana. Tetapi, jika kita bukan anak seorang pejabat Negara, bukan pula anak ulama besar, dari mana kita bisa dikenal luas? Dari mana kita akan mendapatkan sarana untuk bisa pergi ke belahan dunia lain? Bahkan hidup kita pun hanya akan seumur usia kita di dunia ini. Setelah kita mati tak akan banyak orang mengenang keberadaan kita. Paling hanya keluarga. Selebihnya adalah teman atau kolega. Maka, menulis menjadi salah satu pilihan cerdas agar kita bisa hidup selamanya. Selamanya dalam arti selalu dikenang oleh banyak orang meski kita telah tiada. Mengapa demikian? Paling tidak ada tiga alasan. Pertama, menulis merupakan upaya untuk menyampaikan ide atau gagasan. Dari situlah perubahan-perubahan besar dapat dilakukan. Betapa tidak sedikit sebuah perubahan peradaban manusia dimulai dari sebuah ide yang dituangkan dalam bentuk tulisan? Dari tulisan itulah orang terinspirasi lalu termotivasi melakukan perubahan. Perubahan seperti apa? Tentu perubahan ke arah yang lebih baik. Sebuah perubahan yang membawa banyak orang mendapatkan kemaslahatan, kebaikan. Atas kemaslahatan inilah sang empunya ide atau gagasan akan selalu dikenang sepanjang zaman.

36 |BUKU PANDUAN AMPLI

Kedua, atas ide atau gagasan yang kita tuangkan dalam bentuk tulisan, baik itu berupa artikel di media massa atau buku akan menghantarkan kita melanglang buana. Kita akan berkesempatan untuk berpijak dari daerah satu ke daerah lainnya, bahkan dari Negara satu ke Negara lainnya disebabkan oleh karya tulis kita. Lihat saja para penulis buku-buku best seller. Sebut saja misalnya Andrea Hirata (penulis Trilogi Laskar Pelangi), Ahmad Fuadi (penulis Trilogi Negeri 5 Menara), dan Ayu Utami, aktivis perempuan dan sastrawan muda yang melambung namanya melalui novel pertamanya berjudul Saman (1998). Siapa yang mengenal Andrea Hirata sebelum novel pertamanya berjudul Laskar Pelangi terbit dan beredar di masyarakat. Siapa pula yang mengenal Fuadi sebelum novel pertamnya Negeri 5 Menara beredar luas dan dilahap oleh masyakarat. Ayu Utami pun demikian. Ia semula hanya seorang jusnalis. Tapi karena mau menulis, baik di jurnal maupun dalam bentuk novel, namanya ikut membumbung. Ketiganya lalu menjadi pembicara laris di mana-mana. Itu bermula dari karya mereka dalam bentuk tulisan. Mereka tidak pernah menyangka. Dari karya tulis nyatanya telah melambungkan namanya dan kemudian berkesempatan keliling Nusantara, bahkan dunia. Ketiga, menulis akan membuat hidup kita hidup abadi. Koq bisa? Ya, tulisan-tulisan itulah yang kelak membuat orang lain, entah mereka ada di mana akan selalu mengenang kita. Coba kita ingat Buya Hamka. Sudah berapa lama ia pergi meninggalkan kita. Tapi melalui karya-karyanya kita tetap mengenangnya hingga sekarang. 37 |BUKU PANDUAN AMPLI

Novelnya berjudul Di Bawah Lindungan Ka’bah dan Tenggelamnya Kapal Van Der Wijck (yang belum lama difilemkan), masih menjadi bacaan menarik bagi masyarakat kita. Pun dengan Tafsir Al-Azhar-nya, mejadi pula rujukan umat Islam hingga saat ini dan entah sampai kapan. Penulis lainnya kita bisa menyebut William Shakespeare, Jane Austen, Charles Dickens dan Mark Twain. Nama-nama mereka masih dikenang banyak warga dunia karena karya-karya mereka masih dibaca hingga dewasa ini. Nama mereka abadi, dan tulisan-tulisannya menginspirasi banyak pribadi. Mau menunggu sampai kapan lagi untuk memulai menulis?

38 |BUKU PANDUAN AMPLI

TAK ADA ALASAN UNTUK TIDAK MENULIS Pak Isa Alamsyah pernah berkata "Orang gagal itu selalu mencari-cari alasan untuk berhenti, sedangkan kalau orang sukses itu berhenti mencari-cari alasan". Beliau adalah seorang penulis best seller yang terkenal, penulis buku NO EXCUSE. Keseharian beliau dalam menggeluti hobinya dalam menulis tidak pernah terlepas dari yang namanya kertas dan bolpoin atau mungkin kalau di era digital, tidak pernah jauh dari komputer/laptopnya dan menggerakan jari jemarinya. Beliau itu serasa ada yang hilang jika tak menulis dalam sehari. Beliau tak pernah melewatkan membaca 3 buku dalam seminggu. Mau buku apa saja itu yang penting buku bacaan. Maka jangan pernah bermimpi jadi seorang penulis hebat jika kita tak mau memulai menulis dari sekarang, memulai dari hal terkecil, memulai dari kemauan diri sendiri. Ada dua cara belajar kepenulisan. Cara pertama adalah dilihat dari sisi teknis yaitu memberi tahu bagaimana menulis yang baik dengan berbagai teori. Metode ini lazim dilakukan di sekolah dan dan dipelajari di setiap lembaga pendidikan. Cara kedua ini lah yang sering dilupakan. Dari sisi non teknis. Kekuatan, motivasi dan kesemangatan dalam menulis. Kadang kadang baru nulis satu atau dua halaman saja sudah tumbang. Disini juga kita belajar dari kesalahan diri sendiri atau orang lain sehingga terhindar dari kesalahan yang sama. Metode diterapkan secara alamiah dalam kehidupan.

39 |BUKU PANDUAN AMPLI

Dari jatuh, seorang anak belajar berdiri, berjalan, dan berlari. Dari gagal, kita belajar untuk sukses. Dari masalah, kita belajar mencari solusi. Dari mengetahui dosa-dosa dalam menulis, kita mengerti bagaimana menulis dengan benar dan menarik. Banyak orang bisa menulis, tapi tidak bisa mengajarkan menulis dengan baik. Ada juga yang sangat mnegetahui teori kepenulisan, tapi tidak bisa menulis dengan baik. Ketahuilah bahwa kehidupan ini akan bisa dengan mudah kita pertanggung jawabkan yaitu dengan cara kita menulis, menulis dan menulis. Karena Ust. Felix Siauw pernah berkata "berbicara itu mudah namun sulit dipertanggung jawabkan, dan menulis itu sulit namun mudah dipertanggung jawabkan". Sehingga jika menginginkan sebuah kemudahan dalam pertanggung jawaban, tak ada alasan untuk tidak menulis. Malam ini Bu Helvy Tiana Rosa bilang sama saya lewat tulisannya "Menulis adalah memahat peradaban dan membaca adalah jantung buku saya." Kalau menurut saya sendiri Tulisan itu ibarat rekaman kehidupan. Sekali dipublikasikan, tak akan bisa kau tarik. Tulislah hal-hal berarti, tulislah hal yang bermanfaat, jangan jadi penulis best seller tapi orientasikan menjadi penulis best writer yang di dalamnya ada kalimatillah yang kita akbarkan nama-Nya, kita sucikan dan kita jadikan sebuah rujukan bahwa apapun yang kita tulis tidak pernah lepas dari konsep bismirobbik. Saya yakin tak akan pernah kau sesali tapi justru kau akan menikmatinya di akhirat kelak. Akhir kata, teruslah menulis. Jangan pernah menganggap bahwa tulisan kita itu sampah. Semua ada prosesnya. Tinggal kita menunggu kapan dan kapan Allah berikan kesuksesan itu. Biarlah Allah yang mengeksekusinya. 40 |BUKU PANDUAN AMPLI

KONSEP LITERASI BISMIROBBIK

41 |BUKU PANDUAN AMPLI

TAHAPAN PEMAHAMAN KONDISI (QIRO'AH) Ketahuilah Bahwa Budaya Literasi sangat penting bagi perkembangan Peradaban Suatu Bangsa. Maju mundurnya sebuah peradaban tergantung bagaimana masyarakatnya melek terhadap sebuah literasi. Pada dasarnya literasi ini yang membawa sebuah kemajuan yang amat pesat bagi setiap negara yang menginginkan sebuah kemajuan. Budaya literasi adalah budaya yang dapat memajukan integritas sebuah bangsa. Banyak bangsa yang maju karena masyarakatnya yang berliterasi. Sudah banyak yang menjadi contoh yang bisa kita ambil sebuah pelajaran, bahwasahnya suatu negara akan maju jika literasi di suatu negara tersebut sudah membudaya sehingga akan membawa sebuah perubahan yang amat baik bagi negaranya. Tidak ada negara yang maju tanpa sebuah literasi. Misalnya Jepang, Amerika, dan negara maju lainnya. Kita ketahui bahwa negara jepang terkenal dengan teknologinya, Amerika juga sama demikian, negara finlandia bisa menguasai pendidikan di dunia, karena satu tingkat literasi yang mereka gunakan sangatlah tinggi. Survey PBB membuktikan bahwa Literasi di Indonesia sangat tertinggal, rangking 60 dari 61. Indonesia berada setelah negara Thailand dan sebelum negara Boswana. Literasi di negara kita menjadi literasi yang sangat rendah sekali peminatnya. Sedangkan ketahuilah bahwa literasi dapat menjadi ukuran dalam budaya kekuatan berfikir suatu bangsa. Kenapa negara 42 |BUKU PANDUAN AMPLI

