Buset Vol.04 - 48. June 2009 Edition

  • Uploaded by: BUSET Indonesian Newspaper
  • 0
  • 0
  • May 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Buset Vol.04 - 48. June 2009 Edition as PDF for free.

More details

  • Words: 21,325
  • Pages: 56
B U S E T

NGELIPUT

TRIPOMATICA ROOF TOP PARTEE @ Geddes Lounge

SALAM BUSET VICTORIA Jumat, 29 Mei PROGRESS STUDY CONSULTANCY PROGRESS OPENING PARTY Suite 121, Level 1 530 Lt. Collins Street, Melbourne 03 9620 3883 0430 618 866

PUBLISHER Projek 21

E

mpat tahun sudah BUSET menemani warga Indonesia di Australia tiap bulannya dengan berita-berita komunitas yang komprehensif serta berbagai wacana yang serba BUSET.

EDITOR in CHIEF Roy Rotty

Jika diingat kembali, BUSET Edisi Perdana berani muncul di hadapan segenap publik Indonesia hanya dengan 20 halaman dan tulisan yang serba gigantik. Namun bulan bergulir menjadi tahun, halaman demi halaman pun bertambah seiring dengan bertambahnya artikel liputan dan informasi lainnya.

EDITOR Vini Rotty ART DIRECTORS Ronny Po Roy Rotty

Dukungan dari berbagai pihak tidak dipungkiri telah berperan penting dalam perkembangan BUSET. Untuk itu BUSET ingin berterimakasih kepada Kedutaan Besar RI untuk Australia, Konsulat Jenderal RI untuk Victoria dan Tasmania, perwakilan RI lainnya, setiap organisasi masyarakat Indonesia, khususnya di Australia, para pemasang iklan dan yang tak kalah pentingnya adalah para pembaca BUSET. Semoga seiring dengan berjalannya waktu BUSET dapat membawakan lebih banyak lagi informasi yang menarik dan bermutu.

JOURNALISTS Abdul Qowi Bastian Iman Santosa Jack West Nadya Citrakirana Roy Rotty Vani Lugito Vini Rotty

Selamat membaca!

Sabtu, 30 Mei dan 13 Juni MALEM MINGGUAN RAMEN YA 30 Mei: Episode Sahabat 13 Juni: Episode Lukisan Tua Live bands lagu-lagu Indonesia Ada Roti Bakar dan Kopi Susu FREE Entry, 19:00 sampai 23:30 Shop 25G GPO 350 Bourke Street, Melbourne 03 9654 5838 [email protected]

Sabtu, 3 Juni MISA MUDIKA KINDNESS AND BLESSING

Salam hangat selalu dari BUSET (Bukan Sembarang Tabloid)

ADVERTISING EXECUTIVES Roy Rotty – VIC 0404 546 646 Vini Rotty – VIC 0438 012 183 Erick Jodihardja – WA 0433 234 028

Xtra-Ordinary Trendsetter We Let D Others Follow

RALAT (CORRECTION) COVER BUSET MAY 2009 Design: Ronny Po Foto: RRotty Model: Raskhy Ramadhan (Swinburne University) Gitari Kamakini (Deakin University)

COVER BUSET JUNE 2009 Design: Ronny Po / KJRI Melbourne

Monastry Hall St. Francis Church Melbourne Cnr. Lonsdale and Elizabeth St. FREE Jessica Ardelia: 0432 073 276 Stefano Wahono: 0423 852 714

DISTRIBUTION COORDINATOR Pangeran Baringbing Vani Lugito CONTRIBUTORS Agustinus – Replique Ministry Apwee Ting, Rev. Dr. Eko Dian Crime Stoppers Victoria Emha ICC ICM IFF ISSL KJRI Melbourne Masnur Marzuki Mudika Melbourne Rio Herlambang Suhana Lim Suria Paulus – Student PC Xynergy Investment Group Yapit Japoetra – YNJ Migration

Rabu, 8 July PEMILU PRESIDEN RI Daftarkan diri segera pada Perwakilan RI di Australia Khusus Vic dan Tas, KJRI Melbourne www.kjri-melbourne.org

DESCRIPTIONS BUSET is a Free Monthly Indonesian Community Newspaper in Australia distributed throughout Melbourne, Perth, Adelaide, Darwin, Canberra and Geelong. BUSET is available at most Indonesian Business Establishments.

Sabtu, 8 Agustus NAMAKU SUPRIYADI Film Perjuangan Bangsa Indonesia Mencapai Kemerdekaan Coming Soon www.namakusupriyadi.com

MAIL P.O. BOX 121 Hawthorn Business Centre Hawthorn, Vic 3122 Australia

READ BUSET ONLINE @ BUSET-ONLINE.COM

LANGGANAN

Subscription

Ingin mendapatkan BUSET langsung di rumah? Hubungi 0404 546 646 atau email [email protected]

BUSET juga bisa dibaca GRATIS lewat www.buset-online.com

EMERGENCY NUMBERS FIRE, AMBULANCE & POLICE - 000 POISON INFORMATION CENTRE - 131 126 State Emergency Service (SES) - 132 500 CRIME STOPPERS - 1800 33 000 Telephone Interpreter Service - 131 450

PERWAKILAN RI KEDUTAAN BESAR RI UNTUK AUSTRALIA 8 Darwin Avenue Yarralumla, ACT 2600 p: 02 6250 8600 f: 02 6273 6017 www.kbri-canberra.org.au KONSULAT JENDERAL RI UNTUK VICTORIA & TASMANIA 72 Queens Road Melbourne, VIC 3004 p: 03 9525 2755 f: 03 9525 1588 www.kjri-melbourne.org

KONSULAT JENDERAL RI UNTUK NSW 236-238 Maroubra Rd Maroubra, NSW 2035 p: 02 9344 9933 f: 02 9349 6854 www.kjri-sydney.org KONSULAT RI UNTUK WESTERN AUSTRALIA 134 Adelaide Terrace East Perth, WA 6004 p: 08 9221 5858 f: 08 9221 5688 www.kri-perth.org.au KONSULAT RI UNTUK NORTHERN TERRITORY 20 Harry Chan Avenue Darwin, NT 0801 p: 08 8941 0048

CONTACT NO 0438 01 21 83 or +61 438 01 21 83 (international) FAX +61 3 8339 2498 EMAIL [email protected] WEBSITE www.buset-online.com DISCLAIMER BUSET tabloid uses due care in the preparation of this publication but is not liable or responsible for any mistakes, omission or misprints. Opinions published in BUSET are not necessarily those of the editorial team or the publisher. BUSET tabloid trading as Projek 21 ABN 40 619 319 195.

6

BUSET Vol. 04 - 48, Edisi JUNI 2009

LINTAS

BERITA

WARGA MEKSIKO DILARANG CIUMAN

K

enapa dilarang berciuman? Apakah berciuman merupakan tindakan asusila bagi warga Meksiko? Ternyata peraturan ini dibuat untuk menghindari penyebaran wabah flu babi di negara tersebut.

Telah dikabarkan bahwa pemerintah Meksiko mengeluarkan larangan berciuman kepada warganya serta meminta agar mengurangi kontak fisik dalam bentuk apa pun satu sama lain. Dengan larangan seperti ini maka banyak warga Meksiko lebih memilih tetap tinggal di rumah masing-masing. Selain itu juga pemerintah kota Meksiko menutup beberapa tempat publik yang disinyalir dapat menjadi arena penyebaran wabah virus flu babi, seperti museum dan stadion. Hingga saat ini, beberapa tempat publik penting seperti sekolah sudah mulai dibuka. Seperti yang dilansir dari Reuters, Menteri Kesehatan Meksiko Jose Angel Cordova mengatakan jumlah korban flu babi hingga akhir April telah mencapai 149 jiwa. Ditakutkan jumlah itu akan terus bertambah. Kebanyakan korban yang meninggal berusia antara 20 hingga 50 tahun.

Namun sayang, identitas asli si pemenang tidak dapat diungkapkan, apakah satu orang saja atau sekelompok orang. Jika itu dimiliki hanya oleh satu orang saja maka dia akan menjadi pemenang terbesar EuroMillions. Disinyalir, tiket dengan total sembilan angka tersebut dibeli di Spanyol. Lotre EuroMillions dijual setiap Jumat dan berpusat di sembilan negara, antara lain di Inggris, Republik Irlandia, Perancis, Spanyol, Portugal, Austria, Swiss, Belgia dan Luksembourg. Adapun ketentuan jika tidak ada pemenang maka hadiah akan digandakan. Rio

ernyata seks memang merupakan salah satu unsur yang penting untuk pasangan yang sudah menikah. Tanpa hubungan seks maka bagi sebagian besar pasangan tidak akan mendapat kualitas hubungan suami istri yang baik. Begitu juga yang dialami seorang pria bernama James Kimondo asal Nairobi. Barubaru ini dikabarkan ia mengalami perasaan tidak nyaman dan susah tidur, hal ini diakibatkan karena istrinya ikut demo mogok seks sebagai protes atas kondisi politik di wilayahnya. Aksi mogok ini mendapat berbagai macam tanggapan dari banyak pihak, baik yang pro ataupun yang kontra mengenai jenis mogok ini. Memang tidak dapat dipastikan berapa orang perempuan yang ikut dalam aksi protes tersebut, namun yang pasti James Kimondo adalah salah satu orang yang menuntut aksi protes ini. Seperti yang dilansir dari banyak media, ternyata aksi mogok ini ditujukan kepada para pemimpin pemerintahan yang dirasa tidak kompak. Selain hal itu, protes ini juga dilakukan atas dasar kondisi pemerintahan dan ekonomi yang bobrok dan hampir saja meruntuhkan negara tersebut.

KEBUN BINATANG DI RUMAH PRIBADI

ANDAKAH PEMENANG LOTRE RP 1,7 TRILIUN ?

aru-baru ini dikabarkan ada seorang pemegang tiket lotre berlabel EuroMillions diyakini memecahkan rekor lotre di Eropa setelah memenangkan jackpot senilai 126 juta Euro, hampir setara dengan 1,7 triliun Rupiah.

T

Rio

Rio

B

PROTES PEMERINTAH DENGAN MOGOK SEKS

T

entunya kita tidak asing dengan yang namanya kebun binatang. Apalagi bagi anak-anak, kebun binatang kerap menjadi tempat tamasya atau relaksasi bersama keluarga. Namun apa jadinya jika kebun binatang berada dalam sebuah rumah pribadi? Seorang pria asal Inggris baru-baru ini ditahan pihak berwajib setempat karena didapati 1,000 ekor binatang di rumahnya. Setidaknya ditemukan empat ular boa, tujuh tokek, anjing, kura-kura, ayam, burung beo, tikus dan masih banyak lagi. Pria bernama John Ord Clark ini ditahan selama 3 bulan setelah diadili di pengadilan Oldham, Manchaster. Nasib pria 42 tahun tersebut tambah malang karena dituduh menjual hewan illegal di rumahnya serta 14 tuntutan lainnya. Meskipun Clark menolak tuduhan terhadap dirinya namun pengadilan tetap menjatuhkan hukuman baginya. Sebelumnya, Clark telah diberi peringatan pada 21 Juli tahun lalu karena memiliki dua buaya Caiman tanpa ijin dan membiarkan kura-kura peliharannya menderita. Rio

AIR FORCE ONE DISANGKA PESAWAT TERORIS

P

esawat Kepresidenan Amerika Serikat yang sering disebut dengan Air Force One baru-baru ini membuat heboh warganya. Pasalnya, pesawat Gedung Putih ini terlihat terbang rendah di kota New York sehingga menimbulkan kepanikan warga setempat. Kepanikan tersebut bukan tanpa alasan. Tragedi 11 September 2001 silam membuat warga New York trauma dengan pesawat yang terbang rendah dan tentunya harus berhadapan dengan masalah teroris. Misi terbang ini sebenarnya bertujuan untuk mengenali kemampuan pesawat kepresidenan AS. Walaupun misi terbang ini tanpa ditumpangi Obama, direktur bidang militer Gedung Putih, Louis Caldera telah meminta maaf kepada warga atas kekacauan tersebut. Kendatipun, pihaknya sudah mendapat persetujuan untuk misi tersebut seperti yang dikutip dari berbagai sumber. Rio

oleh Rio

RANTANG

GOSOK

GOSIP OK PARA BINTANG

IRWANSYAH JADI DJ

T

ernyata dunia malam membuat sejumlah artis muda Indonesia menjadi terpengaruh untuk ikut di dalamnya. Bukan kegiatan menghambur-hamburkan duit dan kesenangan belaka, justru dunia malam membawa mereka ke profesi sebagai DJ.

KEDEKATAN ARIEL DENGAN LUNA MAYA BUKAN ISAPAN JEMPOL

A

khir-akhir ini memang hangat diperbincangkan antara artis cantik Luna Maya dan Ariel. Telah dikabarkan bahwa memang kedekatan ini bukan hanya gosip namun fakta. Pasalnya kedua sejoli tersebut sering kepergok jalan bersama di beberapa acara penting.

Aktor muda yang sekaligus penyanyi ini telah dikabarkan mempunyai hobi baru yang belum pernah dilakoni sebelumnya yaitu nge- DJ di malam hari. Irwansyah memang sebenarnya telah sudah lama mempelajari dan mengutakatik turn table, namun karena profesinya sebagai actor sekaligus penyanyi tidak memungkinkan cukup waktu untuk fokus mendalami hobi DJ-nya.

Banyak media juga mengatakan bahwa Luna memang sering curhat ke Ariel untuk masalah musik. Luna sendiri memang dikabarkan ingin menjajal kemampuannya di dunia tarik suara. Seperti yang dikutip dari okezone “Sekarang memang aku sering curhat ke Ariel. Cuma untuk urusan musik aja. Dia kan paling ngerti kalau soal musik,” kata Luna

Hobi yang DJ semacam ini memang sering dilakukan oleh banyak artis Indonesia lainnya, sebut saja Rahma Azhari dan Herjunot Ali yang juga menekuni bidang ini. Seperti yang telah dikabarkan juga, penyanyi yang terkenal lewat lagu ‘Pecinta Wanita’ ini belum memastikan apakah dirinya akan rutin terjun menekuni hobi ini.

Menjajal dunia tarik suara di sejumlah kalangan artis memang bukanlah hal yang baru. Layaknya artis-artis lain seperti Indra Bekti dan Oki Lukman, mereka telah terjun di dunia tarik suara dan setidaknya lagu mereka terbukti berpengaruh bahkan sempat nongkrong di 20 besar tangga lagu MTV Indonesia.

ENAM ANAK SUDAH CUKUP UNTUK TITI

D

RINGGO AGUS RAHMAN: MENYANYI DI FILM

JOSH PETER WISUDA, SHEILA MARCIA MENEMANI

iva Pop Indonesia ini ternyata mempunyai banyak momongan, sejumlah enam anak harus dia rawat . Penyanyi yang menikah dengan seorang gitaris band Rif bernama Ovie itu telah berkomitmen untuk cukup mempunyai enam anak saja.

A

ktor berpenampilan kocak ini baru saja kelar membintangi film baru berjudul Janda Kembang. Di dalam film tersebut, Ringgo dituntut untuk menyanyikan sebuah lagu bertajuk “Cinta Gokil” yang dibuat mantan kelompok band Serieus, Candil.

J

Memang sudah menjadi rahasia publik jika Titi Dj pernah melakukan pernikahan sebanyak tiga kali, pernikahan pertamanya dengan Bucek Deep membuahkan tiga anak yaitu Salma, Salwa dan Daffa. Dari pernikahannya yang kedua dengan Andy Dogherty dia memiliki anak satu, yaitu Stephanie.

Seperti yang dijelaskan Ringgo di beberapa media, ia memang sebenarnya menyadari tentang kapasitas olah vokalnya yang pas-pasan. Maka dari itu dia tidak ingin menekuni dunia tarik suara secara profesional dan yang sedang dilakukannya ini hanyalah adegan dalam sebuah film.

Hubungan dengan Sheila tersebut seolah ingin menepis dan merubah anggapan tentang dirinya yang sekarang adalah normal dan merupakan pria pada umumnya yang suka dengan lawan jenis.

Sedangkan, Ovie, suaminya sekarang merupakan duda beranak dua, yaitu Keisha dan Excel. Sehingga saat ini, Titi DJ memiliki enam orang anak.

Pria yang juga pernah membintangi film Maaf Saya Menghamili Istri Anda ini pula menjelaskan bahwa dirinya harus melakukan adegan menyanyi dan itu sebuah tuntutan adegan, kendati menjadi penyanyi bukan keinginannya.

osh Peter yang santer dikabarkan ialah seorang homoseksual ternyata telah diwisuda sebuah sekolah kerohanian. Artis yang pernah terkenal dengan nama Jupiter Fortissimo ini tengah menjalin hubungan dengan Sheila Marcia. Saat acara wisudanya, Sheila dikabarkan terlihat dalam acara tersebut.

Menurut pengakuannya pada beberapa media infotainment Tanah Air, kali ini Josh ingin menjalani hubungan yang serius. Dirinya yakin jika nanti ada bisikan dari Tuhan, orangtua serta Sheila sendiri, ia tak segan untuk menikahi kekasihnya itu.

B U S E T

NGELIPUT

Wondering Spirit Visual Asperity

IVM

Teddy Pranowo

D BATTLE N A B A R A W A J IA S E N O IND

K

amis 14 Mei 2009 lalu telah menjadi ajang unjuk bakat band bagi para pelajar Indonesia dan Malaysia. Acara yang berjudul IVM alias Indonesian Versus Malaysian ini telah berhasil diselenggarakan dengan sukses di Hi Fi Bar, CBD, Melbourne. Serunya IVM Wah akhirnya acara IVM sudah mencapai puncaknya. Kamis malam itu akhirnya pemenang bandnya telah terungkap, yaitu Indonesia! Acara Battle of the Bands ini telah diselenggarakan dengan suksesnya. Sejak pukul 7 malam para tamu terus berdatangan. Kebanyakan dari mereka ialah pendukung suatu band yang akan tampil. Kali ini para pengunjungnya tidak hanya pelajar Indonesia, namun juga para pelajar Malaysia yang bandnya siap eksis di IVM.

Acara ini telah disajikan dengan begitu unik. Pembukaannya pun dimeriahkan bintang tamu Scene at the Movie yang merupakan sebuah band Indie asal Malaysia. Sedang band-band yang disajikan malam itu tidaklah hanya dari para band yang akan berkompetisi, namun juga para band pemeriah acara, diantaranya adalah Indonesian ALL STAR yang berpersonelkan Ramona (Vokalis), Vesha, Stefanus, Dika, Henry, Kartika, Aldo dan Ezra. Disamping itu, acara juga telah dikejutkan dengan tampilan Pak E yang ikut memeriahkan acara. Tak disangka-sangka, pemilik restoran Blok M di Prahran ini ternyata mantan rocker. Selain memiliki bakat menghibur, ia pun tidak segan-segan tampil dengan total di depan para penonton hingga gitar miliknya ia banting di akhir lagu. Pada sela-sela acara, sekumpulan break dancer menghiasi pertunjukan sehingga acara tidak terasa itu-itu saja. Kelompok break dancer tersebut dengan lihainya menghibur penonton. Sisi keanak-mudaan IVM jadi terasa begitu lebih hidup. Tidak lupa, dengan keempat band yang telah dikompetisikan, yaitu dua band Indonesia (Capital West dan Wondering Spirit) dan dua band Malaysia (Visual Asperity dan Super Metronome). Setelah semua band diadukan dengan adil, pemenangnya adalah Indonesia! Kendatipun, sebenarnya pentingnya acara ini tidak hanya tentang siapa yang menang, namun lebih kepada hiburannya. Selain menyimpan rasa penasaran tentang siapa pemenangnya, acara IVM ini pun telah cukup memberikan wadah yang baik bagi para pemain band untuk dapat menampilkan kemampuan bandnya yang terbaik.

