Kata dalam kamus yang berawalan huruf t A|B|C|D|E|F|G|H|I|J|K|L|M|N|O|P|Q|R|S|T|U|V|W|X|Y|Z
No : 1 Inggris : table mount Indonesia : gunung meja Penjelasan : sejenis gunung bawah laut yang puncaknya rata seperti meja. Gambar :
No : 2 Inggris : tabular Indonesia : pipih; memipih Penjelasan : kata sifat yang menyatakan suatu bentuk yang memiliki dua dimensinya lebih besar atau lebih panjang dari dimensi ketiganya. Gambar :
No : 3 Inggris : take off Indonesia : lepas landas; tinggal landas Penjelasan : 1. lepas dari landasan pada waktu bergerak meninggalkan landasan. 2. memasuki tahap atau beralih menuju. Gambar :
No : 4 Inggris : talus deposits Indonesia : endapan halus; endapan puing Penjelasan : endapan yang tersusun dari fragmen batuan dengan berbagai bentuk dan ukuran berasal dari dan yang terletak di dasar gawir atau lereng batuan yang curam. Gambar :
No : 5 Inggris : tanker Indonesia : kapal tangki Penjelasan : kapal yang khusus direncanakan dan dibangun untuk pengangkutan muatan cair curah. Gambar :
No : 6 Inggris : target Indonesia : sasaran; target Penjelasan : 1. batas ketentuan dan sebagainya yang harus dicapai dalam waktu tertentu. 2. corak citra pada potret udara dari tanda tertentu yang diletakkan di permukaan tanah sebelum pemotretan. Gambar :
No : 7 Inggris : taxonomy Indonesia : taksonomi Penjelasan : teori dan praktik dari penggolongan tetumbuhan dan binatang. Gambar :
No : 8 Inggris : technique Indonesia : kiat; teknik Penjelasan : taktik, seni atau cara melakukan sesuatu. Gambar :
No : 9 Inggris : tectogene Indonesia : tektogen Penjelasan : dalam kaitannya dengan parit samudera, istilah ini bermaknas satuan kerak samudera yang relatif sempit dan memanjang yang melekuk dan dikaitkan dengan proses pembentukan pegunungan.
Gambar :
No : 10 Inggris : tectogenesis Indonesia : tektogenesis Penjelasan : proses pembentukan pegunungan. sinonim dengan orogenesis. Gambar :
No : 11 Inggris : tectonic arc Indonesia : busur tektonik Penjelasan : sinonim dengan busur luar atau busur nirvolkanik. Gambar :
No : 12 Inggris : tectonic dams Indonesia : bendungan sedimen Penjelasan : bendungan sedimen terutama asal tektonik terletak di tepian menumpu. sewaktu sedimentasi berlangsung, cekungan dan palung asal tektonik menjadi penuh atau sebagian terisi. pada saat bersamaan terbentuk pematangpematang baru dekat ujung paparan, yaitu membendung sedimen dan yang membatasi pengendapan selanjutnya sepanjang parit dan palung yang sempit. Gambar :
No : 13 Inggris : tectonic erosion Indonesia : erosi tektonik Penjelasan : erosi yang terjadi di dasar kerak kontinen dan bagian prisma akresi sewaktu berlangsung. pada saat bersamaan air laut meresapi batuan tersebut. Gambar :
No : 14 Inggris : tectonic force Indonesia : gaya tektonik Penjelasan : gaya-gaya yang bekerja pada bumi menghasilkan gerak pengangkatan,
atau deformasi pada bagian kerak bumi. Gambar :
No : 15 Inggris : tectonic melange Indonesia : bancuh tektonik Penjelasan : bancuh yang dihasilkan oleh proses tektonik. Gambar :
No : 16 Inggris : tectonic style Indonesia : ragam atau corak tektonik Penjelasan : karakter total dari sekelompok struktur terkait yang membedakannya dari kelompok struktur lainnya, pada cara yang sama ragam bangunan atau seni objeknya berbeda dengan yang lainnya dari perioda atau pengaruh yang berlainan. Gambar :
No : 17 Inggris : tectonics Indonesia : tektonika Penjelasan : cabang pengetahuan geologi yang menyangkut arsitektur bagian teratas bumi yaitu kumpulan regional benntuk-bentuk strutre deformasi, studi kekaitan satu sama lainnya, mulajadi dan evolusi sejarahnya. Gambar :
No : 18 Inggris : tectonism Indonesia : tektonisma Penjelasan : istilah umum untuk semua pergerakan kerak bumi yang dihasilkan prose tektonik, yang mencakup pembentukan samudera, benua, plato, dan rantai pegunungan. Gambar :
No : 19