israel dan negara amerika mampu menguasai pasar dunia hari ini ? Kenapa mereka kebanyakan menjadi penguasa-penguasa di berbagai negara termasuk Indonesia menjadi negara yang dijajah perekonomiannya oleh mereka. Sahabat AMPLI dimanapun anda berada, Bangsa yang terjajah umumnya adalah bangsa yang rendah literasi. Mungkin kita tidak merasa terjajah secara fisik. Kita tidak merasa terjajah secara wujud kekerasan karena penjajahan identiknya dengan sebuah kekerasan dan penindasan. Namun ketahuilah bahwa hari ini system kita sedang dijajah. Aturan kita sudah dipermainkan. Islam sudah diinjak-injak. Kita yang merasa bahwa islam tidak dijajah yang buktinya kita masih bebas melakukan ibadah, kita masih bebas melakukan ritual-ritual yang biasa kita lakuakan setiap hari. Apakah kita terjajah ? Saya tekankan bahwa hari ini negara kita adalah negara bhoneka yang sedang dipermainkan oleh para diktator kapitalis yang ingin menguasai negara kita. Maka lihatlah 80 persen kini kekayaan Indonesia dikuasai asing. Sebenarnya Indonesia sudah tidak punya lagi kekuasaan. Karena semuanya sudah terkuasai oleh asing dan aseng. Tinggal lihatlah kesadaran kita pribadi, apakah kita merasa bahwa hari ini kita sedang diperolok olokan ? Apakah kita merasa bahwa hari ini harta dan kepunyaan negara kita sedikit demi sedikit digerus habis oleh kapitalis biadab yang tidak bertanggung jawab. Maka sudah saatnya negara tercinta ini memerlukan suatu metode untuk kesadaran pembebasan bangsa menuju berperadaban. Negara ini butuh pembebasan dari belenggubelenggu yang meringkus kekuatan bangsa kita ini. Bangsa ini

43 |BUKU PANDUAN AMPLI

sedang dininabobokan, ditenggelamkan dengan berbagai dalih mereka untuk penguasaan. Maka sahabat AMPLI dimanapun anda berada, Literasi adalah jawaban terbaik untuk mahasiswa berkiprah untuk bebaskan bangsa dari keterpurukan. Bangsa ini semakin terpuruk jika di dalamnya terdapat jiwa jiwa bodoh yang tidak peduli dengan keadaan bangsanya sendiri. Mereka cuek dengan nasib yang sedang didera oleh bangsanya sendiri. Mungkin satu pertanyaan penting yang saya akan layangkan kepada anda semuanya, apakah kita hanya akan menjadi generasi tergantikan ataukah menjadi generasi yang menggantikan ? Jawabannya ada pada anda sendiri. Marilah kita sama sama mebuat torehan baru. Mengukir sinar sinar yang akan memberi cahaya kepada negara tercinta ini. Negara yang diampuni, "baldatun toyyibatun warobbun ghofur".

44 |BUKU PANDUAN AMPLI

TAHAPAN PENOREHAN SEJARAH (QOLAM) "Siapapun yang berani menorehkan sejarah dalam hidupnya, maka namanya akan diabadikan dalam sejarah." (Kang Asmud) Kenapa mahasiswa harus berliterasi ? Mungkin pertanyaan yang pas tentang kritik yang membangun adalah pertanyaan itu. Sahabat semuanya ketahuilah bahwa Mahasiswa adalah ujung tombak kekuatan terdepan untuk bangsa. Disamping Mahasiswa bertugas sebagai agen perubahan, agen yang akan merubah peradaban suatu bangsa, juga mahasiswa yang kita kenal sebagai "kaum elite muda terdidik" harus mampu menjadi "Iron Stock" atau generasi yang akan menggantikan generasi tua mendatang. Kalau bukan mahasiswa siapa lagi ? Mahasiswa juga memiliki tugas yang sangat mulia di kalangan masyarakat, yaitu mahasiswa mempunyai tugas sebagai "Control Social" manusia yang akan pertama kali membela keadaan umat dan masyarakat. Manusia yang peduli dengan keadaan masyarakatnya bukan membiarkan begitu saja. Karena hakikatnya kita adalah makhluk sosial yang tidak bisa dipisahkan atau tidak bisa hidup sendiri. Sahabat AMPLI, ketahuilah bahwa tidak ada satu perubahan revolusipun yang tidak melibatkan mahasiswa. Saya suka ingat dengan Tokoh Muhamad Natsir Muda yang berani menolak kebijakan yang tidak sesuai dengan prinsip agama. Tokoh tokoh mudalah yang sebenarnya mampu menggerakkan Indonesia, kalau dilihat dari sejarah pergerakan pada zaman 45 |BUKU PANDUAN AMPLI

dulu, negara ini banyak digerakan oleh kaum muda, seperti halnya Moh. Hatta, Soekarno, Kartosuwiryo, Muhammad Ntasir, Semaun dan Tan Malaka. Mereka bukan semata mata hidup. Bukan semata mata mereka diam duduk melihat penderitaan yang dialami oleh bangsanya, tapi merekalah yang membangun peradaban bangsa ini. Mereka kaum pembaca dan penulis. Merekalah yang menorehkan tinta emasnya di negeri ini. Namun haruslah pandai untuk memilah, mana sebenarnya alur yang semestinya kita tempuh ? Kita tahu bahwa pergerakan di Indonesia ini ada 3 pergerakan ideologi besar, semuanya dengan gerakan-gerakan literasinya. Baik itu komunis, nasionalis, atau gerakan Islam semuanya selalu melibatkan kaum inteletual sebagai motor dan desain perjuangan. Kita tahu bahwa gerakan-gerakan besar Komunis dengan sebuah wadah perjuangannya mereka menyebarkan pemahaman-pemahaman ngaconya. Coba kita kembalikan kepada pemahaman kita sendiri, apakah kita selamanya menjadi kaum yang ikut ikutan ? Atau kaum yang menjunjung tinggi nilai agama bahkan menjadi pejuang yang ingin menegakkan syariatNya di muka bumi ini. AMPLI adalah wadah penyiapan generasi intelektual untuk melahirkan pemimpin-pemimpin berbasis literasi Islami menuju Indonesia yang Islamis. Disini akan lahir cendikiwan muda Islami yang faham sebenarnya kemana kita harus melangkah. Mengontrol mabda (pemberangkatan), manhaj (perjalanan) dan ghoyyah (tujuan). Jika ketiga mampu terjawab dan faham, maka seseorang tidak akan pernah tersesat dalam hidupnya. 46 |BUKU PANDUAN AMPLI

Dan kebanyakan mahasiswa hari ini tersesat. Tidak tahu dengan tujuan hidupnya. Kapan sebenarnya dia harus begerak dan kemana arahnya? Bedanya AMPLI dengan gerakan literasi lainnya adalah dengan memakai konsep Literasi Bismirabbik. Literasi yang melalaui tahapan-tahapan yang tidak selangkahpun aktivitas hidupnya keluar dari pada aturan Allah dan Rosulnya. Karena Rosulullah pernah bersabda : "aku tinggalkan 2 perkara yang jika manusia menggunakannya tidak akan pernah tersesat dan disesatkan." Ketahuilah bahwa Literasi Bismirabbik adalah literasi yang “menempelkan-mengaitkan-mengunci” apapun realitas menuju Tuhan. Kalau kata filsuf yunani pernah berkata :"jika tuhan tidak dijadikan segala-galanya maka segalannya akan hancur." Maka sebelum menulis dan membaca haruslah selalu mengatasnamakan Allah sebagai Robb semesta alam. Sebagai sumber loyalitas, otoritas dan sebagai sumber legalitas. Kita tahu bahwa Mao Tze Dong, Karl Marx, Firaun, Para Filsuf juga berliterasi tapi tidak menggunakan Bismirabbik, melainkan menggunakan literasi “hawahu” atau pemikiran atau asumsi saja. Yang menjadi pertanyaan saya adalah mengapa nama mereka selalu menjadi trending topik dalam peradaban literasi ? Kenapa nama Fir'aun diabadikan dalam sejarah ? Karena jawabannya hanya satu yaitu karena Fir'aun berliterasi. Di kamar Fir'aun tetdapat 2000 buku. Dia adalah orang kutu buku. Sebab dia mengaku sebagai tuhan. Karena dia orang pintar.

47 |BUKU PANDUAN AMPLI

Tapi kesalahannya satu yaitu tidak bismirabbik. Yaitu tidak mengatasnamakan tuhan sebagai landasan kehidupannya. Maka siapapun yang berliterasi maka namanya akan selalu dikenang dalam sejarah peradaban. Maka jika anda membaca maka anda akan tahu segalanya. Tapi jika anda menulis maka anda akan hidup selamanya. "Jika anda ingin menjadi peminpin besar maka menulislah seperti jurnalis dan berbicaralah seperti orator." Begitulah kiranya kata HOS Tjokroaminoto.