Capital West

Cerita di Balik Acara Seperti yang kita tahu, kebanyakan pelajar Indonesia memiliki segudang bakat dan aktifitas di luar kampus. Begitu juga dengan para pelajar dari Negeri Jiran. Dan kebanyakan dari mereka yang bergender pria memang menggemari aktifitas bermusik alias ngeband. Tentunya sayang jika bakat tersebut tidak tersalurkan, apalagi mengingat salah satu hiburan yang paling disukai di Melbourne adalah menonton acara live music. Teddy Pranowo, sang penyelenggara acara mengungkapkan, “live music menjadi salah satu hiburan di Melbourne. Dalam beberapa kesempatan kita telah melihat bahwa band-band dari masing masing negara memiliki warna tersendiri. Tentunya akan sangat menarik bila ada suatu sarana dimana band-band dapat berkumpul dan saling menunjukkan kemampuan mereka. Di samping itu, konsep battle of the band pastinya sudah tidak asing lagi untuk kalangan Indonesia di melbourne. Karenanya, mengapa tidak kita gabungkan saja Battle of the Band antar Negara?” Ide acara IVM ini bukan hanya sekedar acara band teman-teman yang sering kita lihat, namun juga dilengkapi oleh bintang tamu dan para break dancer. Teddy menambahkan, “ide IVM mulai dari Teddy dan tantangan awal adalah mencari personel - personel yang tepat untuk mewujudkan ide ini. Inilah awalnya berdiri Hippo Entertainment, yang terdiri dari Teddy, Grace, Jordan, Adrieza (Ais) dan Kelvin. Didukung oleh sponsor utama seperti Allans Music dan Base Recording Studio, kami mulai mencari strategi yang tepat untuk menarik band-band ikut audisi. Menciptakan lagu original merupakan tantangan yang cukup berat terutama untuk band-band Indonesia di Melbourne.  Untuk memeriahkan acara, kami juga mengundang band indie dari Malaysia, Scene at The movies dan breakdancer dari KO Crew . Kita ingin memperlihatkan sesuatu yang beda dari yang lain.” Secara keseluruhan, acara IVM tergolong sukses dengan pengunjung yang terus meningkat sejak jam 7 malam. Begitu pintu dibuka, para penonton dengan lancarnya berdatangan bertambah banyak dan segera memadati pinggir panggung. Lalu, bagaimana tanggapan Teddy mengenai kesuksesan

Inda All Star

IVM? “Yang jelas kita sangat bersyukur acara berjalan lancar dan dilihat dari sorak sorai penonton yang sangat bersemangat dari awal acara sampai akhir menunjukan bahwa mereka menikmati acaranya. Bahkan sewaktu hasil pemenang diumumkan hampir pukul 11 malam, HiFi Bar tetap penuh dengan penonton.  Kita juga bangga acara kita yang tepat waktu, mulai dan selesai sesuai dengan yang dijadwalkan. Semuanya berkat kerja sama Stage Crew yang handal, terutama Ongko Laksono. Pergantian antar band yang biasanya memakan waktu paling tidak 10 menit, dipotong menjadi 4 - 5 menit. Hal ini membuat penonton tidak jenuh.  Di samping itu, kesuksesan IVM didukung oleh penampilan heboh dari semua band, termasuk side performance, Scene At The Movies, Root16, Ivan Handojo and friends, KO Crew Breakdancers dan AllStar Team (Indonesia dan Malaysia). Kesimpulannya, kita senang dengan hasil acara ini, tetapi bukan berarti kita boleh berpuas diri dengan apa yang telah kita raih. Masih banyak halhal yang perlu kita pelajari dan perbaiki. Good is not Enough when Better is Possible.” Tampaknya sang penyelenggara acara begitu semangat menangani projeknya yang satu ini. Dan kepada band Indonesia pemenang acara malam itu, Teddy mengucapkan “selamat untuk tim Indonesia yang menang! Kalian telah memberikan yang terbaik. Untuk band Malaysia, kami yakin kalian sudah mengambil kesempatan ini untuk menunjukkan standard permusikan yang cukup tinggi. ” Tidak tanggung-tanggung, Teddy menitip pesan untuk pembaca BUSET, “melihat dari respon penonton dan band yang antusias, kita sebagai pihak organizer menjadi tidak sabar untuk mengadakan IVM tahun depan. Tapi tentunya akan disuntik dengan ide ide baru. Bagi kalian yang ada masukan, langsung saja email ke [email protected]. ” Nadya Foto: Nadya/RRotty

A

C

A

R

A

BUSET

NAMAKU SUPRIYADI PERJUANGAN PAHLAWAN UNTUK MERDEKA P

ada hakekatnya Kemerdekaan adalah hak segala bangsa, tapi kemerdekaan bukanlah sesuatu yang datang dan didapat begitu saja.

Memang mereka yang masih sedikit beruntung dapat tergabung dalam organisasi-organisasi politik ataupun militer yang dibentuk oleh Jepang.

Bangsa Indonesia hidup di bawah belenggu penjajahan selama hampir 3.5 abad. Kompeni Belanda pertama kali menginjakkan kakinya di tanah Indonesia pada tahun 1602. Beratus-ratus tahun lamanya Bangsa Indonesia hidup di bawah penjajahan Belanda.

Keadaan yang begitu memilukan hati tersebut memicu terjadinya perlawayan rakyat di beberapa wilayah Indonesia. Salah satunya adalah yang terjadi di Blitar yang dipelopori oleh Supriyadi yang tergabung di dalam organisasi PETA (Pembela Tanah Air) yang adalah organisasi militer bentukan Jepang. Perlawanan tersebut dikenal sebagai Pemberontakan PETA Blitar.

Tahun 1942, tentara Jepang mengusir penjajah Belanda dari tanah Indonesia. Secerca cahaya untuk bebas dari penjajah seolah-olah terlihat pada saat pihak Jepang menjanjikan kemerdekaan untuk Indonesia. Namun, kenyataannya kehidupan Bangsa Indonesia tidak banyak berubah, penderitaan tetap dialami oleh rakyat kecil, bahkan bisa dibilang lebih parah dengan adanya romusha. Kemerdekaan seperti sebuah mimpi yang entah kapan akan tercapai. Bahan makanan pokok adalah sesuatu yang terlalu mewah untuk rakyat kecil pada waktu itu. Kelaparan adalah suatu hal yang biasa. Para petani diwajibkan menyetor hasil tanahnya kepada pihak Jepang, bahkan mereka dipaksa untuk menanam pohon jarak untuk digunakan sebagai pelumas senjata. Lagi, romusha adalah sesuatu yang tidak bisa dihindari bagi mereka yang kurang beruntung.

Walau usaha tersebut berhasil digagalkan oleh Jepang, namun semangat perjuangan Supriyadi sangatlah luar biasa dan tidak terpadamkan. Semangat yang didorong dengan keinginan yang besar untuk melihat Indonesia merdeka. Dan … Tanggal 17 Agustus 1945, akhirnya Bangsa Indonesia dapat merasakan kemerdekaan setelah beratusratus tahun lamanya hidup di bawah belenggu penjajahan Belanda yang kemudian dilanjutkan dengan rezim Jepang. Sebuah kemerdekaan yang mustahil tercapai tanpa perjuangan para pahlawan dan anugerah dari Yang Maha Kuasa. Menyambut kemerdekaan Bangsa Indonesia yang ke 64, Replique - Indonesian Campus Ministries, sebuah komunitas Indonesia di Melbourne dan

Brisbane, membuat sebuah film layar lebar yang mengangkat kisah semangat juang Supriyadi untuk lepas dari belenggu penindasan Jepang. Film ini akan diputar di Melbourne pada tanggal 8 Agustus 2009 yang akan datang. So, jangan lewatkan film yang satu ini. Biar melalui film ini juga, kita bisa mengenang kembali perjuangan seorang pahlawan demi melihat bangsanya merdeka. Untuk info lebih lanjut, bisa ke www.namakusupriyadi.com. Agustinus

B U S E T

NGELIPUT

LASKAR PELANGI

AUSTRALIA

Ruang bioskop Greater

Union Melbourne penuh

“Mimpi adalah kunci untuk kita menaklukkan dunia telah hilang tanpa lelah sampai engkau meraihnya…” Lirik soundtrack Laskar Pelangi yang dibawakan oleh Nidji itu ternyata memang benar. Lewat pengalaman nyata yang dirasakan anak-anak Belitung, Andrea Hirata sang pengarang novel pun tergerakkan hatinya untuk menuliskan kisah hidup mereka.

B

egitu juga dengan Perhimpunan Pelajar Indonesia di Australia telah tergerak hatinya untuk menyelenggarakan pemutaran film “Laskar Pelangi” akhir April silam lalu di Greater Union, Melbourne serta pada kota-kota besar lainnya di seluruh Australia. Mengapa PPIA memilih “Laskar Pelangi”? Karena selain menghibur, film ini memuat pesan moral yang sangat baik bagi para pelajar Indonesia setempat, diantaranya untuk tidak pernah berhenti menimba ilmu. Acara tidak semata menayangkan film dari novel karangan Andrea Hirata, namun juga sang produser dan sutradara, Mira Lesmana dan Riri Riza sempat menampakkan diri serta menjawab beberapa pertanyaan yang dilontarkan penonton seusai menikmati “Laskar Pelangi”. Peredaran resmi DVD “Laskar Pelangi” di pasaran Indonesia tampaknya tidak menjadi masalah bagi para pelajar Indonesia maupun asing yang tertarik untuk menonton film tersebut. Buktinya, di Melbourne, ketiga sesi “Laskar Pelangi” pada pukul 2, 5 dan 8.30 malam berlangsung sukses dengan total penonton mencapai sedikitnya 1000 orang. Kisah yang diceritakan pada “Laskar Pelangi” ini tidak seperti alur cerita film-film Indonesia yang kebanyakan mengangkat tema percintaan antar dua insan. Film ini mengangkat kisah anak-anak Belitung yang sangat ingin bersekolah namun tak memiliki biaya. Dengan bantuan seorang guru dan kepala sekolah yang bersukarela mengajar dengan gaji yang sangat rendah, anak-anak tersebut berkembang hingga dapat mengalahkan siswa sekolah yang jauh lebih bagus pada lomba cerdas cermat. Kendatipun, ketidakmampuan hidup para anak Belitung ini tidak dikemas dengan aura yang sedih atau prihatin, melainkan dengan cerita-cerita yang jenaka. Narasi percakapan pada film ini dinilai sangat inspiratif. Misalnya saja salah satu penggalan kalimat yang sedianya menyiratkan nasihat untuk para penonton berbunyi “hidup itu bukan tentang seberapa kita dapat memiliki, tetapi seberapa banyak kita dapat memberi.”

Antusias Penonton Ketika dijumpai BUSET, Mira Lesmana mengutarakan kebanggaannya akan film “Laskar Pelangi”. “Saya senang banget melihat reaksi para penonton di Melbourne, mereka sangat antusias menonton film kami”. Tanpa mengabaikan kenyataan, mungkin ada beberapa diantara para penonton yang datang karena kangen ingin menikmati film Indonesia. Namun hampir semua penonton mengaku mereka datang karena memang kehebohan film “Laskar Pelangi” telah sampai ke telinga warga Indonesia di tanah rantauan ini.

Pembajakan Rupanya inspirasi “Laskar Pelangi” juga mengisi pemikiran mereka yang tidak bertanggungjawab untuk membuat bajakan VCD serta DVD “Laskar Pelangi”. Padahal sejauh ini film Indonesia lumayan dihormati dan jarang dibajak oleh pasar gelap. Hal ini mungkin terjadi karena sekarang para pembajak tersebut berpikir jika film Indonesia mulai maju, hingga membajak jadi hal yang menguntungkan. Alhasil pihak produksi “Laskar Pelangi” terpaksa memasang bandrol yang cukup rendah, yakni Rp 18,000 untuk sebuah DVDnya. Sedang bajakannya dijual seharga Rp 10,000.

Konsep Film Mengenai konsep film itu sendiri, Mira menjelaskan perbedaan “Laskar Pelangi” dengan film Indonesia biasanya yang memotret gaya hidup mewah masyarakat kelas atas. Dengan keunikan itulah “Laskar Pelangi” berhasil meraup lebih dari 4.5 juta penonton. “Laskar Pelangi” juga merupakan film Indonesia pertama yang diputar di festival film International Berlin. Menggarap cerita luar Pulau Jawa ternyata telah lama menjadi impian Riri. Menurut sutradara kawakan ini, sudah seharusnya kita ingat bahwa kita tercipta oleh

2

beragam budaya. Layaknya beberapa pembuat film di era 70-an yang selalu menangkap khas budaya Indonesia. Hal ini pun diamini Mira yang mengatakan, “the more local your film is, the more it will be accepted internationally.” Ketika ditanya tentang asal muasal ide pembuatan film “Laskar Pelangi”, Riri menceritakan dirinya pertama kali berkenalan dengan sang pengarang Andrea Hirata di akhir tahun 2005. Saat itu Riri belum sempat membaca novel karangan Andrea, namun ia telah mendengar banyak seliweran akan bagusnya novel Laskar Pelangi. Setelah membacanya, Riri mulai menyadari isi cerita novel tersebut selain menarik juga sangat lengkap dalam hal personil dan setiap permasalahan yang dihadapi. Saat itulah Riri menghubungi Mira yang ternyata juga tertarik untuk membuat film “Laskar Pelangi”. Riri pula menambahkan, proses pembuatan film “Laskar Pelangi” itu bagaikan menarik nafas panjang yang memerlukan biaya yang sangat besar. Maka itu untuk memproduksinya mereka pun harus benar-benar mencari cerita yang paling pas untuk disuguhi pada masyarakat. Kerja keras selalu membuahkan hasil. Sejauh ini film “Laskar Pelangi” telah membawa kesuksesan yang luar biasa. Mereka telah berhasil tur ke 80 kota di Indonesia. Disamping itu, “Laskar Pelangi” telah diberi piagam dari Menteri Pendidikan RI karena telah memberikan inspirasi yang baik terhadap dunia pendidikan. Sekali lagi selamat untuk Mira Lesmana, Riri Riza serta seluruh tim “Laskar Pelangi” dan PPIA yang telah berhasil menyelenggarakan pemutaran film “Laskar Pelangi” di Australia! Nadya Foto: RRotty

3

1

4

KETERANGAN FOTO: (ki-ka) Foto 1 - 3: Para penonton mengaku tak menyesal menonton “Laskar Pelangi”, Kehebohan “Laskar Pelangi” membuat warga lokal penasaran, Foto 4: Panitia PPIA beristirahat saat film tengah diputar

16

BUSET Vol. 04 - 48, Edisi JUNI 2009

B U S E T

ESKLUSIF

Buset (B): Pada awalnya hal apa sih yang membuat Mas Riri dan Mbak Mira tertarik untuk mengolah perfilman Indonesia? Mbak Mira (MM): Kalo gue dari dulu memang suka sama film, satu keluarga itu juga suka punya rutinitas nonton bareng-bareng, ngobrolin filmnya dan mungkin mulai sering nonton film-film itu pas gue pindah ke Australia umur 16. Ya, karena di sini jenis filmnya beragam banget, semakin lama gue melihat film yang macem-macem, semakin gue ingin tahu orang-orang di belakang layar itu kayak apa. Jadi sejak itu gue mulai beli buku-buku film Alan Parker atau film-film yang menurut gue menarik untuk ditonton. Pada saat gue berumur 17, gue langsung tertarik untuk terjun ke dunia film dan setelah itu gue bilang ke orang tua gue, boleh engga gue belajar film? Terus mereka bilang ya boleh-boleh saja tapi harus sekolah. Jadi setelah SMA, gue coba daftar ke Australian film school, Sydney,

Diantara kita tentu banyak penikmat film atau bahkan berniat sekolah perfilman untuk memproduksi film-film Indonesia di masa yang akan datang. Untuk mengisi keingintahuan mengenai bagaimana cara agar tetap termotivasi dan mendapatkan inspirasi seputar pembuatan film, mari kita tanyakan langsung pada pakar perfilman Indonesia, Riri Riza dan Mira Lesmana.

Mas Riri (MR): Kalau gue sebenarnya pas lulus SMA belum begitu tahu mau kemana, yang pasti punya minat sama seni, bisa ke photography atau musik. Mungkin terutama musik sih. Selain itu, sebenarnya juga gue engga pernah mendalami film seperti hobi menonton. Mungkin ada beberapa film yang cukup berpengaruh, cukup impresif, tapi kebanyakan cuma sekedar tahu. Dan pada akhirnya, gue ada kesempatan untuk masuk ke IKJ, di sana itu gue melihat pintu terbuka bahwa film itu bisa sangat menarik. Dan kenapa gue dulu begitu yakin dengan dunia perfilman? Karena mungkin semakin banyak kita belajar tentang film, semakin banyak juga kita jadi paham bahwa film itu memiliki banyak kemungkinan dan memiliki begitu banyak dampak yang kuat pada masyarakat. Nah itu, yang membuat saya tertarik dengan film, kalau masalah sukses dan lainlainnya saya jarang bisa ukur, terkadang waktulah yang begitu sangat menentukan sebagaimana film itu keluar darisanalah kita dapat menentukan film itu sukses satau tidaknya.

B: Mungkin bisa dibilang sebelum adanya film layar lebar “Ada Apa Dengan Cinta” perindustrian film di Indonesia sedikit mati. Motivasi apa yang membuat Mas Riri dan Mbak Mira ingin membangkitkannya kembali? MM: Pada jaman itu keinginan kita memang ingin membuat para penonton Indonesia mau menonton film Indonesia, maka kita berpikir bagaimana caranya kita dapat memberikan yang terbaik? Kita sebenarnya memulainya dengan “Petualangan Sherina”. Waktu itu kita pikir kalau kita menggunakan film anak-anak tidak akan ada sejarah antara perfilman Indonesia dengan sebelumnya, karena kebanyakan ada yang bilang film Indonesia itu tidak bermutu dan sebagainya. Jadi kalau kita bikin film anak-anak, para anakanak itulah yang akan dengan jujur menilai. Ternyata film “Petualangan Sherina” sangat berhasil, dan keberhasilan tersebut tentunya sangat membantu kita untuk

Mira Lesmana dan Riri Reza tapi mereka cuma terima 21 murid per tahun dan sudah musti punya karya. Lalu karena gue belum punya, maka mereka kasih saran gue belajar dulu photography terus bikin portofolio untuk dilihat bakatnya atau sekolah dulu di Institut Kesenian Jakarta (IKJ,) Indonesia 1 tahun kemudian baru pindah lagi ke Australia. Tetapi gue keterusan dan akhirnya lulus di IKJ dan lewat sana gue lebih mengerti film itu apa dan film yang seperti apa yang harus gue dalamin secara serius. Mungkin kalau nanya kenapa itu bisa sukses sebenarnya gue kurang tahu dan itu memakan waktu yang cukup panjang, dari gue selesai di IKJ sampai gue berani terjun ke layar lebar, entah waktu itu gue ke advertising, bikin video klip dan lain-lain sampai akhirnya kita lihat kesempatannya hampir nyaris tidak ada, dan akhirnya gue, Riri, Achnas sama Rizal tahun 1996 memutuskan untuk membuat film layar lebar bareng-bareng.

B: Apa film favorit kalian? MR: Kalau yang paling saya ingat, filmnya Steven Spielberg yaitu “E.T.”. Film itu sangat inspiratif! Film tersebut dapat dikatakan lengkap unsur-unsurnya, ada unsur fiksi ilmiahnya, juga berbicara soal bagaimana pemerintah begitu menguasai masyarakatnya. Dan gue juga suka beberapa pembuat film independent. MM: Kalau gue hampir sama sih sama Riri, film pertama yang paling membuat gue terpukau adalah triloginya “Star Wars” yang pertama, kemudian ada filmnya Stanley Kubrick. Gue juga suka film-film independent dan filmnya Akira Kurosawa yaitu “Seven Samurai”, itu adalah salah satu film yang gue suka banget. Banyak sih ya, banyak banget!

melangkah ke level selanjutnya. Setelah itu kita berpikir bahwa setelah kita dapat berbicara dengan anak-anak kita dapat memproduksi film remaja. Karena banyak yang bilang bahwa remaja kita itu paling sulit untuk mau menikmati produk dalam negeri. Tetapi pada saat itu gue mulai pede (percaya diri –red.) untuk memproduksi film remaja, karena musik dalam negeri sudah mulai digemari, jadi keyakinan itu muncul bahwa jika filmnya itu memang cocok mereka pasti mau, dan ya sudah lah setelah itu kita memutuskan untuk membuat film “Ada Apa Dengan Cinta”.

B: Apakah Mas Riri dan Mbak Mira sendiri pernah berencana untuk memproduksi serial tv? MR: Ya kalau minat sih sebenarnya ada, kita juga setuju dengan pernyataan bahwa televisi bisa lebih menjangkau

17

read online at www.buset-online.com

masyarakatnya. Tetapi memang tergantung juga dimana kita berasal. Ada persoalan televsi di Indonesia, televisi itu sebenarnya sebuah media yang ada di ruang publik. Tetapi publik tidak memiliki kendali terhadap apa yang ia ingin tonton, pemerintahlah atau pembisnislah yang sepenuhnya dapat megendalikan tontonan televisi. Jadi, kita juga sempat beberapa kali ingin mencoba membuat film televisi tapi karena kultur televisi Indonesia berbeda, seperti TV publik, maksudnya TV yang tidak dimiliki oleh privat itu justru lebih sulit untuk memproduksi film Inodesia yang bermutu baik yang bisa ditonton betul oleh masyarakat. Nah, daripada kita membuat film tanggung, seperti standarnya baik tetapi ratingnya tidak dapat diterima masyarakat dan kemudian jadi gagal, lebih baik kita fokus ke film cerita, karena biasanya film yang memiliki kisah baik akan diangkat ke televisi. Karena kalau dilihat-lihat dari semua film yang kita produksi rata-rata pernah diputar di televisi. Dan lewat itulah kami juga dapat memberikan pengaruh yang kuat terhadap masyarakat melalui tayangan di televisinya. Jadi menurut saya film juga sangat pontensial untuk dibuat menjangkau masyarakat yang lebih luas. Contohnya seperti “Petualangan Sherina” itu sudah ditonton oleh satu setengah juta penonton di bioskop dan VCDnya juga menjadi VCD yang paling laris di Indonesia dengan penjualan 600.000 copy, dan setelah itu film tersebut hampir dua tahun telah diputar di TV sebanyak 2 kali. Jadi sebenarnya film-film produksi layar lebar bergulir jauh lebih sukses dari sinetron itu sendiri. Setelah itu nanti mudah-mudahan “Ada Apa Dengan Cinta” dan “Laskar Pelangi” juga begitu.