Inggris : tekites Indonesia : tektit Penjelasan : benda bundar hitam berbintik sampai kehijauan atau kekuningan tersusun dari kaca silikat yang asalnya nirvolkanik, biasanya berukuran kenari, ditemukan dalam kelompok di permukaan bumi di beberapa tempat yang sangat terpisah dan umumnya tak ada kaitannya dengan formasi geologi yang terkait. Gambar :
No : 20 Inggris : tension Indonesia : tegangan; rentangan Penjelasan : gaya yang diberikan atau dihasilkan oleh benda teregang, atau tekanan yang cenderung, meregangkan suatu benda. Gambar : No : 21 Inggris : tephra Indonesia : tefra Penjelasan : istilah umum untuk semua bahan piroklastik gunung api. Gambar :
No : 22 Inggris : tephrochronology Indonesia : tefrokronologi Penjelasan : koleksi, preparasi, pemerian petrografi dan penaggalan dari tefra. Gambar :
No : 23 Inggris : terrace Indonesia : undak Penjelasan : sebarang permukaan panjang, sempit, agak rata atau sedikit melandai, biasanya tak seberapa luas dibanding luas dataran, dibatasi pada satu sisinya oleh lereng naik yang curam dan di sisi lain oleh lereng menurun yang lain yang lebih curam. Gambar :
No : 24
Inggris : terrain Indonesia : medan Penjelasan : daerah di permukaan bumi yang dianggap sebagai suatu bentuk fisik, lingkungan ekologi, atau sebagai situs beberapa kegiatan terencana manusia. Gambar :
No : 25 Inggris : terrestial deposits Indonesia : endapan di darat Penjelasan : endapan sedimen terletak di darat di atas batas pencapaian pasang laut. Gambar :
No : 26 Inggris : terrigenous deposits Indonesia : endapan asal darat Penjelasan : sedimen laut dangkal yang terdiri atas bahan tererosi dari permukaan daratan. Gambar :
No : 27 Inggris : terrigenous sediments Indonesia : sedimen terigenous Penjelasan : istilah yang digunakan untuk sediment yang terbentuk dan terendapkan pada tanah atau material yang berasal dari tanah pada saat tercampur dengan material laut seperti pasir atau lumpur dalam batu gamping. Gambar :
No : 28 Inggris : territorial sea Indonesia : laut wilaah Penjelasan : adalah wilayah laut dengan lebar yang ditetapkan tidak boleh melebihi 12 mil laut dari garis dasar. garis dasar ditentukan berdasarkan garis normal dan garis dasar lulus. Gambar :
No : 29 Inggris : testpit Indonesia : sumur uji Penjelasan : sumur yang dibuat untuk mendapatkan contoh dari dindingdindingnya. Gambar :
No : 30 Inggris : tethys sea Indonesia : laut tetis Penjelasan : laut purba yang diperkirakan menempati posisi umum dari jalur pegunungan Alpen - Himalaya antara orogenesis Hersinia dan Alpen. Gambar :
No : 31 Inggris : texture Indonesia : tekstur; kurai; barik Penjelasan : dalam petrologi istilah ini bermakna kenampakan fisik suatu batuan berdasarkan ukuran, keseragaman ukuran dan bentuk pesusunnya. Gambar :
No : 32 Inggris : thalweg Indonesia : Penjelasan : posisi yang terltek dibawah sungai dan ditengah dari celah sempit pada sungai. Gambar :
No : 33 Inggris : thaw lake Indonesia : danau pencairan Penjelasan : danau berbentuk di permukaan bumi yang airnya berasal dari peleburan salju dan es, mengikuti kenaikan temperatur melebihi 0 derajat C. Gambar :
No : 34 Inggris : theoleitic basalts Indonesia : basalt teoleitik Penjelasan : jenis basalt yang jenuh silika dan piroksen yang miskin kalsium, mendominasi dasar samudera. jenis basalt ini terbentuk zona pemekaran dasar samudera. Gambar :
No : 35 Inggris : theoleitic magma Indonesia : magma teoleitik Penjelasan : magma yang meghasilkan jenis basalt teoleitik. Gambar :
No : 36 Inggris : theorem Indonesia : dalil Penjelasan : pendapat yang dikemukakan dan dipertahankan sebagai suatu kebenaran. Gambar :
No : 37 Inggris : thermocline Indonesia : termoklin Penjelasan : 1. kelandaian temperatur atau penurunan cepat temperatur dengan kedalaman dalama suatu badan air; juga lapisan di mana kelandaian yang demikian terjadi. 2. lapisan di dalam danau yang terdapat di antara epilimnio dan hipolimnion yang kelandaian temperaturnya besar. Gambar :
No : 38 Inggris : thorium 230 dating Indonesia : penanggalan thorium 230
Penjelasan : penanggalan umur mineral atau batuan berdasarkan metoda umur isotop ionium-thorium. Gambar :
