Immunodulator 1.pdf

  • Uploaded by: Reza Dwi Saputra
  • 0
  • 0
  • November 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Immunodulator 1.pdf as PDF for free.

More details

  • Words: 24,908
  • Pages: 170
UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA

UJI IMUNOMODULATOR EKSTRAK ETANOL JINTEN HITAM (Nigella sativa L.) TERHADAP JUMLAH TOTAL LEUKOSIT, PERSENTASE LIMFOSIT, PERSENTASE MONOSIT DAN KADAR INTERLEUKIN-1β PADA MENCIT BALB/c SKRIPSI

ZIKRIAH NIM.108102000069

FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN PROGRAM STUDI FARMASI JAKARTA MEI 2014

UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA

UJI IMUNOMODULATOR EKSTRAK ETANOL JINTEN HITAM (Nigella sativa L.) TERHADAP JUMLAH TOTAL LEUKOSIT, PERSENTASE LIMFOSIT, PERSENTASE MONOSIT DAN KADAR INTERLEUKIN-1β PADA MENCIT BALB/c SKRIPSI Diajukan sebagai salah satu syarat memperoleh gelar Sarjana Farmasi (S.Far)

ZIKRIAH NIM.108102000069

FAKULTAS KEDOKTERAN DAN ILMU KESEHATAN PROGRAM STUDI FARMASI JAKARTA MEI 2014

ii

HALAMAN PERNYATAAN ORISINALITAS

iii

iv

v

ABSTRAK Nama Program Studi Judul

: Zikriah : Farmasi : Uji Imunomodulator Ekstrak Etanol Jinten Hitam (Nigella sativa L.) Terhadap Jumlah Total Leukosit, Persentase Limfosit, Persentase Monosit Dan Kadar Interleukin-1β Pada Mencit BALB/c

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek imunomodulator ekstrak etanol jinten hitam yang diberikan pada mencit BALB/c dengan dosis 125 mg/kgBB, dosis 250 mg/kgBB dan dosis 500 mg/kgBB melalui parameter jumlah total leukosit, persentase limfosit, persentase monosit dan kadar interleukin 1β. Uji total leukosit, limfosit dan monosit dilakukan dengan cara mencit diberikan ekstrak etanol jinten hitam selama 14 hari berturut - turut. Sampel darah diambil pada hari ke – 7, hari ke – 14 dan hari ke – 21. Hasil penelitian menunjukkan pemberian ekstrak etanol jinten hitam pada mencit mampu mempengaruhi jumlah total leukosit dan persentase limfosit dengan hasil berbeda nyata (p<0,05) tetapi tidak mampu mempengaruhi persentase monosit. Uji interleukin 1β dilakukan dengan cara mencit diberikan ekstrak etanol jinten hitam selama 5 hari berturut – turut. Pada hari kelima, dua jam setelah pemberian ekstrak etanol jinten hitam diberikan LPS 20 μg/mencit dan 6 jam kemudian diambil sampel darah. Hasil dari penelitian menunjukkan dosis 250mg/kg mampu menekan kadar interleukin 1β yang diinduksi lipopolisakarida tetapi secara uji statistik Kruskal-Wallis menunjukkan hasil tidak berbeda nyata (P>0,05). Kata kunci: jinten hitam, leukosit, interleukin 1β

vi

ABSTRACT

Name Nim Title

: Zikriah : Pharmacy : Immunomodulatory Effect Of Black Cumin Ethanol Extract (Nigella sativa L.) in Levels Of Leukocytes , Lymphocytes, Monocytes And Interleukin - 1β In Mice BALB/c

This aims of this study was to determine the immunomodulatory effects from ethanol extract of black cumin in mice. Mice are given ethanol extract of black cumin dose 125 mg/kgBB, 250 mg/kg and 500 mg/kgBB through parameters the total number of leukocytes ,percentage of lymphocytes, percentage of monocytes and levels of interleukin 1β. The test of total leukocytes, percentage of lymphocytes and percentage of monocytes was done by using mice that given ethanol extract of black cumin for 14 days. Blood samples were taken 7th day, 14th day and 21th day. The results showed that ethanol extract of black cumin in mice were able to influence the total number of leukocytes and the percentage of lymphocytes with results significant different (p<0.05) but not able influence the percentage of monocytes. Test interleukin 1β was done by using mice that given ethanol extract of black cumin for 5 consecutive days. On the fifth day, two hours after administration of ethanol extract, mice are given LPS 20 μg/mice and 6 hours later blood sample was taken. The results showed that dose 250 mg/kg suppressed levels of interleukin 1β induced by lipopolysaccharide but the statistical analisis Kruskal-Wallis were not significant different (P>0.05) Keyword: black cumin, leukocytes, interleukin 1β

vii

KATA PENGANTAR Puji syukur saya ucapkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, Karena atas berkat dan Rahmat-Nya, Saya dapat menyelesaikan skripsi ini. Penulisan skripsi ini dilakukan dalam rangka memenuhi salah satu syarat untuk mencapai gelar Sarjana Farmasi pada Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta. Saya menyadari bahwa tanpa bantuan dan bimbingan dari berbagai pihak, dari masa perkuliahan sampai penyusunan skripsi ini, sangantlah sulit bagi saya untuk menyelesaikan skripsi ini. Oleh Karena saya mengucapkan terima kasih kepada : 1) Ibu Farida Sulistiawati, M.Si, Apt selaku pembimbing pertama dan Ibu drh. Rr. Bhintarti S. Hastari, M.Biomed selaku pembimbing kedua, yang memiliki andil besar dalam proses penelitian dan penyelesain tugas akhir saya, semoga segala bantuan dan bimbingan ibu mendapat imbalan yang baik dari ALLAH SWT. 2) Kementrian Agama RI selaku pemberi beasiswa, sehingga penulis dapat menempuh pendidikan di Program Studi Farmasi Fakultas kedokteran dan Ilmu Kesehatan Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. 3) Bapak Prof. DR. (hc) dr. M.K Tadjudin Sp.And, selaku Dekan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Univeritas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta. 4) Bapak Drs Umar Mansur M.Sc, selaku ketua Program Studi Farmasi Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan Univeritas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta. 5) Bapak dan Ibu dosen dan karyawan yang telah memberikan bimbingan dan bantuan selama saya menempuh pendidikan di Program Studi Farmasi Fakultas kedokteran dan Ilmu Kesehatan Univeritas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta 6) Kak Eris, drh. Dewi, mbak Rani serta staf laboratorium Farmasi yang telah membantu dan membimbing selama penelitian

viii

7) Ayahanda Drs. Arsyadi dan Ummi Dra. Rusmani yang selalu berdoa, memberikan dukungan dan nasihat. Kak Zakiah dan Dik Zia Ulhaq tercinta yang selalu memberikan inpirasi dan kebahagian. 8) Teman – teman farmasi, rekan – rekan CSS MoRA 2008, dan sahabat – sahabatku Fafa, Aam, Mamyu, Vany, Eva, Aye dan Nia yang selalu menjadi sahabat disaat suka duka dimasa perkuliahan. Penulis menyadari bahwa masih ada kekurangan dalam penyusunan skripsi ini sehingga kritik dan saran dari para pembaca sangat diharapkan untuk menjadikan skripsi ini lebih baik lagi. Akhir kata, saya berharap Allah Swt membalas segala kebaikan, semua pihak yang telah membantu. Semoga skripsi ini membawa manfaat bagi pengembangan ilmu.

Ciputat, Februari 2014 Penulis

ix

xi

DAFTAR ISI Halaman HALAMAN JUDUL ..................................................................................................... ii HALAMAN PERNYATAAN ORISINALITAS ........................................................ iii HALAMAN PERSETUJUAN PEMBIMBING ........................................................ iv HALAMAN PENGESAHAN ....................................................................................... v ABSTRAK ..................................................................................................................... vi ABSTRACT .................................................................................................................. vii KATA PENGANTAR ................................................................................................... viii HALAMAN PERNYATAAN PERSETUJUAN PUBLIKASI ................................. xi DAFTAR ISI ................................................................................................................. xii DAFTAR TABEL ......................................................................................................... xiv DAFTAR GAMBAR ..................................................................................................... xv DAFTAR LAMPIRAN ................................................................................................. xvi BAB 1. PENDAHULUAN ............................................................................................ 1 1.1 Latar Belakang .............................................................................................. 1 1.2 Rumusan Masalah ......................................................................................... 3 1.3 Hipotesis........................................................................................................ 3 1.4 Tujuan Penulisan ........................................................................................... 3 1.5 Manfaat Penulisan ......................................................................................... 4 BAB 2. TINJAUAN PUSTAKA ................................................................................... 5 2.1 Jinten Hitam (Nigella sativa L.) .................................................................... 5 2.2 Sistem Imun .................................................................................................. 9 2.3 Sitokin .......................................................................................................... 13 2.4 Interleukin – 1β ............................................................................................. 13 2.5 Leukosit ......................................................................................................... 15 2.6 ELISA ........................................................................................................... 18 2.7 Lipopolisakarisa ............................................................................................ 20 BAB 3. METODOLOGI PENELITIAN ..................................................................... 22 3.1 Tempat dan Waktu Penelitian ...................................................................... 22 3.2 Bahan............................................................................................................. 22 3.3 Alat ................................................................................................................ 22 3.4 Hewan Uji ..................................................................................................... 22 3.5 Prosedur Penelitian........................................................................................ 23 3.5.1 Pembuatan Suspensi Na-CMC .......................................................... 23 3.5.2 Aklitimasi Hewan Uji ....................................................................... 23 3.5.3 Uji Peningkatan Total Leukosit, Limfosit dan Monosit................... 23 3.5.4 Uji Kadar Interleukin 1β ................................................................... 23 3.5.5 Pengambilan Darah .......................................................................... 25 3.5.6 Perhitungan Total Leukosit ............................................................... 25 3.5.7 Analisa Persentase Monosit dan Persentase Limfosit ....................... 26 3.5.8 Pengukuran Kadar IL-1β ................................................................... 26 3.5.9 Analisa Statistik ................................................................................ 27 BAB 4. PEMBAHASAN ............................................................................................. 28 4.1 Leukosit ....................................................................................................... 27 4.2 Monosit ........................................................................................................ 32 4.3 Limfosit ....................................................................................................... 35

xii

4.4 Interleukin 1β ............................................................................................... 36 BAB 5. KESIMPULAN DAN SARAN ........................................................................ 40 DAFTAR PUSTAKA .................................................................................................... 41

xiii

DAFTAR TABEL 2.1 Kandungan kimia biji Nigella sativa L secara umum ......................................... 2.2 Kandungan kimia minyak Nigella sativa L ........................................................ 2.3 Kandungan biji nutrisi biji Nigella sativa L per 100 gram ................................ 3.1 Data perlakuan hewan uji untuk uji total leukosit, limfosit dan monosit........... 3.2 Data Perlakuan untuk uji kadar interleukin IL - 1β ............................................ 5.1 Hasil Jumlah Total Leukosit (per mm3) .............................................................. 5.2 Hasil Persentase Monosit (per mm3) ................................................................... 5.3 Hasil Persentase Limfosit (per mm3) .................................................................. 5.4 Rata – Rata Kadar IL-1β ....................................................................................

xiv

8 9 9 22 23 27 30 33 36

DAFTAR GAMBAR 2.1 Nigella sativa L ................................................................................................. 2.2 Struktur kimia kandungan aktif minyak Nigella sativa L ................................... 2.3 Struktur Thymoquinone ...................................................................................... 2.4 Gambaran umum sistem imun ............................................................................ 3.1 Skema pembacaan diferensiasi leukosit .............................................................. 5.1 Perbandingan nilai total leukosit setiap kelompok.............................................. 5.2 Perbandingan nilai differensial monosit setiap kelompok .................................. 5.3 Perbandingan nilai differensial limfosit setiap kelompok................................... 5.4 Perbandingan kadar Interleukin 1β .....................................................................

xv

6 7 11 15 25 29 31 33 35

DAFTAR LAMPIRAN Lampiran 1. Surat Keterangan Hewan Uji ...................................................................... Lampiran 2. Alat dan Bahan yang digunakan ................................................................. Lampiran 3. Alur Penelitian ............................................................................................ Lampiran 4. Pembuatan Larutan Uji ............................................................................... Lampiran 5.Kegiatan Penelitian ...................................................................................... Lampiran 6. Gambar Pemeriksaan Total Leukosit, Monosit dan Limfosit..................... Lampiran 7. Jumlah Total Leukosit, Persentase Monosit Dan Limfosit Hari 7 ............. Lampiran 8. Jumlah Total Leukosit, Persentase Monosit Dan Limfosit Hari 14 ........... Lampiran 9. Jumlah Total Leukosit, Persentase Monosit dan Limfosit Hari 2 .............. Lampiran 10. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Hari 7 ............................................. Lampiran 11. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data total leukosit hari 7 .......... Lampiran 12. Hasil Uji Uji Mann-Whitney Data total leukosit hari 7 ............................ Lampiran 13. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Hari 14 ........................................... Lampiran 14. Hasil Uji Homogenitas Data total leukosit hari 14 ................................... Lampiran 15. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data total leukosit hari 14 ........ Lampiran 16. Hasil Uji Mann-Whitney Data Total Leukosit hari 14 ............................. Lampiran 17. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Hari 21 ........................................... Lampiran 18. Hasil Uji Homogenitas Data total leukosit hari 21 ................................. Lampiran 19. Hasil Uji ANOVA Data Total Leukosit Hari 21 ...................................... Lampiran 20. Hasil Uji Post Hoc Data Total Leukosit hari 21 ....................................... Lampiran 21. Hasil Uji Normalitas Monosit Hari 7 ....................................................... Lampiran 22. Hasil Uji Homogenitas Data monosit hari 7 ........................................... Lampiran 23. Hasil Uji ANOVA Data Monosit hari 7 ................................................... Lampiran 24. Hasil Uji Normalitas Monosit Hari 14 ..................................................... Lampiran 25. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit Hari 14 ........................................ Lampiran 26. Hasil Uji ANOVA Data Monosit hari 14 ................................................. Lampiran 27. Hasil Uji Normalitas Monosit Hari 21 ..................................................... Lampiran 28. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit Hari 21 ....................................... Lampiran 29. Hasil Uji ANOVA Data Monosit hari 21 ................................................. Lampiran 30. Hasil Uji Post Hoc Data Monosit Hari 21 ................................................ Lampiran 31. Hasil Uji Normalitas Limfosit Hari 7 ....................................................... Lampiran 32. Hasil Uji Homogenitas Data limfosit hari 7 ........................................... Lampiran 33. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data limfosit hari 7 .................. Lampiran 34. Hasil Uji Mann-Whitney Data Limfosit hari 7 ......................................... Lampiran 35. Hasil Uji Normalitas Limfosit Hari 14 ..................................................... Lampiran 36. Hasil Uji Homogenitas Data limfosit hari 14 .......................................... Lampiran 37. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data limfosit hari 14 ................ Lampiran 38. Hasil Uji Mann-Whitney Data Limfosit hari 14 ....................................... Lampiran 39. Hasil Uji Normalitas Data Limfosit hari 21 ............................................. Lampiran 40. Hasil Uji Homogenitas Data limfosit hari 21 ......................................... Lampiran 41. Hasil Uji ANOVA Data Limfosit hari 21 ................................................. Lampiran 42. Hasil Uji Post Hoc Data Limfosit hari 21................................................. Lampiran 43. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Kontrol ........................................... Lampiran 44. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Total Leukosit Kontrol ............ Lampiran 45. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Dosis Rendah ................................. Lampiran 46. Hasil Uji Homogenitas Data Total Leukosit Dosis Rendah ..................... Lampiran 47. Hasil Uji ANOVA Data Total Leukosit Dosis Rendah ............................

xvi

48 49 51 52 54 55 56 63 70 71 72 73 74 75 76 71 75 76 77 78 79 80 81 82 83 84 85 86 87 88 89 90 91 92 95 96 97 98 102 103 104 105 106 107 108 109 110

Lampiran 48. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Dosis Sedang ................................. Lampiran 49. Hasil Uji Homogenitas Data total Leukosit Dosis Sedang ....................... Lampiran 50. Hasil Uji ANOVA Data Total Leukosit Dosis Sedang ............................ Lampiran 51. Hasil Uji Post Hoc Data Total Leukosit Dosis Sedang ............................ Lampiran 52. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Dosis Tinggi................................... Lampiran 53. Hasil Uji Homogenitas Data Total Leukosit Dosis Tinggi ..................... Lampiran 54. Hasil Uji ANOVA Data Total Leukosit Dosis Tinggi ............................. Lampiran 55. Hasil Uji Normalitas Monosit Kontrol ..................................................... Lampiran 56. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit Kontrol ......................................... Lampiran 57. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data Monosit Kontrol .............. Lampiran 58. Hasil Uji Mann-Whitney Data Monosit Kontrol ...................................... Lampiran 59. Hasil Uji Normalitas Monosit Dosis rendah ............................................ Lampiran 60. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit Dosis Rendah ............................... Lampiran 61. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Monosit Dosis Rendah ............. Lampiran 62. Hasil Uji Normalitas Monosit Dosis Sedang............................................ Lampiran 63. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit Dosis Sedang ............................... Lampiran 64. Hasil Uji ANOVA Data Monosit Dosis Sedang ...................................... Lampiran 65. Hasil Uji Normalitas Monosit Dosis Tinggi ............................................. Lampiran 66. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit Dosis Tinggi................................. Lampiran 67. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Monosit Dosis Tinggi .............. Lampiran 68. Hasil Uji Normalitas Limfosit Kontrol..................................................... Lampiran 69. Hasil Uji Homogenitas Data Limfosit Kontrol ........................................ Lampiran 70. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data Limfosit Kontrol ............. Lampiran 71. Hasil Uji Normalitas Limfosit Dosis Rendah ........................................... Lampiran 72. Hasil Uji Homogenitas Data Limfosit Dosis Rendah............................... Lampiran 73. Hasil Uji ANOVA Data Limfosit Dosis Rendah...................................... Lampiran 74. Hasil Uji Normalitas Limfosit Dosis Sedang ........................................... Lampiran 75. Hasil Uji Homogenitas Data Limfosit Dosis Sedang ............................... Lampiran 76. Hasil Uji ANOVA Data Limfosit Dosis Sedang ...................................... Lampiran 77. Hasil Uji Post Hoc Data Limfosit Dosis Sedang ...................................... Lampiran 78. Hasil Uji Normalitas Limfosit Dosis Tinggi ............................................ Lampiran 79. Hasil Uji Homogenitas Data Limfosit Dosis Tinggi ................................ Lampiran 80. Hasil Uji ANOVA Data Limfosit Dosis Tinggi ....................................... Lampiran 81. Uji Interleukin 1 β ....................................................................................

xvii

111 112 113 114 115 116 117 118 119 120 121 123 124 125 126 127 128 129 130 131 132 133 134 135 136 137 138 139 140 141 142 143 144 145

BAB 1 PENDAHULUAN 1.1

Latar Belakang Indonesia merupakan negara kepulauan yang tersusun dari 17.508 pulau beriklim tropis heterogen berada di antara dua benua dan dua samudra juga kaya akan fauna dan flora. Iklim tropis juga sangat cocok untuk pertumbuhan berbagai makhluk hidup termasuk bakteri dan agen pembawa penyakit lainnya. Adanya agen pembawa penyakit ini menyebabkan sistem imun melemah sehingga menimbulkan berbagai penyakit (Sukowati, 2010). Sistem imun merupakan sebuah mekanisme yang digunakan tubuh untuk mempertahankan keutuhan tubuh sebagai perlindungan terhadap bahaya yang ditimbulkan berbagai benda asing atau antigen. Sistem imun adalah gabungan sel, molekul dan jaringan yang berperan dalam resistensi terhadap infeksi. Sistem imun diperlukan untuk mempertahankan keutuhan tubuhnya terhadap bahaya yang dapat ditimbulkan berbagai bahan dalam lingkungan hidup (Baratawidjaja, 2009). Pemakaian obat tradisional masih banyak digunakan dalam meningkatkan kesehatan masyarakat di Indonesia meski sekarang sudah banyak orang menggunakan obat–obatan modern sebagai pelengkap tetapi obat tradisional masih mempunyai kedudukan khusus dalam masyarakat. Pengobatan

secara

tradisional

berdasarkan

pada

upaya

untuk

mengembalikan dan memperkuat penyembuhan secara alami (Donatus, 1983). Salah satu tanaman yang dipercaya dapat meningkatkan sistem imun adalah jinten hitam (Nigella sativa L.) atau yang lebih dikenal di masyarakat dengan habbatus saudah dan merupakan spesies famili Ranunculaceae yang berasal dari mediterrania. Minyak jinten hitam mengandung

thymoquinon

(TQ),

dithymquinon

(DTQ),

nigellon,

thymohydroquinon (THQ), dan thymol (THY). Kandungan lainnya adalah saponin, alkaloid, lemak, karbohidrat, protein, mineral, vitamin dan sembilan asam amino essensial. (Salem et al., 2005). 1

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

2

Selama berabad-abad biji dari tanaman jinten hitam telah digunakan sebagai obat herbal untuk meningkatkan kesehatan dan melawan penyakit terutama di Timur tengah dan Asia Tenggara (Gilani et al., 2004). Jinten hitam dikenal sebagai salah satu herbal dalam pengobatan nabi atau thibun nabawi. Dalam kitab Shahih Bukhari Muslim, Abu Hurairah r.a. berkata bahwa dia pernah mendengar Rasullah S.A.W. bersabda sebagai berikut :

Hadits riwayat Abu Hurairah Radhiyallahu’anhu: Rasulullah Shallallahu alaihi wassalam bersabda: Sesungguhnya pada jinten hitam itu terdapat obat untuk segala macam penyakit kecuali kematian. Beberapa

penelitian

telah

dilakukan

mengenai

efek

imunomodulator dari ekstrak etanol jinten hitam, salah satunya adalah penelitian Suhatri et al. (2010) dimana pemberian ekstrak etanol biji jinten hitam (Nigella sativa L.) tehadap mencit yang telah diberikan antigen suspensi eritrosit kambing 5% dapat meningkatkan titer antibodi dengan dosis 50 mg/kg BB, 100 mg/kg BB, dan 200 mg/kg BB dan dapat meningkatkan jumlah limfosit, dan monosit serta menurunkan jumlah neutrofil segmen dengan sangat signifikan (P<0,01). Pada penelitian Suhatri pemberian ekstrak etanol jinten hitam dilakukan terhadap mencit yang telah diinduksi antigen, sementara itu belum diketahui data pengujian efek imunomodulator ekstrak etanol jinten hitam terhadap mencit tanpa pemberian antigen. Pada penelitian ini dilakukan uji imunomodulator dengan pemberian ekstrak etanol jinten hitam tanpa pemberian antigen dengan melihat parameter jumlah total leukosit, persentase limfosit dan persentase monosit. Penelitian lain mengenai ekstrak etanol jinten hitam adalah penelitian Michel et al. (2010) yang menunjukkan bahwa ekstrak etanol jinten hitam dapat menurunkan kadar IL-1β pada mencit yang diinduksi

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

3

kerusakan hati dengan CCl4. Interleukin-1β (IL-1β) sangat poten sebagai sitokin pro inflamasi dan terlibat pada berbagai respons melawan antigen. Pada proses inflamasi sistem imun akan melepaskan sitokin pro inflamasi yaitu : IL-1β, Il-6 dan TNF-α. (Omar, 2001). Pada penelitian ini akan dilihat pengaruh ekstrak etanol jinten hitam terhadap efek penekanan interleukin 1β pada mencit yang diinduksi dengan lipopolisakarida. Lipopolisakarida merupakan komponen dinding sel bakeri yang menstimulasi respons inflamasi dengan mengaktivasi sitokin pro inflamasi (Manu dan Kuttan, 2008).

