LITURGI IBADAH PEMUDA JEMAAT KATEGORIAL TNI-AD PNIEL BENTAS
PERSIAPAN :
PUJI-PUJIAN : Hari ini kurasa bahagia Ku kasihi kau dengan kasih Tuhan Bertemu dalam kasih-Nya Satukanlah hati kami Biar bumi akan berlalu Kasihnya seperti sungai WARTA PEMUDA :
MENGHADAP TUHAN : Menyanyikan lagu “Kini saatnya”
(Berdiri)
(Duduk)
(Berdiri)
Kini saatnya Kini saatnya berdiri di altar-Ny Sbab Allah maha kudus hadir di sini Mari memuji, angkat tangan menyembah Sbab Allah maha kudus hadir di sini Kita masuk tahta suci-Nya Bersama para malaikat menyembah Mari puji Yesusku Kita masuk hadiratnya maha kudus UNGKAPAN SYUKUR : P : Terimakasih dan syukur kepada Tuhan yang sudah memberikan kami nafas kehidupan sebagai pemuda dan pemudi di Jemaat Pniel ini. Mari kita semua angkat suara dan bilang ; SEMUA :Syukur hanya bagi Tuhan. Syukur hanya dari kami pemuda dan pemudi di tanah dan jemaat ini karena hanya Tuhan yang memelihara dengan kasih sayang hingga kami semua selamat dalam hidup ini. P
: Dengan rasa syukur itu kami semua datang lalu beribadah kepada Tuhan. Kiranya Roh Kudus mau sertai dan tuntun ibadah kami saat ini. Amin.
Menyanyikan lagu “Di saat ini kuangkat tembang’ Di saat ini kuangkat tembang’ Di saat ini kuangkat tembang, kuangkat tembang bagi Yesus. Di saat ini kuucap syukur, kuucap syukur padaNya. Kukasihi Engkau, kukasihi Engkau, kukasihi Engkau, Yesus, Tuhanku. MENGAKU DOSA : SEMUA : Kepada Tuhan Allah yang mempunyai hidup kami ini, kami mengakui bahwa hidup kami penuh dengan dosa. Kadang kami tahu bahwa wajib berbuat baik di kehidupan
ini, tetapi kadang kami melupakannya. Kami memohon pengampunan darimu Tuhan, dan biarlah kami dipenuhi dengan hikmat dan Roh Kudus, untuk hidup baru sebagai pemuda pemudi gereja untuk berbuat baik dalam kehidupan ini. PETUNJUK HIDUP BARU : P: Rekan-rekan pemuda, mari kita berdiri dan kita dengar petunjuk hidup baru, yang terdapat di 1 Yohanes 4 : 7 – 12. “7 Saudara- saudaraku yang kekasih, marilah kita saling mengasihi, sebab kasih itu berasal dari Allah ; dan setiap orang yang mengasihi, lahir dari Allah dan mengenal Allah. 8Barang siapa tidak mengasihi, ia tidak mengenal Allah, sebab Allah adalah kasih. 9Dalam hal inilah kasih Allah dinyatakan di tengahtengah kita, yaitu bahwa Allah telah mengutus anak-Nya yang tunggal ke dalam dunia, supaya kita hidup oleh-Nya. 10Inilah kasih itu : bukan kita yang telah mengasihi Allah, tetapi Allah yang telah mengasihi kita dan yang telah mengutus anak-Nya sebagai pendamaian bagi dosa-dosa kita. 11Saudara-saudaraku yang kekasih, jikalau Allah sedemikian mengasihi kita, maka haruslah kita juga saling mengasihi.12Tidak ada seorangpun yang pernah melihat Allah. Jika kita saling mengasihi, Allah tetap di dalam kita, dan kasih-Nya sempurna di dalam kita.” Menyanyikan lagu “Yesus menginginkan daku” Yesus menginginkan daku Yesus menginginkan daku bersinar bagiNya, di mana pun 'ku berada, 'ku mengenangkanNya. Bersinar, bersinar; itulah kehendak Yesus; bersinar, bersinar, aku bersinar terus. PELAYANAN FIRMAN : DOA (OLEH : LITURGOS) P. ALKITAB : Mazmur 119 : 9 – 16 KHOTBAH : OLEH PENDETA PENGAKUAN IMAN RASULI PERSEMBAHAN SYUKUR DOA SYAFAAT
(Duduk)
: (Berdiri / Duduk) : Menyanyikan lagu “Betapa hatiku berterimakasih” : OLEH PENDETA
Menyanyikan lagu “Janji yang manis”
(Berdiri) Janji yang manis
Janji yang manis: ” ‘Kau tak ‘Ku lupakan”, tak terombang-ambing lagi jiwaku; walau lembah hidupku penuh awan, nanti ‘kan cerahlah langit diatasku. ” ‘Kau tidak ‘kan Aku lupakan, Aku memimpinmu, Aku membimbingmu; ‘kau tidak ‘kan Aku lupakan, Aku penolongmu, yakinlah teguh”. PENGUTUSAN BERKAT : P: Pergilah dengan sukacita, dan bekerjalah demi kemuliaan nama Tuhan untuk itu, terimalah berkat dari-Nya ; Kasih perlindungan dan kehidupan kekal, Tuhan limpahkan bagi kita semua saat ini sampai selama-lamanya A M I N. Lagu Jabat tangan