No : 39 Inggris : threshold Indonesia : ambang Penjelasan : dalam geologi kelautan, istilah ini bermakna pematang atau jendul bawah laut pada kedalaman yang relatif dangka, yang memisahkan cekungan satu dengan yang lainnya atau dari laut yang berdampingan dan yang menyebabkan cekungan tadi sebagian tertutup. Gambar :
No : 40 Inggris : threshold velocity Indonesia : ambang kecepatan Penjelasan : kecepatan maksimum sedimen yang mengitari di dasar laut pada saat terjadi gelombang di laut dangkal. Gambar :
No : 41 Inggris : thurst Indonesia : anjak; sungkup Penjelasan : gerakan yang menyorongkan suatu satuan kerak ke atas satuan kerak lainnya. Gambar :
No : 42 Inggris : thrust fault Indonesia : sesar anjak; sesar sungkup Penjelasan : sejenis sesar naik dengan sudut kecil dan perpindahan besar. bentuk karakteristiknya adalah kompresi mendatar lebih berperan daripada perpindahan vertikal. Gambar :
No : 43 Inggris : thrust power Indonesia : daya dorong Penjelasan : daya yang dihasilkan oleh daun baling-baling yang berputar, yang mendorong badan kapal ke arah depan. Gambar :
No : 44 Inggris : thunder Indonesia : guruh; guntur Penjelasan : bunyi keras yang ditimbulkan oleh pelepasan muatan elektrostatik awan. Gambar :
No : 45 Inggris : thunderbolt Indonesia : petir; halilintar Penjelasan : kilatan bunga api yang sangat besar yang disebabkan oleh pelepasan muatan elektrostatik awan disertai bunyi gemuruh. Gambar :
No : 46 Inggris : tidal amplitude Indonesia : amplitudo pasang Penjelasan : selisih antara paras air tinggi atau air rendah dan ketinggian rata-rata pasang. Gambar :
No : 47 Inggris : tidal current Indonesia : arus pasang surut Penjelasan : arus air laut yang terbentuk oleh perbedaaan paras laut yang diakibatkan oleh aksi pasang surut. Gambar :
No : 48 Inggris : tidal datum Indonesia : acuan pasang surut Penjelasan : acuan pada peta atau grafik berdasarkan fase pasang surut. Gambar :
No : 49 Inggris : tidal efficency Indonesia : efisiensi pasang; kesangkilan pasang Penjelasan : nisbah amplitudo buaian paras air di dalam suatu sumur yang menyadap air akuifer tertekan, yang tertindih suatu badan air pasang surut yang luas, terhadap amplitudo keragaman pasang surut. Gambar :
No : 50 Inggris : tidal flat Indonesia : dataran pasang surut Penjelasan : dataran berawa atau berlumpur yang secara bergantian tertutupi dan tak tertutupi oleh air laut akibat ulah pasang-surut. Gambar :
No : 51 Inggris : tidal period Indonesia : perioda pusat Penjelasan : interval waktu antara dua deretan fase pasut. Gambar :
No : 52 Inggris : tidal pool Indonesia : kolam pasut Penjelasan : sisa air tergenang di pantai atau di bebatuan setelah terjadi di pasang air laut. Gambar :
No : 53 Inggris : tidal prism Indonesia : Penjelasan : jumlah total air yang mengalir kedalam pelabuhan atau keluar pelabuhan lagi yang diakibatkan oleh pergerakan pasut. Gambar :
No : 54 Inggris : tidal range Indonesia : jangka pasang surut Penjelasan : selisih ketinggian antara air tinggi dan air rendah yang menyusul berikutnya atau mendahuluinya. Gambar :
No : 55 Inggris : tidal rise Indonesia : ketinggian pasut Penjelasan : ketinggian pasut sebagai referensi terhadap muka surutan. Gambar :
No : 56 Inggris : tidal river Indonesia : sungai pasang surut Penjelasan : sungai aliran dan ketinggian permukaan airnya dipengaruhi pasang surut. Gambar :
No : 57 Inggris : tidal waters Indonesia : air pasang Penjelasan : air yang menumpahi daratan sewaktu pasang banjir berlangsung. Gambar :
No : 58
Inggris : tidal wave Indonesia : gelombang pasang Penjelasan : gelombang di lautan atau samudera yang dihasilkan oleh pasut dan arus pasut. Gambar :
No : 59 Inggris : tidally driven crirculation Indonesia : Penjelasan : pencampuran air tawa dan laut di muara sebagai akibat dari pasut laut. Gambar :