1.2

Perumusan Masalah

1. Apakah ekstrak etanol jinten hitam dapat mempengaruhi jumlah total leukosit, persentase limfosit, persentase monosit serta kadar IL- 1β? 2. Berapa dosis ekstrak etanol jinten hitam yang dapat mempengaruhi jumlah total leukosit, persentase limfosit, persentase monosit serta kadar IL- 1β? 1.3

Hipotesis Ekstrak etanol jinten hitam dapat mempengaruhi jumlah total leukosit, persentase limfosit, persentase monosit serta kadar IL- 1β.

1.4

Tujuan Penelitian Mengetahui pengaruh pemberian ekstrak etanol jinten hitam terhadap jumlah IL- 1β pada mencit yang diberi lipopolisakarida dan mengetahui efek imunomodulator ekstrak etanol jinten hitam yang diberikan pada mencit BALB/c melalui parameter total leukosit.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

4

1.5

Manfaat Penelitian 1. Mengetahui respon sistem imun mencit melalui gambaran total leukosit, persentase limfosit dan persentase monosit yang diberi ekstrak etanol jinten hitam. 2. Menyiarkan pengobatan thibun nabawi dan menjadi acuan untuk pengembangan sediaan imunostimulant dari ekstrak etanol jinten hitam.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA 2.1

Deskripsi Jinten Hitam (Nigella sativa L.)

2.1.1

Klasifikasi Berdasarkan ilmu taksonomi, klasifikasi tanaman jinten hitam adalah sebagai berikut (Depkes RI, 1979): Kingdom

: Plantae

Subkingdom

: Traceabionta

Divisi

: Spermatophyta

Subdivisi

: Magnoliophyta

Kelas

: Magnoliopsida dicotyledon

Subkelas

: Magnoliidae

Ordo

: Ranunculales

Famili

: Ranunculaceae

Genus

: Nigella Linn.

Spesies

: Nigella sativa. Nama lain Nigella sativa L. adalah : Kalonji (bahasa Hindi),

Kezah (Hebrew),

Hamushka (Rusia), Habbatus Sauda’ (Arab), Siyah

daneh (Persian), Fennel Flower / Black Carraway / Nutmeg Flower / Roman Coriander / Black Onian Seed (English), atau Jinten Hitam (Indonesia).

2.1.2

Morfologi Jinten hitam merupakan tanaman herba tahunan, tegak, dengan tinggi berkisar antara 30 sampai 60 cm. Daun berbentuk lanset, linearis, ujung lancip. Daun berwarna hijau keabu-abuan, halus dan berbulu. Bunga berwana hijau pucat ketika muda dan biru terang ketika masak, kemudian menjadi biru pucat atau putih. Daun bagian bawah bertangkai dan bagian atas duduk. Daun membalut bunga kecil. Kelopak bunga ada lima, bundar telur, ujungnya agak meruncing sampai agak tumpul, pangkal mengecil membentuk sudut yang pendek dan besar. Mahkota bunga pada umumnya

5

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

6

delapan, agak memanjang, lebih kecil dari kelopak bunga, berbulu jarang dan pendek.

Gambar 2.1 Jinten Hitam Bibir bunga dua, bibir bagian atas pendek, lanset, ujung memanjang berbentuk benang, ujung bibir bunga bagian bawah berbentuk tumpul. Benang sari banyak, gundul. Kepala sari jorong dan sedikit tajam, berwarna kuning. Buah berbentuk bulat telur atau agak bulat. Buah memiliki kapsul nektar yang banyak, umumnya 10 dan berbentuk seperti saku. bulat. Biji hitam, trigonal, panjang 1,5-3 mm dengan permukaan kasar dan bagian dalam berwarna putih berminyak. Biji memiliki rasa sedikit pahit dan pedas dengan tekstur renyah (Peter, 2004).

2.1.3

Budidaya, Ekologi dan penyebaran (Depkes, 1979) Tanaman ini diperbanyak dengan biji. Di Indonesia tanaman ini belum dibudidayakan secara umum. Tumbuh dari daerah Levant ke arah timur Samudra Indonesia sebagai gulma semusim. Bagian tanaman yang digunakan biji.

2.1.4

Kandungan Kimia Kandungan kimia dari biji jinten hitam minyak atsiri (0,5 – 1,6 %) meliputi nigellon, thymoquinon (TQ), thymol, carvacrol, α dan β-pipene, d-limoene, d-citronellot, thymohydroquinon, dithymoquinon, 4 - terpineol dan p-cymene. Asam lemak (35.6 – 41,6 %) yaitu asam linoleat, asam UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

7

linolenat, asam miristat, asam arakidonat, asam palmitat, asam oleat, sterol dan asam stearat. Protein (22.7%) Asam amino

meliputi albumin,

globulin, lisin, leusin, isoleusin, valin, glisin, alanin, fenilalanin, arginin, asparagin, cystine, asam glutamat, asam aspartat, prolin, serin, treonin, triptopan dan tirosin. Mineral seperti Fe, Na, Cu, Zn, P, dan Ca.

Gambar 2.2 Struktur kimia kandungan aktif minyak jinten hitam TQ, DTQ, THY, dan THQ (Salem, 2005)

Jinten hitam mengandung vitamin seperti asam askorbat, tiamin, niasin, piridoksin, asam folat dan gizi (Gilani et al., 2004). Alkaloid meliputi indazol nigellicine, isoquinolin nigellimin dan N – Oksidannya dan indozol alkaloid nigellidin (Tahir, 2006). Monosakarida dalam bentuk glukosa, ramnosa, xilosa dan arabinosa (Salem et al., 2005) Tabel 2.1 Kandungan kimia biji jinten hitam secara umum Kandungan % (w/w) Oil 3 – 35,5 Protein

16-19,9

Karbohidrat

33-34

Serat

4,5-6,5

Kadar Abu

3,7-7

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

8

Saponin

0,013

Kadar Air

5-7

Sumber : Tahir dan Bakeet, 2006 Tabel 2.2 Kandungan kimia minyak jinten hitam Kandungan

% (w/w)

Asam Linoleat

44,7-56

Asam Oleat

20,7-24,6

Asam Linolenat

0,6-1,8

Asam Arakidonat

2-3

Palmitoleic Acid

3

Eicosadienoic Acid

2-2.5

Asam Palmitat

12-14,3

Asam Stearat

2,7-3

Asam Miristat

0,16

Sumber: Tahir dan Bakeet, 2006) Tabel 2.3 Kandungan nutrisi biji jinten hitam per 100 gram Kandungan

Biji Eropa

Biji Etopia

Kadar Air (g)

4

6,6

Protein (g)

22

13,8

Lemak (g)

41

32,2

Karbohidrat (g)

17



Serat (g)

8

16,4

Kadar Abu (g)

4,5

7,5

N (g)



2,2

Na (g)

0,5



Kalium (g)

0,5



Kalsium (g)

0,2

0,5

P (g)

0,5

0,6

Besi (mg)

10

17

Vitamin B1 (mg)

1,5

0,62

Niacin (mg)

6

9,5

Sumber: Peter, 2004 UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

9

2.1.5

Farmakologi Berdasarkan penelitian – penelitian yang telah dilakukan jinten hitam memiliki aktivitas farmakologi sebagai berikut :

a. Sistem imun Berdasarkan penelitian Suhatri et al., (2008) pemberian ekstrak etanol biji jinten hitam dapat meningkatkan titer antibodi pada mencit dengan dosis 50 mg/kg BB, 100 mg/kg BB, dan 200 mg/kg BB dan dapat meningkatkan jumlah limfosit dan monosit serta menurunkan jumlah neutrofil segmen dengan sangat signifikan (P<0,01), namun tidak terhadap sel eosinofil dan neutrofil batang. b. Anti histamin Minyak jinten hitam yang dapat menurunkan kadar IgE, jumlah eosinofil dan kortisol endogen di dalam plasma dan urin pada penderita asma (Salem et al., 2005) c. Anti atherogenik Jinten

hitam

menghasilkan

efek

antiatherogenic

dengan

menurunkan LDL secara signifikan dan meningkatkan kadar HDL kolesterol pada tikus (Buriro et al., 2011). d.

Anti mikroba Hasil penelitian menunjukkan 90.3 % dari methichilin-resistant Sthaphylococcus aureus (MRSA) sensitif terhadap ekstrak jinten hitam dengan konsentrasi 5 mg/dics. Hal ini mengindikasikan jinten hitam dapat menghambat efek dari MRSA (Aslam et al., 2011).

2.2

Sistem Imun Sistem imun adalah gabungan sel, molekul, dan jaringan yang berperan dalam resistensi terhadap infeksi. Imunitas adalah resistensi terhadap penyakit terutama infeksi. Reaksi yang dikoordinasi sel – sel, molekul – molekul dan bahan lainnya terhadap mikroba disebut respons imun. Sistem imun tubuh diperlukan untuk mempertahankan keutuhannya terhadap bahaya yang dapat ditimbulkan berbagai bahan dalam lingkungan hidup (Baratawidjaja, 2009).

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

10

Imunitas (kekebalan) merupakan terminologi yang digunakan untuk respons spesifik dari sistem imun. Kekebalan terhadap infeksi, baik yang terbentuk mengikuti paparan organisme penyebab maupun yang dapat dirangsang secara buatan dengan imunisasi terutama untuk resiko paparan. (Underwood, 1996). Mekanisme sistem imun diklasifikasikan menjadi sistem imun non spesifik dan sistem imun spesifik 2.2.1

Sistem imun non spesifik

a. Pertahanan fisik Pertahanan fisik terdiri dari kulit yang utuh dan epitel lapisan mukus yang dalam kondisi normal tidak dapat ditembus mikrobial. Disamping itu, gerakan dapat membuang mikroorganisme, seperti pada reflek batuk, bersin dan muntah, bersama – sama dengan gerakan yang konstan seperti bergetarnya silia pada traktus respiratorius dan peristaltik usus (Underwood, 1996). b. Pertahanan biokimia Lisozim dalam keringat, ludah, air mata dan air susu ibu melindungi tubuh terhadap berbagai kuman gram positif dapat menghancurkan lapisan peptidoglikan dinding bakteri. Air susu ibu mengandung laktosidase dan asam neuraminik yang bersifat antibakteri terhadap E. coli dan asam dalam saluran pencernaan oleh enzim proteolitik dan cairan empedu dalam usus halus; dan oleh asiditas vagina. Zat kimia ini membentuk lingkungan yang tidak nyaman untuk bakteri yang bukan flora normal (Baratawidjaja, 2009). c. Pertahanan humoral Sistem imun nonspesifik menggunakan berbagai molekul larut. Molekul larut tertentu diproduksi di tempat infeksi atau cedera dan berfungsi lokal. Molekul tersebut antara lain adalah peptide antimikroba seperti defensing, katelisidin dan IFN dengan efek antiviral. Faktor larut lainnya diproduksi di tempat yang lebih jauh dan dikerahkan ke jaringan sasaran melalui sirkulasi seperti komplemen, protein fase akut, mediator

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

11

asal fosfolipid dan sitokin seperti IL-1, IL-6, dan TNF – α (Baratawidjaja, 2009). d. Pertahanan Selular Fagosit, sel NK, sel mast dan eosinofil berperan dalam sistem imun nonspesifik selular. Sel – sel sistem imun tersebut dapat ditemukan dalam sirkulasi atau jaringan. Fagositosis adalah garis pertahanan kedua tubuh terhadap agen infeksius. Pertahanan ini terdiri dari proses penelanan dan pencernaan mikroorganisme serta toksin setelah berhasil menembus tubuh (Baratawidjaja, 2009). 2.2.2

Sistem Imun Spesifik

a. Humoral Pemeran utama dalam sistem sel imun spesifik humoral adalah sel B atau limfosit B. Sel B berasal dari sel asal multipoten di sumsum tulang. Sel B yang dirangsang oleh benda asingkan berpoliferasi, berdiferensiasi dan berkembang menjadi sel plasma yang memproduksi antibodi. Antibodi yang dilepaskan dapat ditemukan di dalam serum (Baratawidjaja, 2009). b. Selular Limfosit T atau sel T berperan pada sistem imun spesifik selular. Sel T berasal dari sumsum tulang tetapi proliferasi dan diferensiasinya terjadi dalam timus atas pengaruh berbagai faktor asal timus. Sel T terdiri dari beberapa subset sel dengan fungsi yang berlainan yaitu CD4+ (Th1, Th2), CD8+ ( CTL/Tc ) dan Ts ( sel Tr / Th. )

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

12

Gambar 2.4 Gambaran umum sistem imun (Baratawidjaja, 2009)

Fungsi sistem imun spesifik selular adalah pertahanan terhadap bakteri yang hidup intraselular, virus, jamur, parasit dan keganasan. Sel CD4+ mengaktifkan sel Th yang selanjutnya mengaktifkan makrofag untuk menghancurkan mikroba. Sel CD8+ memusnahkan sel terinfeksi. (Baratawidjaja, 2009) 2.2.3

Imunomodulator Imunomodulator

adalah

obat

yang

diharapkan

dapat

mengembalikan, memperbaiki dan mengembalikan ketidakseimbangan sistem imun yang fungsinya terganggu atau menekan fungsinya yang berlebihan. Imunorestorasi dan imunostimulasi disebut imunopotensiasi atau up regulation, sedangkan imunosupresi disebut down regulation. Imunorestorasi ialah suatu cara untuk mengembalikan fungsi sistem imun yang terganggu dengan memberikan berbagai komponen sistem imun, seperti immunoglobulin dalam bentuk ISG, HSG, plasma, plasmapheresis, leukopheresis, transparansi sumsum tulang, hati dan timus (Baratawidjaja, 2009). Imunostimulan atau imunopotensiasi adalah cara memperbaiki fungsi sistem imun dengan menggunakan imunostimulan yaitu bahan yang merangsang sistem imun. Bahan yang disebut imunostimulator yaitu UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

13

hormon timus, limfokin, interferon, antibodi monoklonal, ekstrak leukosit, bahan asal bakteri dan jamur juga bahan sintetik seperti levamisol, isoprinosin, muramil dipeptida dan lain-lain. Imunosupresi merupakan suatu tindakan untuk menekan respons imun. Kegunaannya di klinik terutama pada transplantasi untuk mencegah reaksi penolakan dan pada berbagai penyakit inflamasi yang menimbulkan kerusakan atau gejala sistemik, seperti autoimun atau autoinflamasi. Bahan yang berfungsi sebagai imunosupresi seperti steroid (glukokortikoid dan kortikosteroid), cytosan, metotreksat dan lain-lain. (Baratawidjaja, 2009). 2.3

Sitokin Sitokin merupakan protein pemberi sinyal intraselular yang bekerja secara lokal dengan parakrin atau autokrin dengan terikat pada reseptor yang memiliki afinitas dan memacu reaktivitas sistem imun, baik pada imunitas spesifik atau nonspesifik. Sitokin diproduksi oleh makrofag atau monosit (monokin), limfokin (limfosit), sel – sel endotel, hepatosit, sel – sel epitel keratinosit, dan firoblas. Sitokin jika dijumpai dalam sirkulasi, biasanya terdapat dalam konsentrasi pikogram permililiter (pg/mL) (Baratawidjaja, 2009; Isselbacher et al., 1999). Sitokin berperan dalam imunitas nonspesifik dan spesifik dan mengawali, mempengaruhi dan meningkatkan respon nonspesifik. Makrofag diransang oleh IFN-γ, TNF-α, dan IL – 1 disamping juga memproduksi sitokin – sitokin tersebut. IL – 1, IL – 6, TNF-α, merupakan sitokin proinflamasi dan inflamasi spesifik (Baratawidjaja, 2009).

2.4

Interleukin – 1 (IL – 1 ) Pada tahun 1970 diketahui bahwa makrofag penyaji antigen juga melepaskan sebuah faktor telarut, interleukin-1, yang mengaktifkan limfosit – T dan menginduksi produksi sebuah faktor sekunder, interleukin-2, yang meransang proliferasi dan produksi immunoglobulin oleh limfosit – B. Pembebasan faktor – faktor ini berfungsi untuk melipatgandakan dan menunjang respon imun (Bloom, 1994). Interleukin-1 dahulu dikenal sebagai leukocyte activating factor (LAF), B cell activator factor (BAF), mononuclear cell factor (MCF), UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

14

leucocyte endogenous mediator (LEM), hemeopoetin-1 dan sejumlah nama lain, tetapi dengan ditemukan antibodi terhadap IL-1 dan rekombinan IL-1, saat ini nama IL-1 diberikan pada subtansi ini. Monosit atau makrofag yang disebut sel kupffer, sel Langerhans, sel dendritik maupun makrofag yang terdapat dalam paru – paru, limpa atau tempat lain, merupakan sumber utama IL-1. IL-1 juga dapat disintesis oleh hampir semua sel berinti yang lain, tetapi tidak oleh eritrosit. Saat ini sudah diketahui bahwa fungsi utama IL-1 adalah mediator respons inflamasi pejamu pada imunitas bawaan (Kresno, 1996) Interleukin adalah bagian dari sitokin yang disintesis oleh limfosit, monosit dan sel – sel lain yang merangsang pertumbuhan sel T, sel B dan sel hematopoiesis. Interleukin 1 sampai interleukin 18 mempunyai fungsi biologis yang variasi (Cruse dan Lewis, 2003). IL-1 adalah sitokin yang diproduksi terutama dengan aktivasi mononuklear fagosit yang berfungsi sebagai mediator inflamasi pada respon imun nonspesifik, meningkatkan proliferasi sel Th dan pertumbuhan serta diferensiasi sel B (Abbas dan Licthtman, 2004) Interleukin – 1 terdiri dari dua bentuk yaitu α dan β. Keduanya berikatan pada reseptor yang sama dan memiliki aktivitas biologi yang sama termasuk berinteraksi dengan sel endotel untuk meningkatkan pengaturan ekspresi molekul adhesi pada sel endotel, menstimulasi produksi kemokin oleh sel endotel dan makrofag juga menginduksi sintesis protein fase akut oleh hepar. IL α dan β mempunyai kesamaan berat molekul umum kurang lebih 17,5 kDa dan mempunyai 26 % asam amino yang homolog (Abbas dan Licthtman, 2004; Isselbacher et al., 1999) Fungsi utama IL – 1 adalah sama dengan TNF, yaitu mediator terhadap infeksi dan ransangan lain. IL – 1 bersama TNF berperan pada imunitas nonspesifik. Sumber utama IL – 1 yaitu fagosit mononuklear yang diaktifkan, makrofag, sel – sel endotel, sel dendritik, sel – sel Langerhans. Efek biologis IL – 1 sama seperti TNF yang tergantung dari jumlah yang diproduksi (Baratawidjaja, 2009; Johnson et al., 2011). UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

15

Dampak biologis IL-1 bergantung pada jumlah sitokin yang dilepaskan pada kadar rendah fungsi utamanya adalah sebagai mediator inflamasi lokal, misalnya berinteraksi dengan sel endotel untuk meningkatkan koagulasi dan meningkatkan ekspresi molekul permukaan yang membantu adhesi leukosit. Dalam kadar tinggi IL-1 masuk ke dalam sirkulasi dan melancarkan efek endokrin, misalnya menyebabkan demam, menginduksi sintesis protein fase akut oleh hepar dan mengawali kakeksia. IL-1 berfungsi meningkatkan pertumbuhan dan diferensiasi limfosit, disamping itu IL-1 merangsang secara nonspesifik ekspresi berbagai reseptor antigen pada permukaan sel sehingga secara tidak langsung meningkatkan respons imun spesifik. (Kresno, 1996) Daya kerja imunologik utama interleukin – 1 yaitu meransang reseptor IL-2 muncul dalam sel – sel T, meningkatkan pengaktifan sel B, menginduksi timbulnya demam, reaktan fase akut dan IL – 6. Meningkatkan resistensi nonspesifik, (Johnson et al., 2011). Interleukin-1β sangat poten sebagai sitokin pro inflamasi dan terlibat pada berbagai respons melawan antigen. Pada proses inflamasi sistem imun akan melepaskan sitokin pro inflamasi yaitu : IL-1β, Il-6 dan TNF-α. (Omar, 2001). IL-1β dikeluarkan oleh peripheral blood mononuklear jika terkena agen inflamasi. Ketika dikeluarkan ke dalam darah IL-1β memiliki aktivitas yang luas dan berperan dalam penyakit inflamasi (Haq et al., 1999). IL-1β, tetapi tidak IL-1α berpotensi ssebagai aktivator respons imun humoral dan dan IL-Ra mempunyai peran penting dalam mengatur fungsi sistem imun (Nakae et al., 2001). 2.5

Leukosit Leukosit merupakan sel darah yang memiliki nukleus dan tidak bewarna dalam keadaan segar. Bentuknya bulat dalam peredaran darah, tetapi berupa sel ameboid pleimorfik dalam jaringan, atau pada substrat padat invivo. Leukosit terdiri dari leukosit leukosit granular atau leukosit nongranular. Leukosit granular terdiri dari eosinofil, basofil, dan neutrofil. Leukosit bergranular terdiri dari dari limfosit dan monosit. Jumlah leukosit dalam sirkulasi berkisar antara 5000 sampai 9000 permilimeter kubik UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