B: Menurut Mas Riri dan Mbak Mira, seberapa pentingkah kepiawaian para pemain film terhadap produksi sebuah film? MR: Sebenarnya film yang membuat para penontonnya tertarik untuk datang adalah perihal siapa yang main didalamnya. Bahkan jaman dulu bisa dibilang ‘siapa jagoannya?’ Hal itu dapat dibilang seperti sebuah terminologi masyarakat. Jadi film itu memang tentang manusia, bagaimana kebiasaan-kebiasaan manusia yang ada di realita kita sehari-hari dipotret atau di gambarkan kembali. Aktor yang baik itu kemudian dengan yakin dapat digambarkan sebuah karakter dengan meyakinkan dan dapat membuat para penonton itu tersentuh. Tetapi pada saat yang sama, kita juga membutuhkan aktor yang selain dapat meyakinkan penonton ia juga memiliki pesona, bisa menarik para penonton yang minimal mau menghabiskan waktunya untuk menonton aktingnya. Dan seorang aktor yang memiliki pesona dan dapat menarik para penonton untuk datang ke bioskop itu adalah penting.

MM: Jika pertanyaannya apakah harus aktor yang sudah terkenal? Itu mungkin sudah bagus sekali. Namun, bagi kita hal yang paling penting adalah reputasinya di akting dan kita juga sangat suka untuk mencari bintangbintang baru yang memiliki bakat tersebut. Contohnya seperti di “Laskar Pelangi” itu dapat dibilang, para pemain anak-anaknya tersebut itu belum memliki nama, tapi karena mereka memiliki magnit maka kita percaya bahwa mereka bisa mengangkat ceritanya dengan baik dan orang akan tertarik, itulah aktor.

B: Apakah cita-cita terbesar Mas Riri dan Mbak Mira pada perindustrian film di Indonesia? MM:

Terus bikin film sih dan tentunya lebih luas lagi, sebenarnya pendidikan film itu dapat lebih meluas. Seperti kita sudah memiliki satu sekolah film, kita juga ingin seraya berkarya kita dapat membuka pendidikan film, membuka opportunity untuk membuka generasi. MR : Jadi menurut gue, membuat film itu bisa menjadi sangat besar, bisa juga menjadi sangat kecil, maksudnya bisa bermacam-macam. Membuat film itu sulit untuk ditentukan bagaimana bagus atau buruknya. Jadi mudah-mudahan kita dapat tetap membuat film yang bisa kita percaya dengan konsep-konsep yang kita yakini, tidak harus dikendalikan oleh apapun. Mungkin salah satu moto terpenting adalah, ‘keep enjoying what we are doing’ saja. Jangan sampai sepertinya film yang kita produksi semakin besar, tapi kita semakin tertekan ketika membuatnya. Selama ini sih kita sangat menikmati semua proses.

B: Karakter apa yang penting untuk diimiliki oleh para pembuat film? MR: Pertama-tama film itu akan menjelaskan alasan mengapa kita seharusnya tertarik untuk menonton film tersebut? Karena film berbicara tentang sebuah budaya, sebuah karakteristik, atau sebuah masyarakat. Hal itulah yang akan terus membedakan apakah itu film Iran, film Jepang, atau film negara lainnya yang biasa kita tonton di bioskop-bioskop besar. Kartu kita untuk bersaing dengan Hollywood bukan dengan cara mirip seperti mereka, namun dengan cara menjadi diri kita sendiri, yaitu khas Indonesia. Itulah salah satu kunci bagi orang yang ingin membuat film Indonesia, yaitu dengan cara mengenali budayanya sendiri. Karena ketika ia tidak begitu tahu Indonesia hal itu dapat begitu terasa dari filmnya. Entah film tersebut menjadi kebarat-baratan atau tidak kemana-mana. Dan itulah salah satu hal yang harus ditekankan para pembuat film. Itu salah satu saja loh! Masih banyak karakter-karakter yang lainnya, namun mungkin itu yang terpenting.

B: Bagaimana cara menjaga generasi pembuat film yang baik? MM: Cara membuat film yang baik ialah dengan cara mendirikan film dan membuat media penyelenggara film mengerti film dengan baik. Mungkin interestnya dapat ditekankan sejak SMP atau SMA, untuk mulai mengenal film itu apa. Selain interestnya dapat muncul, anak tersebut dapat memiliki keinginan dan kemudian dapat belajar. MR: Gue pikir cukup berjalan kok di Indonesia sekarang, maksudnya tidak lama setelah kita membuat Skuldesak kemudian mulai ada komunitas-komunitas film baru. Dan dapat dikatakan juga, mungkin hampir setiap minggu terlahirlah pembuat film baru dan mungkin ada beberapa diantara mereka yang cukup menjanjikan. Mudah-mudahan mereka dapat menunjukan karakternya. Ada juga para pembuat film yang sudah 60 atau 70 tahun, contohnya Woody Ellen, ia dapat menciptakan film yang feelingnya sangat kuat. Jadi, untuk siapa pun yang berniat membuat film di Indonesia, diharapkan untuk dapat benar-benar menjaga budaya Indonesia dengan baik. Karena kunci untuk berhasil dalam dunia perfilman di negara kita adalah dengan menjadi diri sendiri, sama halnya jika kita berusaha untuk menjadi orang lain maka jati diri kita akan hilang. Nadya Foto: Nadya/RRotty

18

BUSET Vol. 04 - 48, Edisi JUNI 2009

BABU

Berita Australia Biar Up-to-date

JATUH DARI UTE, BOCAH TEWAS

M

enumpang di bak belakang mobil berjenis ute (utility), atau yang lebih kita kenal dengan sebutan mobil pick-up, tentu sangat berbahaya. Itulah mengapa hukum berlalu-lintas Australia tidak mengijinkan warganya untuk menempati boks mobil ute.

PEMANDANGAN KOTA MEMATIKAN

G

ara-gara ingin melihat pemandangan kota dari ketinggian, pemuda 21 tahun jatuh dari ketinggian empat meter dan mendarat di atas atap fiberglass sekolah St Mary’s College di Harrington Street, Hobart, Tasmania. Ironisnya, ia melukai kepalanya sendiri dan akhirnya meninggal di rumah sakit.

Jika manusia dewasa saja dirasa tidak aman untuk menaiki bagian belakang ute, apalagi anak kecil. Seorang bocah enam tahun meninggal setelah terjatuh dari ute milik orangtuanya di sebuah kompleks perumahan di Victoria. Bocah malang tersebut meninggal di lokasi kejadian.

Menurut pengakuan ketiga temannya yang berada di lokasi kejadian, mereka hanya ingin menikmati pemandangan, tidak ada maksud lain. Guna mengantisipasi staf dan murid sekolah yang terkena dampak depresi akibat kejadiaan mengenaskan ini, pihak sekolah telah menyiapkan jasa counseling.

VRotty The Age

VRotty Seven News

TANPA LAMPU MERAH

ADU MULUT, PRIA DITIMPUK MICROWAVE

SYDNEY PUNYA JALAN U

ntuk pertama kalinya, salah satu kota besar di Australia akan meniadakan penggunaan lampu lalu lintas dalam zona 10 kilometer. Metode baru ini rencananya akan dilangsungkan di Sydney. Ide jalan tanpa lampu merah tersebut berasal dari Belanda dimana pejalan kaki dan lalu lintas dapat berbagi jalan. Ini berarti pejalan kaki mendapat jatah lebih lebar daripada trotoar yang disiapkan sekarang, sedang pengguna mobil jadi lebih termotivasi untuk lebih jarang mengendarai kendaraannya sehingga polusi berkurang.

A

wal cerita, pria Melbourne diundang untuk menghadiri sebuah pesta di rumah seorang pria lainnya ketika berada di Perth, Western Australia. Entah mungkin karena pengaruh alkohol atau semacamnya, keduanya pun berseteru beradu argumen di taman belakang rumah tersebut. Detik demi detik perang mulut semakin memanas. Tak lama kemudian sebuah mesin pemotong rumput dan microwave terlihat melayang ke arah si empunya rumah dan mendarat tepat di kepalanya. Alhasil, ia harus dirawat intensif selama beberapa hari.

Peraturan ini rencananya akan diberlakukan di sepanjang jalan Pitt dan Castlereagh, tepat di jantung Kota Sydney.

Pria muda berusia 25 tahun yang menjadi tersangka kasus penganiayaan ini lalu kembali ke Melbourne. Namun tak lama berselang ia pun dijemput polisi guna menghadiri persidangan terhadap tuntutan korban.

VRotty ABC

VRotty The Age

19

read online at www.buset-online.com

P R O F

I

L

USAHA

BERPENGHASILAN EURO DAN DOLLAR LEWAT KERAJINAN TANGAN

J

angan pernah anggap remeh home industry. Pasalnya, kerap melalui jalur inilah pengusaha atau pebisnis mulai merintis jalan menuju kesuksesan. Tidak selalu industri rumahan kalah bersaing dengan industri pabrikan yang serba modern dan maju, mengapa demikian? Seperti halnya industri dan kerajinan batik tulis di Indonesia yang tidak akan kalah dengan indutri batik cetakan mesin. Hal ini memang terjadi karena batik tulis adalah murni garapan tangan manusia yang dimana berkat keuletan dan keterampilan si pengrajin terciptalah suatu bentuk mahakarya yang indah. Hal ini juga dialami Martini asal Yogyakarta yang selama 9 tahun menekuni bisnis kerajinan tangan yang awalnya hanya bermodalkan uang sebesar Rp 250.000. Hingga sampai saat ini, Martini setidaknya mempekerjakan 70 karyawan di rumahnya sendiri. Selain itu, ia merekrut 600 pekerja di Bantul dan Kulonprogo. Dari merekalah Martini mendapatkan pasokan anyaman. Tenaga kerjanya tersebar di DIY, Klaten, dan Solo, Kutoarjo, Purworejo dan Magelang yang dimana rata-rata adalah seorang perempuan, bahkan ada yang sudah berumur alias lansia. Ibu yang mempunyai satu orang putri ini juga

dikabarkan telah membangun perusahaannya sendiri bernama Martini Natural yang dimana produknya telah dipasarkan hingga ke Eropa dan Amerika. Pada awalnya, Martini adalah seorang yang mempunyai hobi menganyam sejak duduk di bangku SD, namun seiringnya waktu ia pun malah bekerja sebagi pembantu rumah tangga yang membawanya hingga ke Padang dan Lampung. Namun hal bekerja sebagai pembantu memang bukan jalan ibu yang bersuamikan Pak Nurhadi ini, tak lama kemudian ia pun bekerja pada sebuah industri kerajinan anyaman di Yogyakarta yang menuntunnya hingga menjajal bisnis kerajinan anyaman sendiri. Diawali dengan usaha membuat anyaman dari eceng gondok, ia memulai memasarkan produk anyamannya sendiri yang berupa karpet dan tas ke pedagang kerajinan dengan sebuah sepeda tua peninggalan orang tuanya, sejauh sekitar 40 km dengan pesanan minimal 2 hari sekali. Berkat kegigihannya, pesanan banyak yang datang hingga membuat kewalahan. Alhasil dia pun meraup ratusan juta rupiah dan usahanya berkembang pesat pada tahun 2003 yang disusul dengan mendirikan agen di Jakarta tahun 2005 dan memasok sejumlah toko di Bali.

Jika kata orang hidup tidaklah mudah, hal ini memang benar. Martini pun merasa harus pasrah menghadapi keganasan alam lewat gempa bumi tahun 2006 yang sempat meluluh lantahkan hampir sebagian daerah Yogyakarta dan sekitarnya. Bencana ini membuat bisnis dan aliran uang Martini tersendat akibat tidak beroperasinya rumah produksi kerajinan miliknya di Bantul. Meski telah berusaha meminjam modal dari bank, namun modal yang diberikan tidak mencukupi. Namun nasib siapa tahu, ibu yang pernah juga menjadi pedagang sayur ini mengalami kemujuran lewat Sarana Yogya Ventura yang mengambil alih kredit Martini di bank, memberi suntikan dana yang lebih sehingga memungkinkan melanjutkan pesanan dengan lebih baik. Melalui lembaga ini juga lah Martini mendapat keterampilan bisnis dan internet. Dikabarkan juga bahwa usaha yang dibuat Martini ini telah mendapat penghargaan sebagai UKM Terbaik III dari Dji Sam Soe Award. Hingga sekarang mayoritas penghasilannya didapat dari ekspor ke negara asing di Eropa seperti Perancis dan Italia. Untuk memenuhi kebutuhan pasar lokal, Ibu Martini telah mendirikan gerao di Magelang dan Jakarta. Rio

SEKILAS INDONESIA

20

BUSET Vol. 04 - 48, Edisi JUNI 2009

KONTROVERSI IKLAN “SEKOLAH GRATIS”

B

aru-baru ini penikmat televisi Tanah Air sering disuguhi iklan “sekolah gratis” yang dibintangi Cut Mini, pemeran ibu guru pada film Laskar Pelangi. Namun hal ini malah membuat suatu kontroversi bagi masyarakat mengenai iklan tersebut karena mengandung nuansa kental logat Melayu dan bukan logat bahasa sebagai layaknya orang Indonesia.

Coba saja Anda mencoba browsing melalui internet dan ketik “iklan sekolah gratis” di kolom pencarian google maka yang akan didapat adalah……. Ya benar, hampir sebagian besar berisikan tulisan miring mengenai iklan tersebut. Adapun alasannya adalah mengenai bahasa yang digunakan sangat kental dengan logat Melayu. Sangat ironis mengingat iklan ini dibuat oleh Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Rio

LIMBAH PABRIK EKSTASI BUAT RISAU

TRAVEL ADVICE WNI GARA-GARA FLU BABI

M

enanggapi maraknya flu babi, pemerintah akan mengambil keputusan dengan memberikan travel advice bagi WNI yang akan bepergian ke luar negeri. Hal lainnya yang juga disiapkan adalah pemerintah akan melakukan pemeriksaan terhadap warga negara asing yang akan masuk ke Indonesia dengan menggunakan alat Thermo Screening. Persiapan ini didukung juga oleh fasilitisas 10 Thermo Screening yang telah dipasang di 10 bandara dan pelabuhan internasional di seluruh Indonesia, yakni di Medan, Batam, Bali, Makassar, Jakarta, Surabaya dan Kalimantan Selatan. Tidak menutup kemungkian jika diduga mencurigakan terjangkit virus ini, para penumpang akan segera dikarantina. Rio

PERANG HACKER INDONESIA DENGAN MALAYSIA

P

T

Ini tentu sangat berbahaya bagi keadaan sekitar, khususnya masyarakat yang tinggal di wilayah sungai yang teraliri limbah tersebut. Telah dikabarkan pula bahwa dalam pabrik tersebut terdapat 11 ruangan yang terdiri dari ruang masak, ruang freezer, ruang pencampuran dan pengadukan. Ada juga toilet untuk membuang limbah narkoba ke Kali Ciliwung.

Telah dikabarkan bahwa alasan para hacker Indonesia melakukan hal tersebut adalah sebagai jawaban atas tantangan hacker Malaysia yang mengajak “ribut” di dunia maya.

abrik ekstasi di Kelurahan Pasar Gunung Selatan, Depok, Jawa Barat sangat meresahkan pemerintah daerah setempat dan sekaligus warga. Pasalnya pabrik yang telah memproduksi barang haram senilai Rp 150 miliar tersebut membuang limbahnya ke sungai.

eknologi internet sudah berkembang sangat pesat, bahkan di kalangan beberapa orang sudah menjadi kebutuhan. Dunia maya memang kerap memberikan semacam dunia tersendiri bagi para penikmatnya, antara lain adalah para pembajak situs internet. Kali ini giliran para hacker Indonesia yang berhasil mengacak-acak lebih dari 50 situs Malaysia.

Ditemukan juga barang bukti seberat 9,8 ton bahan baku psikotropika untuk pembuat sabu dan ekstasi di dalam sebuah bunker berukuran 800 meter persegi. Bunker ini sebenarnya berlapis, dimana ada bunker lagi sebagai palapis.

Tercatat lebih dari 50 situs yang berhasil di-hack, antara lain adalah bizmedic.com. my, case.com.my, mycube2u.com dan mosaicmanifesto.com. Hingga sampai berita ini diturunkan, belum ada situs yang dapat diperbaiki dari kesekian banyak situs yang di-hack tersebut.

Rio

Rio

22

BUSET Vol. 04 - 48, Edisi JUNI 2009

OPINI BUSET PEMILU INI UNTUK SIAPA ? Menurut cita-citanya pemilihan umum adalah sarana rakyat mengekspresikan kehendak politiknya. Dengan pemilu, rakyat memberikan mandat kekuasaan kepada yang dipilih, anggota legislatif maupun presiden, untuk menjalankan roda pemerintahan sesuai kepentingan rakyat. Kepentingan rakyat Indonesia adalah antara lain kesejahteraan umum dan keadilan sosial. Rakyat Indonesia belum sejahtera. Itu fakta yang tidak usah diperdebatkan. Rakyat Indonesia juga belum sepenuhnya merasakan keadilan sosial. Itu juga kenyataan yang tidak perlu lagi dibuktikan. Oleh karena itu pemilu legislatif yang baru saja berlangsung tanggal 9 April lalu sangat penting buat Bangsa Indonesia. Dengan pemilu itu rakyat berharap menemukan anggota legislatif yang akan membela kepentingankepentingan mereka. Mereka berharap mendapatkan anggota legislatif yang dengan sigap, tanggap, dan cerdas membuat undang-undang yang mendorong atau menjamin tercapainya kesejahteraan dan keadilan di Indonesia. Kita tidak ingin ada anggota legislatif kurang ajar tukang bolos sidang, atau yang bersidang sambil tidak tahu aturan ber-sms ria, ber-telpon-ria, mengorok-ria di ruang sidang DPR, bahkan memalak uang negara. Kita sangat berharap melalui pemilu akan ada perubahan yang membawa Indonesia segera mengejar negara-negara tetangga yang sudah jauh meninggalkan kita. Pertama-tama tentu saja kita berharap melalui pemilu menemukan dan memilih anggota legislatif yang berkualitas dan berniat berjuang sekuat tenaga untuk membela kepentingan rakyat Indonesia. Tetapi apakah harapan itu akan bertepuk dua tangan atau hanya sebelah tangan saja?

Pemilu 2009 Pada tahun 2004 pemilu legislatif diikuti oleh 24 partai politik dan tidak semua partai politik memenuhi syarat mengirim wakilnya di DPR. Hanya belasan partai yang berhasil masuk Senayan, beberapa diantaranya bahkan hanya memperoleh kurang dari lima kursi dari total 500 kursi dewan. Merekalah yang kemudian bertugas membuat undang-undang yang mengatur sendi kehidupan Bangsa Indonesia. Pada waktu itu cara pemilihan dilakukan dengan memilih partai politik dan kemudian partai politik memilih kadernya sesuai dengan nomor urut yang tercantum di dalam lembar pemilihan. Pada pemilu tahun 2009 terjadi perubahan mendasar pada tata cara pemilihannya. Kali ini pemilu diikuti oleh 38 partai politik nasional dan sejumlah partai lokal khusus untuk propinsi Nangroe Aceh Darussalam. Kalau dulu rakyat memilih partai maka sekarang rakyat memilih langsung calon yang disodorkan partai. Itu adalah buah keputusan Mahkamah Konstitusi yang dianggap sebagai kemajuan karena sekarang rakyat memilih sendiri siapa yang dikehendaki sebagai wakilnya, bukan partai yang memilih. Sayangnya keputusan itu muncul setelah partai politik menetapkan nomor urut calon anggota legislatif (caleg) mereka. Maka yang terjadi kemudian adalah diantara para caleg satu partai saling bersaing dan berebut suara ketika pemilu berlangsung. Ini jelas kondisi yang tidak sehat. Seharusnyalah caleg bersaing dahulu di tingkat internal partai sebelum mewakili partainya di pemilu. Barulah pada saat pemilu para caleg bersaing dengan calon dari partai lain dan rakyat memilih siapa yang terbaik di antara mereka. Jadi tidak heran jika ada caleg yang menggugat calon lain dari partai yang sama karena dituduh merebut suaranya.

Dua Syarat Penting Itu baru satu masalah yang dianggap bisa mengurangi kualitas pemilu 2009. Dua masalah besar lainnya berkaitan dengan manajemen penyelenggaraan pemilu dan kompetensi para

‘Bahkan Gubernur Jawa Tengah namanya tidak tercantum dalam daftar pemilih. Tetapi Amrozi yang sudah dihukum mati justru muncul namanya dalam daftar pemilih.’

caleg, mulai dari tingkat pusat, propinsi, hingga kabupaten/kota. Menurut data Komisi Pemilihan Umum jumlah pemilih di Indonesia lebih dari 171 juta pemilih. Mereka tersebar di lebih dari 500 ribu tempat pemungutan suara. Melihat skalanya yang demikian masif jelaslah bahwa pemilu di Indonesia benar-benar sebuah hajatan luar biasa besar yang harus ditangani secara hati-hati dan profesional. Tetapi justru disitulah letak persoalannya. Daftar pemilih, yakni daftar yang memuat namanama yang berhak memilih, yang disebar di TPS-TPS ternyata banyak sekali yang tidak sesuai dengan data sebenarnya. Banyak orang yang sudah meninggal mendapat hak suara sementara orang yang masih hidup sehat wal afiat dan punya hak memilih tidak bisa memilih karena namanya tidak terdaftar. Bahkan Gubernur Jawa Tengah namanya tidak tercantum dalam daftar pemilih. Tetapi Amrozi yang sudah dihukum mati justru muncul namanya dalam daftar pemilih. Kekacauan daftar pemilih itu demikian meluas dan diperkirakan 20 persen dari yang berhak memilih kehilangan hak pilihnya. Ini jelas jumlah suara yang sangat signifikan menentukan kemenangan dan kekalahan, pendapatan kursi di dewan, dan yang lebih penting adalah hak rakyat untuk menentukan nasibnya melalui mekanisme pemberian mandat terabaikan. Siapakah yang harus bertanggungjawab? Komisi Pemilihan Umum menyatakan kalau ada pemilih yang dengan sengaja menyalahgunakan hak pilihnya, misalnya memilih dua kali, maka dikenakan pidana pemilu. Tetapi bagaimana dengan institusi yang sengaja maupun tidak sengaja menghilangkan hak pilih rakyat yang dijamin konsitusi, bisakah dikenakan pidana pemilu ?