48 |BUKU PANDUAN AMPLI

TAHAPAN PENTINGNYA KOMITMEN (TAZKIYAH) Mungkin kenapa persoalan ini selalu menjadi pembahasan, kenapa persoalan ini selalu menjadi hal yang sangat penting untuk diperbincangkan karena kesungguhanlah yang akan membuat apapun menjadi indah dan bermakna. Cobalah baca terlebih dahulu kisah di bawah ini, kenapa kita harus berkomitmen dan juga harus menjaganya. Diceritakan ada 3 orang pemuda yang semuanya penyakitan. 1 orang pengidap penyakit kulit yang sangat luar biasa, 1 orang mengidap penyakit buta, dan 1 lagi mengidap penyakit botak tidak pernah mau tumbuh rambutnya itu. Singkat cerita, mereka sangat dibenci di kampungnya. Mereka sangat menjadi bahan cemoohan warga masayarakat yang ada di kampung sana. Yang botak dicaci dengan kebotakan rambutnya, yang buta juga sama, apalagi yang penyakitan dengan kulitnya yang menjijikan. Setiap kali mereka melamar gadis yang ada di kampung itu, mereka ditolak mentah-mentah. Lalu, karena mereka merasa tidak terima dengan perlakuan masyarakat yang begitu hebatnya, ketiga orang pemuda itu berunding mencari cara bagaimana penyakit mereka bisa disembuhkan. Mereka berfikir dengan keras, mereka ingin hidup seperti halnya manusia yang lainnya. Keseharian mereka ternyata bangun malam mencari solusi bagaimana mereka bisa sembuh dari penyakit yang dideritanya. Ternyata Tuhan memberikan ilham kepada salah satu diantara mereka bahwa mereka harus pergi ke upuk barat bahwa disana 49 |BUKU PANDUAN AMPLI

mereka akan bertemu dengan seorang ajengan tua yang akan bisa membantu pengobatan penyakit mereka itu. Singkat cerita, mereka pun bersama sama melangkahkan kakinya ke sebuah tempat yang akan bisa membantu menyembuhkan penyakitnya. Mereka sangat bersemangat sekali dengan langkah kakinya itu karena sebentar lagi mereka akan sembuh total dari penyakitnya itu. Hingga sampailah mereka pada sebuah tempat yang sangat mereka tunggu tunggu dan bertemulah dengan dengan seorang ajengan tua yang sedang duduk di sebuah bangunan tua atau lebih tepatnya sebuah saung tua yang sudah kumuh tak terurus. Ditanyalah tujuan mereka oleh ajengan itu. "Ada keperluan apa kalian datang kemari ?" Tanya ajengan. "Ini ki, kami kemari ingin berobat kepada aki. Mudah mudahan bisa membantu menyembuhkan penyakit yang kami derita." Jawab si buta. "Kalian pengen apa setelah sembuh ? Dan apa yang akan kalian janjikan ?" Tanya si aki. Si botak ingin tumbuh rambutnya dan ingin menjadi orang kaya. Si buta pun sama ingin sembuh dan ingin menjadi kaya raya supaya bisa memberi kepada sesama. Begitu pun dengan keinginan si pengidap penyakit kulit, setelah sembuh dia ingin menjadi orang yang kaya sama halnya apa yang diinginkan oleh teman-temannya. Lalu, ditanyalah satu persatu dengan janji mereka ketika mereka sudah sembuh nanti. Pertama, si botak akan berinfak dan bershodaqoh setiap hari dan berbuat baik kepada sesama. Kemudian, si pengidap penyakit kulit yang menjijikan kalau 50 |BUKU PANDUAN AMPLI

sembuh dari penyakitnya, ia akan menyantuni setiap hari kepada orang miskin, orang jompo dan orang orang yang tidak mampu semuanya. Dan giliran si buta pun ditanya, ia akan menginfakkan sebagian hartanya untuk perjuangan agama Allah. Ia akan berbuat baik kepada orang yang ada di sekitarnya. Setelah mereka ditanya satu persatu, mereka diberi obat dan langsung mereka pemitan pergi meninggalkan ajengan tua itu. Tanpa basa basi mereka pun sangat senang dan tidak akan lagi ada yang menghina kepada mereka. Berselang satu tahun, dua tahun dan tiga tahun ternyata mereka semua menjadi pemuda yang berbeda. Si botak menjadi ganteng dengan rambutnya, si pengidap penyakit kudis, kulitnya bisa mulus dan banyak disukai oleh perempuan yang ada disana. Juga si buta bisa melihat lagi dunia dan mereka semuanya menjadi kaya raya dan disegani oleh masyarakat disana. Suatu ketika ajengan tua yang dulu pernah mengobati datang kepada mereka satu persatu menagih janjinya. Ketika datang ke si botak dengan sombongnya dia menjawab : "Mau apa kamu ? Saya bisa kaya karena saya sendiri. Saya kerja keras sendiri. Seenaknya meminta uang. Emangnya mudah nyari uang ?" Setelah itu Ajengan tua itu melanjutkan ke si pengidap penyakit kulit yang dulunya menjijikan itu. Ternyata setelah didatangi ke rumahnya, dia sedang bersama 3 orang wanita seksi, berpoya poya dengan kekayaannya. Seraya Ajengan pun berkata : "Assalamualaikum, nak. Saya ingin menagih janjimu dulu." 51 |BUKU PANDUAN AMPLI

"Janji apa ? Pergi sana.!! Kami tidak menerima peminta sumbangan. Cepat pergi.!" Ajengan pun tak lama meninggalkan tempat itu. Dan kemudian beliau datang ke satu orang pemuda yang dulunya buta. Setelah sampai di rumah si buta, Ajengan pun di sambut dengan baik, dijamu dengan jamuan yang luar biasa. Serta pulangnya pun dibekali beras, makanan dan uang untuk bekal si Ajengan itu. Di pertengahan jalan, terbuktilah siapa yang menjaga komitmennya betul betul. Ajengan tua itu pun memanjatkan do'a untuk supaya mengembalikan si botak dan si pengidap penyakit kulit kepada keadaan seperti semula. Sesampainya di saung tuanya, seketika si Botak kembali miskin karena rumah dan toko nya terbakar hangus. Si pengidap penyakit kulit yang menjijikan itu juga kembali ke keadaan semula. Dia jatuh miskin pula. Tapi hanya si buta yang menjaga komitmennya, hingga ia bertahan pada kebahagiaannya itu. Sahabat AMPLI, apa yang bisa kita ambil dari cerita tersebut ? Ketika kita berkomitmen kepada Allah, jangan sesekali kita mengingkarinya. Karena jika kita berani mengingkari apa yang kita janjikan itu, maka kita akan bernasib seperti halnya si botak dan si kudis yang tak segan segan Allah mengembalikan keadaannya itu. Jangankan di akhirat sana, di dunia pun sudah Allah perlihatkan akibat perbuatannya itu. Berkomitmenlah pada aturan Allah SWT. Karena sejatinya hanya aturan Allah lah yang akan menyelamatkan kita dari kesesatan-kesesatan dunia. Jika kita berkomitmen kepada Allah, memegang teguh kepada tali Allah, maka Allah akan berikan janjinya kelak. Mau itu di dunia ataupun kebahagiaan di akhirat. 52 |BUKU PANDUAN AMPLI

Mudah-mudahan yang sudah bertazkiyah, berkomitmen dan berjanji setia kepada Allah dan rosulnya, semoga Allah mengampuni dosanya dan memberikan kemenangan yang nyata. Sahabat AMPLI apapun yang dilandasi dengan kesungguhan dalam berkomitmen maka segalanya akan terwujud. Ketika kita misalnya ingin merubah diri kita supaya menjadi lebih baik, maka kita harus komitmen yang sungguh sungguh lillah karena Allah. Bukan semata mata diluar dari kepentingan agama Allah. Ketahuilah bahwa ciri dari kesungguhan itu adalah adanya komitmen supaya jelas “personal power”nya (QS. Maryam : 87) ingatlah selalu janji Allah kepada orang-orang yang senantiasa melaksankan janjinya. Tidak pernah mengingkarinya dan selalu patuh kepada apa yang sudah dia buat komitmen terhadap Allah dan Rosulnya. Maka di dalam Islam pentingnya proses tazkiyah dalam diri dengan komitmen sebagai “niat hidup” untuk menyerahkan diri kepada Allah semata. Cobalah kita merenung sejenak, punya siapa jiwa ini ? Siapakah pencipta diri ini ? Siapa pemilik jagad raya ini ? Hidup kita, mati kita hanya milik Allah semata. Tidak ada sedikitpun milik kita. Sepenuhnya milik Allah. Maka siapapun harus tunduk dan patuh kepada setiap apa yang diperintahkannya. Termasuk perintah komitmen kepada Allah dan Rosulnya. Maka sangat penting untuk mmbersihkan diri sebelum “membersihkan” yang lain. Bersihkan dari syirik. Barangkali kita selama hidup pernah menduakan Allah. Pernah ada berhala berhala yang menempel pada diri. Dan sesuatu yang menandingi kekuasaan Allah. Maka segeralah untuk bersihkan 53 |BUKU PANDUAN AMPLI

dengan cara kita bertazkiyah, berkomitmen kepada Allah dan Rosulnya sebelum terlambat. Proses pembersihan berhala dalam diri dengan sepenuhnya bertauhid kepada Alloh SWT, bersih dari pemikiran yang bengkok (keluar dari fitrahnya). (QS. 2:256, 5:3, 30:30) bisa kita lihat dan kaji ayatnya sama sama. Begitu dalam makna dari pada tazkiyah. Siapapun yang pernah bertazkiyah maka dialah orang yang beruntung. Dialah orang yang akan mendapatkan kemenangan sejati di akhirat kelak.