16

darah, tetapi jumlah ini bervariasi sesuai umur, bahkan pada waktu yang berbeda sepanjang hari. Jumlah leukosit dalam jaringan dan organ sangat besar tetapi tidak dapat dihitung. Variasi kecil jumlah leukosit tidak mempunyai arti klinik, tetapi adanya infeksi dalam tubuh, meningkatkan leukosit sampai 20.000 bahkan 40.000 permilimeter kubik darah. Jumlah relatif berbagai jenis leukosit, disebut hitung jenis leukosit, biasanya cukup konstan: neutrofil 55-60%; eosinofil 1-3%; basofil 0.07%; limfosit 22-33% dan monosit 3-7% . (Bloom, 1994). Leukosit berfungsi untuk melindungi tubuh terhadap invasi benda asing, termasuk bakteri dan virus. Sebagian besar aktivitas leukosit berlangsung dalam jaringan dan bukan dalam aliran darah. Pelepasan zat kimia oleh jaringan yang rusak menyebabkan leukosit bergerak mendekati (kemotaksis positif) atau menjauhi (kemotaksis negatif) sumber zat. Semua lekosit adalah fagositik, tetapi kemampuan ini lebih berkembang pada neutrofil dan monosit. Setelah diproduksi di sumsum tulang, leukosit bertahan kurang lebih satu hari dalam sirkulasi sebelum masuk ke jaringan. Sel ini tetap dalam jaringan selama beberapa hari, beberapa minggu, atau beberapa bulan, bergantung jenis leukositnya. Infeksi atau kerusakan jaringan mengakibatkan peningkatan jumlah leukosit. (Sloane, 1995) 2.6

Limfosit Sebanyak 20% dari semua leukosit dalam sirkulasi darah orang dewasa merupakan limfosit yang terdiri dari sel B dan sel T yang merupakan kunci pengontrol sitem imun. Biasanya sel limfosit hanya memberikan reaksi terhadap zat asing tetapi tidak terhadap selnya sendiri (Baratawidjaja, 2009). Struktur limfosit mengandung nukleus bulat bewarna biru gelap yang berkeliling lapisan tipis sitoplasma. Ukurannya bervariasi; ukuran terkecil 5 μm sampai 8 μm; ukuran terbesar 15 μm. Limfosit berasal dari sel – sel batang sumsum tulang merah, tetapi melanjutkan differensiasi dan proliferasinya dalam organ lain. (Sloane, 1995)

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

17

Tabel 2.4 Limfosit yang berperan dalam respon imun spesifik (Baratawidjaja, 2009) Jenis Sel Fungsi Sel Produk Fungsi Produk B

Produksi antibodi

Antibodi

Presentasi antigen

Neutralisasi Opsonisasi Lisis sel

Th2

Meningkatkan

Sitokin IL-3, IL- Membantu sel B

prosuksi antibodi oleh 4, IL-5, IL-10, dan Tc sel B

IL-13

Meningkatkan

Tc

Aktif Th1

dan IL-2, IFN γ

Mengawali meningkatkan

TNF

, Mediator inflamasi

inflamasi Tr

Menurukan

produksi Faktor

antibodi sel B Menurunkan

suppressor sel

T

Lisis

Th

akibatnya mensupress

aktif Tc

Suppress

B

dan Tc juga sel

target IFN γ

antigenic

Meningkatkan ekspresi MHC Aktivasi sel NK

Perforin

Merusak Membran

sel

target NKT

Pemusnahan

sel IL-4, IFN γ

sasaran

2.7

Monosit Monosit mencapai 3 % sampai 8 % dari jumlah total leukosit dan merupakan sel darah terbesar, diameternya rata – rata berukuran 12 μm – 18 μm. Nukleus besar berbentuk telur atau seperti ginjal, yang dikelilingi sitoplasma bewarna biru keabuan pucat. Monosit sangat aktif. Sel ini siap UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

18

bermigrasi melalui pembuluh darah. Jika monosit telah meninggalkan aliran darah, maka sel ini menjadi histiosit jaringan (makrofag tetap) (Sloane, 1995). Monosit berperan sebagai APC, mengenal, menyerang mikroba, dan sel kanker dan juga memproduksi sitokin, mengerahkan pertahanan sebagai respon terhadap infeksi (Baratawidjaja, 2009). 2.8

Enzyme Linked Immunosorbent Assay ( Elisa ) Elisa adalah pemeriksaan yang praktis dan sensitif untuk menemukan antibodi. Antigen mula – mula diikat benda padat kemudian ditambah antibodi yang dicari. Setelah itu ditambahkan lagi antigen yang bertanda enzim, seperti peroksidase dan fosfatase. Akhirnya ditambahkan subtrat kromogen yang bila bereaksi dengan enzim dapat menimbulkan warna. Perubahan warna yang terjadi sesuai dengan jumlah enzim yang diikat dan sesuai pula dengan kadar antibodi yang dicari (Baratawidjaja, 2009; Johnson et al., 2011). Prinsip dasar teknik ELISA adalah interaksi total antara antigen dan antibodi yang teradsorpsi secara pasif pada permukaan fase padat (permukaan microwellplate) yang terbuat dari plastik (polipropilen atau polietilen). Hasil interaksi yang berupa lapisan monomolekuler tersebut kemudian

direaksikan

dengan

enzim

peroksidase

yang

telah

dikonyugasikan dengan avidin. Enzim peroksidase yang terikat kemudian akan bereaksi dengan larutan 2,2’-azino-bis-3ethylbenzothiozoline-6sulfonic acid (ABTS) yang ditambahkan dan membentuk warna hijau. Warna hijau ini intensitasnya dapat diukur secara visual atau dengan alat spektrofotometer. Makin banyak antigen yang berinteraksi dengan antibodi makin tinggi intensitas warnanya. (Sumartini et al., 2002) Interaksi antara antigen dan antibodi dapat terjadi karena ikatan hidrogen antara gugus – gugus bermuatan yang terdapat pada keduanya, selanjutnya terjadi ikatan elektrostatik yang timbul karena muatan listrik yang muncul kemudian karena interaksi keduanya. Ikatan Van Der Waals juga timbul karena muatan listrik yang muncul kemudian karena interaksi keduanya. Ikatan Van Der Waals juga timbul karena muatan positif dan negatif antara kelompok gugus pada antigen dan antibodi. Hasil interaksi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

19

antigen dan antibodi ini akhirnya akan menghasilkan molekul air. Jadi agar interaksi terjadi maksimum maka molekul air dalam microwellplate sedapat mungkin dihindarkan keberadaannya.

Setiap tahapan reaksi

tersebut diatas selesai maka selalu diikuti dengan pencucian larutan garam jadi kelebihan pereaksi antibodi atau antigen akan terbuang bersama larutan garam. Oleh karena itu bila tidak ada antigen dan antibodi yang berinteraksi secara spesifik, reaksi selanjutnya takkan terjadi dan warna yang diharapkan timbul tak ada (Sumartini et al., 2002) 1. Direct ELISA Antigen ditambahkan sehingga teradsorbsi pada fase padat selama proses inkubasi. Setelah diikunbasi, antigen yang tidak terikat pada fase padat dicuci. Antibodi yang spesifik terhadap antigen yang telah dilabel dengan enzim (konjugasi) ditambahkan dan diinkubasi. Konjugat akan berikatan dengan antigen pada fase padat. Selanjutnya konjugat yang tidak terikat dicuci. Kemudian ditambahkan substrat atau kromogen. Sehingga menghasilkan warna melalui proses katalisis enzim.

Perubahan

warna

yang

terjadi

diukur

menggunakan

spektrofotometer (Crowther, 2001). 2. Indirect ELISA Antigen ditambahkan sehingga teradsorbsi pada fase padat selama proses inkubasi. Antibodi ditambahkan dan diinkubasi kemudian antibodi akan mengikat antigen spesifik pada fase padat. Antibodi yang tidak terikat dengan antigen fase padat dicuci. Kemudian Antibodi yang telah dilabel enzim (konjugat) berupa antibodi antispesies ditambahkan, sehingga semua antibodi yang terikat dengan antigen akan diikat selanjutnya diinkubasi dan konjugat yang berlebih dicuci. Substrat ditambahkan untuk mengikat konjugat dan setelah terjadi perubahan warna, reaksi dihentikan. Kemudian warna yang terjadi dibaca pada spektrofometer (Crowther, 2001)

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

20

3. Direct Sandwich ELISA Antibodi ditambahkan sehingga teradsorbsi pada fase padat selama proses inkubasi Antibodi yang bebas dicuci. Kemudian antigen ditambahkan lalu diinkubasi sehingga antigen berikatan dengan antibodi selama proses inkubasi dan antigen yang tidak terikat dicuci. Kemudian ditambahkan konjugat antibodi yang sama atau berbeda dengan

antibodi pada fase padat. Setelah ditambahkan konjugat

diinkubasi, konjugat bebas dicuci. Penambahan substrat sampai terjadi perubahan warna kemudian reaksi dihentikan dan diukur kuantitas warnanya menggunakan spektrofotometer (Crowther, 2001). 4. Indirect Sandwich Antibodi ditambahkan sehingga teradsorbsi pada fase padat selama proses inkubasi. Antibodi yang bebas dicuci selanjutnya ditambahkan antigen. Antigen akan berikatan dengan antibodi pada fase padat selama proses inkubasi lalu antigen yang tidak terikat dicuci. Selanjutnya ditambahkan antibodi (Ab2) yang berbeda dengan antibodi pada fase padat. Kemudian diinkubasi, Ab2 bebas dicuci. Konjugat antispesies ditambahkan yang dapat mengikat serum yang berasal dari spesies yang sama dengan Ab2 tetapi tidak dapat bereaksi dengan antibodi fase padat. Lalu ditambahkan substrat sampai terjadi perubahan warna kemudian reaksi dihentikan dan diukur dengan spektrofotometer (Crowther, 2001).

2.9

Lipopolisakarida Lipolisakarida merupakan salah satu lapisan dinding sel bakteri Gram negatif yang tersusun atas dua lapisan lipid, polisakarida, dan protein. Lipid dan polisakarida terikat pada lapisan luar dari membrane terluar membentuk struktur lipopolisakarida. Polisakarida dalam LPS tersusun atas dua bagian, yaitu polisakarida inti dan O-polisakarida. Bagian lipid dalam lipopolisakarida disebut dengan lipid A. Bagian lipid A tersebut merupakan bagian yang toksik dalam lipopolisakarida (Madigan, 2003). UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

21

Lipopolisakarida merupakan komponen dinding sel bakeri yang menstimulasi respons inflamasi dengan mengaktivasi sitokin pro inflamasi (Manu dan Kuttan, 2008)

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

BAB 3 METODOLOGI PENELITIAN

3.1

Tempat dan Waktu Peneltian Laboratorium Farmasi Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Proses penelitian dimulai sejak bulan September hingga Desember 2013.

3.2

Bahan Bahan – bahan yang digunakan dalam penelitian adalah Na CMC 0,5%, kit ELISA untuk IL-1β (Boster Biological Technology), ekstrak etanol jinten hitam (Arifiani AA. 2012), lipopolisakarida (Sigma-Aldrich), larutan Giemsa, larutan Turk, minyak emersi, methanol, dan aquades.

3.3

Alat Alat – alat yang digunakan yaitu timbangan hewan, kandang mencit beserta tempat makan dan minum, sonde, sentrifugator (Hettich Zentrifugen),

timbangan, alat gelas, mikropipet, tabung EDTA 1ml,

tabung Eppendorf, hemositometer yang terdiri dari pipet pengencer dan kamar hitung Neubauer, gelas objek, cover glass, kotak preparat, dan mikroskop cahaya.

3.4

Hewan Uji Hewan uji yang digunakan dalam penelitian ini adalah mencit galur BALB/c berumur 6 – 8 minggu dengan berat badan 20 – 23 gram yang diperoleh dari UGM. Diberikan makan berupa berupa butiran (pellet) dan minuman ad libitum.

22

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

23

3.5

Prosedur Penelitian

3.5.1

Pembuatan Supensi Na-CMC 0.5 % Lima ratus miligram Na-CMC ditimbang, kemudian dilarutkan dalam sebagian akuades hangat, diaduk dan ditambah akuades sambil terus diaduk memakai batang pengaduk. Setelah larut semua sisa akuades ditambahkan sampai didapatkan volume larutan Na-CMC 100 ml dengan memakai labu takar 100 ml.

3.5.2

Aklitimasi Hewan Uji Hewan uji terlebih dahulu diadaptasikan (aklitimasi) terhadap lingkungan selama 2 minggu. Hewan uji terdiri dari mencit galur BALB/c setiap kelompok terdiri dari 5 hewan uji. Menurut WHO minimal hewan uji untuk satu kelompok uji adalah 5 ekor.

3.5.3

Uji Peningkatan Total Leukosit, Persentase Limfosit dan Monosit Mencit BALB/c sebanyak 24 ekor dibagi dalam 4 kelompok perlakuan berdasarkan dosis ektrak etanol jinten hitam yang diberikan. Pemberian ekstrak diberikan selama 14 hari berturut secara oral. Setiap hari ke – 7, hari ke 14 dan hari ke 21. Darah diambil melalui pleksus retro orbital mata mencit. Tabel 3.1. Kelompok untuk uji total leukosit, limfosit dan monosit No Kelompok Perlakuan Pengambilan Darah 1. Kontrol diberikan Na-CMC 0.5% 0.5 Hari ke - 7, ke ml/kgBB selama 14 hari berturut 14, dan Ke 21 - turut 2. Dosis diberikan ekstrak etanol jinten Hari ke - 7, ke Rendah hitam 125 mg/kgBB selama 14 14, dan Ke 21 hari berturut – turut 3. Dosis diberikan ekstrak etanol jinten Hari ke - 7, ke Sedang hitam 250 mg/kgBB selama 14 14, dan Ke 21 hari berturut – turut 4. Dosis diberikan ekstrak etanol jinten Hari ke - 7, ke Tinggi hitam 500 mg/kgBB selama 14 14, dan Ke 21 hari berturut – turut

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

24

3.5.4

Uji Kadar Interleukin 1β (IL-1β) Pada uji kadar IL-1β dilakukan pemberian ekstrak etanol jinten hitam secara oral dengan dosis 125 mg/kgBB, 250 mg/kgBB dan 500 mg/kgBB. Selanjutnya pada hari ke – 5, dua jam setelah pemberian ekstrak etanol jinten hitam diberikan LPS 20 μg/mencit. Darah mencit diambil 6 jam kemudian, melalui pleksus retro orbital mata mencit (Manu dan Kuttan, 2008). Tabel 3.2 Data Perlakuan untuk uji kadar IL - 1β No Kelompok Perlakuan

Pengambilan darah

1. Kontrol

diberikan

Na-CMC

0.5%

0.5 Hari ke – 5

ml/kgBB selama 5 hari berturut turut 2. LPS

Diberikan LPS 20 μg/mencit pada Hari ke – 5 hari ke 5

3. Ekstrak

diberikan

ekstrak

etanol

jinten Hari ke – 5

Etanol Dosis hitam 125 mg/kgBB selama 5 hari Rendah

berturut - turut. Hari ke – 5 dua jam setelah pemberian ekstrak, diberikan LPS 20 μg/mencit

4. Ekstrak

diberikan

ekstrak

etanol

jinten Hari ke – 5

Etanol Dosis hitam 250 mg/kgBB selama 5 hari Sedang

berturut - turut. Hari ke – 5 dua jam setelah pemberian ekstrak, diberikan LPS 20 μg/mencit

5. Ekstrak

diberikan

ekstrak

etanol

jinten Hari ke – 5

Etanol Dosis hitam 500 mg/kgBB selama 5 hari Tinggi

berturut - turut. Hari ke – 5 dua jam setelah pemberian ekstrak, diberikan LPS 20 μg/mencit

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

25

3.5.5

Pengambilan darah Darah diambil dari setiap hewan uji melalui pleksus retro orbital mata mencit. Sampel darah untuk uji total leukosit dimasukkan ke dalam tabung vacutainer EDTA dan sampel darah untuk uji IL-1β dimasukkan ke tabung vacutainer EDTA yang berbeda. Darah untuk uji IL-1β disentrifus pada 3000 rpm selama 20 menit, plasma yang muncul dimasukkan ke dalam tabung

Eppendorf disimpan pada suhu – 20oC sampai waktu

pemeriksaan IL-1β dengan ELISA. 3.5.6

Perhitungan Total Leukosit Penghitungan jumlah leukosit total dilakukan menggunakan hemositometer dengan pengenceran 1:20. Untuk memperoleh pengenceran 1:20

sampel

darah

dihomogenkan,

kemudian

dihisap

dengan

menggunakan pipet leukosit dan aspirator sampai tera 0,5. Selanjutnya, larutan Turk dihisap hingga tera 11, aspirator dicabut kemudian dihomogenkan secara manual, yaitu dengan cara memutar membentuk angka 8. Selanjutnya sampel dibuang sekitar 2-3 tetes, setelah itu dimasukkan ke dalam kamar hitung Neubauer dan ditutup dengan gelas penutup kemudian diperiksa dengan mikroskop perbesaran 40 x 10. Leukosit dihitung pada empat kotak besar di tiap sudut tiap sisi kamar hitung. Sel yang menempel di garis pemisah sebelah kiri dan di garis atas kotak persegi ikut dihitung, sel yang menempel di kedua sisi kotak lain tidak ikut dihitung (Anandika, 2011). Karena kedalaman kamar kamar hitung Neubauer adalah 0,1 mm dan luas adalah 4 mm2 (terdiri dari 4 kamar masing-masing dengan luas 1 mm2 jadi total 4 mm2). Maka volume kotak adalah 0,4 mm3(Kulisic, 2006) N x faktor pengenceran Volume Kotak Nx20 = 0,4 𝑚𝑚𝑚𝑚3

Jumlah total leukosit per mm3 =

= 50 N N : Jumlah total leukosit dari 4 kamar hitung

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

26

3.5.7

Analisa Persentase Monosit dan Limfosit Sampel darah segar diteteskan pada gelas objek dan dibuat preparat apus. Setelah dibiarkan mengering di udara, preparat apus kemudian difiksasi dengan methanol selam 5 menit. Preparat kemudian diwarnai dengan pewarna Giemsa dengan pengenceran 1 : 9 selama 30 menit.. Selanjutnya

preparat

dicuci

menggunaan

aquades

dan

dibiarkan

mengering. Setelah kering preparat diperiksa dibawah mikroskop dengan pembesaran 100 x dengan dibubuhi minyak emersi pada permukaan sediaan apus tersebut. Pertama – tama dihitung sampai 100 sel leukosit, kemudian dari 100 sel leukosit dihitung jumlah monosit dan limfosit. Lalu ditentukan persentase monosit dan limfosit dari total 100 leukosit tersebut dengan rumus sebagai berikut (Handajani dan Dharmawan , 2009). % Limfosit = % Monosit =

∑ 𝑙𝑙𝑙𝑙𝑙𝑙𝑙𝑙𝑙𝑙𝑙𝑙𝑙𝑙𝑙𝑙 100

∑ 𝑚𝑚𝑚𝑚𝑚𝑚𝑚𝑚𝑚𝑚𝑚𝑚𝑚𝑚 100

𝑥𝑥 100 %

𝑥𝑥 100 %

Gambar 4.1 Skema pembacaan diferensiasi leukosit

3.5.8

Pengukuran kadar IL-1β dengan ELISA Sebanyak 0.1 ml sampel, kontrol dan standar dimasukkan ke dalam microplate yang telah dilapisi anti - mouse IL - 1β antibodi kemudian diinkubasi selama 90 menit pada suhu 370C lalu membuang isi plate dan keringkan menunggunakan handuk, Tambahkan 0.1 ml biotinylated anti mouse IL - 1β antibody inkubasi pada suhu 370C selama 60 menit lalu mencuci microplate dengan 0.01M PBS sebanyak 3 kali. Tambahkan 0,1ml larutan ABC diinkubasi pada suhu 370C selama 30 menit lalu mencuci microplate dengan 0.01M PBS sebanyak 5 kali.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

27

Menambahkan 90 ul dengan TMB Color developing agen dan didiamkan selama 30 menit pada suhu ruangan di tempat yang gelap. Ditambahkan 0.1 ml TMB stop solution. Dibaca optical density absorbasi dengan ELISA reader yang diatur pada 450 nm.

3.5.9

Analisa Statistik Analisa jumlah total leukosit, presentase monosit, presentase limfosit dan kadar IL-1β menggunakan ANOVA (Analysis Of Variance) dengan menggunakan program SPSS 17,0 for windows taraf kepercayaan sebesar 95% dengan (α= 0,05).

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

BAB 4 HASIL DAN PEMBAHASAN 4.1 Leukosit Hasil dari perhitungan jumlah total leukosit hari 7, hari 14 dan hari 21 pada mencit BALB/c yang diberikan ekstrak etanol jinten hitam dosis rendah (125 mg/kgBB), dosis sedang (250 mg/kgBB) dan dosis tinggi (500 mg/kgBB) didapatkan hasil sebagai berikut : Tabel 5.1 Hasil Jumlah Total Leukosit (per mm3) Kelompok Mencit

Rata – rata jumlah total leukosit ( x103 per mm3) Hari ke – 7

Hari Ke – 14

Hari ke 21

Kontrol

4,3 ± 0,8

5,0 ± 1,9

4,8 ± 0,9

Dosis Rendah

6,3 ± 2,5

8,3 ± 1,4

9,1 ± 2,2

Dosis Sedang

7,6 ± 0,8

12,7 ± 1,0

11,2 ±2,2

Dosis Tinggi

11,1 ± 2,1

11,0 ± 3,5

11,3 ±3,5

Hasil penelitian menunjukkan jumlah total leukosit kelompok kontrol hari 7, 14 dan 21 berada dalam kisaran normal. Kisaran normal jumlah total leukosit pada mencit BALB/c adalah 4 - 12 x 103 per mm3 (Arrington, 1972). Jumlah total leukosit hari 7 kelompok ekstrak etanol jinten hitam dosis rendah, dosis sedang dan dosis tinggi lebih tinggi dibandingkan kelompok kontrol. Jumlah total leukosit meningkat seiring meningkatnya dosis ekstrak etanol jinten hitam yang diberikan. Kelompok ekstrak etanol jinten hitam dosis tinggi memiliki jumlah total leukosit paling tinggi. Jumlah total leukosit hari 7 dianalisis dengan menggunakan SPSS 17. Hasil uji normalitas dengan menggunakan Saphiro-Wilk menunjukan bahwa jumlah total leukosit tidak terdistribusi normal (p>0,05) kemudian dilakukan tranformasi agar didapatkan data yang normal tetapi hasil yang diperoleh jumlah total leukosit tetap tidak terdistribusi normal. Syarat

28

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

29

normalitas tidak terpenuhi sehingga jumlah total leukosit harus dianalisis dengan statistik non parametik Kruskal Wallis. Hasil uji Kruskal Wallis menunjukan terdapat perbedaan bermakna dengan nilai signifikan p=0,03 (p<0,05) maka dilanjutkan dengan uji Mann Whitney. Hasil uji Mann Whitney menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang bermakna antara kelompok kontrol dengan kelompok dosis sedang (p=0,009), kelompok kontrol dengan kelompok dosis tinggi (p=0,009) dan kelompok sedang dengan kelompok dosis tinggi (p = 0,009) Jumlah total leukosit hari 14 kelompok pemberian ekstrak etanol jinten hitam dosis rendah, dosis sedang dan dosis tinggi lebih tinggi dibandingkan kontrol tetapi masih berada dalam kisaran normal. Jumlah total leukosit meningkat seiring meningkatnya dosis ekstrak etanol jinten hitam yang diberikan. Kelompok ekstrak etanol jinten hitam dosis sedang memiliki jumlah total leukosit paling tinggi. Jumlah total leukosit hari 14 dianalisis dengan menggunakan SPSS 17. Hasil uji normalitas dengan menggunakan Saphiro-Wilk menunjukan bahwa jumlah total leukosit terdistribusi normal (p>0,05). Selanjutnya dilakukan uji homogenitas menggunakan Levene test. Hasil uji homogenitas menunjukan bahwa jumlah total leukosit tidak bervariasi homogen (p<0,05) kemudian dilakukan tranformasi data agar diteroleh data yang homogen tetapi hasil yang diperoleh jumlah total leukosit tidak bervariasi homogen. Syarat homogenitas tidak terpenuhi sehingga jumlah total leukosit harus dianalisis dengan statistik non parametik Kruskal Wallis. Hasil uji Kruskal Wallis menunjukan terdapat perbedaan bermakna dengan nilai signifikan 0,005 (p<0,05) maka dilanjutkan dengan uji Mann Whitney. Hasil uji Mann Whitney menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang bermakna antara kelompok kontrol dengan kelompok dosis rendah (p = 0,028), kelompok kontrol dengan kelompok dosis sedang (p = 0,009), kelompok kontrol dengan kelompok dosis tinggi (p=0,016) dan kelompok rendah dengan kelompok dosis sedang (p = 0,009).

