Wwf

  • Uploaded by: Adam Ruiz
  • 0
  • 0
  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Wwf as PDF for free.

More details

  • Words: 639
  • Pages: 5
WWF

WWF - The Conservation Organization (WWF - Organisasi Perlindungan) dulunya bernama World Wildlife Fund dan Worldwide Fund for Nature, didirikan pada 1 September 1961 oleh beberapa orang, di antaranya ahli biologi Sir Julian Huxley, Pangeran Bernhard dari Belanda, Max Nicholson dan naturalis dan pelukis Sir Peter Scott yang mendesain logo panda hitam-putihnya. WWF adalah salah satu organisasi lingkungan terbesar di dunia. Ia mempunyai 28 organisasi nasional dan kantor pusatnya berada di Gland, Swiss. Dalam sejarahnya, beberapa penyumbang terbesarnya termauk Chevron dan Exxon (masing-masing lebih dari US$50.000 pada 1988), Philip Morris, Mobil, dan Morgan Guaranty Trust. Tokoh WWF yang paling terkenal adalah YM Pangeran Philip. Philip adalah Presiden pertama WWF-Britania sejak pendiriannya pada tahun 1961 hingga 1982, Presiden Internasional WWF (1981-1996), dan kini President Emeritus. Mereka mendukung Protokol Kyoto dan tetap pada pendiriannya bahwa pihak-pihak pemerintah perlu memperkuat usahanya melawan pemanasan global. Mereka juga bertujuan: • • •

melindungi keaneka ragaman genetis, spesies dan ekosistem menjaga bahwa penggunaan sumber daya alam dapat ditahan untuk jangka waktu yang lama demi keuntungan semua kehidupan di Bumi megurangi polusi dan konsumsi yang tidak berguna hingga sekcil-kecilnya

1.

WWF INTERNASIONAL AJAK KOTA-KOTA DI DUNIA MATIKAN LAMPU Berbagai kota di dunia bergabung dalam kampenye melawan perubahan iklim melalui hemat energi dengan mematikan lampu. Kampanye tersebut akan dilakukan WWF Internasional pada 29 Maret 2008. 17 Desember 2007 Chicago, Kopenhagen, Sydney, Tel Aviv, Toronto dan kota-kota lainnya menumbuhkan kesadaran dan menunjukkan kepemimpinan dengan mematikan lampu ..... Statement - Under embargo 0001GMT Friday 14 December 2007 Bali, Indonesia – Hari ini WWF mengumumkan peluncuran resmi Earth Hour, inisiatif global dimana banyak kota dan komunitas mematikan lampu sebagai simbol kepemimpinan dan komitmen untuk mencari solusi dari perubahan iklim. Berbagai kota dari Eropa, Amerika Utara, Asia dan Asia Pasifik seperti Chicago, Kopenhagen, Manila, Melbourne, Sydney, Tel Aviv dan Toronto bergabung sebagai anggota paling depan dalam acara yang diselenggarakan WWF pada 29 Maret 2008 dan diharapkan banyak kota akan bergabung dalam hari-hari kedepan. “ Atas nama jaringan WWF Internasional, saya mengucapkan terima kasih kepada para walikota yang telah mendukung acara global ini dan menunjukkan komitmennya untuk mengatasi dampak perubahan iklim”, kata Direktur WWF James Leape. “Selama Earth Hour, pemerintahan, bisnis, komunitas, dan individu akan mematikan lampu dan mengalihkan dukungannya pada kegiatan-kegiatan yang akan menjawab tantangan dunia saat ini. Sementara para pemimpin negara sedang membuat keputusan penting yang akan menyelamatkan Bumi kita di Bali, Earth Hour mengingatkan kita untuk menjadi bagian dari solusi dampak perubahan iklim,” tambah Leape. Pembukaan WWF Earth Hour berlangsung di Sydney Australia pada bulan Maret tahun ini dimana lebih dari 2.2 juta orang berpartisipasi untuk menggelapkan bangunan-bangunan terkenal seperti Sydney Opera House dan Harbour bridge dan menghasilkan penghematan engeri sebesar 10% - lebih besar dua kali dari yang diperkirakan. “Acara di Sydney menciptakan pesan universal yang kuat bahwa individu-individu dapat berkontribusi signifikan dalam mengurangi dampak perubahan iklim – dan pesan tersebut akan disebarkan kepada seluruh individu di seluruh dunia, ” kata CEO WWF-Australia Greg Bourne. “Pengurangan emisi global adalah tanggung jawab bersama. Setiap kota harus berkomitmen untuk mengurangi produksi karbon dan setiap orang, bisnis, dan komunitas harus berpartisipasi dalam kegiatan ini.” “ Pada bulan Maret 2007, 2,2 juta penduduk Sydney memulai kegiatan Earth Hour dan kini saatnya Earth Hour untuk belahan Bumi lainnya,” kata walikota Sydney Clover Moore, mengajak walikota dan pemimpin kota lainnya untuk bergabung dengan inisiatif Earth Hour. “Dari daerah pedesaan hingga kota yang sangat padat – semuanya dapat mengambil langkah-langkah sederhana untuk menjadikan Earh Hour” “ Earth Hour akan mengirimkan pesan yang kuat kepada semua orang di seluruh dunia untuk memberikan dukungannya dan meminta kepada para pemimpinnya untuk mengambil tindakan sebelum terlambat,” kata Leape. “Perubahan iklim adalah tantangan global yang membutuhkan solusi global dan sesuatu yang sangat jelas apabila penduduk dunia sudah siap untuk bergabung dan mencari jawabannya.” 2.

3.

4.

Pendiri WWF

Sir julian huxley

Max Nicholson

Pangeran Bernhard

Sir peter scott

5.

Related Documents

Wwf
October 2019 18
Wwf
October 2019 21
Wwf
November 2019 19
Wwf
June 2020 11
Wwf Hellas
June 2020 13
The Wwf
May 2020 21

More Documents from "Timothy"

Wwf
June 2020 11
Mutiara Hadis
May 2020 30
Surat Cinta
May 2020 21
Sabar Dan Kejayaan
May 2020 28
Kesedaran Islam
May 2020 33