TOR PENGAJUAN USULAN KEGIATAN PENATAAN PENYUSUNAN SASARAN KERJA PEGAWAI (SKP) RUMAH SAKIT JIWA DAERAH SUNGAI BANGKONG PROV. KALBAR TAHUN ANGGARAN 2019 I.
Nama Kegiatan Penyusunan Sasaran Kerja Pegawai (SKP)
II.
Latar Belakang Penilaian Prestasi Kerja Pegawai Negeri Sipil dilaksanakan untuk mengevaluasi kinerja individu Pegawai Negeri Sipil, yang dapat memberi petunjuk bagi manajemen dalam rangka mengevaluasi kinerja unit dan kinerja organisasi. Hasil penilaian prestasi kerja Pegawai Negeri Sipil dimanfaatkan sebagai dasar pertimbangan penetapan keputusan kebijakan pengelolaan karier Pegawai Negeri Sipil, Untuk mencapai obyektifitas penilaian prestasi kerja Pegawai Negeri Sipil tersebut diperlukan Penataan Penyusunan Sasaran Kerja Pegawai agar setiap Pegawai Negeri Sipil dan Pejabat Penilai dapat menyusun SKP sesuai dengan bidang tugas jabatan masing-masing, serta dapat mengetahui capaian SKP-nya.
III.
Dasar Hukum A. Undang – Undang Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 1999 tentang Perubahan Atas Undang – Undang Nomor 8 Tahun 1974 tentang Pokok – Pokok Kepegawaian B. Undang – Undang Republik Indonesia Nomor 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara C. Peraturan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor 3 Tahun 2016 tentang Pedoman Penyusunan Standar Teknis Kegiatan Sasaran Kerja Pegawai
IV.
Tujuan Tujuan Penataan Penyusunan sasaran Kerja Pegawai adalah sebagai berikut: A. Sebagai pedoman bagi PNS dan Pejabat Penilai dalam menyusun SKP B. Agar setiap Pegawai Negeri Sipil dan Pejabat Penilai dapat menyusun SKP sesuai dengan bidang tugas jabatan masing-masing C. Agar PNS mengetahui capaian SKP masing – masing D. Memudahkan penilaian prestasi kerja PNS setiap tahunnya .
V.
Gambaran Pelaksanaan Kegiatan Gambaran tahapan pelaksanaan kegiatan pengelolaan arsip adalah sebagai berikut: A. Menyusun dan menganalisis seluruh data serta informasi yang dibutuhkan B. Melakukan identifikasi kegiatan tugas jabatan C. Melakukan validasi penyusunan Standar Teknis Kegiatan Sasaran Kerja Pegawai masing-masing jabatan dengan konfirmasi hasil identifikasi kepada atasan langsung
Pontianak, Februari 2018 Mengetahui, Kepala Sub Bagian Tata Usaha,
Unit Pengusul,
(Yuliana, A.Md.Kep) NIP.197112011992032006
(Rahmi Hidayah,S.Kep) NIP.198109192003122006
Mengetahui Direktur Rumah Sakit Jiwa Daerah Sungai Bangkong Provinsi Kalimantan Barat,
(dr. Batara Hendra Putra Sianipar) Pembina NIP. 197606132006041012