Masyarakat marah karena kehilangan hak pilih tetapi menghadapi situasi yang rumit ini pemerintah dan KPU terkesan saling melempar tanggungjawab. Jika persoalan ini tidak diselesaikan tuntas dikhawatirkan kepercayaan rakyat terhadap hasil pemilu akan berada pada level yang sangat rendah. Sebelum pemilu presiden daftar nama pemilih itu harus sudah clear memuat nama-nama yang berhak memilih. Komisi Pemilihan Umum sebaiknya tidak bersikap seperti pada bulan-bulan yang lalu ketika mereka begitu mengabaikan kritik dan peringatan dari berbagai elemen masyarakat mengenai kinerja mereka. Tugas KPU adalah menjamin proses pemilu berlangsung tanpa karut-marut. Pemilu yang diikuti oleh 38 partai politik menyertakan total sekitar 1,6 juta kandidat dari seluruh Indonesia yang bersaing memperebutkan kursi DPR RI, DPD, DPRD Propinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota, yang jumlah totalnya adalah sekitar 19 ribu kursi. Bagai penerimaan mahasiswa baru di perguruan tinggi, persaingan memang berlangsung sangat ketat. Bagi para kandidat jalan menuju kursi dewan sungguh terjal. Selain harus bersaing di internal partai mereka juga harus bersaing melawan kandidat dari partai lain. Ditambah lagi mereka harus merogoh kantong dalam-dalam untuk membiayai kampanye dan biaya ini-itu, termasuk biaya iming-iming kepada calon pemilihnya. Meskipun praktek pemberian uang dilarang undangundang pemilu namun pada prakteknya para kandidat anggota dewan tetap melakukannya dengan berbagai cara. Ada yang membagikan buku tabungan dengan saldo Rp 50 ribu, ada yang langsung membagikan Rp 10 ribu, ada yang memberi sumbangan alat musik, peralatan rumah dan lain-lain. Peristiwa menarik terjadi ketika penghitungan suara menunjukkan bahwa mereka terbukti gagal mendapatkan kursi dewan. Mereka menarik kembali buku tabungan yang sudah dibagikan, menarik kembali alat musik yang sudah diberikan, mengambil karpet yang sudah diserahkan, bahkan ada yang mengusir warga yang sebelumnya menumpang di tanah miliknya namun ketika diketahui mereka tidak memilih dirinya maka kemudian mereka diusir. Namun ada juga kandidat yang kalah justru bersenang-senang dengan menyelenggarakan acara joget dangdut. Apa yang dilakukan para kandidat untuk memenangkan pertarungan dengan cara-cara tidak sehat dan bahkan melanggar aturan main tentu menimbulkan tanda tanya mengenai motif mereka maju dalam pemilu. Benarkah mereka sungguh ingin memperjuangakan kepentingan rakyat atau hanya sekedar mencari kekuasaan demi kepentingan pribadi atau kelompoknya saja ? Jelas bahwa untuk menghasilkan pemilu yang berkualitas setidaknya ada dua syarat penting yang harus terpenuhi. Pertama adalah proses yang lancar, jujur, dan adil. Kedua adalah kandidat yang kompeten dengan niat yang sesungguhnya untuk membela rakyat. Jika dua hal itu tidak terpenuhi bisa dipastikan pemilu bukanlah sarana bagi rakyat untuk mencapai cita-cita kesejahteraan umum dan keadilan sosial. Apakah pemilu 2009 memenuhi dua syarat itu ? Silahkan Anda menilai. Iman Santosa

23

read online at www.buset-online.com

B U S E T

LIFE

FENG SHUI DAN BISNIS YANG SOLID Pagi ini saya bertemu dengan Darrel dan Janet. Tiga tahun silam saya membantu melakukan feng shui audit untuk mereka. Pada waktu itu Darrel dan Janet baru saja membeli properti yang akan dijadikan rumah tinggal sekaligus tempat untuk bisnis impor-ekspor-nya. Saat itu saya memilihkan dan merekomendasikan segala sesuatunya bagi kamar yang akan dipakai sebagai kantor dan kegiatan usahanya. Tentunya juga hal-hal lain yang berkaitan dengan space untuk aktivitas keluarga mereka. Di awal-awal konsultasi, Darrel agak susah untuk dapat menerima dan mencerna konsep feng shui. Tetapi setelah dijelaskan panjang lebar dan detail, ia dapat mengerti dan bersedia melaksanakan semua rekomendasi yang saya sarankan. Segalanya berjalan lancar dan sesuai dengan rencana. Home based bisnisnya mengalami kemajuan dan mereka harus memperkerjakan dua staf untuk membantu mengelola bisnisnya. Tahun silam, Darrel menghubungi saya untuk membantunya memilihkan beberapa properti yang akan dijadikan kantor dan gudangnya. Tetapi waktu itu saya agak keberatan membantu. Bukan karena saya sudah tidak perlu uang, tetapi karena saya tahu waktu itu lucknya sedang kurang baik. Melakukan ekspansi bisnis di periode seperti itu sangat riskan dan tidak dianjurkan.

Minggu lalu Darrel menghubungi saya untuk mengabarkan kalau ia tertarik dengan satu properti. Rencananya akan dipakai sebagai tempat bisnis dan gudang. Ia juga menjelaskan kalau aktivitas usahanya sudah sedemikian sibuk sehingga tidak mungkin lagi melakukannya dari rumah. Limited space for more staff, aktivitas keluarga banyak yang harus dikompromikan atau dikorbankan dan tidak sedikit prospective buyers yang merasa “aneh” melakukan tnansaksi di rumah. begitulah beberapa alasan yang dijelaskan Darrel mengenai niatnya untuk mencari proper location untuk bisnisnya. Bakal lokasi dan tempat yang ditaksirnya cukup baik, meski begitu masih perlu melakukan beberapa perbaikan agar menjadi lebih feng shui friendly dan favourable. Di sela-sela obrolan, saya to the point menanyakan soal sales dan kemajuan bisnisnya belakangan ini. Saya juga bertanya apa dampak global economic downturn dengan usahanya. Dengan mantap dan senang Darrel menjelaskan kalau bisnisnya tetap solid dan mengalami pertumbuhan yang baik dan tentunya profitable, walaupun sikon ekonomi secara makro dan di Australia mengalami kemunduran. Itulah sebabnya mengapa kebutuhan untuk mencari lokasi yang lebih sesuai dan besar sudah mendesak baginya.

Mendengar penuturannya tadi, saya tentunya merasa senang dan lega. Pada masa dimana banyak bisnis bertumbangan, perusahaan Darrel dan Janet malah mengalami pertumbuhan. Tanpa mengecilkan kemampuan dan kegigihan Darrel dan Janet dalam mengelola bisnisnya, bantuan dan sumbangsih yang saya berikan (dalam bentuk feng shui recommendations) saat mereka set up the busines dan selama ini tentu saja ikut berperan. Hal ini sudah berulang kali secara terbuka diutarakan oleh Darrel dan Janet dalam berbagai kesempatan kepada saya maupun kepada orang-orang yang di-refer kepada saya. Moral of the story dari kasus di atas ialah vitalnya peran dan bantuan feng shui dalam suatu bisnis, apalagi di masa-masa perekonomian sedang sulit dan tidak menentu seperti sekarang ini. Feng shui is now needed more than ever.

Certified Fengshui Practitioner Ph : 0422 093038 [email protected]

24

BUSET Vol. 04 - 48, Edisi JUNI 2009

B U S E T

NGELIPUT

SENI BUDAYA MINANGKABAU PANASKAN CUACA DINGIN MELBOURNE PANITIA PEMILIHAN LUAR NEGERI 2009 MELBOURNE 72 Queens Road Melbourne Victoria 3004 P(03)95252755, F(03)95251588

PRESS RELEASE Pilpres RI di Melbourne

  Setelah penyelenggaraan Pemilu Luar Negeri di Melbourne pada 9 April 2009 untuk memilih wakil rakyat di Dewan Perwakilan Rakyat RI, Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Melbourne akan menyelenggarakan Pemilihan Presiden  RI di Luar Negeri (Pilpres LN) 2009. Berikut ini adalah informasi umum mengenai pelaksanaan Pilpres tersebut untuk wilayah Negara Bagian Victoria dan Tasmania.  

1.  Waktu dan Tempat Penyelenggaraan

a. Pilpres akan diselenggarakan pada hari Rabu, 8 Juli 2009

 

b. Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Konsulat Jenderal RI Melbourne, 72 Queens Road Melbourne Vic. 3004 (mel.ref. 2LB12; tram 5,6,16,64,67 stop 27)

2.  Syarat-syarat Pemilih a. Warga Negara Indonesia yang berdomisili di Wilayah Negara RI ataupun yang  di luar negeri. b. Berusia minimal 17 tahun pada April 2009 atau telah menikah dan berusia minimal 14 tahun.

3. Daftar Pemilih Luar Negeri (DPSLN) PPLN akan mengumumkan Daftar Pemilih Sementara Luar Negeri (DPSLN) pada 11 hingga 17 Mei 2009 dan akan ditampilkan di website KJRI www.kjrimelbourne.org. Kepada setiap calon pemilih yang sudah terdaftar dalam pemilu legislatif tanggal 9 April 2009, dimohon agar dapat mengecek kembali data masing-masing untuk diverifikasi. Jika calon pemilih melihat adanya hal-hal yang perlu diperbaiki/ dikoreksi/dirubah agar segera memberitahukan kepada PPLN Melbourne melalui email : [email protected] atau telepon (03) 95252755.

Sementara kepada pemilih baru pengisian data dapat dilakukan melalui: a. online di www.kjri-melbourne.org, pengisian online juga tersedia di depan counter KJRI b. telepon di nomor (03) 95252755 c. mengisi formulir yang disediakan di counter KJRI Melbourne dan mengirimkannya ke PPLN Melbourne, 72 Queens Road Melbourne Vic. 3004

4. Pemberian Suara a. Untuk WNI yang tinggal di wilayah Melbourne Metropolitan, pemberian suara hanya dilakukan dengan cara datang di TPS dan tidak disediakan cara pemberian suara melalui POS. b. Pemberian suara melalui POS hanya disediakan untuk WNI yang tinggal di luar wilayah Melbourne Metropolitan, Rural /Regional Victoria dan Tasmania. Mari kita sukseskan Pilpres LN 2009 dan sampaikan ini pada teman, kerabat dan handai taulan Warga Negara Indonesia di Victoria dan Tasmania untuk turut berpartisipasi pada PilPres 8 Juli 2009.   PPLN Melbourne, 23 April 2009

A

ngin kencang dan cuaca dingin sekitar 10°C menerpa Kota Melbourne tepat pada penyelenggaraan acara “Malam Seni Minangkabau”, 25 April 2009. Cuaca tersebut agaknya tidak menyurutkan antusiasme penonton untuk menyaksikan pertunjukan tim kesenian STSI Padang Panjang dari Sumatera Barat. Kapasitas gedung Adamson Hall, Wesley College Melbourne sebesar 400 penuh penonton bahkan beberapa harus rela duduk di sela-sela kursi. Malam Seni Minangkabau yang baru pertama kalinya diadakan di Melbourne ini terselenggara berkat kerjasama Konsulat Jenderal RI di Melbourne, Minang Saiyo Melbourne dan STSI Padang Panjang Tepuk tangan meriah berkali-kali menggema memenuhi gedung tersebut ketika tim STSI menampilkan berbagai jenis tari dan musik khas Sumatra Barat baik yang tradisional maupun yang merupakan hasil garapan sendiri. Penonton dihibur selama 90 menit dengan berbagai petunjukan antara lain tari Persambahan, Komposisi musik Si Kembar Dalam Kopian, Tari Tradisional Zapin, Musik Tradisional Talempong Pacik, dan Tari Langkah yang diangkat dari Tari Piring tradisional di Sumatra Barat.

Konsul Jenderal RI Budiarman Bahar dalam sambutannya menyampaikan bahwa penonton di Melbourne mendapatkan kesempatan langka dengan menyaksikan seni budaya Sumatra Barat yang sangat unik dan indah serta memiliki nilai estetika yang tinggi. Selanjutnya Konjen Budiarman membuka acara ini dengan ditandai pemukulan Talempong, alat musik tradisional Sumatra Barat. Sebagaimana tujuan penyelenggaraan acara adalah dalam rangka mempromosikan seni tradisi dari daerah Sumatera Barat kepada masyarakat Australia yang diharapkan dapat memberikan lebih banyak informasi tentang kekayaan budaya Indonesia. Di sisi lain budaya-budaya Indonesia dapat semakin mendapatkan apresiasi khususnya di mata masyarakat Australia. Kebolehan Tim Kesenian STSI Padang Panjang ini kembali ditampilkan pada keesokan harinya di Monash University School of Music atas undangan pihak Monash University. Melbourne, 28 April 2009 Totok Yudiadnanto Fungsi Pensosbud KJRI Melbourne

read online at www.buset-online.com

25

B U S E T

oleh Rio

TIPS

TIPS SUKSES TERHINDAR DARI SEKS DALAM PACARAN Seringkali anak muda jaman sekarang telah banyak dipengaruhi berbagai pergaulan baik melalui teman, internet, keluarga atupun banyak media lainnya. Seks seakan menjadi wajar dan bagian dari budaya bergaul anak muda, namun itu salah dan bisa dihindari. Anggap saja tidak melakukan hubungan seks sebelum nikah adalah hal yang suci dan sopan, tentunya sesuai dengan norma. Berikut ini beberapa tips guna menjauhkan seks dan perbuatan mesum kita dan pasangan.

BERPIKIR POSITIF Selalu berpikiran positif terhadap siapa saja dan kapan saja. Hilangkan pikiran-pikiran negatif, terutama yang berkaitan dengan seks, bagian vital ataupun hal mesum lainnya.

JAUHI PORNOGRAFI Sebisa mungkin jauhkan diri dari hal yang berbau pornografi, semisal: gambar porno, film porno dan lainlain. Intinya adalah terletak pada diri dan keyakinan akan sikap positif untuk menjalin hubungan dengan orang lain.

COOL AJA! Bagi yang ada masalah dengan birahi atau nafsu yang sulit dikontrol, sebaiknya mempertahankan sifat cool alias berpembawaan tenang dalam bergaul. Jika itu masih dirasa sulit sebaiknya konsultasi dengan orang terdekat guna mendapatkan solusi, semisal teman atau orangtua

JANGAN MERABA-RABA Hindari perbuatan meraba-raba tubuh pacar atau siapa saja yang dapat mengundang perbuatan mesum. Dengan kata lain adalah meminimalisir kontak langsung dengan bagian tubuh orang lain dimana saja dan kapan saja, terlebih antara cowok dan cewek. Selama kontak langsung adalah wajar seperti: berjabat tangan, cipikacipiki karena kangen itu sih nggak masalah.

PAHAMI SANG PACAR Berusaha memahami si pacar secara menyeluruh, bukan hanya body dan anggota tubuh yang dirasa sexy melainkan perasaan dan rasa cinta yang murni antar pasangan, terutama bagi yang belum menikah. Hal ini membutuhkan waktu yang agak lama namun bisa dilakukan berkat pengalaman dan pengetahuan.

MENOLAK DENGAN TEGAS Menolak dengan tegas ajakan untuk berhubungan seks. Ini adalah sikap yang sangat efektif dan manjur untuk terhindar dari hubungan seks. Percuma saja melakukan tips dari no 1 sampai 6 kalau di ajak “begituan” mau. Intinya adalah sadar akan keadaan pribadi dan norma yang berlaku, belum resiko terkena penyakit kelamin atau virus HIV. Kan malah jadi malu sendiri tuh.

KURANGI BERDUAAN DI TEMPAT SEPI Jangan terlalu sering berduaan di tempat sepi dengan sang pacar. Hal ini memungkinkan kita untuk tidak diketahui orang lain sehingga dapat memancing perbuatan mesum tanpa diketahui banyak orang.

Love n Hate 94.1 FM, Setiap Rabu pk. 20 – 22

BUSET MUSIK

WARNA WARNI MUSIK TANAH AIR

YOKO ONO & JOHN LENNON

M

usik adalah seni sehingga dalam pengkajiannya sangat bersifat fleksibel dan relatif. Dalam ranah musik secara luas berarti terdapat pelaku musik (penyanyi, band dan lain-lain), penikmat musik (masyarakat umum dan fans) serta industri musik. Artinya adalah menjadi satu kesatuan dalam terciptanya bentuk musik dalam suatu lingkup tertentu, dan dalam hal ini adalah Indonesia. Perkembangan musik Indonesia akhir-akhir ini kerap menjadi bahan pembicaraan yang cukup hangat dan terus berlanjut, mengapa demikian? Sebenarnya permusikan tanah air ini ingin mencari jati dirinya, karena selama ini musik tanah air telah terlanjur diwarnai oelh musik dengan budaya Melayu dan musik dengan budaya Barat. Kelihatannya hal ini menjadi sulit disatukan, musik melayu diidentikkan dengan musik yang slow sedangkan musik barat sebaliknya. Lantas bagaimana dengan musik asli Indonesia? Memang dari jaman dulu musik Indonesia telah diwarnai dengan musik bergaya Melayu yang kental, semisal saja tahun 70an90an. Apa permasalahannya? Akhir-akhir ini seiring dengan maraknya musik barat yang masuk ke Tanah Air membuat sebagian masyarakat merubah pandangannya mengenai sisi musikalitas dalam negeri, ada yang memandang tidak bermutu ada juga yang fine-fine ajah. Belum lagi musik Indonesia dihebohkan dengan munculnya Kangen Band yang menjadi kontroversi di masyarakat dan juga media yang menilai bahwa musik yang diusung band ini tidaklah bagus dalam sisi kualitas. Banyak media dan orang mengatakan bahwa warna musik Indonesia asli setidaknya dipertahankan beberapa contoh musisi seperti Slank dan Iwan Fals. Apa yang membuat mereka berbeda? Nampaknya Slank yang kerap tampil dengan lirik-lirknya yang lugas, dengan irama yang bukan Melayu bukan juga Barat merupakan ciri khas tersendiri dari band ini sehingga mendapat banyak pujian dari berbagai pihak atas kemampuannya tetap eksis di jalur musiknya. Iwan Fals juga hampir sama, mengusung lirik lugas, bertemakan kondisi sosial sekitar dan dapat mencerminkan masyarakat Indonesia. Berbicara mengenai kualitas musik Tanah Air, ada anggapan bahwa musik Melayu membuat turunnya kualitas musik Indonesia, apakah benar begitu? Terlepas dari kemampuan skill si musisi, industri musik Indonesia semacam “mengijinkan” musisi bernuansa Melayu tampil di hadapan publik dan ternyata laku. Sebagai contoh, ST12 dan Kangen Band sempat menduduki posisi 5 besar di tangga lagu MTV Indonesia, ini menandakan bahwa musik yang mereka usung mampu menarik perhatian pemirsa. Katakanlah kualitas menjadi nomor ke sekian, yang penting laku. Mungkin memang lagi tren-nya musik Melayu dari pertengahan 2008 hingga sekarang, mungkin juga jawaban dari masyarakat yang merasa bosan dengan warna musik Indonesia sebelumnya. Terlepas dari suka atau tidaknya terhadap sebuah genre musik tertentu, perkembangan musik di Tanah Air memang terus menerus berubah dan membawa ke arah yang positif. Sisi positifnya ada di variasi musik yang diusung masingmasing musisi, belum lagi disusul dengan kemunculan musisi Indie yang tidak mau kalah dengan para musisi mapan yang sudah go public. Semacam perasaan yang diungkapkan melalui musik, perasaan ketidakpuasan, cinta, keadaan sosial dan lain-lainnya dapat diindikasikan sebagai suatu bentuk tanggapan yang baik. Tidak perlu gengsi, tidak perlu malu dan tidak perlu ragu untuk menatap musik Indonesia. Semua yang disajikan merupakan sebuah dinamika yang wajar dan terkendali, agaknya memang mungkin diharapkan kepada orang-orang yang duduk di industri musik agar dengan bijak dan pandai mampu memilih musisi yang nantinya dapat mengangkat nama Indonesia sendiri, untuk warna-warni musik Tanah Air.

