LEMBAR PENGESAHAN PROPOSAL PRAKTIK KERJA LAPANGAN
PEMELIHARAAN SALURAN UDARA TEGANGAN MENENGAH DI PT PLN (PERSERO) RAYON BINJAI KOTA Diajukan Oleh :
Sarmoko Boanggmanalu NIM : 1605031041
Medan :
Menyetujui Pembimbing akademis
M.Syahruddin, S.T.,M.T. NIP : 196209031989031004
Mengetahui Ketua Jurusan
Ketua Progran Studi
Nobert Sitorus, S.T. NIP : 196208251988031002
Suparmono, S.T. NIP : 196305311989031002
BAB I PENDAHULUAN 1.1 Latar Belakang PT. PLN (Persero) Wilayah Sumatera Utara Area Binjai mengelola operasi sistem tenaga listrik secara andal untuk kebutuhan energi listrik Kotamadya Binjai, Kabupaten Langkat, Kabupaten Karo, Kabupaten Dairi, Kabupaten Pak Pak Barat dan sebagain Kabupaten Deliserdang. Secara Organisasi membawahi 13 (tiga belas) Rayon, yaitu Rayon Binjai Kota, Rayon Binjai Timur, Rayon Binjai Barat, Rayon Kuala, Rayon Stabat, Rayon Tanjung Pura, Rayon Gebang, Rayon Pangkalan Berandan, Rayon Pangkalan Susu, Rayon Brastagi, Rayon Kabanjahe, Rayon Sidikalang, Rayon Tiga Binanga PT. PLN (Persero) Rayon Binjai Kota merupakan salah satu wilayah kerja PLN Wilayah Sumatera Utara yang berada di lingkup Area Binjai yang beralamat di Jl. Jendral Sudirman No 94 Kota Binjai, Binjai Kota, Sumatera Utara. Manajer
HJ.Siti Maria Nasution
PP/ADM Miranda
Supervisor TEL
Supervisor Teknik
PejabatPelaks ana K3L
Bardansyah
Ignasius Ginting
Maulidah Hanik
Staff
Staff
Staff
Mimi Agusniati
Derry Tri Saputra
Budi Asmara
Gambar 1.1. Struktur Organisasi PT PLN (persero) ULP UP3 Binjai Kota Pegawai PT. PLN (Persero) Rayon Binjai Kota terdiri dari satu Manager dan 3 Supervisor (Pelayanan Pelanggan dan Administrasi, Teknik dan Transaksi Energi Listrik) dan staff.
1.2.Pelaksanaan Jadwal Praktik kerja lapangan program studi Teknik Listrik dilaksanakan pada: Tanggal
: 18 Februari s.d 16 Maret 2019
Tempat
: PT. PLN ( PERSERO ) ULP Binjai Kota Jl. Jendral Sudirman No 94 Kota Binjai, Binjai Kota, Sumatera Utara.
1.3.Tujuan Tujuan praktik kerja lapangan adalah mendapatkan pengembangan wawasan dan pengetahuan tentang penerapan ilmu di dunia kerja yang sebenarnya.
1.4.Manfaat 1. menambah wawasan mengenai dunia kerja dan memahami berbagai aspek yang ada diperusahaan dalam kaitannya mengenai teknologi dan informasi. 2. membandingkan serta menerapkan konsep dan teori-teori yang diperoleh di bangku kuliah dengan kenyataan dilapangan. 3. Sebagai salah satu syarat kelulusan bagi mahasiswa
BAB II DASAR TEORI 2.1.Dasar Teori Pemeliharaan saluran udara tegangan menengah merupakan suatu pekerjaan yang dimaksudkan untuk mendapatkan jaminan agar sistem pada sauran udara tegangan menengah hingga peralatannya berfungsi secara optimal, umur teknisnya meningkat dan aman, baik bagi personil maupun bagi masyarakat umum. Kegiatan pokok pemeliharaan rutin ini ditentukan berdasarkan periode atau waktu pemeliharaan yaitu bulanan, triwulan, semesteran atau tahunan. Jenis pemeliharaan dapat dikelompokkan sebagai berikut : 1. Pemeliharaan rutin ( Preventif Maintenance). Pemeliharaan yang direncanakan terselenggara terus menerus secara periodik, merupakan pemeliharaan rutin dan ini suatu usaha atau kegiatan yang dimaksudkan untuk mempertahankan kondisi sistem dalam keadaan baik dengan keandalan dan daya guna yang optimal. 2. Pemeliharaan khusus (Corrective Maintenance) Merupakan pemeliharaan yang dmaksudkan untuk memperbaiki kerusakan atau untuk mengadakan peruba han atau penyempurnaan. Bertujuan untuk mempertahankan atau mengembalikan kondisi sistem atau peralatan yang mengalami gangguan atau kerusakan sampai kembali pada keadaan semula dengan kapasitas yang sama. 3. Pemeliharaan darurat (Emergency Maintenance). Pemeliharaan yang dimaksudkan untuk memperbaiki kerusakan yang disebabkan oleh bencana alam seperti gempa bumi, banjir, angin, badai,longsor dan sebagainya, yang sifatnya mendadak dan perlu segera dilaksanakan dan pekerjaannya tidak direncanakan. Menurut siklusnya kegiatan pelaksanaan pemeliharan dapat dikelompokkan menjadi :
1. Pemeliharaan harian 2. Pemeliharaan Bulanan 3. Pemeliharaan Tri 4. Pemeliharaan Semesteran ( 6 Bulan ) 5. Pemeliharaan tahunan
Adapun Tujuan Pemeliharaan antara lain: 1. Mendapatkan jaminan bahwa sistem atau peralatan dapat dioperasikan secara optimal. 2. Mendapat jaminan bahwa keandalan dan mutu tenaga listrik akanmempunyai nilai tinggi. 3. Mendapat jaminan bahwa umur teknis sistem atau peralatan dapat dipertahankan 4. Mendapat jaminan bahwa sistem atau peralatan aman bagi personil maupun bagi masyarakat umum.
DAFTAR PUSTAKA https://cvaristonkupang.com/2012/08/26/mengetahui-gangguan-pada-jaringandistribusi Ir. Markoni,S.H., M.T.,Teori Dasar Teknik Tenaga Listrik, Graha Ilmu Yogyakartam: 2017 DR. Artono Arismunandar M.A. Sc, DR. Susumu Kuwahara, Buku Pegangan Teknik Tenaga Listrik Jilid III Gardu Induk, PT Pradnaya Paramita. Jakarta:2004