No : 60 Inggris : tide Indonesia : pasang surut (pasut) Penjelasan : naik turunnya air laut atau di danau besar secara berkala yang disebabkan oleh tarikan gravitasi bulan dan matahri terhadap bumi yang berputar. Gambar : No : 61 Inggris : tide astronomic Indonesia : pasut astronomi Penjelasan : perubahan periodic dalam besaran dan arah pasut karena pengaruh gaya tarik matahari, bulan dan sistem tata surya planet lainnya. Gambar :
No : 62 Inggris : tide gage Indonesia : peralatan pasut Penjelasan : peralatn yang digunakan untuk mengukur pasang dan surutnya air, dan arus pada saat pasang surut. Gambar :
No : 63 Inggris : tide land Indonesia : tanah pasang surut
Penjelasan : kawasan pantai yang secara begantian tertutupi dan tidak tertutupi air laut oleh ulah pasang surut harian yang biasa. Gambar :
No : 64 Inggris : tide level Indonesia : level pasut Penjelasan : ketinggian pasut di atas level tertentu. Gambar :
No : 65 Inggris : tide staff Indonesia : palem pasut Penjelasan : ketinggian pasut di atas level tertentu. Gambar :
No : 66 Inggris : tide station Indonesia : stasiun pusat Penjelasan : lokasi dimana pengamatan pasut dilakukan. lokasi ini disebut stasiun primer yang mengamati secara berkesinmabungan selama beberapa tahun untuk mendapatkan data dasar pasut daerah bersangkutan. stasiun pasut sekunder dioperasikan pada periode waktu yang lebih singkat untuk memperoleh data dengan maksud tertentu. Gambar :
No : 67 Inggris : tide table Indonesia : tabel pasang surut Penjelasan : daftar waktu tentang perkiraan air pasang dan air surut serta ketinggianny, untuk 200 pos acuan dan 6000 stasiun pembantu. tabel ini diterbitkan oleh Survei Samudera Nasional (National Ocean Survey) di Amerika dan di Inggris oleh departemen hidorgrafi angkatan laut kerajaan. Gambar :
No : 68 Inggris : tilt Indonesia : ungkit Penjelasan : dalam pemotretan udara, istilah ini bermakna kurangnya kesejajaran antara bidang potret dari suatu kamera udara yang diarahkan ke bawah dan bidang horisontal dari permukaan tanah. Gambar :
No : 69 Inggris : time of arrival Indonesia : waktu tiba Penjelasan : dalam seismologi, istilah ini bermakna waktu di mana fase gelombang tertentu tiba di detektor, biasanya diukur dari waktu bangkitnya gelombang tersebut. Gambar :
No : 70 Inggris : toe Indonesia : jari Penjelasan : bagian terendah dari laut dan sudut miring pecah gelombang, umumnya merupakan bantuk transisi ke dasar laut. Gambar :
No : 71 Inggris : tolerance Indonesia : tenggang rasa; toleransi Penjelasan : 1. dapat menghargai atau menghormati perasaan orang lain. 2. natas ukur untuk penambahan atau pengurangan yang masih diperbolehkan. Gambar :
No : 72 Inggris : tombolo Indonesia : tombolo Penjelasan : gosong pasir atau kerikil yang diendapkan oleh gelombang atau arus yang menghubungkan suatu pulau dengan daratan atau pulau yang lainnya. Gambar :
No : 73 Inggris : tongue Indonesia : Penjelasan : jalur parit sempit didarat yang berlanjut masuk ke dalam air. Gambar :
No : 74 Inggris : tool Indonesia : perkakas Penjelasan : segala sesuatu yang dapat dipakai sebagai alat. Gambar :
No : 75 Inggris : topographic map Indonesia : peta topografi Penjelasan : peta yang menunjukan elevasi ketinggian yang dinyatakan dengan garis-garis kontur. Gambar :
No : 76 Inggris : topography Indonesia : topografi Penjelasan : bentuk rupa permukaan bumi sesuai dengan kenampakannya. Gambar :
No : 77 Inggris : topple Indonesia : merobohkan; rebah Penjelasan : gerakan massa yang berupa rotasi ke muka dari suatu satuan atau satuan-satuan sekitar beberapa titik putar, di bawah satuan itu, oleh aksi gaya berat atau gaya yang ditimbulkan oleh satuan-satuan yang berdampingan atau dalam rekahan-rekahan. Gambar :
No : 78 Inggris : torpedo boat Indonesia : kapal torpedo Penjelasan : kapal perang yang mempunyai kecepatan sangat tinggi dan dipergunakan untuk melempar torpeda ke arah kapal musuh. Gambar :
No : 79 Inggris : torque Indonesia : momen puntir Penjelasan : penyebab perubahan gerakan putar yang mempercepat atau memperlambat gerak putar suatu benda. Gambar :
