Ff

  • May 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Ff as PDF for free.

More details

  • Words: 399
  • Pages: 2
Sebuah catatan tentang urban development, arsitektur, memori, dan film animasi Architectural quote from Up : R: "Sorry about your house mr. Frederickssen..." Mr. F: "Aww, you know what Russel? It's only a house ....." Team animasi Pixar memang terbukti merupakan role model bagi kredo "era Nerd" di awal abad 21 ini. Mereka tidak hanya fetish terhadap keteknikan animasi sebagai sebuah produk, tapi rupanya cukup sadar bahwa animasi adalah sebuah medium baru yang menuntut keseriusan multi disiplin dalam penggarapannya. Film terakhir mereka, Up menunjukkan hal tersebut. Ini bukan film animasi anak-anak, tidak hanya secara visual - disini agaknya Pixar dengan sadar menggambarkan darah sejelas-jelasnya - tetapi juga secara konseptual cerita yang eksistensialis sekaligus membalikkan pemahaman "Happy Ending", "Kematian" dan "Memori". Untuk menghindari blooper bagi mereka yang belum menonton (segeralah menonton di bioskop! ini filem bagus sekali!), notes ini mungkin akan memfokuskan pada tataran memori yang dikunyahkunyah sebagai tema utama film ini. Up mempertanyakan keabsahan manusia untuk "menyimpan" sebagian dirinya di benda-benda bahkan identitas pun seringkali kita taruh secara berlebihan pada mobil, vespa (HA!), baju, pekerjaan ...bahkan rumah dan kawasan tempat kita tinggal. Rumah terbang di Up merupakan perwujudan arsitektur tanpa konteks - apalagi saat konteks awal rumah tersebut nyata-nyata berubah, daerah sub urban yang kemudian di "redevelop" menjadi kawasan mixed-use dengan densitas tinggi. Hal ini menjadi masalah bagi rumah Mr. Frederickssen yang seakan kehilangan kemanusiaannya karena harus "pindah", digusur karena densitasnya rendah. Problem buat Mr F - dia menyimpan memori terlalu banyak di rumah itu. Jati dirinya seakan lenyap bilamana dia harus pindah ke panti jompo ... Oleh karena itu dia memutuskan untuk menerbangkan rumahnya - dan mencari tempaqt lain yang lebih menyenangkan - dan tetap menjaga identitasnya - sekaligus memorinya. Untung buat Mr. F - sebab hal tersebut membuatnya menemukan banyak hal menyenangkan -sekaligus meredefinisi keabsahan memori sebagai sebuah asas tunggal pembentuk identitas seperti yang diyakininya selama ini. Dia bertemu dengan teman-teman baru, musuh yang kemudian juga jadi teman ... dan banyak hal mendebarkan lainnya. Hal lain : Musiknya Dahsyat! ini musik terkuat yang mengiringi film-film pixar .... terutama dibagian kehidupan Mr . F bersama istrinya, Ellie .....musiknya luar biasa .... Watch the movie guys! It's the deepest movie yet from Pixar ...dan jangan buru-buru beranjak dari bangku saat film selesai - liat end kreditnya; masih ada bagian cerita disitu .... .....ditulis diantara deruman, dengungan dan dentuman musik dari Earth; "Phase 3: Agni detonating

above the Thar Desert"..... Godspeed!

Related Documents

Ff
November 2019 18
Ff
May 2020 16
Ff
June 2020 12
Ff
November 2019 20
Ff
May 2020 10
Ff
November 2019 20