54 |BUKU PANDUAN AMPLI

TAHAPAN MENJEMPUT KEMENANGAN (DAKWAH) “Siapapun yang membawa risalah tuhan di tangannya, maka sesungguhnya di pundaknyalah kewajiban harus tertunaikan” (Kang Asmud) Ketahuilah bahwa anggapan mereka tentang masa muda adalah masa buat happy-happy, yang penting tetep gaya, oke, pinter, dan gaul. Ya nggak ? Padahal, dibalik semua itu sebagai pemuda atau siapa pun yang masih mempunyai semangat dan jiwa muda kita punya tugas dan misi besar. Misi yang jauh lebih besar dari misi-misi agen FBI,CIA, bahkan agen Mossad yang tak pernah berhenti untuk menghancurkan umat Islam. Misi yang langsung Allah berikan untuk kita. Misi untuk memberlakukan hukum-hukumNya diseluruh penjuru dunia dan untuk mengalihkan manusia dari penghambaan terhadap sesamanya. Juga untuk membebaskan umat manusia dari alam yang sempit menuju alam bebas merdeka. Misi yang sesuai dengan sunatullah penciptaan manusia, yaitu untuk mewujudkan ketaatan dan pengabdian kepada Allah serta untuk menyerahkan diri sepenuhnya terhadap seluruh keputusanNya. Sebagai mana yang dikatakan Allah dalam firmanNya : " Dan Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan supaya mereka menyembahKu." ( Adz Dzariyat : 56 ) Disadari atau tidak masa muda adalah masa yang paling produktif bagi seorang insan. Maka sangat disayangkan jika 55 |BUKU PANDUAN AMPLI

kita menyia-nyiakan begitu saja masa muda kita. Masa disaat fisik kita masih sangat kuat, sel-sel otak kita masih cerdas untuk menangkap materi-materi yang kita dapatkan,dan terutama masa yg akan dimintai pertanggungjawabanNya. Dengan misi yang teramat berat diatas sebagai seorang pemuda muslim kita harus memiliki lima macam kriteria yang harus kita yakini sepenuhnya, yaitu : 1. Iman yang kuat Jagalah dalam hati kalian agar Iman tidak mudah goyah dan surut.Sesuai firman Allah dalam QS Al-Hujurat : 15. Iman yang kuat, seperti pohon yang akarnya menghujam kedalam tanah, batangnya menjulang kuat, dan diantara daunnya yang rimbun akan dihasilkan buah akhlaq dan amal yang manis rasanya. Maka inilah saatnya memperkokoh iman kita. Mempersiapkan diri menghadapi berbagai tantangan yang akan selalu berputar dalam catatan kehidupan kita. 2. Keikhlasan yang Sungguh-sungguh " Padahal mereka tidak disuruh kecuali supaya menyembah Allah dengan memurnikan ketaatan kepada-Nya dalam ( menjalankan ) agama dengan lurus, dan supaya mereka mendirikan shalat dan menunaikan zakat, dan yang demikian itulah agama yang lurus." ( Al Bayinah : 5 ) Orang mukmin yang lurus adalah jika pendorong agama didalam hatinya bisa mengalahkan pendorong hawa nafsu, porsi akhirat bisa mengalahkan porsi dunia, mementingkan apa yang ada disisi Allah dari pada apa yang ada disisi manusia, menjadikan niat, perkataan dan amalnya bagi Allah, 56 |BUKU PANDUAN AMPLI

menjadikan shalat, ibadah, hidup dan matinya bagi Allah, Rabb semesta alam. Inilah ikhlas.Memang bukan hal yang mudah untuk diamalkan, tapi keikhlasan adalah landasan dari amal yang kita kerjakan. Bukankah kita tak ingin sekedar menabung kesia-siaan ??!! 3. Tekad yang kuat tanpa rasa takut " (Yaitu) orang-orang yang menyampaikan risalah-risalah Allah, mereka takut kepada-Nya dan mereka tiada merasa takut kepada seorang (pun) selain kepada Allah. Dan cukuplah Allah sebagai Pembuat Perhitungan." ( Al Ahzab : 39 ) Saatnya untuk membangkitkan hamasah ( semangat ) dan azam dalam hati kita. Untuk tetap istiqomah dan memperbaiki diri agar menjadi insan-insan yang unggul dan bermanfaat bagi sesamanya.Tanpa tekad yang kuat jangan berharap kita akan dapat berubah dan meraih kemenangan. 4. Usaha yang berkesinambungan Salah satu yang harus dipenuhi dalam mewujudkan misi kita ialah tidak mengenal rasa jenuh dan malas. " Dan katakanlah :"Bekerjalah kamu, maka Allah dan rasulNya serta orang-orang mukmin akan melihat pekerjaanmu itu, …" ( QS At Taubah : 105 ) Kemalasan adalah faktor terbesar dari diri kita yang telah begitu lama membuat kita lalai dan terbuai. Padahal tiap detik yang kita lalui akan selalu tercatat dalam kitab amalan kita. Akan ada masa pertanggungjawaban, siapkah kita ,apa yang akan kita katakan saat Allah bertanya untuk apa masa mudamu digunakan ??

57 |BUKU PANDUAN AMPLI

5. Pengorbanan Pengorbanan adalah sesuatu yang wajar sebagai bukti kecintaan kita pada Allah. Harta, jiwa, raga dan segala macam pengorbanan menjadi konsekuensi yang logis bagi orang yang sedang gila cinta. Adik-adikku,karena itulah besar kecil pengorbanan seorang mukmin juga menjadi tolak ukur seberapa besar cinta dan keimanannya pada Allah dan Rasulnya. Pada dasarnya kelima kriteria di atas merupakan ciri khas orang-orang yang menepati janjinya kepada Allah. Ingatlah, sesungguhnya landasan iman adalah jiwa yang suci. Landasan keikhlasan adalah hati yang jernih. Landasan tekad adalah semangat yang kuat membara. Landasan usaha ialah kemauan yang keras dan landasan pengorbanan adalah aqidah yang kokoh. Kini yang ada dihadapan kita adalah kenyataan bahwa umat Islam tengah berada di persimpangan jalan. Dunia Islam pada umumnya menghadapi benturan keras dari arus ideologi, pemikiran, moralitas, adat istiadat, kebudayaan, dan lainlain.Mari kita berkaca diri, berapa banyak kita mendengarkan kaset-kaset barat dibandingkan kaset-kaset murotal.Atau berapa sering kita lebih memilih mode barat dibandingkan pakaian yang Islami. Maka tak dapat dipungkiri, bahwa kini masyarakat kita ( dan juga kita ) sedang sakit parah. Sakit yang tidak hanya dapat disembuhkan dengan pemeriksaan fisik dan pemberian terapi medikamentosa. Tapi sakit yang membutuhkan pengobatan yang intensif untuk memulihkan kembali kesehatannya. Umat kita mendambakan seorang yang dapat menggandeng tangannya untuk menuju ke atas bahtera keselamatan untuk kemudian berlabuh di pantai 58 |BUKU PANDUAN AMPLI

kedamaian.Umat kita membutuhkan penyelamatan, petunjuk dan perbaikan.Dan pemuda muslim adalah satu-satunya tempat melabuhkan semua harapan. Pemuda Islamlah penentu kebangkitan dan eksistensinya. Maka berilah qudwah ( panutan) yang baik kepada orang lain dalam segala sesuatu. Dan mulailah dari diri kita ( ibda bi'nafsik ). Bangkitlah, dan bercerminlah pada kader-kader mukmin yang digembleng Rasulullah di Darul Arqom.Mereka adalah pemuda-pemuda yang tangguh. Dari tangan merekalah terbit fajar Islam. Bagaimana tidak ? Pada waktu itu usia Rasulullah sendiri pun baru menginjak empat puluh tahun ketika beliau diangkat menjadi rasul. Sedangkan Abu Bakar pada waktu itu berusia tiga tahun lebih muda dari usia Nabi Saw. Bahkan Umar bin Khattab masih berusia 27 tahun dan Ali ra adalah orang termuda dari keempat khalifah tersebut. Juga para mujahid yang tangguh, seperti Abdullah bin Mas'ud, Abdul Rahman bin Auf, Al Arqam bin Arqam, dan puluhan bahkan ratusan pemuda lainnya. Dalam mengemban risalah dawah, mereka dengan tabah menanggung siksaan. Mereka rela berkorban demi lancarnya perjuangan Siang dan malam berusaha keras mewujudkan kemenangan gemilang serta keeksistensian Islam.Bagaimana dengan kita ?Perbaikan diri bagaimana pun harus dimulai dari diri kita sendiri, sebelum kita menyeru orang lain dan mengajak sebanyak mungkin saudara-saudara kita menuju surga.Maka inilah saatnya kita mulai tiap detik selangkah lebih baik otreh ! Janji Allah pasti akan terwujud, bahwa Islam akan kembali berjaya. Maka seperti yang dikatakan oleh Hasan Al-Banna bahwa "Umat harus bangkit. Namun aset umat ini untuk kembali bangkit telah terkuras habis, kecuali satu : itulah pemuda." Ya, inilah saatnya bagi kita untuk bangkit, untuk 59 |BUKU PANDUAN AMPLI

senantiasa berada dalam garis keseimbangan antara amal, akal, dan ruhiyah . Pilihan kini berada ditangan kita, untuk menjadi umat pengganti atau yang tergantikan ?? Sahabat AMPLI semuanya, jika anda ingin menjadi generasi pelanjut, maka dakwahkan islam lewat lisan maupun tulisan. Karena hakikatnya perjuangan islam bisa kita lakukan dimanapun dan kapanpun. Tetaplah berdakwah sampai Allah berkata sudah saatnya pulang.

