Garam Dan Telaga

  • October 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Garam Dan Telaga as PDF for free.

More details

  • Words: 334
  • Pages: 1
GARAM DAN TELAGA

Artikel yang bagus, membuat ku termenung beberapa saat, cukup membuatku kembali tersadar. Kehanyutanku pada dinamika duniawi memang tak jarang melupakan ku untuk sekedar sejenak bercermin. Ku coba untuk menuliskan kembali apa yang kubaca. Suatu ketika hiduplah seorang tua yang bijak. Pada suatu pagi, datanglah seorang anak muda yang sedang dirundung banyak masalah. Langkahnya gontai dan air muka yang ruwet. Pemuda itu memang tampak seperti orang yang tak bahagia. Pemuda itu menceritakan semua masalahnya pada seseorang. Pak tua yang bijak mendengarkan dengan seksama. Ia lalu mengambil segenggan garam dan segelas air. Dimasukannya garam itu ke dalam gelas, lalu diaduk perlahan. “coba minum ini, dan katakan bagaimana rasanya”, ujar pak tua itu. “asin. Asin sekali”, jawab sang pemuda, sambil meludah kesamping. Pak tua tersenyum kecil mendengar jawaban itu. Pak tua itu lalu mengajak sang pemuda ke tepi telaga di dekat tempat tinggalnya. Sesampai di tepi telaga, pak tua menaburkan segenggam garam ke dalam telaga itu. Dengan sepotong kayu, diaduknya air telaga itu. ”coba, ambil air dari telaga ini dan minumlah”. Saat pemuda itu selesai mereguk air itu, pak tua bertanya, ”bagaimana rasanya?”, ”segar” sahut sang pemuda. ”apakah kamu merasakan garam di dalam air itu?” tanyanya lagi. ”tidak”, jawab pemuda. Dengan lembut pak tua menpuk-nepuk punggung sang pemuda. ”anak muda, dengarlah. Pahitnya kehidupan, adalah layaknya segenggam garam tadi, tak lebih dan tak kurang. Jumlah garam yang kutaburkan sama, tapi rasa air yang kau rasakan berbeda. Demikian pula kepahitan akan kegagalan yang kita rasakan dalam hidup ini, akan sangat tergantung dari wadah yang kita miliki. Kepahitan itu, akan didapatkan didasarkan dari perasaan tempat kita meletakan segalanya. Itu semua akan tergantung pada hati kita. Jadi, saat kamu merasakan kepahitan dan kegagalan dalam hidup, hanya satu hal yang bisa kamu lakukan. Lapangkanlah dadamu menerima semuannya. Luaskanlah hatimu untuk menampung setiap kepahitan itu. Hatimu adalah wadah itu. Perasaanmulah tempat itu. Kalbumu adalah tempat kamu menampung segalanya. Jadi, jangan jadikan hatimu itu seperti gelas, buatlah laksana telaga yang mampu meredam setiap kepahitan itu dan merubahnya menjadi kesegaran dan kebahagiaan”.

Related Documents