Yoko Ono, janda mendiang musisi legendaris John Lennon, akan merayakan peringatan 40 tahun “Acorn Peace” musim semi ini. Tahun 1969 Ono dan Lennon menanam biji-bijian untuk perdamaian dunia dengan menghubungi 123 pemimpin dunia dan mendorong mereka untuk berpikir lebih dalam mengenai perdamaian di muka bumi. Tahun 2009 ini, Ono akan mengirimi 123 pemimpin dunia saat ini biji-bijian dalam sebuah kotak transparan dan disisipi tulisan kecil berbunyi “Acorn Peace By John and Yoko, Spring 2009”. Empat puluh tahun lalu ketika pasangan yang dicintai dan dicerca publik ini menanam biji-bijian, mereka mendapat respon yang cukup baik dari para pemimpin dunia, kebanyakan berisi ucapan terimakasih. Lennon put menyisipkan cerita ini dalam sebuah lagu Beatles, The Ballad of John and Yoko: “Caught the early plane back to London/ Fifty acorns tied in a sack/The men from the press said, “We wish you success it’s good to have the both of you back”. Ono diharapkan memamerkan surat asli yang ia terima dari pemimpin dunia 40 tahun lalu di Imaginepeace.com untuk menandai lanjutan perjuangan perdamaian dunia. Salut!

SEGUBLET

Sepuluh Lagu Bule Enak ala BUSET The Black Eyed Peas - Boom Boom Pow Lady Gaga - Poker Face Flo Rida - Right Round Miley Cyrus - The Climb Soulja Boy Tell’em - Kiss Me Thru The Phone Kid Cud i - Day N’ Nite Jamie Foxx - Blame It Miley Cyrus - The Climb Eminem - We Made You The Fray - You Found Me

SEGUBRAK

Sepuluh Lagu Baru Paling Enak Vierra - Dengarkan Curhatku Wali - Cari Jodoh Ungu - Hampa Hatiku The Lucky Laki - Bukan Superman Afgan - Bukan Cinta Biasa The Virgin - Cinta Terlarang Agnes Monica - Teruskanlah Ridho Rhoma - Menunggu Naff - Bila Nanti Kau Milikku Titi Kamal ft Anji Drive - Resah Tanpamu

TWITTER

Ada yang tahu Twitter itu apa? Twitter adalah sebuah situs social networking terbaru yang kini digandrungi banyak orang. Tak terkecuali para musisi dan selebritis baik di Indonesia maupun Hollywood. Twitter berformat layaknya status updates di social networking lainnya hanya dengan bertanya “What are you doing?” dan pengguna jasa ini hanya dapat menjawab tidak lebih dari 140 karakter. Mulai dari Britney Spears, Jason Mraz, John Mayer, Madonna, Demi Lovato, Miley Cyrus, Lady Gaga hingga Gallagher bersaudara dari Oasis memiliki account di Twitter. Melalui situs ini kita dapat mengetahui apa saja kegiatan yang sedang artis favorit kita lakukan. Sayangnya situs ini tak luput dari masalah. Terutama masalah-masalah yang mencuat dari pengguna jasa. Sebagai contoh, penyanyi imut asal Inggris, Lily Allen, yang baru-baru ini single terbarunya The Fear dirilis di seluruh dunia sempat bersitegang dengan salah seorang penggemarnya. Seorang penggemar pria yang mengikuti aktivitas Allen membuat komentar pedas pada penyanyi controversial ini. Kata pria tersebut, “Lily Allen’s updates are filling my homepage up! Twat.” Jelas saja kata kotor tersebut membuat Allen berang. Allen pun langsung membalas ketus “Unfollow me then!” Lain lagi dengan Noel dan Liam Gallagher. Saudara yang tergabung dalam band legendaris modern Oasis ini berseteru satu sama lain melalui Twitter. Noel mengecam sikap Liam yang tidak mementingkan band dibanding keluarga. Liam pun membalas balik serangan katanya Noel tidak mengkontribusi apa-apa terhadap kesuksesan band. Wah..ada-ada saja ya para musisi ini. Kalau mau tahu lebih lanjut, gabung saja sama Twitter. Ada politikus, bintang film, model dan masih banyak lagi yang menggunakan pelayanan ini. Dijamin tidak menyesal.

LADY GAGA

Kalian pasti pernah mendengar lagu Just Dance dong? Atau Poker Face? Kalau belum pasti sudah berbulan-bulan mengurung diri dalam gua ya? Kabarnya dua hit singles yang dibawakan Lady GaGa ini berhasil menempati peringkat teratas Billboard Hot 100. April lalu single kedua Poker Face sukses menggeser kedigdayaan Flo Rida dengan Right Round yang telah menjuarai chart 6 minggu lamanya. Dengan prestasi ini Lady GaGa menjadi artis pertama dalam hampir 10 tahun yang berhasil mencapai posisi satu tangga lagu paling bergengsi di dunia ini dengan dua single-nya. Just Dance menjadi jawara bulan Januari lalu. Dalam kabar lainnya, Lady GaGa, yang namanya diambil dari lagu hit legendaries Queen berjudul Radio Ga Ga, membandingkan The Jonas Brothers dengan The Beatles? Huh WHAT? “They [The Beatles, red.-] were responsible for the birth of the sexual revolution for women,” cetusnya pada The Daily Star. Lalu melanjutkan, “now we have the Jonas Brothers representing the return of the superfan”. Sepertinya komentar ini dibuat tanpa alasan yang terbukti ampuh. Jauh sekali perbandingan antara The Beatles dan The Jonas Brothers. Lady GaGa sendiri memang mengakui bila single terbarunya, The Fame, memang terinspirasi banyak oleh album “The Fab Four” yang bertitel Abbey Road, produksi 1969. Lady GaGa yang terlihat enerjetik baru-baru ini juga mematahkan gigi depan dancer-nya secara tidak sengaja ketika sedang melakukan interview radio. Wah…hati-hati dong. Nanti stage act-nya kurang mengesankan lho kalau dancernya bergigi ompong.

COLDPLAY Coldplay really is a great band. Dengan 5 album di tangan, berbagai penghargaan kelas atas pun disambetnya dengan mudah. Lagu-lagunya yang bermelodi indah, permainan musik yang profesional dan kisah hidup pribadi Chris Martin membuat Coldplay menjadi salah satu band papan atas dunia. Namun sayangnya banyak pihak yang meragukan originalitas Coldplay. Setelah beberapa bulan lalu digugat Joe Satriani karena diklaim meng-copy lagu legenda gitar dunia itu, kini Cat Stevens, atau sekarang lebih dikenal sebagai Yusuf Islam setelah berpindah agama, juga berkoar-koar bila band asal Inggris itu mencontek lagunya. Lagu Viva la Vida yang diambil dari album berjudul sama yang rilis 2008 lalu, dinilai Stevens sebagai lagu miliknya keluaran tahun 1973, Foreigners Suite. “There’s been this argument about Coldplay stealing this melody from Joe Satriani,” tegas Stevens. “But, if you listen to it, it’s mine! It’s the [1973 song] ‘Foreigner Suite,’ it is!” Namun Stevens tidak berniat untuk membawa kasus ini ke pengadilan. Di lain pihak Chris Martin, frontman Coldplay, merasa menyesal telah menjual lagunya untuk penyanyi cantik asal Australian, Natalie Imbruglia. Penyanyi yang ngetop berkat lagu Torn ini diharapkan akan meluncurkan album terbarunya bulan Mei lalu. Single yang dibuat Chris Martin, berjudul Scars, rencananya akan dirilis sebagai single pertamanya. “A bit annoyingly we’ve given her the best Coldplay song of all time,” canda Martin pada Herald Sun. “But because we’re off-cycle we can’t do it ourselves.” Suami Gwyneth Paltrow ini menambahkan, “Half of me wishes we still had it. But she sounds brilliant on it. I think she has a very unique talent and an incredibly unique voice.” Imbruglia, yang sempat bermain dalam sebuah film porno, akan merilis album ini dengan judul Come to Life. Imbruglia kini juga makin mantap menjalani hidup setelah bercerai dengan suaminya Daniel Johns, frontman grup rock nomor 1 Australia Silverchair, tahun lalu.

Have A Taste! Indonesian Film Festival 2009

ACARA BUSET

kan di Kota Melbourne. Hanya saja, film fiesta Sekali lagi, acara tahunan Festival Film Indonesia akan diada urne will taste a richer, sweeter and longer tahun ini memiliki rasa yang berbeda. Indonesians in Melbo Indonesian Film Festival this year!

D

i tahun 2009 ini, IFF Inc., bersama dengan Melbourne University Indonesian Students Association (MUISA) dan dengan dukungan penuh Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Melbourne akan menyelenggarakan Indonesian Film Festival 2009 yang lebih besar dari tahun-tahun sebelumnya. Jika selama tiga tahun terakhir ini Festival Film Indonesia hanya diadakan selama satu hari penuh dan dengan suguhan tiga film, tahun ini Kota Melbourne akan digebrak dengan lebih dari sepuluh film karya Tanah Air, yang akan diputar di berbagai venue, dari tanggal 11 – 20 Agustus 2009. Sebagai motor penggerak di belakang layar, IFF Inc. percaya bahwa event ini akan menjadi highlight dari semua eventevent Indonesia di Melbourne. Bagaimana tidak? Selama tujuh hari penuh, salah satu aspek kebudayaan Indonesia akan ditawarkan di berbagai sudut Kota Melbourne yang dihuni oleh lebih dari 3.5 juta kepala ini. Dan dengan reputasi kota yang terkenal artsy dan penuh kebudayaan (multicultural), tidak akan mengagetkan kalau respon penduduk Melbourne terhadap Indonesian Film Festival 2009 akan hingar bingar. It certainly is a ‘must-go’ event! Untuk menggelitik sedikit rasa penasaran pembaca, kami akan membuka beberapa rahasia. Yang pertama, salah satu venue yang sudah ditetapkan untuk pemutaran film adalah ACMI di Federation Square. Tidak pernah sebelumnya Festival Film Indonesia diselenggarakan di sarana yang memiliki

reputasi baik di mata Internasional ini. Bagaimana tidak, selain tempatnya yang sangat strategis dan dengan desain serta fasilitas bangunan yang exceptional, ACMI juga pernah dipercaya sang raja animasi Pixar untuk menyelenggarakan pameran akbar mereka. Selain Pixar, sutradara ternama Stanley Kubrick pun mengakui kehandalan venue yang satu ini. Nah, rahasia yang satu lagi, adalah bocoran bagi kalian, kalau film ‘Takut’ akan ditayangkan selama festival berlangsung. Film horror yang disutradarai oleh tujuh kepala ini merupakan satu gabungan dari enam film pendek yang memiliki ciri dan cara menaikkan bulu kuduk kalian tersendiri. Riri Reza, Rako Prijanto dan Ray Nayoan adalah tiga dari tujuh sutradara ternama dari ‘Takut’ yang dibintangi artisartis kaliber seperti Lukman Sardi, Dina Olivia, Marcella Zalianty dan Fauzi Baadila. Penasaran dengan film ini? Buka saja situs www.takutthemovie.com Pada saat ini, IFF Inc. sedang bekerja keras memastikan Festival akan berjalan lancar di bulan Agustus nanti. Judul-judul film sudah terkonfirmasi dan, tidak hanya untuk promosi, film-film yang terpilih tahun ini adalah karya yang exceptional. Malahan, beberapa dari pilihan film ini sempat memacu kontroversi di Indonesia. Masih penasaran juga dengan film-film yang akan dimainkan di Festival Film Indonesia 2009 lainnya? Ikuti festival bulan Agustus nanti!

PERSONIL KONSUL BARU Di KJRI Melbourne kini hadir personil baru yang menjabat sebagai Konsul Ekonomi, Sri Dewi Kuntarti. Foto: Totok Yudiadnanto (KJRI)

KETERANGAN FOTO: (ki-ka) Sri Dewi Kuntarti, Makan malam perkenalan Konsul Ekonomi RI untuk Victoria dan Tasmania

2009 Short Film Competition Selain menayangkan film-film dari Tanah Air tercinta, Indonesian Film Festival 2009 nanti juga akan menayangkan film-film ciptaan kalian yang memang memiliki rasa cinta untuk membuat suatu karya sinematis. Sebelum festival diadakan, IFF Inc. mengadakan sebuah kompetisi film pendek, dimana film-film pemenang akan ditayangkan selama festival berlangsung. Kompetisi ini terbuka bagi setiap Indonesian filmmakers, baik yang mempunyai pengalaman ataupun tidak. Selain itu, kompetisi ini juga tidak hanya berlaku bagi kalian yang tinggal di Australia saja, namun juga bagi kalian atau teman kalian yang tinggal di mana saja. Film yang diperlombakan pun tidak harus berbahasa Inggris, namun tetap harus memilki subtitle dalam Bahasa Inggris. Bentuk film yang diperlombakapun sangat beragam, jadi, tidak ada kesempatan yang lebih baik lagi untuk mengeluarkan kreativitas kalian! Nah, lebih bagusnya lagi, bagi kalian yang memang cinta banget bikin film, kalian diperbolehkan untuk memasukkan lebih dari satu film, asal menggunakan formulir yang terpisah. Tertarik? Atau kalian kenal seseorang yang mungkin tertarik dan berpotensi untuk mengikuti kompetisi ini? Kunjungi situs Indonesian Film Festival 2009 di www. indonesianfilmfestival.com.au untuk mendapatkan formulir pendaftaran, dan info lebih lanjut, baik tentang Film Competition dan Indonesian Film Festival 2009 itu sendiri.

IFF

BUSET NGELIPUT

32 B U S E T

BUSET Vol. 04 - 48, Edisi JUNI 2009

NGELIPUT

Pesta Jazz

Majazztic M

edio April lalu Majazztic diselenggarakan di Dallas Brooks Centre, 300 Albert Street, Melbourne. Tepat pada pukul 18:30 teng para tamu mulai berdatangan dengan mengenakan baju-baju formal yang gemerlap. Majazztic adalah sebuah acara tahunan PPIA Melbourne University bertemakan musik Jazz yang selalu ditunggu-tunggu. Acara ini sangat menarik bagi para pelajar Indonesia karena tergolong santai namun formal. Bintang-bintang yang menguasai panggung malam itu pun bervariasi - dari seorang penyanyi Jazz yang khusus didatangkan dari Indonesia hingga para seniman berbakat Melbourne yang tak lain adalah teman-teman kita sendiri. Kemeriahan musik Jazz yang melantun merdu membuat pendengarnya berantusias berjoget. Seraya bernostalgia, salah satu dari ratusan pengunjung Majazztic melontarkan komentarnya, “ih seru ya?! Tibatiba kok gue jadi inget prom night ya kalo dateng ke acara Jazz night-nya Melbourne University”. Rupanya kilas balik demikian juga dialami beberapa pengunjung lainnya. Kendatipun, Majazztic tentu tidak seutuhnya mirip dengan prom night, karena secara kesuluruhan acara ini lebih menekankan pada kecintaan terhadap musik Jazz yang diharapkan dapat lebih mempererat tali persaudaraan sesama warga Indonesia di tanah rantauan ini.

pun merasa terhibur, bahkan ada yang niat ingin mencari lagu-lagu lengkap lainnya karya Nengah. Malam semakin gelap dan udara menjadi lebih dingin, Sister Duke pun sudah selesai menghibur penggemarnya. Namun energi yang dialirkan dari Nengah tak membuat penonton beranjak keluar ruangan, malah mereka beralih ke panggung lainnya untuk menikmati suguhan musik Jazz selanjutnya dari Kalvin, Sindu dan Ketzia. Suasana menjadi lebih santai saat Apollo Band beraksi. Sembari menikmati lagu, mereka yang datang banyak yang berkerumun dan mengabadikan momentum langka malam itu dengan kamera mereka. Tentu saja, dengan dandanan yang rapih dan menawan, berfoto menjadi hal wajib. Majazztic berakhir tepat jam sepuluh malam, namun kenangan setelah acara tentu masih melekat pada memori mereka yang hadir. Selamat sekali lagi untuk PPIA Melbourne University atas kesuksesan Majazztic. Semoga saja acara penggalangan dana ini dapat membawa dampak bagi para korban musibah kebakaran hutan di Victoria. Nadya Foto: Nadya/RRotty

Semua pertunjukan panggung memainkan dentingan jazz. Bahkan panitia telah menyiapkan tiga panggung untuk menunjang non stop performance sesuai program yang sudah direncanakan jauh sebelumnya. Tepat pukul tujuh malam Majazztic dimulai dengan opening s3ranade dan dilanjutkan dengan In2beats yang siap membawakan lagu-lagu khasnya. Suasana semakin hangat ketika kemudian Ivan bersama Inda yang merupakan Melbourne new talent melantunkan lagu-lagu Jazz mereka dengan merdu. Spontan para penonton, khususnya teman-teman mereka, maju ke depan panggung dan mengikuti irama lagu demi lagu yang dibawakan. Sebuah momen spesial yang ditunggu-tunggu akhirnya datang ketika seorang musisi dari Tanah Air yang juga ialah salah satu perintis musik Indi siap mengambil alih panggung. Sister Duke alias Nengah Krisnarini dengan gemerlap baju hijaunya maju ke depan panggung membawakan lagu berirama Jazz yang catchy. Meski beberapa tembangnya mungkin masih terdengar sedikit asing, namun musiknya tetap terdengar asyik dengan perpaduan suara soprannya yang pas. Acara menjadi semakin meriah ketika Nengah membawakan lagu utamanya yaitu Kreyzie. Lagu tersebut berisikan cerita seseorang yang merindukan kekasihnya tapi tidak boleh bersedih. Para penonton

BUSET JAYUS Astronot Pertama Indonesia Pingsan Ini tahun 2015, Indonesia dengan bangga mengirimkan astronot pertamanya dengan roket buatan sendiri! Diliput seluruh setasiun TV dan disiarkan keseluruh dunia.

Penampilan penyanyi baru berb akat, Inda dan Ivan

5...4...3...2...1... Roket meluncur mulus diatas Indonesia dan setelah makan siang semur jengkol buatan ibunya, inilah saat-saat yang ditunggu: spacewalk. Sang astronot, bersiap dipintu pesawat, melangkah dengan gagah sambil berkata: “Lompatan kecil inilah lompatan terbesar bangsa Indonesia.” Sang astronaut lalu segera berjalan di ruang angkasa sambil memotret candi Borobudur. Tiba-tiba sang astronot tidak bergerak. Radio tidak bisa dihubungi. Karena panik sang astronot segera ditarik masuk kembali ke pesawat dalam keadaan pingsan. Setelah sadar, sang astronot ditanyai oleh komandan misi.

Muka-muka ceria yang ikut seru menonton Majazztic

Komandan: “Apa yang terjadi? Apakah kamu kena radiasi?” Astronot: “Saya kentut, bau jengkol sampai pingsan.” Komandan: “??!!!!.. malu-maluin negara aja lo!!”

Apollo Band

Di pusat kendali Bumi, 1 orang ilmuan cekikikan Ilmuan: “Hehehe, kan gue korupsi filter udaranya!”

33

read online at www.buset-online.com

BUSET IMIGRASI

TANYA JAWAB PERUBAHAN

PROGRAM MIGRASI 2008-2009 – MARET 2009 Part 2

Berikut adalah sambungan dari artikel sebelumnya (terdapat di BUSET May 2009, bisa diakses online lewat BUSET-online.com) mengenai ringkasan tanya jawab yang tertera pada website Imigrasi (DIAC) tentang perubahan program Migrasi tahun 2008-2009. 6. Visa apa saja yang terpengaruh? Keputusan telah diambil untuk membatasi total visa untuk Business Skills sebanyak 7500.

7. Apakah proses dari aplikasi tetap berjalan? Iya, proses dari semua aplikasi visa akan tetap berjalan sesuai dengan prioritas proses.

8. Apa yang dapat saya lakukan supaya visa saya bisa di-grant/setujui di program tahun 2008-2009? Supaya visa Anda bisa disetujui pada anggaran tahun ini, Anda harus memenuhi kriteria visa dan disponsori oleh employer atau dinominasikan oleh pemerintah state atau teritori jika nominasi pekerjaan Anda tidak berada dalam CSL .

9. Berapa lama kira-kira proses aplikasi visa saya? Bagaimana tentang standar servis proses aplikasi visa? Departmen Imigrasi tidak bisa mempekirakan berapa lama proses aplikasi visa Anda akan berjalan, termasuk aplikasi yang sudah dimasukkan. Standar proses aplikasi visa berlaku untuk kondisi proses aplikasi normal dan hanya sebagai petunjuk untuk kebanyakan proses aplikasi. Standar ini tidak memperhitungkan prioritas baru untuk aplikasi atau capping (pembatasan program) yang telah diperkenalkan sebagai hasil dari situasi ekonomi yang luar biasa yang dialami Australia saat ini.

10. Di mana Agent Migrasi/Client bisa mempertanyakan tentang kasus tertentu? Agen Migrasi/Client bisa membaca informasi yang tertera pada website imigrasi (www. immi.gov.au). Website ini akan memberikan informasi tentang perubahan-perubahan dan kemungkinan dampaknya kepada aplikasi. Jika pertanyaan Anda tidak dapat dijawab dengan informasi yang ada pada website imigrasi, Anda bisa menghubungi General Skilled Migration di 1300 364 613. Pertanyaan Anda juga bisa Anda masukkan lewat website imigrasi: Sebelum memasukkan aplikasi http://www.immi. gov.au/contacts/forms/gsm/pre.htm Setelah memasukkan aplikasi http://www.immi. gov.au/contacts/forms/gsm/post.htm

11. Apakah yang akan terjadi dengan aplikasi yang berada pada tahap terakhir proses dan dimana Departemen Imigrasi sudah meminta aplikan untuk melakukan pemeriksaan karakter ? Arrangement yang baru ini akan berlaku untuk semua aplikasi visa, termasuk aplikasi yang sudah berada dalam tahap akhir proses aplikasi.