60 |BUKU PANDUAN AMPLI

TAHAPAN MEMBUKA TABIR KEMENANGAN (FATIHAH) Kata bismillah yang mengawali literasi Al-qur'an. Kata bismillah dalam Al-qur'an surat Al-fatihah adalah kata yang sebenarnya tidak boleh sembarang diucapkan. Kata bismillah mengandung makna yang amat dasyat bagi orang yang mengkaji dan memahami kata tersebut. Bismillah mempunyai visi dan misi yang sangat besar dalam pengagungan kalimatillah. Pengakbaran Li illa kalimatillah. Disinilah yang harus kita fahami betul setiap langkah dan ucap seorang mukmin maka tidak boleh terlepas dari kata 'Bismillah' karena tidak ada lagi kata yang mesti kita akbarkan kecuali DzatNya yang maha besar. Ketika orang berani membacakan atau menuliskan kata bismillah, maka dia harus berani membersihkan berhalaberhala yang menandingi Allah. Harus berani mensucikan Dzat yang maha suci. Tidak ada lagi tuhan kecuali Allah SWT. Maka kita dituntut untuk senantiasa membacakan kata bismillah sebelum melaksanakan aktivitas. Karena ketahuilah kita adalah generasi bismirabbik yang akan meluruskan risalah risalah yang hari ini disesatkan. Pemahaman pemahaman islam yang hari ini ditimbun. Maka dengan bismillah kita mulai segalanya itu. Allah dulu, Allah lagi dan Allah terus. Siapa lagi yang berhak memberikan karunia kemenangan ? Siapa lagi yang berhak memberikan pertolongan kepada hambaNya ? Tiada lain kecuali Allah SWT semata yang tidak ada tandingannya sama sekali. Maka kita patut mengakbarkan 61 |BUKU PANDUAN AMPLI

namanya dimanapun dan kapanpun supaya kita mampu memdapat kemenangan dariNya. Kata Alhamdulillah adalah sebuah implementasi rasa syukur. Rasa syukur yang dibangun atas dasar kesholehan diri. Realisasi daripada kebahagiaan diri atas karunia yang sudah diberikan Allah kepada kita. Ketahuilah bahwa kata Alhamdulillah menggambarkan ketauhidan yang amat mendalam. Seseorang akan ditambahkan keberkahan bila membacakan kalimat itu, seseorang akan diberikan kemudahan ketika senantiasa mengulang ulang kalimat itu. Betapa dasyat makna dari setiap ayat dari surat Alfatihah. Namun yang harus kita pahami adalah sudahkah kita berani menegakkan kemeangan itu dalam diri kita ? Kalau belum cobalah mendekat kepada hukum hukum Allah. Karena satu satunya literasi islam yang tidak akan pernah menyesatkan yaitu hukum Allah dan sunnah RosulNya. Seorang mahasiswa harus sepenuhnya memahami apapun yang disebut dengan kemenangan sejati. Kemenangan yang Allah karuniakan bagi siapa saja yang berani menegakkan hukum hukum Allah di muka bumi. Tidak ada lagi kemenangan kecuali kemeangan yang Allah titipkan dalam islam. Siapapun harus mengikuti kebenaran ini. Jika tidak maka dia hanya akan menjadi buih di lautan yang tidak ada gunanya dan manfaaatnya. Anda seorang mahasiswa marilah kita sama sama jemput kemenangan itu dengan kita berlomba lomba mendakwahkan islam hingga islam mendapatkan kemenangan yang tiada tara.

62 |BUKU PANDUAN AMPLI

AMPLI INOVASI LITERASI

63 |BUKU PANDUAN AMPLI

DESAIN PENGEMBANGAN PRIBADI DI ERA DISTRUPTION Adanya sebuah komunitas, memang bisa mempengaruhi kehidupan seseorang yang sedang mencari jadi dirinya. Salah satu hal yang saya ingat di kajian AMPLI (Asosiasi Mahasiswa Pecinta Literasi Islami) kata-kata dan petuah dari Mang Geo mengisyaratkan bahwa seorang mahasiswa mesti bergerak ke arah kemajuan. Kajian AMPLI : Motivasi entrepreneur mahasiswa, yang dihadiri oleh delegasi-delegasi kampus yang ada di Jawa Barat. Diantaranya Cirebon, Bandung, Bogor dan Garut. Mang Geo lagi lagi menyebutkan bahwa mahasiswa lagi lagi yang menjadi sorotan publik sebagai kader yang akan merubah peradaban jaman ini. Yang menjadi permasalahannya adalah banyak mahasiswa yang salah mengambil jurusan di kampusnya. Sehingga menyebabkan nantinya tidak menjadi apa-apa. Beliau menyebutkan 85% mahasiswa teralienasi dengan jurusannya. Kemudian disamping itu, kurikulum kampus selamanya akan mencetak mahasiswa sebagai karyawan-karyawan china, karena kurikulum yang dipakai adalah kurikulum yang bermadzhabkan revolusi industri. Sehingga setinggi apapun jenjang kuliahnya hanya akan menjadi budak budak china dan tidak akan berfikir menjadi bos di perusahaannya. Mahasiswa jangan terlalu kecil dalam berfikir. Berfikirlah besar. Pertanyakan dengan pertanyaan yang besar. Karena 64 |BUKU PANDUAN AMPLI

Plato pernah berkata "pertanyaan seseorang menentukan kualitas dan kapasitas dirinya untuk perubahan." Semakin besar pertanyaannya maka semakin besar pula pergerakannya. Maka dari itu, haruslah kita memahami segala bentuk perubahan. Berubahlah dari mulai hal yang terkecil sampai kepada hal yang besar. Pertama yang harus dirubah adalah Akhlak. Akhlak terdiri dari karakter spiritual dan karakter kinerja. Dua karakter inilah yang mesti dimiliki oleh seorang mahasiswa. Karakter spiritual yang berhubungan dengan keimanannya kepada Sang Pencipta. Menjadikan iman sebagai landasan pemahamannya dalam beriqro. Menjadikan Allah sebagai perinsip satu satunya Tuhan, menjadikan Rosulullah SAW sebagai strategis, dan Al-qur'an sebagai pedoman yang tidak diragukan lagi kebenarannya. Menyadari sepenuhnya tentang eksistensi Allah sebagai tujuan hidup. Rububiyyah (kepengurusan), Mulkiyyah (kerajaan), Uluhiyyah (ketuhanan) adalah konsep dan tujuan yang terjalin sejak zaman azali dan harus direalisasikan dan disambungkan dengan kehidupan di dunia. Kemudian karakter kinerja tidak boleh hilang dari seorang mahasiswa. Percuma bila seseorang mempunyai karakter spiritualnya bagus tapi kinerjanya kurang. Misalnya ibadahnya bagus tapi malas bekerja, itu akan sia sia. Seperti halnya dengan kaum idealisme. Jadi, karakter kinerja adalah karakter pekerja keras. Meyakini bahwa ketika melangkah pasti berbuah hasil. Pepatah lama "langkah proses tidak akan pernah mengkhianati hasil". Rosulullah selalu mengajarkan umatnya untuk senantiasa 65 |BUKU PANDUAN AMPLI

bekerja keras, tidak hanya duduk santai walaupun tiap hari dzikir kepada-Nya. Kemudian yang harus dimiliki mahasiswa adalah dalam segi Kompetensi : 4k (kritis, kreatif, kolaboratif, komunikatif. Berfikir kritis adalah ciri khas seorang mahasiswa. Sebenarnya apa sih yang harus dikritisi oleh seorang mahasiswa ? Pertama adalah bagaimana keadaan suatu bangsa ini ? Bagaimana dengan sistem yang dipakai negara ini ? Apakah negara ini akan mengalami kemajuan atau tidak? Kenapa ini bisa terjadi ? Pemahaman-pemahaman seperti inilah yang harus dibaca secara kritis. Karena seorang mahasiswa yang cerdas adalah mahasiswa yang merasa ironi dengan keadaan negaranya. Kreatif dan inovatif yang sifatnya membangun dan menjadi berbeda di mata dunia. Orang yang berinovasi adalah orang yang menguasai dunia. Sebaliknya, orang yang tidak kreatif dan inovatif di hari ini, maka selamanya akan terjajah. Kolaboratif dan komunikatif adalah dua hal yang tidak bisa dipisahkan. Pada dasarnya seorang manusia tidak bisa hidup sendiri. Manusia jika ingin banyak relasi maka harus membangun kerja sama dengan orang lain. Membangun kinerja bersama dengan komunikasi yang baik yang membangun konsultasi-konsultasi dan regenerasi. Kemudian seorang mahasiswa harus menciptakan sebuah terobosan baru. Terobosan baru hari ini adalah salah satunya mahasiswa menguasai berbagai aspek Literasi : keterbukaan wawasan -- minat baca dan daya baca. Sebenarnya kekuatan minat baca di Indonesia ini sudah bagus, namun satu yang mesti diperbaiki, yaitu daya bacanya kurang. 66 |BUKU PANDUAN AMPLI

