Lambung.docx

  • Uploaded by: Yulimujianti Yanti
  • 0
  • 0
  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Lambung.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 579
  • Pages: 9
LAMBUNG

Lambung merupakan saluran melebar yang menghubungkan esofagus dengan usus halus. Lambung memiliki empat lapisan, yaitu mukosa, submukosa, muskularis, dan serosa. Lambung memiliki mukosa yang tebal. Submukosa lambung terdiri atas jaringan ikat longgar dengan serat kolagen dan elastin. Submukosa lambung mengandung pembuluh darah. Muskularis merupakan lapisan otot polos yang berada dibawah lapisan submukosa. Muskularis lambung terdiri atas lapisan otot sirkular (dalam) dan lapisan otot longitudinal (luar). Serosa merupakan lapisan terluar lambung.

Mukosa lambung terdiri atas epitel selapis silindris. Epitel selapis silindris berinvaginasi membentuk foveola gastrika. Diantara sel-sel epitel lambung, banyak di jumpai sel goblet. Pada mukosa lambung terdapat kelenjar pilorus. Lamina propria mengandung anyaman serat kolagen dan retikulare dengan sedikit fibroblas. Lamina propria lambung sangat sedikit jumlahnya karena banyaknya kelenjar lambung, sehingga terbatas pada ruang sempit diantara kelenjar lambung. Muskularis mukosa lambung tidak tebal.

USUS HALUS

Usus halus merupakan saluran perncernaan dimulai dari ujung pilorus lambung hingga ileosekal (tempat bersatu dengan usus besar). Usus halus berfungsi untuk penyerapan, sehingga usus halus mempunyai bangunan khusus berupa vili untuk meperluas bidang permukaan mukosanya.

Usus halus memiliki tiga lapisan, yaitu mukosa, submukosa, muskularis eksterna. Mukosa usus halus memiliki vili dan kelenjar intestinal. Jaringan ikat lamina propria terdapat di bawah vili atau di antara kelenjar intestinal. Di bawah susunan kelenjar intestinal terdapat muskularis mukosa. Muskularis mukosa tersusun atas serat-serat otot polos. Sebagain muskularis mukosa terdapat pada bagain tengah vili. Di bawah muskularis mukosa terdapat lapisan submukosa dan muskularis.

Vili merupakan tonjolan kecil pada membran mukosa. Tiap vili dilapisi oleh epitel selapis silindris dan bagian tengahnya terdiri atas jaringan ikat lamina propria. Epitel selapis silindris pada usus halus terdiri atas sel absorptif dan sel goblet. Sel absorptif berbentuk silinder tinggi. Sel goblet tersebar diantara sel absorptif.

Usus halus memiliki kelenjar instestinal yang disebut kriptus Lieberkuhn yang berupa bangunan berbentuk pipa atau tabung, bermuara di antara dasar vili. Perbedaan vili dengan kelenjar intestinal adalah vili berbentuk lonjong dengan jaringan ikat lamina propria di tengahnya dan dilapisi epitel, sedangkan kelenjar intestinal menyerupai lumen yang dikelilingi oleh epitel. Epitel yang melapisi kelenjar intestinal adalah epitel selapis silindris, sama dengan epitel yang melapisi vili. Ruang diantara kelenjar satu dengan yang lainnya terdapat lamina propria

Submukosa usus halus terdiri atas jaringan ikat longgar. Muskularis usus halus disusun oleh lapisan otot polos sirkular pada bagian dalam dan lapisan otot polos longitudinal pada bagian luar.

USUS BESAR

Usus besar merupakan bagian terakhir saluran pencernaan. Saluran ini dibagi menjadi tiga bagian utama, yaitu sekum, kolon dan rektum. Gambar di atas merupakan usus besar bagian sekum. Usus besar dibagi menjadi empat lapisan utama yaitu mukosa, submukosa, muskularisdan adventisia. Mukosa usus besar tidak memiliki vili, sehingga epitel permukaannya tampak lebih rata dibanding yang ada pada usus kecil. Kelenjar intestinal usus besar lebih panjang dan lebih rapat dibanding pada usus halus. Epitel usus besar sama dengan usus halus, yaitu epitel selapis silindris, tetapi memiliki sel goblet yang lebih banyak dibanding pada usus halus. Lamina propria usus besar terdiri atas jaringan ikat retikulum. Lapisan muskularis mukosa tersusun atas serat-serat otot polos.

Submukosa usus besar tersusun atas jaringan ikat longgar yang mengandung sejumlah lemak. Muskularis usus besar memiliki struktur yang berbeda dari mukularis usus halus. Lapisan sirkular sebelah dalam sempurna, tetapi lapisan longitudinal sebelah luar membentuk tiga pita longitudinal gepeng yang disebut taenia koli (tidak terihat pada gambar). Lapisan paling luar usus besar adalah adventisia atau serosa. Serosa terdiri atas mesotelium dan jaringan ikat subserosa

Daftar Pustaka

http://atlashistologi.com/histologi/index.html Eroschenko, Viktor P. 2008. Atlas Histologi diFIORE : Dengan Korelasi Fungsional. Lippincott William & Wilkins/Wolters Kluwer Health Ins. USA.

More Documents from "Yulimujianti Yanti"