Tinea Pedis.docx

  • Uploaded by: Astri Komala Sari
  • 0
  • 0
  • June 2020
  • PDF

This document was uploaded by user and they confirmed that they have the permission to share it. If you are author or own the copyright of this book, please report to us by using this DMCA report form. Report DMCA


Overview

Download & View Tinea Pedis.docx as PDF for free.

More details

  • Words: 312
  • Pages: 2
http://www.medicalera.com/arsip.php?thread=1273/2009 Andry Wibowo : Kutu Air... Penyakit Akibat Jamur yang Paling Sering

Kutu air atau dalam bahasa latin dikenal sebagai TInea Pedis merupakan penyakit akibat jamur yang paling banyak ditemui (note : Beberapa referensi mengatakan bahwa penyakit akibat jamur paling sering adalah Pitriasis Versicolor/ Panu). Iklim Indonesia yang lembab dan kewajiban memakai sepatu bagi para pekerja kantoran dan pelajar makin menambah subur penyakit akibat jamur ini.

A. Definisi : = Kutu air mempunyai beberapa sinomin, antara lain Tinea Pedis, Athlete’s foot. Kutu air merupakan penyakit akibat jamur golongan Tricophyton yang mengenai sela-sela jari kaki.

B. Tanda dan Gejala = Kutu air menimbulkan rasa gatal pada penderitanya. Pada jari kaki yang terkena, kulit akan menebal dan berwarna lebih putih, serta mudah terkelupas. Kutu air ini juga akan menimbulkan bau tidak sedap pada kaki.

C. Siapa saja yang rentan terkena = Orang-orang dengan aktivitas tinggi sehingga kaki mudah berkeringat dan kalangan yang memakai sepatu dalam jangka waktu lama. Orang dengan pengobatan kortikosteroid lama dan orang yang menderita penyakit immunocompromise seperti Diabetes juga rentan terhadap infeksi jamur

D. Diagnosis

= Diagnosis Kutu air cukup mudah. Pada sebagian besar kasus, dokter umum dapat menegakkan diagnose hanya dari pengamatan saja. Namun pada beberapa kasus yang meragukan, kadang diperlukan pemeriksaan dengan kerokan KOH.

E. Pengobatan = Pengobatan Kutu air pada sebagian besar kasus cukup dengan anti jamur topikal seperti Mikonazol dan Ketokonazol. Pengobatan dilakukan minimal sebulan. Pada sebagian kecil kasus yang disertai defisiensi sistem imun, dapat digunakan antifungal topikal

F. Cara Menghindari = Cara menghindari kutu air adalah menjaga kaki anda tetap bersih dan kering. Berikut ini ada beberapa tips -

Gantilah kaus kaki minimal sehari sekali.

-

Taruh sepatu yang tidak digunakan di tempat yang berventilasi baik

-

Untuk pekerja kantoran, gunakanlah sepatu yang mudah dilepas sehingga andadapat membiarkan kaki anda “bernapas” sejenak pada kesempatan yang memungkinkan.

-

Cuci sela-sela jari saat mandi dan keringkan sampai bersih

Related Documents

Tinea Korporis.docx
November 2019 37
Tinea Leaflet.docx
December 2019 21
Tinea Pedis.docx
June 2020 16
Tinea Versikolor.docx
December 2019 26
Tutklin Tinea Capitis
October 2019 23

More Documents from "Al Mar'atus Sholihah"

Ppk Kosongan.docx
June 2020 16
Z Bab 3 New.docx
June 2020 14
Tinea Pedis.docx
June 2020 16
Daftar Hadir.docx
June 2020 14