Sebuah pemahaman iqro yang mesti dibaca adalah dari mulai aspek Agama, budaya, finansial, teknologi. Dengan literasi semuanya akan terbaca. Indonesia saat ini menjadi negara yang minat bacanya rendah. Indonesia menduduki ranking ke 60 dari 61 di dunia. Ini menandakan bahwasanya kemajuan segala aspek kehidupan ditentukan dengan tingginya minat literasinya. Kenapa bangsa yahudi tidak ada yang miskin hari ini ? Kenapa mereka bisa menguasai duni ? Kenapa banyak kaum mereka yang cerdas dan bisa membangun peradabannya sendiri ? bahkan dinobatkan israel sebentar lagi akan menina buburkan negara negara yang mayoritas muslim yang ada di belahan dunia. Itu tidak lain karena bangsa yahudi pandai membaca. Mereka target perbulannya membaca 9 buku. Coba bandingkan dengan Indonesia..! Berapa buku yang ditargetkan indonesia perbulanya ? Kemiskinanlah yang akan disematkan kepada negeri ini jikalau mahasiswanya sendiri tidak lagi berfikir mengindonesia. Kemudia berfikir lah untuk membuat sebuah Inovasi : pengembangan yang tiada menjadi ada, dari sesuatu yang ada menjadi berkembang, kemudian yang berkembang menjadi lebih berkembang. Setelah pulang kuliah, jangan berfikir lagi "Mau jadi apa ?" Sekarang harus dirubah menjadi "mau buat apa ?" Karena paradigama seperti ini akan membuat kita menciptakan sesuatu yang berbeda dari hari sebelumnya. Kita akan selamanya rugi jikalau terus berada pada jalur kenyamanan. "Leave The Comport Zona" tinggalakan zona 67 |BUKU PANDUAN AMPLI

nyaman itu..! Berlarilah kerarah yang lebih maju. Selangkah awal akan mengawali ribuan langkah yang kita capai. Saya mengajak mahasiswa untuk peduli dengan keadaan bangsannya sendiri. Supaya diri kita dan negara kita tidak terjajah, maka berliterasilah untuk sebuah peradaban yang lebih baik. "Ngeliterasi atau terjajah"--Mang Geo

68 |BUKU PANDUAN AMPLI

SECRET OF THE SUCCESS OF CIVILIZATION Di era disrupsion ini memang mahasiswa dituntut untuk terus selalu mengembangkan sebuah inovasi baru dalam hidupnya. "Siapapun yang tidak memahami era disrupsion ini, maka bersiaplah dikoyak zaman" (Mang Asmud) Mengapa supir peradaban di hari ini dikendalikan oleh orangorang barat ? Mengapa kebanyakan yang menjadi kenekturnya orang orang yahudi dan nasrani ? Mereka begitu mudahnya mengendalikan itu semua, walaupun dengan jumlah yang minoritas mampu mengalahkan mayoritas. Ternyata mahasiswalah yang mereka gunakan sebagai ujung tombak peradaban. Pemikiran dan kerja keras seorang mahasiswa yang sentiasa dilatih dan dikembangkan. Generasi tua yang tidak lagi bisa mewujudkan impiannya, mereka tidak habis akal untuk bisa mewujudkan cita-citanya. Meraka gunakan kekuatan dan pemikiran mahasiswa untuk bisa berkontribusi dalam perwujudan ambisinya. Ketahuilah jika mahasiswa ingin menguasai basis, market dan lainnya maka haruslah memahami prinsip hidup, dari mulai tata kehidupan, cara berfikir dan sistem yang tepat yang dapat mengembangkan sebuah bangsa yang konservatif dan inovatif. Hanya sedikit mahasiswa yang mau memikirkan negaranya. Hanya sedikit mahasiswa yang peka dengan kegalauan yang sedang menimpa bangsanya. Dimanakah sebenarnya titik

69 |BUKU PANDUAN AMPLI

kesalahan itu ? Apakah karena bangsanya yang tidak lagi menerapkan sistem yang baik ataukah mahasiswanya sendiri ? Bangsa japan dan china adalah dua negara yang kita kenal sebagai negara yang setiap bulannya berinovasi. Dari mulai aspek sosial, ekonomi dan lainnya. Kenapa mereka tidak henti hentinya berinovasi ? Karena selayaknya mereka memahami era ini. Zona nyaman adalah sebuah kemelaratan bagi mereka. Dan ketahuilah bahwa konsep inovasi tidak akan pernah bisa dilepaskan dari konsep literasi. Literasilah yang melahirkan mahsiswa-mahasiswa yang berintelektual, cedikiwan cendikiwan muda, dan pengusaha pengusaha besar. Peradaban islampun memerlukan sebuah inovasi dan literasi untuk menjemput kemenangan hakiki. Pemikiran dan kekuatan yang masih trangginas dimiliki mahasiswa sudah sepantasnya digunakan untuk kemajuan islam. Tidak ada lagi kemenangan yang bisa menyelamatkan kita dari api neraka, kecuali kemenangan dalam islam. Diluar daripada itu, semuanya bohong. Kemenangan islam terdiri dari dua macam : kemenangan ketika kita mempu diampuni dosanya oleh Allah dan yang kedua adalah kemenangan "hidup mulia atau mati syahid". Sahabat Mang Asmud, Islam akan menang, maka siapapun yang mau mengaitkan, menempelkan dan mengunci dirinya kepada Islam maka dia akan mendapatkan bagian daripada janji kemenangan itu.

70 |BUKU PANDUAN AMPLI

PROGRAM AMPLI

71 |BUKU PANDUAN AMPLI

STRATEGI PEREKRUTAN ASOSIASI MAHASISWA PECINTA LITERASI ISLAMI Di era disrupsion, memang kita harus menjadi seorang mahasiswa yang cerdas. Kalau tidak cerdas maka akan tergilas. Sebuah kreativitas sudah selayaknya harus digali dan dikembangkan, karena banyak sekali yang terbunuh karena banyak orang yang hanya menjadi generasi yang tertinggal. Sudah banyak contoh-contoh yang ditenggelamkan oleh zaman karena mereka tidak mau berfikir kembali. Mereka sudah tidak mau lagi menghadapi perubahan. Mereka asyik dengan sebuah kenyamanan yang saat ini melenakan mereka. Maka sangat pentinglah kita sebagai seorang mahasiswa berkiprah di dunia literasi. Karena dengan literasi wawasan akan terbuka, pemikiran tidak lagi sempit, pikiran-pikiran yang tadinya pasif menjadi aktif. Bukan hanya konsumtif tapi dia memiliki karakter produktif. Maka sahabat AMPLI dimana pun anda berada, bahwasahnya AMPLI memiliki sebuah program yang menginovasi bagi siapapun yang ingin berkiprah di dunia literasi. Literasi adalah sebuah jawaban kekacauan diri kita. Dengan literasi semua permasalahan akan terpecahkan inshaa Allah. AMPLI mempunyai program setiap bulan dan setiap 3 bulannya mengadakan : 1.

Kerja sama dengan pihak komunitas dan komunitas sosial lainnya.

72 |BUKU PANDUAN AMPLI

komunitas penulis

2.

Mengadakan kampanye ke tiap-tiap kampus, dan modelnya diantaranya : a) b) c) d) e) f) g) h)

Harian Diskusi (Hardis) Online : Menulis 3 halaman Kumpul Literasi (Kumplit) : Kajian Buat Buku Seminar Literasi Bedah Buku Bulanan (3B) Workshop Kepenulisan Pelatihan Online (Youtube) Pelatihan Literasi Bahasa Gerakan Donasi Buku (GDB)

AMPLI akan melahirkan kader kader peminpin hyang berkompeten di bidangnya. Output skill yang akan dihasilkan adalah : a. b. c. d.

Best Writer Public Speaker Information and Technology Entrepreneur

Semua program yang ada di AMPLI akan disinergikan dengan program program kampus yang ada di Indonesia.

