347559018-tugas-ekonomi-bab-9.docx

  • Uploaded by: Saskia Dwi Zachrani
  • 0
  • 0
  • October 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View 347559018-tugas-ekonomi-bab-9.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 1,722
  • Pages: 7
Sahril Ardiansyah X IPS 2 32

TUGAS EKONOMI BAB 9 A. PILIHAN GANDA

NO JAWABAN 1. 2. 3.

E D A

4. 5. 6. 7. 8. 9. 10. 11. 12. 13. 14. 15. 16.

C C C D A D E D B E A D B

17. 18 19. 20. 21. 22. 23. 24. 25.

C C D D A A B B B

KETERANGAN George Terry Penonjolan diri Mengapa hal itu yang menjadi tujuan, bukan yang lain Pengawasan 1 dan 4 1,3 dan 4 Manajemen administrasi Strategi pemasaran Dipindahkan ke jabatan lain administrasi Pengawasan Actuating Planning Organizing Peter Drucker Pernyataan dan alasan benar tapi bukan sebab akibat Pernyataan benar, alasan salah Pernyataan benar, alasan salah Pernyataan salah, alasan benar Pernyataan salah, alasan benar Jawaban 1, 2 dan 3 benar Jawaban 1,2 dan 3 benar Jawaban 1 dan 3 benar Jawaban 1 dan 3 benar Jawaban 1 dan 3 benar

Sahril Ardiansyah X IPS 2 32

B. Essay 1. Sebutkan pengertian manajemen : A. segi proses : dikemukakan oleh James A.F.Stoner menyatakan bahwa manajemen adalah proses perencanaan, pengorganisasian, kepemimpinan, dan pengawasan kegiatan anggota serta tujuan penggunaan organisasi yang sudah ditentukan. B. segi ilmu pengetahuan : dikemukakan oleh Luther Gulick menyatakan bahwa manajemen adalah bidang pengetahuan yang berusaha secara sistematis memahami mengapa dan bagaimana manusia bekerja sama untuk menghasilkan sesuatu yang bermanfaat bagi kemanusiaan. C. segi seni : dikemukakan oleh Mary Parker Follett menyatakan bahwa manajemen adalah seni menyelesaikan pekerjaan melalui orang lain. 2. Sebutkan paling sedikit 10 prinsip-prinsip manajemen menurut Henry Fayol. 1. Pembagian kerja (division of labor) 2. Otoritas/wewenang (authority) 3. Disiplin (discipline) 4. Kesatuan perintah (unity of comand) 5. Kesatuan arah (unity of direction) 6. Mengutamakan kepentingan bersama diatas kepentingan pribadi 7. Pemberian upah (renumeration) 8. Pemusatan atau sentralisasi(centralization) 9. Jenjang jabatan ( the hierarchy) 10. Tata tertib (order) 11. Kesamaan (equity) 12. Kestabilan staff (stability of staff) 13. Inisiatif (initiative) 14. Semangat korps (esprit de corps) 3. Fungsi manajemen menurut : A. George Terry : 1) Perencanaan(planning) : untuk menentukan tujuan agar dapat tercapai, 2) Pengorganisasian (organization): untuk mengumpulkan orang-orang dan menempatkan mereka menurut kemampuan dan keahliannya dalam pekerjaan yang sudah direncanakan, 3) Penggerakkan (actuating): untuk menggerakan organisasi agar berjalan sesuai dengan pembagian kerja masing-masing hingga dapat tercapai, dan 4) pengawasan(controlling) : untuk mengawasi apakah gerakan dari organisasi ini sudah sesuai dengan rencana atau belum.

Sahril Ardiansyah X IPS 2 32

B. Henry Fayol : 1) Perencanaan (planning) : untuk mencapai tujuan tersebut dengan sumber daya yang tersedia. 2) Pengorganisasian (organizing) : pengorganisasian atau singkronisasi sumber daya manusia, sumber daya alam, sumber daya fisik, dan sumber daya modal dalam rangka mencapai tujuan perusahaan. 3) Pengarahan(commanding) : dilakukan dengan memberikan arahan kepada karyawan agar dapat menunaikan tugas mereka masingmasing. Selain itu, commanding dilakukan agar tugas dapat dilaksanakan dengan baik dan sesuai pada tujuan yang telah ditetapkan semula. 4) Pengkoordinasi (coordinating) : untuk melakukan berbagai kegiatan agar tidak terjadi kekacauan, percekcokan, kekosongan kegiatan, dengan jalan menghubung-hubungkan, menyatupadukan dan menyelaraskan pekerjaan-pekerjaan bawahan sehingga terdapat kerjasama yang terarah dalam usaha mencapai tujuan bersama atau tujuan organisasi. 5) Pengawasan (controlling) : Controlling atau pengendalian atau pengawasan adalah suatu kegiatan untuk memantau, membuktikan, dan memastikan seluruh kegiatan yang telah direncanakan, diorganisasikan, diperintahkan, dan dikondisikan sebelumnya dapat berjalan sesuai target atau tujuan tertentu. C. Ernest Dale : 1) Perencanaan (planning) :yaitu penentuan serangkaian tindakan dan kegiatan untuk mencapai hasil yang diharapkan. 2) Organisasi (organizing) : yaitu pengelompokan kegiatan untuk mencapai tujuan, temasuk dalamhal ini penetapan susunan organisasi, tugas dan fungsinya. 3) Penyusunan personalia(Staffing atau Assembling Resources) : yaitu penyusunan personalia sejak dari penarikan tenaga kerja baru. Latihan dan pengembangan sampai dengan usaha agar setiap petugas memberi daya guna maksimal pada organisasi. 4) Pengarah atau Komando (Directing atau Commanding) : yaitu usaha memberi bimbingan saran-saran dan perintah dalam pelaksanaan tugas masing-masing bawahan (delegasi wewenang) untuk dilaksanakan dengan baik dan benar sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan. 5) Inovasi (Innovating) : bertujuan mengembangkan penerapan praktis nilai dan konteks ilmu pengetahuan yang baru, atau cara baru untuk menerapkan ilmu pengetahuan dan teknologi yang telah ada ke dalam produk atau proses produksi. 6) Representing : fungsi manajemen berupa adanya kesamaan dalam hal pengerjaan tugas. 7) Pengawasan(controlling) : yaitu penemuan dan penerapan cara dan peralatan untuk menjamin bahwa rencana telah dilaksanakan sesuai dengan tujuan.

