Soal Ujian Gizi.docx

  • Uploaded by: Amrita Aprilia
  • 0
  • 0
  • November 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Soal Ujian Gizi.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 484
  • Pages: 3
SOAL UJIAN GIZI

Diet pada Klien dengan Gangguan Saluran Pencernaan 1. Tujuan pemberian diet pada penyakit Inflammatory Bowel Disease (IBD) yaitu : a. Mencegah iritasi dan inflamasi mucosa esophageal pada fase akut b. Menurunkan berat badan apabila kegemukan c. Memperlambat proses penyembuhan d. Memberikan zat gizi untuk meningkatkan dan mempertahankan status gizi normal e. Menurunkan risiko aspirasi akibat masuknya makanan ke dalam saluran pernapasan. 2. Diet yang diberikan untuk pasien gastritis akut adalah a. Diet Lambung I b. Diet Lambung II c. Diet Lambung III d. Diet Rendah Sisa e. Diet Tinggi Energi Tinggi Protein Diet pada Klien dengan Gangguan Fungsi Hepar dan Empedu 3. Pasien yang menderita sirosis hati dengan ensefalopati hepatik membatasi asupan : a. Karbohidrat b. Protein c. Lemak d. Vitamin e. Mineral 4. Bahan makanan yang tidak dianjurkan untuk penderita Kolesistitis dan Kolelitiasis adalah a. Sumber karbohidrat kompleks b. Protein hewani dan nabati yang diolah dengan garam dapur jumlah terbatas c. Sayuran dengan serat tinggi d. Makanan mudah cerna e. Makanan yang menimbulkan gas dan daging mengandung lemak Diet pada Klien Diabetes Melitus 5. Prinsip perencanaan makan pada pasien penderita Diabetes Melitus yaitu : a. Jumlah yang sesuai kebutuhan, pemilihan jenis makanan sesuai anjuran dan zat gizi yang cukup b. Jadwal yang tepat, jumlah sesuai kebutuhan dan tinggi serat c. Pemilihan jenis makanan yang sesuai anjuran, zat gizi yang cukup dan tinggi antioksidan d. Jadwal yang tepat, jumlah yang sesuai kebutuhan dengan memilih jenis makanan sesuai anjuran e. Pemilihan jenis makanan yang dianjurkan dengan zat gizi cukup dan tinggi serat dan antioksidan 6. Sumber zat gizi yang dibatasi pada penderita diabetes melitus adalah, kecuali a. Karbohidrat kompleks b. Karbohidrat sederhana c. Penggunaan gula murni d. Daging dengan lemak

e. Makanan dengan kandungan serat rendah Diet pada Klien dengan Gangguan Fungsi Kardiovaskuler 7. Prinsip diet pada penderita jantung akut seperti Infark Miokard yaitu : a. Diberikan makanan dengan diet rendah kalsium b. Jenis makanan yang diberikan mengandung kolesterol tinggi c. Diet yang diberikan rendah energi d. Bahan makanan yang dianjurkan diusahakan mengandung protein tinggi e. Makanan yang diberikan mengandung karbohidrat kompleks 8. Diet rendah energi dan kalsium dengan cukup zat gizi lainnya merupakan prinsip dari : a. Diet Jantung I b. Diet Jantung II c. Diet Jantung III d. Diet Jantung IV e. Diet Jantung V Diet pada Klien dengan Gangguan Fungsi Ginjal 9. Penyebab malnutrisi yang terjadi pada penderita Gagal Ginjal Kronis yaitu a. Asupan zat gizi yang masuk tidak sesuai kebutuhan b. Bahan makanan yang diberikan rendah kalori c. Nafsu makan pasien meningkat d. Intake nutrisi adekuat e. Bahan makanan yang diberikan rendah protein 10. Jumlah protein pada penderita Gagal Ginjal Akut disertai dengan Dialisis yaitu a. 0,6 g/Kg BB b. 0,8 g/Kg BB c. 1,0 g/Kg BB d. 1,2 g/Kg BB e. 1,4 g/Kg BB

Kunci Jawaban : 1. 2. 3. 4. 5. 6. 7. 8. 9. 10.

D A B E D A C C A D

Related Documents


More Documents from "Ipansyah"

Soal Ujian Gizi.docx
November 2019 19
Physics Exam Questions2
August 2019 24
Maths-test-1.pdf
August 2019 29
Test14
August 2019 14
Alderian Counseling
November 2019 27