PEMERINTAH KABUPATEN LUMAJANG DINAS KESEHATAN
UPT. PUSKESMAS YOSOWILANGUN Jalan Stadion No : 334 Telp ( 0334) 390 265 – 391 118 Email :
[email protected] YOSOWILANGUN – 6 7 3 8 2
KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS YOSOWILANGUN NOMOR: 445/ /427.55.13/2019 TENTANG PEMBENTUKAN TIM PERENCANA ANGGARAN PEMBANGUNAN KESEHATAN DENGAN RAHMAT TUHAN YANG MAHA ESA Menimbang
:
a. bahwa Puskesmas dalam menyelenggarakan upaya kesehatan masyarakat dan upaya kesehatan perorangan diperlukan perencanaan yang baik, strategis dan sistematis; b. bahwa dalam rangka melakukan perencanaan yang baik dan sistematis diperlukan tim yang mampu menyusun dengan baik, strategis dan sistematis; c. bahwa sehubungan dengan hal tersebut diatas maka ditetapkan Surat Keputusan Kepala Puskesmas Yosowilangun tentang Pembentukan Tim Perencana Anggaran Pembangunan Kesehatan;
Mengingat
:
a. Undang-Undang No. 36 Tahun 2009 tentang Kesehatan; b. Peraturan Presiden R.I No.72 Tahun 2012 tentang Sistem Kesehatan Nasional; c. Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Nomor 13 tahun 2009 tentang Pedoman Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik dengan Partisipasi Masyarakat;Peraturan Menteri Kesehatan R.I No.75 Tahun 2014 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat; d. Keputusan Menteri Kesehatan R.I. No. 828/ MENKES/SK /IX/2008 tentang Petunjuk Teknis Standar Pelayanan Minimal Bidang Kesehatan di Kabupaten / Kota; e. Keputusan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara R.I No.KEP/26/M.PAN/2/2004 tentang Petunjuk Teknis Transparansi Dan Akuntabilitas Dalam Penyelenggaraan Pelayanan Publik; f. Surat Keputusan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Lumajang No. 188.45/072/427.55/2018 tentang Pembentukan Struktur Organisasi dan Tata Kerja Pusat Kesehatan Masyarakat di Lingkungan Dinas Kesehatan Kabupaten Lumajang;
MEMUTUSKAN Menetapkan :
KEPUTUSAN KEPALA PUSKESMAS PEMBENTUKAN TIM PERENCANA PEMBANGUNAN KESEHATAN YOSOWILANGUN.
TENTANG ANGGARAN PUSKESMAS
Kesatu
:
Susunan Tim Perencanaan Anggaran Pembangunan Kesehatan beserta tupoksi seperti yang tertera pada lampiran Surat Keputusan ini.
Kedua
:
Keputusan ini diberlakukan mulai tanggal ditetapkan dan akan ditinjau kembali jika terdapat perubahan pada surat keputusan ini.
Ditetapkan di
: Yosowilangun
Pada Tanggal
: 15 Januari 2019
Kepala Puskesmas Yosowilangun Kabupaten Lumajang
Ahmad Kamidun, NIP. 19710703 199103 1 006
Lampiran 1 Surat Keputusan Kepala Puskesmas Yosowilangun Nomor : 440/ /427.55.13/2019 Tanggal : 15 Januari 2019 SUSUNAN TIM PERENCANA PUSKESMAS YOSOWILANGUN Penanggung Jawab : Ahmad Kamidun, S.Kep.Ns Ketua Tim
: Nurul Nur Hasanah, Amd.Kep
Sekretaris
: Linda Mayasari, Amd Kep
1. Pengolah data dan informasi Koordinator Anggota
: Wahyu Elysa P, SKM :
a. Pengolah data UKM 1) Rizky Indah P, SKM 2) Titin Ngasiati, Amd.Kep 3) Sulasmi, SST 4) Sri Rina Agustin, Amd.Kep b. Pengolah data UKP 1) Nonot Risantono, Amd.Kep 2) Rizky Citra DP, Amd. Keb 3) Eny Yulianti 4) Sophia Widhiastuti, Amd.Kep 2. Pengolah data Sarana dan Prasarana 1) Dwi Candra S, SKM 2) Naufal Afnani, SE 3) Dedy Yoga P, Amd.Kep 4) Ainul Fikria, SE 3. Pengolah data Ketenagaan 1) Suparmi 2) Khasanatul Akhadiyah, SST 3) Retno Wulandari, SST 4) Lutpitasari, Amd.Kep Kepala Puskesmas Yosowilangun
Ahmad Kamidun, S.Kep.Ns NIP. 19710703 199103 1 006
Lampiran 2 Surat Keputusan Kepala Puskesmas Yosowilangun Nomor : 440/ /427.35.13/2019 Tanggal : 15 Januari 2019
TUGAS POKOK 1. Seksi pengolah data dan informasi a. Menghimpun usulan dari pemegang program, desa atau wilayah, dan masyarakat. b. Mengumpulkan data baik dari cakupan tiap program atau kebutuhan yang diperlukan untuk perencanaan. c. Mengolah dan menyajikan data sebagai bahan menentukan prioritas oleh tim perencanaan. d. Melakukan evaluasi terkait capaian atau realisasi dengan standar 2. Seksi pengolah data sarana dan prasarana a. Menyiapkan
data
sarana
dan
prasarana
yang
diperlukan
untuk
perencanaan b. Menyiapkan kondisi sarana dan prasarana c. Melakukan evaluasi terkait kondisi sarana prasarana yang ada dengan standar yang ditetapkan d. Mengolah dan menyajikan data sarana dan prasarana sebagai bahan menentukan prioritas oleh tim perencanaan 3. Seksi pengolah data dan ketenagaan a. Melakukan analisis kompetensi kepegawaian b. Melakukan analisis beban kerja c. Melakukan evaluasi terkait kondisi ketenagaan yang ada dengan standar yang ditetapkan d. Mengolah dan menyajikan data ketenagaan sebagai bahan menentukan prioritas oleh tim perencanaan
Kepala Puskesmas Yosowilangun
Ahmad Kamidun, NIP. 19710703 199103 1 006