PROPOSAL TUGAS AKHIR PERANCANGAN DAN PEMBUATAN SISTEM PEMESANAN DAN PEMBELIAN BARANG DI PT SURIATAMA MITRA PERWITA(KANTOR PUSAT SUZUYA) MEDAN
Oleh : LARIS SITOMPUL 06310028
PROGRAM STUDI MANAJEMEN INFORMATIKA AKADEMI MANAJEMEN INFORMATIKA KOMPUTER AMIK D3 MEDICOM MEDAN 2009
PERSETUJUAN PROPOSAL TUGAS AKHIR
Judul
:
Kategori Nama : Nomor Induk Siswa Program Studi
: : :
PERANCANGAN DAN PEMBUATAN SISTEM PEMESANAN DAN PEMBELIAN BARANG PADA PT SURIATAMA MITRA PERWITA(KANTOR PUSAT SUZUYA) MEDAN TUGAS AKHIR LARIS SITOMPUL 06310028 AKADEMI MANAJEMEN INFORMATIKA KOMPUTER (AMIK D-3 MEDICOM) Disetujui oleh : Medan, April 2009
Ketua Pembimbing Pembimbing 1
(Evayusty E.Malau,S.Pd) NIDN:01-0707-8404 Diketahui/disetujui oleh Ketua jurusan Manajemen Informatika
Sofian James Sihombing S.Kom NIDN: 01-1905-8103
Pembimbing 2
(Tugas F Pandiangan,S.Kom) NIDN:01-2807-8501
PROPOSAL TUGAS AKHIR
1.Latar Belakang Masalah Komputer merupakan alat bantu yang sangat populer sekarang ini dalam menyelesaikan masalah yang dipakai dalam berbagai bidang ilmu pengetahuan dan teknologi. Masalah bagaimana mengelola data termasuk dalam berbagai sistem pemesanan barang dan sistem pembelian barang. Masalah bagaimana melakukan pemesanan barang dan transaksi Pembelian dengan menyesuaikan stok yang ada.karena dengan sistem informasi yang tepat dan akurat maka pihak manajemen dapat menentukan keputusan yang tepat berkaitan dengan kegiatan perusahannya. Dengan perkembangan sistem informasi yang sangat pesatnya memungkinkan untuk melakukan pengolahan data yang hemat ruang, waktu dan biaya, namun dapat menghasilkan suatu informasi yang sangat berguna dan bermanfaat. Kemampuan mengolah data dan menggunakan informasi secara efektif merupakan hal yang sangat penting bagi suatu perusahaan,dalam kegiatan manajemen bisnis, salah satu langkah utama dalam memudahkan sistem operasionalnya. PT SURIATAMA MITRA PERWITA(KANTOR PUSAT SUZUYA) adalah sebuah Perusahaan swasta yang bergerak dibidang retail barang-barang sandang dan pangan (Swalayan dan Departemen Store) yang terletak di kota Medan. Adapun lokasi pertama dari PT SURIATAMA MITRA PERWITA adalah berada di Medan Plaza lantai III.Seiring dengan berkembangnya waktu perkembangan terjadi di PT SURIATAMA MITRA PERWITA telah membuka 6 cabang diseluruh Indonesia,Dan Kantor Pusatnya berada dijalan Iskandar Muda No.2 Simpang Jln Hasanuddin.Sistem Pemesanan Dan Pembelian Barang Pada PT SURIATAMA MITRA PERWITA selama ini sudah memakai sistem pemograman berbasis DOS, namun hasilnya masih kurang efektif dan efisien. Pemograman berbasis visual atau grafis lebih populer dibandingkan pemograman berbasis DOS,dikarenakan kemudahan penggunaan, pengembangan serta tampilannya yang menarik.
Pada tugas akhir ini, penulis membuat Sistem Komputerisasi untuk Sistem Pemesanan dan Pembelian Barang. Untuk merancang Perangkat Lunak tersebut penulis menggunakan bahasa pemograman Visual basic versi 6.0 dikarenakan kemudahan yang diberikan Visual basic dalam Perancangan dan Pengembangan Program. Berdasarkan uraian diatas, penulis merasa tertarik menulis Tugas Akhir tentang sistem informasi pemesanan dan pembelian barang dan karenanya penulis mengangkat judul yaitu “Perancangan dan Pembuatan Perangkat Lunak Sistem Pemesanan dan Pembelian Barang di PT. Suriatama Mitra Perwita (Kantor Pusat Suzuya)”. 2. PERUMUSAN MASALAH Sesuai dengan alasan pemilihan judul,maka yang menjadi permasalahan didalam tugas akhir ini adalah bagaimana merancang perangkat lunak yang dapat digunakan untuk mengolah faktur-faktur pemesanan dan pembelian sehingga menghasilkan sistem pemesanan dan pembelian barang. 3. BATASAN MASALAH Oleh karena permasalahan dan keterbatasan waktu serta pengetahuan penulis dan agar pembahasan tidak menyimpang dari tujuan maka dilakukan pembatasan masalah sebagai berikut: 1. Perangkat lunak diimplementasikan di PT SURIATAMA MITRA PERWITA 2. Perangkat lunak dapat menampilkan informasi pemesanan dan pembelian barang yang meliputi faktur-faktur pemesanan dan pembelian barang. 3.Perangkat lunak ini tidak membahas bonus dari pemesanan dan pembelian barang. 4. MAKSUD DAN TUJUAN Adapun maksud dan tujuan penulisan tugas akhir ini adalah untuk merancang dan membuat suatu perangkat lunak sistem pemesanan dan pembelian yang dapat menyediakan faktur-faktur pemesanan dan pembelian barang.
