Kelompok 4 3A
1. Seorang pria berusia 35 tahun dibawa oleh keluarganya ke RSJ Prov. Jabar. Hasil pemeriksaan psikiatri yang didapatkan yaitu pasien sering mendengar suara perempuan yang sering mengajak bercakap-cakap dan suara tersebut sering menyuruh pasien untuk bunuh diri. Berdasarkan data dari keluarga, 3 bulan yang lalu pasien batal menikah karena mempelai wanita meninggal karena kecelakaan. Sejak saat itu pasien sangat loyo serta tidak bersemangat dalam menjalani kehidupan sehari-hari, sering bolos bekerja, tidak peduli terhadap diri sendiri dan keluarga, menyendiri, serta mudah marah. Apakah salah satu tanda dan gejala halusinasi pada kasus tersebut? A. Menyendiri B. Bicara sendiri C. Mudah marah D. Loyo E. Batal menikah 2. Seorang laki-laki berusia 25 tahun dibawa keluarganya ke IGD RSJ dengan alasan mengamuk, membanting-banting barang dan gelisah. Saat dikaji wajahnya tegang, muka merah ketika menceritakan masalahnya yaitu ditinggal istrinya menikah lagi, penampilan tampak kotor kucel. Apakah masalah keperawatan yang tepat pada kasus tersebut? A. Isolasi sosial B. Harga diri rendah C. Resiko perilaku kekerasan D. Defisit perawatan diri E. Halusinasi 3. Perawat melihat bahwa klien mondar mandir, gelisah dan menunjukan tanda-tanda agresif. Pola bicara klien cepat dan afek marah. Berdasarkan hasil observasi ini prioritas apayang harus dilakukan oleh perawat? A. Memberikan lingkungan yang aman bagi klien dan klien lainnya B. Memberikan rasa aman dan nyaman pada klien di ruang rawat C. Bantu petugas membawa klien pada lingkungan terkontrol D. Tawarkan klien untuk pindah ke area yang lebih tenang untuk menenangkan klien dan memudahkan kontrolklien E. Meminta klien untuk menenangkan klien 4. Seorang laki-laki berusia 25 tahun dirawat di ruang Garuda RSJ Cisarua Bandung sejak 2 hari yang lalu dengan alasan amuk, merusak lingkungan dan tidak mengurus diri. Klien mengatakan tidak mampu menjadi bapak yang baik dan tidak berdaya
melakukan apapun. Klien mengatakan sering mendengar suara yang ingin membunuhnya. Suara-suara itu sangat menakutkan sehingga membuat klien kesal, ingin memukul, dan melempar barang agar suara itu menghilang.dari observasi didapat data : klien kotor, acak-acakan, selalu menyendiri atau tiduran di tempat tidur, sering mondar mandir dan bicara sendiri. Apakah implementasi keperawatan prioritas pada kasus diatas? A. Melatih pasien cara perawatan kebersihan diri dan berhias B. Mendiskusikan kemampuan dan aspek positif yang dimiliki klien C. Membantu pasien mengenal manfaat berhubungan dan kerugian tidak berhubungan dengan orang lain D. Memantau pasien mengenali halusinasi dan mengontrol halusinasi E. Membantu pasien latihan mengendalikan perilaku kekerasan dengan cara fisik, verbal, spiritual dan obat-obatan 5. Seorang perempuan berusia 25 tahun di rawat di RSJ sejak 2 hari yang lalu saat dikaji pasien mengatakan mendengar suara ibunya, dan memanggil-manggil namanya dan mengajak pergi. Pasien terlihat menyendiri dan tidak mau berhubungan dengan orang lain. Menurut keluarganya pasien mengalami gejala tersbut sudah sejak 1 tahun yang lalu semenjak ibunya meninggal dunia. Apakah masalah keperawatan utama pada kasus di atas? A. Halusinasi B. Kurang perawatan diri C. Isolasi sosial D. Perilaku kekerasan E. Harga diri rendah 6. Seorang perempuan berusia 29 tahun datang ke RSJ Prov. Jabar diantar oleh keluarganya, saat dianamnesis pasien mengatakan bahwa dia sering melihat bayangan seperti hantu di depan dinding dan sring mengajaknya bicara. Keluarga pasien juga mengatakan memang benar pasien sering bicara sendiri dan senyum-senyum sendiri saat menghadap ke dinding. Apakah intervensi yang paling tepat bagi pasien? A. Memberikan dukungan pada pasien B. Menyarankan pasien untuk mengikuti TAK dengan aktif C. Melatih pasien mengontrol halusinasi D. Memberikan penkes pada pasien E. Mengajak pasien untuk berkenalan dengan pasien lain. 7. Seorang perawat di RSJ mendapatkan data bahwa ada 8 klien mengalami halusinasi dan telah dilatih cara mengatasi halusinasi. Apakah tindakan keperawatan yang tepat pada kasus di atas? A. Melakukan TAK mengenai cara menemukan aspek B. Melakukan TAK mengenai sosialisasi C. Melakukan TAK mengenai stimulasi persepsi
D. Melakukan TAK mengenai tindakan asertif E. Melakukan TAK mengenai cara meningkatkan harga diri 8. Seorang laki-laki berusia 40 tahun. Sering menggaruk tangannya, ia mengatakan merasa ada serangga yang selalu menempel di tangannya, padahal kenyataannya tidak ada saat perawatan memeriksa tangan pasien. Apakah diagnosa keperawatan yang tepat pada kasus di atas? A. Halusinasi penglihatan B. Defisit perawatan diri C. Halusinasi D. Harga diri rendah E. Halusinasi perabaan 9. Seorang laki-lakiusia 30 tahun dirawat di RSJ dengan keluhan mendengar suara yang menyuruhnya melakukan sesuatu yang berbahaya, pasien terlihat menutup telinga. Apakah diagnosa keperawatan pada pasien tersebut? A. Halusinasi pendengaran B. Harga diri rendah C. Isolasi sosial D. Resiko perilaku kekerasan E. Defisit perawatan diri 10. Seorang perawat sedang melakukan pengumpulan data klien yang baru masuk pada ruangan khusus psikiatri. Setelah melihat data yang didapatkan. Manakah identifikasi data prioritas yang harus diperhatikan oleh perawat? A. Laporan makan klien yang tidak makan tidak tidur B. Adanya memar yang terlihat pada tubuh klien C. Laporan klien tentang keinginan untuk membahayakan dirinya D. Anggota keluarga yang menolak pengobatan E. Laporan klien tentang gangguan eliminasi