Manajemen

  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Manajemen as PDF for free.

More details

  • Words: 1,567
  • Pages: 9
MANAJEMEN

Nama : Kelas :XII IPS 4

A.Pengertian Manajemen Manajemen berasal dari kata to manage yang berarti mengendalikan, mengatur, menjalankan, mengemudi, memimpin, dan membina. Pengertian manajemen menurut para ahli adalah sbb : 1. Menurut G.R. Terry : usaha untuk mendapatkan tujuan yang telah ditetapkan terlebih dahulu dengan mempergunakan kegiatan orang lain. 2. Menurut Encyclopedia of the Social Sciences : Suatu proses dimana pelaksanaan suatu tujuan tertentu diselenggarakan dan Diawasi. 3. Menurut Haimann : Fungsi untuk mencapai sesuatu melalui orang lain dan mengawasi usaha-usaha Individu untuk mencapai tujuan bersama. 4. Menurut Shrode : Proses untuk mengoordinasikan dan menginterpretasikan penggunaan sumbersumber dalam mencapai tujuan organisasi (produktivitas) dengan menggunakan orang-orang melalui teknik dan informasi dalam saluran organisasi. 5. Menurut Harold Koontz dan Cyril O’Donnell : Cara untuk mencapai tujuan tertentu melalui kegiatan orang lain. 6. Menurut Prof. Oei Liang Lee : Suatu ilmu dan seni merencanakan, mengorganisasikan, mengarahkan, dan mengoordinasikan, serta mengawasi tenaga manusia dengan bantuan alat-alat untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. 7. Menurut Prof. Dr. A. Sanusi, S.H. : Suatu sistem tingkah laku manusia yang kooperatif, dipimpin secara teratur melalui usaha yang terus-menerus, dan merupakan tindakan rasional. 8. Menurut Stoner : Proses perencanaan, pengorganisasikan, memimpin, dan mengawasi usaha-usaha dari suatu organisasi dan dari sumber-sumber organisasi lainnya untuk mencapai tujuan organisasi yang telah ditetapkan. 9. Menurut S.P. Hasibuan : Sebagai ilmu dan seni mengatur proses pemanfaatan sumber daya manusia dan sumber-sumber lainnya secara efektif dan efisien untuk mencapai tujuan tertentu. 10. Menurut Dr. S.P.Siagian, MPA,Phd., : Kemampuan dan keterampilan untuk memperoleh suatu hasil dalam rangka pencapaian tujuan melalui kegiatan-kegiatan orang lain.

B.Tingkatan Manajer 1. Manajer Puncak (top manajer) Adalah manajer tertinggi yang biasanya terdiri atas dewan direktur dan direktur utama. Tugasnya untuk memutuskan hal-hal yang penting bagi perusahaan.

2. Manajer tingkat menengah (middle manager) Tugas utamanya adalah mengembangkan rencana-rencana operasi dan menjalankn keputusan-keputusan yang ditetapkan manajer puncak serta bertanggungjawab kepada manajer puncak, 3. Manajer Pelaksana (supervisory manajer) Adalah manajer tingkat tinggi paling bawah. Tugasnya adalah menjalankan keputusan dan rencana yang telah ditetapkan manajer tengah. Kehiatan manajer: a. board of manajer: memimpin organisasi secara keseluruhan b. president manajer : memimpin para manajer agar tercipta team work c. division heads : memipin pekerja diberbagi bidang d. superintendent, general foremen dan foremen : memimpin para pekerja agar melaksanakan tugasnya sesuai dengan tujuan perusahaan

C.PRINSIP DAN FUNGSI MANAJEMEN 1.Prinsip Manajemen a. Pembagian kerja yang berimbang : seorang manajer tidak bersifat pilih kasih melainkan harus bersikap sama baik dan memberikan beban kerja yang berimbang. b. Pemberian wewenang dan tanggung jawab : anggota organisasi hendaknya diberi wewenang sepenuhnya untuk melaksanakan tugasnya dan mempertanggungjawabkan kepada atsannya. c. Disiplin : kesedian melakukan usaka nyata(bekerja sesuai dengan jenis pekerjaanya dan bertanggungjawab). Setiap anggota organisasi menerapkan displin dalam bekerja d. Kesatuanarah: mempunyai tujuan yang sama. Pelaksanaan kesatuan pengarahan tidak dapat terlepas dari pembagian kerja, wewenang dan tanggungjawab, displin serta kesatuan perintah. e. Mendahulukan kepentingan umum diatas kepentingan pribadi : ketika sedang bekerja sebagai anggota organisasi atau para pembantu manajer semua kepentingan pribadi harus diabaikan dan harus lebih mengutamakan kepentingan organisasi. f. Penggajian : pemberian gaji dan cara pembayaranya hendaknya bias memuaskan sesuai dengan kerja kerasnya g. Kesatuan perintah : setiap anggota harus menerima satu jenis perintah atasan langsung h. Pemusatan wewenang : untuk menentukan kebijakan umum hendaknya dipegang oleh administrator. i. Jejang bertangga : setiap anggota organisasi akan mengetahui kepada siapa ia harus bertanggungjawab dan dari siapa ia menerima perintah. j. Tata tertib : aturan tentang pelaksanaankerja, agar dapat berlangsung secara tertip. k. Keadilan ; anggot organisasi dapat bekerja dengan tertib dan lancarmaka atasan harus berlaku dengan adil serta bijaksana.