73 |BUKU PANDUAN AMPLI

IMAN SEBAGAI LANDASAN AKTIVITAS PROGRAM AMPLI "Sesungguhnya Allah membeli dari orang-orang mukmin, baik diri maupun harta mereka dengan memberikan surga untuk mereka. Mereka berperang di jalan Allah; sehingga mereka membunuh atau terbunuh, (sebagai) janji yang benar dari Allah di dalam Taurat, Injil, dan Al-Qur'an. Dan siapakah yang lebih menepati janjinya selain Allah? Maka bergembiralah dengan jual-beli yang telah kamu lakukan itu, dan demikian itulah kemenangan yang agung." (QS. At-Taubah :111) Iman yang benar adalah pernyataan yang dibenarkan oleh hati dan dibuktikan dengan amal perbuatan. Imam Syafi’ii meriwayatkan dari para pendahulunya yang mendefinisikan iman sebagai gabungan antara : pernyataan-perbuatan dan niat. Sahabat AMPLI, jika iman sudah melekat pada jiwa manusia maka status manusia akan berubah menjadi mukmin dan status tersebut kan mengamankan keadaan manusia yang kalau kita lihat dalam surat al asr’ dikategorikan rugi. Iman sebagi kredo umat akan senantiasa menjadi obat di setiap langkah ucap seorang mukmin yang sudah menyatakan keimanannya. Niat hidup dan diimplementasikan melalui perbuatan atau kita sering sebut beramal sholeh. Iman terdiri dari tiga unsur yang harus semuanya berbarengan dilaksanakan. Jika setengah setengah dalam pelaksanaannya maka sesungguhnya tidaklah sempurna keimanan seseorang.

74 |BUKU PANDUAN AMPLI

Tasdiq bil qolbi. Sebuah pembenaran meyakini sepenuhnya kepada Allah swt, kepada Rasulullah saw, dan kepada syari’at yang dibawa oleh Nabi Muhammad saw. Apakah cukup bila hanya dengan meyakininya saja ? jikalau cukup dengan meyakinnya saja mungkin pama Rasulullah saw, Abu Thalib akan masuk syurga karena beliau meyakini sepenuhnya dengan membantu perjuangan rasulullah saw dalam meliterasikan masyarakat. Iqror bil lisan. Sebuah pengucapan yang akan membuktikan kecintaannya kepada Rabb nya dan rosulnya.pengucapan ini dibarengi dengan seorang saksi yang akan menjadi syahid bahwa benar ia pernah menyatakan keimanannya kepada Allah swt. Namun apakah cukup dengan pengucapannya saja ? tentulah tidak. Karena jika cukup mengucapkan saja Abdullah bin ubay akan masuk syurga. Tapi nyatanya dia dihukum karena perbuatannnya tidak sesuai dengan pengucapannya. Wa amalun bil arkan. Sebuah pembuktian yang mesti diimplementasikan dalam sebuah realita kehidupan. Tanpa sebuah pembuktian apalah arti sebuah pengucapan saja. Pertanyyannya adalah apakah cukup dengan kita ibadah saja tanpa adanya sebuah peniqroran dan meyakini sepenuhnya kepada Allah swt ? ternyata tidak. Karena jika cukup dengan ibadah saja ulama barsiso yang beribadah puluhan tahun akan masuk syurga, tapi nyatanya tidak, dia malah masuk neraka. Karena dia tidak meyakini Allah sepenuhnya dan hanya menjadikan dirinya sebagai gurunya saja. 1. Penyimpangan-penyimpangan dalam keimanan a. Pernyataan iman yang tidak diikuti dengan keyakinan hati adalah kemunafikan QS. 2:8, dan mereka diancam dengan azab yang sangat dahsyat QS. 4:34 75 |BUKU PANDUAN AMPLI

b. Ma’rifah dengan hati saja tidak cukup membuat seseorang menjadi beriman dengan benar jika tidak dinyatakan dengan pernyataan yang benar pula. -

Fir’aun dan kaumnya menyadari betul kebenaran ajaran Musa dan Harun AS hanya saja mereka tidak pernah menyatakan beriman dengan Musa dan Harun. QS. Al Isra/17:102

-

Ahlul kitab sangat jelas mengetahui kebenaran ajaran Muhammad SAW QS. 6: 20

-

Bahkan Iblis sudah mengenal Allah, tetapi ia menjadi imam kaum kafir

c. Penumbuhan keimanan yang hanya bersumber dari ilham khathir (rasa), dan mukasyafah tanpa merujuk kepada Al Qur’an dan as Sunnah adalah penyimpangan yang harus diluruskan. Allah turunkan Al Qur’an agar difungsikan sebagai mizan (timbangan) QS. Al Hadid/57:25. Dan barang siapa yang kehilangan mizan makan sangat mungkin ia berada dalam penyimpangan. Sabda Nabi : “Sesungguhnya telah aku tinggalkan untukmu dua hal yang jika kamu berpegang teguh kepada keduanya kamu tidak akan tersesat selamanya, yaitu : Kitabullah dan Sunnahku” Al Muwattha’ imam Malik. d. Keimanan seorang manusia biasa tidak akan membuatnya menjadi orang yang ma’shum (terjaga dari kesalahan), sehingga mengesankan apapun yang ia sampaikan sebagai kebenaran wahyu yang tidak dapat ditawar atau dibantah lagi.

76 |BUKU PANDUAN AMPLI

e. Ilha dan , ru’yah (mimpi ) tidak bisa menjadi landasan/sumber agama di luar Al Qur’an dan Sunnah untuk menetapkan hal-hal yang gaib di luar Al Qur’an dan Sunnah. Ungkapan para sufi dalam hal seperti ini tidak dapat dibenarkan menjadi seperti ucapan nabi. f.

Ada sebagian orang yang beranggapan jika seseorang sudah mencapai tingkat tertentu dalam keimanan maka ia gugur dari taklif (kewajiban), ia tidak lagi wajib shalat, puasa dan amal ibadah lainnya seperti umat lainnyam, dengan berdalil QS Al Hijr/15: 19. Pemahaman ini adalah pemahaman kufr, sebab pertama, kata yakin yang dimaksud di ayat itu adalah ajal/kematian. Kedua,bahwa Rasulullah terus beribadah kepada Allah sampai ajalnya.

77 |BUKU PANDUAN AMPLI

KONSEKUENSI IMAN YANG HARUS TERTUNAIKAN "Sesungguhnya Allah membeli dari orang-orang mukmin, baik diri maupun harta mereka dengan memberikan surga untuk mereka. Mereka berperang di jalan Allah; sehingga mereka membunuh atau terbunuh, (sebagai) janji yang benar dari Allah di dalam Taurat, Injil, dan Al-Qur'an. Dan siapakah yang lebih menepati janjinya selain Allah? Maka bergembiralah dengan jual-beli yang telah kamu lakukan itu, dan demikian itulah kemenangan yang agung." (QS. At-Taubah :111) Sahabat AMPLI, kali ini pembahasan yang sangat penting untuk dibahas bagi siapa saja yang telah menyatakan keimanannya. Karena jika tidak tertunaikan akan menjadi mala petaka bagi kehidupannnya. Misalnya kita membeli buah buahan di pasar. Biasannya apa yang pertama kali di lakukan sebelum kita bisa memakannya ? nah, biasanya yang kita lakukan adalah mencuci buah tersebut karena takut kotor karena banyak yang megang dan banyak tergeletak diamana saja. Sahabat AMPLI, ketahuilah bahwa yang saya bahas kali ini adalah kewajiban kita yang harus ditutunaikan yaitu infak dan shodaqoh. Kenapa ini perlu dibahas ? karena saya yakin apabila ini tidak kita bahas hari ini, maka selamanya kita akan memakan makanan yang kotor, karena di setiap rizki yang kita punya ada hak Allah yang harus dikeluarkan.

78 |BUKU PANDUAN AMPLI

2,5% adalah hak Allah yang mesti dikeluarkan. Tidaklah banyak namun akan sangat fatal jika harta yang sedikit itu tidak kita tunaikan. Misalnya kita makan setiap hari itu tiga kali. Mkisalnya kita makan terus selama sebulan tanpa harus dikeluarkan zat sisanya. Apakah akan berakibat baik terhadap kesehatan ? tentulah tidak. Jangankan sebulan sehari atau dua hari saja kita tidak membuang metabolisme dalam tubuh, kita akan terserang penyakit yang luar biasa ganas. Maka setiap kali kita makan cobalah hitung berapa persen hak Allah yang harus dikeluarkan ? Sahabat AMPLI, konsekuensi iman yang harus kita pegang adalah bahwa kita siap berkorban dengan jiwa dan harta yang kita punya. Supaya kita termasuk orang yang beruntung di hadapan Allah swt. Ingatlah bahwa status seorang mukmin saja tidak cukup membuat anda aman dari neraka, ketika konsekuensi iman itu tidak sama sekali tidak tertunaikan maka sama saja kita menhyerahkan diri kita kepada neraka. Sedikit pengetahuan yang akan saya bagikan tentang keutamaan infak dan shodaqoh adalah sebagi berikut : Infaq dan shadaqah memiliki fadhilah dan faedah yang sangat banyak, bahkan sebagian ulama telah menyebutkan lebih dari duapuluh faedah, diantaranya: 1. Ia bisa meredam kemurkaan Allah, Rasulullah SAW, bersabda: " Sesunggunhnya shadaqah secara sembunyi-sembunyi bisa memadamkan kemurkaan Rabb (Allah)" (Shahih At-targhib)