12. Bagaimana dengan aplikasi di luar jalur skill?

Artikel ini disajikan hanya sebagai informasi umum dan bukan sebagai pengganti nasihat keimigrasian. Jika Anda membutuhkan informasi yang akurat tentang kemungkinan Anda mendapatkan PR Australia, Anda bisa menghubungi Yapit Japoetra MARN 0213101 (YNJ Migration Consultants) di (03) 9650 0895 atau agen-agen imigrasi terdaftar lainnya.

Yapit Japoetra (MARN 0213101) adalah agen imigrasi terdaftar asal Indonesia lulusan MBA dari Monash University. Yapit menyelesaikan kursus hukum imigrasi Australia dari Deakin University dan Migration Institute of Australia. Yapit adalah anggota dari Migration Institute of Australia. Yapit memiliki pengalaman dalam hukum imigrasi dan dapat membantu Anda dalam proses aplikasi atau memberikan nasehat tentang bagaimana mendapatkan permanent resident dan visa lainnya di Australia. Untuk informasi lebih lanjut, hubungi Yapit Japoetra di YNJ Migration Consultants di (03) 9650 0895 atau email [email protected].

Ketentuan/perubahan ini hanya berlaku untuk jalur skill dari program migrasi.

BUSET JAYUS

Domba yang Mempunyai Kelebihan Di kampung Serayu , tersiar kabar ada se-ekor domba yang bertanduk empat dan berkaki enam. Seorang reporter TV datang mewawancara pemiliknya. Reporter : “Saya mendengar dari orang-orang disini, selain tanduknya dan kakinya yang unik, domba ini punya beberapa kelebihan dibandingkan dengan domba-domba yang ada disini... apa itu pak..?” Pemilik domba : “Oh iya jelas ada kelebihannya , kelebihan tanduk dua dan kelebihan kaki dua ...!” Reporter : “!@#!!!??”

34

BUSET Vol. 04 - 48, Edisi JUNI 2009

MODEM YANG BISA MEMBAGI RATA KONEKSI INTERNET

WINDOWS 7 RC SUDAH BISA DI DOWNLOAD

B

S

Modem merek Draytek yang telah kami tes ini sangat bagus untuk pembagian koneksi internet di rumah/flat. Draytek Vigor 2700G/Ge memiliki sebuah feature yang disebut bandwidth management. Jadi jika salah satu dari flatmate kalian hobi download dan terkadang menyebabkan kecepatan internet di komputer lainnya turun, kalian bisa menggunakan modem ini untuk melimit kecepatan download dan upload di setiap komputer yang dihubungkan dengan modem. Contohnya, untuk kecepatan ADSL yang 1500Kbps, kalau dibagi dengan 4 orang, masing-masing mendapat kecepatan 375Kbps. Jadi pengalaman browsing dan download akan lebih peaceful.

Bagi kalian yang sudah tidak sabar untuk mencoba Windows 7, kalian bisa mendownload W7 RC built 7100 langsung dari website Microsoft. URL nya adalah sebagai berikut: http://technet.microsoft.com/en-au/evalcenter/dd353205. aspx?ITPID=mscomsl

agi kalian pengguna internet baik ADSL1 maupun ADSL2 yang suka download, ada produk baru bagi kalian yang bisa membagi koneksi kecepatan internet dengan rata. Dengan demikian kalian bisa melimit koneksi kecepatan internet ke setiap pemakai di rumah.

Suria-Student PC

etelah menerima tanggapan yang sangat positif untuk Windows 7 Beta, Microsoft baru-baru ini merilis Windows 7 RC (release candidate) yang akan menjadi calon full version dari Windows 7. Menurut berita, Mircosoft akan merelease W7 final edition tahun depan.

Ada dua versi 32bit dan 64bit. Bagi kalian yang kurang yakin , kami anjurkan untuk mencoba yang 32 bit edition. Setelah kami tes W7 RC di machine dengan specifikasi berikut: Q8400, 4G DDR2 RAM, 8600GT VGA, kami sangat kagum dengan kecepatan performance dari W7 RC. OS baru ini sangatlah stabil dan untuk program-program applikasi lama, kalian tidak perlu kuatir, karena W7 ada feature WOW (Windows on Windows) yang bisa menjalan program di environment WIN XP atau bahkan Win 98. Suria-Student PC

Masnur Marzuki, SH, LLM

Alumnus Melbourne Law School Staf Pengajar pada Fakultas Hukum ta Universitas Islam Indonesia Yogyakar

Menuju Nara S

pada epasang kekasih tidak bertemu da bera h suda eka Mer a. mas u suat ingmas ya ann dalam diri pasang masing sejak lama. --Rumi

niatku dan Semoga Tuhan redho dengan agai seb iku bag kau membuatkan eng a. (Bihurin mat kkan yeju men g yan h jodo Iin).

uhkan Demi Zat yang maha menumb darah an ung hub sas bera an peradab kapkan aku h tela Tidak ada yang pantas aku ung guh dan pernikahan, sung bahwa a Mak . padamu saat ini selain berita imu ikah men ku niat luruskan telah aku sempurnakan niatku akan cita-cita purn sem kita mu gan den h hari ini kelak yang meminangmu. Atas dasar itula membesarkan keturunan kita bersedia a’yun). rata aku memohon padamu agar hati (qur . Aku ingin menenteramkan aku lakikan menjadi istri sekaligus kekasihku ang sed an mpu Engkau pere ini hingga u dirim oi engkau jadi permaisuriku hari ridh laki. Ketika telah engkau aku dan imu, suam jadi esok nanti sampai zat, dimana men aku dan u menjadi istrik -Nya, gkin mun dan i engkau di dalam genggaman maka engkau adalah bum g lain, mencabut nyawa kita. aku adalah langit. Di waktu yan dan engkau bisa i bum jadi bisa aku sebuah menjadi Kekasihku, menikah hanyalah juga jadi langit. Di saat engkau Pun diri. an asa dew pen a stiw peri ijak maka aku berp aku pat tem i bum sebuah gimu. Di pernikahan bisa juga berwujud akan jadi langit yang menaun uan, keilm pan anta Kem . man gala pat engkau pen tem i bum jadi men aku t saa flik, motivasi langit yang kemampuan manajemen kon berpijak maka jadilah engkau nah, saki rga elua berk n itme itulah kom sihku dan keka h, ggu Sun . giku aun men barisan elihara mem m dakwah dengan menambah dala an ana pohon kebijaks an pada ummat lewat keturunan, kecinta ga. tang ah rum k bidu r-unsur Tuhan dan Rasul merupakan unsu itulah ama Bers . inya iput mel g yan takan penting Lalu maukah engkau aku ceri n kita resapi ku niat khidmat ritual pernikahan aka s luru h alasan kenapa tela lah amu dengan penuh takzim. pad h, ggu Sun ? imu ikah men na mak an alam karena aku menemukan ked kombinasi yang kehilangan Cinta, tak lain aku lah amu Namun ketahuilah kekasihku, pad h, ggu Sun an. kau, Nara. idup n keh inka n ging ntika men ghe Aku . men n ingin aka aku ahabatan. unsur-unsur itu belum selami kedalaman makna pers ikahan. Dan semua karena Cinta. bisa in yak peristiwa sakral bernama pern aku ah mul gan den h, ggu Sun h bole an ikah pern pi. Artinya, upacara ritual wa bisa mendedah ombak menjadi mim pan diri Jangan pula kau berucap bah p hidu ni jala saja berakhir. Namun pemanta men ingin aku mu itu? Cinta gan aku Den Cint ah gan den karim ti l nan laku akh kau apa dalam keluarga menuju ab keluargalah seb rga elua berk gkan gan yan den gen men n harus memang tidak aka dan keluhuran keluarga sakinah uah impian tentang kerukunan. seb n d aka wuju k tida a juga a tanp Cint es . laparmu tetap berlanjut sebagai pros Tapi r sudah menghapus haus dahagamu. ang seor ujung. Bagaimanapun kini laya am, ntar ome Sury ng Age Ki ang sed Cintaku a saat terkembang. Di depan kita Pangeran Jogja, pada suatu mas dan batu jar beru ah menanti sekian banyak kerikil pern a istan n alka ng. Dan ia meningg at Tuhan. ini berbungkus ketulusan, saya lah yang tajam, cobaan hidup serta nikm seperti ini. “Yang menangis ada n membuat kenyang aka kau nya gan den g g berpunya adalah yan is dahaga k meminang berpunya. Yan lapar jiwamu dan mengikis hab Telah aku luruskan niatku untu kehilangan adalah g Yan an. ilang keh itu jiwamu. h Nara, jika dan menikahimu, kekasihku. Hal mereka yang ingin.” Ketahuila uk dalam mas k untu nku g itme yan kom a na mak a kare angisi aku adalah yang berpuny ammad. Maka wajar ‘kan jika aku men barisan golongan ummat Muh tmu hanyalah sebentuk bua ya p jengkal pun setia aku isi ang men ad u? kehilanganm Bukankah baginda Nabi Muhamm k dulu, kini dan esok. untu itu Dan lah yang TA. ada CIN ikah itu kenangan kita? Sebab aku pernah bersabda bahwa men hanya Cinta. Kalau ku dan a bisa Cint saja Ya, an kap g dan yan a dan berpunya Cint ng itu adalah salah satu sunnahnya a dari itulah, ingat-ingat lagi kata-kata Ki Age Mak itu. a itu Cint ya an ahn ilang sunn p keh saat ini. membenci terhada maka wajar jika aku menangis Kau aku menginginkanmu. yang lah bukan bagian dari ummatnya? ada is ang men g yan ab Seb jadi men k untu ku ya hanya bersedia ikut dengan gkal Juni, berpunya. Dan yang aku pun an? Maka Arqan Kamaruzzaman, Di Pan a Cinta uny bagian umat Muhammad, buk berp g yan , aku a Mak a. Cint k untu ku niat skan 2009 Lalu aku, hari ini telah aku luru itu, adalah yang kehilangan. agamaku. menjadikanmu penyempurna

38

BUSET Vol. 04 - 48, Edisi JUNI 2009

BUSET JAYUS

Bisik-bisik Pasien Rumah Sakit Jiwa Pihak Rumah Sakit Jiwa mengambil kebijaksanaan mengundang sebuah rock band untuk menghibur para pasien. Pada hari yang ditentukan, terjadilah pertunjukan itu. Para pasien di kumpulkan dan segera kemudian band metal itu beraksi di atas panggung, lengkap dengan segala aksesorinya, lengkap dengan gayanya yang urakan dan meledak-ledak. Seorang pasien berbisik kepada sejawatnya : “Kalau kita terlalu lama di rumah sakit ini, kita juga akan seperti mereka.”

Balas Dendam Si Parjo

SISTER DUKE Nengah dan Highlight Of The Day Diam-diam Sister Duke alias Nengah Krisnarini, ternyata pernah menjadi seorang pelajar di Australia sama seperti kita-kita. Tanpa pernah disangka-sangka, seorang mantan pelajar University of New South Wales jurusan electrical engineering ini telah sukses menggarap album musik Jazz berjudul “Highlight Of The Day”. Albumnya yang sukses dirilis lewat jalur independent ini telah berhasil membawakan 11 lagu. Lewat melodi-melodi dan liriknya yang ringan, lagu ciptaan Nengah selalu menceritakan hal simple yang biasa dialami orang banyak. Unggulnya lagi, lagu-lagu tersebut ternyata tidaklah hanya berbicara soal cinta, namun juga tentang persoalan-persoalan hidup lainnya seperti konfik dan bagaimana rasanya ketika kita sedang kesal dengan orang lain.

Electrical Engineering dan Dunia Musik Perihal jurusan Nengah yang lumayan berat, yaitu electrical engineering, kira-kira hal apa sih yang membuat Nengah tibatiba ingin berubah haluan ke musik daripada menjadi seorang engineer? “Yah… habis kebetulan panggilan lebih ke musik yah daripada engineer,” jawab Nengah seraya tertawa. Lagipula usaha Nengah pada pelajaran engineer yang cukup sulit itu juga cukup terpakai untuk pekerjaannya sekarang sebagai musisi. Apalagi bagi seorang Nengah yang merintis musiknya dengan jalur independent, ia akan banyak berurusan dengan masalah tekhnis rekaman dan berikut masalah software-softwarenya. Di samping itu, yang namanya menuntut ilmu itu tidak pernah merugi, karena etos kerja engineer baginya masih tetap terpakai dalam mengatur proses rekaman.

Kehidupan Nengah di Sydney Salah satu pengalaman Nengah sewaktu menuntut ilmu di Sydney ialah ketika ia memenangkan kompetisi band terbaik, walaupun ternyata memenangkan kompetisi band bukanlah merupakan hal pertama bagi Nengah. Hal ini dikarenakan dulu pada saat Nengah masih bersekolah di SMAN 3 Jakarta, dirinya sempat memenangkan kompetisi band antar sekolah. Dibalik kegiatannya dalam dunia musik, ternyata Nengah pun dulu juga seperti kita-kita yang kuliah di Australia. Ia sempat aktif di kegiatan perkumpulan mahasiswa Indonesia dan menjabat sebagai sekretaris PPIA-UNSW. “Duh… melihat kesibukan para panitia Majazztic membuat Nengah jadi bring back the old memory ketika masih kuliah di Sydney.” Rupanya Nengah masih kangen dengan suasana Sydney. Ketika ditanya inginkah dirinya main-main ke Sydney lagi, ia pun menjelaskan, “mau banget sih, tapi Minggu sudah harus pulang ke Jakarta nih!”

Alasan Mengambil Nama Sister Duke Bagaimana asal muasalnya hingga Nengah terinspirasi untuk menamakan bandnya dengan sebutan Sister Duke? “Well, sebenarnya dulu anggota Sister Duke ada dua orang, saya dan satu teman saya, tapi sekarang dia sudah sibuk dengan kerjaannya.” Oh ternyata maksudnya Sister dan Duke. Tetapi di balik itu semua ternyata Nengah mendapatkan inspirasi kata Sister Duke dari lagu Stevie Wonder yang berjudul Sir Duke. Setelah di ulik-ulik, Nengah mengaku meski namanya didapat dari lagu Stevie Wonder, namun inspirasi utama semua ciptaannya berasal dari sang idola: seorang penyanyi Jazz tahun 60an, Ella Fitzgerald.

Kesuksesan Sister Duke Walaupun digarap secara independent, band Sister Duke ini nyatanya sudah cukup berpengalaman dalam soal manggung. Sebelum diundang untuk menjadi bintang tamu Majazztic, Nengah bergabung dalam Java Jazz, tapi sayangnya tahun ini ia hanya kebagian menjadi featuring artist saja. Ada satu pengalaman yang Nengah anggap paling seru, yakni ketika ia diminta menjadi opening act Monday Michiru yang telah digelar di Bali beberapa waktu silam.

Rencana Kedepannya Berhubung Sister Duke sifatnya masih independent, Nengah pun lebih memilih untuk fokus pada pembuatan album berikutnya. “Kalau masalah video klip sih nanti saja, lagipula kita belum mendapatkan banyak kesempatan tampil di televisi,” ucap Nengah dengan wajah penuh kemantapan. Sepeti yang kita lihat, nampaknya rencana projek band Nengah yang bernama Sister Duke ini akan semakin sukses digarapnya. Nadya Foto: Nadya/RRotty

Si Parjo mau mudik ke Tegal naik kereta Argo Mandul. Tapi kereta sudah berangkat duluan. parjo terlambat 5 menit. Dia marah-marah, lantas ke ruang informasi. Kapan kereta yang tadi berangkat dari Gambir lagi? Mbak yang ada di ruang itu bilang kalo besok kereta yang sama berangkat pukul 6 pagi. Parjo emosi, dia tidur semalaman di Gambir, buat nungguin si Argo Mandul. Pagi jam 5 dia udah bangun dan nanya yang mana kereta Argo Mandul. Setelah ketemu di Jalur 4, dia berjalan ke arah Loko kereta itu. Dia marah abis-abisan sama loko itu, lantas dia bilang sama loko itu. "Elu udah ninggalin gue kemarin. Padahal gue cuman terlambat 5 menit. Sekarang rasain lo, sekarang gue tinggalin lo !". Setelah itu, si Parjo jalan kaki ke Tegal. Dia tinggalin itu kereta. Balas dendam dia, gantian ninggalin......

40

BUSET Vol. 04 - 48, Edisi JUNI 2009

RETRET MUDIKA MT. MORETON 2009 Special thanks to: BUSET as Media Sponsor - Romo Gonti, Frater Kasmir, Romo Simon, Om & Tante Loekito as our speakers. Most of all, thanks to all Mudika Melbourne committees 2009 for organising the retreat, and welcome the new members of Mudika Melbourne 2009!

D

ua minggu sudah berlalu sejak Retret Mudika yang berlansung pada 12-15 April 2009 yang diselenggarakan di Mt. Moreton, Belgrave. Well, seperti biasanya, walaupun retret kali ini diselenggarakan oleh Mudika, tapi pesertanya ga harus cuma dari Mudika doang kan. Nah, ternyata, jumlah peserta kali ini kurang lebih ada 80 peserta, ada yang single fighter, ada yang couple dan sebagainya. This time, our theme is... “What is Love?”. Dan kali ini, kita ditemani oleh Rm. Simon Rande, Rm. Gonti and Fr. Kasmir Nema. Dalam retret kali ini kita mengulas bersih dari kulit luar sampai dalemandalemannya tentang apa sih cinta itu. Okay, back to business, our first day... 12 April 2009, Minggu. Pastinya kita kumpul dulu, yang di city kumpul di state library and yang di suburb dijemput temanteman yang bawa mobil pribadi. Setelah kumpul, kita brangkat deh. Oits, tunggu dulu, bukan ke Mt. Moreton loh. Kita ngadain misa dulu di Boxhill, secara itu hari Minggu Paskah.

Setelah itu, baru kita berangkat ke tempat tujuan! Mt. Moreton, here we come! Perjalanan dari Boxhill hingga ke tempat tujuan kira-kira 40 menit. Setelah sampai di tempat tujuan (yang pastinya dengan keadaan selamat), kita nglakuin ‘Ice Breaking’ game, yang dilanjutkan dengan pembagian grup secara random untuk aktivitas kita selama retret ini. Selain itu, untuk menghemat waktu, kita langsung dibagi ke kamar di mana kita akan tidur and dengan siapa kita akan tidur. In the mean time, kita diberi tugas untuk buat what we called ‘iklan’ as our ‘group assignment’. Also, kita diberi tahu tentang aktivitas setelahnya yang tak lain adalah makan malam! After dinner, kita perform our first group assignment, Iklan. Iklan itu sendiri harus interesting dong, that’s the real deal, semakin kreatif dan menarik semakin bagus tuh iklan. That performance last for about an hour. Yang dilanjutin sama acara yang kita sebut ‘Taize’, semacam doa sambil menyanyikan menenangkan hati.

Second day, 13 April 2009, Senin, 06:30... Banguuun! Untuk menyegarkan tubuh, dilakukanlah senam pagi ala pocopoco. Kemudian sebelum makan pagi disuguhkan, kami semua melakukan misa pagi. Barulah kemudian sesi diskusi yang pertama dimulai dengan membahas What they are saying about love? We talked about the basic theory about the thing we called ‘Love’. Sampailah kita pada permainan outdoor. Outdoor games ini dijadikan selingan sebelum kembali mendengarkan penjelasan topik pada sesi kedua, yakni What we are saying about love (part 1)? Kali itu diskusi menjadi menarik karena ada sepasang suami istri Loekita dan sepasang kekasih, Audwin dan Daniella, yang akan segera menikah yang datang memberikan secuplik pengalaman mereka. Sesi ketiga berbicara tentang What we are saying about love (part 2)? Sebuah film diputar. Film tersebut bercerita tentang Fr. Damian yang meninggalkan

kehidupannya untuk melayani kaum miskin dan sakit. Sebagai penutup, acara hari itu diakhiri dengan Taize yang digabung dengan Sakramen Maha Suci. Third day, 14 April 2009, Selasa. Seperti hari sebelumnya, bangun ~ senam ~ misa ~ makan pagi. Setelah semua aktivitas terjalankan, kita berlanjut ke diskusi sesi ke-4: Madah Cinta dimana pembicaraan bukan lagi mengenai teori, melainkan fakta seputar percintaan. Next activity, persiapan drama yang dilanjutkan dengan Drama part 1 ~ Break ~ and Drama part 2. Kemudian lanjut ke Open Discussion alias tanya jawab bersama dua romo and satu frater kita. Dan sebelum tidur, kami Ibadah Tobat. And, the last day, 15 April 2009. Seperti biasa, aktivitas pagi. Tapi setelah itu para anggota diminta memberikan saran kepada panitia retret agar dapat menyelenggarakan retret yang lebih baik lagi di masa mendatang. Lalu semua pun

41

read online at www.buset-online.com

ISSL V “V is for Victory“

S

epuluh tim Indonesia terbaik di Kota Melbourne telah “RE-UNITED” dalam ajang kompetisi sepakbola paling bergengsi di kota Melbourne. Indonesian Student Soccer League V yang telah dibuka pada akhir April lalu (25 April) akan bergulir selama 6 bulan ke depan ( April- September ) dan tentunya akan menambah keramaian acara Indonesia di Kota Melbourne. Seperti tahun lalu, ISSL V diadakan tiap minggunya di JJ Holland Park, South Kensington, setiap hari Sabtu dari jam 9 AM – 5 PM. Di tahun yang kelima ini persiapan berbagai tim kelihatannya juga menjadi semakin baik dibanding tahun-tahun sebelumnya, hal ini bisa dilihat dari segi kesiapan secara adminisitrasi, penampilan seragam tim dan tentunya permainan bola yang nan cantik dan indah. Untuk info selengkapnya ISSL V silahkan kunjungi situs baru ISSL di www.indostudent.org.au.