No : 80 Inggris : torsion Indonesia : puntir; puntiran Penjelasan : tahana tekanan dihasilkan oleh dua kopel gaya dari momen berlawanan yang bekerja dalam bidang berbeda tetapi sejajar sekitar suatu poros bersama. Gambar :
No : 81 Inggris : torsion balance Indonesia : neraca puntir Penjelasan : suatu instrumen prospeksi geofisika yang biasa menentukan distorsi dalam medan gaya berat. alat ini terdiri atas sepasang massa yang diampaikan oleh serat puntir sensitif ditopang sedemikian sehingga sepasang massa itu dapat berpindah baik secara horisontal maupun vertikal satu sama lainnya. Gambar :
No : 82 Inggris : total depth Indonesia : kedalaman akhir
Penjelasan : dalam pengeboran, istilah ini bermakna kedalaman yang dicapai dalam sebuah sumur. Gambar :
No : 83 Inggris : tow Indonesia : tunda; tarikan; gandengan Penjelasan : menarik kapal atau alat apung lain di air yang dilakukan kapal lain. Gambar :
No : 84 Inggris : tower Indonesia : menara Penjelasan : bangunan tinggi untuk mengawasi daerah sekitar atau yang menjadi petunjuk bagi kapal dan sebagianya yang sedang berlayar. Gambar :
No : 85 Inggris : towing winch Indonesia : jentera tunda Penjelasan : jentera pada kapal tunda, yang mempunyai drum penggulung besar untuk menggulung talai atau kabel tunda. Gambar :
No : 86 Inggris : trace Indonesia : merunut Penjelasan : mengikuti atau mencari jejak sesuatu. Gambar :
No : 87 Inggris : trace element Indonesia : unsur perunut Penjelasan : unsur kimia yang terdapat dalam jumlah kecil di dalam air atau bahan.
Gambar :
No : 88 Inggris : tracer Indonesia : perunut Penjelasan : bahan yang mudah dikenali dan dalam jumlah kecil dapat dimasukkan dalam air permukaan atau air tanah yang mengalir untuk menunjukan garis lintasan air atau untuk dapat mengukur ciri alira, misalnya laju, waktu singgah, umur, pengenceran dan sebagainya. Gambar :
No : 89 Inggris : track Indonesia : tapak; jejak Penjelasan : 1. bentuk fosil berupa tanda yang tertinggal dalam bahan lunak oleh kaki burung, binatang melata, binatang menyusui atau binatang lain. 2. berkas yang menunjukan adanya perbuatan dan sebagainya yang telah dilakukan. Gambar :
No : 90 Inggris : traction transport Indonesia : angkutan menghela; angkutan menyeret Penjelasan : sejenis mengangkut sedimen yang partikel-partikelnya dibawa serta pada atau dekat dan sejajar permukaan dasar secara menggelinding, meluncur, menyeret, mendorong atau perenjakan. Gambar :
No : 91 Inggris : trade wind Indonesia : angin tetap Penjelasan : angin yang berembus dengan arah yang tetap pada suatu musim tertentu atau sepanjang tahun. Gambar :
No : 92
Inggris : trailing edge Indonesia : tepi buritan Penjelasan : bagian belakang dari tepian suatu kontinen yang sedang bergerak, relatif terhadap lempeng kerak yang bertetangga. Gambar :
No : 93 Inggris : trajectory Indonesia : lintasan Penjelasan : 1. istilah geologi struktur eksperimen yang bermakna kurva dari benda yang bergerak di suatu medan yang terperikan dalam ruang. 2. istilah seismologi yang bermakna alur jalan dari suatu gelombang seismik. Gambar :
No : 94 Inggris : transcurrent fault Indonesia : sesar memotong; sesar mendatar Penjelasan : sejenis sesar geseran jurus berskala besar yang permukaan sesarnya miring tajam. Gambar :
No : 95 Inggris : transform Indonesia : perubahan bentuk; pergantian bentuk Penjelasan : proses menjadi lain atau berbeda dari semula dalam bentuk. Gambar :
No : 96 Inggris : transform active margins Indonesia : tepian aktif ubahan bentuk Penjelasan : sejenis mandala kawasan tepi benua dengan panjangnya sekitar 1000 km dan lebarnya sekitar 200 km yang dicirikan oleh topografi bongkah dan cekungan. Gambar :
No : 97 Inggris : transform fault Indonesia : sesar ubahan bentuk Penjelasan : sejenis sesar geseran jurus yang di sepanjang peringsutannya terjadi perubahan bentuk secara mendadak. banyak sesar jenis ini berasosiasi dengan pematang tengah samudera yang geseran sebenarnya adalah sebaliknya dari peringsutan semu yang melintang sesar. Gambar :