79 |BUKU PANDUAN AMPLI

2. Menghapuskan kesalahan seorang hamba, beliau bersabda: "Dan Shadaqah bisa menghapuskan kesalahan sebagaimana air memadamkan api" (Shahih At-targhib) 3. Orang yang besedekah dengan ikhlas akan mendapatkan perlindungan dan naungan Arsy di hari kiamat. Rasulullah saw bersabda: "Tujuh kelompok yang akan mendapatkan naungan dari Allah pada hari yang tidak ada naungan kecuali naungan-Nya diantaranya yaitu: "Seseorang yang menyedekahkan hartanya dengan sembunyi-sembunyi sehingga tangan kirinya tidak mengetahui apa yang diinfakkan oleh tangan kanannya." (Muttafaq 'alaih) 4. Sebagai obat bagi berbagai macam penyakit baik penyakit jasmani maupun rohani. Rasulullah saw, bersabda: "Obatilah orang-orang yang sakit diantaramu dengan shadaqah." (Shahih At-targhib) beliau juga bersabda kepada orang yang mengeluhkan tentang kekerasan hatinya: "Jika engkau ingin melunakkan hatimu maka berilah makan pada orang miskin dan usaplah kepala anak yatim." (HR. Ahmad) 5. Sebagai penolak berbagai macam bencana dan musibah. 6. Orang yang berinfaq akan didoakan oleh malaikat setiap hari sebagaimana sabda Rasulullah saw: "Tidaklah dating suatu hari kecuali akan turun dua malaikat yang salah satunya mengatakan, "Ya, Allah berilah orang-orang yang berinfaq itu balasan, dan yang lain mengatakan, "Ya, Allah berilah pada orang yang bakhil kebinasaan (hartanya)." (Muttafaq 'alaihi) 7. Orang yang membayar zakat akan Allah berkahi hartanya, Rasulullah saw bersabda: "Tidaklah shadaqah itu mengurangi harta." (HR. Muslim) 8. Allah akan melipatgandakan pahala orang yang bersedekah, (QS. Al-Baqarah: 245)

80 |BUKU PANDUAN AMPLI

9. Shadaqah merupakan indikasi kebenaran iman seseorang, Rasulullah saw bersabda, "Shadaqah merupakan bukti (keimanan)." (HR.Muslim) 10. Shadaqah merupakan pembersih harta dan mensucikannya dari kotoran, sebagaimana wasiat beliau kepada para pedagang, "Wahai para pedagang sesungguhnya jual beli ini dicampuri dengan perbuatan sia-sia dan sumpah oleh karena bersihkanlah ia dengan shadaqah." (HR. Ahmad, Nasai dan Ibnu Majah juga disebutkan dalam Shahih Al-Jami'). Inilah beberapa manfaat dan faidah dari infaq dan shadaqah yang disebutkan dalam Al-Qur'an dan Sunnah, kita memohon semoga Allah SWT menjadikan kita termasuk orang-orang yang senang berinfaq dan bershadaqah dengan ikhlas karena mengharap wajah dan keridhaan-Nya dan agar kita dijauhkan dari orang-orang yang tidak suka berinfaq dan tidak berzakat yang dijadikan ular yang melilitnya pada hari kiamat nanti ataupun setrika yang menyiksa tubuhnya pada hari penbalasan itu sebagaimana firman Allah QSAt-Taubat 34-35. Ya Allah ! Selamatkanlah kami dari siksa Mu ! amin ya rabbal 'alamin!

81 |BUKU PANDUAN AMPLI

HIDUP CUMA SEKALI MAKA BERILAH ARTI Hidup adalah sebuah proses pengembaraan yang mesti dilalui. Tidak harus ditakuti apalagi dihindari. Sebab perjalanan itu akan menjadi syahid bahwa kita pernah berjalan di muka bumi ini dan menyaksikan perjuangan yang kita pijak di alam semesta ini. Jangan pernah lupa dengan tugas dan purwadaksi kita sebagai manusia. Ketika kita melupakan jati diri kita maka sungguh kita akan angkuh dalam perjalanan. Lebih mencintai urusan dunia yang semestinya kita tinggalkan dan mengesampingkan urusan akhirat yang jelas-jelas menjadi tugas pokok dalam pengasingan ini. Hidup akan berarti bila kita memahami esensi hidup yang sebenarnya. Jika dalam perjalanan kita menemukan satu masalah yang besar maka sejatinya itu adalah arti yang mesti dimaknai. Uraian hikmah yang terkandung dalam setiap kejadian yang menimpa kita jadikanlah sebuah barometer kualitas keimanan kita kepada Sang Kholik. Sejauh mana tingkat keimanan dan ketaqwaan kita. Karena sesungguhnya apa yang terjadi pada diri kita itu khalayaknya dikarenakan diri kita juga. Dan ketahuilah barometer kehidupan yang sesungguhnya itu ada pada wahyu Allah yang tidak akan pernah menyesatkan hamba-Nya sedikitpun. Didalam sebuah riwayat perjalanan manusia kita mengenal hidup menusia bermacam-macam menurut bangunan, sifat dan cara yang terdapat didalamnya, bolehlah hidup manusia itu menjadi tiga bagian: a). Hidup hissy

82 |BUKU PANDUAN AMPLI

Setengah manusia hidup hanya untuk keperluan dirinya sendiri. Yang selalu dikejar-kejar ialah hanya kepentingan yang bekenaan dengan dirinya, dengan rumah tangganya. Kadangkadang ia bergerak juga dimedan umum, tetapi bergeraknya itu hanyalah untuk keperluan diri, keperluan kasar, keperluan pribadi sendiri. Orang yang demikian itu sesungguhnya mepunyai sifat “diam”. Bukan “diam”, karena ia tak kuasa berjalan, bukan pula “diam”, kerana ia tak pandai bergerak. Tetapi ia disebut “diam” karena “tak pandai” menjalankan hukum-hukum Allah. Hidup yang demikian itu boleh diibaratkan hidup secara tumbuh-tumbuhan, hidup dengan tidak sadar dan insyaf akan arti dan harga hidupnya! Maka hidup inilah yang dinamakan orang “hidup hissy”, hidup hanya karena tak mati belaka. b). Hidup Ma'nawi Selain dari pada golongan orang yang hidup seperti bagian (a), ada pula setengah orang yang sudah mulai mempergunakan hidupnya untuk menjalankan hukum-hukum Allah; tetapi belum mempunyai kesadaran yang cukup-cukup, belum mempunyai keyakinan yang kuat dan teguh, dan belum pula mempunyai kepercayaan yang sentosa. Ia mudah berubah, boleh digoyangkan dan dijatuhkan, mudah pula ia pindah haluan dan sikap, hanya karena ada sangkutan dengan salah satu kepentingan keduniaan belaka. Ia belum mempunyai pendirian yang kuat dan teguh. Hidup manusia yang demikian itu, benama “Hidup Manawi”. c). Hidup Ma'ani Adapun yang dinamakan orang “hidup Maani” itu ialah yang dipergunakan untuk melakukan amal kebaikan yang sebanyak83 |BUKU PANDUAN AMPLI

banyak dan sesempurna-sempurnanya; amal yang timbul dari pada keyakinan yang kuat dan iman yang teguh; amal yang dilakukannya, hanya karena mengharapkan rahmat dan ridho dari pada Allah swt. belaka!. Dan tidak karena ataupun harapan yang diluarnya. Hidup sadar ini tak mudah tercapai, kecuali dengan karena kemurahan dan karunia Allah semata-mata. Lebih-lebih sukar lagi mencapai hidup yang demikian itu, karena si amil itu harus pandai mensatukan ketiga pendirian amal (istianah, istiqomah dan istithoah). Orang yang duduk dalam kehidupan ma'ani itu, tak lagi mengenal sukar dan sulit, berat dan susah, takut dan was-was, dan lain-lain yang boleh mencegah manusia bagi melakukan amal yang sempurna. Maka diakhir kata Kang AS Muda ingin sekali mengintropeksi diri sejauh mana kita sudah memaknai hidup ini. Apakah kita termasuk hidup yang hissy? ataukah ma'nawi? atau justru ma'ani?. Untuk mengetahui sejauh mana kita hidup tiada lain adalah berjalan dan berproses dengan rambu rambu yang diberikan Allah SWT kepada kita. Manusia punya asa dan Allah maha kuasa. Tetaplah beribadah pada sirotol mustaqim yang sudah Allah canangkan bagi mereka yang beriman. Wallahu a'lam...

84 |BUKU PANDUAN AMPLI

“Jika kamu hanya menunggu inspirasi datang, selama insirasi itu tidak pernah dituliskan, maka kamu bukanlah penulis.” (AS Muda)

85 |BUKU PANDUAN AMPLI

TETANG PENULIS

Saya dikenal sebagai sebagai seorang founder AMPLI (Asosiasi Mahasisiwa Pecinta Literasi Islami) karena saya bertekad untuk bisa meliterasikan Masyarakat Indonesia menuju masyarakat yang berperadaban islami. Saya adalah mentor menulis di program AMPLI Indonesia. Buku yang sudah saya tulis diantaranya adalah Jejak Pengembara, Nge-Literasi Atau Terjajah, AMPLI Sebagai Solusi Kebodohan Mahasiswa, Paradigma Dakwah Berbasis Sirah Nabawiyah, Dan Menulis Dengan 3on. Jika anda membutuhkan solusi agar buku anda segera selesai dan bisa diterbitkan bisa hubungi kontak saya : E-mail : [email protected] Instagram : as muda Facebook : AS Muda

86 |BUKU PANDUAN AMPLI

Related Documents

Panduan
June 2020 44
Panduan
October 2019 76
Panduan
October 2019 77
Panduan
August 2019 103
Panduan
April 2020 48
Panduan Zakat
April 2020 1

More Documents from ""