10. Motivasi & Kepemimpinan.docx

  • Uploaded by: tenty dara
  • 0
  • 0
  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View 10. Motivasi & Kepemimpinan.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 2,073
  • Pages: 14
MAKALAH “MOTIVASI DAN KEPEMIMPINAN DALAM MANAJEMEN”

Disusun oleh: 1. VIRDHA DWI PUSPITASARI (218 123 176) 2. INDRI MARITA NOVIANA

(218 123 212)

3. I NYOMAN HADI WIJAYA

(218 123 284)

STIE “WIDYA GAMA” LUMAJANG PROGRAM STUDI MANAJAMEN 2018

[MOTIVASI]

KEPEMIMPINAN

KATA PENGANTAR Puji syukur hanya bagi Allah SWT. yang mana telah memberikan hidayah dan inayah-Nya bagi kami melalui ilmu-Nya Yang Maha Luas sehingga kami bisa menulis makalah tentang “MOTIVASI DAN KEPEMIMPINAN”. Shalawat serta salam kami tunjukan kepada Nabi Muhammad SAW yang telah membawahi kita pada agama yang lurus. Makalah “MOTIVASI DAN KEPEMIMPINAN” merupakan suatu tugas dari mata kuliah pengantar manajemen dan melalui makalah ini kami berusaha menyampaikan sedikit uraian tentang apa itu motivasi dan kepemimpinan dalam menjalankan suatu organisasi yang termenejemen dengan baik. Melalui makalah ini kami menulis beberabapa macam gaya kepemimpinan serta cara menjalankan masing-masing gaya kepemimpinan. Kami ucapkan terimakasih kepada Rendra Wirawan, S.E., M.M. selaku dosen pengajar pengantar manajemen yang telah membagi ilmunya kepada kami erta memberikan kesempatan kepada kami untuk membuat makalah ini. Dan kami ucapkan terimakasih kepada sumber yang telah kami jadikan sebagai rujukan dalam pengembangan pembuatan makalah ini. Adapun sumber dari proses penulisan ini telah kami sertakan dalam daftar pustaka. Akhirnya kami berharap makalah ini menjadi kontribusi positif ,melahirkan inovasi dan memberikan inspirasi kepada pembaca. Lumajang. September 2018 Penyusun,

i

[MOTIVASI]

KEPEMIMPINAN

DAFTAR ISI HALAMAN JUDUL .....................................................................................

i

KATA PENGANTAR ...................................................................................

ii

DAFTAR ISI ..................................................................................................

iii

BAB I PENDAHULUAN ..............................................................................

1

1.1. Latar Belakang ..........................................................................................

1

1.2. Rumusan Masalah .....................................................................................

2

1.3. Tujuan .......................................................................................................

2

1.4. Manfaat .....................................................................................................

2

BAB II PEMBAHASAN ...............................................................................

3

2.1. Pengertian Motivasi .................................................................................

3

2.2. Teori – teori Motivasi ..............................................................................

4

2.3. Pengertian Kepemimpinan .......................................................................

5

2.4.Teknik Kepemimpinan ..............................................................................

6

BAB III PENUTUP .......................................................................................

10

3.1. Kesimpulan ..............................................................................................

10

3.2. Kritik dan Saran .......................................................................................

10

DAFTAR PUSAKA .......................................................................................

11

ii

[MOTIVASI]

