KATA PENGANTAR
Alhamdulillah kami panjatkan puji dan syukur kehadirat Allah SWT, karena dengan rahmat dan hidayahNya Pelaksanaan Diklat selama kurun waktu 1 Tahun dapat berjalan walaupun masih banyak kekurangan. Monitoring dan evaluasi dilaksanakan agar kegiatan dari program Diklat dapat berhasil dan berguna bagi seluruh staff dalam meningkatkan mutu pelayanan di Rumah Sakit Umum Daerah Pademangan. Semoga Allah SWT meridhai upaya kita, sehingga buku evaluasi ini bermanfaat dan dapat dijadikan acuan untuk memperbaiki segala kekurangan dalam pelaksanaan program diklat, agar staf dapat lebih terampil dan bermutu dalam pelayanan di Rumah Sakit Umum Daerah Pademangan. Kritik dan saran dari hasil monitoring dan evaluasi dalam pelaksanaan program diklat ini sangat diharapkan agar dalam pelaksanaan diklat tahun depan dapat berjalan dengan baik dan bermanfaat untuk seluruh staf Rumah Sakit Umum Daerah Pademangan.
Jakarta, 10 Januari 2018 PJ Diklat Rumah Sakit Umum Daerah Pademangan
Ahmad Aulia Kharisma Alam
xi