5. TINJAUAN PUSTAKA
Menurut
George
M.scott,2002.Pengantar
sistem
informasi
manajemen
perusahaan.Jakarta:Sistem informasi adalah suatu mekanisme pengolah data yang sistematis dan terarah sehingga dapat menghasilakn informasi yang tepat guna ”Oleh sebab itu, maka diperlukan pengolahan data –data Pemesanan dan Pembelian Barang pada tiap-tiap Perusahaan untuk meningaktakan mutu operasionalnya. Menurut Aryo Surya Kusumo Drs, 2002. Pemograman DataBase dengan visual Basic 6.0 Jakarta : ” Manajemen Database merupakan suatu Kendali Sistem Informasi secara Elektronik yang mamungkinkan Sistem Informasi yang dikelola dapat menghasilkan suatu laporan dengan hasil yang memuaskan”maka dari bahasa itu pemograman yang tepat untuk penerapan sistem informasi adalah Visual Basic versi 6.0 yang telah memiliki fitur dan fasilitas pendukung pengelolaan manajemen database. 6. METODOLOGI PENYELESAIAN MASALAH. Untuk menyelesaikan masalah yang ada, terdapat
beberapa tahapan yang harus
dilalui yaitu : 1. Mengumpulkan Informasi – informasi yang berupa tulisan mengenai sistem pemesanan dan pembelain pada suatu perusahaan melalui buku atau sumber informasi lainnya sebagai bahan landasan teori dala penulisan tugas akhir. 2. Mempelajari informasi-informasi yang berhubungan dengan masalah pengolahan data-data pemesanan dan pembelian pada PT SURIATAMA MITRA PERWITA, sehinggga dapat diterapkan dalam merancang perangkat lunak. 3. Merancang perangkat lunak yang terdiri dari: a. Merancang bentuk antar muka dan tata letak antar muka program dengan menggunakan Visual Basic versi 6.0. b. Menuliskan kode program pada visual basic 6.0 4. Menguji perangkat lunak dan melakukan perbaikan jika masih ditemukan adanya kesalahan. 5. Membuat setup aplikasi
7. SISTEMATIKA PENULISAN. Untuk mengerjakan tugas akhir ini penulis membuat sistematika penulisan sebagai berikut :
BAB 1
: PENDAHULUAN Pada bab ini, berisi latar belakang, perumusan masalah, batasan masalah maksud dan tujuan penelitian, tinjauan pustaka, Sistematika penulisan dan Daftar Pustaka.
BAB 2
: LANDASAN TEORI Pada bab ini, akan membicarakan mengenai landasan teori mengenai Proses Pengolahan Informasi dan Konsep Sistem serta Penjelasan tentang Microsoft Visual Basic.
BAB 3
: ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI Pada bab ini, akan dibahas mengenai tahap-tahap Analisis dan Perancangan Sistem Informasi
BAB 4
: IMPLEMENTASI Pada bab ini, akan menjelaskan perancangan Perangkat Lunak dengan menggunakan salah satu Bahasa Pemograman.
BAB 5
: PENUTUP Pada bab ini, akan dibahas mengenai kesimpulan dan saran dari hasil pembuatan Tugas Akhir ini
8. DAFTAR PUSTAKA Jhon Clark Craig,microsoft Visual basic 4.0 Developer’s Workshop, Microsoft
Press,
Dinastindo,1997 Forta, Ben.2002, belajar sendiri dalam 10 Menit SQL,Andi Offest, Yokyakarta Pamungkas, Ir.2001,Tip & Trik Microsoft Visual Basic 6.0 PT. Elex Media Komputindo, Jakarta Hadi, Rahadian.2004, Membuat Laporan dengan Crystal Report 8,5 dan Visual Basic 6.0, PT. Elex Media Komputindo, Jakarta Rusmawan, Uus.2004. Mengolah Database dengan SQL dan Crystal Report dalam Visual Basic 6.0, PT. Elex Media Media Komputindo, Jakarta.