l. Pemantapan jabatan : karyawan seharusnya tidak sering diubah-ubah tugas dan jabatannya. m. Prakarsa : timbul dikalangan anggota hendaknya mendapat penghargaan n. Solidaritas : rasa setia kawan biasanya muncul berkat kerja sama dan hubungan yang baik pada setiap anggota 2. FUNGSI-FUNGSI MANAJEMEN Fungsi manajemen adalah tujuan dari aktivitas manajemen yang dinginkan atau dicapai ileh manajer,berikut beberapa fungsing manajemen: a. Fungsi organik, yaitu fungsi manajemen yang mutlak dan harus di jalankan oleh manajemen b. Fungsi pelengkap,yaitu fungsi manajemen yang tidak mutlak dijalankan tetapi

sebaiknya dilaksanakan untuk meningkatkan efesiensi pelaksaan kegiatan

Fungsi manajemen terdiri dari: a. Actuating/Penggerakan, tindakan pengusahaan agar para semua anggota ikut

bekerja dengan tingkat kesadaran yang tinggi dan melakukan pekerjaan dengan senang hati. b. Budgeting/Anggaran, rencana anggaran, perhitungan anggaran, dan pengawasan

cara pelaksanaannya. c. Comanding/Pemberian komando, segala usaha yang dilakukan oleh manajer guna

menggerakkan para staf untuk bekerja dengan senang hati dan ikhlas. d. Communication/Komunikasi, yakni komunikasi yang digunakan gunakan oleh

manajer dengan para stafnya guna saling bertukar informasi. e. Controlling/Pengawasan, proses pengecekan tentang apa yang telah dilakukan

dan direncakan berjalan sesuai rencana seperti pengecekan standar kualitas dan meneliti hasil kerja yang telah dicapai. f. Coordinating/Pengkoordinasian, usaha untuk mempersatukan kerjasama sehingga

terjadi keseragaman, selaras, dan terpadu dari suatu pekerjaan. g. Directing/Pengarahan atau pemberian petunjuk, bagaimana cara memberikan

petunjuk, cara pengarahan, penjurusan dan perintah yang harus dilakukan. h. Evaluating/Pengevaluasian, suatu tindakan atau proses untuk menentukan nilai

dari sesuatu.

i.

Forecasting/Peramalan, yakni kegiatan penafsiran dalam memasarkan hasil pruduksi, apakah disenagi masyarakat atau tidak.

j.

Leading/memimpin, pekerjaan yang dilakukan oleh manjer untuk membuat orang bertindak/bekerja.

k. Motivating/Pemberian

dorongan,yakni suatu cara untuk mengarahkan pekerja/pegawai agar mau bekerja dengan baik dan efektif sehingga tujuan perusahaan tercapai sesuai rencana.

l.

Organizing/Pengorganisasian,proses menciptakan hubungan antara fungsi, pesonalia, dan faktor fisik agar kegiatan yang di laksanakan dapat berjalan dengan baik.

m. Planning/Perencanaan, persiapan tengtang apa yang akan dilakukan terlabih

dahulu sebelum bekerja. n. Staffing/Susunan kepegawaian, pemberian bantuan dalam menyusun berbagai

urusan, pengaturan serta penempatan tenagan-tenaga manusia dengan berbagai fasilitasnya.

D.BIDANG-BIDANG MANAJEMEN

Bidang-bidang manajemen ada lima, yaitu: 1. Manajemen

produksi,kegiatan manajemen yang berhubungan dengan pembuatan barang yang jasa pelaksanaannya menggunakan kekuatan mesin maupun manusia, modal, dan material untuk menghasilkan barang ataupun jasa. kegitannya, adalah agar mengarahkan produksi pada pencapaian dan tujuan yang meliputi jenis, cara, desain dan bahan-bahan yang akan digunakan. Pengawasan digunakan untuk menjamin lancarnya kegiatan produksi yang sesuia dengan rencana atau tdak.

2. Manajemen personalia, bagian dari manajemen yang berusaha memperoleh,

meningkatkan dan memajukan kinerja. Kegiatannya, memotivasi para pegawai, rotasi jabatan, mengembangkan pegawai melalui pelatihan dan pendidikan, pengadaan pegawai, penarikan pegawai dan menyeleksi pegawai. 3. Manajemen keuangan, bagian dari manajemen bagian informasi aliran dana

apakah sesuai dengan yang direncakan perusahaan atau tidak. kegiatannya,

menentukan sumber dana, mangalokasikan dana yang tersedia dan menetukan jumlah dana yang diperlukan. 4. Manajemen pemasaran, dalam arti sempit ialah kegiatan yang berhubungan

penyaluran barang atau jasa kepada konsumen. Sedangkan dalam arti luas adalah kegiatan yang berhubungan mengenai peningkatan kebutuhan para konsumen terhadap barang atau jasa. Sedangkan menurut para ahli adalah: •

Philip Kotler, serangkaian kegiatan manusia guna memperlancar serta menyempurnakan pertukaran.