No : 98 Inggris : transform margins Indonesia : tepian ubahan bentuk Penjelasan : tepian dihasilkan dari gerak rincih mendatar antara lempeng-lempeng dan ditandai dengan gempa-gempa bumi berpusat dangkal. Gambar :
No : 99 Inggris : transgression Indonesia : transgresi; genang laut Penjelasan : perluasan laut di atas daratan yang bukti kejadian dapat diketahui dari lapisan tak selaras, diendapkan di atas lapisan yang lebih tua. Gambar :
No : 100 Inggris : trangression marine Indonesia : transgresi laut Penjelasan : penyusupan air laut ke darat dalam area yang luas dan secara relatif dengan waktu yang singkat untuk ukuran waktu geologi dan pada kenyataanya proses transgresi laut ini berlangsung jutaan tahun. Gambar :
No : 101 Inggris : transitional water Indonesia : zona transisi Penjelasan : zona air yang mempunyai kedalaman lebih kecil dari 1,5 panjang gelombang tetapi lebih besar dari 1/25 dan disebut juga Shallow Water Wave
Gambar :
No : 102 Inggris : translucent Indonesia : tembus cahaya; translusen Penjelasan : menyatakan medium padat atau cair yang dapat merambatkan cahaya tetapi bayangan terbentuk tidak jelas, misalnya kertas kalkir. Gambar :
No : 103 Inggris : transparent Indonesia : tembus pandang; bening; transparan Penjelasan : 1. menyatakan medium padat atau cair yang dapat merambatkan cahaya untuk membentuk bayangan. 2. sesuatu mineral dikatakan tembus pandang apabila mineral itu selain dapat merambatkan cahaya, juga mineral itu keadaanya bening. Gambar :
No : 104 Inggris : transportation Indonesia : pengangkutan; transportasi Penjelasan : suatu fase dari sedimentasi yang mencakup pergerakan oleh agen alam dari sedimen atau seberang bahan lepas, baik sebagai partikel padat atau dalam larutan, dari satu tempat ke tempat lain pada atau dekat permukaan bumi. Gambar :
No : 105 Inggris : tranverse wave Indonesia : gelombang melintang; gelombang transversal Penjelasan : suatu gelombang yang menyebabkan partikel-partikel medium materi bergerak naik dan turun di sekitar suatu titik pusat, tegak lurus terhadap arah gerak gelombang. Gambar :
No : 106 Inggris : trap Indonesia : perangkap; jebakan Penjelasan : bangun geologi tempat minyak dan/atau gas bumi berkumpul atau terjebak. Gambar :
No : 107 Inggris : trapped ocean Indonesia : samudera terperangkap Penjelasan : bagian dari sesuatu kerak samudera terperangkap secara bersamaan dengan mikrokontinen yang ada berdampingan dengan samudera terperangkap tersebut. Gambar :
No : 108 Inggris : travel time Indonesia : waktu rambat Penjelasan : waktu yang diperlukan oleh suatu gelombang seismik untuk merambat dari sumbernya ke suatu titik pengamatan. Gambar :
No : 109 Inggris : trawler Indonesia : kapal pukat ikan; trawler Penjelasan : kapal penangkap ikan dengan pukat tarik besar yang ditebarkan sampai ke dasar laut. Gambar :
No : 110 Inggris : tremor Indonesia : gentaran; tremor; denyutan Penjelasan : sejenis getaran pada permukaan bumi yang disebabkan oleh gelombang kejuttan; gempa bumi kecil, terutama suatu gempa pancir atau suatu gempa susulan.
Gambar :
No : 111 Inggris : trench Indonesia : parit; paritan Penjelasan : istilah geologi kelautan yang bermakan lekukan dasar laut dalam yang memanjang dan sempit, dengan kedua sisinya curam, terarahkan sejajar dengan arah kecenderungan benua serta antara tepian benua dan perbukitan abisal. Gambar :
No : 112 Inggris : trench slope break Indonesia : tekuk parit lereng Penjelasan : tepian bagian dalam dari zona pengangkatan dan deformasi aktif dari prisma akresi. Gambar :
No : 113 Inggris : trial dan error Indonesia : coba-coba; coba dan ralat Penjelasan : kebiasaan mengatasi persoalan atau usaha mencapai hasil dengan cara mencoba-coba atau untung-untungan. Gambar :
No : 114 Inggris : triassic Indonesia : trias Penjelasan : zaman pertama dari masa mesozoikum antara 225-190 juta tahun sebelum sekarang. Gambar :
No : 115 Inggris : tripple junction Indonesia : pertemuan simpang tiga Penjelasan : tempat di mana tiga lempeng kerak bertemu.