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

30

Pengambilan darah hari 21 (pemberian ekstrak dihentikan sejak hari 14 sampai hari 21), jumlah total leukosit kelompok ekstrak etanol jinten hitam dosis rendah, dosis sedang dan dosis tinggi lebih tinggi dibandingkan kontrol tetapi masih berada dalam kisaran normal. Jumlah total leukosit meningkat seiring meningkatnya dosis ekstrak etanol jinten hitam yang diberikan. Kelompok ekstrak etanol jinten hitam dosis tinggi memiliki jumlah total leukosit paling tinggi. Jumlah total leukosit hari 21 dianalisis dengan menggunakan SPSS 17. Hasil uji normalitas dengan menggunakan Saphiro-Wilk menunjukan bahwa jumlah total leukosit terdistribusi normal (p>0,05). Selanjutnya dilakukan uji homogenitas menggunakan Levene test. Hasil uji homogenitas menunjukan bahwa jumlah total leukosit bervariasi homogen (p>0,05). Data terdistribusi normal dan bervariasi sama, maka syarat uji anova terpenuhi. Berdasarkan uji anova diperoleh nilai probabilitas sebesar 0,002 (P<0,05) artinya ada perbedaan signifikan rata – rata total leukosit pada kelompok kontrol, dosis rendah, dosis sedang dan dosis tinggi. Untuk mengetahui adanya perbedaan yang bermakna antara masing – masing kelompok dilanjutkan dengan uji Post Hoc. Berdasarkan uji Post Hoc kelompok yang berbeda adalah kelompok kontrol dengan kelompok dosis sedang (p = 0,04) dan kelompok kontrol dengan kelompok dosis tinggi (p=0,04). Perbandingan total leukosit antara hari 7, 14 dan 21 menggunakan uji anova menunjukkan hanya kelompok dosis sedang yang memiliki perbedaan yang signifikan antara hari 7, 14 dan 21 p= 0,00. Untuk mengetahui adanya perbedaan yang bermakna antara masing – masing kelompok dilanjutkan dengan uji Post Hoc. Berdasarkan uji Post Hoc kelompok yang berbeda adalah kelompok hari 7 dan hari 14.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

31

14000 12000 10000 8000

Kontrol

6000

Dosis Rendah

4000

Dosis Sedang Dosis Tinggi

2000 0 Hari ke - 7 Hari Ke - Hari ke 21 14

Gambar 5.1 Perbandingan nilai total leukosit antara Mencit BALB/c yang diberikan ekstrak etanol jinten hitam dan Mencit BALB/c yang tidak diberikan ekstrak etanol jinten hitam Jumlah total leukosit tertinggi terdapat pada hari ke 14 kelompok dosis sedang 12700 per rmm3. Peningkatan jumlah total leukosit masih dalam kisaran normal dan tidak mengindikasi adanya infeksi. Indikasi adanya infeksi jumlah total leukosit adalah 20,000 bahkan 40,000 permilimter kubik darah (Bloom dan Fawcett 1994). Pada hari ke 21 atau setelah pemberian ekstrak etanol jinten hitam dihentikan selama 7 hari jumlah total leukosit tetap lebih tinggi dibandingkan kelompok kontrol. Tousson et al, (2011) menyebutkan bahwa konstituen darah kelinci yang diberikan biji jinten hitam menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam

persentase

hemoglobin,

hematokrit,

rata-rata

korpuskula

hemoglobin dan jumlah sel darah putih. Hasil dari penelitian data jumlah total leukosit berada pada batas tinggi normal menurut Vieira (2011) jumlah total leukosit yang berada pada batas tertinggi normal menunjukkan sistem imun memproduksi jumlah total leukosit yang cukup dalam sirkulasi darah untuk melawan infeksi. Peningkatan jumlah total leukosit menunjukkan kemampuan sistem imun untuk melawan infeksi atau benda asing. Leukosit yang merupakan sistem imun alamiah (spesifik) berperan penting dalam melindungi tubuh dari serangan mikroorganisme. Penggunaan ekstrak

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

32

etanol biji jinten hitam sangat efektif untuk meningkatkan sistem imun atau imunostimulan (Suhatri dan Aldi, 2010). Jumlah total leukosit pada hari 7, hari 14 dan hari 21 menunjukkan perbedaan yang signifikan (p<0,05) terhadap setiap kelompok perlakuan.

4.2 Monosit Hasil perhitungan persentase monosit hari 7, hari 14 dan hari 21 pada mencit BALB/c yang diberikan ekstrak etanol jinten dosis rendah (125 mg/kgBB), dosis sedang (250 mg/kgBB) dan dosis tinggi (500 mg/kgBB) didapatkan hasil sebagai berikut : Tabel 5.2 Hasil Persentase Monosit (per mm3) Kelompok Mencit Kontrol Dosis Rendah Dosis Sedang Dosis Tinggi

Rata – rata monosit (x 103 per mm3) Hari ke – 7

Hari Ke – 14

Hari ke 21

0,25 ± 0,14

0,30 ± 0,29

0,03 ± 0,03

0,48 ± 0,41

0,15 ± 0,13

0,22 ± 0,06

0,37 ± 0,18

0,21 ± 0,20

0,44 ± 0,33

0,19 ± 0,15

0,13 ± 0,10

0,25 ± 0,27

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa persentase monosit kelompok kontrol pada hari 7 dan 14 berada dalam kisaran normal sedangkan pada hari 21 persentase monosit menurun. Kisaran normal persentase monosit pada mencit BALB/c adalah 60 – 600 per mm3 (Research Animal Resources, University of Minnesota). Pada hari 7 persentase monosit kelompok ekstrak etanol jinten hitam dosis rendah dan dosis sedang lebih tinggi dibandingkan kontrol sedangkan kelompok ekstrak etanol jinten hitam dosis tinggi memiliki persentase monosit yang lebih rendah dibandingkan kontrol. Persentase monosit hari 7 dianalisis dengan menggunakan SPSS 17. Hasil uji normalitas dengan menggunakan Saphiro-Wilk menunjukan bahwa persentase monosit terdistribusi normal (p>0,05). Selanjutnya

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

33

dilakukan uji homogenitas menggunakan Levene test. Hasil uji homogenitas menunjukan bahwa persentase monosit bervariasi homogen (p>0,05). Data terdistribusi normal dan bervariasi sama, maka syarat uji anova terpenuhi. Berdasarkan uji anova diperoleh nilai probabilitas sebesar 0.281 (P>0,05) artinya

tidak ada perbedaan signifikan rata – rata

persentase monosit pada kelompok kontrol, dosis rendah, dosis sedang dan dosis tinggi. Pada hari 14 persentase monosit kelompok ekstrak etanol jinten hitam dosis rendah, dosis sedang dan dosis tinggi lebih rendah dibandingkan kontrol. Persentase monosit hari 14 dianalisis dengan menggunakan SPSS 17. Hasil uji normalitas dengan menggunakan Saphiro-Wilk menunjukan bahwa persentase monosit terdistribusi normal (p>0,05). Selanjutnya dilakukan uji homogenitas menggunakan Levene test. Hasil uji homogenitas menunjukan bahwa persentase monosit bervariasi homogen (p>0,05). Data terdistribusi normal dan bervariasi sama, maka syarat uji anova terpenuhi. Berdasarkan uji anova diperoleh nilai probabilitas sebesar 0.519 (P>0,05) artinya

tidak ada perbedaan

signifikan rata – rata persentase monosit pada kelompok kontrol, dosis rendah, dosis sedang dan dosis tinggi Pada hari 21 persentase monosit kelompok ekstrak etanol jinten hitam dosis rendah, dosis sedang, dan dosis tinggi lebih tinggi dibandingkan kontrol. Kelompok dosis sedang memiliki persentase monosit paling tinggi. Persentase monosit hari 21 dianalisis dengan menggunakan SPSS 17. Hasil uji normalitas dengan menggunakan Saphiro-Wilk menunjukan bahwa persentase monosit terdistribusi normal (p>0,05). Selanjutnya dilakukan uji homogenitas menggunakan Levene test. Hasil uji homogenitas menunjukan bahwa persentase monosit tidak bervariasi homogen (p>0,05) maka dilakukan tranformasi data hasil yang diperoleh persentase monosit bervariasi homogen. Data terdistribusi normal dan bervariasi sama, maka syarat uji anova terpenuhi. Berdasarkan uji anova diperoleh nilai probabilitas sebesar 0,00 (P<0,05) artinya ada perbedaan

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

34

signifikan rata – rata persentase monosit pada kelompok kontrol, dosis rendah, dosis sedang dan dosis tinggi. Untuk mengetahui adanya perbedaan yang bermakna antara masing – masing kelompok dilanjutkan dengan uji Post Hoc. Berdasarkan uji Post Hoc kelompok yang berbeda adalah kelompok kontrol dengan kelompok dosis rendah (p=0,002), kelompok kontrol dengan kelompok dosis sedang (p=0,00) dan kelompok kontrol dengan kelompok dosis tinggi (p=0,00) Perbandingan data monosit dari hari 7, 14 dan 21 menunjukkan hanya kelompok kontrol yang memiliki perbedaan yang signifikan dari hari 7, 14 dan 21 dengan uji Kruskal Wallis p=0,018. Untuk mengetahui adanya perbedaan yang bermakna antara masing – masing kelompok dilanjutkan dengan uji Mann Whitney. Berdasarkan uji Mann Whitney kelompok yang berbeda adalah kelompok hari 7 dengan hari 21 dan kelompok hari 14 dan 21.

600 500 400

Kontrol Dosis Rendah

300

Dosis Sedang 200

Dosis Tinggi

100 0 Hari ke - 7

Hari Ke - 14

Hari ke 21

Gambar 5.2 Perbandingan persentase monosit antara Mencit BALB/c yang diberikan ekstrak etanol jinten hitam dan Mencit BALB/c yang tidak diberikan ekstrak etanol jinten hitam Monosit berperan sebagai sel yang mampu mengenal, menyerang mikroba, serta sel kanker dan juga memproduksi sitokin, mengerahkan pertahanan sebagai respon terhadap infeksi (Baratawidjaja, 2009). Persentase monosit yang tinggi didalam darah berperan penting dalam

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

35

melindungi tubuh dari serangan mikroorganisme. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol jinten hitam dosis rendah (125 mg/kgBB), dosis sedang (250 mg/kgBB) dan dosis tinggi (500 mg/kgBB) tidak mampu mempengaruhi persentase monosit pada mencit BALB/c. Secara statistik persentase monosit pada hari 7, hari 14 dan hari 21 menunjukkan tidak ada perbedaan signifikan persentase monosit antar kelompok perlakuan. 4.3 Limfosit Hasil dari perhitungan persentase limfosit pada hari 7, hari 14 dan hari 21 pada mencit BALB/c yang diberikan ekstrak etanol jinten hitam dosis rendah (125 mg/kgBB), dosis sedang (250 mg/kgBB) dan dosis tinggi (500 mg/kgBB) didapatkan hasil sebagai berikut : Tabel 5.3 Hasil Persentase Limfosit (per mm3) Kelompok Mencit Rata – rata limfosit ( x103 per mm3) Hari ke – 7

Hari Ke – 14

Hari ke 21

Kontrol

3,79 ± 0,84

4,21 ± 2,30

4,82 ± 0,94

Dosis Rendah

5,74 ± 2,10

8,09 ± 1,50

8,72 ± 2,23

Dosis Sedang

7,12 ± 0,67

12,34 ± 0,96

10,72 ± 2,61

Dosis Tinggi

10,92 ± 2,14

10,85 ± 3,41

10,91 ± 3,21

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa persentase limfosit kelompok kontrol pada hari 7, 14 dan hari 21 memiliki persentase limfosit yang berada dalam kisaran normal. Kisaran normal persentase limfosit pada mencit BALB/c adalah 3.300 – 14.250 per mm3 (Research Animal Resources, University of Minnesota). Kelompok ekstrak etanol jinten hitam dosis rendah, dosis sedang dan dosis tinggi pada hari 7 persentase limfosit lebih tinggi dibandingkan kontrol. Persentase limfosit meningkat seiring dengan meningkatnya dosis ekstrak etanol jinten hitam yang diberikan. Persentase limfosit hari 7 dianalisis dengan menggunakan SPSS 17. Hasil uji normalitas dengan menggunakan Saphiro-Wilk menunjukan

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

36

bahwa persentase limfosit terdistribusi normal (p>0,05). Selanjutnya dilakukan uji homogenitas menggunakan Levene test. Hasil uji homogenitas menunjukan bahwa persentase limfosit tidak bervariasi homogen (p<0,05) kemudian dilakukan tranformasi data hasil yang diperoleh

persentase limfosit

tidak

bervariasi

homogen.

Syarat

homogenitas tidak terpenuhi maka persentase limfosit dianalisis dengan statistik non parametik Kruskal Wallis. Hasil uji Kruskal Wallis menunjukan terdapat perbedaan yang bermakna dengan nilai signifikan 0,003 (p<0,05 ) maka dilanjutkan dengan uji Mann Whitney. Hasil uji Mann Whitney menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang bermakna antara kelompok kontrol dengan kelompok dosis sedang (p = 0,009), kelompok kontrol dengan kelompok dosis tinggi (p=0,009) dan kelompok rendah dengan kelompok dosis tinggi (p = 0,016). Pada hari 14 persentase limfosit kelompok pemberian ekstrak etanol Jinten hitam dosis rendah, dosis sedang dan dosis tinggi lebih tinggi dibandingkan kontrol tetapi masih berada dalam kisaran normal. Persentase limfosit meningkat seiring dengan meningkatnya dosis ekstrak etanol jinten hitam yang diberikan. Persentase limfosit paling tinggi berada pada kelompok dosis sedang. Persentase limfosit hari 14 dianalisis dengan menggunakan SPSS 17. Hasil uji normalitas dengan menggunakan Saphiro-Wilk menunjukan bahwa persentase limfosit terdistribusi normal (p>0,05). Selanjutnya dilakukan uji homogenitas menggunakan Levene test. Hasil uji homogenitas menunjukan bahwa persentase limfosit tidak bervariasi homogen (p<0,05) kemudian dilakukan tranformasi data hasil yang diperoleh persentase limfosit

tidak

bervariasi

homogen.

Syarat

homogenitas tidak terpenuhi sehingga persentase limfosit harus dianalisis dengan statistik non parametik Kruskal Wallis. Hasil uji Kruskal Wallis menunjukan nilai signifikan 0,005 (p<0,05) maka dilanjutkan dengan uji Mann Whitney. Hasil uji Mann Whitney menunjukkan bahwa terdapat perbedaan yang bermakna antara kelompok kontrol dengan kelompok dosis rendah (p=0,028), kelompok

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

37

kontrol dengan kelompok dosis sedang (p=0,009), kelompok kontrol dengan kelompok dosis tinggi (p=0,016) dan kelompok rendah dengan kelompok dosis sedang (p=0,009). Persentase limfosit hari 21 (pemberian ekstrak dihentikan sejak hari 14 sampai hari 21), kelompok ekstrak etanol jinten hitam dosis rendah, sedang dan dosis tinggi lebih tinggi dibandingkan kontrol tetapi masih berada dalam kisaran normal. Persentase limfosit meningkat seiring dengan meningkatnya ekstrak etanol jinten hitam yang diberikan. Persentase limfosit paling tinggi berada pada kelompok dosis tinggi. Persentase limfosit hari 21 dianalisis dengan menggunakan SPSS 17. Hasil uji normalitas dengan menggunakan Saphiro-Wilk menunjukan bahwa persentase limfosit terdistribusi normal (p>0,05). Selanjutnya dilakukan uji homogenitas menggunakan Levene test. Hasil uji homogenitas menunjukan bahwa persentase limfosit bervariasi homogen (p>0,05). Data terdistribusi normal dan bervariasi sama, maka syarat uji anova terpenuhi. Berdasarkan uji anova diperoleh nilai probabilitas sebesar 0,003 (P<0,05) artinya ada perbedaan signifikan rata – rata persentase limfosit pada kelompok kontrol, dosis rendah, dosis sedang dan dosis tinggi. Untuk mengetahui adanya perbedaan yang bermakna antara masing – masing kelompok dilanjutkan dengan uji Post Hoc. Berdasarkan uji Post Hoc kelompok yang berbeda adalah kelompok kontrol dengan kelompok dosis sedang (p=0,008) dan kelompok kontrol dengan kelompok dosis tinggi (p= 0,006). Perbandingan data limfosit dari hari 7, 14 dan 21 menggunakan uji anova menunjukkan hanya kelompok dosis sedang yang memiliki perbedaan yang signifikan dari hari 7, 14 dan 21 dengan p=0,01. Untuk mengetahui adanya perbedaan yang bermakna antara masing – masing kelompok dilanjutkan dengan uji Post Hoc. Berdasarkan uji Post Hoc kelompok yang berbeda adalah kelompok hari 7 dengan hari 14.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

38

14000 12000 10000 Kontrol

8000

Dosis Rendah

6000

Dosis Sedang

4000

Dosis Tinggi

2000 0 Hari ke - 7

Hari Ke - 14

Hari ke 21

Gambar 5.3 Perbandingan persentase limfosit antara Mencit BALB/c yang diberikan ekstrak etanol jinten hitam dan Mencit BALB/c yang tidak diberikan ekstrak etanol jinten hitam Mekanisme jinten hitam terhadap sistem imun belum jelas diperkirakan dengan cara meningkatkan aktivasi limfosit dan poliferasi atau meningkatkan makrofaq dan limfosit T – helper (Banaceraf dan Unanue, 1979) Peningkatan limfosit dapat dindikasikan bahwa ekstrak etanol jinten hitam mempunyai aktivitas imunostimulator. Limfosit merupakan sel yang terlibat pada aktivitas respon imun spesifik Limfosit merupakan kunci utama sistem kekebalan yang mampu melawan agen asing. Ada dua jenis kekebalan, yaitu kekebalan humoral dan seluler. Kekebalan humoral melibatkan peranan antibodi yang bersirkulasi sebagai gamma globulin, yang dilakukan oleh limfosit B. Sedangkan kekebalan seluler adalah sistem pertahanan yang dilakukan oleh limfosit T, bertanggung jawab terhadap reaksi alergi tertunda (delayed allergy reaction) dan penolakan transplantasi jaringan asing, membentuk pertahanan utama terhadap infeksi virus, jamur dan beberapa bakteri (Ganong, 2003). Persentase limfosit pada hari 7, hari 14 dan hari 21 menunjukkan terdapat perbedaan yang signifikan (p<0,05) terhadap setiap kelompok perlakuan.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

39

4.4 Interleukin 1 β (IL -1β) Hasil pemeriksaan kadar IL-1β dengan menggunakan ELISA pada mencit yang diinduksi dengan lipolisakarida didapatkan hasil sebagai berikut : Tabel 5.4 Rata – Rata Kadar IL-1β Kelompok

Rata – Rata IL-1β (ρg/ml)

Kontrol

7,8 ± 0

Lipopolisakarida

78,5 ± 117,0

Dosis Rendah

123,8 ± 211,8

Dosis Sedang

70,0 ± 62,4

Dosis Tinggi

164,4 ± 202,7

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa rata – rata kadar IL-1β pada kelompok kontrol adalah 7,8 ρg/ml. Kadar IL-1β pada kelompok LPS meningkat dibandingkan dengan kelompok kontrol. Peningkatan kadar IL1β dikarenakan pemberian lipopolisakarida. Lipopolisakarida merupakan komponen dinding sel bakteri yang menstimulasi respons inflamasi dengan mengaktivasi sitokin pro inflamasi (Manu dan Kuttan, 2008). Pada proses inflamasi sistem imun akan melepaskan sitokin pro inflamasi yaitu : IL-1β, Il-6 dan TNF-α. (Omar, 2001). IL-1β sangat poten sebagai sitokin pro inflamasi dan terlibat pada berbagai respons melawan antigen. IL-1β merupakan sitokin pro inflamasi yang akan dikeluarkan oleh peripheral blood mononuklear jika terkena agen inflamasi. Ketika dikeluarkan ke dalam darah IL-1β memiliki aktivitas yang luas dan berperan dalam penyakit inflamasi (Haq et al., 1999). Dampak biologis IL-1 bergantung pada jumlah sitokin yang dilepaskan pada kadar rendah fungsi utamanya adalah sebagai mediator inflamasi lokal, misalnya berinteraksi dengan sel endotel untuk meningkatkan koagulasi dan meningkatkan ekspresi molekul permukaan yang membantu adhesi leukosit. Dalam kadar tinggi IL-1 masuk ke dalam sirkulasi dan melancarkan efek endokrin, misalnya menyebabkan demam, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

40

menginduksi sintesis protein fase akut oleh hepar dan mengawali kaheksia (Kresno, 1996) Kadar IL-1β pada kelompok dosis rendah (125 mg/kgBB) dan dosis tinggi (500 mg/kgBB) lebih tinggi dibandingkan kelompok LPS menunjukkan bahwa etanol dosis rendah (125 mg/kgBB) dan dosis tinggi (500 mg/kgBB) tidak mampu menurunkan kadar IL-1β. Kadar IL-1β pada kelompok dosis sedang lebih rendah dibandingkan dengan LPS, kelompok dosis rendah, dan kelompok dosis tinggi hal ini menunjukkan bahwa dosis sedang (250 mg/kgBB) mampu menurunkan kadar IL - 1β. Penelitian sebelumnya menunjukkan bahwa ekstrak etanol jinten hitam mengandung timoquinon sebesar 0,2575% (Arifiani, 2012). Aziz (2011) menyatakan timoquinon mampu menurunkan IL-1β pada mencit BALB/c yang diinduksi dengan lipopolisakarida sehingga adanya kandungan IL-1β dalam ekstrak etanol jinten hitam sehingga dapat menurunkan kadar IL-1β yang diinduksi oleh lipopolisakarida. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dosis sedang (250 mg/kgBB) adalah dosis yang terbaik dalam menurunkan kadar IL-1β yang distimulasi oleh lipopolisakarida. Data IL-1β dianalisis dengan menggunakan SPSS 17. Hasil uji normalitas dengan menggunakan Saphiro-Wilk menunjukan bahwa IL-1β tidak terdistribusi normal (p>0,05). Syarat anova tidak terpenuhi sehingga jumlah total leukosit harus dianalisis dengan statistik non parametik Kruskal Wallis. Hasil uji Kruskal Wallis menunjukan tidak terdapat perbedaan bermakna dengan nilai signifikan 0.121 (p<0,05 ).

