Cara Paling Mudah Dilakukan

  • Uploaded by: Sa'adah H Junaedi
  • 0
  • 0
  • August 2019
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Cara Paling Mudah Dilakukan as PDF for free.

More details

  • Words: 530
  • Pages: 3
Cara Mengatasi HP Bootloop yang Paling Mudah Dilakukan

Diantara Anda pernah ada yang mengalami peristiwa android menyangkut di logo ketika sedang menyalakan HP? Jika pernah mengalami hal tersebut, maka hal itulah yang sering kita sebut dengan peristiwa bootloop. Bootloop merupakan suatu kondisi dimana ponsel Anda gagal masuk ke dalam sistem software android. Hal ini akan terus menerus berulang sampai Anda memperbaikinya. Pertanyaan yang sering muncul kemudian, bagaimana cara mengatasi HP bootloop yang bisa dilakukan? Nah, sehubungan dengan hal tersebut, pada kesempatan kali ini kami akan berikan tutorial cara mengatasi HP bootloop yang bisa Anda lakukan. Step by step tutorialnya dapat Anda simak dalam informasi di bawah ini!

Cara Mengatasi HP Bootloop yang Mudah Dilakukan

Restart HP Anda Cara yang pertama bisa Anda lakukan jika bootloop Anda dalam tingkatan ringan. Biasanya bootloop dalam tingkatan ringan terjadi karena kesalahan pengoperasian data tanpa melalui recovery mode. Cara mengatasi HP bootloop sangat mudah yaitu dengan Anda restart HP dengan cara mematikan HP kemudian lepaskan baterai, kartu SIM dan SD card. Kemudian tunggu HP setidaknya 15 menit baru Anda bisa pasang kembali komponen baterai. Setelah 15 menit Anda bisa pasang baterai, SIM dan SD card. Kemudian nyalakan HP Anda kembali. Jika sudah dilakukan namun HP masih tidak bekerja, coba Anda gunakan cara yang selanjutnya. Menggunakan wipe cache partition Wipe cache partition sejatinya merupakan suatu cara yang paling ampuh dalam mengatasi masalah bootloop. Cara yang semacam ini bisa Anda lakukan tanpa Anda perlu takut kehilangan seluruh data HP Anda. Cara melakukan wipe cache partition juga cukup mudah yaitu Anda perlu masuk ke recovery mode pada HP dan pilih wipe cache partition. Kemudian pilih yes. Cara untuk masuk pada masing – masing HP sendiri berbeda. Caranya sebagai berikut :    

Samsung : Tekan bersamaan tombol home + tombol power atau dengan menekan tombol home + volume up + power Huawei : Tekan tombol power + volume up bersamaan LG : Tekan tombol home + Volume Up + Power bersamaan Asus : Tekan bersamaan tombol power + Volume Up sampai muncul logo, lepas tombol power sambil Anda terus tekan volume up



HTC : Langsung saja Anda tekan tombol power + volume down + power

Nantinya HP Anda akan segera kembali ke halaman utama jika cara yang Anda lakukan berhasil. Namun jika masih bermasalah, maka Anda harus melakukan langkah factory reset. Bagaimana langkah – langkahnya? Langkah melakukan factory reset Cara ini secara teknis akan mengatur ulang software sistem dan membuatnya seperti ketika pertama kali dipasangkan di bagian sistem. Ketika Anda berada di menu recovery mode kemudian Anda bisa pilih factory reset dan pilih yes. Nantinya sistem akan memproses secara otomatis dan Anda bisa membiarkan HP Anda melakukan factory reset tanpa ada gangguan. Jika memang sudah berhasil, HP Anda seharusnya akan masuk ke halaman home. Solusi terakhir, lakukan flashing ROM Flashing ROM merupakan cara yang paling berat dan rumit dalam mengatasi masalah bootloop. Cara ini hanya digunakan jika HP Anda mengalami masalah bootloop yang serius. Biasanya masalah seperti ini terjadi karena kesalahan menginstall custom ROM atau salah melakukan update OS ke dalam HP Anda. Itulah beberapa cara mengatasi HP bootloop yang paling mudah dilakukan. Dengan melakukan beberapa cara diatas HP Bootloop Anda akan teratasi. Selamat mencoba.

Related Documents


More Documents from "Home Niaga"