KEPEMIMPINAN

BAB I PENDAHULUAN 1.1. Latar Belakang Sebuah organisasi atau perusahaan yang didalamnya terdapat beberapa sumber daya manusia maupun sumber daya non manusia. Perusahaan akan mengadakan sebuah ide gagasan yang ada agar mencapai puncak kejayaannya yang baik sesuai dengan keorganisasian terebut. Dalam sebuah organisasi adanya motivasi sangatlah penting karena motivasi adalah proses pemberian motif (penggerak) kepada karyawan atau anggota untuk dapat bekerja sedemikian rupa sehingga tujuan organisasi secara efisien dapat tercapai. Manajemen diartikan sebagai ilmu, kiat dan profesi. Manajemen memiliki pengaruh bagi seseorang atau sekelomok orang untuk bertindak. Sama halnya degan manajemen, kepemimpinan pun memiliki pengaruh bagi seseorang atau sekelompok orang untuk bertidak. Manajemen merupakan suatu proses menyelesaikan aktivitas secara efisien dengan atau melalui orang laindan berkaitan dengan rutinitas tugas suatu organisasi, sedangkan kepemimpinan muncul jika ada upaya mempengaruhi seorang individu atau kelompok dan berhubungan dengan dengan perubahan. Kepemimpinan akan berjalan jika ada keputusan yang akan dijalankan, demikian manajemen bahwa manajemen akan dapat mencapai tujuan dijalankan oleh seseorang yang memiliki jiwa kepemimpinan. Agar rencana yang telah disusun harus berjalan dan nantinya akan tepat sasaran. Oleh karena itu, dalam makalah ini akan dibahas lebih lanjut mengenai pentinganya sebuah motivasi dalam organisasi dan kepemimpinana dalam mnajemen.

1

[MOTIVASI]

KEPEMIMPINAN

1.2. Rumusan Masalah 1) Apa pengertian motivasi? 2) Apa teori - teori motivasi? 3) Apa pengertian kepemimpinan? 4) Apa teknik - teknik kepemimpinan? 1.3. Tujuan  Penulisan makalah ini bertujuan untuk menyelesaikan tugas pengantar manejemen di semester 1  Penulis bermaksut mengupas dan membagi ilmu tentang kepemimpinan dan mitovasi agar para pemimpin bisa menjalankan tanggung jawabnya dengan baik. 1.4. Manfaat Dalam penulisan makalah kepemimpinan dan motivasi bertujuan untuk menambah wawasan baik untuk penulis sendiri dan pembaca dalam hal kepemimpinan serta mampu membawah apa yang dipimpinya pada tujuan dengan gaya kepemimpinan yang sesuai dengan apa yang dipimpinnya.

2

[MOTIVASI]

KEPEMIMPINAN

BAB II PEMBAHASAN 2.1. Pengertian Motivasi Motivasi adalah proses pemberian motif (penggerak) kepada karyawan atau anggota untuk dapat bekerja sedemikian rupa sehingga tujuan organisasi secara efisien dapat tercapai. Jadi didalam memberikan motivasi, manajer harus mempengaruhi sikap bawahan agar mereka bersedia untuk menjalankan tugastugas yang selaras dengan tujuan organisasi. Faktor - faktor penting yang mempengarui motivasi adalah: 

Kebutuhan pribadi



Tujuan dan persepsi individu atau kelompok



Cara untuk mewujidkan kebutuhan, tujuan dan persepsi.

Apabila para pekerja menyukai pekerjaan mereka, mengagap bahwa tugas mereka penuh dengan tantangan dan mereka menyukai lingkungan kerja secara umum maka biasanya mereka akan berusaha secara maksimal untuk melaksanakan pekerjaan mereka dengan semangat dan berdedikasi. Dalam hal ini terdapat 2 motivasi yaitu : a) Motivasi Positif Merupakan proses untuk mempengaruhi orang lain dengan cara memberikan penambahan tingkat kepuasan tertentu, misalnya dengan memberi promosi, tambahan penghasilan, menciptaan kondisi kerja yang nyaman dan lain sebagainya. b) Motivasi Negatif Adalah proses untuk mempengaruhi orang lain dengan cara menakutnakuti atau mendorong seseorang untuk melaukan sesuatu secara terpaksa. Misalnya memberi gambaran akan diturunkan pangkatya, dipotong gajinya ataupun dipecat dari jabatannya.