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

41

Nilai 180 160 140 120

Kontrol

100

LPS

80

Dosis Rendah + LPS

60 40

Dosis Sedang + LPS

20

Dosis Tinggi + LPS

0 Kontrol

LPS

Dosis Dosis Dosis Rendah + Sedang + Tinggi + LPS LPS LPS

Gambar 5.6 Perbandingan kadar IL-1β antara kelompok kontrol, Kelompok lipopolisakarida dan dan kelompok yang diberikan lipopolisakarida diiringi ekstrak etanol Jinten Hitam. Hasil data IL-1β memiliki standar deviasi yang tidak memenuhi syarat sehingga tidak bisa dijadikan sebagai referensi. Hal ini dikarenakan beberapa sampel plasma darah yang diperoleh tidak terbaca oleh elisa reader akibat hemolisis.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan 1. Ekstrak etanol jinten hitam dosis 125mg/kgBB, 250 mg/kgBB dan 500 mg/ kgBB mampu mempengaruhi jumlah total leukosit dan mempengaruhi persentase limfosit 2. Ekstrak etanol jinten hitam dosis 125mg/kgBB, 250 mg/kgBB dan 500 mg/ kgBB tidak menunjukkan pengaruh terhadap persentase monosit dan kadar IL-1β 3. Ekstrak etanol jinten hitam dosis 125mg/kgBB, 250 mg/kgBB dan 500 mg/ kgBB mampu mempengaruhi jumlah total leukosit dan persentase limfosit

5.2 Saran Dilakukan uji lanjutan untuk melihat lama penurunan jumlah total leukosit setelah pemberian ekstrak etanol jinten hitam.

40

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

DAFTAR PUSTAKA

Abbas, Abul K, dan Andrew H. Lichtman, 2006. Basic Immunology 2nd Edition. Elsevier – Health Sciences Div Abdulelah, H.A.A. dan Zainal-Abidin, B. A. H. 2007. In Vivo Anti-malarial Tests of Nigella sativa (Black Seed) Different Extracts. Science Publications. 2 (2): 4650 Adamu, harami, Ekanem, Bulama. 2010. Identification of Essential Oil Components

from

Nigella

sativa

Seed

by

Gas

Chromatography-Mass

Spectroscopy. Abubakar Tafawa Balewa University. 9 (10): 966-967. Aggarwal, Bharat B., Kunnumakkara, Ajaikumar B. 2009. Molecular Targets and Therapeutic Uses of Spices Modern Uses for Ancient Medicine. World Scientific. Hal. 258-260. Anington LR. 1972. Introductory Laboratory Animal Science. The Breeding, Care and Managenment of Experinmenta1 Animals. New York: The Interstate Printers & Publishers Inc. Arifiani AA. 2012. Karakterisasi Simplisia Dan Standardisasi Ekstrak Etanol Biji Jinten Hitam (Nigella sativa L.). Uin Syarif Hidayatullah Jakarta. Arora, rajesh. 2008.

Herbal Radiomodulators Applications in Medicine,

Homeland Defence and Space. CAB International. Hal. 76-77. Aslam M, Khan M, Ahmad S. 2011. In Vitro Bactericidal Activity Of Seeds Extract Of Nigella sativa Against Methicillin Resistant Staphylococcus aureus Isolated From Tertiary Care Hospital Delhi Ncr Region India. IJRPD 90-93 Anandika, D.W. 2011. Ekstrak Bawang Putih (Allium sativum) Menurunkan Jumlah Leukosit pada Mencit Model Sepsis akibat Paparan Staphylococcus aureus. CDK 183.Vol.38:2

41

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

42

Anderson SP, Lorraine MW. 2006. Patofisiologi Konsep Klinis Proses-Proses Penyakit Edisi 6. Jakarta. EGC. Azis S. 2011. Standardisasi Bahan Obat Alam. Yogyakarta : Graha Ilmu Aziz AEA, El Sayed NS, Mahran LG. 2011. Anti-Asthmatic And Anti-Allergic Effects Of Thymoquinone On Airway-Induced Hypersensitivity In Experimental Animals. Journal of Applied Pharmaceutical Science 01 (08); 2011: 109-117. Banacerrfa B, Unanue . 1979. Textbook of Immunology Bloom, Fawcet. 1994. A Textbook of Histology. Penerjemah: Jan Tambayong. Jakarta: Penerbit Buku Kedokteran (EGC) . 409 Boraschi, D., Villa, L., Volpini, G., BossaÁ, P., Censini, S., Ghiara, P., Scapigliat, G., Nencioni, L., Bartalini, M., and Matteucci, G. 1990. Differential activity Of Interleukin 1 Alpha And Interleukin 1 Beta In The Stimulation Of The Immune Response In Vivo. Eur J Immunol 20, 317±321. Buriro, M.A., Tayyab, M., Ditta, A. Effect Of Nigella sativa On Serum Cholesterol Of Albino Rat. Professional Med J Mar 2011;18(1): 142-146 Crowther JR. 2001. The ELISA Guidebook. New Jersey : Humana Press. Cruse JM, Lewis RE. 2003. Atlas Of Immunology. Florida: CRC Press Departemen Kesehatan RI. 1995. Farmakope Indonesia Edisi IV. Direktorat Jendral Pengawasan Obat dan Makanan : Jakarta Departemen Kesehatan RI. 2008. Farmakope Herbal Indonesia Edisi I. Direktorat Jendral Pengawasan Obat dan Makanan : Jakarta. Hal. 174-177. Departemen Kesehatan RI. 1979. Materia Medika Indonesia Jilid III. Direktorat Jendral Pengawasan Obat dan Makanan : Jakarta. Hal. 114-117. Departemen Kesehatan RI. 1985. Tanaman Obat Indonesia Jilid I. Direktorat Jendral Pengawasan Obat dan Makanan : Jakarta. Hal. 33.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

43

Departemen Kesehatan RI. 2000. Parameter Standar Umum Ekstrak Tumbuhan Obat. Direktorat Jendral Pengawasan Obat dan Makanan : Jakarta. Departemen Kesehatan RI. 1989. Vadmekum Bahan Obat Alam. Direktorat Jendral Pengawasan Obat dan Makanan : Jakarta. Hal. 99-100. Dinarello CA. IL-β. Department of Infectious Diseases, University of Colorado Health Sciences Center. Donatus IA. 1983, Peranan Farmakologi Dalam Pengembangan Obat Tradisional, oleh Husin, M, Risalah Simposium Penelitian Tumbuhan Obat III, Fakultas Farmasi Gajah Mada, Jogjakarta. El Bagir. N. 2010. Immune Response and Pasteurella Resistance in Rabbits Fed Diets Containing Various Amounts of Black Cumin Seeds. Department of Biochemistry, Faculty of Veterinary Medicine. 5 (2): 163-167. Farnsworth, R. Norman. 1966. Biological and Phytochemical Screening of Plants. Wiley Company Ganong WF. 2003. Buku Ajar Fisiologi Kedokteran. Ed ke-20. Widjajakusumah HMD et al. penerjemah; Widjajakusumah HMD, editor. Jakarta: EGC. Terjemahan dari: Review of Medical Physiology. Gerige, Saptha., Gerige, Mahesh., 2008. GC-MS Analysis of Nigella sativa Seeds and Antimicrobial Activity of its Volatile oil. Departament of Biotecnology; Sri Krishnadeveraya University; Anantapura - A. P. – India. pp. 1189-1192. Ghonime M, Eldomany R, Abdelaziz A, Soliman H, 2011. Evaluation Of Immunomodulatory Effect Of Three Herbal Plants Growing In Egypt. Department of Microbiology and Immunology, Helwan University: Helwan. 33(1):141 – 145. Gilani Hassan A. 2004. A Review Of Medicinal Uses and Pharmacological Activities of Nigella sativa L. Departement of Biological and Biomedical Science. 7 (4): 441-451.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

44

Gartner LP, Hiatt JL, Strum JM, 2012.Essential Biologi Sel dan Histologi. Penerjemah : Fajar Arifin Gunawijaya. Pamulang: Bina Rupa Aksara Publisher Hailat N., Al-Kahil S., Alkofahi A., Lafi S., Al-Ani F., Al-Darraji A., Bataineh Z. 1998. Effects of Nigella sativa Extracts on Antibody Response of Rats Vaccinated with Brucella Vaccine. Faculty of Pharmacy Jordan University. pp. 217-221. Halawani,

Eman.

2009.

Antibacterial

Activity

of

Thymoquinone

and

Thymohydroquinone of Nigella sativa L. and Their Interaction with Some Antibiotics. Department of Biology Faculty of Science Taif University. 3 (5-6): 148-152. Haq A, Lobo PI, Al Tufail M, Rama NR and Al-Sedairy ST. Immunmodulatory effect of Nigella sativa proteins fractionated by ion exchange chromatography. Int J Immunopharmacology 1999; 21: 288-5 Haq A, Abdullah M, Lobo PI, Al Tufail M, Khalid SA, Khabar, Kirtikant V. Sheth, and Al-Sedairy ST. Nigella sativa: effect on human lymphocytes and polymorphonuclear leukocyte phagocytic activity. Int J Immunopharmacology 30(1995): 147-155. Harborne, J.B. 1987. Metode Fitokimia Penuntun Cara Modern Menganalisis Tumbuhan. Penerbit ITB : Bandung. Hal 6-9. Helmi, A., Anggraini, N., Handayani, D., Rasyid, R., 2006, Standarisasi Ekstrak Etanol Daun Eugenia cumini Merr.,J. Sains Tek. Far., 11(2) Isselbacher, dkk. Harrison: Prinsip-Prinsip Ilmu Penyakit Dalam. Jakarta: EGC;1999:2 Junquira Carlos, Carneiro Jose, Kelly Robert O. 1998. Basic Histology. Penerjemah: Jan Tambayong. Jakarta: Penerbit Buku Kedokteran (EGC). 270. Johnson GA, Zielger RJ, Hawley L. 2011. Essential Mikrobiologi dan Imunologi. Tangerang Selatan: Binarupa Aksara Publisher

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

45

Kanter, Mehmet. dkk. 2005. Gastroprotective Activity Of Nigella sativa L Oil And Its Constituent, Thymoquinone Against Acute Alcohol-Induced Gastric Mucosal Injury In Rats. Elsevier. 11(42):6662-6666. Khanza, Abu. 2010. Fit and Fresh through Habbatussauda. Cicero Publishing: Jakarta. Hal. 45-56. Karmen Gama Baratawidjaja, 2009. Imunologi Dasar Edisi Delapan. Jakarta: Balai Penerbit FKUI. Kresno, S.B. 1996. Imunologi: Diagnosis dan Prosedur Laboratorium, Ed. III, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia. Kulisic Z, Tambur Z, Maličević Z, Bakrač NA, Misic Z. 2006. White Blood Cell Differential Count In Rabbits Artificially Infected With Intestinal Coccidia. J. Protozool. Res. 16, 42-50. Luo Y, Su Y, Shen Y, Zhao L, Li K. 2004. The Levels of Plasma IL-1β, IL-6 of C57BL/6J Mice Treated with MPTP and Brain Lateralization. Department of Microbiology and Immunology, Shantou University Medical College, Shantou, China. Manu KA and Kuttan G. 2008. Immunomodulatory activities of Punarnavine, an alkaloid from Boerhaavia diffusa. Immunopharmacology and Immunotoxicology: 377–387 Madigan, M.T., J.M. Martinko, dan J. Parker. 2003. Brock Biology of Microorganisms. Pearson Education, Inc. New Jersey. Halaman 79-80. Mbarek, L. Ait. dkk. 2007. Anti-tumor Properties of Blackseed (Nigella sativa l.) Extracts. Cadi-Ayyad University. 40: 839-847 Musa, Daoud. dkk. 2004. Antitumor Activity Of An Ethanol Extract Of Nigella Sativa Seeds. Harran university. 6: 735—740.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

46

Michel CG, dkk. 2010. Phytochemical And Biological Investigation Of The Extracts Of Nigella sativa L. Seed Waste. Pharmacognosy Department, Faculty of Pharmacy, Cairo University, Egypt Nakae S, Asano M, Horai R, Iwakura Y. Interleukin-1β, bt not interleukin-1α is required for T-Cell- dependent antibody production. Immunology 2001; 104: 402409. Norsharina, ismail. dkk. 2011. Thymoquinone Rich Fraction From Nigella sativa And Thymoquinone Are Cytotoxic Towards Colon And Leukemic Carcinoma Cell Lines. Academic Journals. pp. 3359-3366. Omar EM. 2001. Analysis of Single Nucleotide in the Interleukin-1β Gene Using 5' Nuclease Assays. In: Interleukin Protocols. New Jersey : Humana Press Paarakh, Padmaa M. 2010. A comprehensive review Nigella sativa Linn. Department of Pharmacognosy, The Oxford College of Pharmacy. pp.409-429. Padhye, S., Banerjee, S. 2008. Therapeutic Potential Of Black Cumin Seeds And Beyond. Department of Pathology and Division of Internal Medicine. 6(b): 495– 510. Peter, K. V. 2004. Handbook of Herbs and Spices Volume 2. Cambridge England. Woodhead Publishing Ltd. RAR 2007. Reference values for laboratory animals: normal hematological values. Research Animal Resources, University of Minnesota. Salem Mohamed L. 2005. Immunomodulatory and therapeutic properties of the Nigella sativa L. seed. Int. J. Immunopharmacol: 1749– 1770. Santoso singgih. 2008. Panduan Lengkap Menguasai SPSS 16. PT. Elex Media Komputindo. Jakarta: 239-247, 315-319 Shoieb AM, Elgayyar M, Dudrick PS, Bell JL, Tithof PK. In Vitro Inhibition Of Growth And Induction Of Apoptosis In Cancer Cell Lines By Thymoquinone. Int J Oncol 2003; 22: 107–13. UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

47

Singh, gurdip. dkk. 2005. Chemical constituents and antimicrobial and antioxidant potentials of essential oil and acetone extract of Nigella sativa seeds.Chemistry Department, DDU Gorakhpur University. 85:2297–2306. Sloane E. Anatomi dan Fisiologi. Jakarta: EGC Penerbit Buku Kedokteran. Sutrisno, BB. 1986. Analisis Jamu Edisi I. Fakultas Farmasi Universitas Pancasila: Jakarta. Hal. 6-9. Suhatri, Aldi Y. 2010. Aktifitas Ekstrak Etanol Biji Jintan Hitam (Nigella sativa Linn.) Terhadap Titer Antibodi Dan Jumlah Sel Leukosit Pada Mencit Putih Jantan. Fakultas Farmasi Universitas Andalas. Sukowati S, 2010. Masalah Vektor Demam Berdarah Dengue (DBD) dan Pengedaliannya di Indonesia. Buletin Jendela Epidemiologi. Vol 2 Sumartini S, Zuas O, Julismardiany R, Susilawati E. Aplikasi Elisa Kit Untuk Mendeteksi Adanya Daging Babi Dalam Makanan. Pusat Penelitian Kimia: Tangerang Swamy S.M.K. 1998. Cytotoxic and Immunopotentiating Effects of Ethanolic Extract of Nigella sativa L. Seeds. Department of Pharmacology, Faculty of Medicine, National University of Singapore. 70 (2000) 1–7. Tahir K, Bakeet D. 2006. A Plea for Urgent Clinical Evaluation of its Volatile Oil. Department of Pharmacology, College of Pharmacy, King Saud University Riyadh Saudi Arabia: 2 – 3 Tousson E, El-Moghazy E, El-Atrsh E. 2011.The possible effect of diets containing Nigella sativa and Thymus vulgaris on blood parameters and some organs structure in rabbit. Toxicology and Industrial Health Underwood, JCE.1996. General and Systematic Pathology Second Edition. Penerjemah: Sarjadi. Jakarta: Penerbit Buku Kedokteran (EGC). 190 Virella G. 1997. Introduction to Medical Immunology Fourth Edition. New York: Marcel Dekker UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

48

Vieira K. 2011. Improving Abnormal Results. University Of Florida College Of Medicine Yeheya M. 2009. A Review Therapeutic Role of Phrophetic Medicine Habbat El Baraka (Nigella sativa L.). Departement of Pharmacy. 7 (9): 1203-1208.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

48

Lampiran 1. Surat Keterangan Hewan Uji

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

49

Lampiran 2 . Alat dan Bahan yang digunakan

Hemasitometer

Tabung Tamo

Mikroskop

Setrifus

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

50

Differesial Leukosit Counter

Larutan Turk

Larutan Giemsa

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

51

Lampiran 3. Alur Penelitian

Jinten hitam berpotensi sebagai anti inflamasi, anti oksidan, antitumor dan beberapa penelitian menunjukan bahwa jinten hitam berkhasiat sebagai imunomodulator

Dilakukan peneletian untuk membandingkan dan mengetahui efektifitas ekstrak etanol Jinten hitam terhadap jumlah total leukosit mencit dan jumlah IL- 1β pada mencit yang diberikan LPS

Serbuk Jinten hitam

Ekstrak Etanol

Aklitimasi Hewan Uji

Pemberian ekstrak etanol selama 5 hari berturut -turut

Pemberian ekstrak etanol selama 14 hari berturut -turut

Hari ke – 5 dua jam setelah ekstrak etanol, diberikan LPS 20 μg/kgBB mencit. Enam jam kemudian diambil darah melalui retro-orbital plexus

Pengambilan darah melalui retro-orbital plexus pada hari ke 7, hari ke 14 dan hari ke 21

Penentuan kadar IL-1β menggunakan ELISA

Perhitungan Total Leukosit, Limfosit dan Monosit

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

52

Lampiran 4. Pembuatan Larutan Uji A. Pembuatan Larutan Uji Ekstrak Etanol Untuk Uji Total Leukosit 1. Dosis Rendah 2.5 mg/20 gr BB atau 125 mg/kg BB mg Dosis � BB� × Berat Badan (kg) kg VaO Mencit ∶ Konsentrasi 0.5 ml

Konsetrasi



mg ×0.02kg kg Konsentrasi

125

: 5 mg/ml

VaO Total

: VaO x Jumlah Mencit x Lama Pemberian : 0.5 ml x 8 x 14 : 56 ml x 2 : 112 ml Jumlah ekstrak yang ditimbang : VaO Total x Konsentrasi : 112 ml X 5 mg/ml : 560 mg 2. Dosis Sedang 5 mg/ 20 grBB atau 250 mg/kgBB mg Dosis � BB� × Berat Badan (kg) kg VaO Mencit ∶ Konsentrasi 0.5 ml

Konsetrasi VaO Total



mg ×0.02kg kg Konsentrasi

250

: 10 mg/ml : VaO x Jumlah Mencit x Lama Pemberian : 0.5 ml x 8 x 14 : 56 ml x 2 : 112 ml Jumlah ekstrak yang ditimbang : VaO Total x Konsentrasi : 112 ml X 10 mg/ml : 1120 mg

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

53

3. Dosis Tinggi 10 mg/20 grBB atau 500 mg/kgBB mg Dosis � BB� × Berat Badan (kg) kg VaO Mencit ∶ Konsentrasi 0.5 ml

Konsetrasi

mg ×0.02kg kg ∶ Konsentrasi : 20 mg/ml 500

VaO Total

: VaO x Jumlah Mencit x Lama Pemberian : 0.5 ml x 8 x 14 : 56 ml x 2 : 112 ml Jumlah ekstrak yang ditimbang : VaO Total x Konsentrasi : 112 ml X 20 mg/ml : 2240 mg B. Pembuatan Larutan Uji Ekstrak Etanol Untuk Uji Interleukin 1 Beta 1. Dosis Rendah 2.5 mg/20 gr BB atau 125 mg/kg BB mg Dosis � BB� × Berat Badan (kg) kg VaO Mencit ∶ Konsentrasi 0.5 ml

Konsetrasi



mg ×0.02kg kg Konsentrasi

125

: 5 mg/ml

VaO Total

: VaO x Jumlah Mencit x Lama Pemberian : 0.5 ml x 5 x 14 : 12.5 x 2 : 25 ml Jumlah ekstrak yang ditimbang : VaO Total x Konsentrasi :25 ml X 5 mg/ml :125 mg 2. Dosis Sedang 5 mg/ 20 grBB atau 250 mg/kgBB mg Dosis � BB� × Berat Badan (kg) kg VaO Mencit ∶ Konsentrasi 0.5 ml



mg ×0.02kg kg Konsentrasi

250

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

54

Konsetrasi

: 10 mg/ml

VaO Total

: VaO x Jumlah Mencit x Lama Pemberian : 0.5 ml x 5 x 14 : 12.5ml x 2 : 25 ml Jumlah ekstrak yang ditimbang : VaO Total x Konsentrasi : 25 ml X 10 mg/ml : 250 mg

3. Dosis Tinggi 10 mg/20 grBB atau 500 mg/kgBB mg Dosis � BB� × Berat Badan (kg) kg VaO Mencit ∶ Konsentrasi 0.5 ml

Konsetrasi



mg ×0.02kg kg Konsentrasi

500

: 20 mg/ml

VaO Total

: VaO x Jumlah Mencit x Lama Pemberian : 0.5 ml x 5 x 14 : 12.5 :25 ml Jumlah ekstrak yang ditimbang : VaO Total x Konsentrasi : 25 ml X 20 mg/ml : 500 mg Lampiran 5.Kegiatan Penelitian

Apusan Darah

Fiksasi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

55

Lampiran 6. Gambar Pemeriksaan Total Leukosit, Monosit dan Limfosit

Monosit

Limfosit

Total Leukosit

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

56

Lampiran 7. Jumlah Total Leukosit, Presendase Monosit Dan Limfosit Hari 7

1. Jumlah Total Leukosit Pengambilan Hari 7 Total Lekosit Kelompok

Kontrol

No

I

II

Rata - Rata

1

112

91

101.5

5075

2

59

86

72.5

3625

5

64

83

73.5

3675

7

37

110

73.5

3675

8

93

117

105

5250

85.2

4260.0

Rata - Rata

Etanol Dosis Rendah

1

83

85

84

4200

2

167

131

149

7450

3

78

99

88.5

4425

4

185

217

201

10050

7

107

100

103.5

5175

125.2

6260.0

Rata - Rata

Etanol Dosis Sedang

1

162

172

167

8350

2

158

182

170

8500

4

134

140

137

6850

7

144

140

142

7100

8

148

130

139

6950

151.0

7550.0

Rata - Rata

Etanol Dosis Tinggi

Total Leukosit (mm3)

