Animasi Form pada Delphi Agung Novian
[email protected] [email protected]
Lisensi Dokumen: Copyright © 2003-2006 IlmuKomputer.Com Seluruh dokumen di IlmuKomputer.Com dapat digunakan, dimodifikasi dan disebarkan secara bebas untuk tujuan bukan komersial (nonprofit), dengan syarat tidak menghapus atau merubah atribut penulis dan pernyataan copyright yang disertakan dalam setiap dokumen. Tidak diperbolehkan melakukan penulisan ulang, kecuali mendapatkan ijin terlebih dahulu dari IlmuKomputer.Com.
Contoh program berikut ini adalah animasi sederhana untuk mempercantik form saat form akan ditampilkan dan sebelum ditutup. Animasi yang ditampilkan adalah form mengembang (makin membesar) dan saat form akan ditampilkan dan menciut (makin mengecil) saat form akan ditutup. Selain itu, contoh program berikut ini juga mengatur nilai opacity (transparansi/alpha blend) dari form. Form akan makin menjelas saat akan ditampilkan dan akan makin memudar saat akan ditutup.
Desain Program Jalankan Program Aplikasi Delphi Anda. Tidak perlu mengubah property apapun dari Form1. langsung saja ketikkan kode di bawah ini, kemudian jalankan program. unit Unit1; interface uses Windows, Messages, SysUtils, Variants, Classes, Graphics, Controls, Forms,Dialogs; type TForm1 = class(TForm) procedure FormCreate(Sender: TObject); procedure FormClose(Sender: TObject; var Action: TCloseAction); private { Private declarations } public { Public declarations } end; var Form1: TForm1; Komunitas eLearning IlmuKomputer.Com
Copyright © 2003-2006 IlmuKomputer.Com
1
implementation {$R *.dfm} //================Batas Awal Kode Utama=================== Procedure Animasi(Pilih : Byte); Var i, j, BandingLebar, BandingTinggi, myWidth, myHeight: LongInt; Const Pembagi : LongInt = 200; begin myWidth := Form1.Width ; myHeight := Form1.Height; Form1.AlphaBlend := True; BandingLebar := myWidth Div Pembagi; BandingTinggi := myHeight Div Pembagi; For i := 1 To Pembagi Do Begin If Pilih = 1 Then Begin Form1.AlphaBlendValue := i + 55; Form1.Width := BandingLebar * i; Form1.Height := BandingTinggi * i; End Else Begin Form1.AlphaBlendValue := 255 -(i + 55); Form1.Width := BandingLebar * (pembagi - i); Form1.Height := BandingTinggi * (pembagi - i); End; Form1.Left := (Screen.Width - Form1.Width) div 2; Form1.Top:=(Screen.Height - Form1.Height) div 2; Form1.Show; End; End; //-------------------------------------------procedure TForm1.FormCreate(Sender: TObject); begin Animasi (1); end; //--------------------------------------------procedure TForm1.FormClose(Sender: TObject; var Action: TCloseAction); begin Animasi (2); end; //===============Batas Akhir Kode Utama==================== end. Bagaimana tampilan saat form dijalankan? Menarik bukan, cobalah tutup form dengan mengklik tombol close (x)!
Kode di atas dapat Anda terapkan pada tiap program aplikasi yang Anda buat dengan Delphi, itupun bila perlu.
Komunitas eLearning IlmuKomputer.Com
Copyright © 2003-2006 IlmuKomputer.Com
2
Biografi Penulis Agung Novian. Kelahiran Cirebon, 9 September 1982. Menyelesaikan D1 Manajemen Informatika di CIC Cirebon dan S1 Teknik Informatika di STMIK Tasikmalaya. Pernah menjadi programmer di PT. Mekraindo – Majalengka, pernah mengajar di STM PUI Cirebon, Penulis buku seri pemogramman dengan judul “Ms. Visual Basic 6.0 – Anda Pasti Bisa”, terbitan ANDI Offset Yogyakarta tahun 2004. Sekarang aktif membuat program-program aplikasi berbasis database, menjadi instruktur hardware dan software computer, dan penulis lepas di IlmuKomputer.Com, serta masih menganggur he… he…
Komunitas eLearning IlmuKomputer.Com
Copyright © 2003-2006 IlmuKomputer.Com
3