10 tim ISSL V beserta logonya: berbenah untuk kembali ke Melbourne. Menurut saya sendiri, sebagai anggota baru Mudika, retret ini boleh dibilang lumayan kompleks namun menyenangkan; ada diskusi serius, aktivitas bersenang-senang, sampai perayaan sakral. Meski demikian, mungkin tema yang diambil terlalu luas sehingga kadang pengetahuannya kurang mendalam, hanya di permukaannya saja.

we need to know for sure, there will be always at least one Love for each one of us, and it is HIS Love. N’dru (Mudikanz 2009) Foto: Mudika Love Mudika Melbourne coz Mudika loves you! www.mudikamelbourne.com

Dari retret ini saya mendapatkan banyak hal - teman baru, pengetahuan tentang cinta dan lain sebagainya. Jadi, terimakasih untuk para panitia yang telah berjerih payah mengadakan retret ini. Sukses selalu! We did talk almost all things about Love, but Love itself is an undefined expression. So no matter how deep we talk about Love, it will have no ends. And that’s why sometime we feel like the true Love does not even exist in this world. But, one thing

* ISSL has a new website The new website offers variety of content, including team’s profile, player profiles and community forums! … Check it out at www.indostudent.org.au.

* ISSL Report Spirit SC marks the opening day of ISSL V with a tough game against Improved Melbourne FC. Spirit SC unbeatable on their previous 2 game faces a tough challenge when they meet Melbourne FC, they started the league with a 2-0 win Vs Evolution and 0-0 Vs Eternal FC while Melbourne FC started the league with an emphatic 4-1 win Vs Eternal FC and a narrow loss 3-2 Vs Hade FC. For complete results, statistics, and schedules please check ISSL website at www.indostudent.org.au.

ISSL standings by week 3

PEMBINAAN KELUARGA MUDA Boleh tahu apa peran Anda di ICC? Saya dipercaya menjadi Koordinator Persekutuan Keluarga Muda.

Apa sih yang membuat banyak keluarga muda datang ke ICC? Menurut saya ada tiga hal. Pertama, karena masa depan keluarga. Tak dapat dipungkiri, anak-anak kita yang Australian-born Indonesians suatu saat akan mengalami benturan budaya dan bahasa di gereja Indonesia, khususnya saat mereka menginjak usia remaja. Namun di ICC yang adalah bagian dari Scots’ Church, mereka terlayani di bawah atap gereja yang sama. Orang tua ke kebaktian Bahasa Indonesia, anak-anak ke kebaktian Bahasa Inggris di hari yang sama, pada jam ibadah sama, namun di ruangan berbeda. Kedua, ICC punya tiga kelas Sekolah Minggu: 1-3 tahun, 3-5 tahun, 5-8 tahun. Diadakan bersamaan dengan kebaktian ICC pukul 5.15 sore dengan kurikulum pendidikan yang disusun oleh Evening Sunday School Ministry Team. Anak-anak kita sangat enjoy Sekolah Minggu tersebut. Salah seorang anak pernah bilang ke mamanya, “Ma, kenapa sekolah Minggu di gereja cuma seminggu sekali sih?”

Anda bilang fokus membina keluarga. Apa contohnya? Kami akan mengadakan Couples Retreat, khusus untuk pasangan suami-istri, dengan tema Membangun Pernikahan yang Berkenan bagi Allah pada tanggal 5-7 Juni 2009. Dilayani dua pembicara, Pendeta Nyoman dan Ibu Ade Widiantara, tim suami-istri yang telah menjadi berkat besar di Indonesia lewat program Marriage Enrichment. Dalam retreat tersebut, setuap suami istri akan membahas bersama topik-topik penting seperti: Memahami perasaan pasangan kita dengan bahasa kasih; Mengenali penyebab konflik pasutri dan meresponi konflik dengan konstruktif; dan Menikmati kehidupan seksual sebagai anugerah Allah.

Wah, mantap yah! Yang terakhir, kesan Anda secara pribadi tentang ICC? ICC itu gereja yang mempunyai outlook yang kontemporer tetapi setia kepada
 firman Tuhan. Gerejanya dinamis,  mengerti kebutuhan dan tantangan hidup yang dihadapi oleh komunitas Indonesia di Australia. Yang jelas, kami sekeluarga merasa jemaat di ICC sangat caring. ICC

John, Laura, Grace, & James Dodani

Ketiga, karena ICC punya fokus membina keluarga. Tingginya angka perceraian di Australia dan maraknya pertikaian suami-istri justru di tahun-tahun awal pernikahan membuat kami serius memikirkan pembinaan keluarga muda.

Mengenal Lebih Dekat . . .

INDONESIAN CHRISTIAN CHURCH (ICC)

RETREAT PASKAH 2009 D

i tahun 2009, Retreat Paskah ICC diadakan di The Summit, Trafalgar East, dengan tema “JESUS AMONG IDOLS.” Sekitar 45 orang peserta retreat begitu semangat mengikuti retreat ini. Bukan saja karena harganya murah (karena gereja mensubsidi hampir 50% untuk tiap peserta). Tapi acaranya memang unik dan berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, yaitu bersifat interaktif. Bukan melulu kotbah/ceramah, tetapi juga studi kasus film, diskusi kelompok, presentasi dan berbagai permainan yang seru. Pembicara kali ini adalah Dr Sen Sendjaya sendiri. Salah satu message utama yang disampaikan dalam retreat ini adalah bahwa natur kita sebagai manusia, kita dicipta Allah untuk menyembah sesuatu, yaitu sesuatu yang kita cintai. Lalu kita hidup melayani apa/siapa yang kita sembah. Dan hidup kita akan disetir dan dikendalikan oleh apa yang kita layani. Jika objek penyembahan kita bukan Kristus, hidup kita akan diatur dan dikuasai oleh berbagai berhala modern (uang, karir, keluarga, opini orang lain, dst.). Dari survey yang dilakukan panitia, seluruh peserta retreat merasa sangat diberkati melalui retreat ini, baik secara rohani maupun jasmani (ada bakcang, kue bolu, main Flying Fox, Leap of Faith, dll.). Komentar salah seorang peserta: “This is the best retreat ICC ever had!” ICC

Foto Bersama Peserta Retreat

B U S E T

SEHAT

BROKOLI PENUH KHASIAT S

uatu malam minggu saya dan seorang teman makan malam di sebuah restaurant Thailand. Saya sedikit terperangah ketika kawan saya menyantap sayuran brokoli yang menemani menu utama khas Thailand. “Hey, tumben kamu makan brokoli? Setahu aku kamu nggak suka sayuran kan?” Tanya saya dengan nada heran. “Memang tidak suka, tapi setahu aku sih brokoli itu sehat. Khasiatnya juga lebih banyak daripada sayuran lainnya. Lagipula rasanya biasa saja, nggak pahit. Kamu harus coba pokoknya!” Beber teman saya sembari menawarkan brokoli pada saya. Sesampai di rumah saya yang dilanda keingintahuan langsung mencari manfaat dan khasiat sayuran hijau tersebut. Berikut yang berhasil saya temukan dan ingin dibagi ke pembaca sekalian. Brokoli mungkin bukan jenis sayuran yang paling popular di kalangan pecinta sayuran, apalagi yang tidak pernah menyentuh sayur sekalipun. Tapi Anda perlu tahu bila brokoli meraih posisi teratas dalam makanan paling sehat, terutama dalam hal mencegah kanker. Diyakini brokoli dapat menurunkan resiko kanker kerongkongan, perut, usus besar, paru-paru, prostat, mulut dan payudara. Penelitian telah dilakukan di Harvard University dan Ohio State University dimana para ilmuwan telah mengisolasi senyawa-senyawa dari brokoli yang mampu melambatkan perjalanan kanker kandung kemih. Senyawa-senyawa yang dimaksud adalah isothiocyanate (ITCs) dan sulforaphane. Penelitian

tersebut menghasilkan bahwa pria yang mengkonsumsi dua porsi brokoli (satu porsi seukuran setengah cangkir) per minggunya memiliki resiko menjangkit kanker kandung kemih 44 persen lebih rendah daripada mereka yang makan kurang dari 1 porsi. Bagaimana sih cara memakan brokoli agar khasiatnya tidak hilang? Ternyata cara mengkonsumsi brokoli yang terbaik adalah dengan cara mentah-mentah. Karena panas dapat menghancurkan ITC pelawan kanker, brokoli masak bisa menyediakan 60 sampai 90 persen lebih sedikit ITC dibanding brokoli mentah. Selain bermanfaat bagi kanker kandung kemih, hasil kajian yang diterbitkan Journal of Nutrition menyebutkan bahwa konsumsi brokoli sangat berperan penting dalam mengurangi risiko kanker payudara pada perempuan pramenopause. Studi lain di University of California menemukan bila memakan brokoli bisa meningkatkan daya perlindungan dari sistem imun tubuh. Para ilmuwan ini melakukan percobaan dengan tikus-tikus yang sudah tua dimana mereka diberi sulforaphane dari brokoli dan menunjukkan perbaikan respons imun yang bermakna, mirip dengan respons imun yang jamak ditemukan pada tikus muda. Manfaat brokoli tidak sampai situ saja. The National Cancer Institute mendanai sebuah studi yang dilaksanakan oleh peneliti di University of Pittsburgh Cancer Institute. Hasilnya mencerminkan bila

ITC dalam brokoli sangat efektif dalam menekan pertumbuhan sel-sel kanker prostat pada manusia. Tim ilmuwan lain di Cancer Care Ontario, Toronto, Canada, menganalisa data lebih dari 1300 pria yang didiagnosa kanker prostat. Tim ini menemukan konsumsi besar dari sayuran hijau tua, yaitu brokoli diantaranya, sangat berkaitan dengan pengurangan dari risiko berkembangnya kanker prostat yang agresif. Selain memperkecil, atau memberhentikan, risiko kanker pada umumnya, masih banyak manfaat brokoli lainnya. Brokoli dipercaya mampu menurunkan risiko gangguan jantung dan stroke, mengurangi resiko katarak dan spina bifida (salah satu gangguan kelainan tulang belakang). Saya yang dulunya masih jarang mengkonsumsi sayuran kini tergerak untuk lebih banyak memakan sayuran hijau. Tidak terbatas hanya untuk brokoli, namun berbagai macam sayuran lainnya seperti kol, kubis, bunga kol, kangkung dan bayam. Diyakini jenis sayuran seperti ini mengandung bahan kimia yang sama pentingnya untuk mencegah sel-sel kanker. Qowi

B U S E T

SARJANA

MEMILIH JURUSAN YANG TEPAT T

ahun ajaran baru sudah dekat dan semakin sibuk pula persiapan untuk menyambutnya, terlebih yang dialami sebagian dari kita yang akan melanjutkan jenjang pendidikan dari tingkat SMA ke Universitas. Memilih jurusan tentunya bukan perkara yang mudah apalagi di jaman sekarang yang serba sulit, dengan keadaan biaya pendidikan yang terus naik dan kebutuhan lain yang terus meningkat, kita dihadapkan oleh suatu kondisi sosial yang serba tidak berpihak. Dapat dikatakan beruntung jika saat ini orang yang dari tingkat menengah seperti SMA, SMK ataupun yang sederajat kemudian melanjutkan ke jenjang kuliah, maka dengan itu sikap yang perlu dibangun adalah memanfaatkan kesempatan tersebut dengan sebaik-baiknya. Langkah awal yang perlu dibangun adalah dengan memilih jurusan sebaik-baiknya yang sesuai dengan minat dan bakat, dengan kata lain jangan sampai salah jalan. Hal ini dapat dikatakan sangat penting, pasalnya jenjang kuliah merupakan suatu langkah awal dalam mencari dan mempersiapkan diri untuk menghadapi dunia kerja.

Kendala yang Dihadapi Tidak segampang memilih permen di dalam toples, memilih jurusan di perguruan tinggi setidaknya dihadapkan oleh banyak kondisi dimana mau tidak mau diperlukan sebuah keputusan yang bijak dan masuk akal. Kendala yang akan dihadapi semisal:

Biaya Dianggap sebagian besar orang sebagai kendala yang utama, alasannya adalah pendidikan memerlukan biaya yang tidak murah. Biaya ini rata-rata dikenakan setiap semester berupa uang SPP tetap tiap semesternya, biaya mata kuliah per SKS dan uang gedung (dikenakan pertama kali masuk kuliah) yang terhitung tidak murah. Belum lagi biaya hidup, semisal saja: untuk sewa kos, uang makan dan kebutuhan lainnya yang mencakup buku dan peralatan kuliah lainnya.

Jarak Jauh tidaknya seseorang kuliah dari tempat orang tua tinggal, hal ini tentu saja mempengaruhi perasaan orang tua yang secara naluriah mencemaskan anakanaknya jika mereka menempuh kuliah di luar kota, luar pulau bahkan luar negeri.

Keinginan Orang Tua dan Anak Tidak dapat dipungkiri seringkali orang tua mengharapkan anaknya memilih jurusan atau universitas tertentu dengan berbagai alasan namun si anak tidak dapat memenuhinya. Hal ini dapat diminimalisir dengan kegiatan curhat antar anak dengan orang tua secara kekeluargaan guna mendapatkan jalan terbaik, perlu diingat kalau kunci keberhasilan dalam menempuh pendidikan ditentukan oleh si pelaku pendidikan dan dalam hal ini si anak. Maka sebaiknya memilih jurusan memang harus dirundingkan antara anak dan orang tua dengan mempertimbangkan aspek-aspek penting, semisal:

B U S E T

PROPERTI

DECIDE NOW… ACT NOW… Before the First Home Owner Boost comes to the end!

First Home Owner Grant segera berakhir 30 Juni, kini kebijakan baru kian tumpang tindih. Berikut ini Xynergy Investment Group memaparkan kapan saat terbaik bagi para First Home Buyers untuk membeli properti. Akhir April lalu, Perdana Menteri Kevin Rudd menyampaikan konfirmasi tidak langsungnya pada media lokal bahwa tidak akan ada perpanjangan untuk kebijakan Boost to the First Home Buyer Grant. “It’s had a strong, useful result so far, but I have got to say all good things must come to an end,” demikian kalimat Kevin Rudd dikutip dari situs berita News.com.au Memang sejak awal ketetapan yang satu ini ditetapkan dengan tegas dimulai per tanggal 14 Oktober 2009 dan berakhir 30 Juni 2009. Yang artinya, untuk setiap kontrak pembelian yang masuk sebelum tanggal 30 Juni 2009, berhak mendapatkan First Home Owner Grant (sebesar $,7000), First Home Bonus (up to$5,000) dan First Home Owner Boost (up to $ 14,000). Jumlah total yang ditawarkan melalui scheme ini mencapai $26,000. Menyusul berakhirnya kebijakan First Home Bonus yang “up to $26,000” ini, Premiere John Brumby dari state government menyatakan bahwa pemerintahannya akan melanjutkan kebijakan tersebut per tanggal 1 Juli 2009, yang berlaku selama 1 tahun. Dalam ketetapan yang baru ini, kontrak yang masuk sejak tanggal 1 Juli akan menerima Regional Bonus dari State Government. Menyusul itikad baik dari State Government, Federal Government turut berinisiatif memberikan perpanjangan bagi para First Home Buyers. Kebijakan terakhir ini cukup singkat: Kebijakan First Home Owners Boost diperpanjang hingga 3 bulan kedepan, yang artinya hingga 30 September 2009 mendatang para First Home Buyers masih bisa mendapatkan Boost dengan jumlah yang sama. Pertanyaannya, kapan saat terbaik bagi para First Home Buyers untuk membeli property mereka? Bruce Oliver, Managing Director dari Xynergy Investment Group menyarankan untuk mengambil jedah 1 Juli – 30 September! Sebab dalam dikurun waktu ini, First Home Buyers bisa menikmati benefit yang lebih besar, dikarenakan kedua ketetapan ini berlaku pada saat yang bersamaan! Grant yang bisa didapatkan dalam kurun waktu ini tidak tanggung-tanggung: up to $32,000! Sedikit tips dari Bruce bagi para calon First Home Buyers yang akan membeli House and Land package dalam waktu dekat, “Anda bisa mulai memilih design floorplan yang Anda sukai, tapi jangan menandatangani kontrak pembelian sekarang ini, tunggu hingga tanggal 1 Juli, dengan begitu Anda bisa mendapatkan up to $32,000 First Home Owners Grant!”

Kualitas dan Kuantitas Jurusan Sebagai seorang siswa yang ingin berlanjut ke jenjang kuliah tentunya mempunyai jurusan favoritnya, yang menjadi penting adalah pertimbangkan secara matang jurusan yang akan dipilih baik secara kualitas dan kuantitasnya. Kualitas dapat dilihat melalui akreditasi sedangkan kuantitas merupakan daya tampung dalam jurusan tersebut, hukumnya adalah semakin baik kualitas dan kuantitas jurusan maka akan banyak persaingan.

Karir dan Pekerjaan Memang sebaiknya bekerja sesuai minat dan bakat, hal ini berarti mempertimbangkan masak-masak tujuan seorang pelajar untuk ke depannya. Dunia kerja tidak sepraktis yang bayangkan namun juga tidak segampang yang dibayangkan, seseorang akan dapat menjadi sangat fleksibel dalam menjalani suatu bidang, semisal seorang lulusan Teknik Sipil bekerja sebagai wartawan. Tidak perlu takut akan kemungkinan tidak mendapat pekerjaan, hal ini sudah merupakan suatu dinamika yang terus menerus. Ada baiknya juga jika seseorang mempertimbangkan trend pekerjaan saat itu atau yang banyak dicari oleh perusahaan minimal dalam kurun waktu 3 tahun terakhir. Rio *) Persyaratan umum untuk mendapatkan FHOG, kontrak harus diregistrasi antara tanggal 1 Juli 2009 – 30 Juni 2010, dan poperti tidak boleh melebihi harga $ 600,000. *) Persyaratan umum untuk mendapatkan Bonus dan Regional Bonus, kontrak harus di registrasi tidak melebihi dari tanggal 30 Juni 2009 dan harga properti tidak melebihi $500,000

XYNERGY INVESTMENT GROUP Informasi di atas adalah panduan dan gambaran umum dalam bidang investasi dan properti. Xynergy Investment Group memberikan konsultasi individual yang didedikasikan untuk calon investor dan pembeli properti. Untuk konsultasi wealth creation strategy, property investment dan home/commercial loan, silahkan menghubungi Xynergy Investment Group di 1300-884-168.

48

BUSET Vol. 04 - 48, Edisi JUNI 2009

PARABEL BALAPAN KUDA CAPRES-CAWAPRES 8 JULI 2009

Bambang Yudhoyono

Boediono

L

omba balap-kuda loncat sedang-akan dihapus di Victoria. Sedang: karena memang tengah dilarang. Akan: karena masih belum tentu keputusannya. Sebabnya adalah beberapa kecelakaan yang mencederakan sang kuda-balap loncat dan penunggangnya. Cedera seekor kudabalap sering berarti kematiannya. Patah kaki aja: Dor! Kuda ratusan ribu- bahkan jutaan dollar di “suntik mati”. Apalagi kalau patah leher karena salah jatuh, sewaktu melompati rintangan: Pasti di DorDor! Pemicu pemberhentian “jump racing” adalah 2 kecelakaan fatal dalam sehari di lapangan balap kuda – Warnambool pada tanggal 8 Mei 2009. Media dan TV Australia memberitakan: Ketika melompati rintangan satu-sebelum-terakhir, kuda favorit “Hassle” dengan penunggang Brad McLean, terjatuh dan patah kaki. Serta-merta “Hassle” di “destroyed” di lapangan (Horsetalk.co.au 08.05.09). Kemudian kuda-peloncat unggul “Clearview Bay” terjatuh pada rintangan yang terakhir, serta patah pula lehernya. Aku turut sedih menyaksikan penunggang Tom Hogan yang terpelanting, merangkak mendekati kudanya “Clearview Bay” yang terbaring lumpuh. Tampak Tom berlutut menangis sambil membelai kepala kudanya, karena ia tahu bahwa riwayat “Clearview Bay” akan segera berakhir. Tom mencium dahi kudanya, kemudian ia menjatuhkan kepalanya ke dalam kedua tangannya di atas rumput. Tak lama setelah itu, para petugas bergegas menutupi kuda dan penunggangnya dengan tirai hijau. Keputusan untuk memberhentikan lomba balap-kuda di Victoria disambut baik sebagian masyarakat dan organisasi pecinta binatang di Australia. Namun bagi mereka yang secara langsung dirugikan kebijaksanaan tersebut: seperti para pelatih, perawat dan pemilik kuda-balap pelompat, maka vonis itu berarti satu “putus hubungan kerja -PHK”. Belum lagi para pecandu, penggemar dan pelaku judi balap-kuda. Perjudian segala bentuk adu dan balapan e.g.balap anjing, balap unta, balap kuda, balap kodok, adu “footy”, adu bola, adu tinju, disamping judi di kasino, memang sangat-sangat besar di Australia. Banyak suara protes yang di lontarkan mereka. Seorang pelatih bahkan telah mengancam akan ‘menembak kuda-balap peloncatnya, bila balapkuda loncat rintangan akan diberhentikan di Victoria. Kemudian ia akan memenggal kepala kuda dan mengrimkannya ke kantor Premier Victoria, John Brumby.