Sahril Ardiansyah X IPS 2 32

4. Arti 5W + 1H dalam perencanaan what : apa yang hendak dicapai dan dirumuskan dalam mencapai tujuan tertentu why : mengapa hal itu menjadi tujuan, bukan yang lain where : mengapa memilih lokasi dekat konsumen when : dapat menentukan jadwal pekerjaan yang harus diselesaikan who : mengapa orang-orang itu dipilih untuk melaksanakan suatu pekerjaan, bukan orang lain. how : bagaimana cara melaksanakan tugas suatu pekerjaan. 5. Sebutkan bagian perencanaan - Perencanaan jenjang atas (top level) ; menjadi tanggung jawab manajemen puncak dan berfungsi sebagai merumuskan tujuan, mengambil keputusan, dan memberi petunjuk - Perencanaan jenjang menengah (middle level) ; menjadi tanggung jawab manajemen menengah (madya) dan menindak lanjuti bagaimana tujuan itu dapat dilaksanakan - Perencanaan jenjang bawah (low level) ; menjadi tanggung jawab manajemen pelaksana dan manfaat perencanaan dan lebih memfokuskan untuk menghasilkan sehingga mengarah ke pelaksanaan 6. Sebutkan syarat-syarat dan mafaat perencanaan. Syarat perencanaan : 1. Memiliki tujuan yang jelas. 2. Bersifat sederhana. 3. Memuat analisis-analisis terhadap pekerjaan. 4. Bersifat fleksibel. 5. Memiliki keseimbangan. 6. Memiiki kesan bahwa segala sesuatunya telah tersedia serta dapat digunakan. Manfaat perencanaan : 1. Membuat pelaksanaan tugas menjadi tepat dan kegiatan tiap unit akan terorganisasi. 2. Menghindarkan kesalahan-kesalahan yang mungkin terjadi. 3. Perencanaan membuat standar-standar dan batas-batas tindakan sehingga membuat pengawasan mudah dilaksanakan. 4. Pedoman melaksanakan kegiatan. 7. Sebutkan pengertian pengorganisasian dan struktur organisasi Pengorganisasian adalah keseluruhan proses pengelompokkan orang-orang, alat-alat, tugas, tanggung jawab, dan wewenang sehingga tercipta suatu kesatuan yang dapat digerakkan untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan. 8. Sebutkan manfaat pengorganisasian 1. Memungkinkan pembagian tugas sesuai dengan keadaan perusahaan. 2. Menciptakan spesialisasi dalam pembagian tugas. 3. Anggota organisasi mengetahui tugas-tugas yang akan dikerjakan.

Sahril Ardiansyah X IPS 2 32

9. Sebutkan kelebihan dan kelemahan sistem organisasi garis Kelebihan : - Kesatuan komando terjamin, karena pimpinan berada di tangan satu orang - Pengambilan keputusan cepat, karena pimpinan berada di tangan satu orang - Prinsip “the right man on the right place” mudah diterapkan - Kemampuan dan sifat-sifat setiap karyawan dapat diketahui - Terdapat rasa kekeluargaan sesama karyawan dan pimpinan karena jumlah anggota organisasi masih terbatas Kelemahan : - Maju mundurnya organisasi berada ditangan satu orang - Kecenderungan pimpinan bertindak otoriter cukup besar - Kesempatan karyawan berkarier terbatas karena organisasi masih kecil 10. Sebutkan ciri-ciri dan kebaikan organisasi fungsional Ciri-ciri : - terdapat pemisahan yang tegas dalam pemberian tugas - pelaksanaan tugas tidak banyak memerlukan koordinasi, karena sudah cukup jelas - koordinasi hanya perlu dilaksanakan dipimpinan jenjang atas - pembagian unit-unit organisasi didasarkan atas spesialisasi tugas - para direktur mempunyai wewenang komando pada unit-unit yang berada di bawahnya atas nama sendiri dan tidak perlu nama direktur utama Kebaikan : - tugas - tugas karyawan dapat dibagi secara tegas sehingga tidak ada kesimpangsiuran - produktivitas tinggi karena dapat diterapkan asas spesialisasi - koordinasi bagi karyawan pada fungsi yang sama mudah karena terdapat persamaan tugas - koordinasi secara terus menerus hanya di jenjang atas - untuk kelancaran tugas dan pembagian fungsi, pimpinan yg jenjang atas dapat memberi perintah pada bawahannya 11. Gambarkan sistem organisasi garis dan staf