3

[MOTIVASI]

KEPEMIMPINAN

2.2. Teori-teori Motivasi a) Teori Motivasi Kebutuhan (Abraham H. Maslow) Menyatakan bahwa manusia dimotivasi untuk memuaskan sejumlah kebutuhan yang melekat pada diri setiap manusia yang cenderung bersifat bawaan. Adapun kebutuhan itu adalah: 

Kebutuhan fisik (physiological needs)



Kebutuhan akan keamanan/keselamatan (safety/security needs)



Kebutuhan untuk berkelompok (sosial needs)



Kebutuhan akan harg diri/penghormatan (egoistic needs)



Kebutuhan akan pengakuan diri dan pengembangan diri (self realization needs)

b) Teori Motivasi Herzberg Herzberg menyatakan bahwa ada faktor-faktor tertentu di tempat kerja yang menyebabkan kepuasan kerja, sementara pada bagian lain adapula ketidakpuasan. Dengan kata lain kepuasan dan ketidak puasan berhubungan satu sama lain. Faktor-faktor tertentu ditempat kerja tersebut didevinisikan sebagai hygiene factors (faktor kesehatan) dan motivation factors (faktor pemuas). Dua faktor ini oleh Herzberg dialamatkan kepada faktor intrinsik dan faktor ekstrinsik. Dimana faktor intrinsik adalah faktor yang mendorong karyawan termotivasi yaitu daya dorong yang timbul dari dalam diri masingmasing orang. Faktor ekstrinsik yaitu daya dorong yang datang dari luar diri seseorang, terutama dari organisasi tempat bekerja. c) Teori Motivasi McClelland Menyatakan kebutuhan manusia ada 3 yaitu: 1) Kebutuhan berprestasi (needs for acbievement) yaitu keiginan untuk melakukan sesuatu lebih baik dibandingkan sebelumnya. 2) Kebutuhan untuk berkuasa (needs for power) yaitu kebutuhan untuk lebih kuat, lebih berpengaruh terhadap orang lain. 3) Kebutuhan afiliasi (needs for affiliation) yaitu kebutuhan untuk disukai, memelihara atau mengembangkan persahabatan dengan orang lain.

4

[MOTIVASI]

KEPEMIMPINAN

2.3. Pengertian Kepemimpinan Kepemimpinan merupakan kemampuan yang dimiliki oleh seseorang untuk mempengaruhi orang - orang agar bekerja untuk mencapai tujuan dan sasarannya. Kepemimpinan menurut para ahli yaitu: 1) Menurut Bass dan Bass (2011), kepemimpinan adalah interaksi dua orang atau lebih dalam suatu kelompok tersetruktur atau struktur orang terhadap situasi persepsi dan harapan anggota. 2) Yuki (2010), kepemimpinan adlah proses mempengaruhi orang lain untuk memahami dan menyetujui kebutuhan yang harus dipenuhi dan cara melakukannya, serta proses memfasilitasi individu dan kelompok berusaha mencapai tujuan yang sama. 3) Northouse (2009), kepemimpinan adalah suatu sifat, sebuah kemampuan, sebuah ketrampilan, suatu perilaku dan suatu hubungan. 4) Stogdill (1974), kepemimpinan adalah fous dari proses kelompok, peenerimaan kepribadian seseorang, seni memengarui perilaku, alat utuk memengaruhi perilaku, suatu tindakan perilaku, bentuk dan ajakan, bentuk dari relasi yang kuat, alat untuk mencapai tujuan, akibat dari interaksi, peranan yang diferensial dan pembuat struktur. 5) Kepemimpinan adalah proses pengarahan yang dapat memotivasi orang lain untuk bekerja kearah pencapaian tujuan tertentu. Jadi dalam kepemimpinan ini melibatkan kemampuan seseorang untuk mempengaruhi orang lain. Disini motivasi harus dapat diterima oleh orang lain dan menjadi pendorong untuk mencapai tujuan yang telah ditentukan.

2.4. Teknik-Teknik Kepemimpinan a. Fungsi-fungsi kepemimpinan Fungsi kepemimpinan adalah untuk menjalankan berbagai pekerjaan yang telah direncanaan dalam suatu organisasi. Dengan demikian kepemimpinan yang efektif adalah ketika pemimpin mampu mempengaruhi orang-orang untuk dapat melakukan tugas-tugas yang telah dipercayakan oleh mereka.