William J.Stanton, suatu system dari keseluruhan dari kegiatan-kegiatan bisnis yang ditujukan untuk merencakan, menentukan, mempromosikan serta mendistribusikan barang.



D.W. Fosler, suatu proses yang muncul dari pelaksanaan dan pengawasan usaha.

Sedangkan tujuan dari manajemen pemasaran dalah: 1. Mengendalikan usaha. 2. Merencanakan dan menciptakan keuntungan. 3. Mengembangkan manfaat sifat saling menguntungkan. 4. Merencanakan dan menjalankan semua program. 5. Memelihara dan menjaga kelangsungan hidup perusahaan. 6. Merencakan dan mengelola penawaran. 7. Mengembangkan permintaan dari para konsumen. 8. Meningkatkan koordinasi dan komunikasi dalam bidang pemasaran. 9. Memproses pengambilan keputusan dalam produksi. 10. Mengatur dan mengendalikan organisasi pemasaran 11. Menciptakan konsep dalam pemasaran.

Sedangkan ruang lingkup manajemen pemasaran secara umum adalah: a) Perencanaan pemasaran. b) Falsafah pemasaran.

c) Organisasi pemasaran. d) Kebijakan dan strategi pemasaran. e) Strategi pemasaran terbaru. f) System informasi pemasaran.

5. Manajemen perkantoran, bidang ini menitikberatkan pada cara mengatur dan

mengelola tugas kantor agar tercipta kelancaran kegiatan administrasi.manajemen perkantoran berhubungan dengan planning, organizing, actuating dan controlling pekerjaan kantor. Tujuan manajemen kantor menurut G.R.TERRY adalah: a.

Memberikan keterangan yang lengkap

b. rendahnya.

Memberikan laporan yang dengan biaya serendah-

c.

Membantu perusahaan memelihara persaingan.

d.

Memberikan ketatausahaan yang cermat.

Pertanyaan 1. Sebutkan kegiatan manajer?

2. Jelaskan yang dimaksud dengan Manajer tingkat menengah? 3. Mengapa team work sangat diperlukan? 4. Apakah yang di maksud dengan Fungsi manajemen? 5. ada berapakah fungsi manajemen, dan jelaskan pengertiannya? 6. sebutkan 4 fungsi dari manajemen, dan jelaskan? 7. sebutkan bidang-bidang manajemen? 8. jelaskan pengertiam PEMASARAN dalam arti luas? 9. jelaskan pengertiam PEMASARAN menurut Philip Kotler? 10. sebutkan ruang linkup manajemen pemasaran? Jawaban 1 a. board of manajer b. president manajert c. division heads d. superintendent, general foremen dan foremen 2. adalah yang terdiri dari pemimpin pabrik atau kepla divisi atau sering disebut kepala bagian untuk menjalankan keputusan yang ditetapkan manajer puncak. 3. agar suatu pekerjaan terlaksana dengan baik dan lancer dan meningkatkan hubungan kerjasama yang baik anata satu anggota organisasi. 4. Fungsi manajemen adalah tujuan dari aktivitas manajemen yang dinginkan atau dicapai oleh manajer. 5. Fungsi organik, yaitu fungsi manajemen yang mutlak dan harus di jalankan oleh manajemen.Fungsi pelengkap,yaitu fungsi manajemen yang tidak mutlak dijalankan tetapi sebaiknya dilaksanakan untuk meningkatkan efesiensi pelaksaan kegiatan.

6. Actuating/Penggerakan, tindakan pengusahaan agar para semua anggota ikut bekerja dengan tingkat kesadaran yang tinggi dan melakukan pekerjaan dengan senang hati. Budgeting/Anggaran, rencana anggaran, perhitungan anggaran, dan pengawasan pelaksanaannya.Comanding/Pemberian komando, segala usaha yang dilakukan manajer guna menggerakkan para staf untuk bekerja dengan senang hati ikhlas.Communication/Komunikasi, yakni komunikasi yang digunakan gunakan manajer dengan para stafnya guna saling bertukar informasi

7. Manajemen produksi, personalia, keuangan, pemasaran, dan perkantoran.

cara oleh dan oleh

8. kegiatan yang berhubungan mengenai peningkatan kebutuhan para konsumen terhadap barang atau jasa.

9. yaitu adalah serangkaian kegiatan manusia guna memperlancar serta menyempurnakan pertukaran.

10. Ruang lingkup manajemen pemasaran secara umum adalah: g) Perencanaan pemasaran. h) Falsafah pemasaran. i) Organisasi pemasaran. j) Kebijakan dan strategi pemasaran. k) Strategi pemasaran terbaru. l) System informasi pemasaran.

Related Documents

Manajemen
June 2020 37
Manajemen
May 2020 39
Manajemen
May 2020 44
Manajemen
June 2020 41
Manajemen
December 2019 62
Manajemen
June 2020 41