JOBDESC PANITIA INVERS
1. Pemimpin Redaksi Pemimpin Redaksi (pemred, editor in chief) bertanggung jawab terhadap mekanisme dan aktivitas kerja keredaksian sehari-hari. la harus mengawasi isi seluruh rubrik media massa yang dipimpinnya. Di surat kabar mana pun, Pemimpin Redaksi menetapkan kebijakan dan mengawasi seluruh kegiatan redaksional. la bertindak sebagai jenderal atau komandan. Pemimpin Redaksi juga bertanggung jawab atas penulisan dan isi Tajuk Rencana (editorial) yang merupakan opini redaksi (Desk Opinion). Jika Pemred berhalangan menulisnya, lazim pula tajuk dibuat oleh Redaktur Pelaksana, salah seorang anggota Dewan Redaksi, salah seorang Redaktur, bahkan seorang Reporter atau siapa pun —dengan seizin dan sepengetahuan Pemimpin Redaksi— yang mampu menulisnya dengan menyuarakan pendapat korannya mengenai suatu masalah aktual. Berikut ini tugas Pemimpin Redaksi secara lebih terinci: · Bertanggungjawab terhadap isi redaksi penerbitan; · Bertanggungjawab terhadap kualitas penerbitan; · Memimpin rapat redaksi; · Memberikan arahan kepada semua tim redaksi tentang berita yang akan dimuat pada setiap edisi; · Menentukan layak tidaknya suatu berita, foto, dan desain untuk sebuah penerbitan; · Mengadakan koordinasi dengan bagian lain seperti Pemimpin Perusahaan untuk mensinergikan jalannya media; · Menjalin lobi-lobi dengan nara sumber penting; · Bertanggung jawab terhadap pihak lain, yang karena merasa dirugikan atas pemberitaan yang telah dimuat. 2. Sekertaris Redaksi Menata dan mengatur undangan yang berkaitan dengan pemberitaan; Menghubungi sumber berita atau instansi untuk pendaftaran, konfirmasi, atau pembatalan undangan, wawancara, dan kunjungan kerja; Menyimpan salinan kartu pers dan foto untuk mensuport kebutuhan kerja para wartawan dalam meliput satu acara yang mengharuskan membuat tanda pengenal seperti menyiapkan; Menyediakan peralatan kerja redaksi seperti tape, batu baterei, kaset, alat tulis, dan note book; Menata keperluan keuangan redaksi: uang perjalanan, uang saku, uang rapat; Mengatur jadwal rapat redaksi: rapat perencanaan, rapat cheking, rapat final.