1

211

178

194.5

9725

2

285

278

281.5

14075

3

192

150

171

8550

4

241

203

222

11100

6

250

234

242

12100

222.2

11110.0

Rata - Rata

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

57

2. Persentase Monosit dan Limfosit Hari 7

Jumlah Differensial Leukosit % Differensial Lekosit Kelompok

Kontrol

No Monosit Limfosit Eusonofil Basofil Monosit Limfosit Eusonofil Basofil 1

8%

86%

1%

5%

406

4364.5

50.75

253.75

2

9%

85%

1%

6%

326.25

3081.25

36.25

217.5

5

8%

89%

2%

2%

294

3270.75

73.5

73.5

7

4%

89%

2%

5%

147

3270.75

73.5

183.75

8

1%

95%

2%

2%

52.5

4987.5

105

105

6%

89%

2%

4%

245.2

3795.0

67.8

166.7

1

1%

99%

0%

0%

42

4158

0

0

2

5%

94%

0%

1%

372.5

7003

0

74.5

3

6%

94%

0%

0%

265.5

4159.5

0

0

4

11%

88%

1%

0%

1105.5

8844

100.5

0

7

12%

88%

0%

0%

621

4554

0

0

7%

93%

0%

0%

481.3

5743.7

20.1

14.9

1

4%

96%

0%

0%

334

8016

0

0

2

8%

90%

0%

2%

680

7650

0

170

4

4%

95%

1%

1%

274

6507.5

68.5

68.5

7

3%

96%

0%

1%

213

6816

0

71

8

5%

95%

0%

0%

347.5

6602.5

0

0

5%

94%

0%

1%

369.7

7118.4

13.7

61.9

1

4%

96%

0%

0%

389

9336

0

0

2

2%

98%

0%

0%

281.5

13793.5

0

0

3

2%

98%

0%

0%

171

8379

0

0

4

0%

100%

0%

0%

0

11100

0

0

6

1%

99%

0%

0%

121

11979

0

0

2%

98%

0%

0%

192.5

10917.5

0

0

Rata - Rata

Etanol Dosis Rendah

Rata - Rata

Etanol Dosis Sedang

Rata – Rata

Etanol Dosis Tinggi

Rata – Rata

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

58

Lampiran 8. Jumlah Total Leukosit, Persentase Monosit Dan Limfosit Hari 14 1. Jumlah Total Leukosit Hari 14 No

Total Lekosit

Total Leukosit

Kelompok I

II

1

75

96

85.5

4275

2

162

152

157

7850

5

62

55

58.5

2925

7

137

98

117.5

5875

8

89

74

81.5

4075

100.0

5000.0

Kontrol

Etanol Dosis Rendah

Rata - Rata 1

149

137

143

7150

2

235

186

210.5

10525

3

144

135

139.5

6975

4

175

161

168

8400

7

173

156

164.5

8225

165.1

8255.0

Rata - Rata

Etanol Dosis Sedang

1

261

230

245.5

12275

2

317

240

278.5

13925

4

254

258

256

12800

7

226

222

224

11200

8

274

253

263.5

13175

253.5

12675.0

Rata - Rata

Etanol Dosis Tinggi

(per mm3)

Rata - Rata

1

124

148

136

6800

2

289

251

270

13500

3

182

197

189.5

9475

4

217

171

194

9700

6

323

295

309

15450

Rata - Rata

219.7

10985.0

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

59

2. Persentase Monosit Dan Limfosit Hari 14 Jumlah Differensial Leukosit % Differensial Lekosit Kelompok

Kontrol

No Monosit Limfosit Eusonofil Basofil Monosit Limfosit 1

18%

79%

0%

3%

769.5

3377.25

0

2

2%

97%

0%

1%

157

7614.5

0

5

2%

71%

25%

2%

58.5

2076.75

731.25

7

7%

93%

0%

0%

411.25

5463.75

0

8

3%

62%

34%

1%

122.25

2526.5

1385.5

6%

80%

12%

1%

303.7

4211.8

423.4

1

3%

97%

0%

0%

214.5

6935.5

0

2

1%

99%

0%

0%

105.25 10419.75

0

3

5%

95%

0%

0%

348.75

6626.25

0

4

0%

100%

0%

0%

0

8400

0

7

1%

98%

1%

0%

82.25

8060.5

82.25

2%

98%

0%

0%

150.2

8088.4

16.5

1

2%

96%

0%

2%

245.5

11784

0

2

1%

98%

1%

0%

139.25

13646.5

139.25

4

1%

99%

0%

0%

128

12672

0

7

0%

99%

1%

0%

0

11088

112

8

4%

95%

1%

0%

527 12516.25

131.75

2%

97%

1%

0%

208.0

12341.4

76.6

1

2%

98%

0%

0%

136

6664

0

2

2%

98%

0%

0%

270

13230

0

3

1%

99%

0%

0%

94.75

9380.25

0

4

0%

100%

0%

0%

0

9700

0

6

1%

99%

0%

0%

154.5

15295.5

0

1%

99%

0%

0%

131.1

10854.0

0.0

Rata - Rata

Etanol Dosis Rendah

Rata - Rata

Etanol Dosis Sedang

Rata - Rata

Etanol Dosis Tinggi

Rata - Rata

Eusonofil B

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

1

60

Lampiran 9. Jumlah Total Leukosit, Persentase Monosit dan Limfosit Hari 21

1. Jumlah Total Leukosit Hari 21 Kelompok

No

Total Leukosit I

Kontrol

Rata - Rata

II

1

76

61

68.5

3425

2

85

126

105.5

5275

5

98

86

92

4600

7

94

103

98.5

4925

8

127

113

120

6000

96.9

4845.0

Rata - Rata

Etanol Dosis Rendah

1

151

160

155.5

7775

2

121

129

125

6250

3

253

226

239.5

11975

4

195

176

185.5

9275

7

211

207

209

10450

Rata - Rata

Etanol Dosis Sedang

182.9

9145.0

1

323

272

297.5

14875

2

167

217

192

9600

4

226

232

229

11450

7

211

233

222

11100

8

175

192

183.5

9175

Rata - Rata

Etanol Dosis Tinggi

Total Leukosit (mm3)

224.8

11240.0

1

341

264

302.5

15125

2

271

307

289

14450

3

148

166

157

7850

4

150

166

158

7900

6

186

253

219.5

10975

225.2

11260

Rata - Rata

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

61

2. Persentase Monosit Dan Limfosit Hari 21 Jumlah Differensial Leukosit % Differensial Lekosit Kelompok

Kontrol

No Monosit Limfosit Eusonofil Basofil Monosit Limfosit 1

1%

99%

0%

0%

34.25

3390.75

0

0

2

0%

100%

0%

0%

0

5275

0

0

5

0%

100%

0%

0%

0

4600

0

0

7

1%

99%

0%

0%

49.25

4875.75

0

0

8

1%

99%

0%

0%

60

5940

0

0

1%

99%

0%

0%

29

4816

0

0

1

2%

95%

3%

0%

155.5

7386.25

233.25

0

2

5%

94%

1%

0%

312.5

5875

62.5

0

3

2%

96%

2%

0%

239.5

11496

239.5

0

4

2%

93%

5%

0%

185.5

8625.75

463.75

0

7

2%

98%

0%

0%

209

10241

0

0

3%

95%

2%

0%

220.4

8725

199.8

0

1

0%

100%

0%

0%

0

14875

0

0

2

9%

91%

0%

0%

864

8736

0

0

4

2%

98%

0%

0%

229

11221

0

0

7

5%

94%

1%

0%

555

10434

111

0

8

6%

91%

0%

3%

550.5

8349.25

0

275.25

4%

95%

0%

1%

439.7 10723.05

22.2

55.1

1

4%

95%

0%

1%

605 14368.75

0

151.25

2

3%

96%

0%

1%

433.5

13872

0

144.5

3

3%

96%

0%

1%

235.5

7536

0

78.5

4

0%

100%

0%

0%

0

7900

0

0

6

1%

99%

0%

0%

0 10865.25

0

0

2%

97%

0%

1%

0

74.9

Rata - Rata

Etanol Dosis Rendah

Rata - Rata

Etanol Dosis Sedang

Rata - Rata

Etanol Dosis Tinggi

Rata - Rata

Eusonofil Basofil

254.8

10908.4

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

62

Lampiran 10. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Hari 7

Tujuan

: Untuk melihat data total leukosit hari 7 terdistribusi normal atau tidak.

Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit hari 7 terdistribusi normal.

Ha

: Data total leukosit hari 7 tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Hari 7 Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova Kadar Ekstrak

Shapiro-Wilk

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

.360

5

.032

.736

5

.022

Dosis Rendah

.269

5

.200*

.868

5

.259

Dosis Sedang

.312

5

.126

.793

5

.071

Dosis Tinggi

.142

5

.200*

.988

5

.972

Total Leukosit (/mm3) Kontrol

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data total leukosit hari 7 tidak terdistribusi normal sehingga dilakukan uji non parametik Kruskal-Wallis.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

63

Lampiran 11. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data total leukosit hari 7

Tujuan

: Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data total leukosit hari 7.

Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit hari 7 tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data total leukosit hari 7 berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data total leukosit hari 7 Test Statisticsa,b Total Leukosit (/mm3) Chi-Square

13.685

df

3

Asymp. Sig.

.003

a. Kruskal Wallis Test b. Grouping Variable: Kadar Ekstrak

Keputusan

: Data total leukosit hari 7 berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

64

Lampiran 12. Hasil Uji Uji Mann-Whitney Data total leukosit hari 7 Ranks Kadar Ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

5

4.00

20.00

Dosis Rendah

5

7.00

35.00

Total

10

N

Mean Rank

Sum of Ranks

5

3.00

15.00

Dosis Sedang

5

8.00

40.00

Total

10

Total Leukosit (/mm3) Kontrol

Test Statisticsb Total

Leukosit

(/mm3) Mann-Whitney U

5.000

Wilcoxon W

20.000

Z

-1.571

Asymp. Sig. (2-tailed)

.116

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.151a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar Ekstrak

Ranks Kadar Ekstrak Total Leukosit (/mm3) Kontrol

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

65

Test Statisticsb Total Leukosit (uL) Mann-Whitney U

.000

Wilcoxon W

15.000

Z

-2.619

Asymp. Sig. (2-tailed)

.009 .008a

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)] a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadarekstrak

Ranks

Total Leukosit /mm3)

Kadar Ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Kontrol

5

3.00

15.00

Dosis Tinggi

5

8.00

40.00

Total

10

Test Statisticsb Total

Leukosit

(/mm3) Mann-Whitney U

.000

Wilcoxon W

15.000

Z

-2.619

Asymp. Sig. (2-tailed)

.009

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.008a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar Ekstrak Ranks Kadar Ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Total Leukosit (/mm3) Dosis Rendah

5

4.60

23.00

Dosis Sedang

5

6.40

32.00

Total

10

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

66

Test Statisticsb Total

Leukosit

(/mm3) Mann-Whitney U

8.000

Wilcoxon W

23.000

Z

-.940

Asymp. Sig. (2-tailed)

.347

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.421a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar Ekstrak

Ranks Kadar Ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Total Leukosit (/mm3) Dosis Rendah

5

3.40

17.00

Dosis Tinggi

5

7.60

38.00

Total

10

Test Statisticsb Total

Leukosit

(/mm3) Mann-Whitney U

2.000

Wilcoxon W

17.000

Z

-2.193

Asymp. Sig. (2-tailed)

.028

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.032a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar Ekstrak

Ranks Kadar Ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Total Leukosit (/mm3) Dosis Sedang

5

3.00

15.00

Dosis Tinggi

5

8.00

40.00

Total

10

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

67

Test Statisticsb Total

Leukosit

(/mm3) Mann-Whitney U

.000

Wilcoxon W

15.000

Z

-2.611

Asymp. Sig. (2-tailed)

.009

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.008a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar Ekstrak

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

68

Lampiran 13. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Hari 14 Tujuan

: Untuk melihat data total leukosit hari 14 terdistribusi normal atau tidak.

Hipotesis

: Ho

: Data total leukosit hari 14 terdistribusi normal.

Ha

: Data total leukosit hari 14 tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Hari 14 Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova Kadar Ekstrak

Shapiro-Wilk

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

.248

5

.200*

.943

5

.689

Dosis Rendah

.259

5

.200*

.881

5

.316

Dosis Sedang

.149

5

.200*

.988

5

.973

Dosis Tinggi

.245

5

.200*

.947

5

.714

Total Leukosit (/mm3) Kontrol

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data total leukosit hari 14 terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

69

Lampiran 14. Hasil Uji Homogenitas Data total leukosit hari 14

Tujuan

: Untuk melihat data total leukosit hari 14 homogen atau tidak.

Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit hari 14 bervariasi homogen.

Ha

: Data total leukosit hari 14 tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Total Leukosit hari 14

Test of Homogeneity of Variances Total Leukosit (/mm3) Levene Statistic

df1

df2

Sig.

3.966

3

16

.027

Keputusan

: Data total leukosit hari 14 tidak bervariasi homogen, sehingga

dilakukan uji non parametik Kruskal-Wallis

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

70

Lampiran 15. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data total leukosit hari 14

Tujuan : Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data total leukosit hari 14. Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit hari 14 tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data total leukosit hari 14 berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data total leukosit hari 14 Test Statisticsa,b Total

Leukosit

(/mm3) Chi-Square

12.806

df

3

Asymp. Sig.

.005

a. Kruskal Wallis Test

Keputusan

: Data total leukosit hari 14 berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

71

Lampiran 16. Hasil Uji Mann-Whitney Data Total Leukosit hari 14

Ranks Kadar Ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

5

3.40

17.00

Dosis Rendah

5

7.60

38.00

Total

10

N

Mean Rank

Sum of Ranks

5

3.00

15.00

Dosis Sedang

5

8.00

40.00

Total

10

Total Leukosit (/mm3) Kontrol

Test Statisticsb Total

Leukosit

(/mm3) Mann-Whitney U

2.000

Wilcoxon W

17.000

Z

-2.193

Asymp. Sig. (2-tailed)

.028

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.032a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar Ekstrak

Ranks Kadar Ekstrak Total Leukosit (/mm3) Kontrol

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

72

Test Statisticsb Total

Leukosit

(/mm3) Mann-Whitney U

.000

Wilcoxon W

15.000

Z

-2.611

Asymp. Sig. (2-tailed)

.009

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.008a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar Ekstrak Ranks Kadar Ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

5

3.20

16.00

Dosis Tinggi

5

7.80

39.00

Total

10

Total Leukosit (/mm3) Kontrol

Test Statisticsb Total

Leukosit

(/mm3) Mann-Whitney U

1.000

Wilcoxon W

16.000

Z

-2.402

Asymp. Sig. (2-tailed)

.016

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.016a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar Ekstrak

Ranks Kadar Ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Total Leukosit (/mm3) Dosis Rendah

5

3.00

15.00

Dosis Sedang

5

8.00

40.00

Total

10

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

73

Test Statisticsb Total

Leukosit

(/mm3) Mann-Whitney U

.000

Wilcoxon W

15.000

Z

-2.611

Asymp. Sig. (2-tailed)

.009

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.008a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar Ekstrak

Ranks

Total

Kadar Ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Leukosit Dosis Rendah

5

4.40

22.00

Dosis Tinggi

5

6.60

33.00

Total

10

(/mm3)

Test Statisticsb Total

Leukosit

(/mm3) Mann-Whitney U

7.000

Wilcoxon W

22.000

Z

-1.149

Asymp. Sig. (2-tailed)

.251

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)] .310a a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar Ekstrak

Ranks Kadar Ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Total Leukosit (/mm3) Dosis Sedang

5

6.20

31.00

Dosis Tinggi

5

4.80

24.00

Total

10

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

74

Test Statisticsb Total

Leukosit

(/mm3) Mann-Whitney U

9.000

Wilcoxon W

24.000

Z

-.731

Asymp. Sig. (2-tailed)

.465

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.548a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar Ekstrak

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

75

Lampiran 17. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Hari 21 Tujuan

: Untuk melihat data total leukosit hari 21 terdistribusi normal atau

tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit hari 21 terdistribusi normal.

Ha

: Data total leukosit hari 21 tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Hari 21 Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova Kadar Ekstrak

Shapiro-Wilk

Statistic

Df

Sig.

Statistic

df

Sig.

.198

5

.200*

.975

5

.909

Dosis Rendah

.130

5

.200*

.991

5

.983

Dosis Sedang

.263

5

.200*

.887

5

.340

Dosis Tinggi

.234

5

.200*

.856

5

.213

Total Leukosit (/mm3) Kontrol

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data total leukosit hari 21 terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

76

Lampiran 18. Hasil Uji Homogenitas Data total leukosit hari 21

Tujuan

: Untuk melihat data total leukosit hari 21 homogen atau tidak.

Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit hari 21 bervariasi homogen.

Ha

: Data total leukosit hari 21 tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Total Leukosit hari 21

Test of Homogeneity of Variances Total Leukosit (/mm3\) Levene Statistic

df1

df2

Sig.

2.668

3

16

.083

Keputusan

: Data total leukosit hari 21 bervariasi homogen,

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

77

Lampiran 19. Hasil Uji ANOVA Data Total Leukosit Hari 21

Tujuan

: Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data total leukosit hari 21.

Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit hari 21 tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data total leukosit hari 21 berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji ANOVA Total Leukosit Hari 21 ANOVA Total Leukosit (/mm3\) Sum of Squares df

Mean Square

F

Sig.

Between Groups

1.368E8

3

4.558E7

7.933

.002

Within Groups

9.193E7

16

5745781.250

Total

2.287E8

19

Keputusan

: Data total leukosit hari 21 berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

78

Lampiran 20. Hasil Uji Post Hoc Data Total Leukosit hari 21

Multiple Comparisons Total Leukosit (/mm3\) Bonferroni 95% Confidence Interval

Mean Difference (I) Kadar Ekstrak (J) Kadar Ekstrak (I-J)

Std. Error

Sig.

Lower Bound

Upper Bound

Kontrol

Dosis Rendah

Dosis Sedang

Dosis Tinggi

Dosis Rendah

-4300.00000

1516.01863

.071

-8860.6902

260.6902

Dosis Sedang

-6395.00000*

1516.01863

.004

-10955.6902

-1834.3098

Dosis Tinggi

-6415.00000*

1516.01863

.004

-10975.6902

-1854.3098

Kontrol

4300.00000

1516.01863

.071

-260.6902

8860.6902

Dosis Sedang

-2095.00000

1516.01863

1.000

-6655.6902

2465.6902

Dosis Tinggi

-2115.00000

1516.01863

1.000

-6675.6902

2445.6902

Kontrol

6395.00000*

1516.01863

.004

1834.3098

10955.6902

Dosis Rendah

2095.00000

1516.01863

1.000

-2465.6902

6655.6902

Dosis Tinggi

-20.00000

1516.01863

1.000

-4580.6902

4540.6902

Kontrol

6415.00000*

1516.01863

.004

1854.3098

10975.6902

Dosis Rendah

2115.00000

1516.01863

1.000

-2445.6902

6675.6902

Dosis Sedang

20.00000

1516.01863

1.000

-4540.6902

4580.6902

*. The mean difference is significant at the 0.05 level. b. Grouping Variable: Kadar Ekstrak

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

79

Lampiran 21. Hasil Uji Normalitas Monosit Hari 7 Tujuan

: Untuk melihat data monosit hari 7 terdistribusi normal atau

tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data Monosit Hari 7 terdistribusi normal.

Ha

: Data monosit hari 7 tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Hasil Uji Normalitas Monosit hari 7 Tests of Normality Kadar ekstrak (mg/kgBB) Kolmogorov-Smirnova

Shapiro-Wilk

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

.234

5

.200*

.949

5

.729

125

.206

5

.200*

.951

5

.745

250

.350

5

.045

.816

5

.109

500

.157

5

.200*

.991

5

.984

Monosit (/mm3\) 0

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data monosit hari 7 terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

80

Lampiran 22. Hasil Uji Homogenitas Data monosit hari 7

Tujuan

: Untuk melihat data monosit hari 7 homogen atau tidak.

Hipotesis

:

Ho

: Data monosit hari 7 bervariasi homogen.

Ha

: Data monosit hari 7 tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit hari 7 Test of Homogeneity of Variances Monosit (mm3\) Levene Statistic

df1

df2

Sig.

2.461

3

16

.100

Keputusan

: Data monosit hari 7 bervariasi homogen,

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

81

Lampiran 23. Hasil Uji ANOVA Data Monosit hari 7

Tujuan

: Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data monosit hari 7.

Hipotesis

:

Ho

: Data monosit hari 7 tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data monosit hari 7 berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji ANOVA Monosit hari 7

ANOVA Monosit (mm3\) Sum of Squares df

Mean Square

F

Sig.

Between Groups

251359.600

3

83786.533

1.392

.281

Within Groups

962834.400

16

60177.150

Total

1214194.000

19

Keputusan

: Data monosit hari 7 tidak berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

82

Lampiran 24. Hasil Uji Normalitas Monosit Hari 14 Tujuan

: Untuk melihat data monosit hari 14 terdistribusi normal atau

tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data monosit hari 14 terdistribusi normal.

Ha

: Data monosit hari 14 tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Hasil Uji Normalitas Monosit hari 14 Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova Kadar ekstrak

Shapiro-Wilk

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

.291

5

.191

.858

5

.220

Dosis Rendah

.230

5

.200*

.956

5

.779

Dosis Sedang

.236

5

.200*

.909

5

.463

Dosis Tinggi

.206

5

.200*

.979

5

.931

Monosit (mm3\) Kontrol

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data monosit hari 14 terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

83

Lampiran 25. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit Hari 14

Tujuan

: Untuk melihat data monosit hari 14 homogen atau tidak.

Hipotesis

:

Ho

: Data monosit hari 14 bervariasi homogen.

Ha

: Data monosit hari 14 tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit hari 14 Test of Homogeneity of Variances Monosit (mm3\) Levene Statistic

df1

df2

Sig.

2.278

3

16

.119

Keputusan

: Data monosit hari 14 bervariasi homogen,

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

84

Lampiran 26. Hasil Uji ANOVA Data Monosit hari 14

Tujuan

: Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data monosit hari 14.