Megawati

Prabowo

Parabel tragedi balapan kuda di atas aku angkat untuk tulisan tentang Pemilihan Presiden dan Wakil Presiden Indonesia periode 2009-2014. Hari ini adalah batas waktu terakhir untuk pencalonan mereka secara resmi. Sebelumnya aku tidak berani menulis, karena para partai politik dan media masa berspekulasi tentang siapa yang akan menjadi Calon Presiden (Capres) dan Calon Wakil Presiden (Cawapres). Aku menyaksikan dan membaca politik partai-partai kecil dan masyarakat umum yang ramai mengusung calon yang sama sekali tidak ada harapan untuk berlomba, kecuali bila disetujui ketiga partai politik unggulan yang berhasil meraih suara terbanyak dalam Pemilu Calon Legislatif 9 April yang lalu. Sebagaimana telah diperkirakan, Partai Demokrat berhasil menang dengan terpilihnya 666 Caleg (20,85%), disusul dengan Partai Golkar dengan 638 Caleg (14,6%) dan Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan –PDIP memperoleh 628 Caleg (14,04%) (KPU –RI). Dewan pimpinan parpol itulah yang berhak mengusung dan menentukan siapa yang akan diperlombakan dalam “Balapan kuda nasional’09”. Sampai pada 16 Mei, bebagai pimpinan parpol dan calon mereka telah mengadakan “Horse Trading” atau negoi politik secara sengit, dicampur kelihaian. Kini telah resmi: Ada 6 kuda-balap yang akan berlomba berpasangan pada tanggal 8 Juli mendatang: Dr. Jen. purn. TNI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) bersama Prof. Dr. Boediono, M. Jusuf Kalla - JK bersama Jen.purn.TNI Wiranto, dan Megawati Soekarnoputri - Mega dengan Letjen.purn.TNI Prabowo Subianto. Penunggangnya adalah para pemilih masyarakat WNI dan parpol Indonesia yang aktif, baik yang di luar negri maupun yang di Bumi Nusantara. Pasti ada pula yang main judi balapan presiden! Pernah aku menulis bahwa Indonesia masih memerlukan seorang mantan perwira tinggi TNI sebagai presiden atau sebagai wakil presiden. Paling tidak sampai tahun 2019. Sebab menurut pengamatanku, bila presiden dan wakilnya dari sipil, maka masih ada kemungkinan kalangan TNI tertentu tidak sepenuhnya menerima dan melaksanakan perintah presiden sebagai “Commander in Chief”. Ada kemungkinan timbulnya “perintah untuk tidak diperintah”. Aku amati masa kepresidenan Soekarno, Habibie, KH Abdulrahman Wahid (Gus Dur) dan Megawati Soekarnoputri yang lalu. Kini dengan terusungnya 3 mantan jendral TNI sebagai Capres dan

OPINI BUSET

Wiranto

Jusuf Kalla

atau Cawapres periode 2009-2014, maka Presiden RI yang terpilih nanti serta kabinet pemerintahannya akan dapat mengharapkan dukungan dan loyalitas TNI-POLRI. Lalu, siapa yang akan terpilih nanti? Pasangan kudabalap mana yang akan menang berlomba? Dari analogi “balapan kuda-lompat di Australia” maka kita telah baca dan lihat bersama, bahwa si kudabalap favorit menang “Hassle” kini telah almarhum hanya sekedar karena patah kakinya. Kemudian kuda-balap lompat unggulan “Clearview Bay” dengan jockey kawakan Tom Hogan, terjatuh pada rintangan yang terakhir, yang ke-33. Tidak akan dapat ditemukan lagi siapa yang salah: si kuda-balap atau penunggangnya? Apakah “Clearview Bay” salah lompat, ataukah penunggang Hogan yang pada waktu itu berada pada posisi paling depan, dihadapan ambang kemenangan, terlalu dini memberi perintah loncat pada rintangan terakhir? Kuda dan penunggang yang berada dibelakang “Clearview Bay” akhirnya menang balapan melewati garis finish, dalam ribuan emosi penonton e.g. pilu dengan kecelakaan kuda, kaget karena kuda dan penunggang terpental, dan pejudi yang kalah dan menang. Aku berdoa agar balapan pasangan kudalomba “SBY-Buno”, “JK-Wirto”, “Mega-Bowo” akan dimenangkan para penunggangnya: yaitu para pemilih Presiden dan Wakilnya pada tanggal 8 Juli 2009 mendatang. Aku berdoa agar: tidak seperti balapan kuda di Australia dimana si kuda dibunuh bila patah kaki atau lehernya! Agar ada penghargaan nasional untuk pasangan kuda balap yang akhirnya meraih urutan kedua dan ketiga: Anugerah Tuhan untuk Bangsa Indonesia.

Jack West Ahli Satwa, Pengamat Politik dan Lingkungan

49

read online at www.buset-online.com

AIRMATA YANG TERSENYUM S

alah satu tanda sukses kepemimpinan ialah apabila orang-orang yang dipimpin rela terhadap apa saja yang dilakukan oleh pemimpinnya. Tak ada gejolak, tak ada pemberontakan, tak ada pergolakan. Tenang, stabil, mulus. Atmosfir semacam itu pulalah yang terjadi di dusun saya. Para penduduk tampak tenteram, kalem, tak kelihatan ada sesuatu yang membikin mereka resah, ingin memprotes atau apapun saja yang mengindikasikan kemungkinan konflik. Alhasil ‘stabilitas nasional’ di dusun saya tercapai dan benar-benar tak terlihat ada gelagat bahwa situasi itu akan berubah atau menurun. Barusan ada pemilihan Kades, dan itu berlangsung bukan main lancarnya; sementara pamong lain tetap orang-orang lama – dan merekalah tampaknya yang merupakan perawat dari situasi stabil yang telah terjadi sejak lama. Yang jadi Kades adalah putra mantan Kades yang belum lama ‘awarahum’ alias almarhum. Ada dua calon, dan seluruh rakyat mengerti persisi bahwa yang satunya bukanlah pesaing putra mantan kades, melainkan sekedar combe – semacam pemain bayangan untuk pantes-pantes. Penduduk kompak memilih putra mantan Kades. Mereka memasukkan biting dengan senyum atau tertawa lebar. Tak ada kendala apapun. Mereka tampak mantap dan rela, tak ada terasa ganjelan apapun di balik senyum mereka.

Bahkan siapapun saja yang jadi nominator berdasar ‘situasi structural dan cultural kehidupan dusun’, tak akan ditolak oleh penduduk. Mereka akan coblos tanpa berat hati. Seburuk apapun citra calon Kades atau semenjijikkan kayak apapun reputasinya, para penduduk tak punya keberatan apa-apa untuk memilihnya jadi kades baru. Lebih dari itu rakyat bahkan punya kecenderungan untuk justru memperoleh kepuasan batin apabila yang mereka pilih adalah orang yang paling buruk dan paling tak pantas jadi Kades. Lebih sepuluh tahun silam memang ada sebagian penduduk yang bersikap sinis – “Dulu kita dipimpin oleh Wak Lurah, lantas dipimpin Wak Kades, dan lama-lama Wak Bedes…” Tapi beberapa tahun terakhir suara-suara sumbang seperti itu sirna. Penduduk rela-rela saja dipimpin oleh Bedes, Kethek, Budheng atau Kuwowo sekalipun. Juga mereka tidak kalau uang bantuan desa dipurak sendiri oleh Kades dan para pamong. Mereka tidak protes kalau uang pajak atau uang apapun saja serta kesempatan apapun saja dipakai oleh Kades untuk menjahati rakyatnya sendiri. Sudah sejak lama mereka tidak merasa dipimpin, tak merasa dilindungi, disantuni atau dikembangkan nasib kehidupannya. Mereka bahkan bersepakat bahwa dalam beberapa hal mereka justru dirampok, dibujuki, diapusi, oleh orang-orang yang seharusnya menjadi pemomong dan penyantun mereka. Pertama-tama mereka mempersoalkan perbedaan antara pemimpin dengan penjahat atau antara

penguasa dengan perampok – tapi lama-lama mereka makin tak punya kesempatan, tak punya hati dan enerji untuk memperdebatkan makna kata dan istilah. Justru pengalaman-pengalaman semacam itu berjasa meningkatkan kesaktian mereka sebagai manusia. Misalnya mereka jadi punya ilmu kebal. Kalau ditusuk, semestinya kesaktian, tapi mereka tak merasa sakit. Kalau diiris, mestinya berdarah, tapi tidak. Kalau ditempeleng dan diinjak-injak, mestinya mereka menangis atau naik pitam, tapi mereka tersenyum dan tertawa. Mereka kehilangan sensitivitas dan obyektivitas terhadap realitas pengalaman mereka sendiri. Itu satu-satunya jalan untuk tetap survive. Yang mereka kembangkan adalah daya adaptasi terhadap penderitaan, daya persuasi terhadap kesengsaraan, daya lebur terhadap rasa sakit. Para penduduk itu hanya mungkin sampai pada situasi kejiwaan yang semacam itu sesudah mereka tempuh segala macam cara untuk mengatasi keadaan namun selalu gagal. Segala model ishlah, segala teori perlawanan, segala bahasa dan strategi, kandas dan menguap. Yang tinggal akhirnya adalah daya tahan yang fantastis terhadap duka derita. Yang tersisia adalah airmata yang tersenyum. Sesudah jangka waktu tertentu, situasi semacam itu akan mengantarkan para pemimpin ke dalam suatu malapetaka yang tak terduga dan amat serius.

Emha Ainun Nadjib Dokumen Progress Jogja

50

BUSET Vol. 04 - 48, Edisi JUNI 2009

BUSET

LEZATNYA

AYAM SAUS KECAP

CAKE LAPIS COKELAT VLA

Bahan Kulit: 200 g mentega 250 g gula pasir 5 kuning telur 5 putih telur, kocok hingga kaku 200 g tepung terigu 50 g cokelat bubuk 1 sdt baking powder Vla Untuk Lapisan 50 g tepung terigu 150 ml susu kental manis 500 ml air hangat 1/8 sdt vanili Bahan: 1 ekor ayam kampung 4 cm jahe, memarkan 200 cc kecap asin 50 g gula batu

2 buah bunga lawang 2 siung bawah putih 2 buah cabai merah 1500 cc air

Cara Membuat: Cuci daging ayam hingga bersih, keringkan dengan lap kemudian sisihkan. Masukkan jahe, kecap asin, gula batu, bunga lawang, cabai merah, bawang putih, air dan daging ayam. Masak selama 30 menit hingga ayam empuk dan bumbu meresap.

Cara Membuat: Kocok mentega dan gula pasir hingga lembut. Masukkan kuning telur satu per satu sambil dikocok hingga kental. Masukkan tepung terigu, cokelat bubuk dan baking powder sambil diayak. Aduk. Tambahkan kocokan putih telur, aduk rata. Tuang adonan ke dalam loyang, ratakan. Panggang dalam oven dengan suhu 180o C selama 45 menit hingga kecokelatan dan matang. Angkat, keluarkan dari loyang, dinginkan. Vla: Campur semua bahan vla, masak hingga mengental kemudian angkat. Penyelesaian: belah cake membujur menjadi 3 bagian. Olesi dengan adonan vla panas hingga rata, satukan kembali dan sajikan.

Angkat, potong-potong daging ayam sesuai selera. Sajikan. Rio

Rio

PA’SET

Contekan PASAR BUSET

Bunga Lawang = Star Anise

Jahe = Ginger

Ayam Kampung =

Susu Kental Manis =

Gula Batu = Rock Sugar

Cokelat Bubuk =

Free Range Chicken

Condensed Milk

Cocoa Powder

51

read online at www.buset-online.com

L AYAR TANCAP GENERASI BIRU

JAMIL AH DAN SANG PRESIDEN Genre: Drama Komedi Aktor: Ferdy Element, Wulan Guritno, Olivia Lubis, Afghan Sutradara: Benni Setiawan

B

agi peminat film komedi ringan, mungkin Bukan Cinta Biasa merupakan pilihan yang tepat. Sutradara Benni Setiawan mengemas film ini sehingga dapat ditonton seraya bersantai tapi tetap sarat makna moral. Alkisah seorang vokalis grup musik papan atas yang ngetop di era 80an, Tommy (Ferdy Element) suatu hari bertemu dengan gadis berusia 15 tahun yang mengaku sebagai anaknya. Awalnya Tommy ragu, namun setelah mendengar langsung pengakuan mantan pacarnya, Lintang (Wulan Guritno), Tommy pun terpaksa menelan kenyataan bahwa ia telah memiliki seorang anak wanita.

ke Amerika Serikat guna menemani calon suaminya itu. Sedang sang anak, Nikita, masih harus menjalani sisa sekolahnya selama beberapa bulan sebelum menyusul ibu tercinta. Itulah mengapa Nikita “dititipkan” pada Tommy. Masalah pun mulai mencuat ketika ayah harus menjaga anaknya yang belum pernah dikenalnya. Usaha penyatuan hati mereka itu lah yang ditonjolkan dengan adegan-adegan humoris yang dapat menghibur kita. VRotty

LOAKAN

FREE ADVERTISEMENT - REGISTER ONLINE @ WWW.BUSET-ONLINE.COM

Kamar Gede Seukuran Master Bedroom Untuk Disewakan- Corner position. 5 menit drive ke Highpoint SC,ke city 25 menit by bus, jalan kaki ke bus stop/ safeway/aldi/ CBA bank. Harga $ 150/ week termasuk bills and full furnish, alat2 dapur dan rumah pake bareng. Near new house, bathroom and toilet to share sama student cewek yang tinggal sama kita, nice young couple. For easy going Student/ orang kantoran and non smoker please. Contact/SMS Veronika/Lukas 0433187790

LOWONGAN KERJA DICARI Tenaga kerja pria FULL TIME dan wanita PART TIME. Silahkan kirim resume ke LAGUNA HAWTHORN. 772 Glenferrie Road, Hawthorn VIC 3122 atau hubungi 0430 113 836. Asia Pacific Resources International Holdings Ltd membuka lowongan pekerjaan sebagai Senior Associates.

F

ilm yang bertemakan musikal ini ingin bercerita tentang masalah sosial yang ada di dalam masyarakat lewat sebuah band Indonesia ternama, Slank. Mengisahkan tentang pertemuan Slank dengan dengan tokoh-tokoh yang memiliki trauma terhadap kekerasan, politik, narkoba dan cinta. Di film Generasi Biru, Nadine Chandrawinata ikut beperan sebagai pacar Kaka yang merupakan pemadat atau pemakai narkoba yang akhirnya sembuh berkat bantuan Kaka. Film ini sebelumnya telah rilis di Berlin, Jerman dan mendapat apresiasi positif di sana dengan ludesnya tiket yang terjual saat pemutarannya di Berlinale International Film Festival 2009. Film Generasi Biru menampilkan 15 lagu Slank seperti Ku Tak Bisa, Indonesiakan Una, Virus, Lo Harus Grak, Koepoe Liarkoe dan Terbunuh Sepi.

Lintang yang kini ialah tunangan orang lain memutuskan akan pergi

AKOMODASI

Genre: Drama Musikal Aktor: Personal Band Slank (Bimbim, Kaka, Abdee, Ridho dan Ivan), Nadine Chandrawinata Sutradara: Garin Nugroho

Silahkan lihat informasi lebih lanjut di situs www.careerinasia.com/april (tenggat waktu hingga 15 Juni 2009).

LAIN-LAIN Ingin Pasang Iklan di BUSET? Hubungi Erick 0433 234 028 (Western Australia) atau Vini 0438 01 21 83 (Victoria) KEY THING Breastfeeding Cover Kain penutup saat menyusui buah hati Anda. Menyusui dimana saja tidak lagi jadi masalah. Kain terbuat dari bahan katun yang nyaman dan lembut, saat menyusu si kecil pun jadi merasa hangat. KEY THING Polos: $25 KEY THING Custom: $35 – Anda bisa menuliskan nama anak Anda atau kalimat lucu seperti “Do Not Disturb! Bonding Time!” (maksimum 45 karakter, termasuk spasi) Hubungi Vini di nomor 0438 01 21 83 atau email [email protected]

Buat kalian yang para Slankers, film ini memang sengaja dibuat dalam rangka hadiah untuk Slank yang selama 25 tahun menemani perjalanan musik Indonesia dengan warna musiknya yang khas dan sarat akan makna sosial. Jadi jangan lewatkan film ini sebab kita bisa melihat adegan tari perut anak-anak Slank dengan sedikit kombinasi modern dance yang bisa dibilang jarang dilihat, mulai dari perut six-pack sampai perut buncit pun tersaji disini. Selain itu juga film ini sebenarnya ingin mengajak para anak muda sekalian agar peduli terhadap sesama dan tetap cinta damai, meski harus diusung dengan lingkungan sosial yang agak kacau dan kurang mendukung. Rio

BUSET JAYUS Cara-cara Menghindari dan Mencegah Flu Babi 1. Jangan berjabat tangan dengan babi yang sedang flu (selain akan tertular flu oleh babi, anda juga akan dianggap orang gila) 2. Jangan berciuman dengan babi yang sedang flu (apalagi yang ini, anda Ga mau kan diliat orang sedang berciuman dengan babi) 3. Cucilah tangan setelah anda bergulat dengan babi di kandang babi 4. Jangan suka mengucapkan kata babi ke pada orang lain (babi lu......) 5. Jangan tidur sebelahan sama babi. 6. Jangan menerima babi sebagai teman Anda di facebook karena dia dapat mengharvest teman-teman Anda di facebook 7. Jikapun Anda memang memelihara babi, sediakan selalu sapu tangan/tissue untuk babi-babi Anda menutup hidung dan mulutnya bila bersin. 8. Hindarilah berenang di kolam renang babi, setidaknya untuk saat ini.

BUSET Kriminalitas

KASIR 7/11 DITODONG PISTOL

BURONAN DICARI Sokrorn YEM Usia: Tinggi: Warna Mata: Warna Rambut: Profil Tubuh:

25 Tahun 170 cm Cokelat Cokelat Kurus

Sokrorn YEM diduga terlibat dalam kasus pengedaran heroin di Springvale, Oktober 2004. Persidangan terhadap dirinya dijadwalkan tak lama kemudian, namun ia lari dan menghilang hingga saat ini.

Charles REID Usia: Tinggi: Warna Mata: Warna Rambut: Profil Tubuh:

42 Tahun 174 cm Cokelat Cokelat Kurus

Lebih dari dua kasus pencurian di bilangan St. Kilda sepanjang Bulan Desember 2006 menunjuk Charles REID sebagai tertuduh. Ia kemudian sempat dibebaskan bersyarat namun kini menghilang tanpa jejak.

KRONOLOGI KEJADIAN Kejadian mengerikan ini berlangsung sekitar pukul 3.25 subuh di mini market 24 jam, 7/11 Mt Alexander Road, Essendon. Sabtu itu (14 Februari 2009), seorang pria memasuki toko dan langsung berjalan ke arah kasir. Ia meminta kasir agar menyerahkan semua uang tunai yang ada di mesin register toko. Awalnya sang kasir tidak menganggap serius permintaan pria tersebut. Namun dalam sekejap si penodong mengeluarkan sepucuk senjata api dan mengarahkannya tepat di depan kepala petugas kasir. Spontan saja semua lembaran uang yang ada diserahkan pada yang empunya pistol.

CIRI TERSANGKA Tinggi badan 175cm, berusia 25 hingga 30 tahun dan berambut pirang pendek.

COPET DAN LANGSUNG BELANJA

S

abtu, 21 Februari 2009, antara jam 15 hingga 16, di Epping Plaza, High Street, Epping, seorang wanita kehilangan dompet yang disimpan di dalam tas tangannya. Sekitar 30 menit kemudian, kartu kredit yang tersimpan di dalam dompet tersebut dibelanjakan delapan kali di beberapa toko di bilangan Epping dan Lalor, termasuk toko Lalor Liquorland. Pada toko minuman keras tersebutlah gambar tersangka pencopetan terekam oleh kamera pengintai yang dipasang di belakang meja kasir.

Bagi yang mengetahui keberadaan dan/atau informasi mengenai pelaku kejahatan ataupun tindakan kriminalitas lainnya, silahkan langsung hubungi Crime Stoppers. Penghargaan hingga $1000 tersedia untuk informasi yang membuahkan hasil penangkapan pelaku kriminal. Anda tidak perlu menyebutkan nama, melainkan Anda akan diberikan kode penelepon saat investigasi berlangsung bahkan hingga pemberian penghargaan. Hubungi Crime Stoppers (sambungan gratis): 1800 333 000 atau kunjungi situs resmi . Crime Stoppers Victoria Diterjemahkan oleh VRotty

Christopher Nicholas MUIR Usia: Tinggi: Warna Mata: Warna Rambut: Profil Tubuh:

24 Tahun 170 cm Biru Terang Sedang

Christopher Nicholas MUIR adalah tersangka kasus perampokan di area Lorne pada Bulan Maret tiga tahun silam. Dirinya tidak hadir pada persidangan yang sudah dijadwalkan Bulan September 2007. Hingga kini MUIR belum juga diketemukan.

Related Documents


More Documents from "BUSET Indonesian Newspaper"