Laporan Praktikum Fun Science.docx

  • Uploaded by: Gandi Sudewa
  • 0
  • 0
  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Laporan Praktikum Fun Science.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 592
  • Pages: 5
LAPORAN PRAKTIKUM IPA TERAPAN FUN SCIENCE “BLACK SNAKE FIRE”

Disusun oleh: Gandi Sudewa

16312241044

Larasati Kurnia R

16312244029

Weni Kusuma N

16312244053

PENDIDIKAN IPA I 2016

JURUSAN PENDIDIKAN IPA FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA 2019

A. JUDUL Black Snake Fire B. TUJUAN Melakukan percobaan fun science Black Snake Fire. C. DASAR TEORI Kembang api black snakes yang kalian bakar kemudian akan menghasilkan abu “ular hitam” yang panjang. Hal tersebut menghasilkan asap (yang mungkin beracun), tetapi tidak menghasilkan api atau ledakan. Kembang api yang biasanya dijual tersebut biasanya mengandung logam berat (seperti merkuri), jadi kembang api ini juga tidak termasuk leih aman dari kembang api yang biasa. Akan tetapi, ada cara yang aman untuk membuat “black snake” ini. Kalian dapat membakar baking soda yang (sodium bikarbonat) dengan gula pasir (sukrosa). Untuk menghasilkan gas karbon dioksida yang memunculkan abu karbon hitam. (Helmenstine, 2018) Gula dan baking soda dapat menjadi black snake karena mengalami reaksi. Saat dibakar, sodium bikarbonat (baking soda) terurai menjadi sodium karbonat, uap air, dan gas karbon dioksida, sedangkan gula terurai menjadi uap air dan gas karbon dioksida. Reaksinya sebagai berikut. (Helmenstine, 2018) Reaksi baking soda : 2 NaHCO3 → Na2CO3 + H2O + CO2 Reaksi gula pasir : C2H5OH + 3 O2 → 2 CO2 + 3 H2O D. ALAT BAHAN 1. Gula pasir 20 gram 2. Baking Soda 5 gram 3. Spiritus 4. Kaleng 5. Pasir 6. Korek Api 7. Gelas Beaker 8. Spatula

E. LANGKAH KERJA Mencampurkan gula pasir dengan baking soda

Menuangkan spiritus pada kaleng yang berisi pasir

Meletakan campuran gula dengan baking soda di atas pasir

Menyalakan api pada kaleng yang sudah diberi solar

Mengamati proses yang terjadi

F. HASIL PERCOBAAN

G. PEMBAHASAN Praktikum ini bertujuan untuk melakukan percobaan fun science black snake fire. Bahan yang diperlukan pada percobaan ini yaitu gula pasir, baking soda, spiritus, dan pasir. Alat yang digunakan yaitu ada gelas beaker sebagai wadah untuk mencampur gula pasir dengan beaking soda, spatula untuk mengaduk campuran tersebut, kaleng sebagai tempat pasir dan tempat pembakaran, korek api untuk menghidupkan api.

Proses dalam pembakarannya yang diperoleh sebagai berikut

Pada percobaan ini, praktikan menggunakan bahan bakar berupa spiritus, namun hasil yang diperoleh tidak sesuai dengan perkiraan yaitu hanya bagian kecil di pinggir yang menjadi karbon atau “black snake fire”, kemudian nyala apinya mati sebelum bagian tengah atau keseluruhan gula terbakar terbakar. Ketika gula pasir dibakar, gula tersebut berubah menjadi uap air dan karbon dioksida. Pembakaran yang bagus memerlukan supai oksigen yang baik. Karena aliran oksigen ke dalam bagian dalam tumpukan gula terhalang menyebabkan proses yang kompleks. Proses tersebut termasuk diantaranya yaitu dekomposisi gula untuk menghasilkan karbon dan uap air. Dekomposisi tersebut membuat karbon berbentuk seperti ular. Baking soda terdekomposisi ketika dipanaskan yang melepaskan karbon dioksida (CO2) dengan reaksi: 2NaHCO3→ Na2CO3 + H2O + CO2 Baking soda ditambahkan untuk agar karbon yang dihasilkan terangkat ke atas. Karbon dioksida dan uap air yang dihasilkan membuat “snake” menjadi tumbuh. Jadi “snake” bagian utama nya yaitu terdiri dari karbon yang berasal dari pemanasan gula yang tidak terbakar dalam api. Karbon tersebut yang membuat “snake” menjadi berwarna hitam. Di dalamnya juga terkandung Na2CO3 dari hasil dekomposisi pembakaran baking soda. (Mel Science)

H. KESIMPULAN Dari percobaan yang telah dilakukan berikut ini hasilnya

I. SARAN Saran untuk yang akan melakukan praktikum ini selanjutnya yaitu sebaiknya menggunakan bahan bakar yang lebih lama habis terbakar, misalnya minyak tanah atau solar. J. DAFTAR PUSTAKA Helmenstine, A. Marie. 2018. How to Make Black Snake or Glow Worms. https://www.thoughtco.com/make-black-snakes-or-glow-worms-605964 Diakses pada tanggal 20 Maret 2019. Mel Science. Sugar snake. https://melscience.com/en/experiments/sugar-snake/ Diakses pada tanggal 20 Maret 2019.

Related Documents

Laporan Praktikum
September 2019 87
Laporan Praktikum
June 2020 47
Fun
May 2020 33
Fun
June 2020 27
Fun
November 2019 54

More Documents from ""