Gambar :
No : 116 Inggris : trodoos ophiolite complex Indonesia : kompleks ofiolit trodoos Penjelasan : salah satu contoh yang terawetkan sangat baik dari kompleks sekuen ofiolit yang mewakili penampang kerak samudera dan mantel bagian atas yang asalnya terbentuk di pematang tengah samudera dan kemudian terangkat ke darat pada bagian menumpu. Gambar :
No : 117 Inggris : trough Indonesia : palung Penjelasan : istilah geologi kelautan yang bermakna lekukan atau depresi dasar laut yang memanjang yang lebih luas dan lebih dangkal daripada parit, dengan kedua sisinya mempunyai lereng yang curam. Gambar :
No : 118 Inggris : truncated Indonesia : terpenggal; terpancung; rompang Penjelasan : berkaitan dengan suatu struktur geologi yang bagian atasnya telah hilang karena erosi atau sesuatu penyebab lain. Gambar :
No : 119 Inggris : truncated landform Indonesia : rautbumi rompang Penjelasan : raut bumi yang terputus biasanya oleh erosi dan membentuk tebing curam. Gambar :
No : 120
Inggris : tsunami Indonesia : cunami; tsunami Penjelasan : gelombang laut pasang yang dahsyat dan berkecepatan tinggi yang terjadi karena gempa bumi, letusan gunung api atau longsoran di dasar laut. Gambar :
No : 121 Inggris : tugboat Indonesia : kapal penarik Penjelasan : kapal yang dipergunakan untuk menarik atau membantu kapal lain di laut, keluar masuk pelabuhan atau sungai, dan untuk menarik tongkang-tongkang di pelabuhan atau pantai; mempunyai daya mesin yang sangat besar. Gambar :
No : 122 Inggris : tunnel Indonesia : terowongan; terogongan Penjelasan : istilah pertambangan yang bermakna suatu laluan yang terbuka ke permukaan pada kedua ujungnya. Gambar :
No : 123 Inggris : turbidite Indonesia : turbidit Penjelasan : sedimen atau batuan terendapkan dari arus turbidit. sedimen jenis ini dicirikan oleh pelapisan bersusun, pemilahan moderat, dan struktur primer yang berkembang baik dalam sekuen yang dikenal daur Bourma. Gambar :
No : 124 Inggris : turbidity Indonesia : kekeruhan; turbiditas Penjelasan : keadaan zat cair yang mengandung bahan halus terampai sampai yang kelihatan sehingga merintangi penembusan sinar yang melaluinya. Gambar :
No : 125 Inggris : turbidity currents Indonesia : arus turbidit; arus keruh Penjelasan : dalam sedimentologi, istilah ini bermakna arus dasar yang mengalir dimuati dengan sedimen suspensi, yang bergerak cepat ke bawah lereng bawah air dan menyebar secara mendatar pada dasar badan air itu. Gambar :
No : 126 Inggris : turbidity fan Indonesia : kipas turbidit Penjelasan : kawasan setempat dari arus keruh yang berbentuk kipas di mulut suatu sungai yang mengalir ke suatu danau atau berdampingan dengan pinggir danau yang tererosi. Gambar :
No : 127 Inggris : turbulent flow Indonesia : arus turbulen; arus bergolak Penjelasan : air yang mengalir dengan garis alirnya tak teratur dan bercampur aduk. Gambar :
No : 128 Inggris : type fossil Indonesia : fosil penunjuk Penjelasan : fosil yang khas bagi suatu himpunan, meskipun tak harus hanya terbatas pada lajur atau bagian tertentu dari lajur itu. Gambar :
No : 129 Inggris : type genus Indonesia : genus asal Penjelasan : genus yang menjadi acuan tatanama tetap untuk aplikasi nama suatu famili, dan peringkat-peringkat di atasnya serta di bawahnya.