Hipotesis

:

Ho

: Data monosit hari 14 tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data monosit hari 14 berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji ANOVA Monosit hari 14 ANOVA Monosit (mm3\) Sum of Squares Df

Mean Square

F

Sig.

Between Groups

90221.350

3

30073.783

.787

.519

Within Groups

611329.600

16

38208.100

Total

701550.950

19

Keputusan

: Data monosit hari 14 tidak berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

85

Lampiran 27. Hasil Uji Normalitas Monosit Hari 21 Tujuan

: Untuk melihat data monosit hari 21 terdistribusi normal atau

tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data monosit hari 21 terdistribusi normal.

Ha

: Data monosit hari 21 tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Hasil Uji Normalitas Monosit hari 21

Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova

Trans_Monosit

Shapiro-Wilk

Kadar ekstrak

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

Kontrol

.241

3

.

.973

3

.687

Dosis Rendah

.137

5

.200*

.991

5

.981

Dosis Sedang

.324

4

.

.900

4

.430

Dosis Tinggi

.243

3

.

.972

3

.680

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data monosit hari 21 terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

86

Lampiran 28. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit Hari 21

Tujuan

: Untuk melihat data monosit hari 21 homogen atau tidak.

Hipotesis

:

Ho

: Data monosit hari 21 bervariasi homogen.

Ha

: Data monosit hari 21 tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit hari 21 Test of Homogeneity of Variances Trans_Monosit Levene Statistic

df1

df2

Sig.

.719

3

11

.561

Keputusan

: Data monosit hari 14 bervariasi homogen,

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

87

Lampiran 29. Hasil Uji ANOVA Data Monosit hari 21

Tujuan

: Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data monosit hari 14.

Hipotesis

:

Ho

: Data monosit hari 14 tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data monosit hari 14 berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji ANOVA Monosit hari 21

ANOVA Trans_Monosit Sum of Squares df

Mean Square

F

Sig.

Between Groups

2.062

3

.687

21.852

.000

Within Groups

.346

11

.031

Total

2.408

14

Keputusan

: Data monosit hari 12 tidak berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

88

Lampiran 30. Hasil Uji Post Hoc Data Monosit Hari 21

Multiple Comparisons Trans_Monosit Bonferroni 95% Confidence Interval

Mean Difference (I) Kadar ekstrak

(J) Kadar ekstrak (I-J)

Kontrol

Dosis Rendah

Dosis Rendah

Dosis Sedang

Dosis Tinggi

Std. Error

Sig.

Lower Bound

Upper Bound

-.66343*

.12952

.002

-1.0789

-.2479

Dosis Sedang

-1.02864*

.13545

.000

-1.4632

-.5941

Dosis Tinggi

-.92983*

.14481

.000

-1.3944

-.4653

Kontrol

.66343*

.12952

.002

.2479

1.0789

Dosis Sedang

-.36521

.11897

.064

-.7469

.0165

Dosis Tinggi

-.26640

.12952

.385

-.6819

.1491

Kontrol

1.02864*

.13545

.000

.5941

1.4632

Dosis Rendah

.36521

.11897

.064

-.0165

.7469

Dosis Tinggi

.09881

.13545

1.000

-.3357

.5334

Kontrol

.92983*

.14481

.000

.4653

1.3944

Dosis Rendah

.26640

.12952

.385

-.1491

.6819

Dosis Sedang

-.09881

.13545

1.000

-.5334

.3357

*. The mean difference is significant at the 0.05 level.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

89

Lampiran 31. Hasil Uji Normalitas Limfosit Hari 7

Tujuan

: Untuk melihat data limfosit hari 7 terdistribusi normal atau tidak.

Hipotesis

: Ho

: Data limfosit hari 7 terdistribusi normal.

Ha

: Data limfosit hari 7 tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Hasil Uji Normalitas Limfosit hari 7

Tests of Normality Kadar

Kolmogorov-Smirnova

Shapiro-Wilk

ekstrak (mg/kgB

Limfosit (mm3)

B)

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

0

.334

5

.070

.835

5

.153

125

.314

5

.119

.819

5

.115

250

.273

5

.200*

.866

5

.252

500

.170

5

.200*

.977

5

.916

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data limfosit hari 7 terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

90

Lampiran 32. Hasil Uji Homogenitas Data limfosit hari 7

Tujuan

: Untuk melihat data limfosit hari 7 homogen atau tidak.

Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit hari 7 bervariasi homogen.

Ha

: Data limfosit hari 7 tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Limfosit hari 7

Test of Homogeneity of Variances Limfosit (mm3) Levene Statistic

df1

df2

Sig.

3.903

3

16

.029

Keputusan

: Data limfosit hari 7 tidak bervariasi homogen, sehingga dilakukan

uji non parametik Kruskal-Wallis

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

91

Lampiran 33. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data limfosit hari 7

Tujuan : Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data limfosit hari 7. Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit hari 7 tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data limfosit hari 7 berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data limfosit hari 7 Test Statisticsa,b Limfosit (mm3) Chi-Square

14.188

Df

3

Asymp. Sig.

.003

a. Kruskal Wallis Test b.

Grouping Variable:

Kadar

ekstrak

Keputusan

: Data limfosit hari 7 berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

92

Lampiran 34. Hasil Uji Mann-Whitney Data Limfosit hari 7

Ranks

Limfosit (mm3)

Kadar ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Kontrol

5

4.00

20.00

Dosis Rendah

5

7.00

35.00

Total

10

Test Statisticsb Limfosit (mm3) Mann-Whitney U

5.000

Wilcoxon W

20.000

Z

-1.571

Asymp. Sig. (2-tailed)

.116

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.151a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar ekstrak

Ranks

Limfosit (mm3)

Kadar ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Kontrol

5

3.00

15.00

Dosis Sedang

5

8.00

40.00

Total

10

Test Statisticsb Limfosit (mm3) Mann-Whitney U

.000

Wilcoxon W

15.000

Z

-2.619

Asymp. Sig. (2-tailed)

.009

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.008a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar ekstrak

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

93

Ranks

Limfosit (mm3)

Kadar ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Kontrol

5

3.00

15.00

Dosis Tinggi

5

8.00

40.00

Total

10

Test Statisticsb Limfosit (mm3) Mann-Whitney U

.000

Wilcoxon W

15.000

Z

-2.619

Asymp. Sig. (2-tailed)

.009

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.008a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar ekstrak

Ranks

Limfosit (mm3)

Kadar ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Dosis Rendah

5

4.60

23.00

Dosis Sedang

5

6.40

32.00

Total

10

Test Statisticsb Limfosit (mm3) Mann-Whitney U

8.000

Wilcoxon W

23.000

Z

-.940

Asymp. Sig. (2-tailed)

.347

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.421a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar ekstrak

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

94

Ranks

Limfosit (mm3)

Kadar ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Dosis Rendah

5

3.20

16.00

Dosis Tinggi

5

7.80

39.00

Total

10

Test Statisticsb Limfosit (mm3) Mann-Whitney U

1.000

Wilcoxon W

16.000

Z

-2.402

Asymp. Sig. (2-tailed)

.016

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.016a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar ekstrak

Ranks

Limfosit (mm3)

Kadar ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Dosis Sedang

5

3.00

15.00

Dosis Tinggi

5

8.00

40.00

Total

10

Test Statisticsb Limfosit (mm3) Mann-Whitney U

.000

Wilcoxon W

15.000

Z

-2.611

Asymp. Sig. (2-tailed)

.009

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.008a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar ekstrak

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

95

Lampiran 35. Hasil Uji Normalitas Limfosit Hari 14 Tujuan

: Untuk melihat data limfosit hari 14 terdistribusi normal atau tidak.

Hipotesis

: Ho

: Data limfosit hari 14 terdistribusi normal.

Ha

: Data limfosit hari 14 tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Hasil Uji Normalitas Limfosit hari 14 Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova

Limfosit (mm3)

Shapiro-Wilk

Kadar ekstrak

Statistic

Df

Sig.

Statistic

df

Sig.

Kontrol

.241

5

.200*

.907

5

.451

Dosis Rendah

.218

5

.200*

.918

5

.519

Dosis Sedang

.172

5

.200*

.984

5

.956

Dosis Tinggi

.233

5

.200*

.957

5

.787

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data limfosit hari 14 terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

96

Lampiran 36. Hasil Uji Homogenitas Data limfosit hari 14

Tujuan

: Untuk melihat data limfosit hari 14 homogen atau tidak.

Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit hari 14 bervariasi homogen.

Ha

: Data limfosit hari 14 tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Limfosit hari 14 Test of Homogeneity of Variances Limfosit (mm3) Levene Statistic

df1

df2

Sig.

3.623

3

16

.036

Keputusan

: Data limfosit hari 14 tidak bervariasi homogen, sehingga

dilakukan uji non parametik Kruskal-Wallis

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

97

Lampiran 37. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data limfosit hari 14

Tujuan : Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data limfosit hari 14. Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit hari 14 tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data limfosit hari 14 berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data limfosit hari 14 Test Statisticsa,b Limfosit (mm3) Chi-Square

13.057

Df

3

Asymp. Sig.

.005

a. Kruskal Wallis Test b.

Grouping Variable:

Kadar

ekstrak

Keputusan

: Data limfosit hari 14 berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

98

Lampiran 38. Hasil Uji Mann-Whitney Data Limfosit hari 14 Ranks

Limfosit (mm3)

Kadar ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Kontrol

5

3.40

17.00

Dosis Rendah

5

7.60

38.00

Total

10

Test Statisticsb Limfosit (mm3) Mann-Whitney U

2.000

Wilcoxon W

17.000

Z

-2.193

Asymp. Sig. (2-tailed)

.028

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.032a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar ekstrak

Ranks

Limfosit (mm3)

Kadar ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Kontrol

5

3.00

15.00

Dosis Sedang

5

8.00

40.00

Total

10

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

99

Test Statisticsb Limfosit (mm3) Mann-Whitney U

.000

Wilcoxon W

15.000

Z

-2.611

Asymp. Sig. (2-tailed)

.009

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.008a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar ekstrak

Ranks

Limfosit (mm3)

Kadar ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Kontrol

5

3.20

16.00

Dosis Tinggi

5

7.80

39.00

Total

10

Test Statisticsb Limfosit (mm3) Mann-Whitney U

1.000

Wilcoxon W

16.000

Z

-2.402

Asymp. Sig. (2-tailed)

.016

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.016a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar ekstrak

Ranks

Limfosit (mm3)

Kadar ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Dosis Rendah

5

3.00

15.00

Dosis Sedang

5

8.00

40.00

Total

10

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

100

Test Statisticsb Limfosit (mm3) Mann-Whitney U

.000

Wilcoxon W

15.000

Z

-2.611

Asymp. Sig. (2-tailed)

.009

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.008a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar ekstrak

Ranks

Limfosit (mm3)

Kadar ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Dosis Rendah

5

4.20

21.00

Dosis Tinggi

5

6.80

34.00

Total

10

Test Statisticsb Limfosit (mm3) Mann-Whitney U

6.000

Wilcoxon W

21.000

Z

-1.358

Asymp. Sig. (2-tailed)

.175

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.222a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar ekstrak Ranks

Limfosit (mm3)

Kadar ekstrak

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Dosis Sedang

5

6.20

31.00

Dosis Tinggi

5

4.80

24.00

Total

10

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

101

Test Statisticsb Limfosit (mm3) Mann-Whitney U

9.000

Wilcoxon W

24.000

Z

-.731

Asymp. Sig. (2-tailed)

.465

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.548a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Kadar ekstrak

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

102

Lampiran 39. Hasil Uji Normalitas Data Limfosit hari 21 Tujuan

: Untuk melihat data limfosit hari 21 terdistribusi normal atau

tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit hari 21 terdistribusi normal.

Ha

: Data limfosit hari 21 tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Hasil Uji Normalitas Limfosit hari 21

Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova

Limfosit (mm3)

Shapiro-Wilk

Kadar ekstrak

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

Kontrol

.209

5

.200*

.970

5

.876

Dosis Rendah

.152

5

.200*

.984

5

.954

Dosis Sedang

.224

5

.200*

.898

5

.397

Dosis Tinggi

.226

5

.200*

.869

5

.263

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data limfosit hari 21 terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

103

Lampiran 40. Hasil Uji Homogenitas Data limfosit hari 21

Tujuan

: Untuk melihat data limfosit hari 21 homogen atau tidak.

Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit hari 21 bervariasi homogen.

Ha

: Data limfosit hari 21 tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Limfosit hari 21 Test of Homogeneity of Variances Limfosit (mm3) Levene Statistic

df1

df2

Sig.

2.026

3

16

.151

Keputusan

: Data limfosit hari 21 bervariasi homogen,

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

104

Lampiran 41. Hasil Uji ANOVA Data Limfosit hari 21

Tujuan

: Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data limfosit hari 21.

Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit hari 21 tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data limfosit hari 21 berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji ANOVA Limfosit hari 21 ANOVA Limfosit (mm3) Sum of Squares df

Mean Square

F

Sig.

Between Groups

1.201E8

3

4.003E7

6.978

.003

Within Groups

9.179E7

16

5736978.375

Total

2.119E8

19

Keputusan

: Data limfosit hari 21 berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

105

Lampiran 42. Hasil Uji Post Hoc Data Limfosit hari 21 Multiple Comparisons Limfosit (mm3) Bonferroni 95% Confidence Interval

Mean Difference (I) Kadar ekstrak

(J) Kadar ekstrak (I-J)

Std. Error

Sig.

Lower Bound

Upper Bound

Kontrol

Dosis Rendah

-3908.60000

1514.85687

.121

-8465.7952

648.5952

Dosis Sedang

-5907.00000*

1514.85687

.008

-10464.1952

-1349.8048

Dosis Tinggi

-6092.20000*

1514.85687

.006

-10649.3952

-1535.0048

Kontrol

3908.60000

1514.85687

.121

-648.5952

8465.7952

Dosis Sedang

-1998.40000

1514.85687

1.000

-6555.5952

2558.7952

Dosis Tinggi

-2183.60000

1514.85687

1.000

-6740.7952

2373.5952

Kontrol

5907.00000*

1514.85687

.008

1349.8048

10464.1952

Dosis Rendah

1998.40000

1514.85687

1.000

-2558.7952

6555.5952

Dosis Tinggi

-185.20000

1514.85687

1.000

-4742.3952

4371.9952

Kontrol

6092.20000*

1514.85687

.006

1535.0048

10649.3952

Dosis Rendah

2183.60000

1514.85687

1.000

-2373.5952

6740.7952

Dosis Sedang

185.20000

1514.85687

1.000

-4371.9952

4742.3952

Dosis Rendah

Dosis Sedang

Dosis Tinggi

*. The mean difference is significant at the 0.05 level.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

106

Lampiran 43. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Kontrol Tujuan

: Untuk melihat data total leukosit Kontrol terdistribusi normal atau tidak.

Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit Kontrol terdistribusi normal.

Ha

: Data total leukosit Kontrol tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Kontrol Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova

TotalLeukosit

Shapiro-Wilk

HariKe

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

Hari ke 7

.360

5

.032

.736

5

.022

Hari ke 14

.248

5

.200*

.943

5

.689

Hari ke 21

.198

5

.200*

.975

5

.909

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data total leukosit kontrol tidak terdistribusi normal sehingga dilakukan uji non parametik Kruskal-Wallis.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

107

Lampiran 44. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data Total Leukosit Kontrol

Tujuan

: Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data total leukosit kontrol dari hari 7, hari 14 dan hari 21

Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit kontrol tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data total leukosit kontrol berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data total leukosit kontrol Test Statisticsa,b TotalLeukosit Chi-Square

.781

df Asymp. Sig.

2 .677

a. Kruskal Wallis Test b. Grouping Variable: HariKe

Keputusan

: Data total leukosit kontrol tidak berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

108

Lampiran 45. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Dosis Rendah

Tujuan

: Untuk melihat data total leukosit dosis rendah terdistribusi normal

atau tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit dosis rendah terdistribusi normal.

Ha

: Data total leukosit dosis rendah tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Dosis rendah Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova

TotalLeukosit

Shapiro-Wilk

HariKe

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

Hari ke 7

.269

5

.200*

.868

5

.259

Hari ke 14

.259

5

.200*

.881

5

.316

Hari ke 21

.130

5

.200*

.991

5

.983

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data total leukosit dosis rendah terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

109

Lampiran 46. Hasil Uji Homogenitas Data Total Leukosit Dosis Rendah

Tujuan

: Untuk melihat data total leukosit dosis rendah homogen atau tidak.

Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit dosis rendah bervariasi homogen.

Ha

: Data total leukosit dosis rendah tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Total Leukosit dosis rendah

Test of Homogeneity of Variances TotalLeukosit Levene Statistic

df1

1.243

Keputusan

df2 2

Sig. 12

.323

: Data total leukosit dosis rendah bervariasi homogen,

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

110

Lampiran 47. Hasil Uji ANOVA Data Total Leukosit Dosis Rendah

Tujuan

: Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data total leukosit dosis rendah.

Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit dosis rendah tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data total leukosit dosis rendah berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji ANOVA Total Leukosit Dosis rendah ANOVA TotalLeukosit Sum of Squares

df

Mean Square

F

Sig.

Between Groups

2.183E7

2

1.091E7

2.490

.125

Within Groups

5.259E7

12

4382437.500

Total

7.441E7

14

Keputusan

: Data total leukosit dosis rendah tidak berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

111

Lampiran 48. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Dosis Sedang

Tujuan

: Untuk melihat data total leukosit dosis sedang terdistribusi normal

atau tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit dosis sedang terdistribusi normal.

Ha

: Data total leukosit dosis sedang tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Dosis sedang Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova HariKe TotalLeukosit

Statistic

df

Shapiro-Wilk

Sig.

Statistic

df

Sig.

Hari ke 7

.312

5

.126

.793

5

.071

Hari ke 14

.149

5

.200*

.988

5

.973

Hari ke 21

.263

5

.200*

.887

5

.340

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data total leukosit dosis sedang terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

112

Lampiran 49. Hasil Uji Homogenitas Data total Leukosit Dosis Sedang

Tujuan : Untuk melihat data total leukosit dosis sedang homogen atau tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit dosis sedang bervariasi homogen.

Ha

: Data total leukosit dosis sedang tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Total Leukosit Dosis Sedang Test of Homogeneity of Variances TotalLeukosit Levene Statistic

df1

1.339

Keputusan

df2 2

Sig. 12

.299

: Data total leukosit dosis sedang bervariasi homogen,

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

113

Lampiran 50. Hasil Uji ANOVA Data Total Leukosit Dosis Sedang

Tujuan : Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data total leukosit dosis sedang. Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit dosis sedang tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data total leukosit dosis sedang berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji ANOVA Total Leukosit Dosis Sedang ANOVA TotalLeukosit Sum of Squares

df

Mean Square

F

Sig.

Between Groups

6.990E7

2

3.495E7

15.540

.000

Within Groups

2.699E7

12

2249125.000

Total

9.689E7

14

Keputusan

: Data total leukosit dosis sedang berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

114

Lampiran 51. Hasil Uji Post Hoc Data Total Leukosit Dosis Sedang Multiple Comparisons TotalLeukosit Bonferroni 95% Confidence Interval

Mean Difference (I) HariKe

(J) HariKe

(I-J)

Hari ke 7

Hari ke 14

-5125.000*

948.499

.000

-7761.33

-2488.67

Hari ke 21

-3690.000*

948.499

.006

-6326.33

-1053.67

Hari ke 7

5125.000*

948.499

.000

2488.67

7761.33

Hari ke 21

1435.000

948.499

.469

-1201.33

4071.33

Hari ke 7

3690.000*

948.499

.006

1053.67

6326.33

Hari ke 14

-1435.000

948.499

.469

-4071.33

1201.33

Hari ke 14

Hari ke 21

Std. Error

Sig.

Lower Bound

Upper Bound

*. The mean difference is significant at the 0.05 level.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

115

Lampiran 52. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Dosis Tinggi

Tujuan

: Untuk melihat data total leukosit dosis tinggi terdistribusi normal

atau tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit dosis tinggi terdistribusi normal.

Ha

: Data total leukosit dosis tinggi tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Total Leukosit Dosis tinggi

Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova HariKe TotalLeukosit

Statistic

df

Shapiro-Wilk

Sig.

Statistic

df

Sig.

Hari ke 7

.142

5

.200*

.988

5

.972

Hari ke 14

.245

5

.200*

.947

5

.714

Hari ke 21

.234

5

.200*

.856

5

.213

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data total leukosit dosis tinggi terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

116

Lampiran 53. Hasil Uji Homogenitas Data Total Leukosit Dosis Tinggi

Tujuan : Untuk melihat data total leukosit dosis tinggi homogen atau tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit dosis tinggi bervariasi homogen.

Ha

: Data total leukosit dosis tinggi tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Total Leukosit dosis tinggi Test of Homogeneity of Variances TotalLeukosit Levene Statistic

df1

1.320

Keputusan

df2 2

Sig. 12

.303

: Data total leukosit dosis tinggi bervariasi homogen,

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

117

Lampiran 54. Hasil Uji ANOVA Data Total Leukosit Dosis Tinggi

Tujuan : Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data total leukosit dosis tinggi. Hipotesis

:

Ho

: Data total leukosit dosis tinggi tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data total leukosit dosis tinggi berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji ANOVA Total Leukosit Dosis tinggi ANOVA TotalLeukosit Sum of Squares

df

Mean Square

F

Sig.

Between Groups

189583.333

2

94791.667

.010

.990

Within Groups

1.141E8

12

9505291.667

Total

1.143E8

14

Keputusan

: Data total leukosit dosis tinggi tidak berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

118

Lampiran 55. Hasil Uji Normalitas Monosit Kontrol

Tujuan

: Untuk melihat data monosit Kontrol terdistribusi normal atau tidak.

Hipotesis

:

Ho

: Data monosit Kontrol terdistribusi normal.

Ha

: Data monosit Kontrol tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Monosit Kontrol Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova Hari Ke Total Monosit Kontrol

Statistic

df

Shapiro-Wilk

Sig.

Statistic

df

Sig.

Hari Ke 7

.234

5

.200*

.949

5

.729

Hari Ke 14

.291

5

.191

.858

5

.220

Hari Ke 21

.249

5

.200*

.872

5

.273

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data monosit kontrol terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

119

Lampiran 56. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit Kontrol

Tujuan

: Untuk melihat data monosit kontrol homogen atau tidak.

Hipotesis

:

Ho

: Data monosit kontrol bervariasi homogen.

Ha

: Data monosit kontrol tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit kontrol Test of Homogeneity of Variances Total Monosit Kontrol Levene Statistic

df1

6.781

Keputusan

df2 2

Sig. 12

.011

: Data monosit kontrol tidak bervariasi homogen, sehingga dilakukan

uji non parametik Kruskal-Wallis

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

120

Lampiran 57. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data Monosit Kontrol

Tujuan : Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data monosit kontrol. Hipotesis

:

Ho

: Data monosit kontrol tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data monosit kontrol berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data monosit kontrol Test Statisticsa,b Total Monosit Kontrol Chi-Square

7.994

df

2

Asymp. Sig.

