Makalah Psikokes.docx

  • Uploaded by: Rahmi Hidayah
  • 0
  • 0
  • December 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Makalah Psikokes.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 599
  • Pages: 3
BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang Kanker merupakan kumpulan sel abnormal yang terbentuk oleh sel-sel yang tumbuh secara terus-menerus, tidak terbatas, tidak terkoordinasi dengan jaringan sekitarnya dan tidak berfungsi fisiologis. Kanker terjadi karena timbul dan berkembang biaknya jaringan sekitarnya (infiltratif) sambil merusaknya (dekstrutif), dapat menyebar ke bagian lain tubuh, dan umumnya fatal jika dibiarkan. Pertumbuhan sel-sel kanker akan menyebabkan jaringan menjadi besar dan disebut sebagai tumor. Tumor merupakan istilah yang dipakai untuk semua bentuk pembengkakan atau benjolan dalam tubuh. Sel-sel kanker yang tumbuh cepat dan menyebar melalui pembuluh darah dan pembuluh getah bening. Penjalarannya ke jaringan lain disebut sebagai metastasis. Kanker mempunyai karakteristik yang berbeda-beda. Ada yang tumbuh secara cepat, ada yang tumbuh tidak terlalu cepat, seperti kanker payudara. Kanker payudara (Carcinoma mammae) adalah suatu penyakit neoplasma yang ganas berasal dari parenchyma. Penyakit ini oleh World Health Organization (WHO) dimasukkan ke dalam International Classification of Diseases (ICD) dengan nomor kode 174. Kanker ini mulai tumbuh di dalam jaringan payudara, jaringan payudara terdiri dari kelenjar susu (kelenjar pembuat air susu) saluran kelenjar (saluran air susu) dan jaringan penunjang payudara. Kanker payudara merupakan penyakit yang dapat menyebabkan kematian pada wanita, kanker payudara terjadi karena adanya kerusakan pada gen yang mengatur pertumbuhan dan diferensiasi sehingga sel itu tumbuh dan berkembang biak tanpa dapat dikendalikan.Sel-sel kanker payudara ini dapat menyebar melalui aliran darah ke seluruh tubuh. World Health Organitation (WHO) memperkirakan lebih dari 1,2 juta orang terdiagnosis menderita kanker payudara pada tahun 2005. Di Amerika Serikat kanker payudara menduduki prioritas utama, insidennya meningkat sampai 54% dalam 40 tahun (Smeltzer & Bare, 2002). Di Kanada tahun 2005, berdasarkan laporan Canadian Cancer Society penderita kanker payudara diperkirakan mencapai 21.600 wanita dan 5.300 orang akan meninggal dunia. Kanker payudara sangat berbahaya dan harus diwaspadai sejak dini. Meskipun demikian, kanker payudara dapat dicegah dengan perilaku hidup sehat, rutin melakukan Pemeriksaan Payudara Sendiri (SADARI) yang dilakukan oleh setiap perempuan dan Pemeriksaan Payudara

Klinis (SADANIS) oleh tenaga kesehatan terlatih. Riset Penyakit Tidak Menular (PTM) 2016 menyatakan perilaku masyarakat dalam deteksi dini kanker payudara masih rendah. Tercatat 53,7% masyarakat tidak pernah melakukan SADARI, sementara 46,3% pernah melakukan SADARI; dan 95,6% masyarakat tidak pernah melakukan SADANIS, sementara 4,4% pernah melakukan SADANIS. Kanker payudara merupakan salah satu prevalensi kanker tertinggi di Indonesia, yaitu 50 per 100.000 penduduk dengan angka kejadian tertinggi di D.I Yogyakarta sebesar 24 per 10.000 penduduk sesuai informasi dari Riset Kesehatan Dasar yang dilakukan oleh Kementerian Kesehatan RI tahun 2013. Sementara itu, kanker payudara termasuk dalam 10 penyebab kematian terbanyak pada perempuan di Indonesia dengan angka kematian 21,5 per 100.000 penduduk. Kanker payudara harus dapat dideteksi secara dini sebelum masuk ke fase akhir yang sulit untuk diobati selain melalui pengangkatan payudara.Terkait dengan mitos dan fakta, banyak orang mengira kanker payudara hanya terjadi pada kaum hawa saja.Namun ternyata berdasarkan penelitian, 1 dari 1000 pria mengidap kanker payudara. Akan tetapi memang dari hampir 50% penderita kanker payudara pada pria tidak mau memeriksakan diri atau malu jika diketahui terkena kanker payudara sehingga pada umumnya ditemukan pada kondisi yang sudah mengalami metastase atau penyebaran ke jaringan tubuh lainnya.

1.2 Rumusan Masalah 1. Apa yang dimaksud dengan kanker? 2. Apa yang dimaksud dengan kanker payudara? 3. Apa saja ciri-ciri dari kanker payudara? 4. Apa saja gejala dari kanker payudara? 5. Apa saja pengobatan dan pencegahan yang dapat dilakukan? 6. Apa hubungan kanker payudara dan psikologi kesehatan?

1.3 Tujuan 1. Untuk mengetahui maksud dari kanker 2. Untuk mengetahui maksud dari kanker payudara 3. Untuk mengetahui ciri-ciri dari kanker payudara

4. Untuk mengetahui saja gejala dari kanker payudara 5. Untuk mengetahui pengobatan dan pencegahan yang dapat dilakukan 6. Untuk mengetahui hubungan kanker payudara dan psikologi kesehatan

Related Documents

Makalah
June 2020 40
Makalah
July 2020 39
Makalah
October 2019 94
Makalah
July 2020 62
Makalah
November 2019 85
Makalah
October 2019 95

More Documents from ""