5

KEPEMIMPINAN

[MOTIVASI]

b. Ciri Kepemimpinan Istilah kepemimpinan yang diukiskan oleh chung dan Megginsion sebagai “kesanggupan mempengaruhi perilaku orang lain dalam suatu arah tertentu”. Pada makdasarnya

usaha

untuk

mempengaruhi

perilaku

adalah

unsur

pook

kepemimpinan. Ciri pemimpin menurut islam: 

Setia



Terikat pada tujuan



Menjunjung tinggi syariat dan akhlak islam



Memegang teguh amanah



Tidak sombong



Disiplin, konsisten dan konsekuen

Syarat yang sering tampak dalam diri pemimpin: 

Kesanggupan utuk memecahkan persoalan seara kreatif



Kesanggupan berkomunikasi dengan mendengarkan



Hasrat yang kuat untuk mecapai sesuatu



Banyak berkepentingan dan sosiabilitas



Sikap-siap positif dan tulus terhadap para bawahan



Kepercayaan diri



Kegairahan



Kedisiplinan



Tata rama



Kemantapan emosional

c. Gaya Kepemimpinan Gaya kepemimpinan akan ditentukan oleh berbagai faktor, yaitu dari segi latar belakang, pengetahuan, nilai dan pengalaman dari pemimpin tersebut. Pada dasarnya gaya kepemimpinan bersifat situasional. Manajer perlu meluangkan waktu untuk mendengarkan masukan dari bawahan dan memahami keinginan-keinginan mereka.

6

[MOTIVASI]



KEPEMIMPINAN

Model Kepemimpinan Situasional Paul Hersey dan Knneth H Blanchard beranggapan bahwa model ini membahas bahwa para manajer perlu menyesuaikan gaya kepemimpinan mereka sebagai respon terhadap berbagai karakter dari orang-orang bawahannya seperti harapan bekerja, pengalaman, keahlian dan kesanggupan dalam menerima tanggung jawab. Model ini dibagi empat kuadran menurut situasi yang dihadapi yang dikaitkan dengan tinggi rendahnya kecenderungan kepada pekerjaan (task behavior) dan tinggi rendahnya kecenderungan kepada orang-orang (relatiship behavior). 1) Kuadran pertama (high task and low relationship) dimana situasi yang dihadapi adalah adanya tuntutan pekerjaan yang tinggi dan rendah terhadap orang-orang yang relasi, maka pemimpin berorientasi pada pekerjaan yang tinggi lebih dibutuhkan. 2) Kuadran kedua (high task and high relationship) dimana kondisi yang dihadapi memerlukan perhatian yang tiggi terhadap pekerjaan sekaligus orang-orang, gaya kepemimpinan demokratis dan berorientasi kepada kemajuan dan perubahan sangat diperlukan. 3) Kuadran tiga (high relationship and low task) pekerjaan memiliki karakteristik tim kerja yang baik dan mereka termotivasi dengan baik untuk berada dalam organisasi akan tetapi belum banyak diarahkan pada pekerjaan yang memberikan tantangan kepada mereka sehingga pada orientasi pada pekerjaannya masih rendah. 4) Kuadran empat (low relationship and low task) dimana orientasi terhadap pekerjaan dan orang-orang yang rendah, manajer perlu bekerjakeras untuk memotivasi para pekerja sekaligus memberikan panduan mengenai apa yang seharusnya mereka lakukan. 

Model LPC Model ini diperankan oleh Fred Fiedler, singkatan dari least Prefeerd

Coworker, menjelaskan bahwa gaya kepemiminan sebaiknya digunakan beragam dan tergantung pada kecenderungan dan situasi yang terjadi. Pemimpin tau manajer perlu mengidentifikasi gaya kepemimpinan manakah yang paling 7

[MOTIVASI]

KEPEMIMPINAN

cocok untuk di implementasikan yang disesuaikan dengan kondisi minimum pekerja yang dihadapinya. Fiedler menyimpulkan bahwa ada tiga faktor kontingensi yang perlu dipertimbangkan dalam model LPC yang dikemukakannya yaitu relasi pemimpin bawahan (reader member relation), struktur pekerjaan (task structure) serta peran kekuasaan (power position). 