Sahril Ardiansyah X IPS 2 32

12. Sebutkan kebutuhan-kebutuhan yang harus dipenuhi agar seseorang dapat digerakkan menurut Prof. A. Maslow 1. Kebutuhan fisiologis, 2. kebutuhan keamanan dan keselamatan 3. kebutuhan sosial 4. kebutuhan akan prestise (harga diri) 5. kebutuhan aktualisasi diri (otoriter, demokratis, bebas) 13. Hal-hal yang harus diperhatikan agar pengawasan dapat berjalan efektif  Jalur/urut-urutan (routing)  Penetapan waktu (scheduling)  Perintah pelaksanaan (dispatching)  Tndak lanjut (follow up) 14. Teori yang ada pada aliran manajemen : Aliran manajemen perilaku : Disebut aliran manajemen hubungan manusia. Aliran ini memusatkan kajiannya pada aspek manusia dan perlunya manajemen memahami manusia. Aliran ini menggunakan disiplin ilmu psikologi dan sosiologi dalam menerapkan teori-teorinya Aliran manajemen ilmiah : menggunakan ilmu matematika dan ilmu statistika untuk mengembangkan teoriteorinya. Menurut aliran ini, pendekatan kualitatif merupakan sarana utama dan sangat berguna untuk menjelaskan masalah manajemen. Aliran manajemen mutu : memfokuskan pemikiran pada usaha-usaha untuk mencapai kepuasan pelanggan (konsumen) 15. Sebutkan hal-hal yang dipertimbangkan pada rancangan produk  Rancangan produk (jasa)  Volume produksi  Proses produksi  Lokasi dan tata letak 16. Jelaskan pengertian berikut : a. Riset Pasar Sesuatu yang sangat penting dalam bisnis sebab dengan riset pasar akan diketahui apa saja yang diperlukan pasar atau masyarakat dan juga mengetahui para pesaing bisnis. b. segmentasi : proses identifikasi sekelompok konsumen homogen yang akan dilayani perusahaan.

Sahril Ardiansyah X IPS 2 32

c. targeting : pengelompokan segmen pasar ke dalam beberapa kelompok pasar yang homogen d. positioning : tindakan perusahaan untuk merancang produk dan bauran pemasaran agar dapat tercipta kesan tertentu diingatan konsumen. 4p dalam bauran pemasaran :  Product (produk) : mengidentifikasi aspek2 apa saja yang diinginkan oleh konsumen dari suatu produk.  Price (harga) : mutu produk yg baik menjadi tidak ada artinya apabila konsumen enggan membeli produk tersebut karena harga. Maka dari itu perusahaan harus mempertimbangkan daya beli yg menjadi sasarannya  Promotion (promosi) : keberhasilan produk dipasar ditentukan aktivitas promosi perusahaan.  Place (penempatan/distribusi) : perusahaan memilih saluran distribusi yang sesuai dengan produk yg dipasarkan 17. Sebutkan dan jelaskan kegiatan manajemen keuangan 1) sumber dana : dana dari dalam perusahaan dan dana dari luar perusahaan. 2) Penggunaan dana : penanaman modal jangka pendek dan penamaman modal jangka panjang. 3) Pengawasan penggunaan dana : dana yg digunakan harus diawasi agar sesuai dengan rencana dan tujuan yg telah ditetapkan. 18. Uraikan dalam manajemen personalia :  Penerimaan pegawai : analisis jabatan, seleksi penerimaan pegawai, pelatihan dan pendidikan.  Penilaian pegawai : ditentukan oleh kemampuan orang tersebut menjabarkan pekerjaan demi mencapai tujuan dan dedikasinya dalam rangka mengemban misi organisasi  Promosi dan mutasi : pertimbangan untuk memberhentikan, dipindahkan ke lingkup pekerjaan yg lebih sempit, dipindahkan ke jabatan lain, promosi.  Motivasi : diberikan dalam bentuk penghargaan terhadap prestasinya, pujian, kepastian pengembangan diri pada perusahaan, dan penghargaan bahwa ia adalah pribadi yg diperhitungkan keberadaannya. 19. Sebutkan hal-hal yg diperbincangkan dalam manajemen administrasi - pengadministrasian kegiatan - pemakaian alat alat perkantoran, dan - pemeliharaan organisasi 20. Apa yg dimaksud “the right man on the right place” ? Orang yang tepat pada tempatnya dan menduduki jabatan sesuai kemampuannya.

More Documents from "Saskia Dwi Zachrani"