5 Manfaat Buah Mangga Bagi Tubuh, Baik untuk Kulit Hingga Menyehatkan Mata Rabu, 9 Januari 2019 12:45
perfectogift.com Buah Mangga TRIBUNJOGJA.COM - Mangga merupakan buah tropis yang tidak terlalu sulit ditanam di Indonesia. Bahkan hampir setiap daerah di Indonesia memiliki jenis mangga yang berbeda-beda. Meskipun begitu, ternyata buah mangga memiliki kandungan manfaat yang sama dan sangat baik untuk kesehatan. Berikut 5 manfaat buah mangga seperti yang dilansir Tribunjogja.com melalui Hellosehat.com : 1. Menjaga kesehatan rambut dan kulit Buah mangga yang termasuk ke dalam buah kuning memiliki asupan vitamin C yang sangat berguna bagi tubuh. Menurut Hellosehat.com, makan seporsi buah kuning dipercaya dapat memenuhi sekitar 75 persen asupan vitamin C harian tubuh. Selain itu, buah mangga juga mengandung 35% vitamin A yang juga sangat diperlukan oleh tubuh. Kombinasi vitamin A dan C yang didapat dari buah mangga sangat diperlukan tubuh untuk menghasilkan kolagen. Kolagen adalah protein khusus yang memberikan serta menjaga elastisitas kulit guna mencegah kulit berkeriput dan mengendur sebelum waktunya.
Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul 5 Manfaat Buah Mangga Bagi Tubuh, Baik untuk Kulit Hingga Menyehatkan Mata, http://jogja.tribunnews.com/2019/01/09/5-manfaat-
buah-mangga-bagi-tubuh-baik-untuk-kulit-hingga-menyehatkan-mata. Penulis: Hanin Fitria Editor: ton
Artikel ini telah tayang di Tribunjogja.com dengan judul 5 Manfaat Buah Mangga Bagi Tubuh, Baik untuk Kulit Hingga Menyehatkan Mata, http://jogja.tribunnews.com/2019/01/09/5-manfaatbuah-mangga-bagi-tubuh-baik-untuk-kulit-hingga-menyehatkan-mata. Penulis: Hanin Fitria Editor: ton