Gambar :
No : 130 Inggris : type locality Indonesia : tempat rujukan; tempat bandingan Penjelasan : tempat dimana suatu bentuk geologi untuk pertama kali dikenali dan diperikan. Gambar : No : 131 Inggris : type section Indonesia : penampang rujukan Penjelasan : sekuen perlapisan yang menjadi dasar pemerian asal dalam menyusun suatu satuan stratigrafi. Gambar :
No : 132 Inggris : type species Indonesia : spesies rujukan Penjelasan : spesies yang menjadi dasar keseluruhan atau sebagian besar pemerian asal dari genus atau subgenus. Gambar :
No : 133 Inggris : type specimen Indonesia : contoh rujukan; contoh bandingan Penjelasan : spesimen tunggal yang menjadi dasar pemerian asal dari suatu spesies tertentu. Gambar :
No : 134 Inggris : types of tides Indonesia : tipe-tipe pasut Penjelasan : tipe pasang surut pada setiap tempat di permukaan bumi tidak selalu sama tergantung pada posisi tempatnya. dalam Oseanografi pasang surut laut dikelompokkan menjadi 3 tipe yaitu : 1. Diurnal (pasang surut harian tunggal). 2. semi Diurnal (pasang surut setengah harian ganda). 3. Mixed (pasang surut
campuran). Gambar :
No : 135 Inggris : typhoon Indonesia : taufan; topan Penjelasan : sinonim dengan badai "hurricane". Gambar :
No : 136 Inggris : test Indonesia : test Penjelasan : test Gambar :
No : 121 Inggris : tugboat Indonesia : kapal penarik Penjelasan : kapal yang dipergunakan untuk menarik atau membantu kapal lain di laut, keluar masuk pelabuhan atau sungai, dan untuk menarik tongkang-tongkang di pelabuhan atau pantai; mempunyai daya mesin yang sangat besar. Gambar :
No : 122 Inggris : tunnel Indonesia : terowongan; terogongan Penjelasan : istilah pertambangan yang bermakna suatu laluan yang terbuka ke permukaan pada kedua ujungnya. Gambar :
No : 123 Inggris : turbidite Indonesia : turbidit Penjelasan : sedimen atau batuan terendapkan dari arus turbidit. sedimen jenis ini dicirikan oleh pelapisan bersusun, pemilahan moderat, dan struktur primer yang berkembang baik dalam
sekuen yang dikenal daur Bourma. Gambar :
No : 124 Inggris : turbidity Indonesia : kekeruhan; turbiditas Penjelasan : keadaan zat cair yang mengandung bahan halus terampai sampai yang kelihatan sehingga merintangi penembusan sinar yang melaluinya. Gambar :
No : 125 Inggris : turbidity currents Indonesia : arus turbidit; arus keruh Penjelasan : dalam sedimentologi, istilah ini bermakna arus dasar yang mengalir dimuati dengan sedimen suspensi, yang bergerak cepat ke bawah lereng bawah air dan menyebar secara mendatar pada dasar badan air itu. Gambar :
No : 126 Inggris : turbidity fan Indonesia : kipas turbidit Penjelasan : kawasan setempat dari arus keruh yang berbentuk kipas di mulut suatu sungai yang mengalir ke suatu danau atau berdampingan dengan pinggir danau yang tererosi. Gambar :
No : 127 Inggris : turbulent flow Indonesia : arus turbulen; arus bergolak Penjelasan : air yang mengalir dengan garis alirnya tak teratur dan bercampur aduk. Gambar :
No : 128 Inggris : type fossil
Indonesia : fosil penunjuk Penjelasan : fosil yang khas bagi suatu himpunan, meskipun tak harus hanya terbatas pada lajur atau bagian tertentu dari lajur itu. Gambar :
No : 129 Inggris : type genus Indonesia : genus asal Penjelasan : genus yang menjadi acuan tatanama tetap untuk aplikasi nama suatu famili, dan peringkat-peringkat di atasnya serta di bawahnya. Gambar : No : 130 Inggris : type locality Indonesia : tempat rujukan; tempat bandingan Penjelasan : tempat dimana suatu bentuk geologi untuk pertama kali dikenali dan diperikan. Gambar :
No : 131 Inggris : type section Indonesia : penampang rujukan Penjelasan : sekuen perlapisan yang menjadi dasar pemerian asal dalam menyusun suatu satuan stratigrafi. Gambar :
No : 132 Inggris : type species Indonesia : spesies rujukan Penjelasan : spesies yang menjadi dasar keseluruhan atau sebagian besar pemerian asal dari genus atau subgenus. Gambar :
No : 133 Inggris : type specimen Indonesia : contoh rujukan; contoh bandingan
Penjelasan : spesimen tunggal yang menjadi dasar pemerian asal dari suatu spesies tertentu. Gambar :
No : 134 Inggris : types of tides Indonesia : tipe-tipe pasut Penjelasan : tipe pasang surut pada setiap tempat di permukaan bumi tidak selalu sama tergantung pada posisi tempatnya. dalam Oseanografi pasang surut laut dikelompokkan menjadi 3 tipe yaitu : 1. Diurnal (pasang surut harian tunggal). 2. semi Diurnal (pasang surut setengah harian ganda). 3. Mixed (pasang surut campuran). Gambar :
No : 135 Inggris : typhoon Indonesia : taufan; topan Penjelasan : sinonim dengan badai "hurricane". Gambar :
No : 136 Inggris : test Indonesia : test Penjelasan : test Gambar :