.018

a. Kruskal Wallis Test b. Grouping Variable: Hari Ke

Keputusan

: Data monosit kontrol berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

121

Lampiran 58. Hasil Uji Mann-Whitney Data Monosit Kontrol

Ranks Hari Ke Total Monosit Kontrol

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Hari Ke 7

5

5.20

26.00

Hari Ke 14

5

5.80

29.00

Total

10

Test Statisticsb Total Monosit Kontrol Mann-Whitney U

11.000

Wilcoxon W

26.000

Z

-.313

Asymp. Sig. (2-tailed)

.754

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.841a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Hari Ke

Ranks Hari Ke Total Monosit Kontrol

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Hari Ke 7

5

7.80

39.00

Hari Ke 21

5

3.20

16.00

Total

10

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

122

Test Statisticsb Total Monosit Kontrol Mann-Whitney U

1.000

Wilcoxon W

16.000

Z

-2.410

Asymp. Sig. (2-tailed)

.016 .016a

Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)] a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Hari Ke

Ranks Hari Ke Total Monosit Kontrol

N

Mean Rank

Sum of Ranks

Hari Ke 14

5

7.80

39.00

Hari Ke 21

5

3.20

16.00

Total

10

Test Statisticsb Total Monosit Kontrol Mann-Whitney U

1.000

Wilcoxon W

16.000

Z

-2.410

Asymp. Sig. (2-tailed) Exact Sig. [2*(1-tailed Sig.)]

.016 .016a

a. Not corrected for ties. b. Grouping Variable: Hari Ke

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

123

Lampiran 59. Hasil Uji Normalitas Monosit Dosis rendah

Tujuan

: Untuk melihat data monosit Dosis rendah terdistribusi normal atau

tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data monosit Dosis rendah terdistribusi normal.

Ha

: Data monosit Dosis rendah tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Monosit Dosis rendah Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova Hari Ke

Shapiro-Wilk

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

.206

5

.200*

.951

5

.745

Hari Ke 14

.230

5

.200*

.956

5

.779

Hari Ke 21

.176

5

.200*

.957

5

.788

Total Monosit Dosis Rendah Hari Ke 7

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data monosit dosis rendah terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

124

Lampiran 60. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit Dosis Rendah

Tujuan : Untuk melihat data monosit dosis rendah homogen atau tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data monosit dosis rendah bervariasi homogen.

Ha

: Data monosit dosis rendah tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit dosis rendah Test of Homogeneity of Variances Total Monosit Dosis Rendah Levene Statistic

df1

df2

Sig.

5.212

2

12

.023

Keputusan

: Data monosit dosis rendah tidak bervariasi homogen, sehingga

dilakukan uji non parametik Kruskal-Wallis

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

125

Lampiran 61. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data Monosit Dosis Rendah

Tujuan : Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data monosit dosis rendah. Hipotesis

:

Ho

: Data monosit dosis rendah tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data monosit dosis rendah berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data monosit dosis rendah Test Statisticsa,b Total Monosit Dosis Rendah Chi-Square

3.440

Df

2

Asymp. Sig.

.179

a. Kruskal Wallis Test b. Grouping Variable: Hari Ke

Keputusan

: Data monosit dosis rendah berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

126

Lampiran 62. Hasil Uji Normalitas Monosit Dosis Sedang

Tujuan

: Untuk melihat data monosit dosis sedang terdistribusi normal atau

tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data monosit dosis sedang terdistribusi normal.

Ha

: Data monosit dosis sedang tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Monosit dosis sedang Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova

Total Monosit Dosis Sedang

Shapiro-Wilk

Hari Ke

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

Hari Ke 7

.350

5

.045

.816

5

.109

Hari Ke 14

.236

5

.200*

.909

5

.463

Hari Ke 21

.230

5

.200*

.962

5

.821

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data monosit dosis sedang terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

127

Lampiran 63. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit Dosis Sedang

Tujuan : Untuk melihat data monosit dosis sedang homogen atau tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data monosit dosis sedang bervariasi homogen.

Ha

: Data monosit dosis sedang tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit dosis sedang Test of Homogeneity of Variances Total Monosit Dosis Sedang Levene Statistic

df1

df2

Sig.

1.513

2

12

.259

Keputusan

: Data monosit dosis sedang bervariasi homogen,

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

128

Lampiran 64. Hasil Uji ANOVA Data Monosit Dosis Sedang

Tujuan : Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data monosit dosis sedang. Hipotesis

:

Ho

: Data monosit dosis sedang tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data monosit dosis sedang berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji ANOVA Monosit dosis sedang

ANOVA Total Monosit Dosis Sedang Sum of Squares

df

Mean Square

F

Sig.

Between Groups

141350.800

2

70675.400

1.158

.347

Within Groups

732565.200

12

61047.100

Total

873916.000

14

Keputusan

: Data monosit dosis sedang tidak berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

129

Lampiran 65. Hasil Uji Normalitas Monosit Dosis Tinggi

Tujuan

: Untuk melihat data monosit Dosis tinggi terdistribusi normal atau

tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data monosit Dosis tinggi terdistribusi normal.

Ha

: Data monosit Dosis tinggi tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Monosit Dosis tinggi Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova

Total Monosit Dosis Tinggi

Shapiro-Wilk

Hari Ke

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

Hari Ke 7

.157

5

.200*

.991

5

.984

Hari Ke 14

.206

5

.200*

.979

5

.931

Hari Ke 21

.230

5

.200*

.902

5

.419

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data monosit dosis tinggi terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

130

Lampiran 66. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit Dosis Tinggi

Tujuan : Untuk melihat data monosit dosis tinggi homogen atau tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data monosit dosis tinggi bervariasi homogen.

Ha

: Data monosit dosis tinggi tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Monosit dosis tinggi Test of Homogeneity of Variances Total Monosit Dosis Tinggi Levene Statistic

df1

df2

Sig.

3.230

2

12

.075

Keputusan

: Data monosit dosis tinggi tidak bervariasi homogen, sehingga

dilakukan uji non parametik Kruskal-Wallis

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

131

Lampiran 67. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data Monosit Dosis Tinggi

Tujuan : Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data monosit dosis tinggi. Hipotesis

:

Ho

: Data monosit dosis tinggi tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data monosit dosis tinggi berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data monosit dosis tinggi Test Statisticsa,b Total Monosit Dosis Tinggi Chi-Square

.657

Df

2

Asymp. Sig.

.720

a. Kruskal Wallis Test b. Grouping Variable: Hari Ke

Keputusan

: Data monosit dosis tinggi berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

132

Lampiran 68. Hasil Uji Normalitas Limfosit Kontrol

Tujuan

: Untuk melihat data limfosit kontrol terdistribusi normal atau tidak.

Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit kontrol terdistribusi normal.

Ha

: Data limfosit kontrol tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Limfosit kontrol Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova Hari Ke Total Limfosit Kontrol

Statistic

df

Shapiro-Wilk

Sig.

Statistic

df

Sig.

Hari Ke 7

.334

5

.070

.835

5

.153

Hari Ke 14

.241

5

.200*

.907

5

.451

Hari Ke 21

.209

5

.200*

.970

5

.876

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data limfosit kontrol terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

133

Lampiran 69. Hasil Uji Homogenitas Data Limfosit Kontrol

Tujuan : Untuk melihat data limfosit kontrol homogen atau tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit kontrol bervariasi homogen.

Ha

: Data limfosit kontrol tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Limfosit kontrol Test of Homogeneity of Variances Total Limfosit Kontrol Levene Statistic

df1

4.960

Keputusan

df2 2

Sig. 12

.027

: Data limfosit kontrol tidak bervariasi homogen, sehingga dilakukan

uji non parametik Kruskal-Wallis

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

134

Lampiran 70. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data Limfosit Kontrol

Tujuan : Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data limfosit kontrol. Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit kontrol tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data limfosit kontrol berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data limfosit kontrol

Test Statisticsa,b Total Limfosit Kontrol Chi-Square

2.344

df

2

Asymp. Sig.

.310

a. Kruskal Wallis Test b. Grouping Variable: Hari Ke

Keputusan

: Data limfosit kontrol berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

135

Lampiran 71. Hasil Uji Normalitas Limfosit Dosis Rendah

Tujuan

: Untuk melihat data limfosit dosis rendah terdistribusi normal atau

tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit dosis rendah terdistribusi normal.

Ha

: Data limfosit dosis rendah tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Limfosit Dosis rendah Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova Hari Ke

Statistic

Total Limfosit Dosis Rendah Hari Ke 7

df

Shapiro-Wilk

Sig.

Statistic

df

.314

5

.119

.819

5

.115

Hari Ke 14

.218

5

.200*

.918

5

.519

Hari Ke 21

.152

5

.200*

.984

5

.954

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

Sig.

: Data limfosit dosis rendah terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

136

Lampiran 72. Hasil Uji Homogenitas Data Limfosit Dosis Rendah

Tujuan : Untuk melihat data limfosit dosis rendah homogen atau tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit dosis rendah bervariasi homogen.

Ha

: Data limfosit dosis rendah tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Limfosit dosis rendah Test of Homogeneity of Variances Total Limfosit Dosis Rendah Levene Statistic

df1

.820

Keputusan

df2 2

Sig. 12

.464

: Data limfosit dosis rendah bervariasi homogen,

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

137

Lampiran 73. Hasil Uji ANOVA Data Limfosit Dosis Rendah

Tujuan : Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data limfosit dosis rendah. Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit dosis rendah tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data limfosit dosis rendah berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji ANOVA Limfosit Dosis Rendah

ANOVA Total Limfosit Dosis Rendah Sum of Squares

df

Mean Square

Between Groups

2.464E7

2

1.232E7

Within Groups

4.654E7

12

3878156.333

Total

7.118E7

14

Keputusan

F

Sig.

3.177

.078

: Data limfosit dosis rendah tidak berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

138

Lampiran 74. Hasil Uji Normalitas Limfosit Dosis Sedang

Tujuan

: Untuk melihat data limfosit dosis sedang terdistribusi normal atau

tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit dosis sedang terdistribusi normal.

Ha

: Data limfosit dosis sedang tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Limfosit Dosis sedang Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova Hari Ke

Shapiro-Wilk

Statistic

df

Sig.

Statistic

df

Sig.

.273

5

.200*

.866

5

.252

Hari Ke 14

.172

5

.200*

.984

5

.956

Hari Ke 21

.224

5

.200*

.898

5

.397

Total Limfosit Dosis Sedang Hari Ke 7

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

: Data limfosit dosis sedang terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

139

Lampiran 75. Hasil Uji Homogenitas Data Limfosit Dosis Sedang

Tujuan : Untuk melihat data limfosit dosis sedang homogen atau tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit dosis sedang bervariasi homogen.

Ha

: Data limfosit dosis sedang tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Limfosit dosis sedang Test of Homogeneity of Variances Total Limfosit Dosis Sedang Levene Statistic

df1

2.668

Keputusan

df2 2

Sig. 12

.110

: Data limfosit dosis sedang bervariasi homogen,

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

140

Lampiran 76. Hasil Uji ANOVA Data Limfosit Dosis Sedang

Tujuan : Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data limfosit dosis sedang. Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit dosis sedang tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data limfosit dosis sedang berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji ANOVA Limfosit Dosis sedang ANOVA Total Limfosit Dosis Sedang Sum of Squares

df

Mean Square

F

Sig.

Between Groups

7.148E7

2

3.574E7

13.117

.001

Within Groups

3.270E7

12

2724768.708

Total

1.042E8

14

Keputusan

: Data limfosit dosis sedang berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

141

Lampiran 77. Hasil Uji Post Hoc Data Limfosit Dosis Sedang

Multiple Comparisons Total Limfosit Dosis Sedang Bonferroni 95% Confidence Interval

Mean Difference (I) Hari Ke

(J) Hari Ke

(I-J)

Hari Ke 7

Hari Ke 14

-5222.800*

1043.986

.001

-8124.53

-2321.07

Hari Ke 21

-3604.600*

1043.986

.014

-6506.33

-702.87

Hari Ke 7

5222.800*

1043.986

.001

2321.07

8124.53

Hari Ke 21

1618.200

1043.986

.441

-1283.53

4519.93

Hari Ke 7

3604.600*

1043.986

.014

702.87

6506.33

Hari Ke 14

-1618.200

1043.986

.441

-4519.93

1283.53

Hari Ke 14

Hari Ke 21

Std. Error

Sig.

Lower Bound

Upper Bound

*. The mean difference is significant at the 0.05 level.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

142

Lampiran 78. Hasil Uji Normalitas Limfosit Dosis Tinggi

Tujuan

: Untuk melihat data limfosit dosis tinggi terdistribusi normal atau

tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit dosis tinggi terdistribusi normal.

Ha

: Data limfosit dosis tinggi tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Normalitas Limfosit dosis tinggi Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova Hari Ke Total Limfosit Dosis Tinggi

Statistic

df

Shapiro-Wilk

Sig.

Statistic

df

Hari Ke 7

.170

5

.200*

.977

5

.916

Hari Ke 14

.233

5

.200*

.957

5

.787

Hari Ke 21

.226

5

.200*

.869

5

.263

a. Lilliefors Significance Correction *. This is a lower bound of the true significance.

Keputusan

Sig.

: Data limfosit dosis tinggi terdistribusi normal

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

143

Lampiran 79. Hasil Uji Homogenitas Data Limfosit Dosis Tinggi

Tujuan : Untuk melihat data limfosit dosis tinggi homogen atau tidak. Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit dosis tinggi bervariasi homogen.

Ha

: Data limfosit dosis tinggi tidak bervariasi homogen.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak. Hasil Uji Homogenitas Data Limfosit dosis tinggi Test of Homogeneity of Variances Total Limfosit Dosis Tinggi Levene Statistic

df1

.918

Keputusan

df2 2

Sig. 12

.426

: Data limfosit dosis tinggi bervariasi homogen,

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

144

Lampiran 80. Hasil Uji ANOVA Data Limfosit dosis tinggi

Tujuan : Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data limfosit dosis tinggi. Hipotesis

:

Ho

: Data limfosit dosis tinggi tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data limfosit dosis tinggi berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Hasil Uji ANOVA Limfosit dosis tinggi ANOVA Total Limfosit Dosis Tinggi Sum of Squares Between Groups

df

Mean Square

11814.933

2

5907.467

Within Groups

1.060E8

12

8831604.567

Total

1.060E8

14

Keputusan

F

Sig. .001

.999

: Data limfosit dosis tinggi tidak berbeda secara bermakna.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

145

Lampiran 81. Uji Interleukin 1 β 1. Hasil Uji Interleukin 1β

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

146

Kelompok

kontrol

LPS

Dosis Rendah

Dosis Sedang

Dosis Tinggi

No 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5 1 2 3 4 5

Interleukin 1β per mm3 7.8 7.8 7.8 7.8 7.8 6 4.4 284 55.2 43.1 25 7.8 500 14.1 72.3 47.6 9.7 107 160 25.5 41.8 209 63.4 7.8 500

7.8

Standar deviasi 0

78.54

117.0

123.84

211.8

69.96

62.4

164.4

202.7

Rata – Rata

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

147

2. Hasil Elisa Reader Interleukin 1β Parameters Fit to Fit type Wavelenght Concentration transform Measurement transform Markers Formula Parameter a Parameter b Parameter c Parameter d Coefficient R2

: Assay : Four Parameter Logistic : 450 : Linear : Linear : Mean : y = d + (a - d)/(1 + (x / c)^b : 0.29489 : 0.888088287412139 : 1138.040557333319 : 4.31853842156026 : 0.9512

Graph

Plate

Well

200913 200913

A01 A02

200913 200913

B01 B02

Sample

Conc

Cal_0001 Cal_0001 1/2 Cal_0001 2/2 Cal_0002 Cal_0002 1/2 Cal_0002 2/2 Cal_0003

0 0 0 7.8 7.8 7.8 15.6

Original Abs 0.295 0.324 0.266 0.4 0.434 0.366 0.425

Fitted Abs 0.295 0.295 0.295 0.347 0.347 0.347 0.39

Residual 0.000 0.029 - 0.029 0.052 0.086 0.018 0.036

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

148

Plate

Well

Sample

Conc

200913 200913

C01 C02

200913 200913

D01 D02

200913 200913

E01 E02

200913 200913

F01 F02

200913 200913

G01 G02

200913 200913

H01 H02

Cal_00031/2 Cal_0003 2/2 Cal_0004 Cal_0004 1/2 Cal_0004 2/2 Cal_0005 Cal_0005 1/2 Cal_0005 2/2 Cal_0006 Cal_0006 1/2 Cal_0006 2/2 Cal_0007 Cal_0007 1/2 Cal_0007 2/2 Cal_0008 Cal_0008 1/2 Cal_0008 2/2

15.6 15.6 31.2 31.2 31.2 62.4 62.4 62.4 124.8 124.8 124.8 249.6 249.6 249.6 499.2 499.2 499.2

Original Abs 0.412 0.439 0.479 0.465 0.492 0.592 0.586 0.598 0.792 0.803 0.781 1.17 1.16 1.18 1.61 1.58 1.64

Fitted Abs 0.39 0.39 0.465 0.465 0.465 0.594 0.594 0.594 0.81 0.81 0.81 1.15 1.15 1.15 1.62 1.62 1.62

Residual 0.022 0.049 0.014 0.000 0.028 - 0.002 - 0.008 0.003 - 0.018 - 0.007 - 0.029 0.028 0.018 0.038 - 0.010 - 0.041 0.021

3. Uji Anova Interleukin 1β a. Hasil Uji Normalitas Tujuan

: Untuk melihat data interleukin 1β terdistribusi normal atau tidak.

Hipotesis

:

Ho

: Data interleukin 1β terdistribusi normal.

Ha

: Data interleukin 1β tidak terdistribusi normal.

Pengambilan keputusan : Jika nilai signifikansi ≥ 0.05, maka Ho diterima. Jika nilai signifikansi ≤ 0.05, maka Ho ditolak.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

149

Hasil Uji Normalitas Hasil Uji Normalitas Interleukin 1β

Tests of Normality Kolmogorov-Smirnova Statistic TotalILB

df

.307

Shapiro-Wilk

Sig. 25

.000

Statistic .627

df

Sig. 25

.000

a. Lilliefors Significance Correction

: Data interleukin 1β tidak terdistribusi normal sehingga dilakukan

Keputusan

uji non parametik Kruskal-Wallis.

b.

Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data interleukin 1β

Tujuan

: Untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan data interleukin 1β.

Hipotesis

:

Ho

: Data interleukin 1β tidak berbeda secara bermakna

Ha

: Data interleukin 1β berbeda secara bermakna

Pengambilan Keputusan : Jika nilai signifikansi ≤ 0,05 Ho ditolak, berarti terdapat perbedaan. Jika nilai signifikasi ≥ 0,05 Ho diterima, berarti tidak terdapat perbedaan. Tabel 33. Hasil Uji Nonparametik Kruskal-Wallis Data interleukin 1β Test Statisticsa,b TotalILB Chi-Square

7.307

df

4

Asymp. Sig.

.121

a. Kruskal Wallis Test b.

Grouping

Variable:

Kelompok Sampel

Keputusan

: Data interleukin 1β berbeda secara bermakna. UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

150

4. Metode Uji Elisa Pada ELISA Kit terdapat beberapa komponen, yaitu: •

Lyophilized recombinan mouse IL-1β standard: 10 ng /tube



One well 96 well plate precoated with anti-mouse IL-1β antibody.



Sampel diluent buffer 30 ml.



Biotinylated anti-mouse IL-1β antibody: 130 µl, dilution 1 : 100.



Antibody diluent buffer



Avidin-biotin-peroxidase complex (ABC) : 130 µl, dilution 1 : 100.



ABC diluent buffer : 12 ml.



TMB color developing agent : 10ml.



TMB stop solution: 10 ml.

Dalam pelaksanaan uji menggunakan ELISA melalui beberapa tahap sebagai berikut : a. Preparasi 1.

Tahap pengenceran : Karena serum yang dihasilkan berkisar antara 500-5000 pg/ml. Pengenceran dilakukan sebanyak 1:10 (tambahkan 10 ul sampel kedalam 90 ul sampel diluent buffer).

2.

Persiapan reagen : •

Larutan standar 500 pg/ml IL-1β mencit : tambahkan 0.05 ml larutan standar IL-1β

10 ng /ml diatas ke

dalam 0.95 ml pelarut buffer sampel dan campur merata. ( Catatan : sebaiknya preparasi dilakukan tidak lebih dari 2 jam sebelum pengerjaan) •

Preparasi biotynillated anti-mouse IL-1β anti-body. i. Total semua larutan harus 0,1 dikali banyak sumur yang akan digunakan. UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

151

ii. biotynillated anti-mouse IL-1β anti-body harus di larutkan pada 1 : 100 dengan anti-body diluet buffer dan dicampur merata. •

Reparasi Avidin-biotin-peroxidase complex (ABC) : i. Total volume harus sama dengan 0,1 ml dikali jumlah sumuran yang digunakan. ii. Avidin-biotin-peroxidase

complex

harus

dilarutkan pada 1 : 100 dengan larutan buffer ABC. Dan dicampur merata. b. Prosedur Pelaksanaan Uji 1. Memasukkan

0.1

ml

standar,

kontrol

dan

sampel

dimasukkan ke dalam microplate yang telah dilapisi anti mouse IL - 1β antibodi kemudian diinkubasi selama 90 menit pada suhu 370C. 2. Buang isi plate dan keringkan menunggunakan handuk 3. Tambahkan 0.1 ml biotinylated anti mouse IL - 1β antibody inkubasi pada suhu 370C selama 60 menit 4. Cuci microplate dengan 0.01M PBS sebanyak 3 kali 5. Tambahkan 0,1 ml ABC working Solutions diinkubasi pada suhu 370C selama 30 menit. 6. Cuci microplate dengan 0.01M PBS sebanyak 5 kali. 7. Ditambahkan 90 ul dengan TMB Color developing agen dan didiamkan selama 30 menit pada suhu ruangan di tempat yang gelap. 8. Ditambahkan 0.1 ml TMB stop solution. 9. Dibaca O.D absorbasi dengan ELISA reader yang diatur pada 450 nm.

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

Related Documents

Chile 1pdf
December 2019 139
Theevravadham 1pdf
April 2020 103
Immunodulator 1.pdf
November 2019 8
Majalla Karman 1pdf
April 2020 93
Rincon De Agus 1pdf
May 2020 84
Exemple Tema 1pdf
June 2020 78

More Documents from ""

Immunodulator 1.pdf
November 2019 8
November 2019 6
Cover Icu.docx
June 2020 14
Widhya Ningsih-feb.pdf
October 2019 30