Model Jalan Tujuan (path goal theory) Model ini diperkenalkan oleh Martin G. Evans dan Robert J. House. Berpendapat bahwa sekalipun gaya kepemimpinan perlu disesuakan dengan situasi yang dihadapi apakah kecenderungan pekerjaan untuk berorientasi pada pekerjaan atau relasi sosial, akan tetapi faktor terpenting yang perlu diperhatikan justru bahwa pemimpin harus mampu menyediakan dan menjelaskan penghargaan apa yang diterima. Ada empat tipe model pemimpin berdasarkan model ini yaitu: 1) Pemimpin derektif, yaitu pemimpin cenderung untuk menentukan langsung apa yang harus dilakukan bawahan dan apa yang harus diharapkan pemimpin. 2) Pemimpin suportif, yaitu pemimpin cenderung bersahabat dan mudah diajak berdilog oleh siapapun, memberikan perhatian penuh pada kesejahteraan bawahan dan memeperlakukan anggota secara setara. 3) Pemimpin partisipasif, yaitu pemimpin cenderung memberikan konsultasi kepada bawahan, mengakomodasi berbagai masukan serta melibatkan bawahn daam pengambilan keputusan. 4) Pemimin prestasif, yaitu pemimpin memiliki fisi perubahan dan standar yang inggi akan produktivitas, memberikan dorongan kepad bawahan untuk berprestasi dan memotivasi kemampuan bawahan dalam melakukan berbagai pekerjan.

8

[MOTIVASI]



KEPEMIMPINAN

Model Vroom-Yetton-Jago (VYT) Modelin diperkenalkan pada tahun 1973 dan disempurnakan pada tahun 1988

oleh Vroom dan Arthur G. Jago. Model ini memfokuskan tingkat partisipasi bawahan dalam pengambilan keputusan.

9

[MOTIVASI]

KEPEMIMPINAN

BAB III PENUTUP 3.1. Kesimpulan Motivasi adalah proses pemberian motif (penggerak) kepada karyawan atau anggota untuk dapat bekerja sedemikian rupa sehingga tujuan organisasi secara efisien dapat tercapai. Jadi didalam memberikan motivasi, manajer harus mempengaruhi sikap bawahan agar mereka bersedia untuk menjalankan tugastugas yang selaras dengan tujuan organisasi. Kepemimpinan merupakan kemampuan yang dimiliki seseorang untuk mempengaruhi orang-orang agar bekerja untuk mencapai tujuan dan sasarannya dan kepemimpinan memiliki fungsi untuk menjalankan berbagai pekerjaan yang telah direncanakan dalam suatu organisasi. Adapun syarat seorang pemimpin yaitu merasa puas dengan selesainya pekerjaan dengan memenuhi kebutuhan kelompoknya. Pemimpin itu mempunyai kemampuan untuk memutuskan, tindakan apa yang paling baik untuk mencapai tujuan kelompok itu. 3.2. Kritik dan Saran Demikian

makalah

ini

kami

buat

sebagaimana

mestinya

untuk

melaksanakan tugas terstruktur. Kami menyadari masih banyak kekurangan dan kesalahan dalam penulisan makalah ini. Untuk itu kritik dan saran yang bersifat membangun senantiasa kami tunggu guna perbaikan makalah ini selanjutnya semoga makalah ini dapat bermanfaat bagi kita semua.

10

[MOTIVASI]

KEPEMIMPINAN

DAFTAR PUSTAKA Konssen, Stan. 1993. Aspek Manusia Dalam Organisasi Edisi Ketiga. Jakarta: Erlangga. Sumarni, Murti. John Soeprihanto. 2003. Pengantar Bisnis. Yogyakarta: Liberty. Tisnawati, Erni Sule. Kurniawan Saefullah. 2005. Pengantar Manajemen Edisi I. Jakarta: Prenada Media Group.

11

Related Documents

Motivasi
May 2020 41
Motivasi
May 2020 38
Motivasi
June 2020 34
Motivasi
June 2020 17
Motivasi
May 2020 18

More Documents from ""